Anda di halaman 1dari 20

MENU B2SA

BERAGAM, BERGIZI SEIMBANG & AMAN

KECAMATAN PONDOK AREN


KOTA TANGERANG SELATAN

TAHUN 2016

MENU 1 (SATU) KELUARGA


1. AYAH USIA 35 TAHUN
2. IBU USIA 32 TAHUN
3. ANAK PEREMPUAN USIA 7 TAHUN

KEBUTUHAN MAKANAN PER PORSI


DALAM 1 (SATU) KELUARGA
 BAHAN POKOK 16,5 PORSI
 LAUK HEWANI 8 PORSI
 LAUK NABATI 9 PORSI
 SAYURAN 9 PORSI
 BUAH 13 PORSI
 SUSU 1 PORSI
 GULA 6 PORSI
 MINYAK 17 PORSI

HARI PERTAMA

MAKAN PAGI
 CREAM SOUP JAMUR
 PUDING MANGGA

MAKAN SIANG

 NASI SUKUN
 BOBOR UBI
 PERKEDEL KACANG MERAH
 ES BUAH SARANG BURUNG

MAKAN MALAM

 OMELET IKAN LELE


 SELIMUT SINGKONG
 PUDING BUAH

HARI KETIGA

MAKAN PAGI
 PAI BAYAM
 PUDING LABU KELAPA MUDA

MAKAN SIANG

 BIHUN JAGUNG SEA FOOD


 IKAN KUKUS JAHE

MAKAN MALAM

 NASI JAGUNG
 SUS BERGER TEMPE
 PUDING JERUK
 DADAR GULUNG UBI UNGU SENSASI KLAPERTAR KEJU

HARI KEDUA

MAKAN PAGI
 LAPIS UBI UNGU
 PUDING BUAH NAGA

KUDAPAN

 PAI BUAH

MAKAN SIANG

 NASI PELANGI
 BOLA BOLA DAGING TAHU
 SAYUR PEPAYA MUDA
 STUP TOMAT MARKISA

KUDAPAN

 PASTEL TUTUP LABU KUNING

SORE

 SINGKONG GULUNG LELE


 TUMIS GINSENG IKAN TERI
 JUS STRAWBERRY

CREAM SOUP JAMUR

Bahan-Bahan :
½ buah bawang bombay Rp. 500
1 siung bawang pitih Rp. 200
100 gram ayam pilet Rp. 1.000
50 gram jamur segar Rp. 500
½ sdm tepung jagung Rp. 500
250 ml kaldu ayam Rp. 200
100 gram jagung pipil Rp. 500
½ sdm garam Rp. 100
½ sdt gula pasir Rp. 100
½ sdt lada Rp. 100
100 ml susu cair Rp. 2.000
1 sdm mentega Rp. 100
25 gram keju Rp. 2.000
1 sdm tepung mocaf Rp. 500

Cara Membuat :
1. Panaskan mentega tumis bawang bombay dan bawang putih sampai harum, tambahkan
ayam dan jamur aduk sampai harum.
2. Masukkan tepung jagung dan mokaf aduk sampai berbutir-butir tuang kaldu ayam aduk
sampai licin
3. Tambahkan jagung pipil dan garam, merica bubuk aduk rata.
4. Tuang susu cair aduk sampai mendidih
5. Masukkan keju aduk rata
6. Sajikan.

PUDING MANGGA

Bahan-bahan :
100 ml air
1 bungkus agar-agar bubuk Rp. 3.000
250 gram susu kental manis Rp. 2.000
100 ml jus mangga Rp. 2.000

Manisan mangga :
50 gram gula pasir Rp. 1.000
100 ml air
2 butir cengkeh Rp. 500
1 cm kayu manis Rp. 500
400 gram mangga Rp. 5.000
½ sdm tepung jagung Rp. 500

Cara Membuat :
1. Manisan mangga
Masak gula pasir, cengkeh, kayu maniz, masak hingga mendidih matikan api masukan
mangga, tepung jagung (larutkan ½ sdm air).
Masak air manisan dan larutan tepung jagung sampai meletup dinginkan.
Masak air dan agar-agar sambil diaduk sampai mendidih masukan susu aduk rata, tuang
agar-agar, susu kedalam gelas saji, dinginkan Tuang 50 ml sirup mangga sedikt demi
sedikit, dinginkan.
NASI SUKUN
Bahan-Bahan :
500 gram buah sukun Rp. 5.000
1 sdm garam
100 ml air

Cara Membuat :
- Kupas sukun dan potong dadu
- Kukus kurang lebih 20 menit, angkat taburi garam aduk rata
- Sajian.

BOBOR UBI
Bahan-Bahan :
30 ml santan Rp. 2.000
1 lembar daun salam
250 gram ubi merah potong kotak Rp. 3.000
30 gram kelapa muda parut Rp. 2.000
100 gram daun labu Rp. 1.000
4 siung bawang merah
2 siung bawang putih
2 cm kencur
½ sdt garam
20 gram gula pasir

Cara membuat :
1. Rebus ubi, rebus bumbu halus ke dalam santan bersama daun salam masak sampai
lunak.
2. Tambahkan kelapa, masukkan daun labu, masak sampai matang
3. Angkat sajikan.

PERKEDEL KACANG MERAH IKAN TERI


Bahan-bahan :
50 gram kacang merah, kukus haluskan Rp. 2.000
50 gram ikan teri Rp. 1.000
1 sdm bawang goreng
½ sdt garam
½ sdt merica
½ batang daun bawang
½ sdt cabai cincang
1 butir telur kocok lepas Rp. 1.500
30 ml minyak untuk menggoreng

Cara Membuat :
Aduk semua bahan, campurkan kedalam telur, goreng sampai kuning, angkat sajikan.

ES BUAH SARANG BURUNG


Bahan – Bahan :
1 bungkus agar-agar hijau Rp. 2.500
50 gram gula pasir
50 ml santan Rp.1.000
200 gram semangka Rp. 2.000
200 gram melon Rp. 2.000
100 ml susu kental manis Rp. 1.000
50 ml jus leci Rp.2.000
200 gram es batu

Cara membuat :
1. Masak agar-agar, gula pasir, santan, masak sambil aduk rata hingga mendidih, tuang
dalam wadah dan biarkan hingga beku setelah beku parut
2. Campur agar-agar, melon,semangka, susukental manis, jus leci dan es batu aduk rata
3. Sajikan

OMELET IKAN LELE


Bahan Dadar :
2 sdm minyak Rp. 1.000
2 butir tlur kocok lepas Rp. 2.000

Bahan Isi :
2 sdm mentega
2 sdm saus ikan
200 gram ikan lele pilet Rp. 2.000
1 buah bawang bombay Rp. 1.000
1 buah cabai merah
2 sdm air jeruk nipis
1 sdt gula pasir
Saos sambal

Cara Membuat:
1. Panaskan minyak tuang telur buat dadar sisihkan
2. Panaskan mentega masukan semua bahan isi masak hingga matang
3. Ambil satu lembar dadar isi dengan bahan isian lipat seperti amplop balik kerat
bagian tengah sajikan.

SELIMUT SINGKONG
Bahan-bahan:
100 gram singkong parut
50 gram gula pasir
½ sdt garam halus
¼ sdt vanili
Pewarna merah dan hijau secukupnya
Isi :
100 gram kelapa setengah tua, parut
100 gram gula pasir
¼ sdt garam
1 lembar daun pandan, iris
100 cc air
50 gram nangka, iris kotak

Cara membuat :
1. Buat Isi : aduk semua bahan dan masak agak kering, campur dengan nangka,
masak hingga nangka layu, angkat.
2. Panaskan panci, berisi air, didihkan, siapkan tutup pansi atau piring seng dengan
lebar melebihi bibir panci
3. Campur bahan dadar singkong, aduk rata, bagi menjadi dua dan masing-masing
beri warna merah dan hijau.
4. Taruh 2 sdm adonan singkong pada dasar tutup panci bagian dalam atau pada
bawah piring, ratakan kemudian tutupkan pada anci dan panskan dengan uap
panas hingga matang dan adonan singkong bening angkat
5. Lepaskan dari piring isi dengan adonan kelapa, lalu gulung, sajikan.

PUDING JERUK
Bahan-Bahan:
200 ml air
100 gram tepung jagung
1 bks agar-agar Rp. 2.500
20 gram madu
50 gram gula pasir
100 gram apel malang Rp. 2.000
80 gram strawbery Rp. 2.000
50 gram blimbing Rp. 2.000
50 gram melon Rp. 2.000
½ buah jeruk lemon Rp. 3.000

Cara membuat :
1. Campur air, agar-agar, gula pasir masak hingga mendidih, tambahkan madu air jeruk aduk rata
2. Lumuri apel dengan jeruk lemon tata apel strawbery, belimbing melon dalam gelas
3. Tuang agar-agar, dinginkan.

PAI BAYAM
Bahan Kulit :
100 gram tepung mokaf Rp. 2.000
20 gram mentega Rp. 500
1 sdt air jeruk lemon Rp. 500
50 ml air
1 butir telur

Isi :
100 gram daun bayam
½ buah bawang bombay
1 sdt bawang putih
1 butir telur
60 gram keju
200 ml susu cair
1 sdm mentega

Cara membuat :
Campur bahan kulit adonan pai sisihkan,
Tumis bawang bombay ,bawang merah, bawang putih, masukkan dalam mangkok pai masukan
keju, telur, susu dan bayam yang sudah direbus , kemudian panggang

PUDING LABU KELAPA MUDA


Bahan I :
100 gram labu kuning, kukus dihaluskan Rp. 2.000
50 ml santan kental (1/4 butir kalap) Rp. 1.000
50 gram gula pasir
1 butir telur Rp. 1.500
100 gram tepung mokaf

Bahan II :
2 bungkus agar-agar bubuk Rp. 3.500
50 ml santan kental (1/4 butir kalap) Rp. 1.000
50 gram gula pasir Rp. 500
2 sdm coklat bubuk Rp. 500
1 butir kuning telur, kocok lepas
1 butir putih telur, kocok sampai setengah mengental
Tambahkan 50 gram gula pasir dan kocok sampai beku Rp. 1.000
1 butir kelapa muda, dikerok dagingnya Rp. 1.000

Cara membuat:
1. Kocok gula dan telur sampai kaku, masukkan tepung terigu, aduk rata lalu tuangkan
santan yang telah dicampur dengan labu kuning, aduk kembali.
2. Tuang keloyang persegi 24cm yang telah diolesi margarine dan dialasi kertas , kukus
selama 25 menit dalam kukusan yang telah dipanaskan
3. Susun biskuit diatasnya lalu kukus lagi selama 5 menit
4. Lapisan II : rebus agar di dalam santan bersama gula pasir dan coklat bubuk smbil diaduk
hingga mndidih, ambil 1 sendok sayur adonan masukkan kekuning telur aduk lalu
masukkan campuran ini kedalam adonan agar aduk rata.angkat dari api dan masukan
dalam kocokan putir telur kocok rata.
5. Tuang adonan agar keatas labu kuning tambahkan kelapa muda
6. Dinginkan adonan lalu potong-potong.

BIHUN JAGUNG SEA FOOD


Bahan-Bahan:
200 gram Bihun jagung rebus tiriskan Rp. 3.000
2 sdm minyak
3 sdm irisan daun bawang
1 sdm bawang putih cincang
60 gram udang Rp. 2.000
60 gram cumi Rp. 2.000
½ sdt merica
50 gram sawi hijau Rp. 1.000
50 gram wortel Rp. 1.000
1 sdm kecap ikan
1 sdm saos tiram
100 ml kaldu
1 butir telur ayam orak arik Rp. 1.500
Cara membuat :
1. Tumis bawang putih, dan daun bawang
2. Masukkan cumi, baso ikan,
3. Tuang kaldu, aduk rata
4. Tambahkan sawi, hijau, wortel, merica
5. Masukkan bihun masak sampai meresap aduk rata
6. Angkat hidangkan dengan orak arik

IKAN KUKUS JAHE


Bahan-bahan :
100 gram ikan kakap kecil Rp. 3.000
1 buah jeruk lemon iris-iris
3 buah cabai merah, cincang kasar
1 sdm irisan daun ketumbar
1 buah jeruk nipis peras airnya
2 ruas jahe iris tipis
2 siuang bawang putih, memarkan
1 sdt kaldu bubuk
Cara membuat:
Masukkan ikan ke dalam pinggan tahan panas, masukkan juga semua bumbunya aduk hingga
rata, kukus hingga matang , angkat dan sajikan hangat.

SUS BURGER TEMPE


Bahan Kulit Sus :
100 gram mentega
200 ml air
½ sdt garam
100 gram tepung mocaf
1 butir telur

Bahan Isian :
150 gram tempe
50 gram ayam giling
¼ bawang bombay
50 ml susu cair
½ sdt garam
½ sdt merica
½ sdt pala bubuk
Bahan Olesan:
2 sdm saos tomat
½ sdt kecap manis
2 sdm mentega lelehkan

Cara membuat:
- kulit sus: rebus margarine, air,garam, sambil di aduk matikan api
- Tambahkan tepung mocaf aduk rata
- Masukkan telur kocok
- Kemudian masukkan ke dalam plastik segi tiga
- Oven 200 °C
- Daging burger : aduk rata semua bahan buerger bentuk bulat pipih
- Olesi dengan bahan olesan panggang sambil sesekali dioles
- Belah sus lapisi selada, isi daging burger dan keju potong bulat dengan saus
tomat dan saos sambal.

NASI JAGUNG
Bahan-Bahan:
380 gram jagung sisir Rp.5.000
200 gram tepung mocaf Rp.
1 sdt garam

Cara membuat :
Kukus jagung sampai matang, hidangkan.

PUDING JERUK
Bahan – Bahan :
1 bungkus agar-agar Rp. 3.500
50 gram gula pasir
400 ml jeruk (diambil dari 400 gram buah jeruk)

Cara membuat :
Masak semua bahan sampai matang, masukan ke cetakan simpan dilemari es, sajikan

DADAR GULUNG UBI UNGU SENSASI KLAPERTART KEJU

Bahan kulit :
50 gram ubi ungu Rp. 1.000
50 gram tepung mocaf Rp. 1.000
4 sdm Nestle CARNATION
50 ml santan kental instan Rp. 500
1 butir telur ½ sdt vanili Rp. 1.500
½ sdt garam
3 sdm mentega, dilelehkan

Bahan vla klapertat :


400 ml air
50 gram keju, parut Rp. 1.000
50 gram gula pasir Rp. 500
¼ sdt esens vanila
200 gram Nestle CARNATION Rp. 1.000
50 gram tepung jagung
200 gram kelapa muda Rp. 1.000

Bahan taburan :
75 gram keju cheddar
Cara membuat :
1. Bahan kulit, campur blenderan ubi ungu, tepung mocaf, nestle carnation, santan kental, telur,
vanili bubuk, garam dan pewarna ungu. Aduk rata. Tuang mentega leleh sedikit-sedikit sambil
diaduk rata. Buat dadar tipis-tipis di atas wajan anti lengket. Sisihkan.
2. Bahan vla klapertat, rebus air dan keju parut sampai larut. Masukkan gula pasir, esens vanila,
dan nestle carnation sambil diaduk hingga mendidih. Kecilkan api. Tuang larutan maizena. Aduk
sampai meletup-letup. Masukkan kelapa muda. Aduk rata.
3. Ambil selembar kulit. Isi dengan vla. Lipat dan gulung kulit. Lakukan sampai kulit habis.
4. Sajikan dadar gulung bersama taburan keju chedar parut.

LAPIS UBI UNGU


Bahan kulit:
200 gram tepung mocaf Rp. 1.000
100 ml susu cair Rp. 2.000
1 butir telur Rp. 1.000
1 sdt garam
1 sdt minyak goreng Rp. 1.000
Bahan isi :
50 gram ayam cincang Rp. 5.000
50 gram tomat Rp. 2.000
100 gram wortel Rp. 1.000
1 buah bawang bombay
1 sdt garam
1 sdt merica bubuk
100 ml air
1 sdt gula Rp. 1.000
Bahan saus putih
100 ml susu cair Rp. 2.000
50 gram tepung jagung Rp. 1.000
½ sdt garam
1 sdm margarin Rp. 1.000
100 gram keju parut Rp. 2.000

Cara membuat :
1. Kulit : campur semua bahan, buat dadar.
2. Saus putih : campur semua bahan. Aduk rata sampai mendidih. Matikan api.
3. Bahan isi : tumis daging cincang. Masukkan saus tomat, wortel, bumbu semua. Masak
sampai mendidih sisihkan.
4. Siapkan mangkuk aluminium voil. Taruh adonan kulit. masukkan bahan isi dan saus
putih. Siram saus putih diatasnya. Panggang ± 30 menit.

PUDING BUAH NAGA


Bahan kulit:
280 gram Buah naga Rp. 3.000
20 gram gula pasir Rp. 1.000
100 ml susu cair Rp. 2.000
1 bungkus agar-agar bubuk Rp. 2.000
1 bungkus nutrijel leci Rp. 2.000

Cara membuat :
1. Blender buah naga.
2. Didihkan bersama, gula putih, susu cair, agar-agar, buah naga yang sudah diblender.
Aduk sampai rata. Masukkan ke dalam cetakan. Dinginkan.
3. Didihkan 1 bungkus nutrijel leci. Masak hingga mendidih. Siram di atas adonan puding
buah naga. Dinginkan. Siap dihidangkan.

PAI BUAH
Bahan Kulit:
200 gram tepung mocaf
1 butir telur
1 sdm margarine
50 ml air es
Untuk Hiasan :
50 gram buah strawbery
50 gram jeruk
Pla : 100 ml susu cair
50 gram tepung jagung
1 butir telur
Cara membuat :
Campur adonan kulit, panggang
Pla : didihkan semua bahan aduk rata, angkat masukkan ke adonan kulit hias dengan buah
strawbery dan jeruk
NASI PELANGI

Bahan :
280 gram Singkong Rp. 1.500
280 gram ubi Rp. 1.500
180 gram jagung Rp. 1.500
1 sdt garam

Cara membuat :
1. Kukus singkong, ubi dan jagung. Tambahkan garam. Masukkan ke dalam cetakan
tumpeng. Sajikan.
BOLA BOLA DAGING TAHU
Bahan kulit:
135 gram daging cincang Rp. 11.000
100 gram tepung jagung Rp. 2.000
Kecap Rp. 1.000
Lada bubuk
kemiri
jahe
1 sdt garam
150 gram tahu Rp. 3.500
Bawang merah
Bawang putih
Bawang bombay Rp. 1.000
Salam
Sereh
Laos

Cara membuat :
1. Bulat bulat daging cincang. Campur tepung jagung
2. Goreng tahu.
3. Tumis bumbu. Masukkan daging tahu, kecap, salam, sereh, laos. Aduk rata. Masukkan
garam. Aduk, masak sampai matang. Sajikan.

Cara membuat :
1. Blender buah naga.
2. Didihkan bersama, gula putih, susu cair, agar-agar, buah naga yang sudah diblender.
Aduk sampai rata. Masukkan ke dalam cetakan. Dinginkan.
3. Didihkan 1 bungkus nutrijel leci. Masak hingga mendidih. Siram di atas adonan puding
buah naga. Dinginkan. Siap dihidangkan.

SAYUR PEPAYA MUDA


Bahan :
100 gram pepaya muda Rp. 1.500
100 gram kacang panjang Rp. 1.500
Ebi (udang kering) Rp. 1.000
50 ml santan Rp. 1.500
1 sdt garam
1 sdt gula pasir Rp. 500
Daun bawang
Kemiri
Bawang putih
Bawang merah
Merica
Lada bubuk
Tomat Rp. 500
Cabai merah
3 sdm minyak

Cara membuat :
1. Tumis bumbu halus, bawang merah, bawang putih, cabai, lada, kemiri.
2. Masukkan pepaya, kacang panjang, santan, garam, gula. Aduk rata. Masak hingga
matang. Sajikan.

STUP TOMAT MARKISA


Bahan – bahan :
200 gram tomat
500 ml jus markisa
1 sdt kapur sirih
Cara membuat :
Siram tomat dengan air panas, buang kulitnya rendam air kapur sirih diamkan semalam, cuci bersih
siram dengan siruf markisa

PASTEL TUTUP LABU KUNING

Bahan-Bahan :
100 gram labu kuning
50 gram susu bubuk
Isi :
50 gram wortel
50 gram jamur kuping
50 gram soun
100 ml susu cair
1 sdt lada bubuk
1 sdt garam
1 sdt gula
1 siung bawang putih
Cara membuat :
Kukus labu campur semua bahan, masukan ke mangkok alumunium poil
Isi :
Tumis bawang putih, masukkan semua bahan, masukkan adonan labu, isi adonan isi tutup
kembali dengan adonan labu, kemudian panggang

SINGKONG GULUNG LELE


Bahan-Bahan :
80 gram lele
Selada Air
Mayones
200 gram singkong
100 gram rumput laut
Cara membuat :
Kukus singkong, susun diatas rumput laut, selada air, lele.gulung lalu hidangkan

TUMIS GINSENG IKAN TERI

Bahan-Bahan:
300 gram Daun Ginseng
45 gram Teri
Cabai Merah
Bawang Merah
Bawang Putih
Cabai Rawit
Garam
Gula Putih
Cara membuat:
1. Rebus daun ginseng, tumis bumbu dapur ( Cabai merah, cabai rawit, bawang merah dan bawang
putih, garam, dan gula) masukkan ginseng dan teri aduk rata dan sajikan

JUS STRAWBERY
Bahan-Bahan :
280 gram strawbery
50 gram gula pasir
100 ml susu cair

Cara Membuat:
Campur semua bahan lalu di blender, sajikan

Anda mungkin juga menyukai