Anda di halaman 1dari 29

i

LAPORAN STUDI KUNJUNGAN KAMPUS


DAN STUDI BUDAYA
MALANG-BROMO-YOGYAKARTA

Diajukan sebagai laporan hasil kegiatan studi pendidikan


tahun pelajaran 2023/ 2024

DIBUAT OLEH :
ADELIA PUTRI
MULYANI
NOVALIA PUTRI HERMAWAN
SITI SUHELDA
USWATUN HASANAH

PEMERINTAH KABUPATEN TANGERANG


SMA NEGERI 7 KABUPATEN TANGERANG
2023

i
ii

HALAMAN PENGESAHAN

Laporan berjudul “ Studi Kunjungan Kampus dan Studi budaya Bromo-Malang-


Yogyakarta” ini telah dibacakan disahkan pada tanggal 04 Desember 2023 oleh
pembimbing, wali kelas dan Kepala Sekolah untuk memenuhi syarat kelulusan kelas
12 SMAN 7 Kabupaten Tangerang.

Tangerang, Desember 2023


Mengetahui, Pembimbing
Wali Kelas,

AJUN ANSORI, S.Ag ENDANG HADI WIJAYA, S.Pd


NUPT. 1133755365820003

Mengesahkan
Kepala Sekolah

SUCI LESTARI, S.Pd.M.Si


NIP. 19710323 199802 2001

ii
iii

KATA PENGANTAR

Puji syukur saya ucapkan kepada Allah SWT yang telah member rahmat dan
hidayah-Nya sehingga saya dapat menyelesaikan Karya Tulis ini tepat pada
waktunya.
Saya mengucapkan terima kasih kepada semua pihak, dari Bapak dan Ibu
Guru yang telah membantu dalam pembuatan Karya Tulis ini dalam proses kegiatan
Study Tour, serta teman-teman yang selalu memberi semangat untuk saya.
Dalam penyusunan Karya Tulis ini, saya menyadari masih terdapat
kekurangan di dalamnya, maka dari itu kami mengharapkan kritik dan saran yang
bersifat membangun dari para pembaca untuk kesempurnaan karya tulis ini

Tangerang, Desember 2023

Penyusun

iii
iv

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL..................................................................................... i
HALAMAN PENGESAHAN.......................................................................... iv
KATA PENGANTAR...................................................................................... vii
DAFTAR ISI.................................................................................................... viii

BAB I PENDAHULUAN
1.1 Latar Belakang...................................................................................... 1
1.2 Tujuan................................................................................................... 1
1.3 Sistematika Penulisan .......................................................................... 2
BAB II LAPORAN
2.1 Persiapan Perjalanan/Keberangkatan.................................................... 3
2.2 Kegiatan Perjalanan.............................................................................. 3
a. UIN Sunan Kalijaga........................................................................3
b. Visi dan misi ..................................................................................8
c. Resume Narasumber.......................................................................9

2.3 Obyek wisata


2.2.1. Bromo ........................................................................................9
2.2.2. Malang........................................................................................10
2.2.3. Jogjakarta....................................................................................11
BAB III PENUTUP
3.1 Kesimpulan........................................................................................... 19
3.2 Saran..................................................................................................... 19
DAFTAR PUSTAKA.......................................................................................20
LAMPIRAN-LAMPIRAN

iv
1

BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Karya Wisata adalah kegiatan wisata yang dilakukan dengan tujuan untuk
menambah pengetahuan siswa serta menambah pengalaman. Setelah karya wisata
kami laksanakan, siswa diwajibkan untuk membuat karya tulis. Karya tulis adalah
hasil dari suatu kegiatan yang telah dilaksanakan.

Laporan karya tulis ini merupakan tugas bagi semua angkatan kelas XII IIS 2
SMA Negeri 7 Kab. Tangerang . Dalam penyusunan karya tulis ini, siswa diharapkan
dapat melaporkan segala pengetahuan dan pengalamannya yang diperoleh selama
menjalankan study tour selama 6 hari (Dari tanggal 13-18 November 2023).
Pengalaman dan pengetahuan selama mengikuti Studi Pendidikan ke BROMO-
MALANG-YOGYAKARTA diharapkan dapat diterapkan dalam kehidupan sehari-
hari. Dalam laporan karya tulis ini membahas tentang beberapa objek wisata dan
objek study tour yang berada di BROMO-MALANG-YOGYAKARTA dan
sekitarnya.

1.2 Tujuan
Tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan wisata pendidikan ini adalah:
1. Menambah wawasan dan pengetahuan siswa tentang obyek wisata yang terdapat
di Indonesia.
2. Menumbuh kembangkan kecintaan terhadap tanah air Indonesia.
3. Meningkatkan kedisiplinan, kemandirian dan peduli lingkungan.

1
2

1.3 Sistematika Penulisan


Berikut ini adalah sistematika penulisan yang diterapkan berikut penyusun
untuk menyajikan gambaran singkat mengenai permasalahan yang akan dibahas
dalam Laporan study Tour ini, Laporan study Tour ini terdiri dari 3 Bab: Bab I
berisi tentang pendahuluan yang terdiri dari latar belakang masalah, Tujuan
Penelitia, Sistematika Laporan . Bab II berisi tentang kajian teoretis. Bab III berisi
tentang Kesimplan dan Saran.

2
3

BAB II

HASIL OBSERVASI

2.1 Persiapan Perjalanan/Keberangkatan


Pada hari Senin tanggal 13 November 2023, siswa siswi SMA Negeri 7
Kabupaten Tangerang berkumpul di SMA Negeri 7 Kabupaten Tangerang untuk
persiapan keberangkatan menuju ke Bromo dalam rangka Studi Pendidikan. Sesudah
itu kami diberi pengarahan oleh Bapak Endang Hadi Wijaya, S.Pd selaku
pembimbing. Setelah kami menerima pengarahan, kami semua harus menunggu
kedatangan Ibu Sekolah Suci Lestari, S.Pd, M.Si selaku Kepala SMA Negeri
Kabupaten Tangerang, selama beberapa menit. Beberapa menit kemudian, Bapak
Endang Hadi Wijaya, S.Pd pun hadir dan langsung memberi beberapa sambutan.
Sesudah itu kami semua berangkat meninggalkan Kabupaten Tangerang untuk
menuju ke Kota Bromo.

2.2 Kegiatan Perjalanan


a UIN Sunan Kalijaga
Pukul 09.00 WIB rombongan tiba di UIN Sunan Kalijaga. UIN SUNAN
KALIJAGA merupakan lembaga pendidikan tinggi negeri di Indonesia yang
berdiri pada tahun 1951 di Jogja melalui Ketetapan Menteri Pendidikan dan Ilmu
Pengetahuan No. 1 tanggal 5 Januari 1963, kemudian disahkan oleh Keputusan
Presiden no. 196 tahun 1963 yang kemudian tanggal 5 Januari ditetapkan sebagai
hari lahir UIN Sunan Kalijaga. Jumlah mahasiswa saat ini lebih dari 15.483 ribu
orang dari berbagai strata mulai program Diploma, program Sarjana, program
Magister, dan program Doktor selain program Spesialis tersebar dalam 15
Fakultas dan 2 Program pendidikan setara fakultas.

3
4

Universitas Islam Negeri (UIN) adalah bentuk perguruan tinggi


Islam negeri di Indonesia yang menyelenggarakan pendidikan akademik pada
sejumlah disiplin ilmu pengetahuan, termasuk ilmu pengetahuan di luar studi
keislaman, berlokasi di Jl. Marsda Adisucipto, Yogyakarta, Indonesia 55281.

Sejak tahun 2021, UIN Sunan Kalijaga resmi menyandang gelar Perguruan
Tinggi yang terakreditasi Unggul[2] berdasarkan Keputusan Badan Akreditasi
Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT) No :
899/SK/BAN-PT/AK-ISK/PT/X/2021 tentang Konversi Peringkat Akreditasi
Perguruan Tinggi Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga, Kabupaten Sleman,
tertanggal 12 Oktober 2021 s.d. 20 Desember 2023. Tidak hanya itu, UIN Sunan
Kalijaga juga menjadi Perguruan Tinggi Keagamaan Islam yang pertama
kali[3] meraih Akreditasi Unggul versi BAN-PT dan nomor dua belas secara
Nasional.

UIN Sunan Kalijaga merupakan lembaga pendidikan tinggi Islam tertua di


tanah air. Pada tanggal 14 Oktober 2004, terjadi transformasi perkembangan
kelembagaan, yaitu transformasi Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Sunan
Kalijaga menjadi Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga. Perubahan
Institut menjadi universitas dilakukan untuk mencanangkan sebuah paradigma
baru dalam melihat dan melakukan studi terhadap ilmu-ilmu agama dan ilmu-
ilmu umum, yaitu paradigma Integrasi interkoneksi. Paradigma ini mensyaratkan
adanya upaya untuk mendialogkan secara terbuka dan intensif antara hadlarah
an-nas, hadlarah al-ilm, dan hadlarah al-falsafah. Dengan paradigma ini, UIN
Sunan Kalijaga semakin menegaskan kepeduliannya terhadap perkembangan
masyarakat muslim khususnya dan masyarakat umum pada umumnya.

Universitas Islam Negeri Sunan Kalijaga (UIN SUKA) memiliki


8 fakultas dan Pascasarjana, yaitu:

4
5

Fakultas Program Studi

 S1 Bahasa dan Sastra Arab


 S1 Sejarah dan Kebudayaan Islam
 S1 Ilmu Perpustakaan
Fakultas Adab dan Ilmu Budaya
 S1 Sastra Inggris
 S2 Bahasa dan Sastra Arab
 S2 Sejarah Peradaban Islam
 S1 Komunikasi dan Penyiaran Islam
o Konsentrasi Broadcasting
o Konsentrasi Jurnalistik
 S1 Bimbingan dan Konseling Islam
o Konsentrasi Konseling Islam pada
Keluarga dan Masyarakat
o Konsentrasi Konseling Islam pada
Fakultas Dakwah dan Komunikasi Sekolah/Madrasah
 S1 Pengembangan Masyarakat Islam
 S1 Manajemen Dakwah
o Konsentrasi Manajemen Sumber
Daya Manusia
o Konsentrasi Manajemen Lembaga
Keuangan Islam
 S1 Ilmu Kesejahteraan Sosial
 S1 Hukum Keluarga Islam / Al-Ahwal al-
Syakhsyiyyah
 S1 Perbandingan Madzhab
 S1 Hukum Tata Negara Islam / Siyasah
Fakultas Syari'ah dan Hukum  S1 Hukum Ekonomi Syari'ah /
Mu'amalah
 S1 Ilmu Hukum
 S2 Ilmu Syariah
 S3 Ilmu Syariah
Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan  S1 Pendidikan Agama Islam
 S1 Pendidikan Bahasa Arab
 S1 Manajemen Pendidikan Islam
 S1 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
 S1 Pendidikan Islam Anak Usia Dini

5
6

 S1 Pendidikan Matematika
 S1 Pendidikan Kimia
 S1 Pendidikan Biologi
 S1 Pendidikan Fisika
 S2 Pendidikan Islam
 S2 Pendidikan Guru Madrasah Ibtidaiyah
 S2 Pendidikan Islam Anak Usia Dini
 S3 Pendidikan Agama Islam
 S3 Pendidikan Bahasa Arab
 S1 Aqidah dan Filsafat Islam
 S1 Studi Agama-agama
Fakultas Ushuluddin dan Pemikiran  S1 Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
Islam  S1 Ilmu Hadis
 S1 Sosiologi Agama
 S2 Filsafat Agama
 S2 Ilmu Al-Qur'an dan Tafsir
 S1 Matematika
 S1 Fisika
o Konsentrasi Elektronika dan
Instrumentasi
o Konsentrasi Fisika Matrial
o Konsentrasi Atom dan Inti
Fakultas Sains dan Teknologi o Konsentrasi Astrofisika
o Konsentrasi Geofisika
 S1 Kimia
 S1 Biologi
 S1 Teknik Informatika
 S1 Teknik Industri
 S2 Informatika
 S1 Psikologi
 S1 Sosiologi
Fakultas Ilmu Sosial dan Humaniora  S1 Ilmu Komunikasi
o Konsentrasi Public Relations
o Konsentrasi Advertising

Fakultas Ekonomi dan Bisnis  S1 Ekonomi Syari'ah


Islam Diarsipkan 2013-03-27  S1 Perbankan Syari'ah
di Wayback Machine.  S1 Akuntansi Syari'ah

6
7

 S1 Manajemen Keuangan Syari'ah


Pascasarjana  S2 Interdisciplinary Islamic Studies
1. Konsentrasi Islam Nusantara
(Isnus)
2. Konsentrasi Islam, Pembangunan
dan Kebijakan Publik (IPKP)
3. Konsentrasi Kajian Komunikasi
dan Masyarakat Islam (KKMI)
4. Konsentrasi Hermeneutika Al-
Qur’an (HQ)
5. Konsentrasi Psikologi Pendidikan
Islam (PsiPI)
6. Konsentrasi Islam dan Kajian
Gender (IKG)
7. Konsentrasi Kajian Timur
Tengah (KTT)
8. Konsentrasi Studi Disabilitas dan
Pendidikan Inklusif (SDPI)
9. Konsentrasi Kajian Maqasid dan
Analisis Strategik (KMAS)
10. Konsentrasi Pekerjaan Sosial
(Peksos)
11. Konsentrasi Ilmu Perpustakaan
dan Informasi (IPI)
12. Konsentrasi Bimbingan dan
Konseling Islam (BKI)
13. Konsentrasi Kajian Industri dan
Bisnis Halal (KIBH)
14. Internasional al-Dirasat al-
Islamiyah wa al-A’rabiyah (DIA)
15. Islamic Thought and Muslim
Societies (ITMS).
 S3 Studi Islam KELAS REGULER

o Studi Islam (SI)


o Ekonomi Islam (EI)
o Sejarah Kebudayaan Islam (SKI)
o Kependidikan Islam (KI)
o Studi al-Qur'an dan Hadis (SQH)

7
8

o Ilmu Hukum dan Pranata Sosial


Islam (IHPSI)
o Pendidikan Anak Usia Dini Islam
(PAUDI)
o Ilmu Perpustakaan dan Informasi
Islam (IPII)
o Kajian Timur Tengah (KTT)
o Studi Antar Iman (SAI) KELAS
INTERNASIONAL:
o Islamic Thought and Moslem
Societies (ITMS)
o al-Dirasat al-Islamiyya wa al-
Arabiyya (DIA)

Rektor

1. Muhammad Adnan (1951-1959)


2. Mukhtar Yahya (1959-1960)
3. Prof. R.H.A Soenaryo (1960-1972)[5][6]
4. Bakri Syahid (1972-1976)
5. Zaini Dahlan (1976-1983)
6. Mu'in Umar (1983-1992)
7. Simuh (1992-1996)
8. Mohammad Atho' Mudzhar (1997-2001)
9. M. Amin Abdullah (2001-2010)
10.Musa Asy'arie (2010-2015)
11.Akh. Minhaji (2015-2016)[7]
12.Yudian Wahyudi (2016-2020)
13.Al Makin (2020-2024)[8]

b Visi dan Misi


VISI :
Unggul dan Terkemuka dalam Pemaduan dan Pengembangan Keislaman dan
Keilmuan bagi Peradaban.

8
9

MISI :

1. Memadukan dan mengembangkan studi keislaman, keilmuan, dan


keindonesiaan dalam pendidikan dan pengajaran.
2. Mengembangkan budaya ijtihad dalam penelitian multidisipliner yang
bermanfaat bagi kepentingan akademik dan masyarakat.
3. Meningkatkan peran serta institusi dalam menyelesaikan persoalan
bangsa berdasarkan pada wawasan keislaman dan keilmuan bagi
terwujudnya masyarakat madani.
4. Membangun kepercayaan dan mengembangkan kerjasama dengan
berbagai pihak untuk meningkatkan kualitas pelaksanaan Tridharma
Perguruan Tinggi.

c Resume Narasumber
1. Menghasilkan sarjana yang mempunyai kemampuan akademis dan
profesional yang integratif-interkonektif.
2. Menghasilkan sarjana yang beriman, berakhlak mulia, memiliki kecakapan
sosial, manajerial, dan berjiwa kewirausahaan serta rasa tanggung jawab
sosial kemasyarakatan.
3. Menghasilkan sarjana yang yang menghargai dan menjiwai nilai-nilai
keilmuan dan kemanusiaan.
4. Menjadikan Universitas sebagai pusat studi yang unggul dalam bidang kajian
dan penelitian yang integratif-interkonektif.
5. Membangun jaringan yang kokoh dan fungsional dengan para alumni.

2.3. Obyek Wisata


2.2.1. Bromo
Malam hari pukul 03.00 kami menuju Gunung Bromo. Gunung Bromo
adalah sebuah gunung berapi aktif di Jawa Timur, Indonesia. Gunung ini

9
10

memiliki ketinggian 2.329 meter di atas permukaan laut dan berada dalam
empat wilayah kabupaten, yakni Kabupaten Probolinggo, Kabupaten
Pasuruan, Kabupaten Lumajang, dan Kabupaten Malang. Gunung Bromo
terkenal sebagai objek wisata utama di Jawa Timur. Sebagai sebuah obyek
wisata, Bromo menjadi menarik karena statusnya sebagai gunung berapi
yang masih aktif. Gunung Bromo termasuk dalam kawasan Taman
Nasional Bromo Tengger Semeru.
Bentuk tubuh Gunung Bromo bertautan antara lembah dan ngarai
dengan kaldera atau lautan pasir seluas sekitar 10 kilometer persegi.
Gunung Bromo mempunyai sebuah kawah dengan garis tengah ± 800
meter (utara-selatan) dan ± 600 meter (timur-barat). Sedangkan daerah
bahayanya berupa lingkaran dengan jari-jari 4 km dari pusat kawah Bromo
2.2.2 Malang
2.2.2.1 Wisata Apel Malang
Setelah dari Wisata Air terjun Coban Rondo Malang kami
langsung menuju ke Wisata Apel Malang. Pukul 09.00 kami
sampai di Kota Batu. Kota Batu merupakan sebuah kota yang
berada di provinsi Jawa Timur dan terletak 15 km sebelah barat
kota malang yang sekarang sudah memiliki julukan kota
pariwisata terbaik se-indonesia. Stigma ini telah muncul seiring
berkembangnya berbagai situs pariwisata Kota Batu baik untuk
wisata edukasi maupun hanya untuk hiburan semata yang
menawarkan berbagai keindahan alam.
Sehingga, tempat ini menjadi destinasi pariwisata berlibur
mengasyikan dengan hawa sejuk pegunungan. Banyak nya
macam situs pariwisata, ada satu wisata petik apel yang
menawarkan para wisatawan merasakan kesegaran buah Apel
yang menjadi icon dari Kota Batu itu sendiri dengan sensasi
memetik buah apel itu sendiri.

10
11

Kusuma Agrowisata Batu adalah salah satu tempat wisata


yang berisi kegiatan petik apel, para wisatawan juga dapat
menikmati kesejukan dan keindahan panorama Kota Batu karena
tempat wisata ini terletak 1000 meter diatas permukaan laut.
Dan yang terkenal dari malang adalah apel nya yang sudah
tembus ke mancanegara karena tekstur apel berbeda-beda sesuai
dengan jenis nya. Disini kamu bisa berwisata memetik apel dan
menikmati apel dari perkebunannya langsung.
2.2.3 Jogjakarta
2.2.3.1. Candi Prambanan
Sepulang dari Bromo kami menuju ke Jogja. Pukul 14.00
kami menuju ke Candi Prambanan. Candi Prambanan atau
Candi Roro Jonggrang adalah kompleks candi Hindu terbesar di
Indonesia yang dibangun pada abad ke-9 masehi. Candi ini
dipersembahkan untuk Trimurti, tiga dewa utama Hindu yaitu
Brahma sebagai dewa pencipta, Wishnu sebagai dewa
pemelihara, dan Siwa sebagai dewa pemusnah. Berdasarkan
prasasti Siwagrha nama asli kompleks candi ini adalah Siwagrha
(bahasa Sanskerta yang bermakna 'Rumah Siwa'), dan memang
di garbagriha (ruang utama) candi ini bersemayam arca Siwa
Mahadewa setinggi tiga meter yang menujukkan bahwa di candi
ini dewa Siwa lebih diutamakan.
Kompleks candi ini terletak di kecamatan Prambanan,
Sleman dan kecamatan Prambanan, Klaten, kurang lebih 17
kilometer timur laut Yogyakarta, 50 kilometer barat daya
Surakarta dan 120 kilometer selatan Semarang, persis di
perbatasan antara provinsi Jawa Tengah dan Daerah Istimewa
Yogyakarta. Letaknya sangat unik, Candi Prambanan terletak di
wilayah administrasi desa Bokoharjo, Prambanan, Sleman,

11
12

sedangkan pintu masuk kompleks Candi Prambanan terletak di


wilayah adminstrasi desa Tlogo, Prambanan, Klaten.
Candi ini adalah termasuk Situs Warisan Dunia UNESCO,
candi Hindu terbesar di Indonesia, sekaligus salah satu candi
terindah di Asia Tenggara. Arsitektur bangunan ini berbentuk
tinggi dan ramping sesuai dengan arsitektur Hindu pada
umumnya dengan candi Siwa sebagai candi utama memiliki
ketinggian mencapai 47 meter menjulang di tengah kompleks
gugusan candi-candi yang lebih kecil. Sebagai salah satu candi
termegah di Asia Tenggara, candi Prambanan menjadi daya tarik
kunjungan wisatawan dari seluruh dunia.
Menurut prasasti Siwagrha, candi ini mulai dibangun pada
sekitar tahun 850 masehi oleh Rakai Pikatan, dan terus
dikembangkan dan diperluas oleh Balitung Maha Sambu, pada
masa kerajaan Medang Mataram.
Selesai dari Candi Prambanan pukul 09.30 kami langsung
menuju ke tempat selanjutnya yaitu Goa Pindul. Goa Pindul atau
Gua Pindul adalah obyek wisata alam susur Gua bawah tanah,
dengan aliran sungai di sepanjang lorong, salah satu tempat
wisata dengan kategori minat khusus di Jogja. Cara menikmati
obyek wisata ini adalah menyusurinya dengan peralatan khusus
yaitu dengan menggunakan ban dalam besar (tube) dan jaket
pelampung, kami menyebut wisata ini dengan nama Cave
Tubing Pindul.
Ban besar (tubing) tersebut sudah di modifikasi atau diberi
pengait berupa tali menyilang di tengah berfungsi sebagai
tempat duduk di atas air. Sementara jaket pelampung di pakai
seperti rompi, dengan ukuran tertentu yang mampu menahan
berat badan lebih dari 100 kg tetap mengambang di permukaan

12
13

air. Kami memastikan anda tidak akan tenggelam jika memakai


jaket pelampung yang kami sediakan, karena sudah memenuhi
standart team SAR.
Di tempat ini di sediakan 3 jenis ukuran yang berbeda, yaitu
kecil (untuk anak-anak), sedang/medium (all size untuk orang
dewasa), besar (jumbo), dapat dipilih dan sesuaikan dengan
ukuran tubuh. Sebelum penyusuran wisatawan wajib melalui
salah satu operator/pengelola. Dan wajib melakukan pembelian
tiket.
Harga tiket wisata goa pindul adalah Rp.35.000/orang
domestic, harga tiket publish ini adalah harga tiket yang sudah
ditetapkan bersama. Dari pembelian tiket wisata di
Wirawisata, Wisatawan mendapatkan fasilitas : Peminjaman alat
yaitu jaket pelampung dan ban tubing. Fasilitas di basecamp
adalah tempat nyaman dan luas, free wifi hotspot, free wedang
pindul. Alat transportasi obyek wisata (pajero pindul), pemandu
lokal dan asuransi.
Gua Pindul merupakan salah satu dari sekian banyak obyek
wisata yang terletak di dusun Gelaran 2, Desa Bejiharjo,
Kecamatan Karangmojo kab. GunungKidul. Tepatnya di sebelah
timur kota Yogyakarta. Desa ini termasuk kategori "Desa
Wisata" di GunungKidul Yogyakarta. Sejak tahun 2010 silam
Obyek Wisata ini mulai dikembangkan oleh masyarakat sekitar
dan hingga sekarang masih menjadi target destinasi untuk para
wisatawan lokal, nasional maupun internasional.
Goa Pindul memiliki panjang kurang lebih 350 meter,
penyusuran dapat ditempuh dengan waktu normal 40-60 menit.
Durasi waktu tergantung situasi, kondisi dan keinginan
pengunjung sendiri. Lebar antar dinding rata-rata 4 meter,

13
14

ketinggian dari permukaan air dengan dinding atas sekitar 5


meter dan kedalaman air sungai sekitar 1-12 meter. Namun ada
salah satu zona sempit yang hanya dapat di lewati dengan 1
ban/tubing saja (akan kami bahas di bawah), ini adalah alasan
kenapa penyusuran goa pindul hanya menggunakan ban, bukan
sampan atau perahu karet. Oleh sebab itu wisata ini kami beri
nama Cave Tubing Pindul.
Tidak ada batasan usia atau jumlah minimum peserta untuk
menyusuri Gua ini, karena sangat aman untuk segala usia. Dan
berapapun jumlah peserta yang berkunjung, kami pengelola
akan selalu siap untuk melayani dengan sebaik-baiknya di sini.
Setiap wisatawan yang ingin menyusuri gua, wajib mengenakan
peralatan khusus yang sudah kami sebutkan di atas, dan wajib
didampingi pemandu/guide dari pengelola. Goa Pindul memang
mempunyai daya tarik keindahan dan keunikan tersendiri yang
mungkin tidak ada di antara goa-goa wisata yang lain,
mempunyai beberapa mitos bebatuannya yang bisa membuat
perkasa dan juga awet muda. Mitos-mitos Gua Pindul ini seakan
menjadi pelengkap keindahan surga tersembunyi ini.

2.2.2.3.1 Heha Sky View


Menjelajah Yogyakarta memang tak ada habisnya. Setiap
kabupaten atau kota memiliki keunikan tersendiri, khususnya
di bagian destinasi wisata yang selalu menawarkan pesona
alamnya seperti Heha Sky View, tentu destinasi wisata ini
masih asing didengar. Heha Sky View memang baru saja
dibuka pada 2019. HeHa Sky View menawarkan beragam spot
foto yang instagramable. Nama HeHa diambil dari nama depan
pemilik resto yakni Herry Zudianto dan Handoyo Mawardi.

14
15

Heha Sky View ini sebenarnya merupakan tempat makan atau


resto modern tiga lantai yang memang mengusung konsep
swafoto dengan landscape alam dan taman. Jadi, bagi para
pecandu swafoto, alam dan kuliner, HeHa Sky View bisa
menjadi pilihan destinasi wisata yang tepat. Meski baru saja
dibuka tempat tersebut mampu menarik perhatian para treveller
atau pemburu foto cantik untuk datang ke destinasi yang
terletak di Gunungkidul ini.

Ruter Perjalanan menuju Heha Sky View : Patuk dari Titik


0 Yogyakarta Melalui Jl. Kusumanegara – Jl. Gedongkuning –
Jl. Wonosari – Bukit Bintang – Jl. Dlingo Patuk – Heha Sky
View. Jarak dari Pusat Kota Yogyakarta ke Heha Sky View
sekitar 18,6 KM. Dengan waktu tempuh normal kendaraan
roda dua sekitar 45 Menit. Tempat ini berada di kawasan bukit,
maka tentu banyak jalan berkelok. Jadi diperlukan kehati-
hatian dan konsentrasi penuh dalam mengemudi.

Tiket Heha Sky View Jogja


Untuk bisa memasuki lokasi wisata Heha Sky View Jogja , pengunjung
dikenai biaya sebesar Rp 10.000, yang berlaku mulai pukul 10.00 -16.30.
Sedangkan untuk kunjungan mulai pukul 16.30 sampai 23.00 dikenakan
tiket sebesar Rp 15.000. Bila ingin berfoto di teras kaca, maka membayar
lagi biaya sebesar Rp 30.000. Ada juga biaya jasa foto sebesar Rp 5.000
bila ingin mendapatkan hasil foto yang bagus.

d Keraton Jogja
Pukul 10.00 WIB kami menuju ke Keraton Jogja. Keraton Ngayogyakarta
Hadiningrat atau Keraton Yogyakarta merupakan istana resmi Kesultanan

15
16

Ngayogyakarta Hadiningrat yang kini berlokasi di Kota Yogyakarta, Daerah


Istimewa Yogyakarta, Indonesia. Walaupun kesultanan tersebut secara resmi
telah menjadi bagian Republik Indonesia pada tahun 1950, kompleks bangunan
keraton ini masih berfungsi sebagai tempat tinggal sultan dan rumah tangga
istananya yang masih menjalankan tradisi kesultanan hingga saat ini. Keraton ini
kini juga merupakan salah satu objek wisata di Kota Yogyakarta. Sebagian
kompleks keraton merupakan museum yang menyimpan berbagai koleksi milik
kesultanan, termasuk berbagai pemberian dari raja-raja Eropa, replika pusaka
keraton, dan gamelan. Dari segi bangunannya, keraton ini merupakan salah satu
contoh arsitektur istana Jawa yang terbaik, memiliki balairung-balairung mewah
dan lapangan serta paviliun yang luas
Arsitek kepala istana ini adalah Sultan Hamengkubuwana I, pendiri
Kesultanan Ngayogyakarta Hadiningrat. Keahliannya dalam bidang arsitektur
dihargai oleh ilmuwan berkebangsaan Belanda, Theodoor Gautier Thomas
Pigeaud dan Lucien Adam yang menganggapnya sebagai "arsitek" dari saudara
Pakubuwono II Surakarta"[6]. Bangunan pokok dan desain dasar tata ruang dari
keraton berikut desain dasar lanskap kota tua Yogyakarta[7] diselesaikan antara
tahun 1755-1756. Bangunan lain di tambahkan kemudian oleh para Sultan
Yogyakarta berikutnya. Bentuk istana yang tampak sekarang ini sebagian besar
merupakan hasil pemugaran dan restorasi yang dilakukan oleh Sultan Hamengku
Buwono VIII (bertahta tahun 1921-1939).

e Malioboro
Kunjungan terakhir kami yakni Malioboro. Pukul 17.00 kami menuju
Malioboro, setelah 1 jam perjalanan kami sampai di Malioboro. Malioboro
merupakan kawasan perbelanjaan yang legendaris yang menjadi salah satu
kebanggaan kota Yogyakarta. Penamaan Malioboro berasal dari nama seorang

16
17

anggota kolonial Inggris yang dahulu pernah menduduki Jogja pada tahun 1811 –
1816 M yang bernama Marlborough
Kolonial Hindia Belanda membangun Malioboro di pusat kota Yogyakarta
pada abad ke-19 sebagai pusat aktivitas pemerintahan dan perekonomian. Secara
simbolis juga bermaksud untuk menandingi kekuasaan Keraton atas kemegahan
Istananya yang mendominasi kawasan tersebut.
Untuk menunjang tujuan tersebut maka selanjutnya Kolonial Belanda
mendirikan :
 Benteng Vredeburg, ( didirikan pada tahun 1765. Sekarang benteng tersebut
dikenang menjadi sebuah museum yang di buka untuk wisata publik )
 Istana Keresidenan Kolonial (sekarang menjadi Istana Presiden Gedung
Agung di tahun 1832M )
 Pasar Beringharjo, Hotel Garuda (dahulu sebagai tempat menginap dan
berkumpul para elit kolonial.
 Kawasan Pertokoan Malioboro (menjadi pusat perekonomian kolonial )
Bangunan-bangunan bersejarah yang terletak di kawasan Malioboro tersebut
menjadi saksi bisu perjalanan kota ini dari masa ke masa. Malioboro menyajikan
berbagai aktivitas belanja, mulai dari bentuk aktivitas tradisional sampai dengan
aktivitas belanja modern. Salah satu cara berbelanja di Malioboro adalah dengan
proses tawar-menawar terutama untuk komoditi barang barang yang berupa
souvenir dan cenderamata yang dijajakan oleh pedagang kaki lima yang berjajar
di sepanjang trotoar jalan Malioboro. Berbagai macam cederamata dan kerajinan
dapat anda dapatkan disini seperti kerajinan dari perak, kulit, kayu, kain batik,
gerabah dan sebagainya.
Anda jangan heran melihat harga barang ditempat ini, misalnya penjual
souvenir menawarkan barang tersebut seharga Rp.50.000,- Kalau anda tertarik
barang tersebut maka tawaran tersebut harus segera disusul dengan proses tawar
menawar dari wisatawan. Dari proses tersebut harga menjadi turun drastis,

17
18

misalnya pedagang tersebut akhirnya rela melepas barang tersebut dengan harga
Rp.20.000,-. Hal ini juga berlaku bila wisatawan berkunjung dan belanja di
pasar tradisional Beringharjo yang letaknya tak jauh dari Malioboro. Begitulah
keunikan tradisi dari wisata belanja di Malioboro, pembeli harus bisa tawar
menawar.
Kawasan Malioboro dekat dengan obyek wisata sejarah lainya yang sangat
banyak menyimpan cerita sejarah yang menarik. Setelah anda berbelanja di
Malioboro anda bisa meneruskan mengunjungi obyek wisata lain yang jaraknya
cukup dekat. Tempat dan obyek wisata tersebut seperti berwisata arsitektur
peninggalan kolonial Belanda dan wisata belanja tradisional lainnya. Obyek
wisata sejarah yang berdekatan dengan Malioboro seperti : Keraton Yogyakarta,
Alun-alun Utara, Masjid Agung, Benteng Vredeburg, Museum Sonobudoyo dan
Kampung Kauman.
Wisata Arsitektur peninggalan kolonial di Yogyakarta yang masih bisa
disaksikan seperti Gedung Siciatet ( sekarang menjadi Taman Budaya ), Bank
Indonesia, Hotel Inna Garuda dan Bank BNI’46. Sedangkan wisata belanja
tradisional yang cukup berdekatan dengan Malioboro terdapat di Pasar Ngasem
dan Pasar Beringharjo. Terdapat juga perpustakaan umum milik Pemerintah
Provinsi DIY bagi wisatawan yang gemar membaca.
Wisatawan juga dapat menyaksikan kekhasan lain dari Malioboro seperti
puluhan andong dan becak yang parkir berderet disebelah kanan jalan pada jalur
lambat Malioboro. Sedangkan pada sebelah kiri jalan wisatawan dapat melihat
ratusan kendaraan bermotor yang diparkir berjajar yang menjadi tanda bahwa
Malioboro merupakan kawasan yang banyak menyedot para pengunjung.

18
19

BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
Dalam penulisan laporan ini dapat ditarik beberapa kesimpulan tentang
perjalanan study tour yakni :
a Dengan adanya kegiatan study tour siswa/siswi dapat memperoleh pengalaman
belajar diluar sekolah.
b Study tour sebagai kegiatan untuk menempatkan kesadaran siswa/siswi dalam
mengimbangi perkembangan zaman yang serba modern guna berkompetisi
menghadapi globalisasi.
c Ternyata banyak sekali metode pembelajaran yang lebih baik dan
menyenangkan.

3.2 Saran
Didalam pembuatan laporan ini, penulis sebagai manusia biasa pastilah banyak
sekali kesalahan untuk itu demi menyempurnakan laporan ini kritik dan saran yang
bersifat membangun akan selalu penulis harapkan.
Adapun saran-saran yang bisa penulis berikan untuk teman-teman semua yang
mengikuti kegiatan ini :
a Para siswa/siswi seharusnya bersifat kreatif lagi dalam mencari informasi dan
ilmu pengetahuan yang baru.
b Dengan diadakannya kegiatan study tour ini harusnya bisa diambil manfaatnya.
c Study tour hendaknya dijadikan sebagai pengembangan potensi diri bukan untuk
ajang bersenang-senang saja.

19
20

DAFTAR PUSTAKA

http://cakmoul.blogspot.co.id/2013/05/laporan-perjalanan-study-tour.html
Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa Departemen Pendidikan dan
Kebudayaan . 1995 .Pedoman Umum Ejaan Bahasa Indonesia Yang
Disempurnakan. Jakarta: Balai Pustaka
Pusat Pembinaan dan Pengembangan Bahasa . 1993 . Kamus Besar Bahasa
Indonesia.Jakarta: Balai Pustaka

20
21

LAMPIRAN-LAMPIRAN

PASIR BERBISIK DAN KAWAH BROMO

21
1

WISATA PETIK APEL

CANDI PRAMBANAN

1
1

WISATA GUNUNG MERAPI

1
1

HEHA SKY VIEW & MALIBORO

1
1

GEDUNG UIN SUNAN KALIJAGA

Anda mungkin juga menyukai