Anda di halaman 1dari 20

MAKALAH

Kutipan dan daftar pustaka

Dosen pengampuh: Refril Dani, M.pd


Disusun oleh:
RAHMAD HIDAYAD (221183207015)

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN GURU SEKOLAH DASAR

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MUARA BUNGO

2022
KATA PENGANTAR

Dengan menyebut nama Allah SWT Yang Maha Pengasih lagi Maha
Penyayang, Kami panjatkan puja dan puji syukur atas kehadirat-Nya, yang telah
melinpahkan rahmat, hidayah, dan inayah-Nya kepada kami, sehingga dapat
menyelesaikan makalah kami.

Alhamadulillah dengan izin dan kehendak dari Allah SWT sehingga


makalah ini dapat penulis selesaikan. Makalah ini kami beri judul “kutipan dan
daftar pustaka”.

Dalam makalah ini dijelaskan hakikat kutipan, macam-macam kutipan,


hakikat daftar pustaka, dan penyusunan daftar pustaka dari berbagai sumber.

Dan harapan kami semoga makalah ini dapat menambah pengetahuan dan
pengalaman bagi para pembaca, untuk kedepannya dapat memperbaiki bentuk
maupun menambah isi makalah agar menjadi lebih baik lagi.

Karena keterbatasan pengetahuan maupun pengalaman kami. Kami yakin


masih banyak kekurangan dalam makalah ini. Oleh karena kami sangat
mengharapkan saran dan kritik yang membangun dari pembaca demi
kesempurnaan makalah ini.

Bungo, 06 Desember 2022

Penulis
DAFTAR ISI

JUDUL UTAMA......................................................................................................
KATA PENGANTAR..............................................................................................i
DAFTAR ISI.............................................................................................................ii
BAB I PENDAHULUAN.........................................................................................1
A. Latar Belakang Masalah.................................................................................2
B. Rumusan Masalah..........................................................................................3
C. Tujuan Masalah..............................................................................................4
BAB II PEMBAHASAN..........................................................................................5
A. Hakikat kutipan..............................................................................................6
B. Macam-macam kutipan..................................................................................7
C. Hakikat daftar pustaka....................................................................................8
D. Penyusunan daftar pustaka dari berbagai sumber..........................................
BAB III KESIMPULAN DAN SARAN.................................................................9
A. Kesimpulan..........................................................................................................10
B. Saran.....................................................................................................................1
DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................1
BAB I
PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah


Daftar pustaka mungkin sudah pernah kita temukan ketika kita mulai belajar
pelajaran Bahasa Indonesia di sekolah menengah. Sebagai pelajar, pembuatan
daftar pustaka biasanya diberikan oleh guru Bahasa Indonesia sebagai sebuah
tugas atau dalam sebuah ulangan. Dan pada tahap ini, mungkin kita tidak begitu
tahu akan pentingnya sebuah daftar pustaka. Baru ketika kita mendapat tugas
untuk menulis sebuah karya tulis kita akan sadar betapa pentingnya sebuah
pengetahuan akan daftar pustaka.
Dalam menyusun suatu karangan ilmiah, unsur yang tidak terlepas yaitu
sumber/bahan karya ilmiah itu didapat. Berbagai banyak sumber dalam menyusun
karangan ilmiah, selalu ada unsur dalam karangan tersebut, salah satunya dikutip,
dan sumber yang didapatpunharus dicantumkan sumber menemukan data dengan
menggunakan daftar pustaka dan catatan kaki.
Ada cara dan susunan dalam membuat kutipan, daftar pustaka dan catatan
kaki yangharus diketahui dalam membuat karangan ilmiah. Dan unsur ini
terkadang disepelekan oleh sebagian orang dalam menyusun karangan ilmiah.
Penulis pada kesempatan kali ini akan menjelaskan tentang kutipan, daftar
pustaka,dan catatan kaki, dimana terdapat membuaat/ mengambil kutipan, daftar
pustaka, dan catatan kaki yang benar. Dimana pembahasan tersebut amatlah
penting untuk menunjang mata kuliah Bahasa Indonesia.

B. Rumusan Masalah
1. Apa yang dimaksud dengan hakikat kutipan?
2. Apa saja macam-macam kutipan?
3. Apa yang dimaksud dengan hakikat daftar pustaka?
4. Bagaimana penyusunan daftar pustaka dari berbagai sumber?
C. Tujuan Masalah
1. Untuk mengetahui apa itu hakikat kutipan.
2. Untuk mengetahui macam-macam kutipan.
3. Untuk mengetahui apa itu hakikat daftar pustaka.
4. Untuk mengetahui cara penyusunan daftar pustaka dari berbagai sumber
BAB II
PEMBAHASAN

A.hakikat kutipan
1. Pengertian kutipan
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, kutipan adalah pengambilalihan
satu kalimatatau lebih dari karya tulisan lain untuk tujuan ilustrasi atau
memperkokoh argumen dalamtulisan sendiri. Berdasarkan pengertian kutipan di
atas, penulis dapat menulis ulang terhadap bahan bacaan atau pustaka yang telah
dibaca. Bahan bacaan atau pustaka yang digunakan harusdapat
dipertanggungjawabkan dalam kegiatan menulis ulang tersebut.
Kegiatan menulis ulang dapat disebut juga sebagai kegiatan atau proses
reproduksi.Hasil dari kegiatan ini dapat berupa ringkasandan ikhtisar. Setelah
kegiatan reproduksi, penulis akan mendapatkan gambaran terhadap bacaanya dan
dapat memilih bahan bacaan yang digunakan dalam karya ilmiahnya sebagai
rujukan.
Pernyataan atau teori yang ditemukan dan diyakini oleh penulis dapat
dikutip untuk mendukung pendapat penulis dalam penyusunan karya ilmiah.
Dengan demikian definisikutipan adalah suatu kegiatan menuliskan satu
kalimatatau lebih dari karya tulis lain yangdapat dipertanggungjawabkan untuk
tujuan memberikan ilustrasi atau memperkuat argumen penulis dalam penyusunan
karya ilmiahnya. (Cahyadi, 2019)

2. Fungsi Kutipan
Fungsi dari kutipan sendiri adalah sebagai bukti atau juga memperkuat
pendapat penulis. Bedanya dengan jiplakan, bedanya kalau jiplakan mengambil
pendapat orang laintanpa atau dengan tidak menyebut sumbernya sehingga
dianggapnya pendapat dari dirinya/pemikirannya sendiri. Biasanya kutipan
tersebut digunakan untuk dapat mengemukakandefinisi atau juga pengertian
istilah/konsep tertentu, menguraikan suatu rumus ataupun jugaformula serta juga
mengemukakan pendirian/pendapat seseorang.(Ibeng,2019)
Fungsi dari kutipan adalah sebagai berikut:
1. Kegiatan pengutipan dapat menghindari pengutip dari kegiatan
plagiarisme;
2. Membantu pembaca yang ingin memahami lebih lanjut tentang ide
pengutip;
3. Sumber pengutipan yang digunakan dapat memberikan nilai terhadap
karya ilmiah yang sedang atau telah dibuat;
4. Pengutipan yang tepat akan mengamankan penulis pada ide orang lain
yang salah;dan
5. Menguatkan tulisan pengutip melalui kutipan yang dimuat dalam karya
ilmiah.

B.macam-macam kutipan
Penulis dapat mengutip tulisan dari sumber lain yang terkait dengan pokok
bahasannyadalam penulisan karya ilmiah. Pengutipan dari sumber lain dapat
diizinkan dalam penulisankarya ilmiah dengan cara yang jujur dan bertanggung
jawab untuk menghindari plagiarisme.Pengutipan tersebut dapat dilakukan dengan
dua cara, yaitu dengan cara kutipan langsung dankutipan tidak langsung.
1. Kutipan Langsung
Kutipan langsung adalah mengutip kalimat tanpa mengubah dari sumber
aslinya, jadidisini yaitu sesuai atau persis dengan aslinya. Kutipan langsung terdiri
dari 2 yaitu :
1. Kutipan Langsung Panjang (Block Quote)Beberapa syaratnya yaitu:
- APA Style atau American Psychological Association, artinya panjang
kalimatyang dikutip melebihi 40 kata.
- MLA Style atau Modern Language Asociation, artinya panjang kalimat
yangdikutip melebihi 4 baris.
- Jika penulis mengutip sumber bacaan sampai 4 baris atau lebih, maka
teks yang dikutip diketik pada baris atau alenia selanjurnya.

Terkait syarat diatas, maka ciri- ciri Kutipan Langsung Panjang yaitu:
- Teks menggunakan spasi atau jarak antar baris lebih dipisahkan dari teks
- Dikasih jarak rapat antara baris pada kutipan.
- Dapat diapit tanda kutip tetapi boleh juga tidak diapit tanda kutip.

2. Kutipan Langsung Pendek


Kutipan langsung pendek yaitu mengutip sumber bacaan sejumlah tidak
lebihdari 4 baris, kata yang dimasukkan dikutip menjadi bagian atau kelanjutan
tubuh tulisan tetapi bukan paragraf baru diikuti dengan tanda (“) koma dua di
bagian atas. Sumber kutipan diketik dekat dengan kalimat kutipan tersebut.
(Dhea,2019)
Maka ciri-ciri kutipan langsung pendek, diantaranya yaitu:

- Terkendali langsung dengan teks


- Jarak antara baris sama dengan teks
- Diapit dengan tanda 2 koma atau kutip
- Kutipan tidak melebihi empat baris

2. Kutipan Tidak Langsung


Kutipan tidak langsung adalah suatu kutipan yang menyajikan gagasan
orang laindengan cara menyatakan kembali gagasan tersebut dengan kalimat atau
gaya bahasa sendiri.Kalimat yang digunakan penulis berbeda dengan gagasan
orang lain yang terdapat dalamsumber aslinya dan memiliki esensi yang sama.
Pengutipan tidak langsung merupakan hasil interpretasi pengutip yang
diperoleh setelahmembaca bahan bacaan atau sumber rujukan. Hal yang dikutip
penulis merupakan esensi dari pendapat ahli atau teori baru yang dapat
menegaskan dan menguatkan pendapat penulis dalamkarya ilmiahnya. Pengutip
harus mengukuti alur pikir penulis yang idenya akan dikutip.
Dalam pembuatan kutipan jenis ini, pengutip memerlukan keterampilan
dalam berbahasa, seperi merangkai kalimat yang baik dan efektif dengan kata-
katanya sendiri dantetap mencerminkan bahwa ide yang dikutip merupakan ide
penulis aslinya.
Dan adapun tata cara penulisan Kutipan Tidak Langsung, Penulisan kutipan
tidak langsung biasanya dinyatakan dengan menuliskan nama penulis dari sumber
aslinya dan tahun terbitsumber tersebut.
Pengutip dapat menuliskan nomor halaman seperti penulisan pada kutipan
langsung.Penulis (pengutip) menyusun informasi berupa parafrase dalam
mengutip dengan kutipan tidaklangsung. Parafrase merupakan kegiatan
merumuskan kembali terkait pernyataan, pendapat,atau ide orang lain dan
menulisnya dengan kalimat sendiri.

Pembuatan parafrase memerlukan keterampilan dalam berbahasa dan


ketekunan. Ada dua syarat yang harus dipenuhi dalam membuat parafrase, yaitu:

1. Penulis atau pengutip harus mengikuti alur pikiran penulis asli dari
sumber atau bahanrujukan yang telah dibaca oleh pengutip, dan
2. penulis harus memberikan tanda baca petik pada frasa atau kata yang
dikutip samadengan sumber aslinya.

Pemberian tanda baca petik tersebut digunakan untuk menghindari dari


kegiatan plagiarisme.Hal-hal lain yang perlu diperhatikan dalam membuat
parafrase adalah menghindari darikegiatan memindahkan kata atau frase saja dan
mengganti kata-kata dengan sinonimnya tanpamerubah susunan kalimat seperti
yang tertulis pada sumber aslinya. Jika kedua hal yang perludiperhatikan tersebut
dilakukakan, maka tulisan yang dibuat kembali dapat disebut dengankegiatan
plagiarisme.
 Contoh Kutipan
Berikut contoh dari Kutipan Langsung dan Tidak Langsung:
 Contoh Kutipan Langsung
Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, penulisan kutipan
langsung ditandai dengan tanda baca petik (“…”) dan bagian yang tidak
dikutip diberi tanda baca elips (…). Penulisan kutipan langsung dapat
dilakukan dengan dua cara, yaitu kutipan singkat dan kutipan
panjang.Berikut ini merupakan salah satu contoh penulisan kutipan
pendek.

1. Contoh Pertama
Inam menyatakan bahwa “… bagi orang Minangkabau
merantau telah lama melembaga dan menjadi bagian dari
kehidupan sosial maupun pribadi mereka…”.
2. Contoh Kedua
“… bagi orang Minangkabau merantau telah lama
melembaga dan menjadi bagiandari kehidupan sosial maupun
pribadi mereka …” inam.
Berdasarkan kedua contoh tersebut, pengutip dapat menuliskan kutipan
langsung dengan duacara yang berbeda. Perbedaan tersebut terletak pada
penempatan sumber atau rujukan yangdigunakan. Penempatan sumber pengutipan
tersebut dapat diletakan di awal atau di akhir bagian yang dikutip dari pendapat
orang lain. Penulis dapat menuliskan sebagian kutipan yangsama dengan sumber
aslinya dengan cara menambahkan tanda baca elips (…).

 Contoh kutipan tidak langsung


1. Contoh Pertama
Seperti yang dijabarkan oleh Gorys Keraf (1983:3) bahwa
argumentasi padadasarnya tulisan dengan tujuan mempengaruhi
keyakinan pembaca agar percayaakan pendapat penulis bahkan
mau melakukan apa yangdikatakan penulis.
2. Contoh Kedua
Banyak definisi mengenai arti cinta menurut beberapa ahli.
Menurut Subroto(2008:16) mendefiniskan cinta merupakan suatu
kehidupan. Menurutnyakehidupan terbentuk dimulai dengan
bercinta.

C. hakikat daftar pustaka


Pada hakikatnya, daftar pustaka merupakan inventarisasi dari seluruh
publikasi (membuat suatu yang diperuntukkan bagi publik atau umum ) baik
ilmiah maupun non ilmiah serta hasil-hasil penelitian yang dipergunakan sebagai
dasar bagi pengkajian yang dilakukan. Dalam hal ini bila dilihat dari segi bahasa,
daftar pustaka memiliki pengertian sebagai suatu daftar yang didalamnya
mencantumkan nama pengarang, judul buku, penerbit, tahun terbit dan hal-hal
lainnya yang terkait, penempatannya berada pada bagian akhir sebuah karangan
atau buku dan susunannya diurutkan berdasarkan abjad.
Penulisan daftar pustaka biasanya akan dimasukkan dalam materi pelajaran
BahasaIndonesia di sekolah. Apalagi jika kita sudah menjadi mahasiswa tingkat
akhir dan tengahmengerjakan skripsi atau Tugas Akhir, maka penulisan daftar
pustaka ini harus benar-benardiperhatikan dan dipastikan telah ditulis dengan
benar.Daftar pustaka menjadi bagian pentingdari makalah, penelitian ilmiah serta
buku yang ditulis seseorang.
1. Pengertian Daftar Pustaka
Daftar pustaka adalah tulisan yang disusun dan terdapat di bagian akhir dari
karyatulisan. Daftar ini akan memuat nama penulis, judul tulisan, penerbit,
identitas penerbit, sertatahun terbit yang akan dijadikan rujukan ataupun sumber
dari tulisan yang dibuat. (Nanangri,2019)
Karya tulis yang dimaksud di sini adalah karya tulis ilmiah, termasuk di
antaranya adalah buku,skripsi, artikel, makalah dan lain-lain. Menurut kaidah
penulisannya, jika kita mengambilkutipan dari sebuah sumber bacaan tertentu
sebanyak beberapa kalimat atau bahkan paragrafmaupun referensi lain dalam
penulisan karya tulis tersebut, maka kita wajib memberikansumbernya.
Jenis bacaan yang dijadikan sumber itu sendiri bisa bermacam-macam,
misalnya surat kabar, majalah, jurnal buletin, hasil penelitian, ensiklopedi, terbita
berkala dan lain-lain. Masing-masing sumber bacaan itu tentu amat dekat dengan
karya ilmiah yang dibuat. Pada karya ilmiah, daftar pustaka akan diletakkan
setelah isi karangan dan ditulis dalam satu halaman tersendiri.
2. Jenis daftar pustaka
Meskipun jika dilihat sekilas, semua daftar pustaka terlihat
sama. Namun, sebenarnya daftar pustaka terdiri atas beberapa
jenis. Berikut adalah beberapa jenis daftar pustaka :
1) Berdasarkan metode Harvard
- Nama penulis yang terdiri atas dua kata ditulis
terbalik. Diantaranya dua kata tersebut ditambahkan
tanda koma(,)Misalnya : Dita Syafitri : Syafitri, Dita
- Buku yang ditulis oleh dua penulis atau lebih, hanya
penulis pertama saja yang penulisan namanya dibalik,
sedangkan penulis selanjutnya tidak
Misalnya : Syafitri, D dan Yuna.
- Tahun terbit buku ditulis sesudah nama penulis.
Diantara nama penulis dan tahun terbit ditambah
dengan tanda titik (.)
Misalnya : Syafitri,Dita. 2017.
- Judul buku ditulis setelah tahun terbit. Diantara
tahun terbit dan judul buku ditambahkan puka tanda
titik terlebih dahulu(.).
Misalnya : Syafitri, Dita. 2017. Tenknik Penulisan
Daftar Pustaka. Banda Aceh : Syiah Kuala University
Press.
- Dan jika buku telah diterbitkan dalam beberapa
edisi, maka keterangan edisi tersebut diitambahkan
sebelum nama kota atau setelah judul buku :
Misalnya : Syafitri, Dita. 2017. Teknik Penulisan
Daftar Pustaka Edisi Kedua. Banda Aceh: Syiah
Kuala University Press.
2) Daftar putaka untuk Textbooks
1. Penulis perorangan
a) Nama penulis (jika dua kata maka
dibalik)
b) Tahun terbit
c) Judul buku (dicetak miring atau digaris
bawahi)
d) Tempat penerbit
Contohnya :
e) Syafitri, Dita. 2017. Teknik Penulisan
Daftar Pustaka.Banda Aceh: Syiah
Kuala Unniversity Press.
2. Buku yang ditulis oleh lembaga
a) Nama lembaga
b) Tahun terbit
c) Judul buku (dicetak miring atau digaris
bawahi)
d) Kota atau tempat terbit
e) Nama penerbit
Contohnya :
Dinkes Aceh. 2016. Profil Kesehatan
Provinsi Aceh.2015.Banda Aceh:
Dinkes Aceh.
3. Buku terjemahan
a) Nama penulis (jika dua kata maka
dibalik0
b) Tahun terbit
c) Judul buku (dicetak miring atau digaris
bawahi)
d) Penerjemah
e) Kota terbit
f) Nama penerbit
Contohnya :
Bryan, M. 1933. Up & Running with
PageMaker 4 (Bekerja dengan
PageMaker 4). Jakarta: PT Elex Media
Komputindo.
3) Daftar pustaka untuk Jurnal
Jika sumber yang dijadikan rujukan berasal dari
jurnal maka urutan penulisan yang harus diketahui
ialah :
1. Nama penulis (jika lebih dari dua kata
maka dibalik)
2. Tahun terbit
3. Judul artikel
4. Nama jurnal (dicetak miring atau digaris
bawahi)
5. Edisi (jika ada)
6. Volume atau nomor terbit
7. Nomor halaman.

Contohnya:
Bannet,D.C.2000.EnglishPreposition:
aStratificational Approach. Journal of
Linguistics.4(1): 153-172
Dan jika ada sumber yang berasal dari
jurnal atau makalah yang disajikan dalam
seminar atau konferensi atau symposium,
maka urutan penulisannnya adalah sebagai
berikut :
1. Nama penulis (jika lebih dari dua
kata maka dibalik)
2. Tahun terbit
3. Judul makalah (ditulis dalam tanda
petik)
4. Diikuti dengan penyataan “ Makalah
disajikan dalam…” Nama
Pertemuan, lembaga penyelenggara,
dan tanggal serta bulan
penyelenggaraan.
Contohnya: Amin, Abdullah. 2006. “ Panduan Penulisan Proposal Penelitian
Kuatitatif”. Makalah disajikan dalam pelatihan penulisan karya ilmiah bagi Guru-
guru se-Provinsi NAD, depdiknas Provinsi NAD,Banda Aceh,12 s.d 20 Juli.
4) Daftar pustaka untuk Makalah atau informasi dari
internet
Jika sumber yang dijadikan sebagai rujukan
maka aturan yang perlu diketahui adalah :
1. Nama penulis
2. Tahun terbit
3. Judul karya tulis (dicetak miring jika
dari jurnal) dan diberi keterangan dalam
kurung (Online) dan ditambahkan tanpa
petik dua (“”)
Jika bukan dari jurnal yaitu :
1. Volume dan nomor (jika dari jurnal
online)
2. Alamat website atau URLL
3. Dan tanggal,bulan dan tahun mengakse.
Contohnya :
Jurnal online Jusmadi. 2008. Pengembangan Bakat dan Minat. Jurnal Bakat dan
Mina, (online), Vol. 5, No. 4, (http://www.jusmadi-
bakatminat.blogspot.com,diakses 17 Februari 2017). ( Teropong, 2017 )

D. Penyusunan daftar pustaka dari berbagai sumber


1. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Buku (RomaDecade, 2019)
- Satu Orang Penulis
Mahendra, Rendra. 2010. Politik dan Ekonomi. Jakarta:pustaka barat.
- Dua atau Tiga Penulis
Ramadhan, Reza, Budiono dan Viona Putri. 2006. Dasar-dasar
MempelajariTenses Untuk Beginner 2. Bandung. Pustaka Indonesia.
- Tanpa Penulis
Depdiknas. 2010. Panduan Pengajaran Pendidikan Tingkat Sekolah
Menengah Pertama. Jakarta: Depdiknas.
- Buku Teks Terjemahan
Saputra, Robi (Penterjemah). 2011. Analisis Manajemen Produksi dan
Manajemen Pemasaran. Bandung: Intermedia.
- Nama Penulis Sama, Judul Buku Yang Berbeda
Maharani, Riska. 2008. Dasar-dasar Akuntansi Keuangan Menengah
Edisi 1.Semarang: Media Akuntansi. ____. 2009. Dasar-dasar
Akuntansi Keuangan Menengah Edisi 2.Semarang: Media Akuntansi.
2. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Jurnal
- Alwi Putra. 2015. Penerapan Pendidikan Karakter dan Pembelajaran
Akidahdan Akhlak. Jurnal Pendidikan Dasar Islam. 9(2): 15-17.
- Alya Maulia. 2010. Probabilitas Pasar Modal dan Perbankan di
Lingkungan Pedesaan.Jurnal Statistik . 11(2): 18-20.3.
3. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Makalah
- Rafika Anjelina. 2010.Globalisasi dan Perkembangan Teknologi di Era
Modern. Makalah.
- Yulia Kurnia. 2011.Metode Manajemen Operasional yang Diterapkan
di Industri Besar . Makalah.
4. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Internet
- Riko, Budi. 2016. Dampak Globalisasi di Indonesia
.http://globalisasi.blogspot.com/2016/01/01-dampak-globalisasi-di
Indonesia.html. (1 Januari 2015).
- Yusuf, Muhammad. 2018.Pendapatan Negara di Asia Tenggara
.http://ekonomiproject.blogspot.com/2018/02/02-negara-asia
tenggara.html. (2Februari 2018).5.
5. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Skripsi/Tesis/Disertasi
- Maria, Ana. 2007. Pandangan Umum Terhadap Politik di
Indonesia.Skripsi.Depok: Universitas Indonesia.
- Sari, Lilik. 2010. Implementasi Rekonsiliasi Bank Terhadap UKM
diPontianak.Skripsi. Pontianak. Universitas Terbuka.6.
6. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Koran
- Maharani, Tika. 2011.Model Busana Terkini 2011. Pontianak:Tribun.
(12Desember 2014).
- Kasuryo, Ihza. 2006. Banjirnya Pengguna Internet.Kompas, hlm 60-
61.7.
7. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Kamus atau Ensiklopedia
- Putra, Henri. 2000. Ilmu Geografi. Ensiklopedia Sejarah 200: 301-308.
- Anggun, Wita. 2001. Ilmu Geofisika. Ensiklopedia Alam 400: 500-5108.
8. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Majalah
- Sasmita. 2011. Mode Pakaian Yang Cocok Untuk Kuliah. Yogyakarta:
MajalahFemina (14 Januari 2011).
- Rini, Andini. Buat Masker Sendiri Dengan Bahan Utama Stoberi.
Jakarta:Majalah Femina. Hlm 459.
9. Contoh Daftar Pustaka yang sumbernya dari Wawancara
- Rahayu, Risa. 2017. Kenangan Kemerdekaan. TVRI. Jakarta. 60 mins.
- Ayuni, Fera. 2010. Menyambut Hari Raya Idul Fitri. TVRI. Surabaya.30
mins.
BAB III
PENUTUP

A. Simpulan
Kutipan adalah pinjaman sebuah kalimat ataupun pendapat dari seseorang
pengarang atau seseorang, baik berupa tulisan dalam buku, kamus, ensiklopedia,
artiket, laporan, majalah, koran, surat kabar atau bentuk tulisan lainnya, maupun
dalam bentuk lisan misal media elektronika seperti TV, radio, internet, dan lain
sebagainya. Tujuannya sebagai pengokohan argumentasi dalam sebuah karangan.
Kutipan terdiri dari :
1. Kutipan langsung
2. Kutipan tidak langsung
Daftar pustaka merupakan sebuah daftar yang berisi judul buku-buku,
artikel-artikel, dan bahan-bahan penerbitan lainnya, yang mempunyai pertalian
dengan sebuah karangan. Melalui daftar pustaka yang disertakan pada akhir
tulisan, para pembaca dapat melihat kembali pada sumber aslinya.
Cara penulisan daftar pustaka sebagai berikut :
1.Tulis nama pengarang (nama pengarang bagian belakang ditulis terlebih
dahulu, baru nama depan)
2. Tulislah tahun terbit buku. Setelah tahun terbit diberi tanda titik (.)
3. Tulislah judul buku (dengan diberi garis bawah atau cetak miring).
Setelah judul buku diberi tanda titik (.).
4. Tulislah kota terbit dan nama penerbitnya. Diantara kedua bagian itu
diberi tanda titik dua (:). Setelah nama penerbit diberi tanda titik.
5. Apabila digunakan dua sumber pustaka atau lebih yang sama
pengarangnya, maka sumber dirulis dari buku yang lebih dahulu terbit, baru buku
yang terbit kemudian. Di antara kedua sumber pustaka itu dibutuhkan tanda garis
panjang.
B. Saran
Untuk membuat karya ilmah kita harus teliti agara mecapai tujuan dalam
proses pembuatan karya ilmiah yang benar. Kemuadian isi yang terkandung dalam
karya ilmiah yang kita buat penulisnya harus memakai bahasa yang santun serta
dapat dipertanggung jawabkan kebenarannya/keilmiahannya.
DAFTAR PUSTAKA

Cahyadi, A. B. (2019, Mei 07).Kutipan: Pengertian, Jenis, Fungsi, Contoh, dan


Cara Menulis. Diambilkembali dari Materi Bahasa Indonesia:
https://bahasa.foresteract.com/kutipan/
Dhea, F. (2019, November 05).Kutipan Langsung dan Tidak Langsung. Diambil
kembali dariRumusrumus.com: https://rumusrumus.com/kutipan-
langsung-dan-tidak-langsung/#Kutipan_langsung.
Ibeng, P. (2019, Oktober 14).Kutipan : Pengertian , Fungsi, Tujuan, Jenis, Ciri,
Contohnya. Diambilkembali dari Pendidikan.co.id:
https://pendidikan.co.id/kutipan-pengertian-fungsi-tujuan- jenis-ciri-
contohnya/
Nanangri. (2019, Maret 07). Daftar Pustaka. Diambil kembali dari
JempolKaki:https://jempolkaki.com/daftar-pustaka/
Pendidikan, G. (2019, Januari 18). Daftar Pustaka : Pengertian, Fungsi, Unsur,
Syarat & Contohnya Lengkap. Diambil kembali dari Seputar Ilmu:
https://seputarilmu.com/2019/01/daftar-
pustaka.html#Fungsi_Daftar_Pustaka.
RomaDecade, A. (2019, Februari 19).Contoh Daftar Pustaka. Diambil kembali
dari RomaDecade:https://www.romadecade.org/contoh-daftar-
pustaka/#!
Teropong, A. (2017, Oktober 17).Pengertian Daftar Pustaka, Unsur, Fungsi,
Klasifikasi, Jenis danCara Membuatnya. Diambil kembali dari
Teropong:https://forum.teropong.id/2017/10/17/pengertian-daftar-
pustaka-unsur fungsi-klasifikasi- jenis-daftar-pustaka-dan-cara-
membuatnya/

Anda mungkin juga menyukai