Anda di halaman 1dari 56

KELIMPAHAN MAKROZOOBENTHOS SEBAGAI BIOINDIKATOR

KUALITAS PERAIRAN DI EKOSISTEM LAMUN


PULAU KETAWAI, DESA KURAU, KABUPATEN BANGKA TENGAH
PROVINSI BANGKA BELITUNG

PROPOSAL KARYA ILMIAH PRAKTIK AKHIR

Oleh :
SONDANG PATRECHIA BR. SAGALA
NRP. 55195212777

POLITEKNIK AHLI USAHA PERIKANAN


2023
2

KELIMPAHAN MAKROZOOBENTHOS SEBAGAI BIOINDIKATOR


KUALITAS PERAIRAN DI EKOSISTEM LAMUN
PULAU KETAWAI, DESA KURAU, KABUPATEN BANGKA TENGAH
PROVINSI BANGKA BELITUNG

Oleh:
SONDANG PATRECHIA BR. SAGALA
NRP. 55195212777

Proposal Ini Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Untuk


Melaksanakan Praktik Akhir

PROGRAM SARJANA TERAPAN


PROGRAM STUDI TEKNOLOGI PENGELOLAAN SUMBERDAYA PERAIRAN
POLITEKNIK AHLI USAHA PERIKANAN
JAKARTA
2023
PROPOSAL PRAKTIK AKHIR

Judul : Kelimpahan Makrozoobenthos Sebagai Bioindikator


Kualitas Perairan Di Ekosistem Lamun Pulau Ketawai,
Desa Kurau, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Bangka
Belitung
Penyusun : Sondang Patrechia Br. Sagala
NRP : 55195212777
Program Studi : Teknologi Pengelolaan Sumberdaya Perairan

Menyetujui
Dosen Pembimbing,

Ir. Basuki Rachmad, M.Si Awaludin Syamsuddin, S.St.Pi., M.Si


Pembimbing I Pembimbing II

Mengetahui,

Dr. Meuthia Aula Jabbar, A.Pi., M.Si Dadan Zulkifli, S.Ag., MM


Ketua Program Studi Sekretaris Program Studi
KATA PENGANTAR

Penulis memanjatkan puji dan syukur kehadirat Tuhan Yang Maha Esa
yang telah memberikan rahmat-Nya sehingga penulis dapat menyelesaikan
Proposal Praktik Akhir untuk Karya Ilmiah Praktik Akhir (KIPA) yang berjudul
“Kelimpahan Makrozoobenthos Sebagai Bioindikator Kualitas Perairan Di
Ekosistem Lamun Pulau Ketawai, Desa Kurau, Kabupaten Bangka Tengah,
Provinsi Bangka Belitung”
Proposal Praktik Akhir ini menjadi acuan penulis dalam melakukan praktik
akhir. Penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun dari pembaca
guna perbaikan proposal ini.

Jakarta, Februari 2023

Penulis
DAFTAR PUSTAKA

KATA PENGANTAR.................................................................................................
DAFTAR GAMBAR...................................................................................................
DAFTAR LAMPIRAN...............................................................................................vi
1. PENDAHULUAN..................................................................................................
1.1 Latar Belakang.............................................................................................1
1.2. Tujuan.........................................................................................................2
1.3 Batasan Masalah.........................................................................................2
2. TINJAUAN PUSTAKA..........................................................................................
2.1. Definisi Lamun............................................................................................3
2.2. Taksonomi dan Morfologi Lamun................................................................4
2.3 Klasifikasi Lamun.........................................................................................7
2.4. Fungsi Ekosistem Lamun.......................................................................13
2.5. Habitat dan Sebaran lamun...................................................................14
2.6. Parameter Fisika-Kimia Perairan...........................................................15
2.7 Makrozoobenthos........................................................................................17
3 METODE PRAKTIK.............................................................................................20
3.1. Waktu dan tempat praktik......................................................................20
3.2 Alat dan Bahan.......................................................................................20
3.3 Metode Pengambilan Data....................................................................21
3.4. Analisis Data.............................................................................................25
4 Rencana dan Anggaran Kegiatan......................................................................31
4.1 Rencana Kegiatan..................................................................................31
4.2 Anggaran Kegiatan................................................................................31
DAFTAR PUSTAKA................................................................................................32
LAMPIRAN.............................................................................................................37
DAFTAR TABEL

1. Alat dan Bahan.................................................................................................20


2. Presentase tutupan lamun (Izuan et al., 2014)................................................23
3 Parameter kualitas perairan..............................................................................24
4. Penilaian kerapatan jenis lamun (Gosari, 2013)..............................................26
5. Luas Area Penutupan Lamun (Kep. MNLH. No.2001/2004)............................27
6. Status Padang Lamun (Kep. MNLH. No.200/2004).........................................28
DAFTAR GAMBAR

1. Morfologi Lamun (McKenzie et al., 2009)..........................................................4


2. Akar lamun (McKenzie et al., 2009)...................................................................5
3 Rhizoma Lamun (McKenzie et al., 2009)............................................................6
4 Batang lamun (McKenzie et al., 2009)................................................................6
5 Thalassia hemprichi (Azkab, 1999).....................................................................7
6 Enhalus acoroides (Azkab, 1999).......................................................................8
7 Cymodoceae rotundata (Azkab, 1999)...............................................................8
8 Cymodoceae serrulata (Azkab, 1999).................................................................9
9 Syringodium isoetifolium (Azkab, 1999)..............................................................9
10 Halodule pinifolia ((Azkab, 1999)....................................................................10
11 Halophila ovalis (Azkab, 1999)........................................................................10
12 Thalassodendron ciliatum (Azkab, 1999)........................................................11
13 Halodule univervis (Azkab, 1999)....................................................................11
14 Halophila minor (Azkab, 1999)........................................................................12
15 Halophila spinulosa (Azkab, 1999)..................................................................12
16 Halophila sulawesi (Azkab, 1999)...................................................................13
17 Peta sebaran Lamun di Indonesia..................................................................15
18 Peta Lokasi Praktik Akhir................................................................................20
19. Skema transek kuadran padang lamun (Adli, 2016)......................................22
20 Nomor kotak pada kuadran 50x50 cm² (Adli, 2016)........................................22
DAFTAR LAMPIRAN

1 Lembar kerja lapangan identifikasi Lamun dan Makrozoobenthos...................39


2. Data Parameter Lingkungan Perairan..............................................................40
3. Data Kerapatan Lamun di setiap stasiun.........................................................41
4. Jumlah individu Makrozoobenthos yang ditemukan pada tiap stasiun............42
1. PENDAHULUAN

a.1. Latar Belakang


Benthos adalah organisme yang hidup di permukaan atau di dalam substrat
dasar perairan, yang meliputi organisme nabati yang disebut fitobentos dan
organisme hewani yang disebut zoobentos (Wahab et al., 2019). Seperti pada
ekosistem perairan lainnya, pada ekosistem lamun terdapat proses-proses ekologi,
dimana terjadi interaksi dari beberapa komponen biotik dan lingkungannya (abiotik).
Salah satu dari komponen biotik tersebut adalah makrozoobentos atau makrofauna.
Makrozoobentos merupakan organisme akuatik yang hidup di dasar perairan, baik
yang membenamkan diri di dasar perairan maupun yang hidup di permukaan dasar
perairan (Niar et al., 2017).
Berdasarkan ukurannya, organisme bentos dibedakan menjadi dua
kelompok besar, yaitu makrozobenthos dan mikrozobentos. Banyaknya organisme
bentos (makrozobenthos) pada daerah padang lamun mencerminkan tingkat
kesuburan perairan yang tinggi. Makrozoobenthos merupakan hewan yang, agar
hidup di dasar perairan. Selain itu, makrozoobenthos juga memegang peranan
utama dalam siklus rantai makanan, baik sebagai konsumen primer (herbivore),
konsumen sekunder (karnivor) maupun dekomposer yang merombak bahan organik
menjadi unsur yang lebih sederhana dan siap dimanfaatkan kembali oleh berbagai
macam organisme (Litaay et al., 2007). Hewan ini juga berperan penting pada
proses mineralisasi dalam sedimen dan siklus material organik. Selain itu, beberapa
kelompok makrozoobentos seperti moluska dan gastropoda diketahui memiliki
protein dan mineral yang tinggi (Ningsih et al., 2020) .
Menurut Devi et al., (2019) total bahan organik dan kepadatan tutupan
lamun dapat mempengaruhi keberadaan struktur makrozoobentos, kepadatan
tutupan lamun yang tinggi memiliki kelimpahan makrozoobentos yang tinggi
dibandingkan dengan kepadatan tutupan lamun yang rendah. Sedimen mempunyai
peran penting sebagai tingkat kelangsungan hidup dari lamun dan makrozoobentos.
Tekstur sedimen dalam perairan mempunyai ukuran bervariasi dari yang besar
sampai halus. Perbedaan sedimen ini dapat mempengaruhi ketersediaan oksigen,
makanan, sebaran, morfologi fungsional, dan tingkah laku makrozoobentos.
Keberadaan hewan bentos pada suatu perairan, dipengaruhi oleh berbagai faktor
lingkungan, baik biotik maupun abiotik. Faktor abiotik meliputi kondisi fisika dan
kimia perairan seperti suhu, kedalaman, kecepatan arus, salinitas, DO, dan pH
(Setyobudiandi, 1997). Salah satu habitat makrozoobentos adalah lamun. Total
bahan organik dan kepadatan tutupan lamun dapat mempengaruhi keberadaan
struktur makrozoobentos. Kepadatan lamun yang tinggi memiliki kelimpahan
makrozoobentos yang tinggi dibandingkan dengan kepadatan tutupan lamun yang
rendah.
Peranan benthos di perairan meliputi kemampuannya mendaur ulang bahan-
bahan organik, membantu proses mineralisasi, serta berbagai posisi penting dalam
rantai makanan. Bentos juga dapat digunakan sebagai indikator pencemaran
karena siklus hidupnya yang panjang dan sifat penyebarannya terbatas. Tipe
substrat menentukan jumlah dan jenis hewan bentos disuatu perairan. Tipe substrat
sangat penting dalam perkembangan komunitas hewan bentos. Pasir cenderung
2

memudahkan untuk bergeser dan bergerak ke tempat lain. Substrat berupa lumpur
biasanya mengandung sedikit oksigen dan karena itu organisme yang hidup di
dalamnya harus dapat beradaptasi pada keadaan tersebut (Ilahi & Mulyadi, 2014).
Padang lamun merupakan ekosisitem yang tinggi produktifitas organiknya,
tempat bagi organisme untuk mencari makan, tempat memijah, dan sebagai tempat
asuhan atau pembesaran. Salah satu organisme yang berasosiasi yaitu
makrozoobentos. Kelimpahan makrozoobentos sangat dipengaruhi oleh kondisi
lingkungannya, misalnya struktur komunitas lamun.
Aktivitas masyarakat secara langsung dan tidak langsung dapat
berpengaruh terhadap kualitas lingkungan perairan pulau Ketawai terkait dengan
padatnya aktivitas dan jalur transportasi nelayan. Mengingat kelimpahan
makrozoobentos sering dijadikan bioindikator untuk kualitas perairan, maka perlu
adanya penelitian dasar mengenai struktur komunitas makrozoobentos pada
padang lamun dengan tingkat kerapatan yang berbeda di Pulau Ketawai, Bangka
Tengah.

a.2. Tujuan
Adapun tujuan dari praktik akhir ini adalah sebagai berikut :
1) Mengkaji struktur komunitas ekosistem padang lamun di Pulau Ketawai,
Desa Kurau, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Belitung, Provinsi
Bangka Belitung
2) Mengkaji parameter kualitas air pada ekosistem lamun di Pulau Ketawai,
Desa Kurau, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi
Bangka Belitung
3) Mengkaji stuktur komunitas makroozoobenthos pada vegetasi padang
lamun Pulau Ketawai, Desa Kurau, Kecamatan Koba, Kabupaten Bangka
Tengah, Provinsi Bangka Belitung.

1.3 Batasan Masalah


Adapun batasan masalah dari kegiatan praktik lapang II ini di lakukan ini
antara lain sebagai berikut:
1) Kajian ekosistem lamun di Pulau meliputi: identifikasi jenis lamun,
kerapatan jenis lamun (KJi), kerapatan relatif jenis lamun (KR), frekuensi
jenis lamun (FJi), frekuensi relatif jenis lamun (FR), tutupan jenis lamun,
tutupan relatif jenis lamun, indeks nilai penting (INP), indeks
keanekaragaman lamun, indeks keseragaman lamun, indeks dominansi
lamun, dan indeks kesamaan jenis.
2) Kajian parameter kualiatas air sebagai faktor pembatas pada ekosistem
lamun meliputi: suhu, salinitas, kecepatan arus, derajat keasaman (pH),
kecerahan, dan substrat dasar perairan.
3) Kajian stuktur komunitas makroozoobenthos pada vegetasi padang lamun
meliputi : identifikasi jenis, komposisi jenis, kelimpahan dan Indeks biologi
makrozoobenthos (keanekaragaman, keseragaman, dan dominansi).
3

2. TINJAUAN PUSTAKA
2.1. Definisi Lamun
Lamun (seagrass) atau disebut juga ilalang laut adalah tumbuhan
berbunga (Angiospermae) yang hidup menyesuaikan diri sepenuhnya di dalam
air laut (Astutik et al., 2021). Semua tumbuhan lamun adalah tumbuhan berbiji
tunggal yang memiliki akar, rimpang (rhizoma), daun, bunga dan buah seperti
halnya tumbuhan darat (Tuapattinaya et al., 2021) Keberadaan lamun di laut
dapat menjadi bioindikator pencemaran logam berat karena meyerap dan
mengakumulasi bahan pencemar. Logam berat umumnya mempunyai sifat toksik
dan berbahaya bagi organisme hidup, walaupun beberapa diantaranya
diperlukan dalam jumlah kecil (Supriyantini et al., 2016).
Istilah lamun untuk seagrass, pertama tama diperkenalkan oleh Hutomo
dimana merupakan satu-satunya kelompok tumbuhan hidup di perairan laut
dangkal. Lamun tumbuh padat membentuk padang, sehingga dikenal sebagai
padang lamun (seagrass beds) (Ario et al., 2019). Padang lamun merupakan
salah satu ekosistem di perairan pesisir yang memiliki produktivitas organik yang
tinggi. Produktivitas tersebut berasal dari serasah yang telah membusuk,
ditambah epifik dan fitoplankton yang ada di lamun serta partikel tersuspensi
yang terperangkap di lamun. Bahan organik mengalami proses dekomposisi
menjadi sumber nutrien yang akan digunakan kembali oleh lamun dan beberapa
organisme yang ada di lamun. Makrozoobentos merupakan kumpulan organisme
yang hidup di dasar perairan yang dapat berperan sebagai penghubung aliran
energi dan siklus materi dari produsen ke konsumen tingkat tinggi dalam perairan
(Ratnawati & Batau, 2017).
Padang lamun memiliki tiga kategori vegetasi, yaitu, padang lamun
tunggal, asosiasi dua atau tiga jenis lamun dan vegetasi campuran (mixed
seagrass beds). Biota yang berasosiasi dan menghabiskan waktu di lamun
sebagai tempat asuhan, akan memiliki nilai ekonomi tinggi saat mencapai usia
tangkapan, seperti baronang, kepiting bakau, beberapa ikan karang bahkan
dugong. Biota-biota asosiasi ini akan sangat bergantung pada padang lamun
sebagai tempat hidup, mencari makan, dan memijah (Aji et al., 2020).
Ekosistem lamun merupakan salah satu ekosistem di laut dangkal yang
paling produktif, karena dapat berperan penting dalam menunjang kehidupan
dan perkembangan jasad hidup di laut dangkal. Salah satu jenis lamun yang
banyak ditemukan di daerah tropis adalah Enhalus acoroides. Janis lamun tropis
ini adalah jenis yang berukuran paling besar dibandingkan jenis lamun tropis
lainnya. Lamun Enhalus acoroides dapat membentuk lamun monospesifik atau
hidup bersama jenis lamun lain (multispesifik).
Secara umum, semua jenis lamun mempunyai kapasitas untuk
mengurangi gerakan air, sehingga di bagian bawah air menjadi tenang.
Kemampuan lamun dalam mengurangi gerakan air dapat ditentukan oleh jenis
lamun dengan morfologi yang berbeda serta juga oleh kepadatan dan ketinggian
kanopi lamun.
4

2.2. Taksonomi dan Morfologi Lamun


Lamun menghasilkan buah dan menyebarkan bibit seperti banyak
tumbuhan darat. Khusus untuk general di daerah tropis memiliki morfologi yang
berbeda sehingga pembedaan spesies dapat dilakukan dengan dasar gambaran
morfologi dan anatomi. Lamun merupakan tumbuhan laut yang secara utuh
memiliki perkembangan sistem perakaran dan rhizoma yang baik. Berdasarkan
ciri morfologinya, lamun di seluruh lautan dunia terdiri dari dua ordo yaitu
Potamogetonaceae dan Hydrocharitaceae (Assuyuti et al., 2016). Morfologi
lamun dapat dilihat seperti pada Gambar 1.

Gambar 1. Morfologi Lamun (McKenzie et al., 2009)


1. Akar
Terdapat perbedaan morfologi dan anatomi akar yang jelas antara jenis
lamun yang dapat digunakan untuk taksonomi. Akar pada beberapa spesies
seperti Halophila dan Halodule memiliki karakteristik tipis (fragile), seperti rambut
dan diameter kecil, sedangkan spesies Thalassodendron memiliki akar yang kuat
dan berkayu dengan sel epidermal. Jika dibandingkan dengan tumbuhan darat,
akar dan akar rambut lamun tidak berkembang dengan baik. Namun, beberapa
penelitian memperlihatkan bahwa akar dan rhizoma lamun memiliki fungsi yang
sama dengan tumbuhan darat. Akar-akar halus yang tumbuh di bawah
permukaan rhizoma dan memiliki adaptasi khusus (contoh : aerenchyma, sel
epidermal) terhadap lingkungan perairan. Semua akar memiliki silinder pusat
yang dikelilingi oleh endodermis. Stele mengandung phloem (jaringan transport
nutrien) dan xylem (jaringan yang menyalurkan air) yang sangat tipis. Lamun
mampu untuk menyerap nutrien dari dalam substrat (interstitial) melalui sistem
akar rhizoma (Ansari et al., 2020). seperti pada Gambar 2.
5

Gambar 2. Akar lamun (McKenzie et al., 2009)


Diantara banyak fungsi, akar lamun merupakan tempat menyimpan
oksigen untuk proses fotosintesis yang dialirkan dari lapisan epidermal daun
melalui difusi sepanjang sistem lakunal (udara) yang berliku-liku. Sebagian besar
oksigen yang disimpan di akar dan rhizoma digunakan untuk metabolisme dasar
sel kortikal dan epidermis seperti yang dilakukan oleh mikroflora di rhizospher.
Beberapa lamun diketahui mengeluarkan oksigen melalui akarnya (Halophila
ovalis) sedangkan spesies lain (Thallassia testudinum) terlihat menjadi lebih baik
pada kondisi anoksik. Transport oksigen ke akar mengalami penurunan
tergantung kebutuhan metabolisme sel epidermal akar dan mikroflora yang
berasosiasi (Hitalessy et al., 2015). Melalui sistem akar dan rhizoma, lamun
dapat memodifikasi sedimen di sekitarnya melalui transpor oksigen dan
kandungan kimia lain. Kondisi ini juga dapat menjelaskan jika lamun dapat
memodifikasi sistem lakunal berdasarkan tingkat anoksia di sedimen. Dengan
demikian pengeluaran oksigen ke sedimen merupakan fungsi dari detoksifikasi
yang sama dengan yang dilakukan oleh tumbuhan darat. Kemampuan ini
merupakan adaptasi untuk kondisi anoksik yang sering ditemukan pada substrat
yang memiliki sedimen liat atau lumpur. Karena akar lamun merupakan tempat
untuk melakukan metabolisme aktif (respirasi) maka konsentrasi CO 2 di jaringan
akar relatif tinggi (Setiawati et al., 2018).

2. Rhizoma dan Batang


Semua lamun memiliki lebih atau kurang satu rhizoma yang utamanya
adalah herbaceous. Struktur rhizoma dan batang lamun memiliki variasi yang
sangat tinggi tergantung dari susunan saluran di dalam stele (Septian et al.,
2016) . Rhizoma, bersama sama dengan akar, menancapkan tumbuhan ke
dalam substrat, seperti pada Gambar 3.
6

Gambar 3 Rhizoma Lamun (McKenzie et al., 2009)


Rhizoma seringkali terbenam di dalam substrat yang dapat meluas
secara ekstensif dan memiliki peran yang utama pada reproduksi secara
vegetatif. Rhizoma merupakan 60-80% biomassa lamun (Gosary & Haris, 2013).
Untuk batang lamun sendiri yaitu batang vertikal, ditemukan pada beberapa
spesies adalah poros tegak tanaman tempat daun muncul (menempel), seperti
pada Gambar 4. Sisa-sisa perlekatan daun dilihat sebagai goresan. Goresan
tersebut dapat ditutup (seluruhnya melingkari batang vertikal) atau terbuka (tidak
seluruhnya melingkari batang vertikal) (McKenzie et al., 2009)

Gambar 4 Batang lamun (McKenzie et al., 2009)


3. Daun
Seperti semua tumbuhan monokotil, daun lamun diproduksi dari meristem
basal yang terletak pada potongan rhizoma dan percabangannya. Meskipun
memiliki bentuk umum yang hampir sama, spesies lamun memiliki morfologi
khusus dan bentuk anatomi yang memiliki nilai taksonomi yang sangat tinggi.
Beberapa bentuk morfologi sangat mudah terlihat yaitu bentuk daun, bentuk
puncak daun, keberadaan atau ketiadaan ligula (Baeti et al., 2019). Contohnya
adalah puncak daun Cymodocea serrulata berbentuk lingkaran dan berserat,
sedangkan Cymodocea rotundata datar dan halus. Daun lamun terdiri dari dua
bagian yang berbeda yaitu pelepah dan daun. Pelepah daun menutupi rhizoma
yang baru tumbuh dan melindungi daun muda. Tetapi genus Halophila yang
memiliki bentuk daun petiolate tidak memiliki pelepah (Minerva et al., 2014).
7

Anatomi yang khas dari daun lamun adalah ketiadaan stomata dan
keberadaan kutikel yang tipis. Kutikel daun yang tipis tidak dapat menahan
pergerakan ion dan difusi karbon sehingga daun dapat menyerap nutrien
langsung dari air laut. Air laut merupakan sumber bikarbonat bagi tumbuh-
tumbuhan untuk penggunaan karbon inorganik dalam proses fotosintesis
(Furqon, 2018). Daun lamun memiliki kelimpahan epifit yang paling tinggi, karena
daun lamun mendapat pasokan cahaya dan nutrien serta pertukaran air paling
besar. Keberadaan lamun di wilayah estuari digunakan banyak organisme
sebagai perlindungan dan persembunyian dari predator pada saat kecepatan
arus tinggi dan juga sebagai sumber bahan makanan bagi organisme tersebut.
Organisme epifit merupakan salah satu organisme yang digunakan sebagai
bahan makanannya (Sarbini et al., 2016).

2.3 Klasifikasi Lamun


a. Thalassia hemprichii
Thalasia hemprichii termasuk ke dalam Familia Hydrocharitaceae.
Rhizoma Thalassia cukup tebal (mencapai 0.5 cm). Panjang daun umumnya 10 –
40 cm dan sedikit melengkung. Lebar daun umumnya 0,4-1,0 cm. Ujung daun
membulat. Memiliki 10-17 buah tulang daun (vein) yang tersusun secara
longitudinal. Daun memiliki sel tannin yg dapat dilihat secara jelas dengan mata
telanjang (Putra, 2019). Thalasia hemprichii tumbuh pada substrat pasir dan
pasir berkarang memiliki akar yang lebih besar dan kuat daripada lamun yang
lainnya (Hidayatullah et al., 2018).

Gambar 5 Thalassia hemprichi (Azkab, 1999)


8

b. Enhalus acoroides
Enhalus acoroides merupakan salah satu lamun yang mempunyai
morfologi yang besar, daun panjang menyerupai pita (P = 30-150 cm; L =
1,25,1,75 cm) dengan ujung daun membulat. Daun tebal dan kuat berwarna hijau
gelap. Rhizomanya besar dan tebal (paling tipis 1 cm) memiliki serabut-serabut
hitam. Buah berukuran diameter 4-6 cm (Lanyon, 1986).

Gambar 6 Enhalus acoroides (Azkab, 1999)


c. Cymodocea rotundata
Cymodocea rotundata memiliki daun lurus, panjang dan memiliki 1 tulang
tengah daun yang tidak menonjol serta seludang daun tertutup sempurna. Ujung
daun Cymodocea rotundata berbentuk huruf m. Tepi daun halus tidak bergerigi.
Rata-rata panjang daun 94,27 mm, rata-rata lebar daun 5,00 mm dan jarak antar
nodus 28,36 mm. Akar tumbuh pada rhizoma yang menjalar mendatar dan
memanjang. Pada daerah ini Cymodocea rotundata tumbuh pada substrat pasir
pecahan karang (Setiawati et al., 2018).

Gambar 7 Cymodoceae rotundata (Azkab, 1999)


9

d. Cymodecea serulata
Cymodocea serrulata memiliki bentuk daun seperti garis lurus. Pada
subsrat pasir, rata- rata panjang daun 97,52 mm, rata-rata lebar daun 10,46 mm
dan pada subsrat pasir pecahan karang memiliki rata-rata panjang daun 76,47
mm, rata-rata lebar daun 10,56 mm, pada daun tersebut terdapat garis-garis
coklat yang memanjang seperti garis horizontal, seludang daun membentuk
segitiga (Ratnasari, 2019).

Gambar 8 Cymodoceae serrulata (Azkab, 1999)

e. Syringodium isoetifolium
Syringodium isoetifolium memiliki daun berbentuk acicular, ujung daun
berbentuk runcing dan pangkal daun berbentuk runcing, selain itu memiliki
kloroplas yang banyak dan kutikula yang tipis, dan memiliki akar serabut
dengan rambut-rambut kecil yang halus dan tipis seperti benang berwarna
kecoklatan yang berfungsi sebagai jangkar untuk melekatkan tubuhnya pada
substrat berpasir agar tidak mudah rusak terkena hempasan ombak (Frasiandini
et al., 2012).

Gambar 9 Syringodium isoetifolium (Azkab, 1999)


10

f. Halodule pinifolia
Halodule pinifoia tumbuh di substrat pasir berpasir atau berlumpur dari
pesisir atas ke daerah subtidal (Zulfikar & Zen, 2014), memiliki akar serabut yang
berukuran pendek, kecil, tipis dan halus. Akar ini mampu menembus pada
substrat yang halus, seperti lumpur. Daun dari Halodule pinifolia juga berukuran
kecil dan memanjang seperti jarum, rimpang berukuran kecil dan pendek, dan
termasuk lamun pionir (Hidayatullah et al., 2018).

Gambar 10 Halodule pinifolia ((Azkab, 1999)

g. Halophila ovalis
`Halophila ovalis memiliki daun yang berpasangan dengan tangkai daun
kecil yang tumbuh pada rhizoma kecil berwarna putih. Daun berbentuk oval dan
memiliki tulang daun lebih dari delapan. Pada daerah ini ditemukan ada
beberapa daun. Halophila ovalis berwarna merah kehitaman mengikuti tulang
tengah. Halophila ovalis di daerah ini tumbuh pada substrat pasir pecahan
karang dan pasir berlumpur. (Wuri, 2016).

Gambar 11 Halophila ovalis (Azkab, 1999)


11

h. Thalassodendron ciliatum
Thalassodendron ciliatum Spesies ini terdapat pada subtidal diatas dari
rata rata surut purnama hingga kedalaman setidaknya 10 m, seperti pada
Gambar 13. Tumbuhan ini dapat tumbuh di perairan dangkal, tetapi mungkin
membentuk padang luas sekitar terumbu karang dan dasar pasir berbatu
(Fajarullah et al., 2014).

Gambar 12 Thalassodendron ciliatum (Azkab, 1999)


i. Halodule uninervis
Halodule uninervis memiliki ukuran daun lebih besar dibandingkan
Halodule Pinifolia. Lebar daun 0,25-0,5 mm. Struktur daun hampir sama dengan
Halodule Pinifolia tetapi ujung daunnya berbeda dimana ujung daun selalu
berakhir dengan tiga titik dan vena sentral tidak membelah menjadi dua seperti
H. pinifolia (Putra, 2019).

Gambar 13 Halodule univervis (Azkab, 1999)


j. Halophila minor
Halophila minor memiliki ruas rimpang dan tangkai daun hingga 10 cm.
Bilah daun bervariasi dalam bentuk dari lonjong-elips, Spatulate, obovate, hingga
bulat telur, jarang linier, panjang 10-40 mm, lebar 5-20 mm. Bilah daun berukuran
10–40 mm, dengan 12–25 pasang tulang daun silang. Spesies ini adalah lamun
yang paling umum di daerah tropis dan subtropis Indo-Pasifik Barat dan
12

mendiami berbagai lingkungan, menghasilkan variasi morfologis yang cukup


besar (Kwok-Leung & LAI Chuen-Chi, 2006)

Gambar 14 Halophila minor (Azkab, 1999)

k. Halophila spinulosa
Halophila spinulosa memiliki daun berbentuk bulat panjang, tiap kumpulan
daun 10 sampai 20 pasang. Tumbuh di perairan dangkal dengan substrat
berpasir dan berlumpur atau kadang kadang di terumbu karang (Syukur, 2015).

Gambar 15 Halophila spinulosa (Azkab, 1999)

l. Halophila sulawesii
Spesies baru, Halophila sulawesi, tumbuh di perairan dalam di sekitar
pulau-pulau karang di Kepulauan Spermonde di barat daya Sulawesi, Indonesia.
Halophila sulawesii penampilannya mirip dengan Halophila ovalis. Memiliki
bunga tunggal jantan atau betina terpisah namun masih dalam rizhoma yang
13

sama. Terdapat gerigi halus pada bagian serrulated laminal margins dan
permukaan laminal gundul (Kuo, 2007).

Gambar 16 Halophila sulawesi (Azkab, 1999)


2.4. Fungsi Ekosistem Lamun
Rendahnya pengetahuan masyarakat mengenai pentingnya ekosistem
padang lamun menyebabkan ekosistem ini kurang mendapat perhatian, padahal
lamun memiliki banyak fungsi (Martha et al., 2019), diantaranya:

2.4.1. Fungsi Ekologi


Sejauh ini keberadaan ekosistem lamun belum diketahui bagaimana
manfaatnya dalam perikanan skala kecil (Arkham et al., 2015). Namun beberapa
fungsi ekologis padang lamun diantaranya sebagai daerah asuhan dan
perlindungan ikan. Lamun menyediakan habitat dan untuk berbagai biota laut.
Padang lamun juga mempunyai peran sebagai perlindungan ikan. Ikan-ikan
penghuni musiman (seasonal resident species) dari padang lamun bermigrasi ke
pantai berbatu dan menghabiskan masa dewasanya di daerah tersebut
(Miftahudin et al., 2020). Karakteristik lamun menjadi tempat yang baik bagi
banyak spesies ikan untuk berlindung, memijah dan mencari makan (Wahab et
al., 2018).
Selain daerah asuhan dan perlindungan ikan, lamun sebagai produsen
primer, lamun mempunyai tingkat produktivitas primer tertinggi bila dibandingkan
dengan ekosistem lainnya yang ada di laut dangkal seperti ekosistem mangrove
dan ekosistem terumbu karang (Jalaludin et al., 2020). Lamun berfungsi sebagai
kontrol pada konsumen di sistem tropic dan membantu pergerakan aktif
konsumen di antara habitat yang berdekatan dalam hal fluksi nutrisi, transfer
tropik, produksi perikanan, dan keanekaragaman spesies (Patech et al., 2020).
Lamun memfiksasi sejumlah karbon organik dan sebagian besar memasuki
rantai makanan, baik melalui pemangsaan langsung oleh herbivora maupun
melalui dekomposisi sebagai serasah (Hutomo & Azkab, 1987). Lamun juga
memegang peranan penting dalam pendauran berbagai zat hara dan elemen-
elemen yang langka di lingkungan laut, khususnya zat-zat hara yang dibutuhkan
oleh alga epifit (Regancy, 2017), fosfat yang diambil oleh daun-daun
Phyllospadix dan Zostera dapat bergerak sepanjang helai daun dan masuk ke
dalam algae epifitik, akar Zostera dapat mengambil fosfat yang keluar dari daun
14

yang membusuk yang terdapat pada celah-celah sedimen. Zat hara tersebut
secara potensial dapat digunakan oleh epifit apabila mereka berada dalam
medium yang miskin fosfat (Azkab, 2006).
Fungsi ekologi lamun lainnya sebagai penangkap sedimen, daun lamun
yang lebat akan memperlambat air yang disebabkan oleh arus dan ombak,
sehingga perairan disekitarnya menjadi tenang. Disamping itu, rimpang dan akar
lamun dapat menahan dan mengikat sedimen, sehingga dapat menguatkan dan
menstabilkan dasar permukaan. Jadi padang lamun yang berfungsi sebagai
penangkap sedimen dapat mencegah erosi (Rochmady, 2010). Fungsi ekologi
lamun yang menjadi topik penelitian ini sebagai penyerapan karbon dari proses
fotosintesis yang kemudian disimpan sebagai biomassa (Khairunnisa et al.,
2018).

2.4.2. Fungsi Ekonomi


Nilai ekonomi yang diperoleh dari potensi pemanfaatan langsung maupun
tidak langsung dari sumberdaya. Fungsi ekonomis dari lamun adalah sebagai
daerah tangkapan ikan, karena keberadaan lamun dapat meningkatkan
produktivitas ikan. Selain itu lamun juga dimanfaatkan sebagai bahan kerajianan
dan obat (Oktawati et al., 2018). Lamun juga sebagai komoditi yang sudah
banyak dimanfaatkan oleh masyarakat baik secara modern maupun tradisional.
Secara tradisional lamun telah dimanfaatkan untuk kompos dan pupuk, cerutu
dan mainan anak-anak, dibuat menjadi keranjang, ada yang dimakan, dan dibuat
menjadi jaring ikan. Sedangkan secara modern adalah sebagai penyaring
limbah, makanan, bahan untuk pabrik kertas, sumber bahan kimia (Tehubijuluw
et al., 2018), untuk mengisi kasur, untuk tumpukan pematang, dan stabilizator
pantai (Warahmah et al., 2022). Manfaat lamun bagi lingkungan serta manfaat
lamun bagi ekonomi masyarakat bersifat subjektip, sedangkan indikator ekologi
yang dari penilaian biomassa lamun bersifat mutlak (Syukur et al., 2017).

2.5. Habitat dan Sebaran lamun


Ekosistem lamun merupakan ekosistem yang dinamis sehingga apabila
terjadi ganguan tersebut akan menurunkan keseimbangan ekologisnya.
Gangguan tersebut dapat berupa ganguan fisik, seperti badai dan pasang
rendah yang membuka dan mengeringkan ekosistem lamun sehingga dapat
berubah struktur komunitas dan luasan wilayah ekosistem lamun. Ganguan
biologi yang ditimbulkan aktivitas hewan pengali lubang (udang, kepeting, dan
beberapa jenis ikan) serta aktivitas hewan pemakan lamun (bintang laut, bulu
babi, dan duyung). Selain ganguan alam, kerusakan ekosistem lamun juga
disebabkan oleh kegiatan manusia terutama pulau-pulau yang dijadikan resort
wisata, pemukiman dan kegiatan penambangan pasir laut. Kondisi substrat
dasar, kecerahan perairan, dan adanya pencemaran sangat berperan dalam
menentukan komposisi jenis, kerapatan jenis dan biomasa lamun. Kondisi
ekosistem lamun dapat diketahui dengan melihat persentase penutupan lamun.
Padang lamun (sea grass) adalah tumbuhan berbunga yang sudah
sepenuhnya menyesuaikan diri untuk hidup di bawah permukaan air laut.
Tumbuhan ini hidup di perairan dangkal agak berpasir, dan sering juga dijumpai
15

di ekosistem terumbu karang. Di wilayah perairan Indonesia terdapat sedikitnya 7


marga dan 13 spesies lamun, dimana penyebarannya hampir ada di seluruh
pulau di Indonesia. Namun ketepatan data luasnya padang lamun masih belum
ada. Menurut Strategi Nasional dan Rencana Aksi Pengelolaan Lahan Basah
Indonesia, luas padang lamun di Indonesia mencapai 30.000 km2. Ekosistem
padang lamun merupakan habitat penting di daerah beriklim tropis. Lamun
merupakan satu-satunya angiospermae atau tumbuhan berbunga yang memiliki
daun, batang dan akar sejati yang telah beradaptasi untuk hidup sepenuhnya
didalam air laut (Septian & Azizah, n.d.). Berikut adalah peta sebaran jenis lamun
di Indonesia.

Gambar 17 Peta sebaran Lamun di Indonesia

2.6. Parameter Fisika-Kimia Perairan


Parameter fisika dan kimia perairan sangat berpengaruh terhadap kondisi
perairan serta faktor-faktor yang mempengaruhi proses ekologi yang terjadi di
Kawasan tersebut. Selain melalui pengamatan secara langsung di lokasi
penelitian, data parameter fisik perairan juga diperoleh dari sumber pustaka.
Adapun pengukuran yang dilakukan adalah sebagai berikut:
1) Suhu
Alat yang digunakan adalah thermometer alkohol dengan tingkat ketelitian
1°C. Adapun prosedur pengukuran suhu adalah sebagai berikut :
a. Ujung bawah termometer dicelupkan ke dalam badan perairan.
b. Termometer didiamkan selama ± 3 menit didalam badan perairan.
c. Dilakukan pencatatan apabila skala telah menunjukkan angka pada
termometer raksa.
Hal yang harus diperhatikan pada saat mengukur suhu perairan,
termometer sebaiknya membelakangi cahaya matahari secara langsung, ini
bertujuan agar temperatur yang terukur tidak terkontaminasi dengan temperatur
cahaya matahari, pembacaan skala harus sejajar dengan pandangan mata untuk
menghindari bias dan setelah pemakaian alat dicuci dengan air tawar (Rosidi,
2016).
16

2) Salinitas
Alat yang digunakn untuk mengukur adalah refraktometer dengan langkah
sebagai berikut :
a. Air yang diukur salinitasnya diteteskan ke permukaan kaca prisma
sebanyak
b. 1-2 tetes.
c. Kaca prisma pada refraktometer ditutup kembali.
d. Skala yang ditunjukkan refraktometer diamati dan dicatat, skala yang
ditunjukkan merupakan nilai salinitas perairan yang kita amati.
e. Refraktometer dibersihkan dengan menggunakan tissue.

3) pH
Alat yang digunakan adalah pH paper dengan skala. Adapun langkahnya
adalah sebagai berikut :
a. Kertas pH paper disiapkan sebanyak 1 unit.
b. Kemudian kertas pH paper dicelupkan ke dalam air laut.
c. Kerubahan warna dibandingkan dengan tabel pH.

4) Dissolved Oxygen (DO)


DO atau oksigen terlarut adalah komponen penting untuk berlangsungnya
kehidupan akuatik. DO dibutuhkan oleh organisme akuatik untuk prosesrespirasi.
kebutuhan yang terpenting untuk mencegah gangguan yang berhubungan
dengan aspek cairan pada suatu sungai adalah cadangan oksigenterlarut yang
cukup. Oksigen terlarut merupakan kebutuhan dasar untuk kehidupan tanaman
maupun hewan dalam air .Kandungan oksigen dalam suatu perairan sangat
dipengaruhi oleh kondisi kimia dan fisik sungai seperti pergolakanair
dipermukaan, suhu, dan konsentrasi zat terlarut di dalamnya. Kelarutan oksigen
akan berkurang dengan bertambahnya konsentrasi zat terlarut dan naiknya suhu
(Priyono, 2012).

5) Kecerahan
Kecerahan mendukung proses penetrasi sinar matahari sampai ke perairan
sehingga proses fotosintesis dapat berlangsung (Tebaiy et al., 2014). Kecerahan
pada lingkungan ekosistem lamun adalah sampai dasar perairan. Dengan
mengetahui kecerahan suatu perairan, kita dapat mengetahui sampai dimana
masih ada kemungkinan proses asimilasi dalam air, lapisan-lapisan manakah
yang jernih, yang agak keruh, dan yang paling keruh (Firmandana, 2014).

6) Kecepatan Arus
Alat yang digunakan adalah current drogue yang terbuat dari seng, semen,
dan tali dengan panjang tali 5 meter, kecepatan arus perairan tersebut adalah
hasil bagi dari panjang tali current drogue dengan waktu yang di perlukan untuk
membuat tali tersebut menegang, cara pengukuran dilakukan sebagai berikut :
a. Current drogue dimasukkan kedalam badan perairan. Waktu pada saat
alat dicelupkan ke perairan dicatat.
17

b. Ketika current drogue membentang kencang atau menegang sepanjang


tali yang telah ditentukan dihentikan waktunya.
c. Kecepatan arus tersebut dihitung dan kemudian dicatat.

7) Kedalaman
Kedalaman diamati dengan menggunakan tali panjang yang diberi bandul
sebagai pemberat
a. Tali dimasukkan kedalam air hingga menyentuh dasar
b. Selanjutnya tali yang basah diukur panjangnya, itulah kedalaman laut

8) Substrat
Contoh substrat diambil pada setiap stasiun kemudian diamati secara visual
atau diraba menggunakan tangan, ditentukan dan dicatat jenis substrat dasar
yang ada pada sampel tersebut.

2.7 Makrozoobenthos
2.7.1 Definisi Makrozoobenthos

2 Benthos merupakan
invertebrata benthic yang
3 sebagian hidupnya berada di
dasar perairan, dengan
4 hidup menetap (sessile),
merayap, atau dengan
5 menggali lubang. Benthos
sering digunakan sebagai
6 bio-indikator llingkungan
karena memiliki motil yang
7 rendah. Faktor lingkungan baik
itu biotik maupun
18

8 abiotik sangat mempengaruhi


keberadaan benthos di
9 suatu lingkungan perairan
contohnya seperti
10 ketersediaan makanan pada
tingkat trofik makanan,
11 dan juga perubahan
parameter fisik maupun kimia
12 dalam lingkungan perairan.
Benthos sendiri dibagi
13 menjadi dua organisme yang
berbeda yaitu
14 fitobenthos atau benthos
nabati dan zoobenthos atau
15 benthos hewani (Subhan et
al., 2017
16 Benthos merupakan
invertebrata benthic yang
17 sebagian hidupnya berada di
dasar perairan, dengan
19

18 hidup menetap (sessile),


merayap, atau dengan
19 menggali lubang. Benthos
sering digunakan sebagai
20 bio-indikator llingkungan
karena memiliki motil yang
21 rendah. Faktor lingkungan
baik itu biotik maupun
22 abiotik sangat mempengaruhi
keberadaan benthos di
23 suatu lingkungan perairan
contohnya seperti
24 ketersediaan makanan pada
tingkat trofik makanan,
25 dan juga perubahan
parameter fisik maupun kimia
26 dalam lingkungan perairan.
Benthos sendiri dibagi
27 menjadi dua organisme yang
berbeda yaitu
20

28 fitobenthos atau benthos


nabati dan zoobenthos atau
29 benthos hewani (Subhan et
al., 2017
30 Benthos merupakan
invertebrata benthic yang
31 sebagian hidupnya berada di
dasar perairan, dengan
32 hidup menetap (sessile),
merayap, atau dengan
33 menggali lubang. Benthos
sering digunakan sebagai
34 bio-indikator llingkungan
karena memiliki motil yang
35 rendah. Faktor lingkungan
baik itu biotik maupun
36 abiotik sangat mempengaruhi
keberadaan benthos di
37 suatu lingkungan perairan
contohnya seperti
21

38 ketersediaan makanan pada


tingkat trofik makanan,
39 dan juga perubahan
parameter fisik maupun kimia
40 dalam lingkungan perairan.
Benthos sendiri dibagi
41 menjadi dua organisme yang
berbeda yaitu
42 fitobenthos atau benthos
nabati dan zoobenthos atau
43 benthos hewani (Subhan et
al., 2017)
44 Benthos merupakan
invertebrata benthic yang
45 sebagian hidupnya berada di
dasar perairan, dengan
46 hidup menetap (sessile),
merayap, atau dengan
47 menggali lubang. Benthos
sering digunakan sebagai
22

48 bio-indikator llingkungan
karena memiliki motil yang
49 rendah. Faktor lingkungan
baik itu biotik maupun
50 abiotik sangat mempengaruhi
keberadaan benthos di
51 suatu lingkungan perairan
contohnya seperti
52 ketersediaan makanan pada
tingkat trofik makanan,
53 dan juga perubahan
parameter fisik maupun kimia
54 dalam lingkungan perairan.
Benthos sendiri dibagi
55 menjadi dua organisme yang
berbeda yaitu
56 fitobenthos atau benthos
nabati dan zoobenthos atau
57 benthos hewani (Subhan et
al., 2017)
23

58 Benthos merupakan
invertebrata benthic yang
59 sebagian hidupnya berada di
dasar perairan, dengan
60 hidup menetap (sessile),
merayap, atau dengan
61 menggali lubang. Benthos
sering digunakan sebagai
62 bio-indikator llingkungan
karena memiliki motil yang
63 rendah. Faktor lingkungan
baik itu biotik maupun
64 abiotik sangat mempengaruhi
keberadaan benthos di
65 suatu lingkungan perairan
contohnya seperti
66 ketersediaan makanan pada
tingkat trofik makanan,
67 dan juga perubahan
parameter fisik maupun kimia
24

68 dalam lingkungan perairan.


Benthos sendiri dibagi
69 menjadi dua organisme yang
berbeda yaitu
70 fitobenthos atau benthos
nabati dan zoobenthos atau
71 benthos hewani (Subhan et
al., 2017)
Benthos merupakan invertebrata benthic yang sebagian hidupnya berada
di dasar perairan, dengan hidup menetap (sessile), merayap, atau dengan
menggali lubang. Benthos sering digunakan sebagai bio-indikator llingkungan
karena memiliki motil yang rendah. Faktor lingkungan baik itu biotik maupun
abiotik sangat mempengaruhi keberadaan benthos di suatu lingkungan perairan
contohnya seperti ketersediaan makanan pada tingkat trofik makanan, dan juga
perubahan parameter fisik maupun kimia dalam lingkungan perairan. Benthos
sendiri dibagi menjadi dua organisme yang berbeda yaitu fitobenthos atau
benthos nabati dan zoobenthos atau benthos hewani (Subhan et al., 2017).
Makrozoobenthos adalah organisme yang hidupnya tidak berpindah-pindah atau
menetap (sessile).
Makrozoobenthos juga memiliki tingkat kemampuan adaptasi yang
berbeda-beda terhadap kondisi lingkungannya. Banyaknya variasi dari
makrozoobenthos dapat menjadi indikator tercemar atau tidaknya suatu
lingkungan. Perilaku makrozoobenthos yang hidupnya menetap (sessile) sering
digunakan sebagai bioindikator lingkungan perairan yang ditinggalinya serta
sering digunakan sebagai indikator pencemaran logam karena hewan ini
sensitive terhadap perubahan sifat kimia lingkungan perairan (Ridwan et al.,
2016).
Makrozoobenthos memiliki ukuran lebih dari 1 mm dan dapat dikatakan
sebagai hewan dasar perairan apabila dapat tersaring pada saringan dengan
mesh size 0,6 mm. Jenis makrozoobenthos yang sering ditemui pada suatu
ekosistem yaitu dari kelas Polychaeta, Crustacea, filum Echinodermata, dan
Mollusca. Keadaan lingkungan seperti salinitas, sedimen, dan kedalaman peraira
mempengaruhi keberadaan komunitas makrozoobenthos di suatu lingkungan
perairan.
25

2.7.2 Klasifikasi Makrozoobentos Padang Lamun


Bentos adalah organisme yang mendiami dasar perairan atau tinggal di
dalam sedimen dasar perairan. Bentos meliputi organisme nabati yang disebut
fitobentos dan organisme hewani yang disebut zoobentos (Odum, 1993).
Makrozoobentos berdasarkan ukurannya yaitu: mikrofauna yaitu hewan-hewan
yang mempunyai ukuran lebih kecil dari 0,1 mm, meiofauna yaitu hewan-hewan
yang mempunyai ukuran antara 0,1 - 1 mm dan makrofauna yaitu hewan-hewan
yang mempunyai ukuran lebih besar dari 1,0 mm. Makrozoobentos berdasarkan
ukurannya terbagi menjadi dua kelompok besar yaitu makrozoobentos dan
mikrozoobentos. Makrozoobentos adalah organisme air yang hidup dan tinggal di
dasar perairan, baik yang berada di atas maupun yang berada di bawah
permukaan sedimen.
Selanjutnya dikatakan bahwa makrozoobentos merupakan hewan dasar
perairan yang tersaring oleh saringan bertingkat ukuran 0,6 mm. Pada saat
mencapai pertumbuhan maksimum, makrozoobentos akan berukuran sekurang-
kurangnya 3 hingga 5 mm (Sudarja, 1987). Berdasarkan tempat hidupnya,
makrozoobentos di bagi atas dua kelompok, yaitu:
a. Epifauna adalah organisme bentik yang hidup pada permukaan
substrat;
b. Infauna adalah organisme yang hidup di substrat lunak dengan
menggali lubang (Nybakken,1998).
Odum (1993) mengklasifikasikan zoobentos berdasarkan kebiasaan
makannya ke dalam dua kelompok yaitu :
a. Filter-feeder yaitu hewan yang menyaring partikelpartikel detritus
yang melayang-layang dalam perairan misalnya Balanus (Crustacea),
Chaetopterus (Polyhaeta) dan Crepudia (Gastropoda).
b. Deposit-feeder yaitu hewan bentos yang memakan partikel-partikel
detritus yang telah mengendap di dasar perairan misalnya Terebella
dan Amphitrile (Polychaeta), Tellina dan Arba (Bivalvia).
Sejalan dengan kebiasaan makannya, membagi pula ke dalam lima
kelompok yaitu : hewan pemangsa, hewan penggali, hewan pemakan detritus
yang mengendap di permukaan, hewan yang menelan makanan pada dasar, dan
hewan yang sumber makanannya dari atas permukaan.
Padang lamun merupakan ekosisitem yang tinggi produktifitas
organiknya, dengan keanekaragaman biota yang cukup tinggi. Pada ekosisitem
ini hidup beranekaragam biota laut seperti ikan, krustasea, moluska (Pinna sp,
Lambis sp, Strombus sp), ekinodermata (Holothuria sp, Synapta sp, Diadema sp,
Linckia sp) dan cacing (Polychaeta). Makrozoobentos yang menetap di padang
lamun kebanyakan hidup pada daerah berpasir sampai berlumpur.
Makrozoobentos di padang lamun hidup pada substrat dengan cara menggali
dalam lumpur, berada di permukaan substrat, ataupun menempel pada rhizoma,
akar dan daun lamun. Pada saat air surut organisme makrozoobentos mulai
mencari makan. Beberapa makrozoobentos yang umum di temui di padang
lamun Indonesia adalah makrozoobentos dari kelas Gastropoda, Krustasea,
26

Pelecypoda dan Polychaeta. Kehidupan makrozoobentos ini sangat menunjang


keberadaan unsur hara, karena selain mereka mengkonsumsi zat hara yang
berupa detritus, mereka juga berfungsi sebagai dekomposer awal (Hutabarat dan
Evans, 1985). Substrat dasar mempunyai pengaruh terghadap komposisi dan
distribusi makrozoobentos karena merupakan salah satu faktor pembatas
penyebaran organisme makrozoobentos. Jenis substrat hubungannya dengan
kandungan oksigen dan ketersediaan nutrient dalam sedimen. Pada susbstrat
pasir, kandungan oksigen relative besar dibandingkan dengan jenis substrat
yang lebih halus, hal ini dikarenakan pada jenis substrat pasir terdapat pori udara
yang memungkinkan terjadinya pencampuran yang lebih intensif dengan air di
atasnya. Namun demikian, nutrien tidak banyak terdapat dalam substrat berpasir.
Arus yang kuat tidak hanya menghanyutkan partikel sedimen yang berukuran
kecil tapi juga menghanyutkan nutrien. Untuk Pulau yang berpasir tidak
menyediakan susbtrat yang tetap untuk melekat bagi organisme.

2.7.3 Distribusi Makrozoobenthos


Pola sebaran atau distribusi dari makrozoobenthos dipengaruhi oleh
parameter fisika, kimia, dan biologi oseanografi. Pada parameter fisika faktor
yang dapat menentukan pola sebaran makrozoobenthos antara lain kedalaman
perairan, kekeruhan, kecepatan arus, suhu lingkungan perairan, dan substrat
dasar.
Untuk parameter kimia, faktor yang mempengaruhi diantaranya yaitu pH
atau derajat keasaman, kandungan CO2 bebas, serta kandungan oksigen
terlarut atau Dissolved Oxygen. Sedangkan faktor-faktor biologi yang dapat
menentukan persebaran makrozoobenthos yaitu predasi atau pemangsaan,
kompetisi (persaingan dalam merebutkan daerah kekuasaan untuk berkembang
biak, tumbuh, mencari makan, dan berlindung dari predator), serta level
produktivitas primer (Tenribali, 2015).
27

3 METODE PRAKTIK
3.1. Waktu dan tempat praktik
Praktik akhir ini dilaksanakan pada tanggal 20 Februari – 20 Mei 2023.
Lokasi praktik akhir ini dilaksanakan di Pulau Ketawai, Desa Kurau, Kecamatan
Koba, Kabupaten Bangka Tengah, Provinsi Bangka Belitung. Adapun peta lokasi
pelaksanaan praktik akhir, adalah sebagai berikut:

Gambar 18 Peta Lokasi Praktik Akhir

3.2 Alat dan Bahan


Adapun alat dan bahan yang digunakan selama praktik akhir berlangsung,
adalah sebagai berikut :
Tabel 1. Alat dan Bahan
No Jenis Peralatan Spesifikasi Jumlah Kegunaan
Sebagai batas
1. Kuadran Ukuran 50x50 cm 1 buah
pengamatan
Mengukur panjang
2. Meteran rol Panjang 100 m 1 buah
transek
Global
Garming (akurasi 5
3. Positioning 1 buah Menentukan posisi
mr)
System (GPS)
Kamera bawah Dokumentasi
4. Camera tahan air 1 buah
air kegiatan praktik
Alat tulis kedap Pensil 2B dan
5. 2 buah Pencatatan data
air sabak 15x25 cm2
Lembar Sebagai acuan
6. Print laminating 1 lembar
identifikasi identifikasi
28

Alat bantu
Perlengkapan
7. - 1 set pengamatan lamun
snorkling

8. Termometer Alkohol Ketelitian 1 buah Mengukur suhu


10C, Range -10 - perairan
110°C
9. Refaktometer Ketelitian 1‰ 1 buah Mengukur salinitas
10. Timbangan digital Ketelitian 0,001 1 buah Menimbang berat
gram sampel lamun
11. Sekop - 1 buah Alat bantu mengambil
sampel sedimen
12. Plastik Sampel - Secukupnya Alat untuk
atau Toples menyimpan sampel
13. pH Paper Kertas pH paper 1 kotak Mengukur pH air
universal lakmus 0-
14
14. Label Tahan Air Secukupnya Untuk memberi tanda
pada sampel lamun
15. Saringan Ukuran mata saring 1 buah Untuk menyaring
makrozoobenthos
16 Pedoman Monograph of 1 buah
identifikasi jenis Shallow Water Untuk acuan
Makrozoobenthos identifikasi jenis
Indo-West Pacific
makrozoobenthos
yang ditemukan

3.3 Metode Pengambilan Data


Metode yang digunakan dalam penumpulan data adalah dengan cara
pengamatan langsung di lapangan. Data yang dikumpulkan adalah data primer
dan data sekunder. Data primer berupa observasi langsung di setiap stasiun
yang telah ditentukan, meliputi; identifikasi jenis, persentase penutupan dan
kerapatan lamun. Sedangkan data sekunder merupakan jenis data yang
diperoleh dari studi literatur.

3.3.1 Pengambilan Data Lamun


Metode yang digunakan adalah metode seagrass watch (Ario et al., 2019)
Cara pengumpulan data adalah dengan mengamati dan melakukan pengukuran
langsung kondisi ekosistem lamun, dengan menggunakan “Line Intersecpt
Transect” yang merupakan garis lurus yang ditarik di atas padang lamun, tegak
lurus dari pinggir Pulau. Sedangkan kuadran adalah frame atau bingkai
berbentuk kuadran (segi empat) yang diletakan pada garis transek.
Adapun Langkah-langkah pengukuran struktur komunitas lamun menurut
adalah sebagai berikut, seperti pada Gambar 20.
29

Gambar 19. Skema transek kuadran padang lamun (Adli, 2016)


Keterangan:
1) Apabila luas lamun tidak mencapai 100x100 m², maka pertama disarankan
untuk mencari lokasi yang sesuai dengan kriteria disekitar stasiun yang telah
ditetapkan.
2) Apabila tidak terdapat kondisi lamun yang sesuai untuk monitoring, panjang
transek dan jarak antar transek disesuaikan dengan luas padang lamun.
3) Cara kerja:
4) Titik awal transek ditandai dengan tanda permanen seperti patok besi yang
dipasangi pelampung kecil, serta keramik putih agar mudah menemukan titik
awal transek pada monitoring tahun selanjutnya.
5) Transek dibuat dengan menarik roll meter sepanjang 100 meter ke arah tubir.
Pengamat yang lain mengamati pembuatan transek agar transek lurus.
6) Kuadran 50 x 50 cm² ditempatkan pada titik 0 m, disebelah kanan transek.
Pengamat berjalan disebelah kiri agar tidak merusak lamun yang akan
diamati.
7) Tentukan nilai persentase tutupan lamun ditentukan pada setiap kotak kecil
dalam frame kuadran, berdasarkan penilaian pada Tabel dan catat pada
lembar kerja lapangan, seperti pada Gambar 8.

Gambar 20 Nomor kotak pada kuadran 50x50 cm² (Adli, 2016)

Pada setiap kotak kecil, komposisi jenis lamun dicatat dengan bantuan
panduan identifikasi lamun. Penilai penutupan lamun perjenis dapat dilihat
seperti pada Tabel 2 :
30

Tabel 2. Presentase tutupan lamun (Izuan et al., 2014)


No. Kategori Nilai Penutupan Lamun
1. Tutupan penuh 100
2. Tutupan ¾ kotak kecil 75

3. Tutupan ½ kotak kecil 50

4. Tutupan ¼ kotak kecil 25

5. Kosong 0

Keterangan :
1) Karakteristik substrat diamati secara visual dan dengan memilinnya
menggunakan tangan, lalu dicatat. Karakteristik substrat dibagi menjadi:
berlumpur, berpasir, rubble (pecahan karang).
2) Pengamatan dilakukan setiap 10 meter sampai meter ke-100 (0m, 10m, 20,
30m, dst.) atau sampai batas lamun, apabila luasan padang lamun kurang
dari 100 m.
3) Patok dan penanda dipasang pada titik terakhir.
4) Posisi titik terakhir ditandai dengan GPS dan catat koordinat (Latitude dan
Longitude) serta kode di GPS pada lembar kerja lapangan.

3.3.2 Pengambilan Data Makrozoobenthos


Metode yang digunakan dalam penelitian yaitu metode transek ploting.
Metode transek ploting dilakukan dengan pembuatan sumbu utama yang sejajar
dengan garis Pulau. Dari sumbu utama ditarik garis tegak lurus munuju arah laut.
Garis ini disebut dengan transek. Jarak antara transek 10 meter dengan masing-
masing transek dilakukan ploting. Jarak antara ploting 10 meter dan diletakkan
selang-seling.
Pengambilan jenis makrozoobentos di lakukan dengan menggali subsrat
dengan menggunakan skop atau alat mencungkil sedalam 25cm. Setiap jenis
makrozoobentos dan lamun yang terdapat di dalam kuadran di ambil dan di
masukan kedalam kantong plastic atau kantong sampel yang telah di beri label.
Setelah itu jenis- jenis makrozoobentos dan jenis-j3nis lamun yang dapat di
bersihkan kemudian di identivikasi dan di jumlah setiap individunya

3.3.3 Pengambila Data Kualitas Perairan


Parameter fisika dan kimia perairan sangat berpengaruh terhadap kondisi
perairan serta faktor-faktor yang mempengaruhi proses ekologi yang terjadi di
Kawasan tersebut. Selain melalui pengamatan secara langsung di lokasi
penelitian, data parameter fisik perairan juga diperoleh dari sumber pustaka.
31

Parameter suhu diukur langsung menggunakan termometer, salinitas


menggunakan refraktometer, dan kedalaman diukur menggunakan rol meter
(Aziizah et al., 2016). Pengukuran tinggi gelombang dilakukan dengan cara
membaca pergerakan naik (puncak) dan turun (lembah) permukaan air laut pada
tiang berskala yang ditancapkan sehingga dapat membaca pasang surut air
(Amri et al., 2011). Parameter kualitas perairan lamun yang akan diambil yaitu:

Tabel 3 Parameter kualitas perairan


Waktu Pengamatan
No Paremeter Satuan Keterangan
Pagi Siang Sore
o
1. Suhu C Interval pasang dan surut Setiap stasiun
2. Salinitas ppt Interval pasang dan surut Setiap stasiun
3. pH - Interval pasang dan surut Setiap stasiun
4. Kecepatan Arus m/s Interval pasang dan surut Setiap stasiun
5. Kecerahan m - √ - Setiap stasiun
6. Substrat - √ √ √ Setiap stasiun
7. Pasang Surut m √ √ √ 24 jam selama 28
hari

Adapun pengukuran kualitas perairan yang dilakukan adalah sebagai


berikut:
1) Suhu
Alat yang digunakan adalah thermometer alkohol dengan tingkat ketelitian
1°C. Adapun prosedur pengukuran suhu adalah sebagai berikut :
a. Ujung bawah termometer dicelupkan ke dalam badan perairan.
b. Termometer didiamkan selama ± 3 menit didalam badan perairan.
c. Dilakukan pencatatan apabila skala telah menunjukkan angka pada
termometer raksa.
Hal yang harus diperhatikan pada saat mengukur suhu perairan,
termometer sebaiknya membelakangi cahaya matahari secara langsung, ini
bertujuan agar temperatur yang terukur tidak terkontaminasi dengan temperatur
cahaya matahari, pembacaan skala harus sejajar dengan pandangan mata untuk
menghindari bias dan setelah pemakaian alat dicuci dengan air tawar (Rosidi,
2016).

2) Salinitas
Alat yang digunakan untuk mengukur adalah refraktometer dengan langkah
sebagai berikut :
a. Air yang diukur salinitasnya diteteskan ke permukaan kaca prisma
sebanyak
b. 1-2 tetes.
c. Kaca prisma pada refraktometer ditutup kembali.
d. Skala yang ditunjukkan refraktometer diamati dan dicatat, skala yang
ditunjukkan merupakan nilai salinitas perairan yang kita amati.
e. Refraktometer dibersihkan dengan menggunakan tissue.
32

3) Derajat keasaman (pH)


Alat yang digunakan adalah pH paper dengan skala. Adapun langkahnya
adalah sebagai berikut :
a. Kertas pH paper disiapkan sebanyak 1 unit.
b. Kemudian kertas pH paper dicelupkan ke dalam air laut.
c. Kerubahan warna dibandingkan dengan tabel pH.

4) Dissolved Oxygen (DO)


DO atau oksigen terlarut adalah komponen penting untuk berlangsungnya
kehidupan akuatik. DO dibutuhkan oleh organisme akuatik untuk prosesrespirasi.
kebutuhan yang terpenting untuk mencegah gangguan yang berhubungan
dengan aspek cairan pada suatu sungai adalah cadangan oksigenterlarut yang
cukup. Oksigen terlarut merupakan kebutuhan dasar untuk kehidupan tanaman
maupun hewan dalam air .Kandungan oksigen dalam suatu perairan sangat
dipengaruhi oleh kondisi kimia dan fisik sungai seperti pergolakanair
dipermukaan, suhu, dan konsentrasi zat terlarut di dalamnya. Kelarutan oksigen
akan berkurang dengan bertambahnya konsentrasi zat terlarut dan naiknya suhu.

5) Kecerahan
Kecerahan mendukung proses penetrasi sinar matahari sampai ke perairan
sehingga proses fotosintesis dapat berlangsung (Tebaiy et al., 2014). Kecerahan
pada lingkungan ekosistem lamun adalah sampai dasar perairan. Dengan
mengetahui kecerahan suatu perairan, kita dapat mengetahui sampai dimana
masih ada kemungkinan proses asimilasi dalam air, lapisan-lapisan manakah
yang jernih, yang agak keruh, dan yang paling keruh (Firmandana, 2014).

6) Kecepatan Arus
Alat yang digunakan adalah Current drogue yang terbuat dari seng, semen,
dan tali dengan panjang tali 5 meter, kecepatan arus perairan tersebut adalah
hasil bagi dari panjang tali current drogue dengan waktu yang di perlukan untuk
membuat tali tersebut menegang, cara pengukuran dilakukan sebagai berikut :
a. Current drogue dimasukkan kedalam badan perairan. Waktu pada saat
alat dicelupkan ke perairan dicatat.
b. Ketika current drogue membentang kencang atau menegang sepanjang
tali yang telah ditentukan dihentikan waktunya.
c. Kecepatan arus tersebut dihitung dan kemudian dicatat.

7) Kedalaman
Kedalaman diamati dengan menggunakan tali panjang yang diberi bandul
sebagai pemberat
a. Tali dimasukkan kedalam air hingga menyentuh dasar
b. Selanjutnya tali yang basah diukur panjangnya, itulah kedalaman laut
33

8) Substrat
Contoh substrat diambil pada setiap stasiun kemudian diamati secara visual
atau diraba menggunakan tangan, ditentukan dan dicatat jenis substrat dasar
yang ada pada sampel tersebut.

9) Pasang surut
Pengaruh pasang surut serta struktur substrat dapat mempengaruhi zonasi
sebagian jenis lamun dan pertumbuhannya (Oktavianti & Purwanti, 2014). Proses
pasang surut yang terjadi pada suatu perairan sangat berpengaruh terhadap
distribusi dan kelimpahan biota-biota laut, hal ini dikarenakan pola pasang surut
berhubungan dengan fase bulan. Pola pasang purnama (full moon) terjadi pada
fase bulan baru dan purnama sedangkan pola pasang perbani terjadi pada bulan
seperempat dan tiga perempat, dimana kekuatan pasang yang terjadi pada bulan
purnama lebih besar dari pada kekuatan pasang bulan perbani (Wahab et al.,
2018). Pasang surut juga mempengaruhi kecepatan arus di ekosistem padang
lamun (Latuconsina et al., 2019)

3.4. Analisis Data


3.4.1. Data Lamun
1) Kerapatan Jenis Lamun (KJi), yaitu jumlah total individu jenis dalam suatu
unit area yang diukur, seperti pada Tabel 3. Kerapatan jenis lamun
dihitung dengan menggunakan rumus (Tuwo, 2011) :

KJi= ¿
A

Keterangan :
KJi = Kerapatan jenis (tegakan/m²)
ni = Jumlah total tegakan spesies i (tegakan)
A = Luas daerah yang di sampling (1 m²)

Tabel 4. Penilaian kerapatan jenis lamun (Gosari, 2013)


No. Kondisi Tegakan (ind/m²)
1. Rapat/Lebat ≥ 100 ind/m²
2. Sedang/kurang ≥ 50 - < 100 ind/m²
3. Sangat jarang < 50 ind/m²

1) Kerapatan Relatif (KR), merupakan perbandingan antara jumlah individu


jenis dan jumlah total individu seluruh jenis. Kerapatan relatif lamun dapat
dihitung dengan persamaan (Septian et al., 2016) :

KR= ¿ ×100 %
∑n
34

Keterangan :
KR = Kerapatan relatif (%)
ni = Jumlah individu jenis ke-i (ind/m²)
∑n = Jumlah individu seluruh jenis (ind/m²)

2) Frekuensi Jenis (FJi), merupakan perbandingan antara jumlah petak


sampel yang ditemukan suatu jenis lamun dengan jumlah total petak
sampel yang diamati. Frekuensi jenis lamun dapat dihitung dengan
persamaan (Septian et al., 2016) :

Pi
FJi=
∑P
Keterangan :
FJi = Frekuensi jenis ke-i
Pi = Jumlah petak sampel tempat ditemukan jenis ke-i
∑P = Jumlah total petak sampel yang diamati

3) Frekuensi Relatif (FR) , merupakan perbandingan antara frekuensi jenis


ke-i dengan jumlah frekuensi untuk seluruh jenis. Frekuensi relatif lamun
dapat dihitung dengan persamaan (Tuwo, 2011) :

Fi
FR=
∑F

Keterangan :
FR = Frekuensi relatif (%)
Fi = Frekuensi jenis ke-i
∑F = Jumlah frekuensi untuk seluruh jenis

4) Penutupan Jenis (PJ) , merupakan perbandingan antara luas area yang


ditutupi oleh jenis lamun ke-i dengan jumlah total area yang ditutupi
lamun. Penutupan jenis lamun dapat dihitung dengan persamaan
(Septian et al., 2016) :

ɑi
PJ =
A

Keterangan :
PJ = Penutupan jenis ke-i (%/m²)
ɑi = Luas total penutupan jenis ke-i (%)
A = jumlah total area yang ditutupi lamun (m²)
35

Tabel 5. Luas Area Penutupan Lamun (Kep. MNLH. No.2001/2004)


No Kelas Luas Area Penutupan % Penutupan Area
1 5 ½ - penuh 50 – 100
2 4 ¼-½ 25 – 50
3 3 1/8 – ¼ 12,5 – 25
4 2 1/16 – 1/8 6,25 – 12,5
5 1 <1/16 <6,25
6 0 Tidak ada 0

5) Penutupan Relatif (PR), yaitu perbandingan antara penutupan individu


jenis ke-i dan total penutupan seluruh jenis. Penutupan relative lamun
dapat dihitung dengan pesamaan (Septian et al., 2016) :

Pi
PR=
P
Keterangan :
PR = Penutupan relatif (%/m²)
Pi = Penutupan jeni ke-i (%/m²)
P = Penutupan seluruh jenis lamun (%/m²)

Tabel 6. Status Padang Lamun (Kep. MNLH. No.200/2004)


No Kondisi Penutupan (%)
1 Baik Kaya/Sehat ≥ 60

Kurang
2 Sedang Kaya/kurang 30 - 59,9
sehat
3 Rusak Miskin ≤ 29,9

6) Indeks Nilai Penting (INP), digunakan untuk menghitung keseluruhan dari


peranan jenis lamun di dalam satu komunitas. Rumus yang digunakan
untuk menghitung indeks nilai penting adalah (Tuwo, 2011) :

INP=FR+ KR + PR
Keterangan :
INP = Indeks nilai penting
FR = Frekuensi relatif
KR = Kerapatan relatif
PR = Penutupan relatif

7) Indeks Keanekaragaman, keanekaragaman jenis lamun dihitung


menggunakan indeks keanekaragaman Shannon-Weaner (Odum et al.,
1971):
'
H =Pi log 2 Pi
36

Keterangan :
H’ = Indeks Keanekaragaman Shannon Weaner
Pi = 𝑛𝑖/𝑁 (peluang spesies i dari total individu) Indeks
keanekaragaman ditentukan dengan kriteria
H’<H’3 = keanekaragaman tinggi.

8) Indeks Keseragaman, Indeks keseragaman lamun dapat dihitung dengan


rumus (Odum et al., 1971) :
H'
e=
H max
Keterangan :
e = Indeks keseragaman
H’ = Indeks Keanekaragaman
H max = Log2 (S) S = Jumlah spesies
Nilai indeks keseragaman berkisar antara 0 – 1, dengan kategori, e < 0.4
= Keseragaman kecil; 0,4< e < 0.6 = Keseragaman sedang; e > 0,6 =
Keseragaman besar.

9) Indeks Dominansi, indeks dominansi (Odum et al., 1971) dihitung dengan


rumus dihitung dengan rumus :

2
C=∑ ( ¿ )
N

Keterangan:
C = Indeks dominansi
Ni = Jumlah individu spesies-i
N = Jumlah individu seluruh spesies
Kategori indeks dominansi lamun dibagi atas 3, yaitu 0,00< C ≤ 0,50
termasuk kedalam kategori rendah; 0,50 < C ≤ 0,75 termasuk kedalam
kategori sedang, nilai indeks dominansi 0,75 < C ≤ 1,00 termasuk
kedalam kategori tinggi.

10) Indeks Kesamaan Jenis


Untuk mengetahui indeks kesamaan jenis antar stasiun pengamatan
dapat dihitung dengan persamaan menurut Sorensen (Odum et al., 1971):

2C
IS = × 100%
a+b
Keterangan :
IS = Indeks Similaritas (%)
a = Jumlah spesies pada lokasi a
b = Jumlah spesies pada lokasi b
c = Jumlah spesies yang sama pada lokasi a dan b
37

3.4.2 Makrozoobenthos
1) Identifikasi Jenis Spesies
2) Kelimpahan Spesies, sebagai jumlah individu per satuan luas atau
volume (Widianingsih et al., 2021), yang dirumuskan sebagai berikut:

Kepadatan
( Indm )= Jumlah
2
individu suatu jenis
Luas plot pengamatan

3) Indeks keanekaragaman
Indeks yang digunakan untuk menentukan keanekaragaman spesies
adalah indeks keanekaragaman Shannon-Wiener (H'), dengan rumus
sebagai berikut menurut (Shannon and Wiener 1949 dalam (Widianingsih
et al., 2021)) :
'
H =−Pi∈(Pi)
Keterangan
H’ = Indeks Keanekaragaman
Pi = Proporsi jumlah individu (ni/N).
Kriteria indeks keanekaragaman (H') (Shannon and Wiener, 1949 dalam
(Widianingsih et al., 2021):

a. H’ < 1 = rendah, produktivitas sangat rendah sebagai indikasi adanya


tekanan yang berat dan ekosistem tidak stabil
b. 1 < H’ < 3 = sedang, produktivitas cukup, kondisi ekosistem cukup
seimbang, tekanan ekologis sedang.
c. H’ > 3,0 = tinggi ekosistem, stabilitas ekosistem mantap, produktivitas
tinggi, tahan terhadap tekanan ekologis.

4) Indeks keseragaman yang digunakan menurut (Krebs, 1989 dalam


(Widianingsih et al., 2021)), sebagai berikut:

H'
E=
InS

Keterangan:
E = Indeks keseragaman
H' = Indeks keanekaragaman
S = jumlah spesies

Kriteria hasil nilai indeks keseragaman adalah:


1. E < 0.4 : Keseragaman rendah, berarti ekosistem berada dalam kondisi
dan keseragaman tertekan.
2. E < 0.6 : Keseragaman sedang, berarti ekosistem berada dalam kondisi
kurang stabil.
3. E > 0.6 : Keseragaman tinggi, berarti ekosistem berada dalam kondisi
stabil.
38

5) Dominansi spesies dinyatakan dalam indeks dominansi Simpson


(Widianingsih et al., 2021), sebagai berikut:
2
(¿)
D=
N
Keterangan:
D : Indeks dominasi
ni : Jumlah individu spesies ke-i
N : Jumlah total individu dari seluruh spesies

Kriteria nilai indeks dominasi, yaitu:


1. 0 < D < 0,5 : Dominasi rendah (tidak terdapat spesies yang secara
ekstrim mendominasi spesies lainnya), kondisi lingkungan stabil, dan
tidak terjadi tekanan ekologis terhadap biota di lokasi tersebut.
2. 0,5 < D < 0,75 : Dominasi sedang, kondisi lingkungan cukup stabil
3. 0,75 < D < 1,0 : Dominasi tinggi (terdapat spesies yang mendominasi
spesies lainnya), kondisi lingkungan tidak stabil dan terdapat suatu
tekanan ekologi.
39

4 Rencana dan Anggaran Kegiatan


4.1 Rencana Kegiatan
Pelaksanaan Praktik Akhir ini akan dilaksanakan selama 3 bulan yaitu
dari Bulan Maret – Mei 2023, di Perairan Pulau Ketawai, Bangka Tengah.
Adapun rencana kegiatan yang akan di lakukan selama pelaksanaan praktk
akhir, dapat dilihat pada tabel berikut:
………………..
Kegiatan Februari Maret April Mei
1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4
Penyusunan
Proposal
Studi Pustaka
Seminar proposal
Keberangkatan
dan Pengenalan
lokasi praktik akhir
Pelaksanaan
Kegiatan Praktik
Kembali ke
kampus
Analisis Data
Penyusunan
Laporan

4.2 Anggaran Kegiatan


Anggaran kegiatan meliputi anggaran persiapan penelitian seperti
peralatan yang digunakan dan biaya penelitian yaitu:

1. Biaya transportasi
Jakarta-Bangka Tengah (PP) Rp. 500.000,00
2. Biaya akomodasi :
a. Makan (Rp.15.000 x 3 kali x 90 hari) Rp. 4.050.000,00
b. Penyusunan proposal Rp. 300.000,00
c. Penginapan (Rp. 550.000x90 hari) Rp. 4.950.000,00
d. Perlengkapan Alat Rp. 700.000,00
e. Lain-lain (biaya tak terduga) Rp. 500.000,00

Jumlah Rp. 11.000.000


40

DAFTAR PUSTAKA

Akhrianti, I., Bengen, D.G. & Setyobudiandi, I. 2014. Distribusi Spasial Dan
Preferensi Habitat Bivalvia di Pesisir Perairan Kecamatan Simpang
Pesak Kabupaten Belitung Timur. Jurnal Ilmu dan Teknologi Kelautan
Tropis, 6(1):171–186.
Alita, A., Henri, H., Lingga, R., Sonia, A., Fitri, G., Irawati,Putri, S.G.& Salsabila,
A. 2021. Keanekaragaman Bivalvia dan Gastropoda di Pulau Nangka
Kabupaten Bangka Tengah. Ekotonia: Jurnal Penelitian Biologi, Botani,
Zoologi dan Mikrobiologi, 06(1):23–34
Abrianti, I. A. S. I., Supriharyono, S., & Sulardiono, B. (2018). Kelimpahan
Epifauna Pada Ekosistem Lamun Dengan Kedalaman Tertentu Di Pantai
Bandengan, Jepara (Epifauna Abundance in Seagrass Ecosystem with
Specific Depth at Bandengan Beach, Jepara). Management of Aquatic
Resources Journal (Maquares), 6(4), 376–383.
Angelia, D., Adi, W., & Adibrata, S. (2019). Keanekaragaman dan Kelimpahan
Makrozoobentos di Pantai Batu Belubang Bangka Tengah. Akuatik. 13(1),
68-78.
Adrim, M. (2006). Asosiasi ikan di padang lamun. Oseana, 31(4), 1–7.
Ahmad, A. (2018). Identifikasi Filum Mollusca (Gastropoda) di Perairan Palipi
Soreang Kecamatan Banggae Kabupaten Majene [PhD Thesis].
Universitas Islam Negeri Alauddin Makassar.
Aji, F. B., Febrianto, S., & Afiati, N. (2020). Estimasi stok karbon di padang lamun
pulau nyamuk dan pulau kemujan, Balai Taman Nasional Karimunjawa,
Jepara. Jurnal Ilmu Dan Teknologi Kelautan Tropis, 12(3), 805–819.
Allamah, D. D. (2016). Struktur Komunitas Lamun Di Pantai Sindangkerta
Kecamatan Cipatujah Kabupaten Tasikmalaya [PhD Thesis]. FKIP
UNPAS.
Allifah, A. N., & Rosmawati, R. (2018). Hubungan Kerapatan Lamun dengan
Kepadatan Bivalvia di Pesisir Pantai Ori Kecamatan Pulau Haruku.
Biosel: Biology Science and Education, 7(1), 81–96.
Amri, K., Setiadi, D., Qayim, I., & Djokosetiyanto, D. (2011). Dampak aktivitas
antropogenik terhadap kualitas perairan habitat padang lamun di
Kepulauan Spermonde Sulawesi Selatan. Fakultas Perikanan Dan Ilmu
Kelautan. Universitas Hasanuddin.
Andriyono, S., Nindarwi, D. D., Kenconojatia, H., Budia, D. S., Azhar, M. H., &
Ulkhaq, M. F. (2016). Dominansi dan Diversitas Lamun dan
Makrozoobenthos pada Musim Pancaroba di Pantai Bama, Taman
Nasional Baluran, Situbondo [Dominance and Diversity of Seagrass and
Macrozoobenthos on Transition Season in Bama Beach, Baluran National
Park, Situbondo]. Jurnal Ilmiah Perikanan Dan Kelautan, 8(1), 36–44.
Ansari, R. A., Apriadi, T., & Syakti, A. D. (2020). Stok karbon lamun Thallasia
hemprichii dan sedimen Pulau Bintan Kepulauan Riau. Jurnal Ruaya:
Jurnal Penelitian Dan Kajian Ilmu Perikanan Dan Kelautan, 8(1).
Arfiati, D., Herawati, E. Y., Buwono, N. R., Firdaus, A., Winarno, M. S., &
Puspitasari, A. W. (2019). Struktur komunitas makrozoobentos pada
41

ekosistem lamun di Paciran, Kabupaten Lamongan, Jawa Timur. JFMR


(Journal of Fisheries and Marine Research), 3(1), 1–7.
Ario, R., Riniatsih, I., Pratikto, I., & Sundari, P. M. (2019). Keanekaragaman
Perifiton pada Daun Lamun Enhalus acoroides dan Cymodocea serrulata
di Pulau Parang, Karimunjawa. Buletin Oseanografi Marina, 8(2), 116.
Assuyuti, Y. M., Rijaluddin, A. F., Ramadhan, F., & Zikrillah, R. B. (2016).
Estimasi jumlah biomassa lamun di Pulau Pramuka, Karya dan Kotok
Besar, Kepulauan Seribu, Jakarta. Depik, 5(2).
Astutik, M. D., Watiniasih, N. L., & Kartika, I. W. D. (2021). Kerapatan Lamun
(Seagrass) dan Kelimpahan Makrozoobenthos di Perairan Pantai Mengiat
Nusa Dua, Bali. >>>> tidak lengkap (tidak ada penerbitnya)
Aziizah, N. N., Siregar, V. P., & Agus, S. B. (2016). Analisa spasial luas tutupan
lamun di Pulau Tunda Serang, Banten. Omni-Akuatika, 12(1).
Azkab, M. H. (2006). Ada Apa Dengan Lamun. 3, 11.
Baeti, T. N. B., Hartati, R. H., & Riniatsih, I. R. (2019). Potensi Simpanan Karbon
Pada Lamun Cymodocea serrulata Di Pantai Prawean, Jepara. Journal of
Marine Research, 8(1), 19–26.
Bengkal, K., Manembu, I., Sondak, C., Wagey, B., Schaduw, J., & Lumingas, L.
(2019). Identifikasi keanekaragaman lamun dan ekhinodermata dalam
upaya konservasi. Jurnal Pesisir Dan Laut Tropis, 7(1), 29–39.
Bratakusuma, N. (2013). Komposisi Jenis, Kerapatan Dan Tingkat Kemerataan
Lamun Di Desa Otiola Kecamatan Ponelo Kepulauan Kabupaten
Gorontalo Utara. 1, 8. >>>> tidak lengkap
Choirudin, I. R., Supardjo, M. N., & Muskananfola, M. R. (2014). Studi hubungan
kandungan bahan organik sedimen dengan kelimpahan
makrozoobenthos di muara Sungai Wedung Kabupaten Demak.
Management of Aquatic Resources Journal (MAQUARES), 3(3), 168–
176.
Daud, M., Pin, T. G., & Handayani, T. (2019). The spatial pattern of seagrass
distribution and the correlation with salinity, sea surface temperature, and
suspended materials in Banten Bay. IOP Conference Series: Earth and
Environmental Science, 243, 012013.
Dede Rangga Wijaya, T., Alfian, A., & Safita, R. (2018). Identifikasi Mollusca
Jenis Keong Di Persawahan Desa Lambur Luar [Phd Thesis]. Uin Sulthan
Thaha Saifuddin Jambi.
Devayani, C. S., Hartati, R., Taufiq-Spj, N., Endrawati, H., & Suryono, S. (2019).
Analisis kelimpahan mikroalga epifit pada lamun Enhalus acoroides di
perairan Pulau Karimunjawa, Jepara. Buletin Oseanografi Marina, 8(2),
67–74.
Devi, K. P. A., Dharma, I. G. S., & Putra, I. N. G. (2019). Struktur Komunitas
Makrozoobenthos (Infauna) pada Kondisi Padang Lamun yang Berbeda
Di Kawasan Pantai Sanur, Bali. Journal of Marine Research and
Technology, 2(2), 28.
Elfami, M. R., & Efendy, M. (2020). Struktur Komunitas Makrozoobentos
Epifauna Pada Ekosistem Lamun, Mangrove Dan Terumbu Karang Di
42

Desa Labuhan Kecamatan Sepulu Bangkalan. Juvenil: Jurnal Ilmiah


Kelautan Dan Perikanan, 1(2), 260–268.
Fajarullah, A., Irawan, H., & Pratomo, A. (2014). Ekstraksi Senyawa Metabolit
Sekunder Lamun Thalassodendron Ciliatum Pada Pelarut Berbeda.
Repository UMRAH.
Fitriansyah, M., Arifin, Y. F., & Biyatmoko, D. (2018). Identifikasi Echinodermata
Di Pesisir Pulau Denawan, Kecamatan Pulau Sembilan. 3, 7.
Furqon, F. (2018). Studi Komunitas Echinodermata Pada Padang Lamun Pantai
Bama Dan Pantai Kajang, Taman Nasional Baluran, Situbondo, Jawa
Timur [PhD Thesis]. Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Gosary, B. A. J., & Haris, A. (2013). Studi kerapatan dan penutupan jenis lamun
di Kepulauan Spermonde.
Hawa, P. (2018). Eksplorasi Bintang Mengular (Ophiuroidea) di Pantai
Rancabuaya Desa Purbayani Kecamatan Caringin, Garut [PhD Thesis].
UIN Sunan Gunung Djati Bandung.
Hidayatullah, A., Sudarmadji, S., Ulum, F. B., Sulistiyowati, H., & Setiawan, R.
(2018). Distribusi Lamun di Zona Intertidal Tanjung Bilik Taman Nasional
Baluran Menggunakan Metode GIS (Geographic Information System).
Berkala Sainstek, 6(1), 22–27.
Hitalessy, R. B., Leksono, A. S., & Herawati, E. Y. (2015). Struktur komunitas dan
asosiasi gastropoda dengan tumbuhan lamun di perairan Pesisir
Lamongan Jawa Timur. Indonesian Journal of Environment and
Sustainable Development, 6(1).
Ilman Huda, M. A., Sudarmadji, S., & Fajariyah, S. (2017). Keanekaragaman
Jenis Echinoidea di Zona Intertidal Pantai Jeding Taman Nasional
Baluran. Berkala Sainstek, 5(2), 61.
Ismudi Muchsin dan M. Mukhlis kamal, A. S., Yusli Wardiatno,. (2017).
Kerusakan Lamun (Seagrass) dan Rumusan Konservasinya di Tanjung
Luar Lombok Timur. Jurnal Biologi Tropis, 17(2), 69.
Karunianingtyas, T. (2016). Identifikasi Mollusca di Pantai Payangan Kecamatan
Ambulu Jember dan Pemanfaatannya sebagai Buku Panduan Lapang.
Kholis, N., Patria, M. P., & Soedjiarti, T. (2017). Composition and diversity of fish
species in seagrass bed ecosystem at Muara Binuangeun, Lebak,
Banten. 030119. >>>> tidak lengkap
Kuo, J. (2007). New monoecious seagrass of Halophila sulawesii
(Hydrocharitaceae) from Indonesia. Aquatic Botany, 87(2), 171–175.
https://doi.org/10.1016/j.aquabot.2007.04.006
Lubis, M. Z., Sari, D. P., Aprilliyanti, T., Daulay, A. K., Hanafi, A., Ananda, F.,
Saputri, D. A., Aminah, S., Zabid, M. A. P., & Ibrahim, M. M. (2017).
Penggunaan Citra Landsat 8 untuk Pemetaan Persebaran Lamun di
Pesisir Pulau Batam. Dinamika Maritim, 6(1), 7–11.
Mawaddah, N. F. (2021). Diversitas Asteroidea (Bintang laut) dan Ophiuroidea
(Bintang mengular) pada kawasan Pantai Malang Selatan [PhD Thesis].
Uin Sunan Ampel Surabaya.
McKenzie, L. J., Yoshida, R. L., Mellors, J. E., & Coles, R. G. (2009). Seagrass-
watch. Proceedings of a Workshop for Monitoring Seagrass Habitats in
43

Indonesia. The Nature Concervancy, Coral Triangle Center, Sanur, Bali


(ID), 9th Mei.
Meisaroh, Y., Restu, I. W., & Pebriani, D. A. A. (2018). Struktur komunitas
makrozoobenthos sebagai indikator kualitas perairan di Pantai Serangan
Provinsi Bali. Journal of Marine and Aquatic Sciences, 5(1), 36.
Minerva, A., Purwanti, F., & Suryanto, A. (2014). Analisis Hubungan Keberadaan
dan Kelimpahan Lamun dengan Kualitas Air di Pulau Karimunjawa,
Jepara. Management of Aquatic Resources Journal (MAQUARES), 3(3),
88–94.
Nugraha, A. H., Ramadhani, P., Karlina, I., Susiana, S., & Febrianto, T. (2021).
Sebaran jenis dan tutupan lamun di perairan pulau Bintan. Jurnal
Enggano, 6(2), 323–332.
Nugroho, F. S. (2018). Kelimpahan dan Keanekaragaman Ikan di Padang Lamun
Pantai Bama dan Kajang Taman Nasional Baluran Situbondo [PhD
Thesis]. Institut Teknologi Sepuluh Nopember.
Oktavianti, R., & Purwanti, F. (2014). Kelimpahan echinodermata pada ekosistem
padang lamun di Pulau Panggang, Kepulauan Seribu, Jakarta.
Management of Aquatic Resources Journal (Maquares), 3(4), 243–249.
Patty, S. I., & Rifai, H. (2013). Struktur komunitas padang lamun di perairan
Pulau Mantehage, Sulawesi Utara. Jurnal Ilmiah Platax, 1:(4): 177, 186.
PRATIWI, A. (2019). Identifikasi Makrozoobenthos Sebagai Bioindikator Untuk
Menentukan Status Lingkungan Situ Bagendit Kabupaten Garut [Phd
Thesis]. Fkip Unpas.
Pratiwi, R. (2010). Asosiasi Krustasea di ekosistem padang lamun perairan Teluk
Lampung. Ilmu Kelautan: Indonesian Journal of Marine Sciences, 15(2),
66–76.
Ratnasari, V. (2019). Fakultas Perikanan Dan Ilmu Kelautan Universitas
Diponegoro Semarang. 91.
Ratnawati, R., & Batau, H. (2017). Pengaruh Budidaya Rumput Laut Terhadap
Makrozoobentos Yang Berasosiasi Dengan Lamun Di Desa Punaga, Kec.
Mangara Bombang, Kab. Takalar. Jurnal Ilmu Kelautan Spermonde, 3(2).
Rawung, S., Tilaar, F. F., & Rondonuwu, A. B. (2018). The Inventory of
Seagrasses in Marine Field Station of Faculty of Fisheries and Marine
Science in Subdistrict of East Likupang District North Minahasa. Jurnal
Ilmiah Platax, 6(2), 38.
Riniatsih, I., Hartati, R., Redjeki, S., & Endrawati, H. (2018). Studi
keanekaragaman makrozoobentos pada habitat lamun hasil transplantasi
dengan metode ramah lingkungan. Jurnal Kelautan Tropis, 21(1), 29–36.
Rosidi, I. (2016). Pengembangan lembar kegiatan siswa berorientasi
pembelajaran penemuan terbimbing (guided discovery learning) untuk
melatihkan keterampilan proses sains. Jurnal Pena Sains, 3(1).
Safitri, A., Melani, W. R., & Muzammil, W. (2021). Komunitas makrozoobentos
dan kaitannya dengan kualitas air aliran sungai Senggarang, Kota
Tanjungpinang. Acta Aquatica: Aquatic Sciences Journal, 8(2), 103–108.
Sarbini, R., Nugraha, Y., & Kuslani, H. (2016). Teknik Sampling dan Pengamatan
Kelimpahan Perifiton Di Ekosistem Lamun, Kepulauan Karimun Jawa,
44

Jawa Tengah. Buletin Teknik Litkayasa Sumber Daya Dan Penangkapan,


13(2), 91–96.
Septian, E. A., Azizah, D., & Apriadi, T. (2016). Tingkat Kerapatan dan
Penutupan Lamun di Perairan Desa Sebong Pereh Kabupaten Bintan.
Fakultas Ilmu Kelautan Dan Perikanan. Universitas Maritim Raja Ali Haji.
Setiawati, T., Alifah, M., Mutaqin, A. Z., Nurzaman, M., & Irawan, B. (2018). Studi
Morfologi Beberapa Jenis Lamun Di Pantai Timur Dan Pantai Barat,
Cagar Alam Pangandaran. 5, 9.
Shinta, D. R. (2019). Kepadatan Makrozoobenthos Infauna Pada Ekosistem
Lamun Di Pesisir Kabupaten Malang, Jawa Timur [PhD Thesis].
Universitas Brawijaya.
Siegers, W. H., & Sari, A. (2021). Kepadatan makrozoobenthos di Teluk Youtefa
(Kampung Tobati, Kampung Enggros Dan Kampung Nafri). The Journal
of Fisheries Development, 4(2), 89–100.
Sjafrie, N. D. M. (2018). Potensi Energi Lamun Untuk Mendukung Pelestarian
Dugong (Dugong Dugon) Di Desa Berakit Dan Desa Pengudang Pulau
Bintan. Widyariset, 4(2), 113.
Suherman, A. N. (n.d.). Asosiasi ikan dengan padang lamun di perairan karang
lebar, kepulauan seribu, Jakarta. >>>> tidak lengkap
Sulphayrin, S., Ola, L. O. L., & Arami, H. (2018). Komposisi dan Jenis
Makrozoobenthos (Infauna) Berdasarkan Ketebalan Substrat pada
Ekosistem Lamun di Perairan Nambo Sulawesi Tenggara. Jurnal
Manajemen Sumber Daya Perairan, 3(4), 343–352.
Supriyantini, E., Sedjati, S., & Nurfadhli, Z. (2016). Akumulasi logam berat Zn
(seng) pada lamun Enhalus acoroides dan Thalassia hemprichii di
Perairan Pantai Kartini Jepara. Buletin Oseanografi Marina, 5(1), 14–20.
Takaendengan, K., & Azkab, M. H. (2010). Struktur Komunitas Lamun di Pulau
Talise, Sulawesi Utara. Oseanologi Dan Limnologi, 36(1), 85–95.
Tuapattinaya, P. M., Kurnia, T. S., & Lattupeirissa, L. (2021). Kondisi Dan
Keragaman Jenis Lamun Di Perairan Pantai Pulau Ambon. BIOPENDIX:
Jurnal Biologi, Pendidikan Dan Terapan, 7(2), 95–101.
ULFAH, S. M. (2017). Perbandingan Struktur Komunitas Makrozoobenthos
Pantai Karang dan Padang Lamun di Pantai Sindangkerta Kecamatan
Cipatujah Kabupaten Tasikmalaya [PhD Thesis]. FKIP Unpas.
Vindia, W. I., Julyantoro, P. G. S., & Wulandari, E. (2018). Asosiasi
Echinodermata pada Ekosistem Padang Lamun di Pantai Samuh, Nusa
Dua, Bali. Journal of Marine and Aquatic Sciences, 5(1), 100.
Wahyuni, I., Sari, I. J., & Ekanara, B. (2017). Biodiversitas mollusca (Gastropoda
dan bivalvia) sebagai bioindikator kualitas perairan di kawasan Pesisir
Pulau Tunda, Banten. Jurnal Biodidaktika, 12(2), 45–56.
WahabI., MadduppaH., KawaroeM., & NurafniN. (2020). ANALISIS KEPADATAN
MAKROZOOBENTOS PADA FASE BULAN BERBEDA DI LAMUN,
PULAU PANGGANG, KEPULAUAN SERIBU JAKARTA. Jurnal Teknologi
Perikanan Dan Kelautan, 10(1), 93-107.
Widianingsih, W., Hartati, R., Endrawati, H., Mahendrajaya, R. T., & Soegianto,
A. (2021). Redescription of Stichopus monotuberculatus (Echinodermata,
45

Holothuroidea, Stichopodidae) of Parang Island, Karimunjawa


Archipelago, Central Java, Indonesia. 6.
Wuri, Y. P. (2016). Identifikasi Lamun Di Perairan Pulau Panjang Dan Perairan
Pantai Sancang Menggunakan Primer rbcL Dan matK. 1, 7. >>>> tidak
lengkap

LAMPIRAN

Lampiran 1 Lembar kerja lapangan identifikasi Lamun dan Makrozoobenthos


Jenis Jumlah Jenis
Kuadran Jumlah Tegakan Lamun Biota Makrozoobenthos
1

6
46

Lampiran 2. Data Parameter Lingkungan Perairan

Stasiun Suhu Salinitas pH Kekeruhan

Stasiun 1

Range

Stasiun 2

Range

Stasiun 3

Range

Stasun 4

Range
47

Lampiran 3. Data Kerapatan Lamun di setiap stasiun

STASIUN KERAPAT Rata-rata


AN
Tr 1
Tr 2
Stasiun 1
Tr 3
Tr 4
48

Stasiun 1 Kelimpahan Indeks Dominansi Keanekaragaman


Kelas/Individu jumlah
Jenis keanekaragaman spesies H'

Lampiran 4. Jumlah individu Makrozoobenthos yang ditemukan pada tiap stasiun

Anda mungkin juga menyukai