Anda di halaman 1dari 6

ASUHAN KEBIDANAN KEHAMILAN

PADA NY.”F” USIA 22 TAHUN


GI P0000 Ab000 DI KOTA MALANG

Kunjungan ANC I

Hari/ Tanggal : Jum’at, 17 Februari 2023


Jam : 10.00 WIB- selesai
Tempat : Rumah Ny.”F”
Pengkaji : Siti Muzayanah

A. Data Subyektif

1. Biodata
Nama Ibu : Ny.”F” Nama Suami : Tn.”H”
Usia : 22 tahun Usia : 23 tahun
Agama : Islam Agama : Islam
Pendidikan : D1 Pendidikan : D1
Pekerjaan : IRT Pekerjaan : Swasta
Alamat : Jl.Simpang Teluk Bayur Gg.10 No 60-E RT 7 RW 8

2. Keluhan Utama
Ibu mengatakan nyeri di bagian pinggang sejak 3 minggu yang lalu.

3. Riwayat Menstruasi
Menarche : 12 tahun
Siklus : 28-30 hari
Lama : 7 hari
Keluhan : keputihan jika tidak segera ganti cd saat lembab
HPHT : 20- 06 - 2022
HPL : 27 - 03 - 2023

4. Riwayat Perkawinan
Ibu mengatakan ini pernikahan pertamanya, usia saat menikah
21 tahun dan lama menikah 1 tahun.

5. Riwayat Kehamilan, Persalinan , Nifas dan KB yang lalu


Ibu mengatakan hamil ini yang pertama dan tidak pernah
memakai alat kontrasepsi sebelum hamil

6. Riwayat Kehamilan Sekarang


Trimester I : Periksa 2x : 1x di PMB, keluhan mual , terapi : B6
3x1, mendapat penyuluhan tentang nutrisi dan
periksa 1x di Puskesmas, keluhan mual, terapi B6
3x1 , mendapat KIE pentingnya nutrisi dan
istirahat.
Trimester II : Periksa 2x : di Puskesmas, keluhan tidak ada.
Terapi Vitamin dan tablet Fe 1x1. Mendapat KIE
tentang nutrisi, pentingnya periksa rutin

Trimester III : belum periksa

7. Riwayat Imunisasi TT
Ibu mengatakan sudah mendapat suntik TT lengkap

8. Riwayat Kesehatan
a. Riwayat Kesehatan Ibu
Ibu mengatakan tidak pernah mengalami penyakit menular
( TBC, hepatitis, HIV/AIDS ), menurun ( hipertensi, kencing manis,
asma), menahun ( jantung, hipertensi).

b. Riwayat Kesehatan Keluarga


Ibu mengatakan ibunya menderita penyakit tekanan darah
tinggi dan rutin berobat ke Puskesmas. Anggota keluarga yang lain
tidak ada yang mengalami penyakit menular ( TBC, hepatitis,
HIV/AIDS ), menurun ( hipertensi, kencing manis, asma), menahun
( jantung, hipertensi ).

9. Pola Kebiasaan Sehari-hari


a. Nutrisi
Sebelum hamil : Makan 3x sehari porsi sedang, nasi, sayur dan
lauk, kadang buah. Minum air putih 7-8 gelas/ hari.
Saat hamil : Di awal kehamilan sampai usia kehamilan 3
bulan, makan sedikit tapi sering karena merasakan mual. Selanjutnya,
makan seperti biasa 3-4x/hari porsi penuh, nasi, sayur dan lauk,
kadang buah. Minum air putih 7-8 gelas/hari.

b. Istirahat
Sebelum hamil : Ibu mengatakan tidur siang kadang-kadang, tidur
malam 7-8 jam.
Saat hamil : Ibu tidur siang 1-2 jam, tidur malam 7-8 jam,
kadang sulit tidur.

c. Eliminasi
Sebelum hamil : BAB 1x/ hari, BAK 4-5x/ hari
Saat hamil : BAB 1x/ hari, BAK 7-8x/ hari

d. Aktiftas
Sebelum hamil : Ibu melakukan pekerjaan rumah tangga seperti
biasa, ibu membuat kue untuk dijual dan membantu menjaga warung
kecil di rumahnya.
Saat hamil : Ibu melakukan pekerjaan rumah tangga seperti
biasa, ibu membuat kue untuk dijual dan membantu menjaga warung
kecil di rumahnya. Merasakan sakit pinggang setelah bekerja.

e. Personal Hygiene
Sebelum hamil : Ibu mengatakan mandi 2x sehari, ganti baju
setiap selesai mandi, ganti celana dalam setiap terasa lembab, gosok
gigi 2x sehari, keramas 2 hari sekali.
Saat hamil : Ibu mengatakan mandi 2x sehari, ganti baju setiap
selesai mandi, ganti celana dalam setiap terasa lembab, gosok gigi 2x
sehari, keramas 2 hari sekali.

f. Pola Seksual
Sebelum hamil : Ibu mengatakan melakukan hubungan suami istri 2
x seminggu.
Saat Hamil : Ibu mengatakan melakukan hubungan suami istri
1x seminggu, tidak ada keluhan.

10. Riwayat Psikologis


Ibu merasa senang dengan kehamilannya. Kehamilan ini sangat
didukung oleh keluarga.

11. Riwayat Sosial dan Budaya


Hubungan ibu dengan suami, anggota keluarga serta masyarakat
sangat baik.Ibu tidak pernah pijat oyok maupun minum jamu selama
kehamilannya.

B. Data Obyektif

1. Pemeriksaan Umum
Keadaan Umum : Baik
Kesadaran : Composmentis
TTV : TD : 130/87 mmhg
Nadi : 78x/menit
Suhu : 36,6’c
RR : 20x/menit
TB : 148 cm
BB sebelum hamil : 70 kg
BB sekarang : 83 kg
LILA : 32 cm
KSPR : 2 ( Kehamilan Resiko Rendah )
IMT : 31 kg/m2

UK : 34 minggu 4 hari

2. Pemeriksaan Fisik

Muka : Tidak pucat, tidak oedem, nampak cloasma gravidarum


Mata : Konjungtiva merah muda, sklera puth
Leher : Tidak ada pembesaran kelenjar tyroid dan lymfe
Payudara : Simetris, bersih, nampak hyperpigmentasi areola,
putting susu menonjol, tidak teraba benjolan abnormal,
belum ada pengeluaran ASI.
Abdomen : TFU : 28 cm, pertengahan pusat - Px, tidak nampak
bekas luka operasi, striae gravidarum +
Leopold 1 : teraba lunak, bulat, tidak melenting ( bokong).
Leopold 2 : bagian kiri ibu teraba keras seperti papan
(punggung janin), bagian kanan ibu teraba
bagian- bagian kecil janin ( ekstremitas janin).
DJJ : 143 x/ menit
TBJ : ( 28 - 13 )x 155 gram = 2325 gram
Leopold 3 : teraba bulat, keras, dan melenting ( kepala).
Leopold 4 : tidak dilakukan karena kepala belum masuk
PAP
Panggul Luar: Distantia Spinarum ( DS ) = 26 cm
Distantia Cristarum ( DC ) = 30 cm
Konjugata Externa = 20 cm
Lingkar panggul = 92 cm

Ekstremtas : Atas : pergerakan bebas, tidak oedema


Bawah : kaki kanan kiri tampak oedema, tidak ada varises

3. Pemeriksaan Penunjang
Tanggal periksa : 19 Oktober 2022
Tempat : Puskesmas Pandanwangi
Hb : 11,8 gr/Dl
Protein Urine : Negatif
Urine Reduksi : Negatif
Gula darah sewaktu : 118 mg/Dl
HbsAg : Non Reaktif
HIV : Non Reaktif
Golongan Darah :A

C. Analisa
Ny.”F” Usia 22 tahun GI P0000 Ab000 UK 34 minggu 4 hari janin
Tunggal H/I dengan kehamilan Fisiologis.

D. Penatalaksanaan

1. Memberitahu Ibu dan keluarga bahwa hasil pemeriksaan ibu dan


janinnya baik.Dilhat dari keadaan umum baik, TTV : TD 130/87 mmhg
Nadi : 78x/menit Suhu : 36,6’c RR: 20x/menit
serta DJJ : 143x/menit.
Ibu dan keluarga mengerti
2. Memberitahu Ibu tentang ketidaknyamanan Trimester III diantaranya
nyeri pinggang, nyeri punggung, sering kencing, sulit tidur dan sulit BAB/
konstipasi.
Ibu mengerti dan memahami

3. Memberitahu Ibu tentang tanda bahaya kehamilan Trimester III seperti


bengkak pada wajah dan ekstremitas, pusing hebat dan pandangan
kabur, nyeri perut yang hebat, perdarahan dari jalan lahir, gerakan janin
berkurang tidak seperti biasanya, demam tinggi, ketuban pecah sebelum
waktunya. Jika mendapati salah satu tanda tersebut agar segera ke
bidan.
Ibu mengerti dan memahami.

4. Menganjurkan ibu untuk relaksasi, senam hamil, yoga untuk


mengurangi nyeri pinggang, juga bisa dengan mengompres hangat
daerah pinggang serta memperhatikan posisi tidur.
Ibu mengerti dan bersedia melaksanankan.

5. Memberikan KIE tentang nutrisi ibu hamil untuk mengurangi sumber


karbohidrat dari nasi misalkan dari ubi dan memperbanyak konsumsi
sayuran hijau, buah, dan lauk, serta mengurangi makanan/minuman
manis.
Ibu mengerti dan memahami.

6. Menganjurkan ibu untuk menjaga kebersihan daerah genetalia, ganti


celana dalam setiap lembab untuk mencegah timbulnya keputihan.
Ibu mengerti dan bersedia melaksanakan.

7. Menganjurkan ibu istirahat yang cukup 7-8 jam sehari, menjelang tidur
melakukan relaksasi agar pikiran dan otot tubuh menjadi rileks
Ibu mengerti

8. Menganjurkan ibu untuk meninggikan kaki saat tidur untuk mengurangi


bengkak di kaki. Ibu mengerti dan bersedia melaksanakan
Ibu mengerti

9. Memastikan Ibu untuk mengkonsumsi tablet tambah darah sesuai


anjuran bidan dan mengkonsumsi sumber zat besi seperti sayuran hijau
dan protein ati, telur dan ikan.
Ibu mengerti

10. Mengingatkan ibu untuk kunjungan ulang yaitu tanggal 3 Maret 2023
atau sewaktu-waktu jika ada keluhan untuk datang ke petugas kesehatan.
Ibu bersedia.
DOKUMENTASI

Anda mungkin juga menyukai