Anda di halaman 1dari 8

REFLEKSI KARYA INOVASI

MATERI SEL HEWAN DAN SEL TUMBUHAN


PEMBELAJARAN SEMESTER GANJIL T.P 2022/ 2023

Oleh :

SRI CHRISTIN GINTING, S.Pd


MATA PELAJARAN
BIOLOGI

SMA SWASTA MASEHI GBKP BERASTAGI

TAHUN AJARAN 2022/2023


KATA PENGANTAR

Puji dan syukur saya panjatkan terhadap Tuhan Yang Maha Esa, atas berkatnya
penulis masih bisa meluangkan waktu untuk menulis refleksi guru mengajar (RGM) bidang
studi BIOLOGI.
Terimakasih kepada Pengurus Yayasan, Kepala Sekolah, Rekan – rekan guru dan
pegawai atas kerjasamanya penulis dapat menemukan ide dan pandangan dalam mebuat dan
menyelesaikan refleksi yang akan penulis buat sebagai acuan untuk kedepan sebagai
pendidik.
Tulisan ini sebuah pembelajaran sebagai pendidik menambah wawasan untuk
memperbaiki cara mengajar yang lebih baik atau merefleksi diri untuk kepentingan mengajar
guru serta kepentingan peserta didik. Tulisan ini dimaksudkan sebagai pengalaman mengajar
agar kedepannya semakin membaik. Saya mengharapkan kritik dan saran bagi refleksi guru
mengajar (RGM) untuk membantu perkembangan dan kemampuan belajar peserta didik yang
semakin membaik.

Mengetahui, Berastagi, Agustus 2022


Kepala SMA Swasta Masehi GBKP Berastagi Penulis

Dra. Keriahen Sinuhaji Sri Christin Ginting, S.Pd


REFLEKSI KARYA INOVASI

Perencanaan Perbaikan Pembelajaran Biologi


Materi : Sel Tumbuhan dan Sel Hewan

1. Fakta/ Data pembelajaran yang terjadi di kelas :


Pada pembelajaran Biologi dengan materi “Sel Tumbuhan dan Sel Hewan“ di SMA
Swasta Masehi GBKP Berastagi, didapat fakta bahwa peserta didik mengalami kesulitan dalam
memahami dan mempelajari materi pembelajaran. Selain itu peserta didik juga merasa bosan dan
tidak tertarik untuk mempelajari materi Sel Tumbuhan dan Sel Hewan karena hanya
membayangkan sehingga pembelajaran kurang menarik.
Dengan adanya permasalahan tersebut, guru membuat alat peraga sebagai karya inovasi
berupa “ Alat Peraga Sel Hewan dan Sel Tumbuhan dari Styrofoam”. Peserta didik merasa
antusias mengikuti kegiatan pembelajaran dengan membentuk langsung Sel Hewan dan Sel
Tumbuhan dari Styrofoam tersebut. Peserta didik bersemangat membentuk Sel Hewan dan Sel
Tumbuhan dengan menggunakan bahan Seperti Styrofoam, plastisin dan Kertas Origami.

2. Identifikasi masalah yang timbul dari hasil observasi adalah :


a. Siswa merasa bosan ketika proses pembelajaran Biologi berlangsung.
b. Penggunaan metode mengajar kurang menarik dan menoton.
c. Guru terlalu banyak ceramah.
d. Siswa di kelas tersebut pasif.
e. Nilai test formatif yang rendah .
3. Analisis Masalah :
a. Guru selalu menggunakan metode ceramah.
b. Guru tidak menggunakan alat peraga yang menarik .
c. Guru tidak melakukan Tanya jawab dengan peserta didik
d. Guru memberi penjelasan yang kurang dipahami oleh peserta didik .

4. Alternatif dan Prioritas Pemecahan Masalah


a. Guru membuat sebuah karya inovasi berupa alat peraga untuk meningkatkan minat
belajar siswa terhadap materi Sel Hewan dan Sel Tumbuhan
b. Guru harus melibatkan langsung peserta didik dalam menemukan sendiri Perbedaan Sel
Hewan dan Sel Tumbuhan sehingga materi pembelajaran betul-betul dipahami peserta
didik.

5. Rumusan Masalah :
Apakah dengan menggunakan media alat peraga Sel Hewan dan Sel Tumbuhan dapat
meningkatkan minat belajar peserta didik

6. Pelaksanaan Kegiatan
Kegiatan tahap awal pembuatan karya inovasi dimulai dengan pembuatan alat peraga
berupa Sel Hewan dan Sel Tumbuhan oleh guru dan untuk menjelaskan Organel dan
Perbedaan antara Sel Hewan dan Sel Tumbuhan tersebut, guru mengajak peserta didik
membuat secara langsung Sel Hewan dan Sel Tumbuhan dengan bahan yang sudah
disiapkan. Pada kegiatan ini siswa bersama dengan teman kelompokknya membentuk
organel organel sel dengan menggunakan plastisin ataupun dari kertas origami.
Kemudian organel organel sel tersebut disusun diatas Styrofoam yang diibaratkan adalah
sel hewan maupun sel tumbuhan tersebut. Setelah selesai Membentuk dan menyusun,
kemudian siswa menamai setiap organel sel tersebut.

7. Hasil Kegiatan

Setelah membuat alat peraga tersebut, terjadi perubahan yang signifikan atas proses kegiatan
pembelajaran yang semula monoton menjadi pembelajaran yang menarik dan
menyenangkan. Siswa juga sudah tidak merasa bosan dan dapat memahami Perbedaan antara
Sel Hewan dan Sel Tumbuhan berserta organel organel nya.

8. Kesimpulan
Setelah mengamati perubahan yang signifikasn atas proses kegiatan pembelajaran tersebut,
dapat disimpulkan bahwa untuk mempelajari materi Sel Hewan dan Sel tumbuhan sangat
baik diajarkan dengan mengajak siswa membuat alat peraganya secara langsung. Sehingga
mereka bisa mengingat bentuk, nama, dan fungsi dari setiap organel sel yang terdapat pada
sel hewan dan sel tumbuhan tersebut. Dan secara otomatis mereka juga bisa membedakan
kedua sel tersebut.

9. Saran

Pada pembelajaran sel di kelas selanjutnya sebaiknya pembuatan sel hewan dan sel
tumbuhan tersebut dibentuk dengan lebih baik dan lebih kreatif lagi. Misalkan menggunakan
alat alat yang ada disekitas siswa. Sehingga pembuatan ala peraga tersebut bisa lebih menarik
Lampiran Foto Pada saat Pembuatan Karya Inovasi bersama peserta didik.

Anda mungkin juga menyukai