Anda di halaman 1dari 122

ANALISIS KUALITAS WEBSITE TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA

ALODOKTER DENGAN METODE WEBQUAL 4.0

SKRIPSI

Diajukan Guna Memenuhi Persyaratan Memperoleh

Gelar Sarjana Strata I

Oleh:

Fahrisa Rahma Putri

NIM. 1702095007

PROGRAM STUDI ADMINISTRASI BISNIS

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK

UNIVERSITAS MULAWARMAN

2023
i
ii
iii
iv
ANALISIS KUALITAS WEBSITE TERHADAP KEPUASAN PENGGUNA
ALODOKTER DENGAN METODE WEBQUAL 4.0

Oleh:

Fahrisa Rahma Putri


1702095007

ABSTRAK

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana kualitas website


berdasarkan webqual 4.0 pada Health-Tech mampu mempengaruhi kepuasan
penggunanya pada website Alodokter. Jenis penelitian yang digunakan adalah
penelitian asosiatif dengan pendekatan kuantitatif dengan melakukan survei pada
pengguna website Alodokter dengan menggunakan sampel non-probabilitas
dengan teknik simple random sampling dan analisis data yang digunakan adalah
analisis regresi linear berganda. Hasil penelitian menunjukkan bahwa variabel
pada webqual 4.0 yaitu kualitas kegunaan, kualitas informasi dan kualitas
interaksi layanan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kepuasan
pengguna. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kualitas kegunaan secara parsial
tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna, variabel kualitas
informasi dan kualitas interaksi layanan secara parsial berpengaruh signifikan
terhadap kepuasan pengguna. Berdasarkan hasil penelitian maka yang harus fokus
ditingkatkan adalah kualitas kegunaan, dan berdasarkan hasil penelitian variabel
dominan terhadap kepuasan pengguna adalah kualitas informasi.

Kata kunci: webqual 4.0, kualitas kegunaan, kualitas informasi dan kualitas
interaksi layanan, kepuasan pengguna

v
RIWAYAT HIDUP

Fahrisa Rahma Putri, lahir di Kota Malang pada tanggal 16

Mei 1999, merupakan putri kedua dari tiga bersaudara.

Dilahirkan dari pasangan Bapak Rukun dan Ibu Puji Astutik.

Peneliti menyelesaikan Pendidikan di SDN 018 Kota

Samarinda pada tahun 2011, melanjutkan pada Sekolah

Pertama 006 kota Samarinda hingga tahun 2014. Pada tahun 2017 menamatkan

Sekolah Menengah Akhir Negeri 2 Kota Samarinda, ditahun yang sama peneliti

diterima sebagai mahasiswa Program Studi Administrasi Bisnis Ilmu Sosial dan

Ilmu Politik Universitas Mulawarman.

Peneliti memiliki pengalaman beberapa organisasi seperti Young On Top

Kota Samarinda sebagai Bendahara II dan Himpunan Mahasiswa Administrasi

Bisnis sebagai Anggota di tahun 2017 – 2020. Selama kuliah peneliti aktif

mencoba hal – hal baru yang berhubungan dengan mengasah skill pada dunia

kerja. Peneliti pernah bekerja di UD. Putra Santoso sebagai Administrator kantor,

dan beberapa kegiatan volunter salah satunya pada kegiatan sosialisasi Fintech

berizin OJK pada tahun 2019 sebagai Public Relation (PR). Peneliti juga aktif

berorganisasi saat Sekolah Menengah Atas sempat menjabat sebagai sekretaris II.

Peneliti melakukan penelitian skripsi sebagai tugas akhir yang berjudul “Analisis

Kualitas Website Terhadap Kepuasan Pengguna Alodokter Dengan Metode

Webqual 4.0”.

vi
KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah

memberikan rahmat-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan penulisan

proposal skripsi dengan judul “Analisis Kualitas Website terhadap Kepuasan

Pengguna AloDokter dengan Metode Webqual 4.0”. sebagai syarat memperoleh

gelar sarjana Administrasi Bisnis dari Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik

Universitas Mulawarman. Dalam penyusunan skripsi penulis menyadari kesalahan

dan kekurangan, baik dalam materi sampai dengan penyajian. Atas bantuan dan

bimbingan berbagai pihak dalam menyelesaikan penelitian ini, maka penulis

menyampaikan ucapan terima kasih kepada yang terhormat:

1. Bapak Dr. Ir. H. Abdunnur, M. Si., selaku Rektor Universitas

Mulawarman yang memberikan kesempatan kepada penulis dapat

menyelesaikan program sarjana di Universitas Mulawarman.

2. Bapak Prof. Dr. H. Muhammad Noor, M. Si., selaku Dekan Fakultas Ilmu

Sosial dan Politik, yang juga telah memberikan kesempatan kepada

penulis untuk menuntut ilmu di Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik.

3. Bapak dan Ibu Wakil Dekan I, Wakil Dekan II, dan Wakil Dekan III,

dengan staf yang berdedikasi di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik terkhusus

kepada staf Program Studi Administrasi Bisnis, yang telah membantu dan

memberikan kesempatan kepada penulis untuk mengikuti kegiatan

perkuliahan dan penyusunan skripsi.

vii
4. Bapak Dr. Muhammad Zaini, M.Si., selaku Ketua Program Studi

Administrasi Bisnis atas bimbingan selama penulisan menempuh kuliah di

Program Administrasi Bisnis.

5. Bapak Muhammad Fikry, M.BA., BBA, dan Arwin Sanjaya, S.Pd., M. AB

selaku dosen pembimbing dalam penyusunan dan penyelesaian skripsi ini.

Penghargaan dan terima kasih setulus – tulusnya dari penulis atas

bimbingan selama proses penyusunan proposal skripsi.

6. Bapak Adietya Arie Hetami, S.Sos., M.AB sebagai Dosen penguji I dan

Bapak Wira Bharata, S.AB., MAB selaku Dosen penguji II yang telah

meluangkan waktu, memberikan kritik, saran, serta arahan dalam

penyusunan penelitian ini.

7. Bapak dan Ibu dosen yang telah membagikan ilmu bermanfaat kepada

peneliti selama menempuh pendidikan di Fakultas Ilmu Sosial dan Politik

Universitas Mulawarman, serta staf maupun karyawan Program Studi Ilmu

Administrasi Bisnis dan bagian Kemahasiswaan.

8. Kedua orang tua, Bapak Rukun dan Ibu Puji Astutik yang telah

memberikan doa dan dukungan yang berarti terhadap setiap proses hidup

terutama selama proses penyusunan proposal skripsi ini.

9. Kepada seluruh rekan seperjuangan Administrasi Bisnis 2017 dan teman-

teman terdekat saya.

viii
Semoga segala bantuan dan dukungan yang telah diberikan mendapat balasan

dari Allah SWT. Selama penulisan penulis menyadari banyak kekurangan dan

kesalahan, oleh karena itu diharapkan kritik dan saran.

Samarinda, 20 Januari 2023


Penulis

Fahrisa Rahma Putri


NIM. 1702095007

ix
DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN .................................................................................... i


HALAMAN PENGUJI ............................................................................................... i
PERNYATAAN ORISINALITAS SKRIPSI ............ Error! Bookmark not defined.
HALAMAN PERSETUJUAN PUBLIKASI ............ Error! Bookmark not defined.
ABSTRAK ................................................................................................................... v
RIWAYAT HIDUP ................................................................................................... vi
KATA PENGANTAR .............................................................................................. vii
DAFTAR ISI ............................................................................................................... x
DAFTAR TABEL .................................................................................................... xiii
DAFTAR GAMBAR ............................................................................................... xiv
BAB I ............................................................................................................................ 1
PENDAHULUAN ....................................................................................................... 1
1.1 Latar Belakang .............................................................................................. 1
1.2 Rumusan Masalah ......................................................................................... 6
1.3 Tujuan Penelitian .......................................................................................... 7
1.4 Manfaat Penelitian ........................................................................................ 8
1.4.1 Manfaat Bagi Akademis ........................................................................ 8
1.4.2 Manfaat Bagi Perusahaan ..................................................................... 8

BAB II .......................................................................................................................... 9
TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................................. 9
2.1 Teori dan Konsep .......................................................................................... 9
2.1.1 Sistem Informasi Manajemen ............................................................... 9
2.1.1.1 Definisi Sistem ............................................................................ 9
2.1.1.2 Definisi Informasi ..................................................................... 10
2.1.1.3 Definisi Manajemen .................................................................. 12
2.1.1.4 Definisi Sistem Informasi Manajemen ....................................... 12
2.1.2 Kualitas Layanan ................................................................................. 13
2.1.3 Website ................................................................................................. 14
2.1.4 Kualitas Website .................................................................................. 15
2.1.5 Pengukuran Kualitas Website ............................................................. 15
2.1.6 Webqual ............................................................................................... 16
2.1.6.1 Dimensi Webqual 4.0 ................................................................ 17
2.1.7 Kepuasan Pengguna ............................................................................ 20
2.2 Kajian Empiris ............................................................................................. 22
2.3 Hipotesis Penelitian..................................................................................... 25
2.4 Definisi Konsepsional ................................................................................. 26
2.4.1 Webqual 4.0 ......................................................................................... 26
2.4.2 Kepuasan Pengguna ............................................................................ 26
2.5 Kerangka pikir Penelitian ........................................................................... 27

x
BAB III ....................................................................................................................... 29
METODE PENELITIAN ........................................................................................ 29
3.1 Jenis Penelitian ............................................................................................ 29
3.2 Definisi Operasional ................................................................................... 29
3.3 Populasi, Sampel dan Sampling ................................................................. 31
3.4 Teknik Pengumpulan Data ......................................................................... 32
3.5 Alat Pengukuran Data ................................................................................. 33
3.6 Teknik Analisis Data................................................................................... 34
3.6.1 Uji Validitas ......................................................................................... 34
3.6.2 Uji Reliabilitas ..................................................................................... 34
3.6.3 Regresi Linear Berganda ..................................................................... 35

BAB IV ....................................................................................................................... 36
HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN..................................................... 36
4.1 Gambaran Umum Tempat Penelitian......................................................... 36
4.1.1 Alodokter Indonesia ............................................................................ 36
4.1.2 Logo Alodokter Indonesia .................................................................. 37
4.1.3 Visi dan Misi Alodokter Indonesia .................................................... 37
4.1.4 Segmentasi Alodokter Indonesia ........................................................ 37
4.2 Hasil Penelitian ........................................................................................... 38
4.2.1 Karakteristik Responden ..................................................................... 38
4.2.2 Uji Validitas dan Reliabilitas .............................................................. 39
4.2.2.1 Uji Validitas .............................................................................. 39
4.2.2.2 Uji Reliabilitas .......................................................................... 41
4.2.3 Uji Asumsi Klasik ............................................................................... 42
4.2.3.1 Uji Normalitas........................................................................... 42
4.2.3.2 Uji Multikolinearitas ................................................................. 44
4.2.3.3 Uji Heteroskedastisitas .............................................................. 45
4.2.4 Uji Regresi Linear Berganda .............................................................. 47
4.2.4.1 Analisis Determinasi (R2) .......................................................... 47
4.2.4.2 Analisis koefisien korelasi ......................................................... 48
4.2.4.3 Persamaan Regresi .................................................................... 48
4.2.5 Uji Hipotesis ........................................................................................ 50
4.2.5.1 Uji F.......................................................................................... 50
4.2.5.2 Uji T ......................................................................................... 51
4.2.5.3 Uji Dominan ............................................................................. 53
4.3 Pembahasan Hasil Penelitian...................................................................... 53
4.3.1 Kualitas Kegunaan Terhadap Kepuasan Pengguna ........................... 53
4.3.2 Kualitas Informasi Terhadap Kepuasan Pengguna ........................... 56
4.3.3 Kualitas Layanan Interaksi Terhadap Kepuasan Pengguna .............. 57
4.3.4 Pengaruh Kualitas Kegunaan, Kualitas Informasi, dan Kualitas
Interaksi Layanan pada Website Healthtech AloDokter Terhadap Kepuasan
Pengguna ............................................................................................................. 59
4.3.5 Kualitas Informasi Berpengaruh Dominan Terhadap Kepuasan
Pengguna ............................................................................................................. 60

xi
BAB V......................................................................................................................... 62
PENUTUP.................................................................................................................. 62
5.1 Simpulan ...................................................................................................... 62
5.2 Rekomendasi ............................................................................................... 62
5.2.1 Untuk website Alodokter .................................................................... 63
5.2.2 Untuk peneliti selanjutnya .................................................................. 64

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................... 65


LAMPIRAN .............................................................................................................. 69

xii
DAFTAR TABEL
Tabel 1. 1 Data Perbandingan antar Aplikasi Healthtech ...................................... 5
Tabel 2. 1 Webqual 4.0 Instrumen menurut Barnes dan Vidgen ......................... 19
Tabel 2. 2 Kajian Empiris .................................................................................. 22
Tabel 3. 1 Definisi Operasional .......................................................................... 30
Tabel 3. 2 Bobot Nilai Jawaban Responden ....................................................... 34
Tabel 4. 1 Uji Validitas Kualitas Penggunaan .................................................... 39
Tabel 4. 2 Uji Validitas Kualitas Informasi ........................................................ 40
Tabel 4. 3 Uji Validitas Kualitas Interaksi Layanan............................................ 40
Tabel 4. 4 Uji Validitas Kepuasan Pengguna ...................................................... 40
Tabel 4. 5 Uji Reliabilitas Kualitas Penggunaan ................................................. 41
Tabel 4. 6 Uji Reliabilitas Kualitas Informasi ..................................................... 41
Tabel 4. 7 Uji Reliabilitas Kualitas Interaksi Layanan ........................................ 42
Tabel 4. 8 Uji Reliabilitas Kepuasan Pengguna .................................................. 42
Tabel 4. 9 Kolmogorov-Smirnov........................................................................ 44
Tabel 4. 10 Uji Multikolinearitas........................................................................ 45
Tabel 4. 11 Output Variabel Regresi Entered/Removed ...................................... 47
Tabel 4. 12 Output Regression Model Summary ................................................. 48
Tabel 4. 13 Output Regression Coefficients ........................................................ 48

xiii
DAFTAR GAMBAR
Gambar 1. 1 Investasi healthtech di negara Asia/ Galen Growth Asia .................. 2
Gambar 1. 2 Persentase Pertumbuhan di Asia/ Galen Growth Asia ...................... 3
Gambar 2. 1 Model Hipotesis ............................................................................. 25
Gambar 2. 2 kerangka pikir penelitian ................................................................ 28
Gambar 4. 1 Logo Alodokter ............................................................................. 37
Gambar 4. 2 Jenis Kelamin Responden .............................................................. 38
Gambar 4. 3 Frekuensi Penggunaan ................................................................... 38
Gambar 4. 4 Uji Normalitas ............................................................................... 43
Gambar 4. 5 Uji Heteroske dastisitas Scatterplot ................................................ 46

xiv
1

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Teknologi informasi sangat lekat pada kehidupan sehari – hari setiap orang

memiliki akses terhadap semua hal dengan mudah berkat bantuan teknologi

informasi. Ini ditunjukkan dengan angka Pengguna internet di Indonesia tercatat

pada tahun 2019 mencapai 175,4 juta orang hampir 64 % persen orang Indonesia

mengakses internet dilansir pada media sosial HootSuite dan Agensi marketing

Sosial We Are Social bertajuk Global Digital Reports 2020 pada riset yang

mereka lakukan. Rakyat Indonesia mampu mengakses internet dengan durasi 7

jam 59 menit perhari di atas rata – rata dunia 6 jam 43 menit per orang, ini

membawa Indonesia ke dalam 10 besar negara di dunia yang kecanduan internet.

Riset yang juga dilakukan oleh We Are Social menunjukkan pengguna internet

mobile mencapai 338, 2 juta dengan mampu mengakses sosial media selama 3

jam 26 menit perhari ini merupakan di atas rata – rata global selama 2 jam 24

menit perhari. (Bianda, 2020)

Banyaknya waktu yang dihabiskan masyarakat dalam mengakses internet

menunjukkan internet memberikan kebutuhan seperti hiburan, informasi, berita,

pembelajaran, ilmu bahkan dalam hal berbelanja kebutuhan sehari-hari. Perilaku

belanja online terjadi peningkatan pada masa pandemi sebanyak 37%

dibandingkan tahun sebelumnya (Desfika, 2021), terkait dengan Pembatasan

Sosial Berskala Besar (PSBB) yang beberapa kali dilakukan secara berkala,
2

membuat masyarakat mengurangi mobilitas fisiknya. Pemenuhan kebutuhan

sehari – hari, pembelian obat dan alat kesehatan kian dilakukan masyarakat

melalui platform daring yang tersedia. Terutama dalam pemenuhan kebutuhan

Kesehatan, Health Tech mengalami perkembangan sejak tahun 2018 mencapai

investasi $3.3 miliar pada paruh pertama 2018. Jumlah tersebut menempatkan

Asia di peringkat kedua dalam ekosistem terbesar dari sudut nilai transaksi. Data

2018 riset Galen Growth Asia menyebutkan Tiongkok dan India mendominasi

lanskap healthtech di Asia. Sementara di Asia pasar terbaik lainnya ialah

Singapura (11%), Jepang (8%), dan Australia (8%). Sebagai negara, Singapura

menjadi negara yang menarik bagi investor, dengan kestabilan ekonomi, hukum

yang mengatur proses pendanaan, serta insentif yang diberi pemerintah. (Yusra,

2018)

Gambar 1. 1 Investasi healthtech di negara Asia/ Galen Growth Asia


Sumber: Galen Growth Asia, DailySocial.com.

Indonesia termasuk negara di Asia yang mendapat deal investasi, namun

tidak mendapat sorotan berarti dengan nilai total yang ada. Keseluruhan paruh
3

pertama pada tahun 2018 tercatat dana investasi pada layanan healhtech di Asia

senilai $ 109 juta. Terkait share volume berdasarkan pasar selama paruh pertama

2018, Indonesia berada pada posisi terakhir bersama dengan Filipina. Indonesia

salah satu negara yang menunjukkan pertumbuhan layanan Kesehatan digital,

dengan jumlah populasi yang besar menjadikan Indonesia potensial untuk layanan

Kesehatan. Riset Growth Asia ekosistem layanan healthtech Indonesia sebesar 5

%, dengan mulai bermunculan inovasi lokal. (Yusra, 2018)

Gambar 1. 2 Persentase Pertumbuhan di Asia/ Galen Growth Asia


Sumber: Sumber: Galen Growth Asia, DailySocial.com.

Di Indonesia Healthtech/ telemedicine disebut secara eksplisit pada pasal

65 dalam peraturan presiden No. 82/2018 tentang jaminan Kesehatan. BPJS

Kesehatan bisa memanfaatkan telemedicine sebagai kompensasi atau pemenuhan

pelayanan pada daerah yang belum tersedia fasilitas kesehatan. Healthtech yang
4

tersedia sekarang beraneka ragam antaranya Alodokter, Halodoc, KlikDokter, Go-

Dok, YesDok, ProSehat, PakDok, dan sebagainya. Pada tahun 2020 layanan

telemedicine mengalami peningkatan sebesar 600% pada segmen konsultasi

dokter dan penghantaran obat (Natalia, 2021). Pada masa pandemi Kesehatan

adalah hal utama, walau vaksin telah didistribusikan, resiko tertular Covid – 19

masih tinggi.

Dewasa ini masyarakat sering menggunakan healthtech salah satunya

adalah Alodokter. Alodokter merupakan platform kesehatan digital dengan jumlah

pengguna aktif sebanyak 26 juta setiap bulannya dan 30 ribu dokter tergabung.

Alodokter menyediakan informasi seputar kesehatan yang dapat diakses kapanpun

dan terpercaya berdampingan dengan Dinas Kesehatan Republik Indonesia.

Alodokter menyediakan lima fitur baik untuk pribadi maupun keluarga yaitu chat

dengan dokter, membuat janji konsultasi dengan dokter atau rumah sakit pilihan,

artikel kesehatan, perlindungan kesehatan dengan proteksi Alodokter, dan

kemudahan dalam berbelanja kebutuhan kesehatan. Perputaran informasi medis

dalam platform Alodokter bagi sesama tenaga medis sehingga diharap mampu

meningkatkan pelayanan kesehatan Indonesia. Alodokter tersedia dalam versi web

dan mobile app yang dapat diakses oleh masyarakat dengan mudah melalui ponsel

maupun komputer.
5

Tabel 1. 1 Data Perbandingan antar Aplikasi Healthtech

Sumber: Play Store, (2022)


Data pada Tabel 1.1 menunjukkan bahwa Alodokter menjadi urutan kedua

dari aplikasi Halodoc yang statusnya sama dengan Alodokter yaitu healthtech

yang ada di Indonesia. Dengan jumlah unduhan yang sama perbedaan diantara

keduanya berada pada jumlah ulasan dan peringkat aplikasi dimana Alodokter

memiliki peringkat sebesar 4,6 sedangkan Halodoc 4,8. Berdasarkan ulasan yang

dimiliki Alodokter sebagian besar pengguna mengulas mengenai kualitas layanan

yang ditawarkan oleh Alodokter, dalam sistem google play peringkat dihitung dari

peringkat ulasan terbaru mengenai aplikasi oleh pengguna. peringkat

menunjukkan kualitas terbaru yang dimiliki oleh aplikasi sebagai insight terkait

aplikasi yang dicari.

Kepuasan pengguna menjadi faktor utama bagi Alodokter, terdapat

metode guna mengetahui tingkat kepuasan pengguna suatu website yaitu Webqual

4.0, Webqual 4.0 mengukur terhadap tiga dimensi kualitas sebuah website yaitu:

Kualitas penggunaan, kualitas informasi dan kualitas interaksi layanan,

berdasarkan pengguna akhirnya menurut Barnes & Vidgen dalam (Rahmaini,

2018). Pada penelitian Rizka Amalia Kurniawati at, el (2018) menyatakan bahwa

usability, information quality, dan service interaction quality dapat mempengaruhi

kepuasan pelanggan Mister Aladin. Pada penelitian yang dilakukan oleh Dana
6

Prasetiyo (2019) terdapat pengaruh yang cukup besar (sedang) antara kualitas

layanan dan kualitas informasi terhadap kepuasan pengguna.

Data menunjukan peringkat Alodokter lebih kecil dibandingkan HaloDoc

ini memperlihatkan ada kekurangan yang dimiliki oleh Alodokter dalam

persaingan healtech yang sedang berkembang. Google membuat sistem peringkat

terhadap personal pengguna aplikasi tersebut, berdasarkan pengalaman yang

mereka rasakan selama mengunduh aplikasi bersangkutan. Penilaian tak lepas

mengenai kualitas jasa atau produk dengan cara mengintegrasikan beberapa

komponen dari sumber-sumber yang berbeda diantaranya interaksi pengguna,

informasi yang disajikan, dan kemudahan dalam penggunaan aplikasi. Dengan

penjabaran di atas peneliti tertarik mengetahui kualitas website berpengaruh

terhadap kepuasan pengguna yang akan meningkatkan peringkat sebuah aplikasi.

Berdasarkan penjabaran tersebut, peneliti memutuskan untuk

mengidentifikasi dan menganalisis apakah kualitas healthtech Alodokter

berpengaruh terhadap kepuasan pengguna dengan metode Webqual 4.0.

1.2 Rumusan Masalah


Berdasarkan latar belakang yang telah diuraikan di atas dapat dirumuskan

permasalahan yang akan dibahas pada penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Bagaimana kualitas kegunaan pada website healthtech AloDokter?

2. Bagaimana kualitas informasi pada website healthtech AloDokter?

3. Bagaimana kualitas layanan interaksi pada website healthtech AloDokter?


7

4. Apakah kualitas kegunaan, kualitas informasi dan kualitas interaksi

layanan pada website healthtech AloDokter berpengaruh terhadap

kepuasan pengguna?

5. Diantara variabel kualitas kegunaan, kualitas informasi, dan kualitas

layanan interaksi, manakah yang lebih berpengaruh dominan terhadap

peningkatan kepuasan pengguna website Alodokter?

1.3 Tujuan Penelitian


Berdasarkan uraian yang telah dijelaskan pada latar belakang, penelitian

ini dilakukan dengan tujuan untuk:

1. Mengetahui dan menganalisis bagaimana kualitas kegunaan pada website

healthtech Alodokter.

2. Mengetahui dan menganalisis bagaimana kualitas informasi pada website

healthtech Alodokter.

3. Mengetahui dan menganalisis bagaimana kualitas interaksi layanan pada

website healthtech Alodokter.

4. Mengetahui dan menganalisis Apakah variabel kualitas kegunaan, kualitas

informasi, dan kualitas layanan interaksi Alodokter berpengaruh terhadap

kepuasan pengguna.

5. Untuk mengetahui antara variabel kualitas kegunaan, kualitas informasi, dan

kualitas layanan interaksi, manakah yang lebih berpengaruh dominan terhadap

peningkatan kepuasan pengguna website Alodokter?


8

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Manfaat Bagi Akademis

Penelitian ini sebagai bahan pengembangan, peranan dan berpikir secara

ilmiah yang kemudian dapat digunakan dalam permasalahan yang muncul pada

dunia kerja dan mengimplementasikan pembelajaran yang telah didapat dalam

proses perkuliahan terutama dalam bidang sistem informasi manajemen.

Memberikan wawasan tentang pengendalian kualitas menggunakan

metode webqual 4.0 yang bertujuan untuk mengendalikan kualitas website dan

memberikan referensi bagi pihak lain yang ingin mempelajari hal yang serupa

melalui penelitian ini.

1.4.2 Manfaat Bagi Perusahaan

Mampu memberikan gambaran aspek yang harus dipertahankan dan atau

diperbaiki kualitasnya dalam mempertahankan konsumen dan menumbuhkan

kepuasan pengguna Alodokter.


9

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

2.1 Teori dan Konsep

2.1.1 Sistem Informasi Manajemen


2.1.1.1 Definisi Sistem

Pada pendapat (Romney and Steinbart, 2015) sistem adalah serangkaian

dua atau lebih komponen yang saling terkait dan berinteraksi untuk mencapai

tujuan, dimana sistem terdiri dari subsistem yang lebih kecil mendukung sistem

yang lebih besar. Sistem menurut (Susanto, 2017) sistem adalah kumpulan atau

grup dari subsistem/komponen.bagian apapun, baik fisik maupun non fisik yang

saling berhubungan satu sama lain dan yang bekerja secara harmonis dalam

mencapai tujuan tertentu.

Sistem merupakan bagian – bagian yang beroperasi secara bersamaan

untuk mencapai beberapa tujuan (Gordon B. Davis 1995) dalam (Lukman and

Munawir, 2018) . Karakteristik dan sifat – sifat yang dimiliki oleh sistem

diantaranya sumber (Susanto, 2017) :

1. Tujuan Sistem merupakan target atau sasaran akhir yang dicapai oleh sistem.

Untuk mengetahui target sebuah sistem butuh kriteria mutlak sebagai tolak

ukur dalam menilai keberhasilan suatu sistem.

2. Batas sistem merupakan garis abstraksi yang memisahkan antara sistem dan

lingkungan batas sistem menunjukkan ruang lingkup dan pandangan sebuah


10

sistem. Pada dunia nyata batas sistem ini berakibat kurang baik jika

dipaksakan sama pada setiap orang.

3. Subsistem adalah komponen atau bagian dari suatu sistem bisa fisik maupun

abstrak. Subsistem memiliki sifat –sifat dari sistem menjalankan fungsi

tertentu yang mempengaruhi proses sistem keseluruhan.

4. Hubungan dan hirarki sistem

Menurut (Susanto, 2017) hubungan sistem merupakan hubungan yang terjadi

antar subsistem yang setingkat atau antar subsistem yang lebih besar. Terbagi

2 jenis yaitu hubungan horizontal, hubungan antar subsistem yang setingkat

dan hubungan vertikal, hubungan antar sistem yang menentukan keberhasilan

suatu sistem menuju tujuan dapat bekerja sama dengan baik atau tidak.

5. Masukan (input) merupakan segala sesuatu yang masuk dalam sistem, bisa

berupa informasi, data, modal, bahan baku, layanan dan lainnya. Input

merupakan pemicu sistem melakukan proses yang diperlukan.

6. Pengolah sistem (Process) adalah perubahan input menjadi output. Proses ini

dilakukan oleh mesin, manusia, atau komputer. Urutan input menjadi output

merupakan urutan yang kompleks mungkin beberapa perakitan yang

menghasilkan satu macam output tersusun berdasarkan aturan tertentu.

7. Keluaran (Output) merupakan hasil proses sebuah tujuan dari sistem. Bisa

berupa informasi, produk, servis.

2.1.1.2 Definisi Informasi

Informasi merupakan salah satu jenis sumber daya yang penting dalam

sebuah organisasi. Informasi sebagai benang merah yang menjadi acuan dalam
11

proses organisasi. Bentuk dan kemampuan mengelola informasi bagi organisasi,

akan mempengaruhi kualitas informasi yang akan dihasilkan oleh organisasi

tersebut. Menurut Robert G. Murdick, dkk (1991:6), informasi merupakan data

yang telah diambil kembali, diolah, atau sebaliknya digunakan untuk tujuan

kesimpulan, argumentasi, atau sebagai dasar peramalan atau dalam pengambilan

keputusan. Sedangkan menurut (Susanto, 2017) informasi merupakan salah satu

sumber daya utama yang dimiliki oleh organisasi, apapun jenis organisasinya.

Informasi menjadi pengetahuan tentang sistem informasi yang diciptakan

para analis untuk menjalankan tugas khusus yang esensial sebagai organisasi.

Menurut Lukman Ahmad dalam bukunya yang berjudul “Sistem Informasi

Manajemen” memberikan ciri-ciri informasi yang berkualitas sebagai berikut:

1. Accessibility, yaitu informasi harus mudah diakses, ada/tersedia, semakin

mudah dan semakin banyak informasi maka akan semakin baik.

2. Timelines, yaitu memberikan informasi dengan tepat waktu karena informasi

yang terlambat akan berakibat tidak baik.

3. Relevant, yaitu informasi yang dihasilkan relevan dan sesuai dengan

kebutuhan organisasi/perusahaan atau orang yang membutuhkannya,

4. Accuracy, yaitu informasi harus tepat, akurat, bebas dari kesalahan.

5. Precision, yaitu informasi harus presisi atau terperinci/detail.

6. Useful, yaitu informasi yang bermanfaat, dan memiliki nilai kegunaan.

Informasi menjadi hal penting sebuah sistem berjalan, hal yang akan menjadi

output sebuah sistem yang telah dirancang sebagai tujuan yang telah ditetapkan

pada awal pembentukan.


12

2.1.1.3 Definisi Manajemen

Manajemen banyak yang mengatakan merupakan bentuk pengelolaan

sumber daya untuk mencapai sebuah tujuan, secara terstruktur dan sistematik

yang berjalan secara terus – menerus yang dilakukan oleh sebuah organisasi.

Tidak ada hal yang pakem mengenai kegiatan manajemen yang dilakukan oleh

sebuah sistem karena manajemen akan menyesuaikan keadaan dari sebuah sistem

menurut George R. Terry dan Lesllie W. Rue (2005)

Pada pendapat (Susanto, 2017) manajemen adalah proses mencapai tujuan

dengan pemanfaatan keahlian orang dari rangkaian acara, pengorganisasian,

penggerakan dan pengawasan/pengendalian, yang dilakukan untuk menentukan

dan mencapai tujuan yang telah ditetap. Dapat disimpulkan bahwa manajemen

meneruskan kegiatan yang terdiri dari pengorganisasian, pengelolaan,

perencanaan, pengawasan dan pemanfaatan sumber daya untuk mencapai tujuan

yang telah ditetapkan.

2.1.1.4 Definisi Sistem Informasi Manajemen

Sistem informasi menjadi tidak asing lagi di tengah perkembangan zaman

industri 4.0, dengan kecepatan perkembangan teknologi dalam pendistribusian

informasi pun terus berkembang. Menjadi benang merah dalam pengoperasian

tingkatan manajemen namun juga dalam memperlancar operasi perusahaan.

Sebagian pakar menyebutnya sebagai Sistem Informasi Bisnis.

Beberapa ahli mengartikan sistem informasi manajemen sebagai berikut, di

antaranya:
13

a. Menurut Raymond Mcleod, Jr dan Goerge P. Schell (2008), sistem

informasi manajemen sebagai informasi berbasis komputer yang dapat

diakses oleh para pengguna yang memiliki kebutuhan yang sama.

b. Menurut George M. Scott (2002), sistem informasi manajemen merupakan

serangkaian subsistem informasi yang menyeluruh dan terkoordinasi dan

terpadu yang mengubah data menjadi informasi melewati serangkaian cara

guna meningkatkan produktivitas sesuai dengan sifat dan gaya manajer

atau tujuan yang telah ditetapkan.

c. Menurut (Lukman and Munawir, 2018), sistem informasi manajemen

(SIM) dapat merupakan sekumpulan komponen yang berhubungan,

mengumpulkan atau mendapat, memproses, menyimpan, dan

mendistribusikan informasi yang akan menjadi bahan pertimbangan dalam

pengambilan keputusan dan proses manajemen perusahaan / organisasi,

serta dalam analisis permasalahan dan bahan inovasi baru.

Dari pemaparan di atas dapat disimpulkan bahwa sistem informasi

manajemen berperan penting dalam berjalannya sebuah organisasi dari berbagai

tingkatan atau bidang. Dalam menjalankan operasional, memecahkan sebuah

masalah, pengambilan keputusan, dan bahan inovasi baru bagi sebuah organisasi.

2.1.2 Kualitas Layanan


Kualitas layanan merupakan tingkat keunggulan dan mempertahan

keunggulan dalam memenuhi keinginan konsumen (Apriliani, 2020). Pasurama

menyatakan terdapat dua faktor utama yang mempengaruhi kualitas layanan yaitu

kualitas layanan yang diharapkan pengguna dan kualitas layanan yang diterima
14

pengguna. Jika pelayanan yang diterima atau dirasakan sesuai dengan pelayanan

yang diharapkan, maka kualitas pelayanan dianggap baik dan memuaskan. Jika

pelayanan yang diterima melebihi harapan konsumen, maka kualitas pelayanan

dianggap kualitas yang ideal. Sebaliknya jika pelayanan yang diterima lebih

rendah dari pelayanan yang diharapkan, maka kualitas pelayanan dianggap

buruk. Oleh karena itu, baik tidaknya kualitas layanan tergantung pada

kemampuan penyedia layanan untuk selalu memenuhi harapan konsumen

(Algifari, 2016).

2.1.3 Website
Menurut Ardhan, 2012 dalam (Umami, 2018) website adalah layanan

informasi menggunakan konsep hyperlink, guna memudahkan para pengguna

yang melakukan pencarian informasi melalui internet sering disebut sufer.

Website terbagi dua jenis, yaitu website statis dan website dinamis (Lau &

Lee,1999) dalam (Rahmaini, 2018) :

1. Website Statis, merupakan bentuk website yang informasi di dalamnya

tidak dimaksudkan selalu update atau diperbarui secara berkala, website

ini dioperasikan secara manual menggunakan software editor.

2. Website Dinamis, adalah bentuk website yang informasinya di dalamnya

diperbarui secara berkala, website ini berhubungan langsung dengan

pengguna dengan berbagai cara atau metode.

Berdasarkan uraian di atas dapat disimpulkan website adalah bentuk

halaman berisikan informasi yang saling berhubungan memungkinkan semua

orang mampu mengakses untuk memasukkan ataupun mengelola informasi.


15

2.1.4 Kualitas Website


Menurut CNET/Builder (Cohan, Shawn: 2012) dalam (Umami, 2018) ada

beberapa kriteria yang menentukan website termasuk website yang baik:

1. Usability Quality

Usability quality adalah mudah tidaknya pengguna dalam menggunakan

website tersebut dengan baik. 5 karakteristik diantaranya mudah untuk

dipelajari, Efisien untuk digunakan, mudah untuk diingat, tingkat

frekuensi kesalahan, dan tingkat kepuasan pemakai.

2. Sistem navigasi, yang mudah dipahami oleh pengguna secara menyeluruh.

3. Graphic Design

Pemilihan grafis, layout, warna bentuk maupun typografis untuk menarik

visual pengguna website.

4. Content yang bermanfaat

5. Kompatibilitas, seberapa luas website didukung kompatibilitas peralatan

yang ada.

6. Loading Time atau waktu panggil.

7. Functionality.

Melibatkan programmer dengan script – script seperti PHP, ASP, Java, CGI dan

sebagainya, untuk menciptakan website interaktif dengan penggunanya.

2.1.5 Pengukuran Kualitas Website


Metode pengukuran kualitas website sering menggunakan 3 metode

diantaranya dengan Quality Function Deployment (QFD), SERVQUAL, dan

Webqual (Balfagih, Mohamed and Mahmud, 2008):


16

1. Quality Function Deployment (QFD), adalah sebuah alat manajemen yang

menyediakan tampilan visual yang membantu tim memfokuskan

kebutuhan pelanggan dalam siklus pengembangan produk atau proses.

Terdiri empat fase yaitu perencanaan produk (product planning), desain

produk (product design), proses perencanaan (Process Planning) dan

proses kontrol (Quality Control).

2. SERVQUAL, alat pengukur kualitas sebuah layanan yang sering

digunakan dalam literatur sistem informasi dan marketing. SERVQUAL

memiliki lima dimensi yaitu dapat dipercaya (Reliability), daya tanggap

(Responsiveness), jaminan (Assurance), empati (Empathy) dan nyata

(Tangibles).

3. Webqual, adalah metode pengukuran kualitas situs berdasarkan pada

persepsi pengguna akhir. Webqual mengalami pengembangan hingga pada

webqual 4.0.

2.1.6 Webqual
Pada tahun 1998 Webqual dimulai oleh Stuart Barnes dan Richard Vidgen.

Metode ini perluasan dari metode servqual dalam (Utami, Ishaq and Maulidiyah,

2018). Webqual memiliki 4 versi pengembangan seperti WebQual 1.0, WebQual

2.0, WebQual 3.0, dan WebQual 4.0. berdasarkan (Setiyorini, 2016):

Pada versi 1.0 melibatkan siswa – siswi menggunakan kuesioner, dibagi dalam

empat kelompok yaitu kemudahan kegunaan, pengalaman, informasi, komunikasi,

dan integrasi. WebQual 1.0 masih belum mampu mewakili website yang berjenis

B2C (Business to Consumer).


17

Versi WebQual 2.0 pada versi mengalami perluasan model dengan memfokuskan

pada kualitas interaksi serat menghapus item kualitas informasi dari WebQual 1.0.

Perluasan ini digunakan pada website toko buku online.

Versi ketiga yaitu WebQual 3.0 membagi menjadi tiga dimensi utama yaitu web

Information quality, web interaction quality, dan site design quality dites kepada

beberapa domain lelang online yang dilakukan oleh Barnes & Vidgen.

Pengembangan terakhir pada versi Webqual 4.0 memiliki tiga area yaitu usability

dari human computer interaction, kualitas informasi dari sistem informasi, dan

kualitas interaksi layanan. Menggunakan dua bagian persepsi yaitu persepsi

layanan yang diterima (aktual) dan tingkat harapan (ideal).

Tingkat mutu website dilihat dari tingkat persepsi aktual yang tertinggi dan

kesenjangan antara persepsi aktual dan ideal yang rendah. Pengukuran dengan 22

butir pertanyaan berkaitan dengan tiga area terkait.

2.1.6.1 Dimensi Webqual 4.0

Pada (Sastika, 2016) WebQual 4.0 disusun berdasarkan tiga area utama

yaitu kualitas informasi, kualitas interaksi dan kualitas kegunaan.

a. Kualitas kegunaan

Menurut Yoo dan Donyhu (2001) dalam (Aditiya, 2017) kualitas desain

dan penggunaan situs web mempengaruhi kepuasan. Dalam dunia internet atau

dunia maya, desain sebuah situs dianggap sebagai faktor fisik atau representatif

perusahaan, dimana kemudahan navigasi, tampilan website dan kenyamanan

mempengaruhi evaluasi kepuasan pengguna.


18

b. Kualitas informasi

Menurut Al-Hakim (2007) kualitas informasi merupakan sejauh mana

informasi secara konsisten memenuhi persyaratan dan harapan semua orang yang

membutuhkannya untuk melakukan proses mereka. Ini terkait dengan konsep

bahwa informasi sebagai masukkan dan informasi didefinisikan sebagai data yang

telah diolah sehingga memberikan makna bagi penerima informasi (Aditiya,

2017). Liu dan Arnett (2000) dalam (Rukmiyati and Budiartha, 2020) menyatakan

bahwa informasi dengan kualitas terbaik akan meningkatkan kegunaan persepsian

pengguna dan meningkatkan penggunaan sistem informasi.

c. Kualitas interaksi layanan

Menurut Tjiptono (2007) kualitas interaksi layanan dapat diartikan sebagai

upaya pemenuhan kebutuhan dan keinginan konsumen serta ketepatan dalam

mengimbangan harapan konsumen dan menurut Prasuraman (2011) dalam

(Prasetiyo, 2019) “E-Service quality is defined broadly to encompass all phase of

a costumer’s interaction with a Website: the estent to which a website faciliates

efficient and effective shopping, purchasing and deliver.”

Menurut Barnes & Vidgen (2003) mendefinisikan sebagai berikut:

1. Kualitas kegunaan

Kualitas kegunaan terdiri kemudahan website dimengerti, dipelajari, ditelusuri,

dan dalam penggunaan, kemenarikan website, interface dan pengalaman yang

menyenangkan, serta memiliki kompetensi yang baik.


19

2. Kualitas informasi

Kualitas informasi terdiri beberapa hal yaitu informasi akurat, ketepatan desain

dengan informasi yang disajikan, informasi up to date, informasi yang sesuai

dengan topik, kemudahan informasi dimengerti, dan kedetailan informasi yang

disampaikan.

3. Kualitas interaksi layanan

Kualitas interaksi layanan terdiri dari reputasi yang baik, memudahkan

komunikasi, menciptakan rasa emosional personal dalam membangun

kepercayaan dalam memberikan informasi pribadi dan saat bertransaksi,

menciptakan komunitas yang spesifik, dan keyakinan memberikan janji yang

ditepati.

Tabel 2. 1 Webqual 4.0 instrumen menurut Barnes dan Vidgen


No. Variabel Webqual 4.0 Questions
1 Usability Quality I fine the site easy to
learn to operate
My interaction with the site is clear and
understandable
I fine the site easy to navigate
I fine the site easy to use
The site has an attractive appearance
The design in appropriate to the type of
site
The site conveys a sense of competency
The site creates a positive experience
for me
2 Information Quality Provides accurate information
Provides believable information
Provides timely information
Provides relevant information
Provides easy to understand
information
Provides information at the right level
of detail
20

Present the information in an


appropriate format
3 Service Interaction Has a good reputation
Quality It feels save to complete transaction
My personal information feels secure
Creates a sense of personalization
Convey a sense of community
Makes is easy to communicate with the
organization
I feel confident that goods/service will
be delivered as promised

(Sumber: Barnes & Vidgen 2002 dalam (Rahmaini, 2018)

Webqual seperti disebutkan dari (Tarigan, 2008) bahwa perkembangan dari

servqual (traditional service quality) menjadi Webqual e-service quality. Dimensi

assurance pada Servqual tercangkup pada Notion of trust dalam Webqual,

emotional appeal pada Webqual mencangkup empathy pada Servqual, dan

dimensi tangible servqual dicangkup pada dalam visual appeal dan design appeal

pada Webqual.

2.1.7 Kepuasan Pengguna


Dalam Hartono & Wahyon (2015), menjelaskan bahwa kepuasan

pengguna berdasarkan seberapa tingkat keunggulan produk yang dapat dirasakan

sesuai harapan pengguna. Apakah sama atau lebih baik dari harapan pengguna.

Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa pengguna merasa puas jika lebih baik.

Sedangkan jika pengguna merasa lebih rendah dari yang diharapkan, maka dapat

disimpulkan pengguna merasa tidak puas. Kepuasan pengguna menurut (Berata &

Supriyadi, 2016) adalah tingkat perasaan pengguna baik senang dan sedih yang

didapatkan setelah pengguna melakukan pengecekan perdana diantara kualitas

produk / jasa yang dipergunakan dengan pengguna inginkan. (Nurhaliza, 2019)


21

Dalam hal ini pengguna umumnya menarikan penilaian subjektif terhadap

produk yang telah dikonsumsi, dunia digital kesan pengguna sangat penting dalam

pengembangan, sehingga berakibat gagalnya pencapaian awal dari pembuatan

website tersebut. Hal tersebut tidak ada definisi pasti yang bagi istilah kepuasan

pengguna, terdapat berbagai variabel atau dimensi yang mempengaruhi kepuasan.

Menurut Kotler (1009: 138) dalam (Prasetiyo, 2019) menyatakan bahwa kepuasan

pengguna atau pelanggan adalah tingkat perasaan seseorang setelah

membandingkan kinerja atau hasil yang ia rasakan dibandingkan dengan

harapannya kepuasan pengguna dapat dilihat melalui dua dimensi yaitu:

2.1 Kepuasan fungsional, merupakan kepuasan yang diperoleh dari fungsi atau

pemakaian suatu jasa.

2.2 Kepuasan psikologikal, merupakan kepuasan yang diperoleh dari atribut

yang bersifat tidak berwujud.

persepsi pengguna tentang faktor spesifik sebuah aplikasi komputer misalnya

content, acccury, format, ease of use dan timeless berdasarkan teori Doll dan

Torkzadeh dalam (Aditiya, 2017). Oleh McGill et. Al, (2003) dalam (Machmud,

2018) menemukan bahwa perceived Information quality dan perceived sistem

quality merupakan predikator yang signifikan bagi kepuasan pengguna.

Sedangkan menurut Jogiyanto (2007) dalam (Prasetiyo, 2019) kepuasan pengguna

adalah respon pemakai terhadap penggunaan keluaran sistem informasi, dalam hal

ini kualitas sistem, kualitas infomasi maupun kualitas layanan.


22

2.2 Kajian Empiris


Tabel 2. 2 Kajian Empiris
No Peneliti Judul variabel Hasil
1 Irwan Analisis Kualitas X1: Kualitas Hasil penelitian
Herliawan, Portal Media Online menunjukkan
kegunaan
Muhamad Inilahtasik.com variabel X1, X2,
Abdul Ghani terhadap Kepuasan X2: Kualitas dan X3
dan Pengguna berpengaruh
Informasi
Muhammad Menggunakan Metode 0,645 atau 64,5%
Rifqi Firdaus 4.0 X3: Kualitas variabel terikat.
(2022) Uji parsial
Interaksi
menghasilkan
kualitas kegunaan
(X1) berpengaruh
Y: Kepuasan
terhadap kepuasan
Pengguna
pengguna (Y),
kualitas
Informasi(X2)
berpengaruh
terhadap kepuasan
pengguna (Y) dan
kualitas Interaksi
(X3) memiliki
pengaruh terhadap
kepuasan
pengguna (Y).
Persamaan adalah sama-sama menganalisis kualitas website dengan menggunakan
metode webqual 4.0 dan menggunakan metode kuantitatif.
Perbedaan penelitian ini dengan penelitian yang akan peneliti lakukan adalah
pada objek penelitian.
2 Kornelius Pengujian Sistem X1: Kualitas Hasil analisis
Reinand Informasi Pelayanan pada penelitian ini
Kegunaan
Prasianto dan Desa terhadap bahwa kualitas
Kristoko Dwi Kepuasan Pengguna X2: Kualitas kegunaan (X1)
Hartomo Menggunakan dan kualitas
Informasi
(2022) Metode Webqual 4.0 informasi (X2)
X3: Kualitas menunjukkan
nilai tidak
Interaksi
signifikan
dikarenakan nilai
signifikansi
Y: Kepuasan
melebihi 0,05
Pengguna
sedangkan pada
variabel kualitas
interaksi (X3)
23

berpengaruh
signifikan
terhadap kepuasan
pengguna. Ketiga
variabel memiliki
pengaruh dan
berdampak 68,9%
terhadap kepuasan
pengguna.
Persamaan penelitian ini dengan penelitian yang akan peneliti lakukan adalah
sama-sama meneliti kualitas sebuah website dengan menggunakan metode
webqual 4.0 dan metode kuantitatif.
Perbedaan penelitian ini dengan penelitian yang akan peneliti lakukan adalah
terletak pada objek yang diteliti.
3 Ramadan Analisis pengaruh X1: Kualitas Penelitian ini
Rino (2020) kualitas website menghasilkan
Kegunaan
Admin-PMB BSI- kualitas kegunaan
Group terhadap X2: Kualitas (X1) berpengaruh
kepuasan pengguna negatif dan tidak
Informasi
menggunakan signifikan
metode Webqual 4.0 X3: Kualitas terhadap kepuasan
pengguna (Y),
Interaksi
dengan hasil
thitung=1,553 <
ttabel= 1,968 atau
Y: Kepuasan
nilai sig = 0,121 >
Pengguna
α = 0,05
sedangkan dua
variabel lainnya,
yaitu kualitas
informasi (X2)
dan kualitas
interaksi layanan
memiliki
pengaruh positif
dan signifikan
terhadap kepuasan
pengguna (Y)
Persamaan pada penelitian adalah sama-sama meneliti kualitas website dengan
menggunakan metode webqual 4.0 dengan metode kuantitatif.
Perbedaanya adalah terletak pada objek penelitian.
4 Rizka Amalia Analisis pengaruh X1: Kualitas Hasil Penelitian
Kurniawati, kualitas website ditemukan
Kegunaan
Ari Kusyanti, terhadap kepuasan Kualitas Webqual
dan Yusi pelanggan Mister X2: Kualitas 4.0 (X) terhadap
Tyroni Aladin dengan Kepuasan
24

Mursityo menggunakan Informasi Pelanggan (Y)


(2018) Webqual 4.0 Mister aladin.
X3: Kualitas
Interaksi
Layanan

Y: Keputusan
Pembelian
Persamaan pada penelitian adalah sama-sama meneliti kualitas website dengan
menggunakan metode webqual 4.0 dengan metode kuantitatif.
Perbedaanya adalah terletak pada objek penelitian.
5 Deva Nur Pengukuran kualitas X1: Usability Berdasarkan hasil
Fauziah dan layanan uji Usability (X1),
X2: Kualitas
Dewi Ayu Bukalapak.com kualitas informasi
Nur terhadap kepuasan Informasi (X2), dan kualitas
Wulandari konsumen dengan interaksi (X3)
X3 : Kualitas
(2018) metode Webqual 4.0 dimana setiap
Interaksi variabel
independen
terdapat 68,0%
Y: Kepuasan berpengaruh
Pengguna terhadap kepuasan
konsumen (Y).
ketiga variabel
secara parsial dan
simultan
berpengaruh
signifikan
terhadap kepuasan
konsumen website
Bukalapak.com

Persamaan pada penelitian adalah sama-sama meneliti kualitas website dengan


metode kuantitatif dan metode analisis menggunakan analisis regresi berganda.
Perbedaan terletak pada objek penelitian.
Sumber data: diolah
25

2.3 Hipotesis Penelitian


Hipotesis merupakan jawaban sementara terhadap masalah yang akan

dihadapi dan masih harus dibuktikan kebenarannya. Hipotesis merupakan

simpulan sementara yang wajib dibuktikan kebenarannya tentang hubungan antara

variabel atau lebih (Masyhuri et. Al., 2011). Hipotesis yang diajukan pada

penelitian ini adalah sebagai berikut:

H1: Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara kualitas kegunaan

terhadap kepuasan pengguna pada website Healthtech AloDokter.

H2: Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara kualitas informasi

terhadap kepuasan pengguna pada website Healthtech AloDokter.

H3: Terdapat pengaruh yang positif dan signifikan antara kualitas interaksi

layanan terhadap kepuasan pengguna pada website Healthtech AloDokter.

H4: terhadap pengaruh positif dan signifikan antara kualitas kegunaan, kualitas

informasi dan kualitas interaksi layanan pada kepuasan pengguna website

Healthtech AloDokter secara simultan.

Berdasarkan hipotesis di atas dirumuskan model hipotesis sebagai berikut:

Gambar 2. 1 Model Hipotesis


Sumber: Data diolah tahun 2022
26

2.4 Definisi Konsepsional

2.4.1 Webqual 4.0

Menurut Barnes dan Vidgen 2003 dalam (Sastika, 2016) Webqual 4.0 terbagi

dalam tiga dimensi utama sebagai berikut:

1. Kualitas Informasi

Kualitas informasi terdiri beberapa hal yaitu informasi akurat, ketepatan

desain dengan informasi yang disajikan, informasi terkini, informasi yang

sesuai dengan topik, tingkat pemahaman informasi, dan detail informasi

yang disajikan.

2. Kualitas interaksi layanan

Kualitas interaksi layanan terdiri dari reputasi yang baik, peningkatan

komunikasi, membangun kepercayaan dalam penyediaan informasi pribadi

dan membangun perasaan pribadi dalam proses transaksi, menciptakan

komunitas tertentu dan keyakinan dalam memenuhi janji.

3. Kualitas kegunaan

Kualitas usability terdiri kemudahan pemahaman, dipelajari, ditelusuri,

dan dalam penggunaan situs web, daya tarik website, interface dan

pengalaman yang menyenangkan, dan kemampuan yang baik.

2.4.2 Kepuasan Pengguna

Hartono & Wahyon (2015) dalam (Nurhaliza, 2019), menjelaskan

kepuasan pengguna muncul berdasarkan seberapa tingkat keunggulan produk

yang dirasakan sesuai harapan pengguna. Apakah sama atau lebih baik dari

harapan pengguna. Dalam hal ini kualitas Website Alodokter menjadi faktor
27

pendorong apakah website Alodokter mampu memberikan harapan sesuai

ekspektasi pengguna.

Menurut Barnes & Vidgen (2002) dalam (Kurniawati, Kusyanti dan

Mursityo, 2018) menjelaskan analisis Webqual 4.0 kegunaan (usability)

menekankan pada sudut pandang pengguna website bukan desainer dan artefak

dari situs tersebut. Pada webqual 4.0 juga menekankan dimensi kegunaan fokus

pada sudut pandang bagaimana perasaaan pengguna berinteraksi dengan website.

Dengan demikian webqual 4.0 telah menggambarkan 3 dimensi utama dalam

penelitian ini yaitu: kualitas informasi pada penelitian sistem informasi, kualitas

interaksi layanan dari pemasaran, dan kegunaan dari interaksi manusia dan

komputer (Barnes & Vidgen, 2002) dalam (Kurniawati, Kusyanti dan Mursityo,

2018).

2.5 Kerangka pikir Penelitian


Kerangka pemikiran dalam penelitian ini menggambarkan bagaimana

penelitian dijalankan melalui alur yang telah digambarkan. Penelitian ini diawali

dengan perumusan masalah yang ingin diteliti, memperdalam dengan observasi

dan studi pustaka yang dilakukan. Sebagai bahan penyusunan kuesioner sesuai

literatur dengan metode Webqual 4.0. Kemudian kuesioner akan diuji dengan uji

validitas dan reliabilitas untuk melihat apa kuesioner valid dan reliabel. Hasil

kuesioner akan implementasi pada uji analisis, untuk mendapatkan hasil penelitian

yang mampu menjawab rumusan masalah sebelumnya.


28

Gambar 2. 2 kerangka pikir penelitian


29

BAB III

METODE PENELITIAN

3.1 Jenis Penelitian


Jenis penelitian ini merupakan penelitian asosiatif dengan pendekatan

kuantitatif. Penelitian asosiatif merupakan penelitian yang bertujuan mengetahui

hubungan dua variabel atau lebih (Nana and Elin, 2018). Menurut (Sugiyono,

2016) metode penelitian kuantitatif merupakan metode berlandas filsafat

positivisme yang digunakan dalam menguji sampel atau populasi, pengumpulan

data menggunakan instrumen penelitian, analisis data bersifat statistik, dengan

tujuan menguji hipotesis yang telah ditetapkan.

Pada penelitian peneliti menggunakan SPSS 25 sebagai alat pengolah data

statistik yang berasal dari jawaban responden yang telah mengisi kuesioner dan

membantu melakukan uji validitas, uji reliabilitas serta untuk analisis

menggunakan analisis regresi linear berganda. analisis regresi sebagai bahan

pengambilan keputusan apakah naik atau turunnya variabel dependen dapat

dilakukan melalui peningkatan variabel independen. Dalam hal ini naik atau

turunnya kualitas website terhadap kepuasaan pengguna.

3.2 Definisi Operasional


Definisi operasional merupakan bentuk penjelasan mengenai variabel –

variabel yang terdapat dalam penelitian. Dalam penelitian ini variabel bebas

(independent) berasal dari dimensi Webqual 4.0 yaitu kualitas kenggunaan (X1),

kualitas informasi (X2), dan Kualitas interaksi layanan (X3) terhadap variabel
30

terikat (Dependent) yaitu kepuasan pengguna (Y1). Ke-empat variabel akan

dirasionalisasikan dalam bentuk terukur. Maka variabel yang diteliti dalam

penelitian sebagai berikut:

Tabel 3. 1 Definisi Operasional


Variabel Indikator
Saya merasa mudah mempelajari pengoperasian website
Alodokter
Saya berinteraksi dengan jelas dan mudah dipahami pada
website Alodokter
Saya merasa mudah bernavigasi atau menelusuri website
Alodokter
Kualitas Kegunaan
Saya merasa mudah menggunakan website Alodokter
(X1)
Website memiliki tampilan yang menarik
Desain pada website Alodokter sudah sesuai dengan desain
sistem informasi berbasis web
Website Alodokter memiliki kompetensi yang baik
Website Alodokter memberikan pengalaman atau pengaruh
positif kepada saya
Website Alodokter memberikan informasi yang akurat
Website Alodokter memberikan informasi terpercaya
Website Alodokter menyajikan informasi terkini
Website Alodokter memberikan informasi relevan sesuai apa
Kualitas yang dibutuhkan
Informasi Website Alodokter memberikan informasi dengan bahasa
(X2) yang mudah dipahami
Website Alodokter memberikan informasi yang lengkap dan
terperinci
Informasi pada Website Alodokter disajikan dengan format
yang sesuai
Website Alodokter memiliki reputasi baik
Website Alodokter memberikan rasa aman saat berinteraksi
Website Alodokter menjaga informasi pribadi saya
Website Alodokter memberikan ruang personalisasi bagi
Kualitas Interaksi
pengguna
Layanan
Website Alodokter memberikan ruang untuk komunitas
(X3)
Website Alodokter memberikan kemudahan dalam
berkomunikasi
Saya merasa yakin informasi dan layanan dalam Website
Alodokter berjalan dengan baik dan optimal

Website Alodokter memberikan


informasi yang tepat sesuai yang anda
Kepuasan Pengguna
Content butuhkan.
(Y1)
Informasi yang diberikan memenuhi
kebutuhan anda.
31

Website Alodokter menyediakan


laporan yang tampaknya hanya tentang
apa yang anda butuhkan.
Website Alodokter memberikan
informasi yang cukup.
Informasi yang diberikan akurat.
Accuracy Anda merasa puas dengan keakuratan
informasi dari website Alodokter.
Output yang disajikan dalam format
Format
yang sesuai.
Website Alodokter menyediakan
informasi yang jelas.
Website Alodokter mudah digunakan.
Ease to use
Website Alodokter mudah dimengerti.
Anda mendapatkan informasi yang
dibutuhkan tepat waktu.
Timelines
Website Alodokter memberikan
informasi terbaru.
Sumber: (Aditiya, 2017)

3.3 Populasi, Sampel dan Sampling


Populasi adalah wilayah generalisasi yang terdiri atas objek atau subjek

yang memiliki karakteristik dan kualitas yang telah ditetapkan oleh peneliti untuk

dipelajari dan ditarik kesimpulannya (Sugiyono, 2016). Populasi dalam penelitian

ini adalah seseorang yang telah menggunakan Alodokter sebelumnya. Pada

website Alodokter menyatakan terdapat 26 juta pengguna aktif perbulannya.

Namun tidak ada informasi mengenai angka pengguna Alodokter yang terbaru,

maka populasi pada penelitian ini tidak diketahui. Bagian dari jumlah dan

karakteristik yang dimiliki populasi merupakan sampel. Sampel digunakan

sebagai representatif dari populasi sebagai bahan pembelajaran (Sugiyono, 2016).

Ukuran sampel merupakan banyaknya sampel yang diambil dari suatu

populasi. Menurut Arikunto (2012:104) jika jumlah populasi kurang dari 100

maka diambil keseluruhan, jika melebihi 100 maka diambil 10% - 15% atau 20%
32

- 25% dari jumlah populasinya. Penelitian ini ukuran sampel yang diambil

menggunakan rumus Hair, karena populasi yang belum diketahui pasti angka

terbarunya. Ukuran sampel ditentukan dengan mengalikan jumlah variabel/

jumlah dimensi / jumlah indikator yang digunakan dengan 5 atau 5 × jumlah

variabel/dimensi/indikator. Jumlah sampel yang digunakan pada penelitian ini

sebesar 135 sampel dengan hitungan 27 × 5 yaitu 135 sampel.

Penentuan sampel melalui sampel probability sampling yaitu teknik

sampling memberikan peluang yang sama pada setiap unsur (anggota) populasi

yang terpilih menjadi sampel. Teknik yang digunakan sampel random sampling

yaitu teknik pengambilan sampel dari anggota populasi secara acak tanpa

memperhatikan suatu tingkatan dalam anggota populasi tersebut (Sugiyono, 2016,

p. 63). pada penelitian ini sampel yang menggambarkan populasi sebagai berikut:

1. Seseorang yang memiliki aplikasi dan akun Alodokter.

2. Seseorang yang pernah menggunakan Alodokter setidaknya satu kali.

3. Bersedia menjadi responden.

3.4 Teknik Pengumpulan Data


Pengumpulan data dilakukan untuk membantu peneliti dalam menganalisis

keadaan yang terjadi dan mengumpulkan data – data berkaitan dengan variabel

penelitian. Adapun teknik pengumpulan data yang dilakukan adalah:

a) Kuesioner

Kuesioner yang digunakan merupakan pilihan – pilihan terhadap nilai –

nilai penerimaan terkait kualitas website dan kepuasan pengguna Website.


33

Menggunakan google formulir sebagai penyebaran kuesioner terhadap responden

yaitu pengguna AloDokter.

b) Observasi

Observasi yaitu mengamati secara langsung mengenai proses transaksi alur

kerja pada Website Alodokter.

c) Kepustakaan

Kepustakaan bertujuan mengumpulkan teori – teori yang berkaitan dengan

penelitian, guna mempermudah dalam memahami dan melakukan penelitian.

Berdasarkan literatur – literatur yang berhubungan dan menunjang dalam

penyelesaian penelitian.

3.5 Alat Pengukuran Data


Sesuai dengan rumusan masalah dan tujuan penelitian ini, maka variabel yang

digunakan dalam penelitian ini adalah empat variabel yang merupakan dimensi

Webqual 4.0 terdiri kualitas kegunaan, kualitas informasi, dan kualitas interaksi

layanan dan kepuasan pengguna. Pengukuran merupakan suatu proses hal mana

suatu angka atau simbol diletakkan pada karakteristik atau properti suatu stimuli

sesuai dengan aturan atau prosedur yang telah ditetapkan (Ghozali, 2013).

Pengukuran digunakan untuk memberikan hasil data dalam bentuk interval yang

diterapkan pada setiap pertanyaan pada kuesioner, melakukan ranking preferensi

terhadap merek sesuai lima skala penilaian, yaitu:


34

Tabel 3. 2 Bobot Nilai Jawaban Responden


No Jawaban Skor
1 Sangat Setuju (SS) 5
2 Setuju (S) 4
3 Netral 3
4 Tidak Setuju (TS) 2
5 Sangat Tidak Setuju (STS) 1

3.6 Teknik Analisis Data


Validitas hasil penelitian sangat bergantung pada alat ukur yang

digunakan.Penelitian ini menggunakan dua uji yaitu validitas dan uji reliabilitas

untuk menguji ketepatan jawaban responden, dan analisis dengan uji regresi linear

berganda dengan aplikasi SPSS (Social Science Statistics) Windows versi 25.

3.6.1 Uji Validitas


Menurut (Ghozali, 2013) uji validitas digunakan mengukur sah atau valid

tidaknya suatu kuesioner. Suatu kuesioner dikatakan valid jika instrument mampu

untuk mengungkapkan sesuatu yang diukur oleh kuesioner. Validitas

memberitahu apakah instrumen yang digunakan tepat atau tidak. Uji validitas

penelitian ini menggunakan teknik product moment yaitu membandingkan r

hitung dengan r tabel, jika r hitung lebih besar dari r tabel maka instrumen

dinyatakan valid. Sebaliknya jika r hitung lebih kecil dari r tabel maka instrumen

dinyatakan tidak valid, dimana r tabel dengan tingkat signifikan 5% dari degree of

freedom (df) = n-k.

3.6.2 Uji Reliabilitas


Uji reliabilitas adalah alat ukur suatu kuesioner yang merupakan indikator

dari variabel atau konstruk. Sebuah kuesioner dinyatakan reliabel atau handal jika
35

jawaban responden terhadap instrument adalah stabil atau konsisten (Ghozali,

2013). Uji reliabilitas dilakukan untuk melihat keandalan dan konsistensi alat

tersebut dalam mengimplementasikan variabel penelitian.

3.6.3 Regresi Linear Berganda


Analisis regresi sebagai bahan pengambilan keputusan apakah naik atau

turunnya variabel dependen dapat dilakukan melalui peningkatan variabel

independen (Sugiyono, 2016). Dalam hal ini naik atau turunnya kepuasan

pengguna AloDokter apakah dapat dilakukan melalui peningkatan kualitas

website AloDokter. Regresi linear berganda digunakan bila peneliti meramalkan

bagaimana variabel dependen (kriterium) naik turunnya, jika dua atau lebih

variabel independennya sebagai prediktor dimanipulasi (naik turunkan nilainya)

(Sugiyono, 2016).

Rumus Persamaan tiga prediktor adalah


Y = a + b1X1 + b2X2 + b3X3
36

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

4.1 Gambaran Umum Tempat Penelitian

4.1.1 Alodokter Indonesia


Alodokter merupakan platform kesehatan digital di Indonesia dengan

pengguna 26 juta dan 30 ribu dokter yang telah bergabung dinaungi oleh PT.

Sumo Teknologi Solusi. Berdiri sejak tahun 2014 didirikan oleh Suci Arumsari

yang sekarang menjabat sebagai Co founder dan Direktur Alodokter sebagai

platform kesehatan Alodokter memiliki 5 fitur utama yang bermanfaat bagi

masyarakat Indonesia, baik secara individu maupun keluarga, yaitu: chat bersama

dokter, buat janji konsultasi dengan dokter dan/atau mencari rumah sakit pilihan,

artikel kesehatan dalam bahasa Indonesia, perlindungan kesehatan tambahan

dengan proteksi Alodokter, dan kemudahan berbelanja kebutuhan kesehatan.

Alodokter tersedia dalam bentuk aplikasi mobile dan website. Alodokter pun

menjadi wadah para dokter dalam perpanjangan SKP (Satuan Kredit Profesi)

secara online di platform Alomedika. (Alodokter, 2022)


37

4.1.2 Logo Alodokter Indonesia

Gambar 4. 1 Logo Alodokter


(Sumber: Website Alodekter)

4.1.3 Visi dan Misi Alodokter Indonesia


d. Visi

Menjadi platform kesehatan digital nomor satu di Indonesia.

e. Misi

Membantu masyarakat Indonesia dalam membuat keputusan terbaik terkait

kesehatan diri dan keluarga tercinta.

4.1.4 Segmentasi Alodokter Indonesia


Alodokter menargetkan pasar pada masyarakat umum, pasien yang rutin

check-up, dan orang tua yang sudah memerlukan pengetahuan tentang kesehatan

yang melek terhadap teknologi. Nathanael Faibis CEO Alodokter menyatakan

mayoritas pengguna kami adalah wanita muda berusia 20 hingga 30 tahun, yang

bertempat tinggal di kota besar. Informasi mengenai penyakit, kehamilan dan

kesehatan bayi merupakan hal-hal yang sering dicari di platform Alodokter.


38

4.2 Hasil Penelitian

4.2.1 Karakteristik Responden


Berdasarkan responden berjumlah 135 yang merupakan pengguna aplikasi

atau Website Alodokter Indonesia, melalui pernyataan yang didapat responden

yaitu jenis kelamin dan frekuensi penggunaan Aplikasi maupun website

Alodokter. Penggolongan yang dilakukan dalam penelitian untuk mengetahui

karakteristik responden sebaai objek penelitian.

1. Jenis Kelamin Responden.

Gambar 4. 2 Jenis Kelamin Responden


(Sumber: data diolah, 2022)

Berdasarkan keterangan pada grafik di atas, memperlihatkan bahwa

pengguna Alodokter terdiri dari 135 Responden, 69.9% berjenis kelamin

perempuan dan 30.4% berjenis kelamin laki-laki.

2. Frekuensi Penggunaan Alodokter

Gambar 4. 3 Frekuensi Penggunaan


(Sumber: data diolah, 2022)
39

Berdasarkan keterangan pada grafik di atas, memperlihatkan bahwa

pengguna Alodokter menggunakan aplikasi/website dalam kurun 1 tahun 33.3%

sebanyak 3-5 kali, 17.8% lebih dari 5 kali dan 48.9% kurang dari 3 kali dalam 1

tahun.

4.2.2 Uji Validitas dan Reliabilitas


4.2.2.1 Uji Validitas

Tingkat Validitas dilakukan uji signifikan dengan membandingkan nilai

rhitung dan rtabel dengan α 0,05 (5%) didapatkan rtabel 0,195. Sesuai ketentuan uji

validitas jika rhitung > rtabel maka instrument tersebut dikatakan valid.

1. Variabel Kualitas Kegunaan

Variabel kualitas penggunaan diukur melalui butir pertanyaan 1-8 dengan

bantuan program SPSS dan diperoleh hasil sebagai berikut:

Tabel 4. 1 Uji Validitas Kualitas Penggunaan

Instrumen R Hitung R Tabel (0,05) Kesimpulan


1 0,653 0,195 Valid
2 0,606 0,195 Valid
3 0,622 0,195 Valid
4 0,545 0,195 Valid
5 0,540 0,195 Valid
6 0,533 0,195 Valid
7 0,627 0,195 Valid
8 0,563 0,195 Valid
(Sumber: data diolah, 2022)
2. Variabel Kualitas Informasi

Variabel kualitas informasi diukur melalui butir pertanyaan 1-7 dengan

bantuan program SPSS dan diperoleh hasil sebagai berikut:


40

Tabel 4. 2 Uji Validitas Kualitas Informasi


Instrumen R Hitung R Tabel (0,05) Kesimpulan
1 0,724 0,195 Valid
2 0,674 0,195 Valid
3 0,703 0,195 Valid
4 0,714 0,195 Valid
5 0,622 0,195 Valid
6 0,671 0,195 Valid
7 0,677 0,195 Valid
(Sumber: data diolah, 2022)
3. Variabel Kualitas Layanan Interaksi

Variabel kualitas layanan interaksi diukur melalui butir pertanyaan 1-7

dengan bantuan program SPSS dan diperoleh hasil sebagai berikut:

Tabel 4. 3 Uji Validitas Kualitas Interaksi Layanan


instrumen R Hitung R Tabel (0,05) Kesimpulan
1 0,669 0,195 Valid
2 0,674 0,195 Valid
3 0,556 0,195 Valid
4 0,623 0,195 Valid
5 0,561 0,195 Valid
6 0,627 0,195 Valid
7 0,617 0,195 Valid
(Sumber: data diolah, 2022)
4. Variabel Kepuasan Pengguna

Variabel kepuasan pengguna diukur melalui butir pertanyaan 1-12 dengan

bantuan program SPSS dan diperoleh hasil sebagai berikut:

Tabel 4. 4 Uji Validitas Kepuasan Pengguna


instrumen R Hitung R Tabel (0,05) Kesimpulan
1 0,629 0,195 Valid
2 0,647 0,195 Valid
3 0,534 0,195 Valid
4 0,598 0,195 Valid
5 0,627 0,195 Valid
6 0,657 0,195 Valid
7 0,650 0,195 Valid
8 0,668 0,195 Valid
9 0,593 0,195 Valid
10 0,609 0,195 Valid
11 0,631 0,195 Valid
12 0,648 0,195 Valid
(Sumber: data diolah, 2022)
41

4.2.2.2 Uji Reliabilitas

Menguji tingkat reliabel atau uji reliabilitas digunakan data hasil

perhitungan SPSS, dengan ketentuan nilai Cronbach Alpha > 0,70 maka data

dapat dikatakan reliabel.

1. Kualitas Kegunaan

Tabel 4. 5 Uji Reliabilitas Kualitas Penggunaan


Reliability Statistics
Cronbach's N of Items
Alpha
.741 9
(Sumber: data diolah, 2022)

Dari hasil pengujian reliabilitas pada tabel diperoleh nilai Cronbach Alpha

= 0.741 > 0,70 maka data dinyatakan reliabel. Sehingga instrumen variabel

kualitas pengguna dapat digunakan untuk analisis selanjutnya.

2. Kualitas Informasi
Tabel 4. 6 Uji Reliabilitas Kualitas Informasi
Reliability Statistics
Cronbach's N of Items
Alpha
.769 8
(Sumber: data diolah, 2022)

Dari Hasil pengujian reliabilitas pada tabel diperoleh nilai Cronbach

Alpha = 0.769 > 0,70 maka data dinyatakan reliabel. Sehingga instrumen variabel

kualitas informasi dapat digunakan untuk analisis selanjutnya.


42

3. Kualitas Interaksi Layanan

Tabel 4. 7 Uji Reliabilitas Kualitas Interaksi Layanan


Reliability Statistics
Cronbach's N of Items
Alpha
.746 8
(Sumber: data diolah, 2022)
Dari hasil pengujian reliabilitas pada tabel diperoleh nilai Cronbach alpha

= 0.746 > 0,70 maka data dinyatakan reliabel. Sehingga instrumen variabel

kualitas interaksi sosial dapat digunakan untuk analisis selanjutnya.

4. Kepuasan Pengguna
Tabel 4. 8 Uji Reliabilitas Kepuasan Pengguna
Reliability Statistics
Cronbach's N of
Alpha Items
.754 13
(Sumber: data diolah, 2022)
Dari hasil pengujian reliabilitas pada tabel diperoleh nilai Cronbach Alpha

= 0.754 > 0,70 maka data dinyatakan reliabel. Sehingga instrumen variabel

kepuasan pengguna dapat digunakan untuk analisis selanjutnya.

4.2.3 Uji Asumsi Klasik


4.2.3.1 Uji Normalitas

Uji normalitas dirancang untuk menguji apakah suatu model regresi,

variabel independen dan dependen terdistribusi normal atau tidak. Model regresi

baik yang memiliki data terdistribusi mendekati normal atau normal, mendeteksi

normalitas dengan melihat distribusi data (titik) pada sumbu diagonal dari grafik.
43

Penelitian ini menggunakan dua pendekatan pembuktian uji normalitas yaitu

Normal Probability Plot dan Kolmogorov-Smirnov Test.

1. Normal Probability Plot

Gambar 4. 4 Uji Normalitas


(Sumber: data diolah, 2022)
Cara menguji normalitas adalah dengan grafik normal probability Plot

dengan melihat penyebaran datanya. Jika penyebaran mengikuti pola garis

lurus maka data dikatakan terdistribusi normal. Berdasarkan gambar 4.4

menunjukkan bahwa sebaran data mengikuti garis normal (garis lurus).


44

2. Kolmogorov-Smirnov Test
Tabel 4. 9 Kolmogorov-Smirnov
One-Sample Kolmogorov-Smirnov Test

Unstandardized
Residual

N 135

Normal Parametersa,b Mean .0000000

Std. Deviation 3.15650748

Most Extreme Differences Absolute .060

Positive .050

Negative -.060

Test Statistic .060

Asymp. Sig. (2-tailed) .200c,d

(Sumber: data diolah, 2022)

Pada uji Kolmogorov-Smirnov, diajukan dasar pengambilan keputusan

jika Sig. ˃ 0,05 maka data berdistribusi normal, juga sebaliknya. Jika Sig. ˂ 0,05

maka data tidak berdistribusi normal. Berdasarkan tabel 4.10 dengan nilai Sig.

0,200 ˃ 0,05 maka data dinyatakan berdistribusi normal.

4.2.3.2 Uji Multikolinearitas

Uji multikolinearitas bertujuan untuk melihat tidaknya korelasi tinggi

antara variabel independen dalam model regresi linear berganda.


45

Tabel 4. 10 Uji Multikolinearitas

(Sumber: data diolah, 2022)


Berdasarkan hasil uji SPSS pada tabel diketahui nilai tolerance semua

variabel independen ˃ 0,10. Nilai variance inflation factor (VIF) ke-empat

variabel ˂ 10. Berdasarkan kriteria dalam pengambilan keputusan dapat

disimpulkan bahwa tidak terjadi multikolinearitas.

4.2.3.3 Uji Heteroskedastisitas

Penentuan uji heteroskedastisitas dapat dilakukan dengan berbagai cara,

diantaranya Residuk Plot, Scatterplot, Uji Park, Uji Glejser dan kelaziman. Dalam

penelitian ini, peneliti mengunakan metode Scatterplot dengan kententuan sebagai

berikut:

 Jika ada pola tertentu, seperti titik-titik yang ada membentuk pola tertentu

yang teratur (bergelombang, lebih lebar dan kemudian lebih sempit), hal

ini menunjukkan telah terjadi heteroskedastisitas.


46

 Jika tidak terjadi pola jelas dan titik-titik tersebar di atas dan di bawah

angka 0 pada sumbu Y, hal ini menunjukkan tidak terjadi

heteroskedastisitas.

Gambar 4. 5 Uji Heteroskedastisitas Scatterplot


(Sumber: data diolah, 2022)

Berdasarkan output Scatterplot di atas pada gambar 4.5 dapat disimpulkan


bahwa penyebaran titik-titiknya sudah memenuhi ketentuan-ketentuan yang telah
disebutkan. Hal ini berarti tidak terjadi masalah heteroskedastisitas, sehingga
model regresi yang baik dan ideal dapat dipenuhi.
47

4.2.4 Uji Regresi Linear Berganda


Perhitungan regresi linear berganda menggunakan aplikasi SPSS dan

output dari perhitungan ini akan dijelaskan sebagai berikut:

Tabel 4. 11 Output Variabel Regresi Entered/Removed

Variables Entered/Removed a
Variables Variables
Model Entered Removed Method
1 Kualitas . Enter
Layanan
Interaksi,
Kualitas
Informasi,
Kualitas
Penggunab
a. Dependent Variable: Kepuasan Pengguna
b. All requested variables entered.

(Sumber: data diolah, 2022)


Hasil pada tabel 4.12 menjelaskan tentang variabel yang dimasukkan dan

dikeluarkan dari model. Dalam ini semua variabel dimasukkan dan metode yang

dipakai adalah Enter.

4.2.4.1 Analisis Determinasi (R2)

Koefesien determinasi (R2) bertujuan mengetahui seberapa besar variabel

– variabel dependent yaitu kualitas pengguna, kualitas informasi, dan kualitas

layanan interaksi, secara keseluruhan dalam menjelaskan variabel independen

yaitu kepuasan pengguna. Hasil analisis koefisien determinasi dapat dilihat

sebagai berikut:
48

Tabel 4. 12 Output Regression Model Summary

(Sumber: data diolah, 2022)

Hasil SPSS model summary menunjukkan bahwa besar R Square (R2)

adalah 0,555 atau 55%. Variabel kepuasan pengguna dapat dijelaskan oleh

kualitas pengguna, kualitas informasi dan kualitas interaksi layanan sebesar 55 %

dan 45 % sisanya dipengaruhi oleh variabel di luar model.

4.2.4.2 Analisis koefisien korelasi

Koefisien korelasi dihitung untuk mengetahui seberapa besarnya pengaruh

variabel bebas terhadap variabel terikat, berdasarkan tabel 4.13 dapat dilihat nilai

R sebesar 0,754 dengan artian bahwa hubungan antara kualitas kegunaan, kualitas

informasi dan kualitas layanan interaksi terhadap tingkat kepuasan pengguna

menunjukkan pengaruh kuat.

4.2.4.3 Persamaan Regresi


Tabel 4. 13 Output Regression Coefficients

(Sumber: data diolah, 2022)


49

Persamaan regresi dilakukan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh


variabel kualitas kegunaan, kualitas informasi dan kualitas layanan interaksi
terhadap kepuasan pengguna. Dalam persamaan ini menggunakan formula
berikut:
Y = a + b1.X1 + b2.X2
Maka dari itu persamaan regresi dapat di tulis seperti di bawah ini:
Y =10,346 + 0.104.X1 + 0,791.X2 + 0,467.X3
Berdasarkan persamaan regresi dapat diartikan sebagai berikut:
a. Pengaruh kualitas pengguna terhadap kepuasan pengguna

Koefisien regresi kualitas pengguna sebesar 0,104 atau 10% yang berarti

bahwa kualitas pengguna meningkat satu point maka akan meningkatkan

keputusan sebesar 10%.

b. Pengaruh kualitas informasi terhadap kepuasan pengguna

Koefisien regresi kualitas informasi sebesar 0,791 atau 79% yang berarti

bahwa jika kualitas informasi meningkat satu poin maka akan meningkat

keputusan sebesar 79%.

c. Pengaruh kualitas layanan interaksi terhadap kepuasan pengguna

Koefisien regresi kualitas layanan interaksi sebesar 0,467 atau 47% yang

berarti bahwa jika kualitas layanan interaksi meningkat satu poin maka akan

meningkat keputusan sebesar 47%.


50

4.2.5 Uji Hipotesis


4.2.5.1 Uji F

Uji F digunakan untuk menguji pengaruh variabel independent secara

bersama-sama terhadap variabel dependen. Taraf signifikan yang digunakan

adalah 0,05. Untuk hipotesis yang digunakan yang akan diajukan adalah sebagai

berikut:

1. H40: Variabel kualitas kegunaan, variabel kualitas informasi dan variabel

kualitas interaksi layanan secara bersama-sama tidak berpengaruh terhadap

kepuasan pengguna.

2. H41: Variabel kualitas kegunaan, variabel kualitas informasi, dan variabel

kualitas interaksi layanan secara bersama-sama berpengaruh terhadap

kepuasan pengguna.

Tabel 4. 14 Output Regression ANOVA

(Sumber: data diolah,2022)


Pada tabel 4.15 Output Regression ANOVA diketahui nilai Fhitung sebesar

54,466 dengan nilai signifikan 0,000. Untuk Ftabel dapat dicari dengan melihat

tabel F dengan signifikan 0,05 dan menentukan dfl = k-1 atau 3-1 = 2 atau df2 =

n-k atau 135-3 =132 (n = jumlah data; k= jumlah variabel independen). Didapat

Ftabel sebesar 2,67. Berdasarkan Output di atas diketahui signifikan untuk


51

pengaruh kualitas kegunaan (X1), kualitas informasi (X2) dan kualitas layanan

interaksi (X3) secara simultan terhadap kepuasan pengguna (Y) adalah 0,000 <

0,05 dan nilai Fhitung 54,466 > Ftabel 2,67. Sehingga dapat disimpulkan bahwa H40

ditolak. Jadi disimpulkan Variabel kualitas kegunaan, variabel kualitas informasi,

dan variabel kualitas interaksi layanan secara bersama-sama berpengaruh terhadap

kepuasan pengguna.

4.2.5.2 Uji T

Uji T digunakan untuk menguji pengaruh variabel independen secara

parsial mampu menerangkan variabel dependennya. Variabel dikatakan

berpengaruh signifikan apabila thitung > ttabel. Hal ini juga dapat dibuktikan dengan

melalui taraf signifikansinya, variabel independent dapat dikatakan berpengaruh

signifikan apabila angka signifikansi lebih kecil dari α (0,05). Berikut adalah

perhitungan uji T dari setiap variabel independen:

1. Kualitas Kegunaan (X1)

Diketahui thitung dari kualitas kegunaan adalah 0,858 (pada tabel 4.14

Output Regression Coefficients), ttabel dapat dicari pada tabel statistik pada

signifikan 0,05/2 = 0,025 (uji 2 sisi) dengan df = n-k-1 atau 135-3-1 = 131 (k

adalah jumlah variabel independen) didapat ttabel sebesar 1,97824. Kesimpulan

yang dapat diambil apabila thitung ≤ ttabel atau -thitung ≥ -ttabel maka H0 ditolak. Dapat

diketahui bahwa thitung (0,858) < ttabel 1,97824. Jika dilihat dari nilai signifikansi

sebesar 0,392, dimana angka tersebut lebih besar dari α (0,05) atau 0,392 > 0,05

sehingga hasil ini menunjukkan kualitas penggunaan berpengaruh positif tidak

signifikan terhadap kepuasan penggunaan. Dengan ini kesimpulannya yaitu


52

kualitas Pengguna (X1) tidak berpengaruh terhadap kepuasan pengguna (Y).

Dengan demikian dapat dikatakan bahwa hipotesis pertama pada penelitian ini

ditolak atau H1 ditolak.

2. Kualitas Informasi (X2)

Diketahui thitung dari kualitas kegunaan adalah 6,858 (pada tabel 4.14

Output Regression Coefficients), ttabel dapat dicari pada tabel statistik pada

signifikan 0,05/2 = 0,025 (uji 2 sisi) dengan df = n-k-1 atau 135-3-1 = 131 (k

adalah jumlah variabel independent). Didapat ttabel sebesar 1,97824. Dapat

diketahui bahwa thitung (6,838) > ttabel 1,97824. Dilihat dari nilai signifikansi

kualitas informasi terhadap kepuasan penggunaan sebesar 0,000, dimana angka

tersebut lebih kecil dari α (0,05) atau 0,00 > 0,05. Jadi kesimpulannya yaitu

kualitas informasi (X2) berpengaruh terhadap kepuasan pengguna (Y). dengan

demikian dapat dikatakan bahwa hipotesis kedua pada penelitian ini diterima atau

H2 diterima.

3. Kualitas Layanan Interaksi (X3)

Diketahui thitung dari kualitas kegunaan adalah 3,665 (pada tabel 4.14

Output Regression Coefficients), ttabel dapat dicari pada tabel statistik pada

signifikan 0,05/2 = 0,025 (uji 2 sisi) dengan df = n-k-1 atau 135-3-1 = 131 (k

adalah jumlah variabel independen). Didapat ttabel sebesar 1,97824. Dapat

diketahui bahwa t hitung (3,665) > ttabel 1,97824. Dilihat dari nilai signifikansi

sebesar 0,00 dimana angka tersebut lebih kecil dari α (0,05) atau 0,00 < 0,05.

Disimpulkan yaitu kualitas layanan interaksi (X3) berpengaruh terhadap kepuasan


53

pengguna (Y). dengan demikian dapat dikatakan bahwa hipotesis ketiga pada

penelitian ini diterima atau H3 diterima.

4.2.5.3 Uji Dominan

Uji dominan merupakan uji yang dilakukan untuk menentukan variabel

independen mana yang memiliki dampak besar terhadap variabel dependen. Besar

kecilnya pengaruh dapat dilihat dari nilai koefisien regresi dengan pengaruh yang

paling besar. (Maldani, 2021). Pada tabel 4.14 dapat dilihat kualitas kegunaan

bernilai 0,104 atau 10%, kualitas informasi bernilai 0,791 atau 79%, dan kualitas

interaksi layanan bernilai 0,467 atau 47%. Dapat disimpulkan bahwa variabel

kualitas informasi lebih dominan dibandingkan dengan variabel kualitas kegunaan

dan variabel interaksi layanan.

4.3 Pembahasan Hasil Penelitian

4.3.1 Kualitas Kegunaan Terhadap Kepuasan Pengguna

Pengaruh kualitas kegunaan terhadap kepuasan pengguna pada website

Alodokter, berdasarkan hasil pengolahan data membuktikan bahwa kualitas

kegunaan secara parsial berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap

kepuasan pengguna. Kualitas kegunaan berpengaruh positif tidak signifikan

disebabkan oleh website Alodokter telah memiliki faktor pendorong kepuasan

pengguna melalui variabel lain, sehingga kualitas kegunaan tidak banyak

berkontribusi terhadap kepuasan pengguna pada healthtech Alodokter. Ini sejalan

dengan penelitian terdahulu yang dilakukan oleh (Prasianto and Hartomo, 2022)

menyatakan kualitas kegunaan tidak berpengaruh signifikan terhadap kepuasan

pengguna. Didukung dengan penelitian lainnya yang dilakukan oleh (Ramadan,


54

2020) menghasilkan penelitian bahwa kualitas kegunaan berpengaruh negatif dan

tidak signifikan terhadap kepuasan pengguna.

Kualitas produk berpengaruh terhadap kepuasan konsumen, jika pengguna

mendapatkan pengalaman setara atau melebihi ekspetasi yang diharapkan maka

pengguna akan merasa puas. Menurut Yoo dan Donyhu (2001) dalam (Aditiya,

2017) kualitas desain dan penggunaan situs web mempengaruhi kepuasan. Dalam

dunia internet atau dunia maya, desain sebuah situs dianggap sebagai faktor fisik

atau representatif perusahaan, dimana kemudahan navigasi, tampilan website dan

kenyamanan mempengaruhi evaluasi kepuasan pengguna. Dalam webqual 4.0

kualitas kegunaan meliputi kemudahan website dimengerti, dipelajari, ditelusuri,

dan dalam penggunaan, kemenarikan website, interface dan pengalaman yang

menyenangkan, serta memiliki kompetensi yang baik. Tidak hanya secara

rancangan tampilan website, bagaimana pengalaman penguna selama

menggunakan website menjadi indikator yang penting pula.

Desain yang digunakan pada website Alodokter merupakan desain yang

sederhana dan mudah untuk dipahami pagi pengguna. Tidak memberikan

ornamen yang berlebihan dan berlogo sesuai dengan layanan yang ditawarkan,

sehingga Alodokter memberikan kemudahan website dimengerti, dipelajari,

ditelusuri, merasa mudah menggunakan, memiliki desain yang menarik dan

sesuai. Namun indikator memiliki kompetensi yang baik dan memberikan

pengalaman atau pengaruh positif menjadi indikator terlemah pada variabel

kualitas kegunaan, dapat dikatakan pengguna tidak merasa Alodokter memiliki

kompentesi yang baik dan memberikan pengalaman atau pengaruh positif setelah
55

menggunakan Alodokter. Hasil penelitian menunjukan ada beberapa pengalaman

tidak menyenangkan yang didapat, pada fitur Chat Bersama Dokter seperti respon

dokter yang lama, laman yang tidak merespon saat melakukan konsultasi dokter,

waktu konsuktasi yang singkat dan pembatasan otomatis, walau belum melakukan

konsultasi dan pembatasan jumlah pertanyaan yang bisa diajukan. Pada fitur

Alodokter Shop seperti status pembelian yan tidak berbubah setelah melakukan

pembayaran yang telah dilunasi dan pembatalan sepihak pembelian obat dan tidak

dapat melakukan refund. Diluar itu diantaranya tidak dapat mengunakan fitur

pembayaran transfer bank, auto debet berlangganan tanpa persetujuan pengguna,

hilangnya fitur pembayaran melalui pulsa yang dianggap memudahkan penguna.

Kegunaan navigasi pada website dapat dikatakan baik karena setiap

menekan fitur akan dialihkan ke kanal berikutnya yang berisi langkah yang harus

diselesaikan pada tahap pemesanan pada fitur Alodokter Shop, Chat Bersama

Dokter, Aloproteksi ataupun janji temu pada fitur Cari Dokter. Pada fitur Chat

Dengan Dokter memperbaiki sistem perhitungan waktu konsultasi saat

terkirimnya pertanyaan pertama, penambahan jumlah kalimat yang dapat diajukan

ke dokter, pada fitur Alodokter Shop memberikan keterangan ketersedian obat

dengan jelas, memperjelas persetujuan auto debet yang dilakukan oleh aplikasi

dengan mengirim verifikasi persetujuan kepada pengguna, mengembalikan fitur

pembayaran menggunakan pulsa, dan memberi ruang aduan responsif pengguna

terhadap kesulitan atau pengalaman yang kurang mengenakan yang dialami

selama menggunakan Alodokter. Guna meningkatkan kepuasan pengguna penting

suatu website memperbaiki dengan catatan terkhusus dalam variabel kualitas


56

kegunaan. Hasil bahwa kualitas kegunaan berpengaruh positif namun tidak secara

signifikan artinya tidak ada hubungan antara kualitas kegunaan website Alodokter

terhadap kepuasan penggunanya.

4.3.2 Kualitas Informasi Terhadap Kepuasan Pengguna

Berdasarkan hasil pengolahan data membuktikan bahwa kualitas informasi

secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pengguna.

Hasil penelitian ini sesuai dengan teori oleh McGill et. Al, (2003) dalam

(Machmud, 2018) menemukan bahwa perceived information quality dan

perceived sistem quality merupakan predikator yang signifikan bagi kepuasan

pengguna. Menurut Al-Hakim (2007) dalam (Aditiya, 2017) kualitas informasi

merupakan sejauh mana informasi secara konsisten memenuhi persyaratan dan

harapan semua orang yang membutuhkannya untuk melakukan proses mereka.

Menurut Barnes & Vidgen (2003) dalam (Sastika, 2016) kualitas informasi terdiri

beberapa hal yaitu informasi akurat, ketepatan desain dengan informasi yang

disajikan, informasi terkini, informasi yang sesuai dengan topik, tingkat

pemahaman informasi, dan detail informasi yang disajikan. Dengan tajuk “Artikel

Kesehatan Terkini untuk Anda.” Alodokter menyajikan artikel – artikel seputar

kesehatan, hidup sehat, dan keluarga. website dominan menampilkan tajuk – tajuk

artikel yang beraneka ragam sehingga pengguna dengan mudah mengetahui

bahwa Alodokter menawarkan informasi kesehatan berupa artikel. Desain artikel

yang sederhana, tulisan yang jelas dan penulisan yang mudah untuk dimengerti

dan dipahami. Setiap artikel telah ditinjau oleh dokter yang pakar dibidangnya dan

mencantumkan referensi yang digunakan, artikel pun di perbarui secara berkala


57

sehingga informasi yang disampaikan selalu terbarui. Tampilan artikel yang hanya

menayangkan satu iklan disetiap kanal artikel, membuat artikel mudah dan

nyaman untuk dibaca karena iklan tidak menutupi artikel yang disajikan.

Informasi tak hanya melalui artikel Alodokter, pada fitur Tanya Dokter

menampilkan hasil diskusi pengguna yang melakukan konsultasi pada Tanya

Dokter, sehingga pengguna lain dapat melihat informasi berupa jawaban dokter

terhadap pertanyaan dari pengguna. Alodokter menjadi wadah pengguna mencari

informasi kesehatan dengan artikel kesehatan, konsultasi dengan dokter secara

daring, informasi rumah sakit/dokter dan ketersedian obat di apotek terdekat.

Kepuasan pengguna dapat terpenuhi melalui kualitas produk dalam hal ini

Alodokter memberikan kesesuaian harapan pengguna pada variabel kualitas

informasi seperti jasa ketersedian informasi, informasi kesehatan terkini dan

bersumber terpercaya. Ini sejalan dengan hasil penelitian terdahulu yang

dilakukan oleh (Herliawan, Ghani and Firdaus, 2019) yang menyatakan bahwa

kualitas informasi memiliki pengaruh terhadap kepuasan pengguna.

Mempertahankan kualitas informasi yang telah dimilki sekarang akan

berpengaruh baik terhadap kepuasan pengguna website Alodokter.

4.3.3 Kualitas Layanan Interaksi Terhadap Kepuasan Pengguna

Berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan membuktikan bahwa kualitas

layanan interaksi secara parsial berpengaruh signifikan terhadap kepuasan

pengguna. ini sejalan dengan Pasuraman dalam (Prasetiyo, 2019) “E-Service

quality is defined broadly to encompass all phase of a costumer’s interaction with

a Website: the estent to which a website faciliates efficient and effective shopping,
58

purchasing and deliver.” Sejalan terhadap Jogiyanto (2007) dalam (Prasetiyo,

2019), kepuasan pengguna adalah respon pemakai/ pengguna terhadap

penggunaan keluaran sistem informasi. Dalam hal ini kualitas interaksi yang

diharapkan berupa reputasi yang baik, memudahkan komunikasi, menciptakan

rasa emosional personal dalam membangun kepercayaan dalam memberikan

informasi pribadi dan saat bertransaksi, menciptakan komunitas yang spesifik, dan

keyakinan memberikan janji yang ditepati.

Ini sejalan dengan penelitian terdahulu yang dilakukan oleh (Kurniawati,

Kusyanti and Mursityo, 2018) menyatakan terdapat pengaruh antara variabel

interaksi layanan terhadap kepuasan konsumen. Alodokter memiliki beberapa

fitur interaksi layanan yang ditawarkan oleh website diantaranya seperti Tanya

Dokter merupakan wadah konsultasi kesehatan bagi pengguna website untuk

bertanya tentang keluhan ataupun pertanyaan seputar kesehatan dan akan dijawab

oleh dokter umum ataupun spesialis yang berkompeten di bidangnya, menjamin

mendapat jawaban yang cepat dan terpercaya Alodokter mencantumkan nama

dokter, ulasan atas jasa dokter tersebut, status kehadiran dokter dalam aplikasi

dengan menyebutkan status online atau offline. Hasil diskusi ini akan ditampilkan

pada kanal website sebagai informasi tambahan bagi pengguna website dengan

merahasiakan nama pemberi pertanyaan dengan tidak menampilkan nama secara

utuh. ini membentuk rasa emosional bagi pengguna aktif website dengan

menjamin setiap transaksi dan data pasien menjadi prioritas utama pihak website

Alodokter dalam bentuk kerahasiaannya.


59

Pada layanan seperti Alodokter Shop dan Cari Dokter ketersedian layanan

ini belum mencangkup banyak daerah, Alodokter hanya tersedia pada kota – kota

besar seperti di Jabodetabek dan Kalimantan Timur layanan ini hanya tersedia

pada kota Balikpapan. Keterbatasan apotek dan rumah sakit yang terdaftar,

membuat pengguna yang tidak tersedia layanannya pada daerahnya tidak dapat

menggunakan layanan yang ditawarkan secara maksimal. Memperluas cakupan

daerah serta memperbanyak ketersedian rumah sakit dan apotek yang bekerja

sama dengan website guna menyempurnakan layanan bagi pengguna diluar daerah

layanan yang terdaftar sekarang.

4.3.4 Pengaruh Kualitas Kegunaan, Kualitas Informasi, dan Kualitas Interaksi


Layanan pada Website Healthtech AloDokter Terhadap Kepuasan
Pengguna

Berdasarkan hasil pengolahan data membuktikan bahwa kualitas

kegunaan, kualitas informasi, dan kualitas interaksi layanan secara simultan

berpengaruh signifikan terhadap kepuasan pengguna. Hasil penelitian ini sejalan

dengan penelitian terdahulu yang dilakukan oleh (Deva Nur Fauziyah, 2018)

bahwa kualitas kegunaan, kualitas informasi dan kualitas interaksi layanan

terbukti mempengaruhi kepuasan pelanggan/ pengguna. Menurut kepuasan

pengguna menurut Berata dan Supriyadi (2016) adalah tingkat perasaan pengguna

baik senang dan sedih yang didapatkan setelah pengguna melakukan pengecekan

perdana diantara kualitas produk/ jasa yang dipergunakan dengan pengguna

inginkan (Nurhaliza, 2019). Menurut Setiyorini (2016) Webqual 4.0 memiliki tiga

area yaitu usability dari human computer interaction, kualitas informasi dari
60

sistem informasi, dan kualitas interaksi layanan. Menggunakan dua bagian

persepsi yaitu persepsi layanan yang diterima (aktual) dan tingkat harapan (ideal).

Balfagih, Mohamed and Mahmud, (2008) mengatakan Webqual 4.0

merupakan metode pengukuran kualitas situs berdasarkan pada persepsi pengguna

akhir dan kepuasan pengguna dapat terpenuhi melalui kualitas produk dan

kesesuaian persepsi pengguna terhadap sistem informasi. Dengan ini dapat

disimpulkan pengguna akhir merasakan bahwa website Alodokter memberikan

harapan sesuai dengan kualitas yang diinginkan terutama pada variabel yang

diteliti yaitu kualitas kegunaan, kualitas informasi dan kualitas interaksi layanan.

4.3.5 Kualitas Informasi Berpengaruh Dominan Terhadap Kepuasan Pengguna

Livari (2005) dalam (Machmud, 2018) menunjukan hasil bahwa perceived

sistem quality dan perceived information quality merupakan prediktor yang

signifikan bagi kepuasan pengguna. Ini selaras dengan hasil penelitian ini yang

menghasilkan bahwa variabel dalam webqual 4.0 dimana kualitas kegunaan

memiliki pengaruh 10% terhadap kepuasan pengguna, kualitas informasi

berpengaruh 79% terhadap kepuasan pengguna, dan kualitas interaksi 47%

terhadap kepuasan pengguna. Disimpulkan bahwa variabel dominan yang diteliti

merupakan variabel kualitas informasi yang mempengaruhi kepuasan pengguna

website Alodokter. Pada tampilan website Alodokter yang disajikan menunjukkan

tajuk “Artikel Kesehatan Terkini untuk Anda.”. Ini memperlihatkan bahwa

website Alodokter berfokus menawarkan informasi yang berguna, terkini dan

bersumber ilmiah terhadap setiap pengguna website. Sesuai dengan pendapat

Barnes & Vidgen (2003) dalam (Sastika, 2016) kualitas informasi meliputi
61

beberapa hal yaitu informasi akurat, ketepatan desain dengan informasi yang

disajikan, informasi terkini, informasi yang sesuai dengan topik, tingkat

pemahaman informasi, dan detail informasi yang disajikan.

Alodokter juga merupakan website dengan tampilan artikel yang

sederhana, ditinjau oleh profesional dan mencantumkan referensi ilmiah dalam

rujukan artikel. Sejatinya website Alodokter merupakan website penyedia

informasi merupakan salah satu sumber daya utama yang dimiliki dan ditawarkan

sebagai sumber data pengguna yang membutuhkan, terkhusus informasi terkait

kesehatan dan jasa pelayanan kesehatan. Hal ini membuat kualitas informasi yang

ditawarkan website Alodokter memberikan rasa puas terhadap pengguna website

sesuai harapan pengguna. Dalam Hartono & Wahyon (2015), menjelaskan bahwa

kepuasan pengguna berdasarkan seberapa tingkat keunggulan produk yang dapat

dirasakan sesuai harapan pengguna. Dalam penelitian terdahulu yang dilakukan

oleh (Kurniawati, Kusyanti and Mursityo, 2018) menyatakan bahwa kualitas

informasi menjadi variabel dominan pada pengaruh terhadap kepuasan pengguna,

ini sejalan dengan hasil penelitian ini.


62

BAB V

PENUTUP

5.1 Simpulan

Berdasarkan hasil penelitian dan pembahasan dapat ditarik kesimpulan

sesuai dengan perumusan masalah adalah sebagai berikut:

1. Kualitas kegunaan berpengaruh positif dan tidak signifikan terhadap kepuasan

pengguna pada website Alodokter.

2. Kualitas informasi berpengaruh positif dan signifikan terhadap kepuasan pada

website Alodokter.

3. Kualitas interaksi layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap

kepuasan pada website Alodokter.

4. Terdapat pengaruh positif secara simultan pada ketiga variabel terhadap

kepuasan pengguna website Alodokter.

5. Pengujian penelitian ini menghasilkan keterangan bahwa kualitas kegunaan,

kualitas informasi dan kualitas interaksi mempengaruhi secara positif pada

kepuasan pengguna website Alodokter dengan kualitas informasi

mempengaruhi dominan dibandingkan dua variabel lainnya.

5.2 Rekomendasi
Berdasarkan pada pengujian variabel dominan terhadap kepuasan

pengguna yaitu kualitas informasi memiliki pengaruh yang lebih tinggi terhadap

kepuasan pengguna pada website Alodokter, maka dari itu penulis

merekomendasikan:
63

5.2.1 Untuk website Alodokter

a. Diharapkan untuk pengelola website Alodokter dapat memperhatikan

keseluruhan kualitas website guna mempertahankan atau meningkatkan kepuasan

pengguna website, terutama dalam aspek kemudahan penggunaan yang menjadi

variabel yang harus diperbaiki guna meningkatkan kepuasan pengguna.

b. Untuk meningkatkan kualitas kegunaan Alodekter dapat memperbaiki

memperbaiki sistem perhitungan waktu konsultasi saat terkirimnya pertanyaan

pertama, penambahan jumlah kalimat yang dapat diajukan ke dokter pada fitur

Chat Dengan Dokter, memberikan keterangan ketersedian obat dengan jelas pada

fitur Alodokter Shop, memperjelas persetujuan auto debet yang dilakukan oleh

aplikasi dengan mengirim verifikasi persetujuan kepada pengguna,

mengembalikan fitur pembayaran menggunakan pulsa, dan memberi ruang aduan

responsif pengguna terhadap kesulitan atau pengalaman yang kurang mengenakan

yang dialami selama menggunakan Alodokter.

c. Untuk meningkatkan kualitas interaksi layanan pada website Alodokter

dapat memperluas cakupan daerah serta memperbanyak ketersedian rumah sakit

dan apotek yang bekerja sama dengan website, guna menyempurnakan layanan

bagi pengguna diluar daerah layanan yang terdaftar sekarang.

d. Mempertahankan kualitas informasi yang telah dimiliki sekarang akan

berpengaruh baik dalam mempertahankan tingkat kepuasan pengguna website

Alodokter yang teah dimiliki.


64

5.2.2 Untuk peneliti selanjutnya

Bagi penelitian selanjutnya dapat menambahkan kriteria penyortiran data

responden apabila didapatkan jumlah responden yang lebih banyak dari jumlah

sampel yang diperlukan, semisal frekuensi penggunaan website dalam satu

periode tertentu. Dengan demikian hasil penelitian yang dilakukan lebih mengurai

fenomena dan menghasilkan data yang lebih akurat.


65

DAFTAR PUSTAKA

Aditiya, A. (2017) Analisis Pengaruh Kualitas Website Terhadap Kepuasan


Pengguna Berdasarkan Metode Webqual Pada Website
www.wingscorp.com, Jurnal Sistem informasi dan Komputer Akuntansi.
Algifari (2016) Mengukur Kualitas Layanan dengan Indeks Kepuasan Metode
IPA. Yogyakarta: BPEE.
Alodokter (2022) Alodokter, Alodokter. Available at:
https://www.alodokter.com/about (Accessed: 24 May 2022).
Apriliani, D. (2020) ANALISIS KUALITAS WEBSITE DETIK.COM
MENGGUNAKAN METODE WEBQUAL 4.0 DAN IMPORTANCE-
PERFORMANCE ANALYSIS (IPA) (Studi Pada Anggota Himpunan
Mahasiswa Administrasi Bisnis Universitas Mulawarman). Univeritas
Mulawarman.
Balfagih, Z., Mohamed, N. and Mahmud, M. (2008) ‘In Search of a model for
evaluating the quality of E-commerce Web sites’, IEEE. doi:
10.1109/ITSIM.2008.4631628.
Bianda, L. (2020) Riset: 64% Penduduk Indonesia Sudah Pakai Internet,
Kumparan. Available at: https://kumparan.com/kumparantech/riset-64-
penduduk-indonesia-sudah-pakai-internet-1ssUCDbKILp/full (Accessed:
22 September 2020).
Desfika, T. S. (2021) Selama Pandemi, ALFI: Belanja Online Naik 37%,
Invertor.id. Available at: https://investor.id/business/276132/selama-
pandemi-alfi-belanja-online-naik-37 (Accessed: 25 January 2022).
Deva Nur Fauziyah, D. A. N. W. (2018) ‘Pengukuran kualitas layanan
bukalapak.com terhadap kepuasan konsumen dengan metode webqual
4.0’, Jurnal Ilmu Pengetahuan Dan Teknologi Komputer, 3(2), pp. 173–
180.
Ghozali, I. (2013) Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM SPSS 21
Update PLS Regresi. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.
Herliawan, I., Ghani, M. A. and Firdaus, M. R. (2019) ‘Analisis Kualitas Portal
66

Media Online Inilahtasi.com Terhadap Kepuasan Pengguna Menggunakan


Metode Webqual 4.0’, Sistem Informasi, 11(2), pp. 111–117. Available at:
http://ijns.org/journal/index.php/ijns/article/view/1781%0Ahttps://ijns.org/
journal/index.php/ijns/article/download/1781/1669.
Kurniawati, R. A., Kusyanti, A. and Mursityo, Y. T. (2018) ‘Analisis Pengaruh
Kualitas Website Terhadap Kepuasan Pelanggan Mister Aladin Dengan
Menggunakan Webqual 4.0’, Jurnal Pengembangan Teknologi Informasi
dan Ilmu Komputer, 2(3), pp. 1151–1160.
Lukman and Munawir (2018) Sistem Informasi Manajemen. I. Edited by
Syarifuddin. Banda Aceh: Lembaga KITA.
Machmud, R. (2018) Kepuasan Penggunaan Sistem Informasi Kepuasan
Penggunaan Sistem Informasi.
Nana, D. and Elin, H. (2018) ‘Memilih Metode Penelitian Yang Tepat: Bagi
Penelitian Bidang Ilmu Manajemen’, Jurnal Ilmu Manajemen, 5(1), p.
288. Available at:
https://jurnal.unigal.ac.id/index.php/ekonologi/article/view/1359.
Natalia, M. (2021) Tren Penggunaan Telemedicine Melonjak 600% Imbas
Pandemi, News.com. Available at:
https://ekbis.sindonews.com/read/346876/34/tren-penggunaan-
telemedicine-melonjak-600-imbas-pandemi-1614254577 (Accessed: 17
April 2021).
Nurhaliza, S. (2019) Analisis Kualitas Website E-Commerce Shopee Terhadap
Kepuasan Pengguna Menggunakan Metode Webqual 4.0 Di Batam.
Universitas Internasional Batam. doi:
http://repository.uib.ac.id/id/eprint/1974.
Prasetiyo, D. (2019) ‘Pengaruh Kualitas Layanan Elektronik Dan Kualitas
Informasi Aplikasi Mobile Alodokter Terhadap Kepuasan Pengguna Pada
Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Riau’, Journal of Chemical
Information and Modeling, 6(0), p. 7.
Prasianto, K. R. and Hartomo, K. D. (2022) ‘Pengujian Sistem Informasi
Pelayanan Desa Terhadap Kepuasan Pengguna Menggunakan Metode
67

Webqual 4.0’, Jurnal Media Informatika Budidarma, 6(1), p. 1. doi:


10.30865/mib.v6i1.3286.
Rahmaini, S. N. (2018) Analisis Kualitas Website Akademik Menggunakan
Metode Webqual 4.0 Dan Importance-Performance Analysis (Ipa). UIN
Syarif Hidayatullah. Available at:
http://repository.uinjkt.ac.id/dspace/handle/123456789/41998.
Ramadan, R. (2020) ‘Analisis Pengaruh Kualitas Website Admin PMB BSI-
Group Terhadap Kepuasan Pengguna Menggunakan Metode Webqual
4.0’, Remik, 5(1), pp. 31–42. doi: 10.33395/remik.v5i1.10629.
Romney, M. B. and Steinbart, P. J. (2015) Sistem Informasi Akuntansi
Terjemahan: Kiki Sakinah Nur Safira dan Novita Puspita. Jakarta:
Salemba Empat.
Rukmiyati, N. M. S. and Budiartha, I. K. (2020) ‘Pengaruh Kualitas Sistem
Informasi, Kualitas Informasi Dan Perceived Usefulness pada Kepuasan
Pengguna Akhir Software Akuntasi (Studi Empiris pada Hotel Berbintang
di Provinsi Bali)’, Klabat Accounting Review, 1(2), p. 1. doi:
10.31154/kar.v1i2.475.1-11.
Sastika, W. (2016) ‘Analisis Pengaruh Kualitas Website (WebQual 4.0) Terhadap
Keputusan Pembelian pada Website e-commerce Traveloka’, Seminar
Nasional Teknologi Informasi dan Komunikasi 2016 (SENTIKA 2016),
2016(Sentika), pp. 18–19.
Setiyorini, A. (2016) ‘Analisa pengukuran kualitas layanan website menggunakan
metode WebQual’, Jurnal Informasi Interaktif, 1(1), pp. 26–33.
Sugiyono (2016) Statistika untuk Penelitian. 27th edn. Bandung: ALFABETA.
Susanto, A. (2017) Sistem Informasi Akuntansi: Pemahaman Konsep Secara
Terpadu. I. Bandung: Lingga Jaya. Available at:
http://digilib.stiem.ac.id:8080/jspui/handle/123456789/81.
Tarigan, J. (2008) ‘User Satisfaction Using Webqual Instrument: A Research on
Stock Exchange of Thailand (SET)’, Jurnal Akuntansi dan Keuangan,
10(1), pp. 24–47. doi: 10.9744/jak.10.1.PP.24-47.
Umami, W. H. (2018) Analisis kualitas layanan website e-filing menggunakan
68

metode webqual dan ipa (studi kasus: kpp pratama palembang), dalam
jurnal Metode, E-filing Menggunakan Dan, Webqual. Universitas Islam
Negeri Raden Fatah Palembang. Available at:
http://eprints.radenfatah.ac.id/id/eprint/3450%0A.
Utami, L. A., Ishaq, A. and Maulidiyah, N. (2018) ‘Analisa Pengaruh Kualitas
Website PPDB Terhadap Kepuasan Pengguna’, SinkrOn, 3(1), pp. 31–37.
doi: 10.33395/sinkron.v3i1.10146.
Yusra, Y. (2018) Layanan Healthtech di Asia Berkembang Pesat, di Indonesia
Belum Signifikan, Dailysocial.id. Available at:
https://dailysocial.id/post/healthtech-di-asia (Accessed: 17 April 2021).
69

LAMPIRAN
70

KUESIONER PENELITIAN

Perkenalkan saya Fahrisa Rahma Putri, mahasiswa Universitas

Mulawarman Samarinda, Program Studi Administrasi Bisnis Angkatan 2017.

Kuesioner ini dibuat untuk mengumpulkan data dalam kelancaran penelitian yang

berjudul “Analisis Kualitas Website terhadap Kepuasan Pengguna AloDokter

dengan Metode Webqual 4.0”. Saya selaku peneliti meminta

Bapak/Ibu/Saudara/i berkenan membantu penelitian ini dengan mengisi kuesioner

berikut di bawah ini yang saya ajukan. Dalam pengisian kuesioner

Bapak/Ibu/Saudara/i untuk menjawab secara transparan dan sesuai apa adanya.

Harap jawaban yang telah dituangkan tidak mempengaruhi

Bapak/Ibu/Saudara/I, kerana penelitian ini saya lakukan dalam pemenuhan

kepentingan akademis upaya penyelesaian skripsi. Atas partisipasi dan bantuan

Bapak/Ibu/Saudara/I yang telah mengisi kuesioner ini, saya ucapkan banyak

terima kasih.

Hormat Saya,

Fahrisa Rahma Putri


71

A. Identitas Responden

1. Nama Responden : ……………………………….

2. No. Telp atau email : ……………………………….

3. Usia Responden : ……. tahun

4. Jenis Kelamin : Laki – Laki

Perempuan

5. Pekerjaan :

Pelajar/ Mahasiswa

Karyawan

Ibu Rumah Tangga

Wirausaha/Swasta

Pegawai Negeri Sipil

6. Penghasilan :

≤ Rp. 1000.000

Rp. 1000.000 – Rp. 5000.000

≥ Rp. 5000. 000

7. Pendidikan :

SD

SMP

SMA

Diploma

Sarjana (S1)
72

Magister (S2)

Doktor (S3)

8. Platform Alodokter yang pernah digunakan pilih yang sesuai.

Aplikasi Mobile

Website

9. Berapa kali anda menggunakan AloDokter dalam waktu satu

tahun terakhir?

≤3

3 – 5 kali

≥ 5 kali

10. Aktivitas yang dilakukan pada layanan Alodokter. Pilih yang

sesuai

Konsultasi Dokter

Membuat janji Konsultasi dengan Dokter

Mencari Rumah sakit atau klinik

Menyimpan rekam medis

Membaca artikel yang ada pada AloDokter

Membuat Panggilan darurat

Lainnya
73

B. Pernyataan Kuesioner

1. Penelitian ini dilakukan untuk keperluan penyesuaian skripsi

sebagai salah satu persyaratan untuk mendapatkan gelar

Sarjana pada Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas

Mulawarman.

2. Mohon beri tanda ceklis () jawaban yang anda pilih

3. Mohon ketersediaan Bapak/Ibu/Saudara/I untuk memberikan

jawaban yang sebenar – benarnya sesuai dengan pernyataan di

bawah ini.

4. Atas perhatian dan kerjasamanya, saya ucapkan terima kasih.

Petunjuk pengisian berikan tanda ceklis () pada kolom jawaban

dianggap paling tepat, pada alternatif jawaban berikut:


74

DAFTAR PERTANYAAN

No Pernyataan SS S N TS STS
Kualitas Penggunaan (X1)
1 Saya merasa mudah mempelajari
pengoperasian website AloDokter
2 Saya berinteraksi dengan jelas dan
mudah dipahami pada website
AloDokter
3 Saya merasa mudah bernavigasi
atau menelusuri website AloDokter
4 Saya merasa mudah menggunakan
website AloDokter
5 Website memiliki tampilan yang
menarik
6 Desain pada website AloDokter
sudah sesuai dengan desain sistem
informasi berbasis web
7 Website AloDokter memiliki
kompetensi yang baik
8 Website AloDokter memberikan
pengalaman atau pengaruh positif
kepada saya
Kualitas Informasi (X2)
9 Website AloDokter memberikan
informasi yang akurat
10 Website AloDokter memberikan
informasi terpercaya
11 Website AloDokter menyajikan
informasi terkini
12 Website AloDokter memberikan
informasi relevan sesuai apa yang
dibutuhkan
13 Website AloDokter memberikan
informasi dengan bahasa yang
mudah dipahami
14 Website AloDokter memberikan
informasi yang lengkap dan
terperinci
15 Informasi pada Website AloDokter
disajikan dengan format yang sesuai
Kualitas Layanan Interaksi (X3)
16 Website AloDokter memiliki
reputasi baik
17 Website AloDokter memberikan
rasa aman saat berinteraksi
18 Website AloDokter menjaga
informasi pribadi saya
19 Website AloDokter memberikan
75

ruang personalisasi bagi pengguna


20 Website AloDokter memberikan
ruang untuk komunitas
21 Website AloDokter memberikan
kemudahan dalam berkomunikasi
22 Saya merasa yakin informasi dan
layanan dalam Website AloDokter
berjalan dengan baik dan optimal
Kepuasan Pelanggan (Y)
23 Website Alodokter memberikan
informasi yang tepat sesuai yang
anda butuhkan.
24 Informasi yang diberikan
memenuhi kebuthan anda.
25 Website Alodokter menyediakan
laporan yang tampaknya hanya
tentang apay an anda butuhkan.
26 Website Alodokter memberikan
informasi yang cukup.
27 Informasi yan diberikan akurat.
28 Anda merasa puas dengan
keakuratan informasi dari website
Alodokter.
29 Output yang disajikan dalam format
yang sesuai.
30 Website Alodokter menyediakan
informasi yang jelas.
31 Website Alodokter mudah
digunakan.
32 Website Alodokter mudah
dimengerti.
33 Anda mendapatkan informasi yang
dibutuhkan tepat waktu.
34 Website Alodokter memberikan
informasi terbaru.
76

Data Responden

No. Responden Usia Responden Jenis Kelamin


1 22 Laki - Laki
2 23 Laki - Laki
3 21 Laki - Laki
4 22 Laki - Laki
5 21 Laki - Laki
6 23 Perempuan
7 23 Perempuan
8 22 Perempuan
9 22 Perempuan
10 22 Perempuan
11 22 Perempuan
12 22 Perempuan
13 22 Perempuan
14 27 Perempuan
15 21 Perempuan
16 21 Perempuan
17 18 Perempuan
18 22 Perempuan
19 21 Perempuan
20 23 Perempuan
21 22 Perempuan
22 22 Perempuan
23 22 Perempuan
24 22 Laki - Laki
25 23 Perempuan
26 20 Laki - Laki
27 21 Perempuan
28 22 Perempuan
29 22 Perempuan
30 20 Perempuan
31 20 Perempuan
32 20 Perempuan
33 20 Laki - Laki
34 22 Perempuan
35 21 Laki - Laki
36 22 Perempuan
37 23 Perempuan
38 22 Perempuan
39 21 Perempuan
40 29 Laki - Laki
41 22 Perempuan
42 24 Laki - Laki
77

43 21 Perempuan
44 22 Laki - Laki
45 22 Perempuan
46 25 Laki - Laki
47 21 Laki - Laki
48 21 Perempuan
49 21 Perempuan
50 21 Perempuan
51 22 Perempuan
52 22 Perempuan
53 21 Laki - Laki
54 23 Perempuan
55 21 Perempuan
56 21 Perempuan
57 19 Perempuan
58 22 Perempuan
59 23 Perempuan
60 22 Perempuan
61 24 Perempuan
62 20 Perempuan
63 22 Perempuan
64 22 Laki - Laki
65 22 Perempuan
66 24 Laki - Laki
67 22 Perempuan
68 21 Laki - Laki
69 20 Perempuan
70 21 Perempuan
71 21 Laki - Laki
72 20 Perempuan
73 22 Perempuan
74 27 Perempuan
75 22 Perempuan
76 22 Perempuan
77 21 Perempuan
78 20 Laki - Laki
79 23 Laki - Laki
80 22 Perempuan
81 27 Perempuan
82 21 Laki - Laki
83 22 Perempuan
84 22 Laki - Laki
85 20 Perempuan
86 22 Laki – Laki
78

87 52 Perempuan
88 22 Perempuan
89 22 Perempuan
90 23 Perempuan
91 21 Laki – Laki
92 29 Perempuan
93 29 Laki – Laki
94 28 Perempuan
95 32 Perempuan
96 35 Perempuan
97 29 Perempuan
98 40 Perempuan
99 20 Perempuan
100 23 Perempuan
101 37 Laki – Laki
102 25 Perempuan
103 28 Laki – Laki
104 19 Perempuan
105 36 Perempuan
106 45 Perempuan
107 27 Perempuan
108 23 Laki – Laki
109 27 Laki – Laki
110 24 Laki – Laki
111 53 Perempuan
112 24 Laki – Laki
113 65 Laki – Laki
114 40 Perempuan
115 24 Perempuan
116 25 Laki – Laki
117 30 Perempuan
118 22 Perempuan
119 23 Perempuan
120 21 Laki – Laki
121 24 Perempuan
122 27 Perempuan
123 23 Perempuan
124 22 Perempuan
125 23 Perempuan
126 22 Perempuan
127 25 Perempuan
128 23 Laki - Laki
129 23 Perempuan
130 23 Perempuan
79

131 23 Perempuan
132 22 Perempuan
133 22 Perempuan
134 23 Perempuan
135 22 Perempuan
80

Tabulasi Data

Kualitas Pengunaan X1
1 2 3 4 5 6 7 8
3 3 5 5 2 3 3 4 3,75
4 4 4 4 4 4 4 4 3,5625
3 3 3 3 3 4 3 3 3,5625
4 3 5 5 4 3 4 4 4,3125
5 5 5 5 2 5 5 5 4,75
5 5 5 4 5 5 5 5 4,3125
4 4 4 4 3 3 4 4 4,3125
5 5 5 5 4 5 5 5 4,875
5 5 5 5 5 4 5 5 4,625
5 4 4 5 4 4 4 5 4,125
4 4 4 5 3 3 4 4 4,0625
4 5 5 5 4 4 4 3 4,5
5 5 5 5 4 4 5 5 4,8125
5 5 5 5 5 5 5 4 4,4375
4 4 4 5 3 4 4 4 4,25
5 5 5 5 4 4 4 4 4,25
3 4 3 4 4 4 5 5 4,125
5 5 4 4 4 4 4 4 4,375
5 5 4 4 5 4 5 4 4,1875
4 4 4 4 3 4 4 4 4,25
5 5 5 5 3 4 5 5 4,125
3 4 3 4 4 4 4 3 4,3125
5 5 5 5 5 5 5 5 4,5
4 4 4 4 4 4 4 4 4,1875
5 5 4 5 4 4 4 4 4,125
4 4 3 4 4 4 4 4 4,3125
4 5 5 4 5 5 5 5 4,1875
4 4 4 4 3 3 3 4 3,5625
4 3 3 4 3 4 4 3 4,125
5 4 5 5 4 5 5 5 4,5625
5 5 4 5 4 3 4 5 4,125
3 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 5 4 4,3125
5 5 5 5 3 4 4 5 4,25
4 4 4 4 4 4 4 4 3,875
4 4 4 3 3 4 4 4 4,1875
4 4 4 5 5 5 5 5 4,8125
5 5 5 5 5 5 5 5 4,5625
4 4 3 4 3 5 5 5 3,875
3 4 3 4 4 4 3 4 3,875
4 4 4 4 4 4 4 5 4,25
4 4 4 4 4 5 5 5 4,25
4 4 4 4 5 4 4 4 4,0625
4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4 4,0625
81

5 3 4 3 4 5 4 5 4,25
5 5 4 4 4 4 4 5 4,1875
4 4 4 4 4 4 4 4 4,1875
5 4 4 5 5 4 4 4 4,375
5 5 4 5 4 4 4 4 4,0625
3 4 4 3 4 4 4 4 4,0625
5 5 5 5 5 2 4 4 4,125
4 4 4 4 4 4 3 4 3,6875
4 4 3 4 4 3 3 3 3,8125
4 5 4 4 4 4 4 4 4,1875
5 5 4 4 3 4 4 5 4,25
4 5 4 5 5 3 3 5 4,625
5 5 5 5 5 5 5 5 4,3125
4 4 4 4 3 3 3 4 4,125
5 2 5 5 5 5 5 5 4,75
5 5 5 5 4 5 5 5 4,5
4 4 5 4 3 4 5 4 4,5625
5 5 5 5 5 5 5 5 4,75
5 5 4 5 4 4 4 5 4,3125
5 3 5 5 4 4 4 3 4
4 4 5 4 4 4 3 3 3,9375
2 3 3 4 5 5 5 5 4
4 4 4 4 4 4 4 4 3,75
3 3 4 4 3 3 4 4 3,5625
4 4 4 3 3 3 4 4 3,875
4 4 3 4 4 5 5 4 4
5 4 4 4 3 3 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 5 3,9375
4 4 4 4 3 3 4 4 3,75
4 3 5 5 3 3 4 3 3,875
4 4 4 4 4 3 5 4 4,125
5 4 4 5 4 4 4 4 3,8125
2 4 2 2 3 5 4 5 3,625
4 4 4 4 3 4 4 4 4,0625
5 4 5 4 4 4 4 4 4,5625
5 5 5 5 5 5 5 4 4,4375
4 4 4 5 3 4 4 4 4,1875
5 4 4 4 5 4 4 5 4,1875
5 2 4 4 4 4 5 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4 3,8125
4 3 4 3 4 3 3 5 3,6875
4 4 4 2 4 4 4 4 3,9375
4 4 4 4 4 5 4 4 4,5
5 5 4 5 5 5 5 5 4,5
4 4 4 5 4 4 4 4 4,0625
4 4 4 4 4 4 4 4 3,875
4 4 4 3 3 4 4 4 3,9375
5 4 4 4 3 4 5 4 4
4 4 3 4 4 4 4 4 3,9375
82

4 3 4 5 4 3 5 4 4,1875
3 5 4 4 5 5 4 5 4
4 3 4 4 4 2 4 4 3,875
5 4 4 4 4 3 5 4 4,4375
5 5 5 5 4 4 5 5 4,75
5 5 5 4 5 5 4 5 4,25
4 4 4 4 3 3 4 4 4
3 5 5 4 4 4 5 4 4,4375
4 5 5 4 5 5 5 4 4,375
5 4 4 3 5 4 4 4 4,125
5 4 4 5 4 3 3 5 4,25
4 3 5 5 4 4 5 5 4
4 3 4 3 4 4 3 4 4
4 5 5 4 4 5 4 4 4,4375
5 4 5 4 5 4 4 5 4,375
5 5 4 3 5 4 4 4 4,1875
4 3 5 5 4 3 5 4 4,25
4 5 4 5 4 3 5 5 4,1875
4 4 3 5 4 4 5 3 3,9375
4 4 3 5 4 3 3 5 3,8125
4 4 4 3 4 4 4 3 3,9375
3 5 4 3 5 4 4 5 3,9375
4 3 5 5 4 4 3 2 3,875
3 5 4 3 5 3 5 4 4
3 5 4 4 4 4 3 5 4
3 5 4 4 4 4 4 4 3,9375
3 5 3 4 5 4 4 3 4
4 4 5 4 4 4 3 5 4
3 4 4 3 5 4 3 5 3,9375
4 3 4 4 4 4 4 5 4,125
4 4 3 4 4 5 5 5 3,8125
3 3 3 4 4 4 3 3 3,6875
4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 4 4 5 3 3 3 5 3,875
4 3 4 4 3 4 4 4 3,875
4 4 4 4 4 4 4 4 3,875
4 4 3 4 3 4 4 4 4,0625
5 4 4 5 4 4 5 4 4,25
4 4 4 5 4 3 4 5 4,5625
5 5 5 5 5 5 5 5 4,8125
5 5 5 5 4 4 4 5 4,625

Kualitas Informasi X2
1 2 3 4 5 6 7
3 4 4 4 3 3 3 3,428571429
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 3 4 4 4 4 3,857142857
4 5 5 5 5 5 4 4,714285714
83

4 4 4 5 1 5 5 4
5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 5 5 4 4,857142857
5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 5 5 5 5
4 5 5 5 5 5 4 4,714285714
4 4 4 4 4 3 4 3,857142857
4 4 5 5 5 5 5 4,714285714
4 4 5 5 5 4 5 4,571428571
5 5 5 4 5 4 5 4,714285714
4 4 3 4 5 4 4 4
4 5 5 5 5 4 5 4,714285714
5 4 4 4 4 4 4 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
5 4 5 5 5 4 4 4,571428571
4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 3 4 4 4 4 3,857142857
5 5 5 5 5 5 5 5
4 5 4 4 5 5 4 4,428571429
4 4 4 5 5 5 5 4,571428571
4 4 4 4 4 3 4 3,857142857
5 4 4 5 5 5 4 4,571428571
4 4 4 4 5 3 3 3,857142857
4 4 3 4 4 4 4 3,857142857
5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 4 5 5 5 5 4,857142857
3 4 4 4 4 4 3 3,714285714
4 5 4 5 5 4 4 4,428571429
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 4 4 4 4
3 3 4 4 4 4 3 3,571428571
5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 5 5 5 5 5 4,714285714
4 3 4 3 4 4 4 3,714285714
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 5 5 4,285714286
4 4 4 4 5 4 4 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
4 5 5 5 4 4 5 4,571428571
5 5 5 5 5 4 5 4,857142857
4 4 5 4 5 5 5 4,571428571
4 4 4 4 4 4 4 4
3 4 3 4 4 4 5 3,857142857
4 3 4 4 5 4 5 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 5 5 5 5 5 5
4 3 4 4 3 3 4 3,571428571
84

4 4 4 3 3 4 3 3,571428571
3 4 4 4 4 4 4 3,857142857
5 5 5 4 5 4 4 4,571428571
2 3 4 4 4 4 4 3,571428571
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 4 4 4 4
4 3 5 4 4 5 5 4,285714286
5 5 4 4 5 4 4 4,428571429
4 4 4 4 4 4 4 4
3 4 5 5 4 4 5 4,285714286
4 4 4 4 4 4 3 3,857142857
3 4 3 3 4 3 3 3,285714286
3 4 4 3 5 4 3 3,714285714
3 4 4 4 5 4 2 3,714285714
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 5 4 5 4 4 4,285714286
4 5 4 3 4 5 4 4,142857143
4 4 4 4 5 4 4 4,142857143
4 4 5 5 4 4 4 4,285714286
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 5 3 3 3,857142857
4 4 5 5 5 5 5 4,714285714
4 4 5 4 5 4 4 4,285714286
5 4 5 5 5 3 4 4,428571429
4 5 4 4 4 4 4 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 4 5 5 5 4 4,714285714
5 5 5 5 5 5 5 5
4 5 5 4 5 4 4 4,428571429
3 4 3 3 3 4 4 3,428571429
4 4 4 4 4 4 4 4
4 5 4 4 3 4 3 3,857142857
4 4 4 4 4 4 4 4
4 5 5 5 5 4 5 4,714285714
4 5 4 4 5 4 4 4,285714286
4 4 4 4 4 3 3 3,714285714
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 4 5 3 4
4 4 4 4 3 5 4 4
4 4 5 4 4 5 4 4,285714286
4 4 5 4 4 4 5 4,285714286
4 5 5 3 3 4 4 4
4 3 4 4 4 4 4 3,857142857
4 3 5 4 4 4 3 3,857142857
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 5 5 5 5 5 4,714285714
4 4 3 4 3 5 5 4
4 4 5 5 4 5 4 4,428571429
85

4 5 4 4 4 4 5 4,285714286
5 5 4 5 4 4 4 4,428571429
4 4 3 5 4 3 5 4
5 4 4 5 4 4 3 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 5 4 4 5 4 4,285714286
5 4 5 4 5 3 5 4,428571429
5 4 4 3 5 4 4 4,142857143
4 5 4 5 4 5 4 4,428571429
5 4 5 4 4 3 5 4,285714286
4 4 3 5 3 4 4 3,857142857
4 3 5 4 3 4 3 3,714285714
4 4 4 4 3 3 4 3,714285714
4 3 4 3 5 3 5 3,857142857
4 4 4 4 3 4 4 3,857142857
3 5 4 3 5 4 4 4
3 4 4 3 5 4 4 3,857142857
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 3 5 4 4 4
3 5 4 3 5 4 5 4,142857143
4 3 5 3 5 3 5 4
4 5 5 4 5 4 4 4,428571429
4 4 4 5 5 4 4 4,285714286
4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 5 4 4 4 4,142857143
4 4 5 4 5 5 5 4,571428571
4 5 4 4 4 4 4 4,142857143
3 3 4 4 4 3 4 3,571428571
5 5 5 4 4 4 4 4,428571429
5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 5 4 4 4,142857143

Kualitas Interaksi Layanan X3


1 2 3 4 5 6 7
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 5 4 4 4 4 4,142857143
5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 4 5 5 5 5 4,857142857
4 4 4 4 4 4 5 4,142857143
5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 3 5 5 4,714285714
5 4 4 4 4 4 4 4,142857143
4 4 4 3 4 4 4 3,857142857
4 4 4 4 4 5 5 4,285714286
86

4 4 4 4 3 5 5 4,142857143
5 5 4 5 4 5 4 4,571428571
4 4 4 5 4 4 3 4
5 4 4 4 4 4 4 4,142857143
4 4 4 4 3 4 3 3,714285714
5 4 4 4 4 4 4 4,142857143
5 4 5 4 4 5 5 4,571428571
4 4 4 4 4 5 5 4,285714286
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 3 3 3 3,571428571
5 5 5 4 4 5 5 4,714285714
4 4 4 4 3 4 4 3,857142857
4 5 5 5 4 5 4 4,571428571
4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 4 5 5 5 5 4,857142857
4 4 3 3 3 4 3 3,428571429
4 4 4 4 4 3 3 3,714285714
5 4 5 5 5 5 5 4,857142857
3 5 3 4 4 4 5 4
4 4 5 5 4 4 4 4,285714286
4 4 5 4 4 5 5 4,428571429
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 3 3 4 4 4 3,714285714
5 5 5 5 4 5 5 4,857142857
5 4 4 5 5 5 5 4,714285714
5 5 5 3 3 2 5 4
3 4 4 4 3 4 4 3,714285714
5 4 4 4 4 4 4 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 2 3 4 4 3,571428571
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4
5 4 5 4 4 4 4 4,285714286
5 5 4 5 5 4 5 4,714285714
3 4 4 4 3 4 4 3,714285714
4 4 3 4 5 5 4 4,142857143
5 5 5 4 5 5 4 4,714285714
4 4 4 4 4 4 3 3,857142857
5 5 5 5 5 5 5 5
4 3 4 3 2 3 4 3,285714286
3 4 4 4 4 3 3 3,571428571
4 4 4 4 4 4 3 3,857142857
5 5 4 4 3 5 4 4,285714286
5 5 4 5 3 4 4 4,285714286
5 5 4 4 4 5 4 4,428571429
4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 3 4 5 5 5 4,571428571
5 4 4 4 4 5 4 4,285714286
87

4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 3 4 4 4 3,857142857
4 3 4 3 3 4 3 3,428571429
4 4 3 4 3 4 4 3,714285714
5 5 5 5 2 3 5 4,285714286
5 5 5 5 4 5 5 4,857142857
4 4 4 4 4 4 4 4
4 3 3 3 3 3 4 3,285714286
4 4 5 4 4 5 4 4,285714286
4 4 5 4 3 4 4 4
4 4 4 4 2 4 5 3,857142857
4 4 4 4 4 4 4 4
4 3 3 3 3 5 4 3,571428571
3 3 3 4 3 3 4 3,285714286
4 4 5 3 3 4 4 3,857142857
4 4 5 4 4 5 4 4,285714286
4 4 3 5 3 3 3 3,571428571
4 4 4 5 4 4 4 4,142857143
5 5 4 5 5 5 4 4,714285714
4 5 3 4 4 4 5 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 5 4 4 3 4 4
4 3 4 4 4 4 4 3,857142857
4 4 3 3 3 3 4 3,428571429
5 4 5 5 5 5 5 4,857142857
4 4 4 4 3 4 4 3,857142857
4 4 4 4 4 4 4 4
3 4 3 5 3 4 4 3,714285714
4 4 5 5 4 3 4 4,142857143
4 3 4 4 5 4 5 4,142857143
4 5 4 4 4 5 3 4,142857143
4 5 4 3 4 5 3 4
4 4 3 5 5 4 5 4,285714286
4 4 5 3 4 4 4 4
5 5 5 5 3 5 5 4,714285714
3 4 3 4 4 4 5 3,857142857
4 3 5 4 2 4 4 3,714285714
3 4 4 4 2 4 5 3,714285714
4 4 4 5 2 5 5 4,142857143
4 3 4 4 2 5 4 3,714285714
4 4 4 3 5 4 4 4
5 4 5 4 5 3 5 4,428571429
4 4 4 5 4 3 4 4
4 5 4 5 1 4 4 3,857142857
4 5 5 5 3 5 4 4,428571429
4 5 5 4 4 4 4 4,285714286
88

5 4 5 3 1 5 4 3,857142857
4 5 4 4 5 4 3 4,142857143
4 4 3 5 3 5 4 4
4 3 4 3 5 3 3 3,571428571
4 4 4 4 4 4 3 3,857142857
4 4 5 3 2 5 5 4
5 3 4 5 3 5 3 4
4 4 3 5 4 4 3 3,857142857
4 4 3 4 3 4 4 3,714285714
3 5 4 5 4 5 5 4,428571429
3 5 3 5 5 3 4 4
4 3 5 4 2 5 4 3,857142857
4 3 4 4 3 5 4 3,857142857
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 5 5 3 5 5 4,428571429
4 4 4 4 5 4 4 4,142857143
4 4 4 4 4 4 4 4
3 4 4 4 3 4 4 3,714285714
4 4 4 4 5 5 5 4,428571429
4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 5 4 4 4 4,142857143
4 5 5 5 4 5 4 4,571428571
4 4 4 4 4 4 3 3,857142857
5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 3 4 3 4 4 3,714285714
88

Kepuasan Pengguna Y
1 2 3 4 5 6 7 8 9 10 11 12
3 3 4 4 4 3 3 3 3 3 3 3 3,25
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
3 4 5 5 3 4 3 4 5 4 5 5 4,166666667
5 5 5 5 5 5 5 5 2 2 5 5 4,5
4 4 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 4,75
5 5 3 4 5 5 4 5 5 5 5 5 4,666666667
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 4,916666667
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
5 5 5 5 4 4 4 5 5 5 5 5 4,75
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 4 4 4 4 4 4 5 5 4 5 4,416666667
4 5 3 4 4 4 4 5 5 5 3 4 4,166666667
5 5 4 5 5 5 4 5 4 5 5 4 4,666666667
4 4 3 4 4 4 4 4 5 5 4 4 4,083333333
4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 4
3 3 3 4 4 3 3 4 4 4 3 4 3,5
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 4 5 5 4 5 5 5 4 5 5 5 4,75
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 3,833333333
5 5 3 5 4 4 4 5 5 5 5 4 4,5
5 5 3 5 4 4 3 4 5 5 5 4 4,333333333
4 4 4 5 5 4 5 4 4 4 4 4 4,25
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 5 4 5 4 4 4 5 5 5 4 4 4,416666667
4 4 2 5 4 3 4 4 5 5 4 3 3,916666667
89

4 4 4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 3,75
5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4,916666667
5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4,916666667
5 4 5 5 5 4 5 4 5 5 4 5 4,666666667
4 4 3 4 5 4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4,916666667
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
3 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3,75
5 5 5 5 4 4 5 5 5 5 5 4 4,75
5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4,916666667
5 4 4 4 4 5 4 3 4 3 5 5 4,166666667
4 4 4 3 4 4 4 4 4 4 3 4 3,833333333
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 4 4 4 4 5 5 5 5 5 5 4,666666667
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 4
5 4 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4,916666667
4 4 4 4 3 5 4 4 4 4 4 4 4
4 4 3 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4
4 4 5 5 4 4 4 4 5 4 4 4 4,25
4 4 4 3 3 4 4 4 4 4 4 4 3,833333333
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 3 3 4 4 4 5 5 4 4 4
3 3 4 3 4 3 4 4 4 4 4 4 3,666666667
4 3 3 4 4 3 4 4 4 4 5 4 3,833333333
5 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 4 4 4 4 4 4 4 4 5 4 5 4,25
4 4 5 5 5 5 5 5 5 5 4 4 4,666666667
90

4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 4 5 4,916666667
4 5 5 4 5 4 4 5 5 5 4 4 4,5
5 5 4 5 4 5 4 5 5 5 4 4 4,583333333
4 4 2 3 3 3 4 4 5 5 5 5 3,916666667
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 3 4 3 4 3 4 5 5 5 4 4
4 4 4 4 3 3 3 4 4 4 4 4 3,75
2 3 5 5 3 2 3 5 5 5 5 5 4
5 5 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4,25
4 4 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4,083333333
4 4 3 4 4 3 4 4 3 3 4 4 3,666666667
5 4 5 4 5 4 4 5 4 5 4 4 4,416666667
4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3,916666667
4 5 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4,083333333
4 5 4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4,166666667
4 4 3 3 4 4 4 4 5 5 5 4 4,083333333
4 4 5 4 5 4 5 5 5 5 4 4 4,5
4 4 4 5 4 4 4 4 5 5 4 4 4,25
4 5 5 4 5 4 3 5 5 5 4 5 4,5
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3 3 3,833333333
4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4,083333333
5 5 5 5 4 5 4 4 5 5 4 4 4,583333333
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 4 5 4 4 4 4 5 4 4,166666667
4 4 3 4 4 4 4 4 4 4 4 4 3,916666667
4 4 3 4 3 4 4 4 3 3 3 4 3,583333333
4 4 2 4 4 4 5 4 5 5 4 4 4,083333333
5 4 3 4 4 4 4 4 5 5 4 5 4,25
91

4 4 4 4 4 4 4 4 5 5 5 5 4,333333333
4 4 4 5 4 4 5 4 4 4 4 4 4,166666667
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
3 4 3 4 4 3 3 4 3 3 4 3 3,416666667
4 5 4 4 5 4 4 5 3 3 4 5 4,166666667
4 4 4 4 4 5 3 4 4 3 4 5 4
4 5 4 4 5 4 4 3 4 5 4 5 4,25
5 3 4 5 4 4 2 4 3 5 4 5 4
4 4 3 5 5 5 4 5 4 4 5 5 4,416666667
4 5 4 4 4 3 4 3 4 5 4 4 4
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 4 4 4 5 4 5 3 5 5 5 4,333333333
4 3 5 4 4 2 4 4 2 4 4 4 3,666666667
4 4 4 3 5 5 4 4 3 4 4 4 4
4 4 5 4 5 5 4 4 4 4 4 5 4,333333333
5 4 4 4 4 4 5 5 4 5 4 5 4,416666667
4 3 5 5 4 4 4 4 3 3 3 4 3,833333333
4 5 4 4 5 4 4 4 4 5 3 5 4,25
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 5 4 5 4 5 4 4 5 3 5 5 4,416666667
4 5 5 4 5 4 5 4 4 5 4 5 4,5
5 4 3 3 4 3 4 4 4 3 3 2 3,5
5 5 4 4 5 3 5 5 4 4 5 4 4,416666667
5 4 4 3 5 3 5 3 4 4 4 4 4
4 4 3 5 3 4 4 4 3 5 4 4 3,916666667
5 4 4 4 4 3 5 3 4 3 5 3 3,916666667
3 3 4 4 4 4 4 3 4 4 4 4 3,75
4 4 4 3 4 4 4 3 5 3 5 4 3,916666667
5 4 4 3 5 4 3 3 4 5 4 4 4
5 3 3 4 4 5 4 4 3 5 4 3 3,916666667
92

4 3 5 4 4 4 3 5 3 4 3 5 3,916666667
4 4 4 4 5 5 4 5 5 5 5 5 4,583333333
4 5 4 4 5 4 4 4 3 5 5 4 4,25
4 5 4 4 4 3 5 4 4 5 4 4 4,166666667
4 3 5 4 3 5 4 3 5 4 4 5 4,083333333
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 4 4 5 5 5 5 5 4 4 5 4,5
5 5 5 5 5 5 5 4 5 5 5 5 4,916666667
5 4 5 4 5 4 5 5 4 5 5 5 4,666666667
5 5 4 4 4 5 4 4 4 4 4 4 4,25
4 4 4 5 4 4 4 4 5 5 4 4 4,25
4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4
4 4 3 4 3 4 4 5 4 4 4 4 3,916666667
5 4 4 4 5 5 5 5 5 5 5 5 4,75
5 5 5 4 5 4 5 4 5 5 5 4 4,666666667
5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5 5
4 4 5 5 4 5 5 5 5 5 5 5 4,75
93

Uji Validitas

Correlations
Kualitas
X1.1 X1.2 X1.3 X1.4 X1.5 X1.6 X1.7 X1.8 Penggunaan
X1.1 Pearson 1 .278** .499** .464** .156 .114 .280** .252** .653**
Correlation
Sig. (2-tailed) .001 .000 .000 .071 .187 .001 .003 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** * ** ** ** **
X1.2 Pearson .278 1 .256 .182 .304 .252 .232 .310 .606**
Correlation
Sig. (2-tailed) .001 .003 .035 .000 .003 .007 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** * ** *
X1.3 Pearson .499 .256 1 .433 .184 .123 .256 .185 .622**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .003 .000 .033 .156 .003 .032 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
X1.4 Pearson .464** .182* .433** 1 .069 -.008 .256** .153 .545**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .035 .000 .429 .924 .003 .077 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
X1.5 Pearson .156 .304** .184* .069 1 .328** .250** .221** .540**
Correlation
Sig. (2-tailed) .071 .000 .033 .429 .000 .003 .010 .000
94

N 135 135 135 135 135 135 135 135 135


X1.6 Pearson .114 .252** .123 -.008 .328** 1 .426** .279** .533**
Correlation
Sig. (2-tailed) .187 .003 .156 .924 .000 .000 .001 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
X1.7 Pearson .280** .232** .256** .256** .250** .426** 1 .276** .627**
Correlation
Sig. (2-tailed) .001 .007 .003 .003 .003 .000 .001 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** * ** ** **
X1.8 Pearson .252 .310 .185 .153 .221 .279 .276 1 .563**
Correlation
Sig. (2-tailed) .003 .000 .032 .077 .010 .001 .001 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** ** ** **
Kualitas Pearson .653 .606 .622 .545 .540 .533 .627 .563 1
Penggun Correlation
aan Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).
*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).
95

Correlations
X2.1 X2.2 X2.3 X2.4 X2.5 X2.6 X2.7 Kualitas Informasi
X2.1 Pearson 1 .479** .450** .500** .337** .342** .391** .724**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** **
X2.2 Pearson .479 1 .315 .392 .349 .425 .297 .674**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** **
X2.3 Pearson .450 .315 1 .421 .424 .366 .404 .703**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
X2.4 Pearson .500** .392** .421** 1 .252** .465** .411** .714**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .003 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
X2.5 Pearson .337** .349** .424** .252** 1 .227** .310** .622**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .003 .008 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
96

X2.6 Pearson .342** .425** .366** .465** .227** 1 .402** .671**


Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .008 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** **
X2.7 Pearson .391 .297 .404 .411 .310 .402 1 .677**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** ** **
Kualitas Pearson .724 .674 .703 .714 .622 .671 .677 1
Informasi Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).
97

Correlations
Kualitas
Layanan
X3.1 X3.2 X3.3 X3.4 X3.5 X3.6 X3.7 Interaksi
X3.1 Pearson Correlation 1 .376** .434** .255** .264** .370** .305** .669**
Sig. (2-tailed) .000 .000 .003 .002 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** **
X3.2 Pearson Correlation .376 1 .253 .434 .306 .298 .328 .674**
Sig. (2-tailed) .000 .003 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** * ** **
X3.3 Pearson Correlation .434 .253 1 .190 .055 .283 .287 .556**
Sig. (2-tailed) .000 .003 .027 .528 .001 .001 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** * ** ** **
X3.4 Pearson Correlation .255 .434 .190 1 .241 .299 .291 .623**
Sig. (2-tailed) .003 .000 .027 .005 .000 .001 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
X3.5 Pearson Correlation .264** .306** .055 .241** 1 .139 .157 .561**
Sig. (2-tailed) .002 .000 .528 .005 .107 .069 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
X3.6 Pearson Correlation .370** .298** .283** .299** .139 1 .363** .627**
Sig. (2-tailed) .000 .000 .001 .000 .107 .000 .000
98

N 135 135 135 135 135 135 135 135


X3.7 Pearson Correlation .305** .328** .287** .291** .157 .363** 1 .617**
Sig. (2-tailed) .000 .000 .001 .001 .069 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135
Kualitas Pearson Correlation .669** .674** .556** .623** .561** .627** .617** 1
Layanan Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
Interaksi N 135 135 135 135 135 135 135 135
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).
*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).
99

Correlations
Kepuasan
Y1 Y2 Y3 Y4 Y5 Y6 Y7 Y8 Y9 Y10 Y11 Y12 Pengguna
Y1 Pearson 1 .539** .200* .252** .405** .434** .479** .297** .224** .327** .360** .253** .629**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .020 .003 .000 .000 .000 .000 .009 .000 .000 .003 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
** * ** ** ** ** ** ** ** ** **
Y2 Pearson .539 1 .197 .297 .404 .349 .408 .388 .372 .332 .327 .269 .647**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .022 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .002 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
* * ** ** ** ** ** * **
Y3 Pearson .200 .197 1 .346 .370 .311 .318 .287 .125 .153 .201 .405 .534**
Correlation
Sig. (2-tailed) .020 .022 .000 .000 .000 .000 .001 .147 .077 .019 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y4 Pearson .252** .297** .346** 1 .261** .369** .267** .454** .287** .299** .348** .331** .598**
Correlation
Sig. (2-tailed) .003 .000 .000 .002 .000 .002 .000 .001 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y5 Pearson .405** .404** .370** .261** 1 .393** .496** .375** .153 .266** .272** .337** .627**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .002 .000 .000 .000 .077 .002 .001 .000 .000
100

N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y6 Pearson .434** .349** .311** .369** .393** 1 .352** .384** .289** .215* .347** .467** .657**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .001 .012 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y7 Pearson .479** .408** .318** .267** .496** .352** 1 .385** .320** .255** .365** .250** .650**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .002 .000 .000 .000 .000 .003 .000 .003 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y8 Pearson .297** .388** .287** .454** .375** .384** .385** 1 .308** .400** .353** .416** .668**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .001 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y9 Pearson .224** .372** .125 .287** .153 .289** .320** .308** 1 .576** .396** .306** .593**
Correlation
Sig. (2-tailed) .009 .000 .147 .001 .077 .001 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y10 Pearson .327** .332** .153 .299** .266** .215* .255** .400** .576** 1 .327** .355** .609**
Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .077 .000 .002 .012 .003 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
Y11 Pearson .360** .327** .201* .348** .272** .347** .365** .353** .396** .327** 1 .479** .631**
Correlation
101

Sig. (2-tailed) .000 .000 .019 .000 .001 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** ** ** ** ** ** **
Y12 Pearson .253 .269 .405 .331 .337 .467 .250 .416 .306 .355 .479 1 .648**
Correlation
Sig. (2-tailed) .003 .002 .000 .000 .000 .000 .003 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
** ** ** ** ** ** ** ** ** ** ** **
Kepuasan Pearson .629 .647 .534 .598 .627 .657 .650 .668 .593 .609 .631 .648 1
Pengguna Correlation
Sig. (2-tailed) .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000 .000
N 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135 135
**. Correlation is significant at the 0.01 level (2-tailed).
*. Correlation is significant at the 0.05 level (2-tailed).
102
103
104
105
106

Anda mungkin juga menyukai