Anda di halaman 1dari 6

Mata kuliah : Prinsip Pengajaran dan Asesmen

Topik : 2 – Ruang Kolaborasi

Nama Kelompok

1. Brigita Merung
2. Anggia Liatahi
3. Randi Yaalis

Tugas Kelompok 1.2 Pemetaan Rancangan Pembelajaran dengan Konsep Understanding


by Design (UbD)

Kelas: 1 Topik: Membaca dan


Mata pelajaran: Bahasa Indonesia Menulis

Capaian Pembelajaran
• Menyimak
1. Peserta didik mampu bersikap menjadi pendengar yang penuh
perhatian
2. Peserta didik menunjukkan minat pada tuturan yang didengar
serta mampu memahami pesan lisan dan informasi dari media
audio, teks aural (teks yang dibacakan/didengar), instruksi lisan, dan
percakapan yang berkaitan dengan tujuan berkomunikasi.
• Membaca dan Memirsa
1. Peserta didik mampu bersikap menjadi pembaca dan pemirsa
yang menunjukkan minat terhadap teks yang dibaca atau dipirsa.
2. Peserta didik mampu membaca kata-kata yang dikenalinya
sehari-hari dengan fasih.
3. Peserta didik mampu memahami informasi dari bacaan dan
tayangan yang dipirsa tentang diri dan lingkungan, narasi imajinatif,
dan puisi anak.
4. Peserta didik mampu memaknai kosakata baru dari teks yang
dibaca atau tayangan yang dipirsa dengan bantuan ilustrasi.
• Berbicara dan Mempresentasikan
1. Peserta didik mampu berbicara dengan santun tentang beragam
topik yang dikenali menggunakan volume dan intonasi yang tepat
sesuai konteks.
2. Peserta didik mampu merespons dengan bertanya tentang
sesuatu, menjawab, dan menanggapi komentar orang lain (teman,
guru, dan orang dewasa) dengan baik dan santun dalam suatu
percakapan.
3. Peserta didik mampu mengungkapkan gagasan secara lisan
dengan atau tanpa bantuan gambar/ilustrasi
4. Peserta didik mampu menceritakan kembali suatu isi informasi
yang dibaca atau didengar, dan menceritakan kembali teks narasi
yang dibacakan atau dibaca dengan topik diri dan lingkungan.
• Menulis
1. Peserta didik mampu menunjukkan keterampilan menulis
permulaan dengan benar (cara memegang alat tulis, jarak mata
dengan buku, menebalkan garis/huruf, dll.) di atas kertas dan/atau
melalui media digital.
2. Peserta didik mengembangkan tulisan tangan yang semakin baik.
3. Peserta didik mampu menulis teks deskripsi dengan beberapa
kalimat sederhana, menulis teks rekon tentang pengalaman diri,
menulis kembali narasi berdasarkan teks fiksi yang dibaca atau
didengar, menulis teks prosedur tentang kehidupan sehari-hari, dan
menulis teks eksposisi tentang kehidupan seharihari.

Tujuan Pembelajaran:

1. Melalui kegiatan mengamati gambar “Bermain Ular Naga” pada


powerpoint (C), peserta didik (A) dapat menemukan informasi (B) dengan
benar (D). (powerpoint - TPACK)/ (menemukan-C4)
2. Melalui kegiatan “Bermain Ular Naga” dengan panduan guru (C), peserta
didik (A) dapat mengurutkan gambar berdasarkan pengalaman “Bermain
Ular Naga” (B) dengan baik (D). (membuat-C6)
3. Melalui kegiatan menggambarkan pengalaman “Bermain Ular Naga” (C),
peserta didik (A) dapat menyusun cerita sederhana (B) secara runtut (D).
(menyusun-C6)

Asesmen
• Diagnostik, pertanyaan pemantik sebelum pembelajaran dimulai,
dan tanya jawab sebagai tindak lanjut.

• Formatif, penilaian proses, observasi sikap, performa berupa


presentasi dan pameran hasil karya, keterampilan dan
pengetahuan selama kegiatan pembelajaran.

Kegiatan Pembelajaran
Kegiatan Pendahuluan 10
1. Guru memberi salam, menyapa peserta didik (menanyakan kabar, menit
mengecek kehadiran dan kesiapan peserta didik).

2. Salah satu peserta didik yang duduknya paling rapi


memimpin pembacaan doa, dilanjutkan dengan
penegasan oleh guru tentang pentingnya berdoa
sebelum memulai suatu kegiatan dalam rangka
menanamkan keyakinan yang kuat terhadap kuasa
Tuhan Yang Maha Esa dalam memahami ilmu yang
dipelajari. (Profil Pelajar Pancasila-

Beriman, bertakwa kepada Tuhan Yang


Maha Esa dan berakhlak mulia)

3. Peserta didik menyanyikan lagu “Tanah Airku”


diiringi musik yang ditayangkan melalui
proyektor dan mendengarkan penjelasan guru
tentang pentingnya menanamkan rasa
Nasionalisme. (TPACK-Nasionalisme/
Berkebinekaan global)

4. Peserta didik melakukan pembiasaan literasi


dengan membaca teks yang ditampilkan guru
melalui proyektor. (Literasi/ TPACK)

5. Peserta didik menyimak apersepsi dari guru


tentang pelajaran sebelumnya dan mengaitkan
dengan pengalamannya sebagai bekal pelajaran
berikutnya.

6. Guru mengadakan tes kemampuan awal. (Pretest)

7. Guru menyampaikan tujuan kegiatan pembelajaran


dan menjelaskan kegiatan apa saja yang akan
dilakukan serta hal-hal apa saja yang akan dinilai
dari peserta didik selama proses pembelajaran.
Kegiatan inti
Tahap 1 : Orientasi peserta didik pada masalah
8. Peserta didik mengamati gambar “Bermain ular
naga” yang ditampilkan melalui power point.
9. Peserta didik dan guru melakukan tanya jawab.
(Menanya)
10. Peserta didik menyimak dan mengamati video
tentang “Bermain Ular Naga” (Mengumpulkan
informasi).
Tahap 2 : Mengorganisasikan peserta didik untuk belajar
11. Guru membagi peserta didik menjadi beberapa
kelompok, masing-masing kelompok terdiri dari 4-5
orang.
12. Setiap kelompok menentukan sendiri nama
kelompoknya.
13. Guru membagikan bahan ajar dan LKPD.
14. Guru menjelaskan cara “Bermain Ular Naga”
15. Peserta didik bersama guru menyanyikan lagu
“Ular Naga” dan mempraktekkan permainan “Ular
Naga”.
Tahap 3: Membimbing penyelidikan individu/kelompok
16. Peserta didik berdiskusi dengan teman
kelompoknya.
17. Peserta didik bekerja sama mengerjakan LKPD
bersama kelompoknya.
18. Peserta didik dalam mengurutkan gambar
berdasarkan pengalaman bermain “Ular Naga”.
19. Peserta didik mengembangkan imajinasinya
dalam menyusun cerita sederhana terkait pengalaman
bermain “Ular Naga”.
Tahap 4: Mengembangkan dan menyejikan hasil karya
20. Setiap kelompok mempresentasikan hasil
diskusinya di depan kelas
Tahap 5: Menganalisis dan mengevaluasi proses pemecahan
masalah
21. Guru memberikan apresiasi dan evaluasi terhadap
hasil diskusi peserta, didik
22. Guru menilai kecakapan peserta didik untuk
mematuhi kesepakatan dan etika berbicara pada saat
menyampaikan pendapat.
Kegiatan Penutup
23. Peserta didik bersama guru mengulas kembali poin-
poin penting dari materi yang telah dipelajari.
24. Guru memberikan soal evaluasi untuk mengukur
tingkat pemahaman peserta didik.
25. Guru meminta peserta didik melakukan refleksi
kegiatan hari ini.
26. Mengagendakan materi yang akan dipelajari pada
pertemuan berikutnya.
27. Guru menutup kegiatan pembelajaran dengan do’a,
dan mengucapkan salam.
Pendekatan/model pembelajaran:
Saintifik, TPACK

Media pembelajaran:
Power point, dan buku siswa

Skenario Pembelajaran:
Ceramah, diskusi, tanya jawab, demonstrasi, presentasi, penugasan

Anda mungkin juga menyukai