Anda di halaman 1dari 4

UJIAN AKHIR SEMESTER GANJIL 2017/2018

MATA KULIAH : Per-UU dan Etika Farmasi


TINGKAT/SEMESTER : 1/1
PRODI DIII FARMASI STIKes KARSA HUSADA GARUT
Kampus I: Jalan Subyadinata No: 07 Tel/Fax (0262) 235946 Garut-Jawa
Barat
Dosen : Nurul, M.Farm., Apt
Risrina Nur Ekawati, M.Farm., Apt

PETUNJUK UMUM

1. Periksa dan bacalah soal-soal dengan teliti sebelum Anda menjawabnya.


2. Kerjakan setiap soal dengan benar dan tepat sesuai dengan ketentuan masing-masing
pertanyaan.
3. Dilarang melakukan kecurangan, jika terjadi kecurangan maka dinyatakan tidak lulus.
4. Waktu yang disediakan adalah 90 menit .

I. Pilihlah salah satu jawaban yang benar !


1. Berdasarkan Permenkes RI No 34 tahun 2014 Tentang Perubahan atas Permenkes RI No
1148/Menkes/Per/VI/2011 tentang Pedagang Besar Farmasi (PBF), penanggung jawab PBF
adalah :
a. Apoteker c. Analis Kesehatan
b. Tenaga Teknis Kefarmasian d. Sarjana Farmasi
2. PBF Cabang hanya dapat melaksanakan pengadaan obat dan/atau bahan obat melalui :
a. Industri Farmasi c. Sesama PBF
b. PBF Pusat d. Importasi
3. PBF dan PBF Cabang hanya melaksanakan penyaluran obat ke toko obat berdasarkan
surat pesanan yang ditandatangani oleh........dengan mencantumkan surat no izin kerja :
a. Apoteker c. Tenaga Teknis Kefarmasian
b. Pemilik sarana d. Petugas gudang
4. Regulasi mengenai Peredaran, penyimpanan, pemusnahan, dan pelaporan narkotika,
psikotropika, dan prekursor farmasi diatur dalam :
a. No 36 Tahun 2014 c. Permenkes RI No. 34 Tahun 2014
b. UU No 5 Tahun 2010 d. Permenkes RI No. 3 Tahun 2015
5. Pernyataan di bawah ini benar, kecuali:
a. Surat pesanan hanya dapat berlaku untuk masing-masing Narkotika, Psikotropika, atau
Prekursor Farmasi
b. Surat pesanan Psikotropika atau Prekursor Farmasi hanya dapat digunakan untuk (satu)
atau beberapa jenis Psikotropika atau Prekursor Farmasi
c. Penyaluran Narkotika, Psikotropika, dan Prekursor Farmasi hanya dapat dilakukan
berdasarkan surat pesanan atau LPLPO
d. Surat pesanan berlaku untuk semua Narkotika, Psikotropika, atau Prekursor Farmasi
6. Di bawah ini merupakan zat-zat yang termasuk golongan narkotika adalah :
a. Kodein, Ectasy, Klordiazepoksid c. Petidin, Kokain, Marihuana
b. Ganja, Amfetamin, Diazepam d. Pil BK, Ectasy, Ganja
7. Apotek dapat menyerahkan Narkotika dan/atau Psikotropika kepada sarana di bawah ini,
kecuali:
a. Apotek lainnya c. Puskesman
b. Praktek Bidan Mandiri d. Instalasi Farmasi Rumah Sakit
8. Sertifikat Produksi Pangan Industri Rumah Tangga (SPP-IRT) adalah jaminan tertulis
yang diberikan oleh Bupati/Walikota terhadap pangan produksi IRTP di wilayah kerjanya
yang telah memenuhi persyaratan pemberian SPP-IRT dalam rangka peredaran Pangan
Produksi IRTP. Masa berlaku SPP-IRT adalah :
a. 5 tahun c. 7 tahun
b. 6 tahun d. Seumur hidup
9. Nomor SP-PIRT tidak berlaku untuk produksi produk-produk dibawah ini, kecuali :
a. Dodol buah c. Air minum dalam kemasan (AMDK)
b. Pangan bayi d. Susu dan hasil olahannya
10. Berdasarkan Surat Keputusan Kepala Badan Pengawas Obat dan Makanan RI Nomor:
HK.00.05.5.1639 bahwa untuk memenuhi standar mutu dan persyaratan yang ditetapkan
untuk makanan, produksi industri rumah tangga pangan harus sesuai dengan :
a. CPOB c. CDOB
b. CPPB d. CTPS
11. Standar Pelayanan Kefarmasian di Apotek tercantum dalam :
a. Permenkes No. 73 tahun 2014
b. Permenkes No. 72 tahun 2016
c. Permenkes No. 73 tahun 2016
d. Permenkes No. 72 tahun 2014
12. Perhatikan gambar disamping !
Gambar tersebut termasuk ke dalam
a. Alat Kesehatan
b. BMHP
c. Aparatus kesehatan
d. Alat Medis

13. Praktik kefarmasian menurut Undang-undang No. 36 Tahun Kesehatan, kecuali :


a. Pembuatan, pengamanan, pengadaan
b. Pengamanan, pengadaan, pengembangan obat dan bahan obat
c. Pelayanan Obat, PIO, pengadaan
d. Pengembangan, pengadaan, pengabdian
14. Hal yang melatar belakangi dibuatnya standar pelayanan kefarmasian adalah terjadinya
paradigma yaitu menjadi :
a. Drug oriented
b. Patien oriented
c. Produk oriented
d. Service oriented
15. Sistem penyimpana obat di RS setidaknya harus memperhatikan hal-hal berikut ini,
kecuali :
a. Harga obat
b. FIFO (First In First Out)
c. FEFO (First Expire First Out)
d. LASA (Look Alike Sound Alike)

II. Jawablah Pertanyaan dibawah ini dengan benar!


1. Sebutkan regulasi mengenai standar pelayanan kefarmasian di Apotek, Puskesmas,
dan Rumah Sakit
2. Jelaskan istilah-istilah dibawah ini :
a. Standar pelayanan kefarmasian
b. Pelayanan Kefarmasian
3. Bagaimanakah sistem penyimpanan obat di Apotek?
4. Apakah yang dimaksud dengan instalasi farmasi?
5. Pemilihan untuk pengadaan obat di RS harus berdasarkan apa saja? Sebutkan 3!

Anda mungkin juga menyukai