Anda di halaman 1dari 22

PELUANG KERJA DAN USAHA DI

BIDANG MANAJEMEN PERKANTORAN


DAN LAYANAN BISNIS
INFORMASI UMUM
Satuan Pendidikan : Sekolah Menengah Kejuruan
Bidang Keahlian : Bisnis Manajemen
Program Keahlian : Manajemen Perkantoran dan Layanan
Bisnis
Mata Pelajaran : Dasar – Dasar Manajemen Perkantoran dan
Layanan Bisnis
Kelas/Fase : X/E
Guru : Allin Retno Siamindari
Tahun Ajaran : 2024
Alokasi Waktu : 2 kali pertemuan x 15 Menit

TUJUAN PEMBELAJARAN
Capaian Pembelajaran :
Menjelaskan peluang kerja dan usaha di bidang manajemen
perkantoran dan layanan bisnis
Tujuan Pembelajaran :
1. Peserta didik mampu menjelaskan peluang kerja dan usaha
di bidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis
2. Peserta didik dapat membuat peluang usaha di bidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis

KOMPETENSI AWAL
Mengetahui dan memahami peluang kerja dan usaha di bidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis

PROFIL PELAJAR PANCASILA


• Beriman dan bertakwa, dengan berdo’a ketika sebelum dan
sesudah pembelajaran dimulai
• Mandiri dalam mengemukakan pandangan pada saat
berdiskusi
• Gotong royong dalam membuat presentasi hasil dsikusi
• Bernalar kritis dalam menganalisis materi
SARANA PRASARANA
Sarana : Laptop, HP, ATK, Lembar LKPD, Proyektor
Prasarana : Ruang Kelas/Lab

TARGET PESERTA DIDIK


Peserta didik regular/umum

STRATEGI & METODE PEMBELAJARAN


Strategi pembelajaran yang digunakan adalah ceramah,
diskusi, penugasan, dan presentasi. Dengan menggunkaan
metode pembelajaran Discovery Learning

PEMAHAMAN BERMAKNA
Peluang adalah kemungkinan yang dapat dicapai melalui
kemampuan dan kemauan seseorang untuk mengembangkan
diri lebih baik. Peluang kerja merupakan kesempatan kerja
yang dapat memberikan nilai tambah bagi pekerja itu sendiri.
Peluang usaha adalah kemampuan mengembangkan diri
untuk menciptakan inovasi atau jenis usaha baru yang
tentunya akan memiliki resiko dan ketidakpastian.

PERTANYAAN PEMANTIK
a. Apa pengertian dari peluang kerja dan usaha
dalam bidang manajemen perkantoran dan layanan
bisnis?
b. Adakah gambaran tentang peluang kerja dan
usaha dibidang manajemen perkantoran dan
layanan bisnis?
c. Strategi pemasaran apa yang efektif untuk
peluang usaha di bidang manajemen perkantoran?
KEGIATAN PEMBELAJARAN
PERTEMUAN 1 : 1 x 15 menit
(Analisis peluang kerja menggunakan metode SWOT)

Kegiatan Awal ( 3 menit)

a. Guru melakukan pembukaan dengan salam, memanjatkan


syukur kepada Tuhan YME dan berdua untuk memulai
pembelajaran
b. Guru memeriksa kehadiran peserta didik sebagai
penanaman sikap disiplin
c. Guru menyampaikan kompetensi yang akan dicapai dan
manfaatnya dalam kehidupan sehari – sehari
d. Guru menyampaikan teknik penilaian (assesmen)
e. Guru memberi motivasi dengan membimbing peserta didik
memahami pentingnya peluang kerja di manajemen
perkantoran dan layanan bisnis

Kegiatan Inti (10 menit)

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan berdasarkan langkah –


langkah model pembelajaran Discovery Learning, seperti
berikut ini:
a. Guru memberikan rangsangan (stimulation) melalui
beberapa pertanyaan pemantik terkait peluang kerja di bidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis
b. Guru mengajak peserta didik untuk melakukan identifikasi
(data collection) jenis peluang kerja di bidang manajemen
perkantoran dan layanan bisnis
c. Peserta didik diminta berkelompok untuk menganalisis
(data processing) peluang kerja apa saja yang ada di bidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis
d. Guru memberi kesempatan pada peserta didik untuk
berdiskusi (verification) tentang peluang kerja yang ada di
manajemen perkantoran dan layanan bisnis melalui analisis
SWOT
e. Guru meminta salah satu dari perwakilan kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusi
f. Guru akan meminta peserta didik untuk menarik sebuah
kesimpulan (generalization) yang dapat dijadikan prinsip
umum

Kegiatan Akhir (2 menit)

a. Guru mengajak peserta didik melakukan refleksi terhadap


kegiatan pembelajaran yang sudah dilaksanakan
b. Guru memberi umpan balik terhadap proses dan hasil
pembelajaran
c. Guru menyampaikan judul materi yang akan dibahas pada
pertemuan selanjutnya
d. Guru menutup pelajaran dengan bersama – sama berdoa
dan mengucapkan salam
PERTEMUAN 2 : 1 x 15 menit
(Analisis peluang usaha menggunakan metode SWOT)

Kegiatan Awal (3 menit)

a. Guru melakukan pembukaan dengan salam, memanjatkan


syukur kepada Tuhan YME dan berdua untuk memulai
pembelajaran
b. Guru memeriksa kehadiran peserta didik sebagai
penanaman sikap disiplin
c. Guru memberikan arahan kepada peserta didik untuk
melakukan asessmen diagnostic kognitif (pre-test)
d. Guru memberi motivasi dengan membimbing peserta didik
memahami pentingnya peluang usaha di manajemen
perkantoran dan layanan bisnis

Kegiatan Inti (10 menit)

Kegiatan pembelajaran dilaksanakan berdasarkan langkah –


langkah model pembelajaran Discovery Learning, seperti
berikut ini:
a. Guru memberikan rangsangan (stimulation) melalui
beberapa pertanyaan pemantik terkait peluang usaha di
bidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis
b. Guru mengajak peserta didik untuk melakukan identifikasi
(data collection) jenis peluang usaha di bidang manajemen
perkantoran dan layanan bisnis
c. Peserta didik diminta berkelompok untuk menganalisis
(data processing) peluang usaha apa saja yang ada di bidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis
d. Guru memberi kesempatan pada peserta didik untuk
berdiskusi (verification) tentang peluang usaha yang ada di
manajemen perkantoran dan layanan bisnis melalui analisis
SWOT
e. Guru meminta salah satu dari perwakilan kelompok untuk
mempresentasikan hasil diskusi
f. Guru akan meminta peserta didik untuk menarik sebuah
kesimpulan (generalization) yang dapat dijadikan prinsip
umum

Kegiatan Akhir (2 menit)

a. Guru mengajak peserta didik melakukan refleksi terhadap


kegiatan pembelajaran yang sudah dilaksanakan
b. Guru membimbing peserta didik dalam merangkum materi
yang telah dipelajari
c. Guru memberi umpan balik terhadap proses dan hasil
pembelajaran
d. Guru mengarahkan peserta didik untuk mempelajari materi
selanjutnya
e. Guru memberikan dorongan semangat kepada peserta
didik untuk selalu semangat dalam belajar
f. Guru menutup pelajaran dengan bersama – sama berdoa
dan mengucapkan salam
LAMPIRAN
LKPD 1

1. Deskripsi aktivitas praktik


Mendeskripsikan dan mnganalisis mengenai peluang
kerja di bidang manajemen perkantoran dan layanan
bisnis menggunakan internet
2. Tujuan pembelajaran
Peserta didik mampu mengidentifikasi peluang kerja di
bidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis
dengan benar
3. Langkah aktivitas pembelajaran
a) Kerjakan tugas identifikasi atau analisis ini secara
berkelompok dengan anggota 3 peserta didik dalam satu
kelompok
b) Lakukan identifikasi atau analisis peluang kerja yang
ada dibidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis
c) Pilih salah satu jenis peluang kerja yang ada di bidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis berdasarkan
hasil identifikasi yang telah dilakukan
d) Lakukan analisis jenis peluang kerja tersebut dengan
menggunakan pendekatan analisis SWOT
e) Secara berkelompok, susunlah informasi yang telah
didapat dalam bentuk word dengan format sebagai
berikut:

Nama kelompok
Nama anggota
Jenis peluang kerja yang dipilih
Hasil analisa berdasarkan analisis SWOT diatas
(kekuatan, kelemahan, kesempatan dan ancaman)
dari usaha yang akan dilakukan
Kesimpulan

f) Serahkan hasil pekerjaan kepada guru


LKPD 2

1. Deskripsi aktivitas praktik


Mendeskripsikan dan menganalisis mengenai peluang usaha
di bidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis
menggunakan internet
2. Tujuan pembelajaran
Peserta didik mampu mengidentifikasi peluang usaha di
bidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis dengan
benar
3. Langkah aktivitas pembelajaran
a) Kerjakan tugas identifikasi atau analisis ini secara
berkelompok dengan anggota 3 peserta didik dalam satu
kelompok
b) Lakukan identifikasi atau analisis peluang usaha yang ada
dibidang manajemen perkantoran dan layanan bisnis
c) Pilih salah satu jenis peluang usaha yang ada di bidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis berdasarkan
hasil identifikasi yang telah dilakukan
d) Lakukan analisis jenis peluang usaha tersebut dengan
menggunakan pendekatan analisis SWOT
e) Secara berkelompok, susunlah informasi yang telah
didapat dalam bentuk word dengan format sebagai berikut:

Nama kelompok
Nama anggota
Jenis peluang usaha yang dipilih
Hasil analisa berdasarkan analisis SWOT diatas
(kekuatan, kelemahan, kesempatan dan ancaman) dari
usaha yang akan dilakukan
Kesimpulan

f) Serahkan hasil pekerjaan kepada guru


Assesmen Diagnostik kognitif/Pre-test
1. Apa yang kamu ketahui tentang peluang kerja dan usaha!
2. Sebutkan peluang kerja dan usaha yang ada dibidang
manajemen perkantoran dan layanan bisnis!
3. Upaya untuk melihat peluang kerja dan usaha dapat
dilakukan dengan pendekatan analisis SWOT. Jelaskan
maksud pernyataan tersebut!

Pengayaan
Jelaskan karakteristik atau sikap apa saja yang sebaiknya
dimiliki oleh seseorang yang ingin mengambil peluang usaha
di bidang manajemen perkantoran berdasarkan penjelasan
dalam materi.

Remidial
Lakukan pembelajaran mandiri untuk menambah wawasan
tentang konsep peluang kerja dan usaha manajemen
perkantoran dan layanan bisnis. Baca dengan teliti artikel
berikut:

https://www.detik.com/edu/detikpedia/d-5893951/pengertian-peluang-
usaha-tujuan-dan-ciri-cirinya

Setelah kalian melakukan pembelajaran dalam bab ini,


apakah kalian sudah mendapatkan gambaran secara jelas
tentang peluang kerja dan usaha di bidang manajemen
perkantoran dan layanan bisnis? Dengan bantuan refleksi
analisa SWOT apakah kalian sudah dapat menentukan
keinginan, harapan dan cita-cita yang akan dicapai setelah
lulus dari SMK pada program keahlian Manajemen
Perkantoran dan Layanan Bisnis? Jawablah pertanyaan
tersebut untuk menjadi cita-cita kalian nantinya.
Refleksi

Refleksi Guru
1. Siapa peserta didik yang aktif dan berkinerja baik?
2. Siapa peserta didik yang kurang memperhatikan dan
berkinerja kurang baik?
3. Apa rencana/strategi yang berhasil pada hari ini?
4. Apa point penting yang harus saya persiapkan untuk esok
hari?

Refleksi Peserta Didik


1. Apakah kamu menyukai pembelajaran hari ini?
2. Apa saja yang kamu dapatkan setelah mengikuti proses
pembelajaran hari ini?
3. Kesulitan apa yang ditemukan selama proses
pembelajaran?
4. Gaya belajar yang seperti apa yang membantumu lebih
memahami materi dan keseluruhan proses pembelajaran?
5. Bubuhkanlah tanda centang (v) pada salah satu gambar
yang dapat mewakili perasaan kamu setelah mempelajari
materi ini!
BAHAN AJAR GURU DAN SISWA

A. Pengertian Peluang kerja dan usaha


Peluang adalah kemungkinan yang dapat dicapai melalui
kemampuan dan kemauan seseorang untuk mengembangkan
diri lebih baik. Peluang kerja merupakan kesempatan kerja
yang dapat memberikan nilai tambah bagi pekerja itu sendiri.
Sedangkan peluang usaha adalah kemampuan
mengembangkan diri untuk menciptakan inovasi atau jenis
usaha baru yang tentunya akan memilki resiko dan
ketidakpastian. Peluang kerja dan usaha akan memberikan
nilai tambah dalam pengembangan diri seseorang, sehingga
sumber peluang kerja atau usaha ini dapat dilihat dari dalam
diri pekerja dan pelaku usaha.
Peluang usaha dapat dilihat dari dalam diri pekerja dan
pelaku usaha. Faktor penunjang internal (dari dalam diri) untuk
sebuah peluang terlihat dari hobi atau kesenangannya,
kebiasaan yang sering dilakukan seperti menggambar,
menulis, mengambil gambar/foto dan lainnya. Dengan
demikian, dalam diri seseorang akan muncul keinginan kerja
atau usaha yang baru untuk ditekuni.
Disamping hobi dan kebiasaan, faktor dari dalam yang
dapat mendukung munculnya peluang kerja dan usaha adalah
bakat dan minat. Faktor ini dapat diperoleh dari keturunan
genetika dan lingkungan terdekatnya. Contohnya pelukis,
penari, atau pekerja seni lainnya
Sedangkan manajemen perkantoran adalah suatu kegiatan
dalam pengelolaan data dan informasi yang akan dilakukan
secara teratur serta sistematik dan juga berulang dengan
mengikuti setiap kegiatan organisasi dengan tujuan untuk
mencapai keberhasilan tugas dari organisasi yang
bersangkutan.kegiatan ketatausahaan yang ada di suatu
kantor untuk bisa mencapai tujuan dengan cara yang lebih
efisien dan mungkin juga harus diadakan penataan agar
pekerjaan yang sedang berlangsung bisa berjalan menjadi
lebih baik.

B. Upaya Melihat Peluang Kerja dan Usaha


Mengingat sumber peluang kerja dan usaha itu dapat
diperoleh dari dalam diri dan faktor pendidikaan dan
keterampilan, maka upaya yang dapat dilakukan untuk melihat
sebuah peluang tentunya didasari dari diri sendiri terlebih
dahulu. Dengan demikian, akan diketahui apakah pekerjaan
yang baru atau jenis usaha baru yang akan ditekuni membawa
kita ke dalam pengembangan diri yang lebih baik atau malah
justru merugikan kita.
Dengan pendekatan ilmu, cara melihat peluang usaha dan
peluang kerja itu baik atau tidak dapat menggunakan panduan
analisis SWOT. Analisis SWOT merupakan sebuah metode
analisis untuk melihat apa yang ada di dalam dan di luar diri
kita, sehingga kita mampu melihat dan mengambil peluang
kerja atau peluang usaha yang tersedia
Apakah analisis SWOT itu? Kali ini kamu akan melakukan
pembelajaran mandiri terkait analisis SWOT. Kata SWOT
terdiri atas 4 huruf, yaitu S, W, O, dan T. Huruf S yang berarti
Strengths atau kekuatan dan kelebihan yang dimiliki. Huruf W
atau Weakness yang artinya kelemahan. Dalam hal ini kamu
harus tahu apa yang menjadi karakter yang kurang baik dan
tidak mendukung pekerjaan itu berjalan lebih baik. Huruf yang
ketiga yaitu O dari kata Opportunities yang artinya peluang
atau kesempatan yang ada yang akan menjadi pertimbangan
lebih lanjut dalam penentuan keputusan untuk mengambil atau
tidak peluang kerja dan usaha yang baru. Huruf T dari kata
Threats artinya ancaman. Dalam hal ini, ancaman dapat
berupa pesaing kita dalam meraih peluang kerja dan usaha
yang ada. Sebagai pesaing, apa manfaatnya agar peluang itu
jatuh pada diri kamu? Apakah mereka dijadikan pendukung
yang akan memperkuat dan menambah kemampuan atau
justru menjadikan pesaing yang melemahkan diri kamu atau
merupakan ancaman yang sesungguhnya. Tentu saja dalam
menentukan peluang, ancaman tersebut seharusnya dapat
dijadikan kekuatan.
Melihat peluang kerja dan usaha dapat juga melalui
pendekatan pengalaman dari orang-orang yang sukses. Untuk
hal ini, silahkan pihak sekolah untuk mendatangkan guru tamu
atau alumni sekolah yang telah bekerja sesuai bidang
keahliannya. Untuk selanjutnya, dapat dilakukan pertemuan
dengan guru tamu atau alumni tersebut, sehingga peserta
didik dapat termotivasi. Silahkan anakanak dapat
mengusulkan pelaksanaan program tersebut.

C. Prospek Peluang kerja dan Usaha


1) Berikut ini adalah beberapa peluang kerja untuk para
lulusan SMK Jurusan MPLB:
1. Staf Administrasi
Melakukan aktivitas pembukuan dasar. Merencanakan dan
mengatur jalannya rapat atau konferensi. Menulis dan
mendistribusikan notulen rapat ke semua pihak yang
memerlukannya. Menjaga dokumen perusahaan baik yang
bentuknya fisik atau digital.
2. Asisten Sekretaris
Tugas sebagai seorang asisten sekretaris, adalah menerima
berbagai panggilan telepon dan jadwal pertemuan pimpinan
serta mengatur jadwal pertemuan, konferensi, hingga
pemesanan perjalanan untuk para staff kantor.
3. Resepsionis
Seorang resepsionis harus memiliki kemampuan
berkomunikasi yang baik. Seorang resepsionis pasti akan
banyak dicari karena setiap perusahaan yang bergerak di
bidang apapun pasti akan membutuhkan posisi resepsionis
untuk menjadi bagian front office perusahaan mereka.
4. Staff Personalia
Jabatan staff personalia berbeda dengan HRD. Staff
personalia bertanggung jawab untuk hal-hal seperti database
karyawan, payroll, atau pembayaran-pembayaran lainnya.
Staff personalia juga bertugas untuk mengelola hal-hal
seperti absensi karyawan, pinjaman karyawan, atau
pencatatan cuti tahunan setiap karyawan.
5. Asisten Arsiparis
Jabatan asisten arsiparis bertugas menerima dan membuat
arsip dalam upaya menciptakan arsip, memverifikasi
autentisitas arsip yang tercipta, melakukan pemberkasan
arsip aktif, penataan dan penyimpanan arsip inaktif,
melakukan identifikasi dan alih media arsip aktif, arsip inaktif,
arsip vital, maupun arsip terjaga.
6. Personal Assistant
Personal Assistant atau Asisten Pribadi adalah orang yang
bertugas untuk mengurus urusan pekerjaan dan bahkan
urusan pribadi atasan mereka.

2) Berikut beberapa peluang usaha untuk para lulusan SMK


jurusan MPLB:
1. Layanan Pelanggan
Tugas layanan pelanggan bagian dari Public Relations
untuk membangun hubungan baik dengan pelanggan,
memberikan solusi terbaik atas keluhan yang disampaikan
konsumen, memiliki pengetahuan seputar produk atau
layanan yang ditawarkan perusahaan, menjual produk atau
jasa.
2. Wirausaha
Dengan pengetahuan dan keterampilan yang didapatkan
selama tiga tahun pembelajaran, para lulusan SMK Jurusan
OTKP tidak harus bekerja di perusahaan. Mereka bisa
membuka peluang kerja sendiri, misalnya dengan membuka
jasa event organizer. Berbekal kemampuan multitasking,
ketelitian, dan kemampuan mengorganisir yang baik, mereka
bisa mengembangkannya dengan membuka usaha sendiri.

Dari beberapa macam peluang kerja dan usaha yang telah


disebutkan tidak menutup kemungkinan bahwa masih banyak
lagi peluang – peluang kerja maupun usaha yang ada
diluaran sana, yang dapat ditekuni untuk para lulusan SMK
jurusan MPLB. Ada pula terkadang dari beberapa lulusan
yang ingin untuk melanjutkan pendidikannya ke jenjang
perguruan tinggi.
D. Karakteristik / sikap yang harus dimiliki seorang
peluang usaha

Memilki motivasi untuk sukses


Memilki komitmen dan kesabaran
Memilki kemampuan memimpin
Mengambil insiatif dan tanggung jawab yang besar
Mengambil resiko yang telah diperhitungkan
Bergerak maju untuk mecapai tujuan

E. Tipe tipe peluang usaha / wirausaha

a. Wirausaha penemu atau innovator


Tipe ini yang hadir dengan ide atau gagasan baru terkait
konsep uasaha. selain menghadirkan produk yng unik dan
berbeda dengan yang beda dengan lain. Peluang usaha ini
cenderung malakukan hal yang baru dalam memasarkn
produk Contoh:
Pembuatan aplikasi belanja online yang dimana didalam nya
menyediakan berbagai fitur yang mempermudahkan untuk ibu
rumah tangga missal didalam fitur tersebut ada fitur belanja
bulanan dimana didalam fitur tersebut jual sabun ,beras gula
,minyak kebutuhan sehari dengan aplikasi ini mempermudah
ibu rumah tangga untuk belanja tingga tekan dan tunggu
barang akan diantar.

b. Peluang usaha /wirausaha (hustler)


Tipe ini memulai usaha dengan tujuan menjadi lebih besar
dimasa depan. Pemilik bisnis akan rela melakukan apapun
agar bisnisnya berhasil. Menyingkirkan pesaing segala
cobaan /rintangan menuju bisnis sukses.
c. Wirausaha peniru
Menggunakan ide bisnis yang sudah ada dan dikembangkan
oleh orang lain. Ide itu dilakukan sebagai inspirasi untuk
menghadirkan produk yang sama. Tapi dengan ciri khas yang
berbeda.
Contoh:
Ayam geprek merupakan inovasi dalam mengonsumsi ayam
goreng tepung dengan sambal yang idenya banyak ditiru.
Banyak beberapa pelaku usaha yang saling gencar untuk
mempromosikan produknya dengan menawarkan identiknya
masing - masing.
RANGKUMAN
Peluang adalah kemungkinan yang dapat dicapai melalui
kemampuan dan kemauan seseorang untuk mengembangkan
diri lebih baik. Peluang kerja merupakan kesempatan kerja
yang dapat memberikan nilai tambah bagi pekerja itu sendiri.
Sedangkan peluang usaha adalah kemampuan
mengembangkan diri untuk menciptakan inovasi atau jenis
usaha baru yang tentunya akan memilki resiko dan
ketidakpastian. Peluang kerja dan usaha akan memberikan
nilai tambah dalam pengembangan diri seseorang, sehingga
sumber peluang kerja atau usaha ini dapat dilihat dari dalam
diri pekerja dan pelaku usaha.
Peluang usaha dapat dilihat dari dalam diri pekerja dan
pelaku usaha. Faktor penunjang internal (dari dalam diri)
untuk sebuah peluang terlihat dari hobi atau kesenangannya,
kebiasaan yang sering dilakukan seperti menggambar,
menulis, mengambil gambar/foto dan lainnya. Dengan
demikian, dalam diri seseorang akan muncul keinginan kerja
atau usaha yang baru untuk ditekuni.
Daftar Pustaka

Sulistiowati, T. (2022). Dasar-Dasar Manajemen


Perkantoran dan Layanan Bisnis.
https://static.buku.kemdikbud.go.id/content/pdf/bukuteks/ku
rikulum21/Manajemen-Perkantoran-Layanan-Bisnis-KLS-X-
Sem-1.pdf
Prospek Kerja SMK Jurusan MPLB
https://smkn6solo.sch.id/manajemen-perkantoran-dan-
layanan-bisnis/
Kusmana, Dodi. 2018.Produk kreatif dan kewirausahaan
SMA/SMK Kelas XI.Yudhistira.

Anda mungkin juga menyukai