Anda di halaman 1dari 4

TEKNOLOGI BARU DALAM PENGAJARAN DAN PEMBELAJARANNYA

ELABORASI PEMAHAMAN
TOPIK 1

Disusun Oleh:

KELOMPOK 4
HAJAR HIDAYAH
HAMSINAR PERTIWI
HUSNUL KHATIMA LUTFIA
INDRIANI NURHARIRAH
IRHAM SADEWO T
IRMA QURNIANTY

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN PROFESI GURU


UNIVERSITAS NEGERI MAKASSAR
TAHUN 2023
LIST PERTANYAAN
Kelompok 1 (Haryanty Ainun Amalia I)
Pertanyaan:
Bagaimana cara menyikapi siswa yang kecanduan gadget? Kemudian, bagaimana cara mengatasi
jika akses internet di sekolah belum memadai sedangkan banyak media pembelajaran yang
menarik seperti quizziz yang memerlukan akses internet untuk penggunaanya?
Jawaban:
Cara menyikapi siswa yang kecanduan gadget yaitu:
1. Sebagai pendidik, hal mendasar yang perlu dilakukan yaitu menjadi contoh/teladan yang
baik siswa di lingkungan sekolah. Jadi, sudah seharusnya jika kita tidak terlalu dekat
dengan gadget kita ketika sedang proses pembelajaran berlangsung agar siswa bisa
mencontoh kebiasaan tersebut, yakni bisa fokus dengan pembelajaran ketika sedang waktu
belajar.
2. Memberikan aktivitas yang memprioritaskan kegiatan fisik agar perhatian siswa dengan
gadget dapat teralihkan
3. Jika belum berhasil, langkah selanjutnya yakni melakukan pendekatan pada siswa,
orangtua dan lingkungan sekitar siswa tersebut. Pendekatan dilakukan untuk memperoleh
informasi terkait siswa yang bersangkutan, dan berusaha menjalin komunikasi yang baik
dengan orang tua siswa.
Selanjutnya, cara mengatasi sekolah yang belum memadai akses internetnya yaitu; membuat
media konvensional atau media konkret yang tidak memerlukan akses internet dalam
penggunaannya, sebab mengenai akses internet yang belum merata di seluruh wilayah Indonesia
bukan menjadi ranah kita sebagai pendidik untuk pemerataannya, kita hanya bisa mensiasati cara
agar siswa tetap bisa belajar dan memperoleh pembelajaran yang bermakna sekalipun akses intenet
belum menjangkau mereka.

Kelompok 2 (Heriati Agus)


Pertanyaan:
Bagaimana cara pendidik mengatasi siswa generasi alpha yang tidak bisa dibatasi oleh aturan?
Jawaban:
Cara pendidik mengatasi siswa generasi alpha yang tidak bisa dibatasi oleh aturan, yaitu;
1. Berusaha menjalin kedekatan emosional dengan siswa
2. Membuat kesepakatan kelas yang sudah disepakati bersama
3. Mencari tahu lingkungan siswa tersebut apakah supportif atau tidak
4. Menjalin komunikasi yang baik dengan orang tua siswa agar bisa memantau dan
mengetahui perkembangan anak tersebut

Kelompok 3 (Ilman Indra Ansyari)


Pertanyaan:
Bagaimana perbedaan perkembangan teknologi setiap generasi?
Jawaban:
Perbedaan perkembangan teknologi setiap generasi, yaitu;
1. Generasi baby boomers merupakan generasi yang lajir sebelum adanya teknologi canggih,
dan internet masih dianggap sebagai sesuatu yang baru. Penggunaan teknologi pada
generasi baby boomers biasanya digunakan sebagai pemenuhan kebutuhan saja dan
tergolong monoton, misalkan hp digunakan hanya sebagai alat untuk berkomunikasi
(menelpon dan mengirim pesan) serta memotret bagi hp yang sudah dilengkapi fitur
kamera.
2. Generasi X merupakan generasi yang sudah mengalami perubahan dan melakukan adaptasi
dari analog ke digital. Contohnya beralih dari telepon rumah ke telepon genggam, dari
kaset ke CD dan MP3, mereka mulai menggunakan computer ke sistem DOS.
3. Generasi Y merupakan generasi yang lebih terbuka pada inovasi, kreativitas dan teknologi
terkini, penggunaan teknologi pada generasi ini sudah lebih maju, Contohnya, mereka lebih
terbuka terhadap teknologi terkini. Mereka pandai memanfaatkan teknologi untuk
memudahkan pekerjaan mereka, dengan hasil yang lebih cepat.
4. Generasi Z adalah generasi pertama yang tumbuh sepenuhnya dalam era digital. Teknologi
dan media sosial telah menjadi bagian yang tak terpisahkan dari kehidupan sehari-hari
mereka dan memberikan pengaruh yang signifikan dalam membentuk cara mereka
berinteraksi dengan dunia. Sebagai digital natives, Generasi Z menggunakan media sosial
sebagai alat utama untuk berkomunikasi, belajar, dan berekspresi. Mereka terlibat dalam
berbagai platform media sosial, termasuk Instagram, Snapchat, TikTok, dan YouTube.
5. Generasi alpha merupakan menggunakan smartphone dan tablet secara alami. Anak-
anak ini dilahirkan bersamaan dengan berkembangnya iPhone, iPad, dan aplikasi -
aplikasi lainnya.

Kelompok 5 (Hajrah Haris)


Pertanyaan:
Bagaimana cara menyikapi berbagai perkembangan teknologi yang terjadi saat ini agar tidak di
salahgunakan?
Jawaban:
Cara menyikapi berbagai perkembangan teknologi yang terjadi saat ini agar tidak disalahgunakan,
yaitu:
1. Gunakanlah untuk hal positif, pemanfaatan teknologi diharapkan digunakan untuk hal-hal
yang positif
2. Gunakan pada waktu dan tempat yang tepat
3. Gunakan sesuai kebutuhan, pemanfaatan teknologi diharapkan digunakan sesuai
kebutuhan sehari-hari dan tidak berlebihan agar tidak disalahgunakan
4. Meminimalisir dampak pada tubuh, artinya penggunaan teknologi secara berlebih akan
memberikan dampak pada kesehatan tubuh, contohnya cahaya radiasi pada perangkat
elektronik dapat memberikan dampak negative jika digunakan terlalu lama.

Anda mungkin juga menyukai