Anda di halaman 1dari 2

KOPKAR HAKAASTON JAYA SEJAHTERA

LAPORAN KEUANGAN
ff
2023

Daftar Isi

Pendahuluan……………………………………………………………………………………………

Peran dan Tujuan………………………………………………………………………………………

Susunan Pengurus………………………………………………………………………..

Visi & Misi Koperasi……………………………………………………………………………………

Sasaran Pelaksanaan & Pengembangan Organisasi………………………………………………..

Struktur Organisiasi………………………………………………………………………

Laporan Perkembangan Usaha Koperasi ………………………………………………………


Pendahuluan

Koperasi Karyawan PT. Hakaaston (KOPKAR HAKAASTON JAYA SEJAHTERA) di


dirikan pada tanggal 20 April 2018, sebagai keinginan awal para karyawan mendirikan sebuah
lembaga yang menghasilkan pendapatan diluar pendapatannya dari perusahaan sebagai
peningkatan kesejahteraan mereka. Dan pada saat ini Anggaran Dasar Koperasi yang di gunakan
berdasarkan Pernyataan Keputusan Rapat Anggota Luar Biasa Koperasi yang di tuangkan dalam
Akte No.10 tanggal 20 April 2018 pada Shintawati Meindrasari, S.H.,MKn notaris di Bekasi, yang
antara lain mengenai Pendirian Koperasi. Susunan Pengurus, Anggaran Dasar telah di sahkan oleh
Menteri Hukum Dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia Nomor
AHU0003565.AH.01.27.TAHUN 2018 tanggal 17 April 2018 dan Menteri Koperasi Dan Usaha
Kecil dan Menengah nomor : 008272/BH/M.KUKM.2/IV/2018

KOPKAR HAKAASTON JAYA SEJAHTERA beralamat di Caman Raya Plaza De


Minimalis Kav.03 Rt.002 Rw.002, Jatibening, Pondok Gede, Kota Bekasi.

Selama 5 tahun beroperasi dan diterpa oleh kondisi pandemic Covid-19 KOPKAR
HAKAASTON JAYA SEJAHTERA berusaha mempertahankan kinerja usaha, dimana pengaruh
dari kondisi induk Perusahaan yang mengurangi kegiatan proyek mulai yang berjalan. Dewan
pengurus, dewan pengawas koperasi tetap berusaha mengelola usaha dengan tetap bersemangat
untuk dapat memberikan peningkatan kesejahteraan kepada anggotanya dan sampai menjadi suatu
kegiatan yang dapat diperhitungkan dan dilirik oleh banyak pihak/kalangan yang ingin bekerja
sama, semua ini membutuhkan kerja keras, kerjasama dan dukungan pihak pihak terkait.

Peran dan Tujuan


Peran KOPKAR HAKAASTON JAYA SEJAHTERA adalah :
1. Secara aktif berupaya mempertinggi kualitas kehidupan manusia dan masyarakat
2. Memperkokoh perekonomian rakyat sebagai kekuatan ketahanan perekonomian nasional dan
koperasi

3. Berusaha untuk mewujudkan dan mengembangkan perekonomian nasional yang merupakan


usaha bersama berdasarkan atas azas kekeluargaan dan demokrasi ekonomi
Koperasi bertujuan mewujudkan kesejahteraan anggota pada khususnya dan masyarakat pada
umumnya. Untuk mencapai tujuan tersebut, maka koperasi menyelenggarakan kegiatan usaha yang
berkaitan dengan usaha anggota sebagai berikut :

1. Mewajibkan dan menggiatkan anggota untuk menyimpan pada Koperasi secara teratur
2. Memberikan pinjaman pada anggota untuk keperluan yang bermanfaat
3. Menyediakan barang - barang kebutuhan anggota, baik primer maupun sekunder
4. Menampung serta memasarkan barang - barang hasil produksi anggota maupun non anggota
5. Menyelenggarakan unit usaha : alat tulis, barang cetakan, fotocopy, pertokoan dan persewaan
kendaraan serta kegiatan - kegiatan lain yang membantu operasional Perusahaan Induk
6. Mengadakan kerjasama dengan pihak lain baik pihak swasta maupun BUMN/BUMD dalam
bidang usaha / permodalan yang saling menguntungkan .

Anda mungkin juga menyukai