Anda di halaman 1dari 2

Format Rekapitulasi Hasil Diskusi Elena

MK STRUKTUR JARINGAN HEWAN

Materi : Kelenjar
Rombel : PBIO C
Kelompok :3
Nama Anggota Kelopmpok : 1. Muhammad Adib ali Ghani (2304090087)
2. Ahmad Danara (2304090088)
3. Vini Putri Grammariani (2304090089)

P1 Yoshua-110
Perbedaan utama kelenjar eksokrin dan endokrin
J1 Danar-088
- Kelenjar eksokrin mengeluarkan enzim melalui saluran/duktus ke permukaan
tubuh atau rongga tubuh. Contohnya kelenjar ludah, kelenjar keringat, kelenjar
pankreas. Sedangkan kelenjar endokrin langsung melepaskan produknya
(hormon) ke aliran darah tanpa melalui saluran. Contohnya kelenjar tiroid,
kelenjar adrenal, kelenjar pituitari.
- Kelenjar eksokrin berfungsi mengeluarkan enzim dan zat lain untuk
pencernaan makanan, pelumasan, atau perlindungan permukaan tubuh.
Sedangkan Kelenjar endokrin berfungsi menghasilkan hormon untuk mengatur
dan mengoordinasikan aktivitas organ tubuh.
- Produk kelenjar eksokrin umumnya diarahkan ke bagian tubuh tertentu di
mana kelenjar itu berada. Sedangkan Produk kelenjar endokrin diedarkan ke
seluruh tubuh melalui peredaran darah.
T1 -

P2 Kurniawan-083
Sekrit yang dihasilkan oleh pars secretoria
J2 Vini-089
Pars secretoria pada kelenjar adalah bagian yang menghasilkan sekret. Sekret yang
dihasilkan oleh pars sekretoria pada kelenjar eksokrin dapat berupa cairan atau
protein, tergantung pada jenis kelenjar dan fungsinya. Contohnya, kelenjar pankreas
eksokrin menghasilkan enzim pencernaan yang dikeluarkan ke dalam saluran
pencernaan melalui ductus excretorius.
Contoh :
1. kelenjar ludah
2. Kelenjar lambung
3. kelenjar Pancreas
4. kelenjar tiroid
T2 -

P3 Azzah-117
Kenapa kelenjar intraepitelial dapat membentuk kelompok sel kelenjar pada epitel
permukaan tanpa saluran kelenjar
J3 Adib-087
Karena tidak memiliki saluran, sekresi dari kelenjar intrapitelial ini langsung masuk ke
rongga di mana kelenjar itu bermuara, misalnya saluran pencernaan, saluran
pernapasan, atau permukaan kulit. Mereka memproduksi zat tertentu (seperti mukus
atau enzim pencernaan) yang langsung disekresikan ke permukaan jaringan di mana
kelenjar itu berada.

T3 Syahneera-090
Ketika sel-sel ini berkumpul bersama dan menghasilkan zat-zat tertentu, mereka dapat
membentuk struktur mirip kelenjar, meskipun tanpa saluran khusus untuk melepaskan
produk mereka.

P: Pertanyaan
J: Jawaban
T: Tanggapan

Anda mungkin juga menyukai