Anda di halaman 1dari 4

TUGAS ANALISIS

SURVEY BANJIR

Kelompok :
Adelia Putri
Frisca Novita
Umi Kalsum
Sri Rahayu

FAKULTAS ILMU SOSIAL DAN POLITIK


UNIVERSITAS BANGKA BELITUNG
TAHUN AJARAN 2019
A. LATAR BELAKANG MASALAH

B. PENYEBAB MASALAH
Seperti yang kita ketahui bahwa banjir pada umumnya dapat
terjadi karena beberapa sebab. Seperti akibat pasangnya air laut,
ataupun karena tingkah laku masyarakat sendiri yang membuang
sampah sembaranagan.
Dan pada kasus ini, menurut penuturan masyarakat sekitar
banjir terjadi karena kondisi geografis. Dimana desa? Itu berada di
dataran yang rendah. Rendah dibandingkan dengan derah
disekitarnya Dan ketika air laut mengalami kenaikan, air laut
mengalir sampai ke aliran jembatan . sehingga air yang berada di
bawah jembatan bertambah volumenya dan kemudian meluap
sampai ke pemukiman masyarakat.dan tak urung membuat daerah
ini sering terkena banjir. Selain itu banjir juga bisa terjadi ketika
terjadi hujan dalam intensitas waktu yang lama. Dan lagi banjir
rutin juga akan terjadi ketika memasuki bulan ke 12.

Selain factor geografis, Daerah ini memang termasuk padat


penduduk. Dimana jarak antar rumah memang berdekatan.
Ditambah lagi selokan yang ada tidak berfungsi dengan baik dan
tidak lagi mampu mengalirkan air dengan lancar,

Dan menurut warga sekitar yang menjadi kendala sekaligus


yang memperparah keadaan banjir adalah got dan jembatan yang
berada ditengah permukiman. Dimana aliran yang berada di bawah
jembatan tidak berfungsi dengan baik. Ada penyumbatan yang
membuat air yang berada dibawah tidak dpat mengalir. Sedangkan
got ataupun selokan yang berada di depan rumah warga ikut
tersumbat lantaran adanya penyumbatan di dekat jembatan.
Selokan yang ada didepan rumah pun dipenuhi oleh air kotor yang
menggenang. Air nya pun berwarna gelap dan mengeluarkan bau
yang tidak sedap.
Ditambah lagi dengan adanya sampah yang sebenarnya sudah
di bersihkan oleh masyarakat sekitar dalam kegiatan gotong
royong. Namun sampah yang sudah dikumpul dan diangkat dari
selokan tidak segera diangkut oleh pihak kebersihan sehingga
sampah menumpuk. Dan ketika banjir dating maka sampah
kembali berhamburan.

C. SOLUSI DARI MASYARAKAT


Masalah banjir yang sering dihadapi masyarakat tak lantas
membuat mereka hanya berpangku tangan tanpa melakukan usaha
untuk menanggulangi banjir. Sudah beberapa usaha kecil
dilakukan masyarakat sekitar untuk menanggulangi masalah banjir
yang rutin mereka hadapi ini. Mulai dari menghimbau masyarakat
sekitar untuk menjaga kebersihan hingga sampai berinisiatif untuk
membersihkan selokan mereka sendiri. Tak hanya itu mereka juga
ada yang memberikan saran dan solusi berupa perbaikan jembatan
dan pembersihan selokan. Dimana solusi telah disampaikan kepada
ketua RT dan kemudian dilanjutkan ke kelurahan. Namun saran
dan solusi yang diberikan masyarakat kepada pihak yang
berwenang terkesan lambat dan kurang direspon .
D. SOLUSI DARI PEMERINTAH
Dari permasalahan banjir yang sering dihadapi masyarakat ini
pemerintah juga turut andil dalam melakukan tindakan nyata
sebagai bentuk kepeduliannya kepada masyarakat atas keluhan
yang datang dari masyarakat.
Dan ketika masyarakat mengajukan perbaikan jembatan
contohnya. Memang diakui bahwa pemerintah turun tangan.
Namun terkesan sekedarnya saja. Seperti halnya yang diharapkan
masyarakat adalah agar jembatan ditinggikan dan aliran yang
berada dibawahnya bisa berfungsi lagi. Namun tidak demikian
halnya dengan tanggapan pemerintah. Mereka hanya turun tangan
dengan membawa program pengecoran dipinggir jembatan. Yang
justru terkesan menutup dan menambah penumbatan.
Demikian pula dengan selokan warga yang sudah digenangi air.
Bukannya diadakan pengerukan air dan sampah yang ada,
pemerintah menanggapi keluhan masyarakat dengan program yang
lagi lagi berupa pengecoran. Dimana selokan yang berisi air
ditutup dengan coran sebagai tindakan untuk menanggulangi
masalah selokan. Kemudian dilokasi masih terdapat semen coran
yang sudah dicetak berupa kotak besar yang masih berserakan di
tempat . sehingga disini solusi yang dilakukan pemrintah terkesan
hanya untuk menutupi masalah , dan bukan untuk mnyelesaikan
masalah.
Padahal yang diperlukan masyarakat adalah tindakan yang benra-
benar bisa meminimalisir mereka untuk kembali menghadapi
banjir.

Anda mungkin juga menyukai