Anda di halaman 1dari 22

LAPORAN PELAKSANAAN

PRAKTIK KERJA LAPANGAN


(PKL)
NAMA : NABILA NURUL ISLAMIYAH

NIS : 20191536

KELAS : XlI PEMASARAN 1

TEMPAT PKL : TOKO ALFAMAR

JLN, MATAHARI PANGKEP

KOMPETENSI KEAHLIAN : BISNIS DARING dan PEMASARAN

SMKN 1 PANGKEP TAHUN


PELAJARAAN 2021/2022
Jalan : Sambung Jawa- pangkep Telepon (0410)2410028, facsimile 0410 2410067

Email : smkn1pangkep@gmail.com

Website: smkn1pangkep.sch.id
LEMBAR PENGESAHAN

LAPORAN PRAKTIK KERJA LAPANGAN (PKL)

DISUSUN OLEH:

SUHARDI

XII PEMASARAN 1

DISAHKAN DIPANGKEP

PADA TANGGAL : ……

Pembimbing Sekolah Pembimbing Industri/kantor

Adhira Imawardhani Rahim S,Pd Erika Thamrin

NIP…………………..

Mengetahui

Ketua Program Keahlian Bisnis Daring Dan Pemasaran


MASATI S.Pd M.Pd
NIP.

KATA PENGANTAR

Dengan memanjatkan puji syukur kehadiran Allah SWT yang telah


memberikan rahmat dan karunia-Nya sehingga kami dapat menyelesaikam
Prakering Kerja Lapangan (PKL) dan dapat menyusun laporan ini dengan baik
guna memenuhi kelengkapan bukti belajar (evidence).

Laporan Prakering Kerja Lapangan (PKL) ini dapat disusun dengan baik
berkat bantuan dari pihak-pihak yang telah memberikam bimbingan dan
dukungan sebagai bahan masukan untuk kami,untuk itu pada kesempatan ini kami
mengucapkan terima kasih kepada:

❖ Bapak H.MUH NURDIN B, S.Pd Selaku kepala sekolah SMK NEGERI 1


PANGKEP yang telah memberikan berbagai arahan-arahan dalam
pelaksanaan Prakering Kerja Lapangan (PKL)
❖ Ibu ERIKA THAMRIN selaku kepala toko Alfamart Jl Matahari Pangkep

❖ Bapak AHMAD MUBARAK selaku assisten kepala toko dan selaku


pembibing kami saat Prakering Kerja Lapangan (PKL)
❖ Ibu MASATI S.Pd M.Pd selaku ketua jurusan Bisnis Daring dan
Pemasaran SMK NEGERI 1 PANGKEP
❖ Ibu ADHIRA IMAWARDHA RAHIM S.Pd selaku pembimbing dari
sekolah

Dan kepada semua pihak yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu yang telah
memberikan bimbingan, arahan serta motivasi dan dukungan sehingga saya dapat
melaksanakan Praktik Kerja Lapangan dengan baik.

Penyusun menyadari bahwa laporan ini masih jauh dari kata kesempurnaan,
oleh karna itu penyusun mengharapkan kritikan-kritikan atau saran-saran dari
pembaca yang sifatnya membangun. Akhir kata semoga Allah SWT dapat
membalas semua budi baik semua pihak yang telah membantu kami dalam
penyusunan laporan ini, dan semoga laporan ini dapat memberikan manfaat dan
ilmu bagi pembacanya.

Pangkajene,01 April 2022

SUHARDI

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR…………………………………………………………….

DAFTAR ISI……………………………………………………………………….

DAFTAR TABEL DAN DAFTAR GAMBAR………………………………….

DAFTAR LAMPIRAN……………………………………………………………

BAB 1 PENDAHULUAN…………………………………………………………

1.1 Sejarah peusahaan/kantor……………………………………………….

1.2 Organisasi perusahaan/kantor…………………………………………..

1.3 Bidang usaha/produk …………………………………………………...

1.4 Fasilitas…………………………………………………………………

BAB ll URAIAN KEGIATAN……………………………………………………

2.1 Sistem penugasan kerja…………………………………………………

2.2 Rangkuman pekerjaan yang dilakukan selama pkl……………………..

BAB lll KESIMPULAN DAN SARAN…………………………………………..

3.1 Kesimpulan……………………………………………………………..

3.2 Saran…………………………………………………………………….

Daftar pustaka/Sumber informasi………………………………………………..


Lampiran…………………………………………………………………………..

4.1 Jurnal pkl yang di download di website………………………………..

4.2 Foto kegiatan pkl………………………………………………………..

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Sejarah Perusahaan PT.Sumber Alfaria Trijaya (Sejarah singkat, Visi,


Misi dan Budaya Kerja)

⇒ SEJARAH

Pada tanggal 27 Juni 1999, PT. Alfa Mitramart Utama didirikan oleh PT. Alfa

Retailindo, Tbk dan PT. Lancar Distrindo. Toko pertamanya dengan nama Alfa Mini

Mart didirikan pada tanggal 18 Oktober 1999 di Jl. Beringin Raya, Karawaci, Kota

Tangerang. Mulai tanggal 1 Januari 2003, Alfa Mini Mart berubah menjadi Alfamart.

Alfamart adalah jaringan toko swalayan yang memiliki banyak cabang di Indonesia.

Gerai ini umumnya menjual berbagai produk makanan, minuman dan barang kebutuhan

hidup lainnya. Lebih dari 200 produk makanan dan barang kebutuhan hidup lainnya

tersedia dengan harga bersaing, memenuhi kebutuhan konsumen sehari-hari.


Gambar 1.Toko

1989-2013

1989

● Berdiri sebagai perusahaan dagang aneka produk oleh Djoko Susanto dan
keluarga

2002

● Akuisisi 141 gerai Alfa minimart dan berganti nama menjadi Alfamart.

2009

● Penawaran umum perdana di Bursa Efek Indonesia.


● Mulai menggunakan conveyor belt.
● 3.300+ gerai beroperasi.

2012

● Penawaran Umum Terbatas Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu.


● Pendirian anak perusahaan PT Sumber Indah Lestari yang bergerak di bidang
usaha kesehatan dan kecantikan.
● 7.000+ gerai beroperasi.

2013

● Akuisisi tambahan saham PT Midi Utama Indonesia Tbk.


● Perubahan nilai nominal saham dari Rp100 menjadi Rp 10 per lembar.
● Pendirian anak perusahaan Alfamart Retail Asia Pte. Ltd. (Kepemilikan saham
100%).
● 8.500+ gerai beroperasi.

2014

● Usaha patungan melalui anak perusahaan Alfamart Retail Asia Pte. Ltd.,
mendirikan Alfamart Trading Philippines Inc. yang berkedudukan di Filipina.
● Memasuki pasar Filipina.
● Penawaran Umum Berkelanjutan I Obligasi Berkelanjutan I Sumber Alfaria
Trijaya Tahap I.
● Penawaran Umum Saham Terbatas tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu.
● Akuisisi Saham MIDI Sehingga total kepemilikan menjadi 86,72%.
● 9.800+ gerai beroperasi.

Gambar 2.Gudang Alfamart

2015

● Mendirikan PT Sumber Trijaya Lestari (Alfacart) yang bergerak di bidang


perdanganan eceran melalui internet.
● Penawaran Umum Saham Terbatas Tanpa Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu.
● Penawaran Umum Berkelanjutan Obigasi Berkelanjutan I Sumber Alfaria Trijaya
Tahap II.
● 11.000+ gerai beroperasi.
2016

● Meluncurkan AlfaMind, virtual store pertama di Indonesia dengan teknologi


Augmented Reality.
● Peningkatkan setoran modal PT Sumber Trijaya Lestari sehingga kepemilikan
Perseroan terdelusi menjadi 50.97%.
● Peningkatan setoran modal PT Sumber Indah Lestari sehingga kepemilikan
menjadi 88.71%.
● 12.000+ gerai beroperasi.

2017

● Penawaran Umum Berkelanjutan Obligasi Berkelanjutan II Sumber Alfaria


Trijaya Tahap I tahun 2017.
● Mendirikan PT Sumber Wahana Sejahtera yang bergerak di bidang jasa titipan
dan pengiriman paket dengan kepemilikan 99.96%.
● Peningkatan setoran modal PT Sumber Trijaya Lestari sehingga kepemilikan
menjadi 99.99%.
● 13.500+ Gerai beroperasi.

2018

● Penawaran Umum Berkelanjutan Obligasi Berkelanjutan II Sumber Alfaria


Trijaya Tahap II Tahun 2018.
● 13.600+ gerai beroperasi.
● 500 gerai beroperasi di Filipina.

2019

● 20 tahun Alfamart mengibarkan sayapnya di Indonesia.


● 14.300+ gerai beroperasi.
● Launching Alfagift; Alfagift merupakan aplikasi dari Alfamart yang
memungkinkan pengguna untuk selalu up-to-date promosi dan mendapatkan
penawaran khusus yang hanya tersedia di aplikasi.
● Melakukan akuisisi PT Global Loyalti Indonesia dengan kepemilikan sebesar
75%.
● 750+ gerai beroperasi di Filipina.
Beroperasi Pertama Kali di Banten

Gerai Alfa Minimart secara perdana dibuka di Jl. Beringin Jaya, Karawaci, Tangerang,
Banten. Setelah 4 tahun beroperasi, barulah Alfa Minimart secara resmi berganti nama
menjadi Alfamart.

Puluhan Ribu Gerai

Alfamart memiliki 10.666 jaringan minimarket yang terdiri dari minimarket milik sendiri
sebanyak 7.596 unit dan minimarket bentuk kerjasama waralaba sebanyak 3.070. Semua
gerai tersebut tersebar beberapa tempat seperti Jakarta, Cileungsi, Tangerang, Cikarang,
Bandung, Sidoarjo, Cirebon, Cilacap, Semarang, Lampung, Malang, Bali, Klaten,
Makassar, Balaraja, Palembang, Bogor, Jember, Medan, Banjarmasin, Jambi, Pekanbaru,
Pontianak, Manado, Lombok, Rembang, Karawang dan Batam.

⇒ Visi Perusahaan PT. Sumber Alfaria Trijaya

“Menjadi jaringan distribusi retail terkemuka yang dimiliki oleh masyarakat luas,
berorientasi kepada pemberdayaan pengusaha kecil, pemenuhan kebutuhan dan harapan
konsumen, serta mampu bersaing secara global”

⇒ Misi Perusahaan PT. Sumber Alafaria Trijaya

● Memberikan kepuasan kepada pelanggan / konsumen dengan berfokus pada


produk dan pelayanan yang berkualitas unggul.

● Selalu menjadi yang terbaik dalam segala hal yang dilakukan dan selalu
menegakkan tingkah laku / etika bisnis yang tertinggi.

● Ikut berpartisipasi dalam membangun negara dengan menumbuh-kembangkan


jiwa wiraswasta dan kemitraan usaha.

● Membangun organisasi global yang terpercaya, tersehat dan terus bertumbuh


dan bermanfaat bagi pelanggan, pemasok, karyawan, pemegang saham dan
masyarakat pada umumnya.

⇒ Budaya Kerja Perusahaan PT. Sumber Alfaria Trijaya


Budaya Kerja Alfamart
Alfamart memiliki kode etik dan juga budaya kerja yang dikenal dengan sebutan
2I&3K yaitu Integritas, Inovasi, Kerja Sama tim, Kualitas dan Produktivitas dan
Kepuasan Pelanggan. Nilai-nilai inilah yang menjadi perekat semua karyawan
Alfamart dimanapun.
● Integritas yang Tinggi
Jujur, disiplin, dan konsisten dalam bekerja berlandaskan etika serta
bertanggung jawab terhadap pekerjaan.
● Inovasi Untuk Kemajuan yang Lebih Baik
Kreatif dalam bekerja, berkomitmen untuk melakukan perbaikan cara kerja
secara terus menerus.
● Kualitas dan Produktivitas yang Tertinggi
Mampu menjalankan tugas serta fokus pada pencapaian hasil kerja yang
lebih baik.
● Kerja Sama Tim
Terlibat aktif serta mendorong terciptanya semangat dan kekompakan tim.
● Kepuasan Pelanggan Melalui Pelayanan Terbaik
Berinisiasi tinggi memenuhi kebutuhan dan memastikan terciptanya
kepuasan pelanggan.

⇒ Pengertian Istila-istila Dalam Toko Sebagai Beriku:


⮚ Program
Program adalah untuk mengetahui posisi display barang,nomerak dan kasipitas
display untuk mempermudah menemukan posisi barang.
⮚ Display
Adalah penataan barang dagangan ditempat tertentu dengan tujuan menarik minat
konsumen, memudahkan konsumen untuk melihat serta memilih dan akhirnya
membeli produk atau barang yang ditawarkan.
⮚ LPB
LPB adalah Laporan Penerimaan Barang yang bisa diterima dari suplayer atau
mari house.
⮚ PB
PB yaitu penerimaan barang.
⮚ BKL
BKL Barang Kirim Langsung (BKL) adalah barang yang dikirim langsung oleh
supplier yang bersangkutan. Barang-barang BKL ini antara lain Aqua galon, Sari
Roti, Paroti, Buah, Telur, Es Krim Walls dan Campina,dan Yakult. Untuk proses
penerimaan BKL akan diuraikan sebagai berikut. Proses penerimaan BKL :
1. Supplier datang ke toko membawa barang
2. Supplier memberikan faktur untuk pengecekan
3. Proses pengecekan dilakukan secara bersama-sama oleh pejabat toko dan supplier
⮚ Retur
Adalah barang yang memiliki batas waktu tertentu ke wayer house atau suplayer
seperti expayer, barang rak, barang rusak dan lainnya.
⮚ BR
BR atau Barang Rusak adalah barang retur yang tidak layak terjual dan tidak
layak di komsumsi.
⮚ BKE
Adalah Barang Expayer atau Kadaluarsa jenis retur untuk barang yang memiliki
tanggal layak konsumsi atau tidak layak di jual.
⮚ BTA
BTA atau Barang Tidak Ada adalah jenis retur barang yang ada paktur draiper
namun fisik tidak ada ditoko.
⮚ BK
BK atau Barang Kurang adalah jenis barang retur fisik kurang dari faktor.
⮚ NRB
Nota Retur Barang yaitu jumlah quantity rupiah di totalkan sesuai barang yang
hilang jumlah barang yang hilang diganti oleh personil toko, deskripsi dari NBH
adalah data – data barang yang hilang di toko.
⮚ BNC
BNC atau Barang Non Category yaitu dilakukan apabila barang tersebut tidak
dapat dijual dan tidak masuk dalam kategori toko.
⮚ BTSB
BTSB yaitu batas toleransi selisih barang.
⮚ PKM
PKM adalah Penentuan Kuantitas Maksimum suatu toko per item-itemnya yang
disesuaikan dengan kondisi "Lead Time " dan "Safety Stock" dan Minor
(Minimum Order ) dari DC batas tertinggi / maximum jumlah stock qty yang ada
di toko yaitu jumlah barang yang ada ditoko tanpa mengabaikan kepantasan
display dan kelipatan pengiriman barang.
⮚ Label price
Label price adalah label harga untuk produk yang dijual.
⮚ Gondola
Adalah yaitu peralatan display yang terdiri atas shelving atau rak panjang secara
utuh.
⮚ Chiller
Chiller yaitu tempat pemajangan untuk buah atau daging olahan, alat ini
menempel di dinding.
⮚ Wing stack
Wing stack display barang yg letaknya disisi barang dan gondola.
⮚ STD
STD atau Struk Transaksi Perday (perhari) jumla struk yang keluar transaksi
perhari/ sehari-hari.
⮚ APC
Yaitu Aferage Kurchase adalah rata-rata penjualan atau seles perhari/ sehari-hari.
⮚ SPD
SPD atau Seles Perday adalah total jumlah seles transaksi dalam perhari.
⮚ Net Seles
Net Sales adalah total penjualan toko selama satu bulan.
⮚ RTD
Ready Top Drink (RTD) sejenis minuman yang melakukan yang melakukan
proses terlebih dahulu.
⮚ GM(%)
Gross Margin adalah tingkat keuntungan awal (Laba kotor) yang diambil dari
barang yang akan dijual,dalam satuan percent(%).
Fungsinya untuk mengukur seberapa efesien perusahaan menggunakan bahan dan
tenaga kerjanya untuk memproduksi dan menjual produk-produknya untuk
menghasilkan keuntungan.
⮚ Bean Spot
Bean Spot merupakan konsumen modern perkotaan dengan tipikal grab and go
(toko awal) yang membutuhkan produk cepat pilih dan praktis.
Fungsinya sebagai habitat bagi masyarakat perkotaan yang punya aktivitas padat.
⮚ Aplikasi E-trans
Aplikasi E-trans adalah aplikasi untuk pembayaran atau pembelian transaksi
ecommerce, contoh (bayar angsuran motor, pembelian pulsa dan pemesanan tiket
kereta api).
⮚ Aplikasi POS
Aplikasi POS (point of sales sofwer) digunakan untuk mendukung transaksi
langsung dengan penjual di berbagai toko retail yang memiliki banyak cabang.

⮚ SO
SO (Stock Opname) adalah kegiatan untuk memonitoring atau penghitungan
jumlah barang agar fisik sama OH nya sesuai.
⮚ KKSO
KKSO (Kertas Kerja Stock Opname) yaitu lembaran kerja yang digunakan saat
stock opname, mekanisme nya adalah menuliskan quantity barang di KKSO
untuk kemudian di input di komputer, dengan kata lain KKSO adalah kertas kerja
untuk menuliskan quantity barang.
⮚ Odner
Odner adalah map besar yang memiliki warna sangat banyak dengan bahan
karton tebal , Fungsinya untuk menyimpan arsip penting.
⮚ Map Acco
Map Acco adalah tempat penyimpanan file odner.
⮚ Masker Shift
MASTER SHIFT adalah aplikasi yang dibuat untuk pengaturan pembuatan
jadwal kerja dan libur kerja, seluruh karyawan toko Alfamart.
⮚ Box Retur
BOX RETUR adalah barang yang dikembalikan ke werhaouse atau supplier.
⮚ PSM
PSM (produk special mingguan) merupakan program promo terbaru yang
dilakukan oleh pihak Alfamart.
⮚ JSM
JSM adalah suatu promo yang diadakan atau diselenggarakan pada akhir pecan
atau weekend.
⮚ ASA
Yaitu aplikasi barang
⮚ RSA
RSA adalah Remittance Supporting apss.
⮚ SOA
SOA adalah sebuah pusat pelaporan masalah yang terjadi pada bagian-bagian lain
yang dilakukan secara daring atau online.
⮚ AHO
AHO yaitu dimana lampu utama akan otomatis menyala begitu motor dihidupkan
tanpa harus select tombol.
⮚ IKT
IKT (insentif kinerja toko) adalah bonus yang diberikan oleh perusahaan toko
mampu atau berhasil mencapai tarhet yang telah di tentukan oleh perusahaan.
⮚ OOS
Out Of Stock atau OOS adalah kondisi dimana stok barang yang di pesan sudah
tidak tersedia lagi atau sudah terjual habis.
⮚ OSA
OSA (On selving avaibility) Adalah ketersediaan barang di rak/full display.
⮚ SAPA
SAPA adalah layanan berbelanja secara online.
Fungsinya memudahkan kostumer dalam melakukan pembelian.
⮚ Produk E-service
Produk E-Service adalah layanan online yang tersedia di internet dimana
transaksi yang valid dari membeli dan menjual (penggandaan).
⮚ SJI
SJI yaitu di sebut sebagai Surat Jalan internasional.

⮚ WH
WH adalah bagian dari suatu system logistic sebuah perusahaan yang berfungsi
untuk menyimpan produk dan menyediakan informasi mengenai status serta
kondisi material/persediaan yang disimpan digudang. Fungsinya untuk
memfasilitasi pergerakan barang melalui rantai pasokan ke konsumen akhir
39.OOS adalah kondisi dimana stok barang yang di pesan sudah tidak tersedia
lagi atau sudah terjual habis.
⮚ RTE
RTE adalah produk pangan yang telah melalui proses pengolahan dan dapat
dikonsumsi langsung.
⮚ NSB
NSB adalah beban kehilangan barang-barang di toko yang terakumulasi setelah
dilakukannya Stock of name.

1.2 Organisasi Perusahaan/Kantor


Adapu struktur organisasi PT.Sumber Alfaria Trijaya, Tbk terdiri dari:
Gambar Struktur Organisasi

1.3 Bidang Usaha/Produk Kegiatan Utama Perusahaan

PT.Sumber Alfaria Trijaya, Tbk (Alfamart) bergerak dibidang ritel yang menjual

barang konsumen dengan model minimarkert. Waralaba Alfamart merupakan perusahaan

jasa eceran yang menyediakan kebutuhan pokok sehari-hari. Tidak hanya menyediakan

produk kebutuhan pokok sehari-hari, Alfamart menjalin 14 kerjasama dengan berbagai

pihak untuk menyediakan layanan pembayaran di jaringan took Alfamart, contohnya

membayar listrik, air, TV berlangganan, amgsuran kendaraan, tiket trasportasi dan layana

pembayaran lainnya.

1.4 Fasilitas

Manfaat dan Kebaikan Program Keanggotaan Alfamart Sebagai bentuk penghargaan


kami kepada konsumen, kami memberikan fasilitas Keanggotaan Alfamart agar
pengalaman rberbelanja anda semakin berkesan berbagi manfaat dan kebaikan yang kami
berikan. Banyak keuntungan yang bisa didapatkan dengan menjadi member Alfamart
seprti bonus poin, informasi promo-promo terbaru, potongan harga, undian berhadia, dan
masih banyak lainnya.

“Bisa bayar listrik, air, TV berlangganan, angsuran kendraan, tiket transportasi, Selain
itu, bisa juga isi ulang pulsa, e-money, game voucher, sampai kirim uang, semua bisa di
Alfamrt.
BAB II
URAIAN KEGIATAN

2.1 Sistem Penugasan Kerja


▪ Crew (Terdiri dari pramuniaga dan kasir)
Crew Store ini memiliki dua sub jabatan lagi yakni Pramuniaga dan Kasir.
Masing-masing memiliki tugas dan tanggung jawab yang berbeda.
Pramuniaga
Umumnya pihak Alfamart mencari seorang Pramuniaga Alfamart ini yang jenis
kelaminnya laki-laki. Karena memang tugas dari Pramuniaga Alfamart ini nanti
cukup membutuhkan fisik. Tapi ya tidak menutup kemungkinan kalau perempuan
juga bisa ditempatkan sebagai Pramuniaga.

Tugas dan tanggung jawab Pramuniaga Alfamart sebagai berikut:

● Mengelola dan menata penempatan barang yang tersusun di rak.

● Melakukan penyecekan dan sorting barang yang hampir habis masa


kedaluwarsanya (Expired).
● Menjaga kebersihan toko.

● Melakukan pengawasan ke para pembeli untuk mencegah terjadinya pencurian.

● Melayani pembeli jika ada yang menanyakan posisi rak barang yang ingin dibeli.

● Membantu kasir jika pembeli sedang ramai.

● Merawat dan mengoperasikan alat-alat yang ada di minimarket seperti genset,


freezer, dll.
● Menjaga kebersihan gudang.

● Membongkar stok barang dari pusat/suplier.

Sekilas terlihat tugas dan tanggung jawab kerjanya, sekilas memang terlihat banyak dan
berat. Tetapi percayalah dalam implementasinya nanti jika kerjasama tim bisa solid,
semua itu bisa dikerjakan bersama tanpa mengesampingkan tugas dan tanggung jawab
utamanya.

Kasir
Kasir ini umumnya perempuan, mungkin karena perempuan itu lebih teliti. Karena
tugasnya nggak jauh-jauh dari uang.

Tugas dan tanggung jawab kasir Alfamart sebagai berikut:

● Melayani pembeli yang ingin melakukan transaksi pembayaran

● Menawarkan produk yang sedang promosi

● Melakukan pengecekan keaslian uang yang masuk

● Menjaga agar tidak ada selisih (minus) uang ketika waktu pergantian shift.

Biasanya masalah yang sering terjadi terhadap Kasir itu adalah adanya selisih uang.
Antara jumlah barang yang dijual tidak sama dengan uang masuk yang didapatkan.
Padahal sebelum pergantian shift harus tidak boleh ada selisih.

Bagaimana kalau ternyata ada selisih? Ya kekurangannya akan dibebankan ke Kasir yang
bertugas saat itu dengan uangnya sendiri. Jadi memang tanggung jawab kasir minimarket
itu sangat besar, meskipun dari segi tugasnya cukup ringan.

● Assistent Chief Of Store


Kalau yang belum tahu, jabatan ini adalah Asisten Kepala Toko.

Bertugas sebagai

● Mengelola uang dalam brankas


● Menggantikan posisi Chief of Store (Kepala Toko) jika sedang tidak ada di
tempat
● Melakukan pengecekan suply barang yang datang dari pusat
● Mengelola laporan yang datang dari suplier
● Bertanggung jawab atas pergantian shift
● Memastikan kalau promosi barang sudah berjalan
● Mengecek uang yang masuk ketika akan pergantian shift
● Menyiapkan barang yang akan direturn

Meskipun jabatan ini lebih tinggi dibanding Crew Store, tetap saja harus punya team
work yang bagus dengan mereka. Karena Asisten Kepala Toko ini juga harus bisa bekerja
sama dengan Pramuniaga dan juga Kasir. Agar pekerjaannya juga bisa diselesaikan
dengan baik. Apalagi saat pergantian shift, harus sudah tidak ada masalah. Jika ada
masalah, maka Asisten Kepala Toko inilah yang akan dimintai pertanggungjawaban
pertama kali.

● Chief Of Store
Berposisi sebagai Assistent Chief of Store, maka kamu akan berpeluang untuk
naik jabatan sebagai Chief of Store atau Kepala Toko.

Tugas sebagai chief of store adalah sebagai berikur

● Membangun team work yang solid dan kompak


● Menjadi penengah jika ada masalah sesama karyawan
● Memastikan karyawan menjalankan tugas dan tanggung jawabnya masing-
masing
● Memastikan penjualan toko sesuai dengan target yang sudah ditetapkan
● Menjaga performa toko agar bagus saat audit
● Menjadi koordinir dengan lingkungan sekitar

2.2 Rangkuman pekerjaan yang dilakukan selama pkl


Dalam melaksanakan Praktik Kerja Lapangan, adapun kegiatan yang saya lakukan
dan kerjakan adalah sebagai berikut:
▪ Melakukan Briefing
Briefing biasanya dilakukan sebelum melakukan aktivitas atau sebelum melakukan
program baru untuk diberikan penjelasan.
▪ Mendisplay Barang
Mendisplay adalah pemenuhan dan penataan barang dagangan dari gudang ke area
sales atau rak agar menarik minat konsumen.
▪ Menjaga Kebersihan Toko
Menjaga kebersihan agar toko tetap bersih, nyaman dan pantas untuk dipandang.
Misalnya membersihkan rak menggunakan planogram, menyapu area sales atau
mess, dll.
▪ Melakukan Retur dan macam - macam retur.
Retur adalah pengembalian barang-barang yang sudah tidak layak jual, kepada
suplayer atau DC.

3.1 KESIMPULAN

Selama melaksanakan kegiatan praktek kerja Lapangan (PKL) di Alfamart


(PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk), saya mengambil beberapa kesimpulan :
1. PT. Sumber Alfaria Trijaya Tbk Saat ini merupakan salah satu yang terdepan dalam
usaha ritel, dengan melayani lebih dari 2,1 juta pelanggan setiap harinya di hampir 6.000
gerai yang tersebar di Indonesia.
2. Lebih disiplin dalam waktu.
3. Terlatih mental dalam dunia kerja.
4. Dapat beradaftasi dengan lingkungan atau dunia kerja sesuangguhnya.
5. Menciptakan siswa yang berkualitas, terampil dalam dunia kerja.
6. Meningkatkan rasa tanggungjawab, percaya diri dalam menjalankan tugas.
7. Mampu bekerjasama dalam menyelesaikan pekerjaan.
Pembelajaran di dunia kerja adalah suatu strategi yang memberi peluang peserta
mengalami proses belajar melalui bekerja langsung pada pekerjaan sesungguhnya.
Dengan adanya PKL saya dapat merasakan bagaimana pelaksanaan praktek langsung di
lingkungan dunia kerja yang dibimbing oleh pihak industri, dan dapat langsung melayani
konsumen dengan baik.

3.2 SARAN

Saran bagi Sekolah :


1. sebaiknya siswa atau siswi yang akan diterjunkan ke perusahaan untuk mengikuti PKL
dibekali terlebih dahulu mengenai pekerjaan yang akan dilakukan dalam perusahaan,
sehingga siswa atau siswi merasa siap baik secara mental maupun fisiknya.
2. Diharapkan kepada guru pembimbing atau guru yang lain menjaga komunikasi dengan
siswa/siswi pada saat melakukan PKL
3. Penempatan PKL untuk siswa/siswi sebaiknya disesuaikan dengan pasti untuk
mencegah pindah tempat secara mendadak.

Saran bagi perusahaan :


Terima kasih atas segala bimbingannya dan arahannya selama pelaksanaan PKL
berlangsung di SAT Ciluar Bogor X720, sehingga membuat kami lebih memahami dalam
hal dunia kerja. Kami mengharapkan perusahaan agar lebih menjaga kebersihan dan
kerapihan toko, baik diare sales maupun mes(gudang), untuk lebih meningkatkan
kenyamanan dan kepuasan pelanggan.
DAFTAR PUSTAKA
LAMPIRAN
Gambar A.1. Penerimaan Barang dari Suplayer atau Mery House

Anda mungkin juga menyukai