Anda di halaman 1dari 4

EDUKASI DIET DI RUMAH

Nama Ny Niswatin
Usia 51 tahun
TB dari TL: 155 cm
BB dari LLA : 64 kg

Kebutuhan harian 1700 kkal/65gP (17%)

⮚ Saat pemberian diet, posisi pasien setengah duduk/kepala di sanggah dengan 2

bantal untuk menghindari tersedak

⮚ Sebelum dan sesudah pemberian makan, bilas selang 20-30 ml air matang

🡪 Diberikan 1-2 gelas sehari

⮚ Pilihan jam pemberian makan lewat selang:

6x per hari: jam 06.00, 09.00, 12.00, 15.00, 18.00, 21.00


7x per hari: jam 05.00, 08.00, 11.00, 14.00, 17.00, 20.00, 23.00
8x per hari: jam 05.00, 08.00, 11.00, 14.00, 17.00, 20.00, 23.00, 03.00
Jam ini bersifat fleksibel. Jarak ideal pemberian 3-4 jam

⮚ Segera periksa ke dokter terdekat jika selang macet/selang makan

terlepas/buang air besar cair > 5x/hari dan terlihat lemas

Dapat diberikan:

1. Sonde Racikan (Resep per Sajian)


Bahan:

● Nasi putih ¼ centong (±50 gram)

● Telur ayam rebus1 butir (hanya bagian putih telur saja)

● Sayuran matang yang tersedia di rumah (wortel/bayam/labu siam, dan lain-

lain) ±20-30 gram

● Kuah kaldu/ kuah sayur 250 mL


Cara membuat:

● Blender semua bahan

● Saring hasil blender (dengan saringan kain)

Gambar saringan kain

● Hasil saringan dimasukkan ke selang makan, pastikan makanan sudah tidak

terlalu panas untuk dimasukkan

2. Susu
Susu dapat diberikan pilihan salah satu di bawah ini
- NUTREN diab
Entrasol Platinum 6x9.5 sendok takar dalam 200 ml air

- Indoprima
Indoprima 6 x 6 sendok makan dalam 250 ml air (1 gelas penuh)
- Dancow Fortigro (7 sdm: 120 kkal/6 gram protein) dalam air 170 mL
Dancow Fortigro 6 sdm dalam air 300 mL diberikan 7x sehari

- Sonde Kacang Hijau


Sonde KI 6 x 250 ml

Membuat Sonde Kacang Hijau 1000 mL


Bahan:
1. Kacang Hijau 50 gram
2. Telur Putih 30 gram
3. Gula 20 gram
4. Maizena 5 gram
5. Daun Pandan 3 gram

Cara membuat:
1. Masukkan ke dalam panci: kacang hijau gula pasir, maizena daun
pandan
2. Panaskan api, masak hingga matang
3. Matikan api, sisihkan paci ke meja dapur
4. Masukkan putih telur yang sudah dikocok dan disaring sebelumnya,
kemudian kocok cepat dengan adonan yang sudah matang jangan
sampai menggumpal
5. Blender hingga halus
6. Sajikan dalam waktu +- 4 jam

3. Sonde tempe (terutama jika pasien mencret)

Sonde Tempe 250 mL


Bahan:

● Tempe 36 gram = 1 potong tempe

● Susu soya 24 gram = 2 sendok makan

● Tepung beras 6 gram = 1 sdm

● Gula pasir 15 gram = 1 sdm


● Jeruk 150 gram

● Wortel (jika tidak ada jeruk) 75 gram = ½ buah

● Minyak kelapa/jagung 7.5 gram = 1 sdm

Cara membuat:
1. Rebus tempe hingga lunak. Haluskan dengan ditambah air hangat
rebusan 150 ml
2. Masak tempe dengan tepung beras hingga meletup-letup
3. Peras Jeruk/Wortel ambil sarinya dan tambahkan air hingga 150 ml,
campur dengan gula aduk hingga rata
4. Campur bubur tempe sari jeruk/wortel dan susu kedelai/soya, minyak
kelapa/jagung hingga halus
5. Saring campuran tersebut hingga konsistensi seperti susu, ukur volume
cairan 250 ml

Atau bila diare dapat diberikan susu kedelai

Anda mungkin juga menyukai