Anda di halaman 1dari 19

LAPORAN PENDAHULUAN

MATA KULIAH KEPERAWATAN DARURAT DAN MANAJEMEN BENCANA


“PENANGANAN KEGAWATAN KARDIOVASKULAR”

Dosen Pengampu :
Dr. Fanni Oktaviasanti, S.Kep., Ns., M.Kep.

Disusun Oleh :
Kelompok 1 – GR-4A
1. Ogis Sepnata Rizkiyanto 005221003
2. Firsty Shafira Ananda 005221011
3. Mahathir Muhammad Al Banjari 005221014
4. Laylatun Nadiyah 005221019
5. Izzah Amalia Putri 005221021

PROGRAM STUDI D-III KEPERAWATAN


FAKULTAS VOKASI
UNIVERSITAS AIRLANGGA
2024
LEMBAR PERNYATAAN BEBAS PLAGIARISME

Kami yang bertanda tangan di bawah ini,

Anggota Kelompok 1 :
Ogis Sepnata Rizkiyanto 005221003
Firsty Shafira Ananda 005221011
Mahathir Muhammad Al Banjari 005221014
Laylatun Nadiyah 005221019
Izzah Amalia Putri 005221021

Kami menyatakan dengan sesungguhnya bahwa laporan pendahuluan yang kami susun
sebagai syarat untuk memenuhi mata kuliah Keperawatan Gawat Darurat dan Manajemen
Bencana merupakan hasil karya sendiri. Adapun bagian-bagian tertentu dalam laporan
pendahuluan yang kami kutip dari hasil karya orang lain telah dituliskan sumbernya dengan
jelas sesuai dengan norma, kaidah, dan etika penulisan. Apabila dikemudian hari terbukti
adanya indikasi plagiat dalam laporan pendahuluan ini maka kami bersedia menerima sanksi
sesuai dengan ketentuan yang berlaku.
Demikian pernyataan ini kami buat untuk dipergunakan sebagaimana mestinya.

Gresik, 12 Maret 2024


Yang membuat pernyataan,

Penulis – Kelompok 1

i
LEMBAR PENGESAHAN DOSEN PEMBIMBING

LAPORAN PENDAHULUAN
PENANGANAN KEGAWATAN KARDIOVASKULAR

Oleh :
Kelompok 1 – GR-4A
Ogis Sepnata Rizkiyanto 005221003
Firsty Shafira Ananda 005221011
Mahathir Muhammad Al Banjari 005221014
Laylatun Nadiyah 005221019
Izzah Amalia Putri 005221021

Gresik, 12 Maret 2024


Menyetujui,
Dosen Pembimbing

Dr. Fanni Oktaviasanti, S.Kep., Ns., M.Kep.

ii
KATA PENGANTAR

Puji syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa, karena atas limpahan rahmatnya
penyusun dapat menyelesaikan laporan pendahuluan ini tepat waktu tanpa ada halangan yang
berarti dan sesuai dengan harapan. Laporan Pendahuluan "Penanganan Kegawatan
Kardiovaskular" ini disusun untuk memenuhi tugas mata kuliah Keperawatan Gawat Darurat
dan Manajemen Bencana.

Ucapan terima kasih kami sampaikan kepada seluruh pihak yang terlibat mulai dari persiapan,
penyusunan materi, proses pengerjaan, hingga penyelesaian laporan pendahuluan ini,
terutama kepada Ibu Dr. Fanni Oktaviasanti, S.Kep., Ns., M.Kep. selaku dosen pembimbing
mata kuliah Keperawatan Gawat Darurat dan Manajemen Bencana yang telah membantu
memberikan arahan dan pemahaman dalam penyusunan makalah ini. Harapan kami,
informasi dan materi yang terdapat dalam laporan pendahuluan ini dapat berfungsi bagi
pembaca.

Kami menyadari bahwa dalam penyusunan laporan pendahuluan ini masih terdapat banyak
kekurangan karena keterbatasan kami. Maka dari itu, penyusun sangat mengharapkan kritik
dan saran yang membangun untuk menyempurnakan laporan pendahuluan ini. Semoga apa
yang kami tulis dapat bermanfaat bagi semua pihak yang membutuhkan baik secara akademis
maupun praktis dari pembaca agar bisa membuat laporan pendahuluan yang lebih baik pada
kesempatan berikutnya.

Gresik, 12 Maret 2024

Kelompok 1

iii
DAFTAR ISI
LEMBAR PENGESAHAN DOSEN PEMBIMBING...........................................................ii
KATA PENGANTAR.............................................................................................................iii
DAFTAR ISI............................................................................................................................iv
BAB I.........................................................................................................................................1
PENDAHULUAN.....................................................................................................................1
1.1 Latar Belakang................................................................................................................1
1.2 Rumusan Masalah..........................................................................................................2
1.3 Tujuan..............................................................................................................................2
1.3.1 Tujuan Umum............................................................................................................2
1.3.2 Tujuan Khusus............................................................................................................3
1.4 Manfaat............................................................................................................................3
1.4.1 Manfaat Teoritis.........................................................................................................3
1.4.2 Manfaat Praktis..........................................................................................................3
BAB II........................................................................................................................................4
KETERAMPILAN KEPERAWATAN..................................................................................4
PENANGANAN KEGAWATAN KARDIOVASKULAR....................................................4
2.1 Penggunaan AED............................................................................................................4
2.1.1 Pengertian.................................................................................................................4
2.1.2 Tujuan.......................................................................................................................4
2.1.3 Manfaat.....................................................................................................................4
2.1.4 Jenis dan Sifat AED.................................................................................................4
2.1.5 Kontraindikasi..........................................................................................................5
2.1.6 Persiapan Alat..........................................................................................................5
2.1.7 Persiapan Pasien.......................................................................................................6
2.1.8 Persiapan Lingkungan.............................................................................................6
2.1.9 Prosedur Tindakan..................................................................................................6
2.2 Prosedur Bantuan Hidup Lanjut Pada Cardiact Arrest..............................................7
2.2.1 Pengertian.................................................................................................................7
2.2.2 Tujuan.......................................................................................................................8
2.2.3 Manfaat.....................................................................................................................8
2.2.4 Jenis Pemeriksaan....................................................................................................8
BAB III....................................................................................................................................12
PENUTUP...............................................................................................................................12

iv
3.1 Kesimpulan....................................................................................................................12
3.2 Saran..............................................................................................................................12
DAFTAR PUSTAKA.............................................................................................................13

v
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Kegawatdaruratan merupakan suatu kejadian yang tiba-tiba menuntut tindakan segera
yang mungkin karena epidemi, kejadian alam, untuk bencana teknologi, perselisihan atau
kejadian yang disebabkan oleh manusia (WHO, 2012 dalam Putri dkk, 2019). Kondisi
gawat darurat dapat terjadi akibat dari trauma atau non trauma yang mengakibatkan henti
nafas, henti jantung, kerusakan organ dan atau perdarahan. Kegawatdaruratan bisa terjadi
pada siapa saja dan di mana saja, biasanya berlangsung secara cepat dan tiba-tiba
sehingga tak seorangpun dapat memprediksikan. Oleh sebab itu, pelayanan kedaruratan
medik yang tepat dan segera sangat dibutuhkan agar kondisi kegawatdaruratan dapat
diatasi. Dengan pemahaman yang utuh tentang konsep dasar gawat darurat, maka angka
kematian dan kecacatan dapat ditekan serendah mungkin.
Menurut World Health Organization (WHO), Cardiovaskuler diseases (CVDs)
merupakan penyebab nomor satu kematian secara global, disebutkan juga lebih banyak
orang meninggal setiap tahunnya akibat CVDs dibandingkan penyakit lain. Diperkirakan
17,9 juta orang meninggal karena CVDs pada tahun 2016, mewakili 31% dari semua
kematian global. Dari kematian ini, 85% disebabkan oleh serangan jantung dan stroke.
CVD sendiri merupakan penyebab awal terjadinya cardiac arrest (henti jantung).Cardiac
arrest merupakan hilangnya fungsi jantung secara tiba-tiba guna mempertahankan
sirkulasi normal darah yang berfungsi untuk menyuplai oksigen ke otak dan organ vital
lainnya, yang ditandai dengan tidak ditemukan adanya denyut nadi akibat ketidakmapuan
jantung untuk dapat berkontraksi
dengan baik. Kematian pada cardiac arrest terjadi ketika jantung secara tiba-tiba berhenti
bekerja dengan benar(Muthmainnah, 2019). Henti jantung membutuhkan intervensi atau
tindakan darurat yang cepat dan tepat karena dapat terjadi pada semua kelompok umur.
Intervensi penyelamatan jiwa sangatlah penting untuk mencegah kematian akibat henti
jantung (Kose dkk, 2019). Tindakan yang dapat digunakan sebagai intervensi
penanganan kegawatdaruratan yang dapat dilakukan oleh masyarakat dari kalangan
manapun adalah Basic Life Support (BLS) atau Bantuan Hidup Dasar (BHD).
Berdasarkan penelitian BLS akan memberikan hasil yang baik jika dilakukan dalam
waktu 5 menit pertama saat korban mengalami henti jantung dan henti nafas. Tindakan
bantuan hidup dasar secara definisi merupakan layanan yang dilakukan terhadap korban

1
yang mengancam jiwa sampai korban tersebut mendapat pelayanan kesehatan yang
paripurna.
Basic Life Support (BLS) adalah suatu tindakan pada saat pasien ditemukan dalam
keadaan tiba-tiba tidak bergerak, tidak sadar, atau tidak bernafas, maka periksa respon
pasien. Bila pasien tidak merespon, aktifkan sistem darurat dan lakukan tindakan bantuan
hidup dasar (W.Sudoyo dkk., 2015). Pada kasus henti jantung, bantuan hidup dasar yang
dilakukan adalah Cardio Pulmonary Resusitation (CPR) atau yang biasa disebut
Resusitasi Jantung Paru (RJP) yaitu sekumpulan intervensi yang bertujuan untuk
mengembalikan dan mempertahankan fungsi vital organ pada korban henti jantung dan
henti nafas. Intervensi ini terdiri dari pemberian kompresi dada dan bantuan nafas
(Hardisman, 2014 dalam Ngirarung dkk., 2017). Bantuan Hidup Dasar dalam hal ini
yaitu tindakan Resusitasi Jantung Paru (RJP) merupakan penentu penting dalam
kelangsungan hidup korban henti jantung. Hal ini berarti membutuhkan peningkatan
jumlah bystander BHD di lingkungan masyarakat (AHA, 2010 dalam Ngirarung dkk,
2017). Dalam usaha meningkatkan jumlah bystander BHD di lingkungan masyarakat,
motivasi dalam diri seseorang sangatlah diperlukan terlebih untuk melakukan tindakan
dalam memberikan pertolongan pada kondisi yang gawat dan darurat. Motivasi
merupakan suatu usaha yang disadari untuk mempengaruhi tingkah laku seseorang agar
tergerak hatinya untuk bertindak melakukan sesuatu untuk mencapai hasil atau tujuan
tertentu, dimana motivasi juga merupakan penggerak, keinginan, rangsangan atau
dorongan yang membuat orang bertindak atau berperilaku dengan cara motivasi yang
mengacu pada sebab munculnya sebuah perilaku (Siagian, 2012). Untuk meningkatkan
motivasi dalam memberikan pertolongan kegawatdaruratan pada kasus cardiac arrest
(henti jantung), diperlukan adanya pelatihan yaitu pelatihan Basic Life Support (BLS)
atau BHD seperti yang telah disebutkan sebelumnya.

1.2 Rumusan Masalah


1. Bagaimana cara penggunaan AED?
2. Bagaimana prosedur bantuan hidup lanjut pada cardiac arrest?

1.3 Tujuan
1.3.1 Tujuan Umum
Tujuan umum dari penulisan yang dilakukan adalah untuk mengetahui keterampilan
mengenai penanganan kegawatan dalam sistem kardiovaskuler.

2
1.3.2 Tujuan Khusus
1. Untuk mengetahui penggunaan AED
2. Untuk mengetahui prosedur bantuan hidup lanjut pada cardiac arrest.
1.4 Manfaat
1.4.1 Manfaat Teoritis
Hasil dari penulisan ini dapat menambah teori-teori baru untuk penulisan mengenai
keterampilan keperawatan gawat darurat dan manajemen bencana pada penanganan
kegawatan kardiovaskuler.

1.4.2 Manfaat Praktis


Penulisan ini diharapkan dapat memberikan informasi yang dapat digunakan oleh
program studi D3-Keperawatan untuk mempelajari mengenai penanganan kegawatan
kardiovaskuler.

3
BAB II
KETERAMPILAN KEPERAWATAN
PENANGANAN KEGAWATAN KARDIOVASKULAR

2.1 Penggunaan AED


2.1.1 Pengertian
Automatic External Defibrillator (AED) adalah perangkat portabel yang dapat
menyelamatkan nyawa yang dirancang untuk merawat orang yang mengalami serangan
jantung mendadak, suatu kondisi medis dimana jantung berhenti berdetak secara tiba-tiba
dan tidak terduga. Jika diperlukan, alat ini akan memberikan kejutan listrik ke jantung
untuk mengembalikan ritme normalnya. Sistem AED mencakup aksesori, seperti baterai
dan elektroda bantalan, yang diperlukan AED untuk mendeteksi dan menafsirkan irama
jantung seseorang dan memberikan kejutan listrik jika diperlukan.

2.1.2 Tujuan
Tujuan dari penggunaan AED adalah untuk mengembalikan irama jantung yang
tidak normal menjadi normal sehingga denyut jantung muncul/fungsi jantung sebagai
pompa darah ke seluruh tubuh dapat kembali normal.
2.1.3 Manfaat
AED dapat mengurangi gangguan aktivitas listrik jantung, yang menyebabkan detak
jantung menjadi tidak teratur dan semakin cepat (aritmia), yang dapat menyebabkan
kematian
2.1.4 Jenis dan Sifat AED
Ada 2 jenis utama AED, yaitu :
1. AED Akses Publik
AED akses publik dapat ditemukan di bandara, pusat komunitas, sekolah, gedung
pemerintah, rumah sakit, dan lokasi publik lainnya. Hal ini dimaksudkan untuk
digunakan oleh orang awam yang telah menerima pelatihan minimal.
2. AED Penggunaan Profesional
AED penggunaan profesional digunakan oleh petugas pertolongan pertama, seperti
teknisi medis darurat (EMT) dan paramedis, yang menerima pelatihan AED
tambahan.

Sifat AED ada 2 macam, yaitu :

4
1. Defibrilator Semi-Otomatis

Menganalisis ritme jantung, dan jika terdeteksi ritme jantung abnormal yang
memerlukan kejutan, maka perangkat akan meminta pengguna untuk menekan tombol
untuk memberikan kejutan defibrilasi.

2. Defibrillator Otomatis Penuh

Menganalisis ritme jantung dan memberikan kejutan defibrilasi jika diperintahkan oleh
perangkat lunak perangkat tanpa campur tangan penggunan.
2.1.5 Kontraindikasi
Pemberian AED tidak disarankan penggunaannya pada :
1. Korban sadar
2. Ada nafas dan nadi atau adanya tanda sirkulasi lainnya

2.1.6 Persiapan Alat


1. Set Automated External Defibrillator (AED)
2. Sticker Pad

5
3. Alat Pelindung Diri (APD)
4. Set infus
5. Tabung oksigen
6. Bag valve mask
2.1.7 Persiapan Pasien
1. Petugas memastikan identitas dan kondisi pasien (kondisi pasien tidak bernafas, tidak
sadarkan diri atau tidak bernafas dengan normal seperti mendengkur atau
mengeluarkan suara-suara yang tidak normal lainnya).
2. Petugas mengatur posisi pasien (supinasi)
2.1.8 Persiapan Lingkungan
1. Pasien tidak berbaring di area yang basah sebab Shock atau kejutan yang dihasilkan
AED mengandung listrik.
2. Petugas menjaga privasi pasien.

2.1.9 Prosedur Tindakan


1. Mengecek respon dengan menepuk nepuk bahu pasien sambil berteriak apakah pasien
baik-baik saja.
2. Mintalah bantuan dengan berteriak minta tolong dan perintahkan pada seseorang
untuk menghubungi ambulance serta mengambil AED.
3. Petugas menyiapkan dan menyalakan AED disamping pasien.
4. Bila pasien tidak memberikan respon periksa apakah pasien yang tidak sadarkan diri
ini bernafas, dengan cara melihat pergerakan dada dan mendengarkan suara suara
yang keluar dari mulut pasien.
5. Aktifkan AED dengan menekan tombol ON.
6. Ambil stiker pad, tempelkan pada dada pasien (satu pad di tempelkan di kulit dada
atas tulang sternum dan satu pad lagi ditempelkan di kulit dada bawah kiri) dan
pastikan pad menempel kuat dengan kulit dada pasien (alat pencukur jenggot tersedia
dalam paket plastik kecil di kotak AED).
7. Ikuti perintah yang diberikan AED yaitu dilakukan Resusitasi Jantung Paru atau CPR
sampai selama kurang lebih 2 menit. AED kemudian akan memeriksa kondisi detak
jantung pasien dan memerintahkan semua orang yang terlibat untuk tidak menyentuh
pasien “ Don't Touch Patient Analyzing ”.
8. AED akan memutuskan bila pasien membutuhkan shock atau tidak dengan
menganalisa detak jantung pasien. Apabila AED menemukan salah satu dari dua jenis

6
detak jantung yaitu ventricular fibrillation (tidak teratur), ventricular tachycardia
(sangat cepat), AED akan memerintahkan petugas untuk menekan tombol shock
dengan perintah “ Shocking Advised ”.
9. Saat petugas menekan tombol shock. AED akan memberikan sengatan listrik ke
jantung pasien dan petugas tidak boleh menyentuh pasien saat pemberian sengatan
berlangsung.
10. Bila hal ini tidak berhasil membuat pasien bernafas / sadarkan diri (biasanya ditandai
dengan pergerakkan pada tangan dan mata pasien, AED akan memerintahkan petugas
kembali melanjutkan RJP/CPR dengan perintah “ Continue CPR ”.
11. Petugas harus terus melanjutkan set yang sama sesuai perintah AED sampai
ambulance datang memberikan bantuan tambahan dan mengambil alih proses
pertolongan pertama.
12. AED tidak ada memberikan perintah berhenti RJP atau Stop CPR atau memberitahu
petugas bahwa pasien meninggal, AED akan terus memerintahkan petugas untuk tetap
melakukan RJP/CPR sampai pasien sadarkan diri.
13. Evaluasi :
a. Petugas mengkaji respon pasien
b. Petugas menyimpulkan hasil kegiatan
c. Petugas memberikan reinforcement positif
d. Petugas mencatat hasil kegiatan pada lembar form Rekam Medis

2.2 Prosedur Bantuan Hidup Lanjut Pada Cardiact Arrest


2.2.1 Pengertian
Bantuan hidup lanjut (BHL) atau bantuan hidup jantung lanjut adalah langkah yang
diperlukan setelah pemberian bantuan hidup dasar (BHD) untuk pasien yang mengalami
henti jantung. BHL mencakup langkah-langkah seperti defibrilasi, bantuan hidup jantung
lanjut, dan perawatan pasca henti jantung. BHL dilakukan untuk meningkatkan
kesembuhan pasien dan menurunkan kematian akibat henti jantung. Sebagian besar kasus
henti jantung terjadi karena sindroma koroner akut (ACS) yang mengakibatkan irama
fibrilasi ventrikel (VF), yang dapat menyebabkan henti jantung mendadak (sudden cardiac
death/SCD). Pada pasien yang mengalami henti jantung, tindakan yang efektif dalam
waktu paling singkat adalah pemberian BHD, yang meliputi kompresi dada dan bantuan
pernapasan. Setelah BHD, langkah berikutnya adalah defibrilasi segera, yang dapat
memulihkan jantung yang bergerak dengan irama fibrilasi. BHL juga meliputi tindakan

7
bantuan hidup jantung lanjut, yang dapat dilakukan oleh perawat yang terlatih. Tindakan
ini dapat mengurangi mortalitas akibat henti jantung, karena dapat memulihkan pasien dari
keadaan henti jantung.
2.2.2 Tujuan
1. Mengembalikan sirkulasi darah yang efektif serta mengembalikan fungsi jantung
secara spontan.
2. Mengurangi risiko kerusakan otak dan organ tubuh lainnya yang disebabkan oleh
kekurangan oksigen selama cardiac arrest.
2.2.3 Manfaat
Sebagai tindakan lanjutan setelah dilakukannya bantuan hidup dasar (BHD) pada
Cardiac Arrest.
2.2.4 Jenis Pemeriksaan
1. Terapi Obat
Obat-obatan yang digunakan dalam BHL ini seperti yang sudah disebutkan
sebelumnya memiliki banyak jenis. Namun, obat-obatan yang penting untuk diberikan
dalam BHL, yaitu adrenalin, amiodaron, atropine, lidokain, kalsium, magnesium, dan
natrium bikarbonat.
a). Adrenalin
Adrenalin atau epinefrin merupakan obat yang harus segera diberikan pada
pasien yang mengalami henti jantung selama kurang dari dua menit dan disaksikan.
b). Amiodaron
Penelitian menunjukkan bahwa pemberian amiodaron setelah pemberian
adrenalin dapat meningkatkan ROSC dibandingkan dengan tidak diberikan
amiodaron. Amiodaron diberikan kepada pasien dengan fibrilasi ventrikel atau
ventrikel takikardi tanpa nadi. Obat ini diberikan diantara fibrilasi ketiga dan keempat
pada pasien yang tidak merespon dengan pemberian vasopressor dan terapi
defibrillator.
c). Atropine
tropine diindikasikan pada kasus bradikardia yang disertai dengan hipotensi,
ventricular ektopi, atau gejala yang berhubungan dengan iskemia miokardium.
Atropine juga dapat diberikan sebagai terapi pada second-degree heart block, third-
degree heart block, dan irama idioventricular lambat. Atropin sering digunakan pada
kasus henti jantung dengan elektrokardiografi (EKG) asistol atau PEA.
d). Kalsium

8
Kalsium biasanya diberikan pada pasien dengan hiperkalemia, hipokalsemia,
dan overdosis obat kalsium channel blocker.Kalsium sangat diperlukan pada kasus
henti jantung karena disosiasi elektromekanis setelah gagal memulihkan sirkulasi
spontan dengan pemberian adrenalin. Kalsium ini juga diperlukan bila henti jantung
disebabkan oleh karena obat-obatan yang menekan otot jantung.
e). Lidokain
Lidokain termasuk dalam golongan natrium channel blocker yang biasanya
digunakan sebagai alternatif anti-aritmia. Pemberian lidokain tidak dapat
meningkatkan ROSC secara konstan dan tidak berhubungan dengan perbaikan 11
klinis pasien untuk dapat dipulangkan dari rumah sakit. Dibandingkan amiodaron,
efektivitas lidokain sedikit lebih rendah dalam pencapaian ROSC pada pasien
dengan fibrilasi ventrikel atau ventrikel takikardi yang tidak respon terhadap RJP,
defibrilasi, dan vasopressor.
e)Magnesium
Magnesium merupakan vasodilator dan berperan sebagai kofaktor dalam
regulasi natrium, kalium, dan kalsium melewati membrane sel. Magnesium tidak
dapat mengembalikan sirkulasi spontan pada pasien dengan henti jantung dan juga
tidak memberikan perbaikan klinis atau neurologis sehingga pemberian magnesium
tidak direkomendasikan.6 Magnesium diberikan pada kasus hipomagnesemia,
hypokalemia, henti jantung yang disebabkan oleh toksisitas digoxin, kasus fibrilasi
ventrikel atau takikardi ventrikel tanpa nadi, dan torsade de pointes.
f). Natrium Bikarbonat
Pemberian natrium bikarbonat dipertimbangkan diberikan pada pasien
dengan hyperkalemia, terapi asidosis metabolik yang sudah terdokumentasi, terapi
pada overdosis trisiklik antidepresan, dan protracted arrest (lebih dari 15 menit).

2. Cairan

9
Dalam kasus henti jantung, terapi obat dan cairan merupakan terapi yang paling
penting setelah teknik kompresi dada dan defibrilasi. Walaupun terapi obat dan cairan itu
penting, pemberiannya jangan sampai mengganggu tindakan kompresi dada dan
ventilasi. Dalam melakukan terapi obat dan cairan tentunya harus dipikirkan juga jalur
masuknya obat dan cairan. Jalur yang sering digunakan dalam resusitasi adalah jalur
intravena dan intra osseous dan memiliki tujuan sebagai berikut:
a. Mengembalikan volume darah sirkulasi normal setelah kehilangan cairan,
penggunaan kombinasi larutan yang mengandung elektrolit, koloid, dan sel
darah merah. Infus garam isotonik atau koloid yang cepat dan masif dapat
menyelamatkan nyawa, terutama pada kasus perdarahan luar atau dalam yang
berat.
b. Mengekspansi volume darah sirkulasi normal setelah henti jantung dengan
cairan kira-kira 10% volume darah taksiran (10 ml/kgBB) guna mengganti
volume darah relatif akibat vasodilatasi, penimbunan di vena, dan kebocoran
kapiler.
c. Mempertahankan jalur intravena terbuka untuk pemberian obat dan sekaligus
memberikan hidrasi dasar dan kebutuhan glukosa.
d. Mengatur cairan intravena dalam tubuh agar memperoleh komposisi darah
optimal, yaitu kadar elektrolit, osmolaritas, dan tekanan osmotik koloid
normal, albumin serum (3-5 gr/dl); hematokrit (30-40%), dan glukosa serum
(100-300 mg/dl).

Pada pasien syok hipovolemik tanpa henti jantung, atau pada masa paska henti
jantung, diperlukan monitoring tekanan arteri, aliran urin, dan tekanan vena sentral untuk
menuntun penggantian volume. Jenis cairan yang dipilih, yaitu kristaloid (Ringer Laktat
dan NaCl 0.9%) atau koloid, yang dapat diberikan secara tunggal atau kombinasi.

3. Electrocardiography

10
Alat pantau elektrokardiografi (EKG) adalah alat pantau standar yang wajib
disediakan di masing-masing unit gawat darurat karena diagnostik henti jantung mutlak
harus ditegakkan melalui pemeriksaan EKG. Gambaran EKG sangat menentukan
langkah-langkah terapi pemulihan yang akan dilakukan. Ada tiga pola EKG pada henti
jantung, yaitu asistol ventrikel, Pulseless Electrical Activity (PEA), dan fibrilasi
ventrikel.

4. Terapi Fibrilasi
Terapi fibrilasi merupakan usaha untuk segera mengakhiri disritmia takikardi
ventrikel dan fibrilasi ventrikel menjadi irama sinus normal dengan menggunakan syok
balik listrik. Syok balik listrik menghasilkan depolarisasi serentak semua serat otot
jantung dan setelah itu jantung akan berkontraksi spontan, asalkan otot jantung
mendapatkan oksigen yang cukup dan tidak menderita asidosis.

11
BAB III
PENUTUP
3.1 Kesimpulan
Kegawatdaruratan merupakan suatu kejadian yang tiba-tiba menuntut tindakan segera
yang mungkin karena epidemi, kejadian alam, untuk bencana teknologi, perselisihan atau
kejadian yang disebabkan oleh manusia.Kondisi gawat darurat dapat terjadi akibat dari
trauma atau non trauma yang mengakibatkan henti nafas, henti jantung, kerusakan organ
dan atau perdarahan. Basic Life Support (BLS) adalah suatu tindakan pada saat pasien
ditemukan dalam keadaan tiba-tiba tidak bergerak, tidak sadar, atau tidak bernafas, maka
periksa respon pasien. Bila pasien tidak merespon, aktifkan sistem darurat dan lakukan
tindakan bantuan hidup dasar. Pada kasus henti jantung, bantuan hidup dasar yang
dilakukan adalah Cardio Pulmonary Resusitation (CPR) atau yang biasa disebut
Resusitasi Jantung Paru (RJP) yaitu sekumpulan intervensi yang bertujuan untuk
mengembalikan dan mempertahankan fungsi vital organ pada korban henti jantung dan
henti nafas. Intervensi ini terdiri dari pemberian kompresi dada dan bantuan nafas.
3.2 Saran
1. Disarankan kepada pembaca dapat memanfaatkan laporan pendahuluan ini dengan
baik sebagai media pendukung untuk menambah wawasan.
2. Disarankan khususnya kepada mahasiswa kesehatan untuk terus meningkatkan dan
menguasai pengetahuan mengenai penanganan kegawatan kardiovaskular.
3. Disarankan bagi tenaga kesehatan agar dapat mengetahui peranannya dalam
penanganan kegawatan kardiovaskular.
4. Disarankan kepada Institusi, untuk dapat memberikan kemudahan dalam pemakaian
sarana dan prasarana yang merupakan fasilitas bagi mahasiswa untuk
mengembangkan ilmu pengetahuan dan keterampilan.

12
DAFTAR PUSTAKA

Idriyawati, N. S., Prastiwi, S., & Sutriningsih, A. (2016). Hubungan pengetahuan dengan
sikap mahasiswa PSIK-Unitri dalam memberikan tindakan pertolongan pertama gawat
darurat (PPGD) pada kasus kardiovaskuler dan respirasi. Nursing News: Jurnal Ilmiah
Keperawatan, 1(2).
D'Agostino RB Sr, Vasan RS, Pencina MJ, et. al. General Cardiovascular Risk Profile for
Use Dunia Keperawatan, Volume 7, Nomor 1, Maret 2019: 15-20

13

Anda mungkin juga menyukai