Anda di halaman 1dari 15

PROPOSAL TUGAS AKHIR

DESAIN INFOGRAFIS
TIMUS SI MANIS

OLEH:
NAMA : PUTU MERISKA ERA PRATIWI
NIS/NISN : 4700/0061075581

SEKOLAH MENENGAH KEJURUAN SMK NEGERI 1


SUKASADA
KOMPETENSI KEAHLIAN DESAIN KOMUNIKASI VISUAL
TAHUN 2023/2024
LEMBAR PENGESAHAN
Proposal DesainKomunikasi Visual Infografis

Judul : Timus Si Manis


Nama : Putu Meriska Era Pratiwi
NIS/NISN : 4700/0061075581
KompetensiKeahlian : Desain Komunikasi Visual

Disahkan dan disetujui pada hari

Menyetujui

Pembimbing, Penyusun,

Ketut Ariada,SST. Putu Meriska Era Pratiwi


NIP: NSN.0061075581

Mengetahui,

Kepala SMK Negeri 1 Sukasada Kepala Program Studi DKV

Drs. Putu Sumandi Yasa, M.Si. Ni Nyoman Haryani, S.Pd


Pembina Tk. I NIP: 19780509 201406 2 008
NIP. 19670625 199702 1 001

i
PRAKATA

Dengan mengucapkan syukur atas Rahmat Tuhan Yang Maha Esa /Ida
Sang Hyang Widhi yang senantiasa melimpahkan berkah serta Rahmat-nya,
sehingga penulis dapat menyelesaikan pembuatan Proposal tugas akhir SMK N 1
Sukasada, tahun pelajaran 2023/2024. Proposal ini dibuat sebagai salah satu syarat
untuk mengikuti uji kompetensi pada program keahlian Desain Komunikasi
Visual. Proposal ini disusun berdasarkan teori dan praktik yang telah dipelajari
oleh penulis, yang mana penulis menyusun tentang “timus”.
Pelaksanaan pembuatan proposal ini dapat berjalan lancar dengan adanya
dukungan serta kerjasama yang baik dengan berbagai belah pihak. Untuk itu
penulis ingin mengucapkan terima kasih kepada:
1. Bapak Drs. Putu Sumandi Yasa, M.Si selaku Kepala SMK Negeri 1
Sukasada
2. Ibu Ni Nyoman Haryani,S.Pd selaku Kepala Program Studi Desain
Komunikasi Visual
3. Ketut Ariada, SST Selaku Pembimbing Selama Pelaksanaan UK
4. Dewan Guru serta Staff SMK Negeri 1 Sukasada
Sebagaimanapun usaha dari penulis untuk menyempurnakan proposal ini,
penulis menyadari masih ada kekurangan-kekurangan pada proposal, yang masih
perlu dibenahi. Karena itu penulis mengharapkan adanya masukan, kritik, dan
saran yang membangun dari pembaca sehingga dapat menyempurnakan proposal
di masa mendatang.
Akhir kata, penulis memohon maaf untuk kesalahan, baik itu kesalahan
kepenulisan, penyebutan nama/gelar, dan kekurangan dari proposal ini. Semoga
proposal uji kompetensi ini dapat berguna bagi semua pihak.

Sukasada, Maret 2024


Penulis

Putu Meriska Era Pratiwi

ii
DAFTAR ISI

LEMBAR PENGESAHAN......................................................................................i
PRAKATA................................................................................................................i
DAFTAR ISI.............................................................................................................i
BAB I.......................................................................................................................1
1.1 LatarBelakang................................................................................................1
1.2 Tujuan.............................................................................................................1
1.3 Manfaat...........................................................................................................1
BAB II......................................................................................................................1
2.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan.....................................................................1
2.2 Sasaran Pembaca Infografis...........................................................................1
2.3 Tema/Materi...................................................................................................1
2.4 Sistematika Pelaksanaan.................................................................................1
2.5 Jadwal Pelaksanaan........................................................................................1
2.6 AnggaranBiaya...............................................................................................1
BAB III....................................................................................................................1
3.1 Kesimpulan.....................................................................................................1
3.2 Saran...............................................................................................................1
DAFTAR PUSTAKA...............................................................................................1

iii
BAB I
PENDAHULUAN

1.1 LatarBelakang
Sebagai salah satu persyaratan untuk lulus, para siswa-siswi
SMA/SMK harus mengikuti UK (Uji Kompetensi). Untuk mengetahui
keterampilan, pengetahuan, dan kinerja dari siswa-siswi di akhir masa
pembelajaran.
Di SMK sendiri, ada yang namanya UK (Uji Kompetensi) ini
merupakan penilaian yang diselenggarakan khusus bagi siswa/i SMK
untuk mengukur pencapaian kompetensi di akhir masa studi oleh Lembaga
Sertifikasi Profesi atau satuan pendidikan terakreditasi bersama mitra
dunia usaha/industri. Hasil UK bagi peserta didik menjadi indicator
ketercapaian standard kompetensi lulusan. Sedangkan bagi stakeholder
hasil UK dijadikan sumber informasi atas kompetensi yang dimiliki calon
tenaga kerja.
Materi UK disusun berdasar skema sertifikasi sesuai jenjang
kualifikasi peserta uji/asesi yang memuat kemampuan melaksanakan
pekerjaan spesifik, operasional, dan/atau penjaminan mutu. Salah satu soal
yang ditugaskan adalah Infografis.
Infografis merupakan media informasi berbentuk teks dengan
perpaduan gambar, warna, dan unsure desain lain. Biasanya untuk
merepresentasikan data agar penyajiannya mudah dipahami dan dibaca.
Dengan tampilan visual yang menyenangkan dipandang, tanpa sadar
masyarakat akan membaca informasi yang ada pada infografis.
Kunikan memilih tema timus dikarenakan proses pengolahannya
yang unik dan cukup lama, karena masih mempertahankan unsur
tradisional dalam masakan tersebut.
1.2 Tujuan
1.2.1 Tujuan dari dibuatnya Infografis adalah untuk memberi
informasi kepada khalayak banyak, informasi yang diberikan pun dengan

1
cara yang menyenangkan untuk dilihat, karena terdapat gambar, warna,
dan terstruktur.Tujuan dari infografis adalah:
a. Untuk menyampaikan informasi dengan keterbatasan ruang, waktu,
dan fokus yang dimiliki pembaca.
b. Mengambil perhatian pembaca dengan cara yang lebih cepat dan
efisien, hingga mudah memahami.
c. Menjadi alat yang efektif dalam kampanye pemasaran digital.
d. Pembaca tidak mudah bosan membaca informasi di dalamnya
karena tampilan yang menarik.
Sementara tujuan dari dibuatnya infografis bertema kuliner adalah
untuk memberikan informasi kepada masyarakat, pembaca, mengenai
kuliner, dengan tampilan yang tidak membosankan.

1.3 Manfaat
1.3.1 Infografis dapat ditemukan dengan mudah, bahkan di sekolah
pun ada. Berikut adalah manfaat dari dibuatnya infografis:
1. Mudah Dibagikan
Membagikan infografis lebih mudah dengan menempelkan pada
blog atau artikel. Secara otomatis, pengunjung juga dapat
membagikannya melalui jejaring sosial yang sering digunakan,
seperti, Twitter, dan Instagram.
2. Menumbuhkan Minat Membaca
Dari tampilan yang menarik dapat meningkatkan minat membaca.
Untuk menumbuhkan hal tersebut bisa dengan membuat tampilan
visual yang tidak membosankan dan tidak penuh tulisan saja.
3. Media Promosi yang Efektif
Pembaca lebih menyukai konten yang dibuat sederhana, namun
konteks yang dicapai sesuai dengan kebutuhan mereka. Dengan
adanya infografis, maka membuka peluang untuk melakukan
promosi secara efektif dan efisien.

2
BAB II
PERENCANAAN KERJA

2.1 Waktu dan Tempat Pelaksanaan


Dalam pembuatan infografis, ada beberapa langkah-langkah pembuatan
secara urut, dimulai dari tahap Pra-Produksi, Produksi, dan Pasca-Produksi.
Untuk lebih jelasnya, sebagai berikut;
A. Pra Produksi
1. Menentukan sub tema Infografis: Infografis yang ditentukan
bertema Kuliner. Sub tema yang dipilih adalah Timus.
2. Mencari artikel di internet dengan kata kunci: Jajanan Timus
3. Membuat Konsep
Judul : TIMUS
Sub Judul : 1. Apa Itu Timus ?
2. Bahan
3. Cara Pembuatannya
Konten : Using the callout shape, ellips tool,
teks, transparency, shape tool,
rectangle tool
Warna : Magenta
Font : Judul: Adobe Garamond Pro Bold
Sub Judul: Arial Rounded MT Bold
Isi: Arial Rounded MT Bold
Ilustrasi : Gambar timus

Membuat sketsa : (terlampir)

3
B. Produksi
Membuat CorelDraw
Mengimport hasil illustrasi ke computer
Menghapus Background gambar di CorelDraw
Membuat desain infografis di software CorelDraw

C. Pasca produksi
Melakukan pencetakan atau print out hasil dari desain yang dibuat

D. Tempat pelaksanaan
Tempat pelaksanaan pembuatan infografis di ruang Produksi
Multimedia SMKN 1 Sukasada

2.2 Sasaran pembaca infografis


2.2.1 Sasaran dari pembaca infografis yang dibuat adalah:
A. Pengunjung/turis
Pengunjung bisa menemukan desain infografis kuliner timus dan
mendapat informasi mengenai kuliner khas bali.

B. Khalayak umum
Masyarakat dari Bali maupun luar Bali yang biasa mendapat
informasi mengenai makanan/kuliner khas Bali. Hal ini akan
menambah informasi dan bisa menjadi salah satu menu makanan yang
ingin dibuat.

2.3 Tema/Materi
A. 2.3.1 Tema
Tema dari infografis yang dipakai adalah Kuliner.

4
B. 2.3.2 Materi dari Infografis:
a. 2.3.1 Timus
Timus/ketimus merupakan salah satu kuliner tradisional
Indonesia yang berasal dari bahan bahan hasil bumi nusantara,
makanan tradisional ini kerap dijadikan sebagai sumber
karbohidrat karena terbuat dari singkong.
Timus/ketimus adalah panganan yang dibuat dari singkong
parut, kelapa parut, gula merah (gula aren), gula putih (gula
pasir), dan garam. Timus dibungkus menggunakan daun pisang
dan kemudian di kukus.

b. 2.3.2 Bahan Bahan Timus


1. Singkong
2. Kelapa
3. Gula merah ( gula aren)
4. Gula putih (gula pasir)
5. Garam
6. Daun Pisang

c. 2.3.3 Proses Pembuatan Timus


a) Siapkan alat dan bahan terlebih dahulu, kemudian kupas
kulit singkong lalu cuci hingga bersih
b) Parut singkong dan kelapa
c) Sisir gula aren (gula merah) hingga halus
d) Setelah semua bahannya siap, selanjutnya campurkan
garam, gula putih (gula pasir), gula merah (gula aren),
kelapa dan singkong yang sudah di parut tadi menggunakan
whisk hingga benar benar merata

5
e) Setelah adonannya tercampur rata bungkus adonan tadi
menggunakan daun pisang dan di kunci menggunakan
biting bambu agar adonannya tidak tumpah tumpah
f) Setelah adonannya selesai di bungkus lanjut ke step
berikutnya yaitu tahap pengukusan, kukus timusnya sampai
matang
g) Setelah itu timusnya siap disajikan/dihidangkan dengan
ditemani secangkir kopi atau teh

C. Alat
N
Nama Alat SpesifikasiMaksimal Jumlah
O
 Processor 2,4 GHz
 RAM 2 GB
 Keyboard, Mouse
1 Komputer 1 unit/siswa
 USB
 Harddisk
 Monitor
 Ram 2 GB
2 Ponsel  Penyimpanan Internal 1 unit
31 GB
3 Printer Warna Epson Printer 1 Unit
Software
4 Versi 2017
CorelDraw

D. Bahan
NO Nama Bahan SpesifikasiMaksimal Jumlah
1 Kertas Foto Art Paper 260 gr 2
2 Kertas HVS A4 10
3 Tinta Epson 2

6
2.4 Sistematika Pelaksanaan
a) Mengumpulkan bahan
b) Membuat Proposal
c) Membuat Sketsa Infografis di Kertas HVS
d) Membuat desain infografis di software CorelDraw
e) Mencetak

2.5 Jadwal Pelaksanaan


Pelaksanaan
Bulan/Tanggal
N
Kegiatan Februari Maret April
O
I II II I
I II III I II IV I II
V I I V
Membuat
1
Proposal
Proses
2
Bimbingan
Penyelesaian
3
Proposal
Pembuatan
4
Skesta
Pelaksanaan
5
Pra UK
Pelaksanaan
6
UK

2.6 AnggaranBiaya
N
Keterangan Jumlah Satuan Harga RP
O
1 Kertas Glossy 2 Lembar 6.000
2 Kertas HVS 14 Lembar 4.000
Total 10.000

7
BAB III
PENUTUP

3.1 Kesimpulan
UKK atau uji kompetensi keahlian diberlakukan untuk mengetahui
seberapa memahaminya pengetahuan siswa/siswi di akhir masa pembelajaran.
Dengan memberikan UKK desain infografis menjadi salah satu cara menguji
para pelajar. Serta para pelajar mendapat pengetahuan mengenai infografis
dan cara pembuatannya, serta pembaca mendapat informasi baru dari
infografis yang dibuat.

3.2 Saran
Saran untuk masyarakat, di lingkungan sekolah, maupun luar sekolah, agar
dapat memperhatikan lebih lagi isi dari infografis yang dibuat. Dengan
adanya infografis bertema kuliner, diharapkan para siswa-siswi, dan
masyarakat mendapati formasi yang berguna dan bermanfaat untuk hari
kedepannya.

8
DAFTAR PUSTAKA

https://cookpad.com/id/resep/2400101-timus-ketimus-singkong-ala-jualan
https://id.m.wikipedia.org/wiki/Timus_(makanan_tradisional)
https://soloraya.solopos.com/ini-5-camilan-khas-karanganyar-yang-cocok-
banget-untuk-oleh-oleh-1256054

9
LAMPIRAN

Anda mungkin juga menyukai