Anda di halaman 1dari 6

Komplikasi dan

Prognosis
Katarak
KOMPLIKASI
• Jika katarak tidak ditangani dan dibiarkan untuk berprogresi,
katarak dapat menyebabkan kebutaan
• Operasi katarak pada orang dewasa memiliki tingkat komplikasi
yang rendah, yaitu berkisar 2-5%. Komplikasi serius yang jarang
ditemukan adalah perdarahan intraokular perioperatif (<0,5%) dan
infeksi intraokuler postoperatif (endophtalmitis, 0,1%). Komplikasi
lainnya meliputi ablasio retina, edema makula cystoid, glaukoma,
edema kornea, dan sebagainya.
PROGNOSIS
Prognosis untuk pasien katarak yang menjalani operasi pada
umumnya cukup baik. 
GLUKOMA
KOMPLIKASI
• Peningkatan tekanan intraokular akibat glaukoma dapat
menyebabkan terjadinya edema kornea, penurunan lapang
pandang, hingga kebutaan.
PROGNOSIS
• Terapi yang adekuat dan tepat dapat menurunkan risiko kebutaan.
Namun jika terapi tidak adekuat, maka dapat terjadi kebutaan
permanen.
• Pada glaukoma sudut tertutup akut, terapi inisial sangat penting
untuk menyelamatkan tajam penglihatan. Pada kondisi glaukoma
akut yang terabaikan, dalam 2 hari atau lebih, kebutaan dapat
terjadi dan perbaikan menjadi sangat minimal.
PRESBIOPI
KOMPLIKASI
• Jika dibiarkan tidak tertangani, presbiopi bisa
menimbulkan komplikasi berupa astigmatisme, yaitu
kondisi penglihatan yang kabur akibat kelengkungan
kornea yang tidak sempurna.
PROGNOSIS
• Hampir semua pasien presbiopi dapat berhasil dalam menggunakan
salah satu pilihan penatalaksanaan
Age Related Macular Degeneration
(AMD)
KOMPLIKASI
• Kebutaan merupakan komplikasi yang paling ditakutkan dari
penyakit degenerasi makula (age-related macular degeneration).
Seseorang yang tidak dapat melihat berisiko untuk terisolasi dari
lingkungan sosial, sehingga menderita depresi.
PROGNOSIS
• Dry Form prognosis lebih baik daripada wet form
• Untuk orang yang memiliki AMD fase awal di satu mata dan tidak ada tanda AMD di
mata lain, sekitar 5% akan berkembang menjadi AMD fase lanjut setelah 10 tahun.
• Bagi orang-orang yang memiliki AMD fase awal di kedua mata, sekitar 14 % akan
berkembang menjadi AMD fase lanjut pada setidaknya satu mata setelah 10 tahu.
• Astari, Prilly. 2018. Katarak: Klasifikasi, Tatalaksana, dan
Komplikasi Operasi. CDK-269/vol.45 no.10

Anda mungkin juga menyukai