Anda di halaman 1dari 20

FARMAKOGNOSI

II
Lintang Kautsar, M.Farm
Pengertian Simplisia

• Simplisia itu adalah bentuk jamak dari Simpleks. Dan


kata Simpleks itu berasal dari kata Simple, yang
memiliki maksud satu atau sederhana.
• Jadiistilah simplisia itu bisa dikatakan untuk
penyebutan bahan-bahan obat alam yang masih berada
dalam wujud aslinya atau sama sekali belum mengalami
perubahan bentuk apapun, kecuali dikeringkan.
• Menurut Departemen Kesehatan (DEPKES) RI Simplisia
adalah bahan alami yang digunakan untuk obat dan belum
mengalami perubahan proses apa pun, dan kecuali dinyatakan
lain umumnya berupa bahan yang telah dikeringkan.

• Pengertian simplisia menurut farmakope indonesia edisi III


adalah bahan alam yang digunakan sebagai obat alam yang
belum mengalami pengolahan apapun juga kecuali dinyatakan
lain berupa bahan yang telah dikeringkan.
Peranan Simplisia dalam Dunia
Farmasi
• Di Indonesia, negara yang termasuk sebagai
pusat dari keaneragaman hayati. Lebih dari

30.000 spesies tumbuhan, ada di Negara yang

memiliki nama lain, yakni Nusantara. Setidaknya

9.600 spesies tumbuhan berkhasiat untuk obat

dan kurang lebih yakni 300 spesies telah

dipergunakan untuk obat tradisional, baik industri


• Tidak kurang dari 1.650 spesies tumbuhan di
Semenanjung Malaya mempunyai khasiat sebagai obat
dan Indonesia mempunyai 9.606 spesies tumbuhan yang
berfungsi sebagai obat serta terdapat 1.260 spesies
tumbuhan obat yang secara pasti berasal dari hutan
tropika Indonesia (Zuhud et al.1994).

• Maka dari itu tumbuhan atau tanaman obat sudah


digunakan secara empiris oleh masyarakat Indonesian.
Karena nenek moyang kita memiliki sering
• Oleh karena itu, tumbuhan atau tanaman obat
(simplisia) memiliki peranan sangat penting bagi
dunia farmasi, dan untuk dikembangkan menjadi
obat Fitofarmaka.
Macam-macam Simplisia
Simplisia dibagi atau dibedakan menjadi tiga
golongan / macam, yakni :
• simplisia nabati,
• simplisia hewani
• dan simplisia pelikan (mineral).
Simplisia Nabati

Simplisia nabati sering berasal dan


berupa seluruh bagian tumbuhan, tetapi
sering berupa bagian atau organ
tumbuhan seperti akar, kulit akar, batang,
kulit batang, kayu, bagian bunga dan
sebagainya. Di samping itu, terdapat
• Eksudat tanaman adalah isi sel yang secara spontan
keluar dari tanaman atau dengan cara tertentu
sengaja dikeluarkan dari selnya atau senyawa nabati
lainnya yang dengan cara tertentu dipisahkan dari
tumbuhannya dan belum berupa senyawa kimia
murni.

• Eksudat tanaman dapat berupa zat-zat atau bahan-


bahan nabati lainnya yang dengan cara tertentu
dipisahkan atau diisolasi dari tanamannya.
Simplisia Hewani

Simplisia hewani adalah simplisia yang


dapat berupa hewan utuh atau zat-zat
berguna yang dihasilkan oleh hewan dan
belum berupa bahan kimia murni,
misalnya minyak ikan (Oleum iecoris
asselli) dan madu (Mel depuratum)
• Untuk mendapatkan simplisia berkualitas bagus,
biasanya menggunakan hewan piaraan seperti misalnya
tawon untuk menghasilkan madu yang memiliki
kualitas premium.

• bahan obat seperti lanolin, produk susu, hormon,


produk endokrin dan beberapa enzim diperoleh dari
hewan peliharaan seperti domba, sapi, babi dan lain-
lain. Sumber produk kelenjar hewan dan enzim
biasanya berasal dari rumah penjagalan atau tempat
Simplisia Pelikan atau Mineral.
Simplisia hewani adalah simplisia yang
dapat berupa hewan utuh atau zat-zat
berguna yang dihasilkan oleh hewan dan
belum berupa bahan kimia murni,
misalnya minyak ikan (Oleum iecoris
asselli) dan madu (Mel depuratum)
• simplisia yang berasal dari mineral antara lain
Paraffinum liquidum, paraffinum solidum dan
vaselin. Cara memperoleh simplisia mineral biasanya
melakukan teknik penyulingan sebagai contoh untuk
mendapatkan paraffinum solidum adalah dengan
menyuling residu minyak kasar hingga menjadi
destilat dan diolah dengan bantuan asam sulfat dan
natrium hidroksida.
SUMBER SIMPLISIA
• . Tumbuhan Liar
Tumbuhan liar adalah tumbuhan yang tumbuh
dengan sendirinya di hutan atau ditempat lain
- Kerugian: a. umur dan bagian tanaman 
b. jenis (species)
c. lingkungan tempat tumbuh-
- Keuntungan : ekonomis
• Tanaman Budidaya (tumpangsari, TOGA,
perkebunan)
Tanaman budidaya adalah tanaman yang sengaja
ditanam untuk tujuan produksi simplisia. Tanaman
budidaya dapat diperkebunkan secara luas, dapat
diusahakan oleh petani secara kecil-kecilan yang
berupa tanaman tumpang sari atau Taman Obat
Keluarga.
- Keuntungan :
a. bibit unggul 
b. pengolahan pascapanen
c. tempat tumbuh
TAHAPAN PEMBUATAN
SIMPLISIA
• Adapun tahapan- tahapan pembuatan simplisia
secara garis besar
1. Pengumpulan bahan baku
Kadar senyawa aktif dalam suatu simplisia
berbeda-beda antara lain tergantung pada
a. Bagian tanaman yang digunakan
b. Umur tanaman atau bagian tanaman pada saat
panen
c. Waktu panenLingkungan tempat tumbuh
2. Sortasi basah

Sortasi basah dilakukan untuk memisahkan


kotoran-kotoran atau bahan-bahan asing lainnya
dari bahan simplisia. Misalnya pada simplisia yang
dibuat dari akar suatu tanaman obat, bahan-
bahanasing seperti tanah, kerikil, rumput, batang,
daun, akar yang telah rusak serta pengotor-
pengotorl ainnya harus dibuang
3. Pencucian

Pencucian dilakukan untukmenghilangkan 
tanah dan pengotor lainnya yang  melekat pada bahan simplisia.
Pencucian dilakukan dengan air bersih yang mengalir.

4. Perajangan

Beberapa jenis bahna simplisia tertentu ada yang memerlukan


proses perajangan. Perajangan bahan simplisia dilakukan untuk
mempermudah proses pengeringan, pengepakan
dan penggilingan
5. Pengeringan

Tujuan pengeringan adalah untuk mendapatkan


simplisia yang tidak mudah rusak, sehinggadapat
disimpan dalam waktu lama.

6. Sortasi kering

Tujuan sortasi untuk memisahkan benda-benda asing


dan pengotor-pengotor lain yang masih adadan
tertinggal pada simplisia kering.
7. Pengepakan dan penyimpanan

Simplisia dapat rusak, mundur atau berubah mutunya


karena faktor luar dan dalam, antara laincahaya,
oksigen, reaksi kimia intern, dehidrasi, penyerapan
air, pengotoran, serangga dan kapang

Anda mungkin juga menyukai