Anda di halaman 1dari 31

SISTEM

TRANSPORTASI

~Utilitas Bangunan~
Sistem Transportasi Pada Bangunan

■ Vertikal: elevator/lift.
■ Horizontal: konveyor, travelator
■ Miring: escalator.
Elevator (Lift)

■ Adalah alat transportasi orang/barang di dalam bangunan secara vertikal.


■ Digunakan pada bangunan lebih dari 4 lantai.
Tipe Lift (Menurut Fungsinya)

■ Lift penumpang (passanger elevator)


■ Lift barang (frigt elevator)
■ Lift uang/makanan (dumbwaiter)
■ Lift pemadam kebakaran
Dumbwaiter
Pertimbangan Keamananan & Kenyamanan

■ Waktu tunggu yang singkat


■ Waktu perjalanan yang singkat
■ Pergerakan lift (cepat & tidak kasar)
■ Instruksi yang cukup (pintu buka/tutup)
■ Menyenangkan
■ Peralatan keamanan (CCTV, no. tlp darurat)
Kriteria Perancangan Lift

■ Tipe dan fungsi bangunan


■ Banyaknya lantai
■ Luas tiap lantai
■ interval
Kapasitas Lift

Kapasitas (Car/kg) Jumlah Muatan Kecepatan

900 13 orang 40 m/menit


1000 15 orang 60 m/menit
1150 17 orang 90 m/menit
1350 20 orang 105 m/menit
Sistem Penggerak Elevator/Lift

■ Sistem gearless
Mesin di atas (kantor, pertokoan, hotel, apartemen, rumah sakit, dll).
■ Sistem hydrolic
Mesin di bawah, terbatas 3-4 lantai (lift uang/makanan).
Rumah Lift
■ Lift pit
■ Ruang luncur (hoistway)
■ Ruang mesin
Lift Pit
■ Adalah tempat pemberhentian akhir paling bawah.
■ berupa penyangga (buffer).
■ Lift dengan kecepatan lambat menggunakan penyangga kering.
■ Lift dengan kecepatan tinggi menggunakan penyangga dilapisi dengan
minyak (oil loaded buffers).
■ Kedalaman lubang (pit) tergantung kecepatan lift, tinggi bangunan,
spesifikasi lift. (1,4 m – 2,8 m)
Ruang luncur (Hoistway)
■ Tempat meluncurnya sangkar lift, tempat pintu-pintu masuk ke dalam
sangkar lift.
■ Tempat meluncurnya beban pengimbang (counter weight).
■ Terbuat dari dinding beton.
■ Ukurannya tergantung dari ukuran lift.
Ruang Mesin

■ Tempat meletakkan mesin/motor traksi lift, panel control (mengatur


jalannya lift).
■ Dilengkapi dengan pengatur udara (exhauster atau alat pendingin) untuk
membuang suhu panas.
■ Diperlukan pencahayaan yang cukup (untuk kebutuhan perawatan).
■ Ruang mesin harus terkunci.
Motor lift
Komponen Lift
Dimensi Konstruksi Lift
Peletakan/Penempatan Lift

■ Kemudahan pencapaian dari ruangan – ruang di setiap lantai untuk semua


pengguna bangunan.
■ Mudah terlihat,
■ Mudah dicapai,
■ Tidak mengganggu dari segi arsitektur,
■ Lift dapat diletakkan berdampingan atau berhadap-hadapan.
Bentuk dan Jenis Lift (menurut bentuknya)

■ Lift penumpang (yang tertutup)


■ Lift penumpang (yang transparan)
■ Lift untuk rumah sakit
■ Lift untuk kebakaran/barang
Lift Penumpang Tertutup

■ Adalah lift penumpang dengan ukuran, berat, dan kecepatan tertentu.


■ Semua sisinya tertutup secara massif.
■ Interior disesuaikan dengan kebutuhan standar (dapat diubah-ubah
interiornya.
■ Digunakan pada kantor, hotel, apartemen, dll.
Lift Penumpang Transparan (panoramic lift)

■ Adalah lift penumpang yang interiornya satu atau seluruh sisi/bidang


tembus pandang (kaca).
■ Tujuan agar penumpang/pengguna lift dapat menikmati pemandangan
luar (interio bangunan).
■ Bentuknya bermacam-macam (segi lima, segi empat, bulat, kapsul, dll.)
■ Umumnya digunakan di mall (atrium/hall)
Lift Rumah Sakit
■ Adalah lift khusus untuk pasien rumah sakit.
■ Ukurannya memanjang/melebar.
■ Pintunya 2 arah/2 bukaan pintu.
■ Interior disesuaikan dengan fungsinya.
Lift Kebakaran/Barang

■ Khusus untuk kebakaran


■ Ruangannya tertutup,
■ Interiornya sederhana,
■ Interiornya harus tahan terhadap terhadap kebakaran (minimal 2 jam).
Konveyor (Travelator)
■ Adalah suatu alat angkut untuk orang dan barang dalam arah
horizontal/mendatar.
■ Dipasang dalam keadaan datar/miring pada derajat tertentu (<10º).
■ Secara khusus, digunakan pada bandara, stasiun kereta api, mall, dan
pabrik.
■ Untuk sudut miring biasa digunakan pada perbedaan ketinggian level
lantai.
■ Kecepatan antara 0,6m/s – 1,3m/s.
■ Materialnya harus fleksibel atau elastis, diperkuat oleh karet atau
komposit dan terangkai dengan plat baja.
Eskalator

■ Adalah alat angkut yang sama dengan konveyor, tetapi dititikberatkan


untuk pengangkutan orang.
■ Terdirir dari anak tangga yang bergerak ke atas atau ke bawah pada
lintasan/track yang permukaannya terlindungi.
■ Dipasang pada kemiringan 30º sampai 35º.
■ Penggunaan banyak dijumpai di mall, bandara, dan stasiun.
■ Panjang disesuaikan dengan kebutuhan; lebar 60 cm (1 orang), 100cm-120
cm (2 orang).
■ Menggunkan mesin yang terletak di bawah lantai.
■ Kecepatan 0,5 m/s.
■ Penyusunan dan pemasangannya dibuat system grouping (sejajar,
berurutan, bersilangan.)
Susunan Eskalator
Dimensi dan komponen Eskalator
TERIMA KASIH

Anda mungkin juga menyukai