Anda di halaman 1dari 13

GRANULOMA INGUINALE

DEFINISI
• Granuloma inguinale atau Donovanosis adalah
suatu infeksi bakteri pada daerah genital yang
bersifat kronis dan progresif.
• Ulkus genital yang dikaitkan dengan
donovanosis pertama kali ditemukan di India
oleh McLeod, dan agen penyebabnya
diidentifikasi oleh Donovan.
EPIDEMIOLOGI
• Donovanosis memiliki distribusi geografis yang tidak biasa
dan sebagian besar ditemukan pada daerah tropis, tetapi
terkonsentrasi pada daerah tertentu dan, pada daerah lain
tampaknya tidak ditemukan.
• Beberapa negara yang dilaporkan menjadi daerah endemik
adalah: India, Papua Nugini, Karibia dan Amerika Selatan
khususnya Guyana dan Brasil, Afrika Selatan, Vietnam,
Jepang, dan di antara penduduk asli Australia.
• Karena itu jika didapatkan kecurigaan penyakit ini, perlu
ditanyakan ada tidaknya riwayat bepergian ke salah satu
negara tersebut
ETIOLOGI
• Bakteri penyebab granuloma inguinale adalah
Klebsiella granulomatis
• Bakteri ini bersifat coccobacillus gram negatif,
berkapsul, dan intrasel.
• Aerob fakultatif
MANIFESTASI KLINIS
• 4 jenis lesi pada Donovanosis:
– Ulcerogranulomatous lesions
• Merupakan jenis yang paling sering muncul.
• Gambaran: buffy-red, ulcer yang keras dan mudah berdarah
– Hypertrophic atau Verrucous
• Gambaran: peninggian tepi yang ireguler dan kering
– Necrotic
• Gambaran: deep-ulcer yang menimbulkan kerusakan jaringan
dan berbau khas
– Sclerotic or Cicatrical
• Gambaran: jaringan fibrous dan jaringan luka
MANIFESTASI KLINIS
• Predileksi:
– 90% pada genital dan 10% pada inguinal
– Laki-laki: preputium, sulcus coronal, frenum, glans
penis, atau anus
– Perempuan: labia minor, fourchette, atau serviks
– Ekstragenital: bibir, gusi, pipi, palatum, faring atau
laring.
DIAGNOSIS
• Anamnesis:
– Riwayat melakukan hubungan seksual dalam 3-40 hari sebelum
munculnya lesi.
– Tinggal atau bepergian ke daerah endemis
• Pemeriksaan Fisik
– Papul disertai pruritus atau ulserasi pada tempat predileksi dan
tempat lainnya yang berhubungan dengan seksual seperti: anus,
leher, atau mulut
– Tidak nyeri dan ulcer berwarna merah terang seperti daging mentah
– Mudah berdarah
– Ulserasi pada inguinal tanpa disertai pembesaran kelenjar getah
bening
DIAGNOSIS
Pada pemeriksaan apusan lesi, ditemukan
Donovan bodies
CARA PEMERIKSAAN
1. Bersihkan daerah lesi dengan saline atau
desinfektan
2. Ambil spesimen daerah bagian pinggir ulcer yang
aktif
3. Letakkan pada kaca objek
4. Fiksasi dengan dipanaskan
5. Lakukan pewarnaan menggunakan: Giemsa,
Leishman, atau Wright
6. Identifikasi donovan body
DONOVAN BODIES
Sel mononuklear besar dengan kista
intracytoplasmic berisi Donovan body gram
negatif.
TATALAKSANA
• Lini pertama: Azitromycin dosis inisial 1x1gr,
kemudian diikuti 1x500mg sampai seluruh lesi
hilang atau minimal 3 minggu
• Pilihan lainnya:
– Doxyciclin 2x100mg
– Ciprofloxacin 2x750mg
– Erythromycin 4x500mg

Anda mungkin juga menyukai