Anda di halaman 1dari 9

METODE

PEMBELAJARAN
DEMONSTRATION
KELOMPOK 5
1. Afiyah Rahmah Nabilah (P07220221001)
2. Dewi Raodah (P07220221017)
3. Nanda Emiliana (P07220221032)
4. Putri Afriyana (P07220221034)
5. Radina syaidina Aliyah (P07220221035)
6. Reski Amelia (P07220221036)
7. Salwa Nurma J (P07220221040)
8. Trindesy (P07220221045)
9. Zidan Prama D (P07220221049)
Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global
PENGERTIAN METODE
Metode (method), secara harfiah berarti cara. Metode atau metodik berasal dari
bahasa Yunani, metha (melalui atau melewati), dan hodos (jalan atau cara), jadi
metode bisa berarti jalan atau cara yang harus dilalui untuk mencapai tujuan
tertentu.

Menurut Ruslan metode adalah kegiatan ilmiah yang berkaitan dengan suatu
cara kerja (sistematis) untuk memahami suatu objek penelitian, sebagai upaya
untuk menemukan jawaban yang dapat dipertanggung jawabkan secara ilmiah dan
termasuk kebahasannya.

Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global


PENGERTIAN METODE
DEMONSTRASI
Menurut Roestiyah (dalam Huda 2013: 231-232) Demonstrasi/peragaan
merupakan salah satu strategi mengajar dimana guru memperlihatkan suatu
benda asli, benda tiruan, atau suatu proses dari materi yang diajarkan
kepada seluruh siswa.

Menurut Syaiful Bahri dan Aswan (2010: 90) metode demonstrasi adalah
cara penyajian pelajaran dengan memperagakan atau mempertunjukkan
kepada mahasiswa suatu proses, situasi, atau benda tertentu yang dipelajari,
baik sebenarnya ataupun tiruan, yang sering disertai dengan penjelasan
lisan.

Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global


TUJUAN DAN MANFAAT METODE
DEMONSTRASI
Menurut Syaiful Sagala 2011: 211 tujuan pegajaran menggunakan metode demonstrasi
adalah untuk memperlihatkan proses terjadinya suatu peristiwa sesuai materi ajar, cara
pencapaiannya dan kemudahan untuk dipahami oleh mahasiswa dalam pengajaran kelas.

Manfaat atau kegunaan metode demonstrasi secara umum adalah:


1. Perhatian mahasiswa dapat lebih dipusatkan
2. Proses belajar mahasiswa lebih terarah pada materi yang sedang dipelajari
3. Pengalaman dan kesan sebagai hasil pembelajaran lebih melekat dalam diri mahasiswa.

Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global


FUNGSI METODE DEMONSTRASI
1. Dapat dipergunakan untuk memberikan ilustrasi dalam menjelaskan
informasi kepada mahasiswa.

2. Membantu meningkatkan daya pikir mahasiswa mengenal, megingat,


berpikir konvegen dan berpikir evaluatif. Metode demonstrasi memberikan
kesempatan kepada mahasiswa untuk memperkirakan apa yang akan terjadi,
bagaimana hal itu dapat terjadi, dan mengapa hal itu terjadi

Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global


LANGKAH PEMBELAJARAN METODE
DEMONSTRASI
Menurut Syaiful Bahri dan Aswan (2010: 101) langkah-langkah menggunakan metode demonstrasi adalah
sebagai berikut.
1. Persiapan
a. Menyediakan alat-alat demonstrasi
b. Tempat duduk mahasiswa
2. Pelaksanaan
a. Menjelaskan dan mendemonstrasikan suatu prosedur atau proses
b. Usahakan seluruh mahasiswa dapat mengikuti/mengamati demonstrasi dengan baik.
c. Beri penjelasan yang padat, tapi singkat.
d. Hentikan demonstrasi kemudian adakan tanya jawab.
3. Evaluasi/tindak
a. Beri kesempatan kepada mahasiswa untuk tindak lanjut mencoba melakukan sendiri (metode
eksperimen).
b. Membuat kesimpulan demonstrasi.
c. Mengajukan pertanyaan kepada mahasiswa.

Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global


KELEBIHAN METODE
DEMONSTRASI
1. Membuat pengajaran menjadi lebih jelas dan lebih konkret.
2. Memusatkan perhatian 47 mahasiswa.
3. Lebih mengarahkan proses belajar mahasiswa pada materi yang sedang dipelajari.
4. Lebih melekatkan pengalaman dan kesan sebagai hasil pembelajaran dalam diri
mahaasiswa.
5. Membuat mahasiswa lebih mudah memahami apa yang dipelajari.
6. Membuat proses pembelajaran lebih menarik.
7. Merangsang mahasiswa untuk aktif mengamati dan menyesuaikan antara teori
dengan kenyataan.
8. Membantu mahasiswa memahami dengan jaelas jalannya suatu proses atau kerja
suatu benda.
9. Memudahkan berbagai jenis penjelasan.
10. Memperbaiki kesalahankesalahan yang terjadi dari hasil ceramah melalui
pengamatan dan contoh konkret dengan menghadirkan objek sebenarnya
Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global
KEKURANGAN METODE
DEMONSTRASI
1. Strategi demonstrasi mengharuskan keterampilan dosen secara khusus.
2. Tidak tersedianya fasilitas-fasilitas pendukung, seperti peralatan, tempat,
dan biaya yang memadai di setiap kelas.
3. Memerlukan kesiapan dan perencanaan yang matang di samping waktu
yang cukup panjang.
4. Kesulitan mahasiswa terkadang untuk melihat dengan jelas benda yang
akan dipertunjukkan.
5. Tidak semua benda dapat didemonstrasikan.
6. Sukar dimengerti bila didemonstrasikan oleh dosen yang kurang
menguasai materi atau barang yang didemonstrasikan

Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global


TERIMA KASIHHH 
ADAKAH PERTANYAAN?

Poltekkes-Kaltim.ac.id Unggul, Berdaya Saing, Berwawasan Global

Anda mungkin juga menyukai