Anda di halaman 1dari 14

Konsep Dasar

Catering Kontinental

Nama : Muhammad Aldi
NIM : 5404421087
Konsep Umum Desain Produk dan Jasa yang dapat
diaplikasikan pada Usaha Jasa Katering


Pilihan produk atau seleksi produk adalah kegiatan
pemilihan barang atau jasa yang akan digunakan untuk
memenuhi kebutuhan konsumen. Manajemen biasanya
menentukan pilihan produk pada saat memutusan
produk apa atau jasa apa yang akan ditawarkan pada
masyarakat di saat awal pendirian usahanya.
Pengertian Catering

Katering merupakan salah satu bentuk usaha dari industri jasa
(Hospitality Industry), dimana produk utamanya adalah penjualan
makanan dan minuman dengan pelayanan jasa lainnya yang berorientasi
pada kepuasan konsumen. Pada pengelolaan usahanya, katering menangani
penyediaan makanan dan minuman di tempat dimana produk usaha itu
diselenggarakan (In-side catering) atau produk makanan dan minuman di
bawa ke luar tempat produksinya ( out-side catering). Penanganan tersebut
mencakup dua aspek yaitu aspek pertama berkaitan dengan penyediaan
makanan dan minuman yang memenuhi harapan konsumen seperti kualitas
produk dilihat dari sisi organoleptik dan visual, keamanan , kenyamanan,
jumlah yang sesuai dengan pesanan, ketepatan waktu, dan harga yang
relatif terjangkau bagi konsumennya. Aspek kedua berkaitan dengan
penjualan makanan dan minuman produk usaha katering.
Motivasi konsumen datang ke bisnis jasa
katering sangat beragam, namun bisa
dikelompokan pada 3 katagori utama yaitu

 konsumen datang untuk memenuhi kebutuhan
fisiknya sebagai pemenuhan kebutuhan dasar ( betul
betul karena rasa lapar ).

 konsumen datang untuk memenuhi kebutuhan “rasa


aman dan harga diri’ ( selain lapar dia
membutuhkan makanan dan lingkungan makan
yang sehat dan nyaman, dan cenderung mencari
suasana baru yang bertujuan rekreatif) .
 konsumen datang ke bisnis jasa katering untuk
memenuhi kebutuhan “aktualisasi diri” ( konsumen
yang datang bukan karena lapar secara fisik namun
dia memiliki tujuan menempatkan dirinya atau

kelompoknya dalam status sosial ekonominya yang
menurut persepsi dia berkelas atau di atas standar-
kadang-kadang bagi konsumen kelompok ini makan
hanya sebagai media untuk mencapai tujuan lain
misalnya dalam rangka membangun jaringan
komunikasi di antara rekan usaha atau aktivitas lain
atau sekedar ingin mendapat pengakuan dari peer
groupnya ).
Ada lima faktor yang
mempengaruhi Peluang Pasar

 Perubahan ekonomi , dalam jangka panjang
perubahan ekonomi mendorong kenaikan tingkat
kekayaan masyarakat, tetapi dalam jangka pendek
memicu perubahan siklus ekonomi dan harga.
 Perubahan sosiologi dan demografi, yang dapat
terjadi pada faktor-faktor seperti menurunnya jumlah
anggota keluarga.
 Perubahan teknologi, yang memungkinkan akan
terjadi alat bantu dalam berbagai aktivitas kehidupan
cenderung “ membuat nyaman, efektif – efisien” .

 Perubahan politik, yang menimbulkan persetujuan-
persetujuan perdagangan baru, persyaratan tarif, upah
buruh dan lainnya.

 Perubahan-perubahan lain, yang bisa timbul dari


dinamika pasar, standar profesi, pemasok, dan penyalur.
Apa Saja Karakteristik atau
Sifat Catering?

Sifat catering ada 2, yaitu komersial dan non komersial.

 Komersial: tujuan dari sifat catering satu ini adalah


untuk memperoleh keuntungan. Jasa boga yang
andil di dalamnya tergolong dalam kategori
Restoran, Kantin, Warung Makan, Kafetaria,
Catering untuk Acara, Jamuan Makan, Pusat Jajan
dan yang sekiranya memperoleh keuntungan
makanan lainnya.

 Non-Komersial: mereka tidak bertujuan
mencari keuntungan, tugansya hanya
memenuhi kewajiban tapi tetap digaji.
Contoh jasa boga dalam kategori ini
adalah penyelenggara makanan institusi
(Rumah Sakit, Asrama, Panti Asuhan,
Lembaga Permasyarakatan dan lain-lain).
Apa Saja Klasifikasi Katering
Acara yang Banyak digunakan?

 Catering Prasmanan 
Penyajian makanan dari catering prasmanan ini ditaruh
di atas meja dengan wadah-wadah khusus. Beberapa
staf dari pihak catering akan membantu memasak
makanan, menyajikan dan melayani para tamu yang
ingin mengambil makanan di meja prasmanan.
Jenis catering ini banyak dipakai untuk acara pernikahan.
Catering jenis ini melayani Anda secara penuh, koki,
pelayan, peralatan makan, semua dari pihak catering. Jadi
sebagai pelanggan, Anda cukup terima beres saja.
 Catering Dine In
Cara penyajian makanannya seperti di restoran. Para tamu acara
cukup memesan makanan maka makanan bisa langsung siap diantar
pada meja tamu. Rasakanlah sensasi makan khas restoran di rumah
Anda.

Acara yang cocok menggunakan jenis ini adalah acara formal dan
acara yang memiliki banyak tamu.

 Catering Self Service 


Seperti namanya, pelayanan ini dilakukan oleh Anda sendiri alias orang
yang memiliki acara. Pihak catering cuma menyediakan makan dan peralatan
makan, untuk penyajiannya diatur oleh Anda.
Jenis catering ini banyak dipakai guna menghemat pengeluaran.
 Private Catering 
Pihak catering tak cuma memberikan Anda makanan enak, tapi juga
menyediakan pramusaji yang siap melayani acara Anda secara penuh.
Pramusaji ini siap hadir di meja-meja Anda dan memberikan Anda pelayanan
ekstra atas makanan yang kami sajikan di piring kalian.

 Catering Nasi Kotak atau pun Catering Rumahan
Berbeda dengan catering-catering di atas, catering nasi kotak
adalah makanan praktis yang diberikan pada pelanggan dalam
kemasan kotak. Isi dari nasi kotak sangat lengkap, ada nasi, lauk
pauk, lauk tambahan dan yang Anda perlukan lainnya.
Setelah catering nasi kotak diterima oleh pelanggan, maka tugas
catering sudah selesai. Pihak catering hanya memberikan makanan
dan layanan mengemas makanan dalam kotak-kotak nasi yang rapi.
Untuk Catering rumahan yang dimaksud adalah segala jenis
masakan yang sudah lazim di masak dirumah seperti biasanya,
seperti oseng – oseng tempe, ayam goreng, lalapan, sambal, telur
balado, dll
Gambar Catering Kontinental


Anda mungkin juga menyukai