Anda di halaman 1dari 8

JENIS MESIN TETAS

MODERN

YOGA IKSANI ROHMAN


Mengenal Keunggulan Mesin Tetas dan Jenis-
Jenisnya
1.Mesin tetas tradisional
Sistem kerja mesin ini masih sederhana dengan proses pembalikan telurnya
masih dilakukan dengan tangan. Selain itu, hanya terdiri dari ruangan tempat
telur dan sumber panas. Mesin ini akan cocok untuk skala produksi anak
ayam/itik (DOC/DOD) dalam jumlah kecil atau skala rumah tangga. Biasanya
berkapasitas sekitar 50-200 butir telur per unit. Sumber panas biasanya berasal
bahan sederhana dengan biaya terjangkau, seperti lampu bohlam, petromak
yang berbahan bakar minyak tanah atau tungku api yang berbahan bakar
sekam padi
2. Mesin tetas semi otomatis
Mesin tetas semi otomatis merupakan pengembangan dari mesin tetas tradisional,
dimana kapasitasnya yang lebih besar (sekitar 200-700 butir telur). Bahkan
terdapat tipe mesin tetas semi otomatis dengan kapasitas lebih besar lagi
mencapai 1.000-1.200 butir telur, yang dilengkapi alat pengatur suhu dan
kelembapan. Ada pula mesin tetas semi otomatis yang lebih lengkap lagi, yakni
dengan memakai pemanas kawat buatan pabrik. Mesin tetas ini dilengkapi tuas
pemutar di luar mesin, sehingga pembalikan telur tidak perlu membuka ruangan
inkubator karena cukup dengan memutar tuas tersebut. Cara ini relatif lebih
efektif dan aman dibandingkan mesin tetas manual.
3. Mesin tetas otomatis

Mesin tetas ini memiliki sistem kerja dan kelengkapan komponen yang lebih
mutakhir dibandingkan dengan kedua mesin tetas terdahulu, di mana terdapat
pengatur suhu dan kelembapan yang bekerja digital dan serba otomatis. Mesin
tetas ini dilengkapi dengan timer dan didesain agar telur-telur dapat diputar
secara otomatis berdasarkan waktu yang sudah diatur sebelumnya. Kapasitas
mesin tetas otomatis di pasaran beragam mulai dari 100 butir untuk skala usaha
rumah tangga hingga 1.000-5.000 butir telur per unit. Dengan mesin otomatis
ini, daya tetas juga semakin tinggi Medion juga mengembangkan produk Mini
Incubator dengan sistem kerja full automatic dari mulai dinyalakan hingga
proses panen. Kapasitasnya 100 butir per unit dan bisa digunakan untuk
proses setter (ruang pengeraman) sekaligus hatcher (ruang penetasan).
SEKIAN TERIMAKASIH

Anda mungkin juga menyukai