Anda di halaman 1dari 3

LAPORAN PRAKTIKUM SINTESIS KIMIA ORGANIK

REAKSI PENATAAN ULANG BENZIL - ASAM BENZILAT

Disusun oleh: Arya Aditya Purbadi 1106066372

FAKULTAS MATEMATIKA DAN ILMU PENGETAHUAN ALAM UNIVERSITAS INDONESIA 2014

A. Latar Belakang Reaksi penataan ulang (rearrangement) adalah suatu reaksi organik dimana struktrur rangka karbon dari suatu molekul mengalami perubahan untuk membentuk isomer rangka dari senyawa organik yang bersangkutan. Umumnya suatu substituen berpindah dari satu atom karbon ke atom karbon lainnya untuk memberikan sebuah bentuk rangka senyawa organik yang lebih stabil. Dalam percobaan ini, akan dilakukan reaksi penataan ulang senyawa benzil membentuk isomer rangkanya yakni asam benzilat. B. Tujuan Percobaan Tujuan dari percobaan ini adalah mengetahui proses reaksi penataan ulang dari benzil menjadi asam benzilat. C. Alat dan Bahan Alat: 1. Labu Erlenmeyer; 2. Mortir dan alu; 3. Water-bath; 4. Bak es. Bahan: 1. Benzil; 2. Natrium hidroksida atau kalium hidroksida; 3. Larutan HCl pekat.

D. Prosedur Kerja Berikut ini adalah prosedur kerja untuk reaksi penataan ulang benzil menjadi asam benzilat: 1. Benzil 1 g dihaluskan bersama dengan NaOH atau KOH 1 g di dalam sebuah mortar dengan bantuan alu agar dapat membuat serbuk yang mudah mengalir.

2. Material tersebut kemudian diambil ke dalam labu Erlenmeyer kering yang disumbat mulutnya dengan kapas, dan kemudian dipanaskan di dalam waterbath selama 20 menit. 3. Dinginkan material tersebut dalam suhu ruang, larutkan dengan sedikit air (jika ada benzil tidak bereaksi, dapat dilepaskan dengan penyaringan) dan asamkan larutan aqua ini dengan HCl pekat serta dinginkan dengan es. 4. Endapan asam benzilat disaring, dicuci dengan air dingindan dikristalisasi dari air panas, jika perlu.

Anda mungkin juga menyukai