Anda di halaman 1dari 21

Cara Blokir Youtube Windows 7

Posting ini untuk menjawab pertanyaan seorang teman yang ingin memblok beberapa
website tertentu di PC-nya yang kebetulan diakses banyak orang. PC ini berdiri sendiri
(standalone) dan terhubung langsung ke Internet dengan layanan ADSL. Secara
spontan saya langsung ingat dengan fitur Parental Control yang disediakan Windows,
namun setelah dibaca-baca ternyata malah gak ngerti-ngerti cara pakenya hehehe
:D Kemudian terpikir juga menggunakan fitur Site Privacy di Internet Explorer, tapi
pemblokiran ini tampaknya hanya berlaku untuk Internet Explorer saja dan tidak
berlaku untuk browser lainnya. Alternatif berikutnya menggunakan software 3rd party,
tapi ternyata sebagian besar berbayar. Dan setelah merenung sejenak, akhirnya
ketemu juga solusinya, kenapa tidak memanfaatkan file HOSTS saja, selain caranya
relatif mudah juga cepat untuk dikustomisasi, tentunya dengan mengingat bahwa PC
ini memang tidak terhubung dengan infrastruktur lainnya.
Secara garis besar, file HOSTS ini berfungsi untuk mengarahkan Host Names tertentu
ke IP-Address tertentu. Pada Windows, file HOSTS ini terletak didalam folder Windows
> System32 > Drivers > Etc.
File ini tidak memiliki extension, artinya nama filenya hanya HOSTS saja dan isinya
berupa file teks biasa. Kemudian sangat disarankan untuk tidak mencari file ini lewat
Windows Explorer karena akan sulit untuk menemukannya hehehe.. :D, alasannya
kenapa sulit ditemukan bisa dibaca disini. Jadi untuk berurusan dengan file HOSTS ini
akan jauh lebih mudah jika kita membuka file HOSTS ini langsung lewat Notepad.
Caranya sebagai berikut.
Jalankan Notepad sebagai Administrator, yaitu dengan klik-kanan pada shortcut
Notepad lalu pilih Run As Administrator.

Pada kolom File name ketikan %Windir%\System32\drivers\etc lalu pilih All Files untuk
tipe file. Lanjutkan dengan meng-klik Open.

Berikutnya kita dapat melihat file HOSTS yang kita butuhkan. Pilih file tersebut lalu
klik Open.

Isi file HOSTS akan ditampilkan seperti berikut ini.

Secara default didalam file HOSTS ini umumnya telah terdapat entri sebagai berikut:
127.0.0.1

localhost

Arti dari entri tersebut adalah jika kita mengetikan localhost pada web browser, maka
request akan diteruskan ke IP-Address 127.0.0.1. Nah dari analogi sederhana ini,

maka untuk mengalihkan request website tertentu maka kita tinggal mengetikan
alamat websitenya (tanpa awalan http://) dan ke IP-Address mana request tersebut
akan dialihkan. Sebagai contoh, jika kita akan mengalihkan website Youtube yang
beralamat di http://youtube.com ke IP-Address 127.0.0.1, maka kita tinggal
menuliskannya seperti berikut ini:
127.0.0.1

youtube.com

127.0.0.1

www.youtube.com

Contoh penulisannya didalam file HOSTS bisa dilihat pada gambar berikut ini, yaitu
pada dua baris yang paling bawah.

Jika sudah jangan lupa untuk menyimpan hasil perubahan dengan meng-klik menu File
> Save.
Dan hasilnya, jika sekarang kita mengetikan
alamat http://youtube.com ataupunhttp://www.youtube.com pada sembarang internet
browser maka hasilnya request akan dialihkan ke alamat 127.0.0.1 yang tentunya tidak
berisikan apapun seperti tampak pada contoh gambar berikut ini.

Karena alamat 127.0.0.1 kosong (kecuali jika kita memasang sebuah web server lokal),
maka kita dapat mengalihkan ke alamat website lainnya, syaratnya tentu saja kita
harus mengetahui IP-Address dari website tersebut yang dapat diperoleh dengan
mudah menggunakan perintah ping. Sebagai contoh untuk mengetahui IPAddress Bing.com maka ketikan ping Bing.com seperti tampak pada gambar berikut
ini.

Dari hasil ping kita dapat melihat bahwa IP-Address Bing.com adalah 131.253.13.32.
Berikutnya kembali lagi ke proses sebelumnya, masukan alamat bing.com ini sebagai
IP-Address tujuan dari request Youtube. Contohnya seperti berikut ini:
131.253.13.32

youtube.com

131.253.13.32

www.youtube.com

Dan sekarang hasilnya sudah jelas, setiap kali kita mengetikan alamat Youtube di
sembarang browser maka yang terbuka bukanlah Youtube melainkan website
Bing.com. Untuk website-website lainnya tentunya dapat ditambahkan sesuai dengan

kebutuhan, tinggal kita tentukan sendiri website apa yang akan diblokir dan diarahkan
kemana.
Cara seperti ini mungkin cocok juga diterapkan untuk membatasi hak akses Internet
anak-anak agar tidak sembarangan membuka website-website yang tidak seharusnya
dibuka oleh mereka, tentu saja dalam prakteknya dikombinasikan juga dengan
pengaturan User Account yang juga dibatasi.
Modifikasi file HOSTS ini juga jelas tidak hanya berlaku pada sistem operasi Windows
namun dapat diterapkan juga pada sistem operasi lainnya karena pada dasarnya file
HOSTS ini terdapat di hampir semua sistem operasi yang umum digunakan, misalnya
saja Linux. Hanya saja mungkin lokasi file dan cara menyuntingnya yang beda.
Demikian tulisan singkat ini. Mudah-mudahan ada gunanya buat siapa saja yang
nyasar ke weblog ini dan mudah-mudahan juga tidak disalahgunakan untuk
kepentingan lain, misalnya saja menjahili PC punya teman-teman kita.. :)

Cara Memblokir Situs Tertentu di Komputer


Assalamu alaikum warahmatullah wa baraakatuh
Oke Sobat BS, kali ini aku mau berbagi Trik Komputer nih. Dan Trik kali ini adalah Memblokir
Situs Tertentu di Komputer. Caranya mudah dan gampang banget kok, Sobat tinggal copy dan
paste ke sebuah Notepad.

Fungsi Trik ini adalah, agar kita dapat mem-blokir situs Dewasa dan juga situs lainnya yang
sama, atau tentang perjudian, dan lain-lain, berikut caranya :

Buka RUN di Komputer anda, masuk kedirektori C:\WINDOWS\system32\drivers\etc


ketik saja , lalu enter
Disana ada beberapa file, yang anda pilih adalah : host klik kanan Open with notepad
Pada bagian bawah ada tulisan 127.0.0.1 localhost tambahkan tulisan dibawah ini dan
paste tepat dibawah "127.0.0.1 localhost"

127.0.0.1 facebook.com
127.0.0.1 http://www.facebook.com
127.0.0.1 Youtube.com
127.0.0.1 http://www.youtube.com
Lihat Gambar :

Silahkan tambahkan situs lainnya pada baris berikutnya dengan diawali 127.0.0.1
Jangan Lupa save
Jika di blok antivirus anda, klik saja Allow
Silahkan test buka salah satu situs yang diblokir :

Untuk windows : XP, VISTA, 7 cara ini bisa diterapkan sementara untuk Win8 blm saya coba
, Selamat Mencoba....
Update :
Untuk tulisan 'http://www.facebook.com' dan 'http://www.youtube.com' hanyalah sebuah
sampel atau contoh, sobat bisa mengganti kedua alamat web tadi dengan alamat web yang
ingin sobat blokir pada PC/komputer atau Laptop, Notebook, maupun Netbook sobat !

Update Baru!
Oke, setelah lama aku mencari celah untuk menembus dinding host, akhirnya aku menemukan
jalannya.
Caranya cukup mudah dan bisa dipraktekkan di Windows mana saja, Insha Allah. Oke,
langkahnya :

1.
2.
3.
4.
5.

Klik Start dan cari Notepad.


Klik kanan pada Notepad dan klik "Run as Administrator.
Setelah itu klik Open/Ctrl + O dan buka host yang akan di edit.
Taruh alamat yang ingin di block sesuai ketentuan diatas.
Pastikan host kita buka "Read Only". Cek dengan cara klik kanan pada host dan klik Property.
Jangan centang Read Only atau Hidden, biarkan tidak ada centangan/ceklis.
6. Setelah itu klik Save As
Disini aku udah mempraktekan dengan cara Ctrl + S tetapi tidak bisa!

Kirimkan Ini lewat Email BlogThis! Berbagi ke Twitter Berbagi ke Facebook


Posted by Muhammad Abdurrahman Pada 2:36 AM
Labels: # Tips N Trik

Related Post:

Memperbaiki Flashdisk yang Rusak


Mengatasi Serangan 'Windows Virus Hunter'
Cara Mudah Download dan Install Driver All LAN dan WiFi
Buat Auto Teks BB Sendiri
Cara Mudah Melihat Status Lama.

76 comments Cara Memblokir Situs Tertentu di Komputer


Reply
zona download Pada: 2 Juli 2013 03.27 permalink

wah,, mantap nih,, tpi ane gak ingin blokir2 situs gitu,, ntar sekali kali di perluin,, hihi.. buat
warnet cocok nih kayanya blokiir situs2 prno, biar pengunjungnya gak suka liat yg porno2..hoho
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 2 Juli 2013 03.40 permalink

Ahihihi
Ya, buat blokir situs Porn di kompi/laptop ente aja bang. Kalo kaga mau, berartiii....
*kamu tau apa yang aku fikirkan :v
Cocok banget lahhh, asal warnetnya ga make deepfrize.. (Y)
Makasih udah mampir ya kang ^-^

Reply
Aryansyah Khalid Pada: 2 Juli 2013 05.44 permalink

wah keren ... bisa jailin laptop pacar saya kalo gini ihihihi..
nice info bang, makasih ..
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 4 Juli 2013 10.25 permalink

Ahihihihi
Ati-ati kang, ntar pacar situ ngamuk loh,, udah pernah liat cewe ngamuk?
Yoi, makasih kembali udah visit blog ini

Reply
TCC Sampit Pada: 2 Juli 2013 15.31 permalink

mantap boss artikelnya, terima kasih sudah berbagi. Salam.


Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 4 Juli 2013 10.27 permalink

Share everything, everything must share..


Slogan blog ini
Terima kasih juga telah mengunjungi blog ini. Salam

Reply
achmad rizali Pada: 3 Juli 2013 18.38 permalink

manta , ilmu baru nih , buat block situs porno .


back yah

Reply
Mizar Pada: 6 Juli 2013 04.08 permalink

Cocok dibookmark artikel ini, gambar iklan porno sering muncul tiba2. Pdhl gk tw apa2. Biar
bersih gitu. Makasih sob...
http://fmizar.blogspot.com
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 6 Juli 2013 04.22 permalink

Silahkan gan..
Wah kalo itu sepertinya beda pembahasan gan, itu tentang Pop Up kelihatannya
Insya Allah nanti aku posting triknya, kalo ini untuk blokir situs gan (o)
Makasih udah visit blog aku (f)

Reply
Anonim Pada: 29 Juli 2013 08.18 permalink

Terima kasih sudah info cara blokir situs, it's very useful to protect my children from the porn
site. Thanks a lot .

Reply
DapurHerbal.com Pada: 10 Agustus 2013 18.23permalink

Mangap gan mau tanya, pas notepadnya itu disave kog langsung buat file baru?? :-? apa gimana
ya?
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 10 Agustus 2013 19.47 permalink

Buat file baru gimana ya sob..? ane malah bingung :-?


Tapi, kalau yg bener sih langsung di save aja atau klik CTRL+S abis nulis alamat yang
mau di blokir dari komputer..

Reply
artikelku Pada: 28 Agustus 2013 05.43 permalink

Ooow..gitu ya, bisa dicoba nih, anak-anak di rumah jadi bisa dijaga tidak buka situs"
berbahaya...
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 28 Agustus 2013 21.13 permalink

Silahkan, ,
Semoga berhasil

Reply
menblog Pada: 28 Agustus 2013 19.11 permalink

disini membahas tentang cara filter url yang berawalan http (contoh: http://www.youtube.com),
nah bagamana supaya url yang berawalan https (contoh: https://www.youtube.com) juga bisa
difilter?
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 28 Agustus 2013 21.11 permalink

sebenarnya untuk tulisan http://www.facebook.com dengan http://www.youtube.com itu


cuma untuk sebuah sampel/contoh saja, mungkin itu juga bisa dengan https, karena s
disini adalah secured/pengamanan untuk mengakses IP komputer sobat, bahwa sobat
adalah orang benar
CMIIW

Reply
Anonim Pada: 12 Desember 2013 00.24permalink

Trik yang anda lakukan di atas TIDAK BISA MEMBLOKIR hak akses ke halaman situs yang
berstatus HTTPS.
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 14 Desember 2013 23.35 permalink

udah pernah coba.?


kalau di logika emang ga bisa karena Secured (Teramankan), ya saya juga belum pernah
nyoba yang HTTPS juga

Reply
widia susan Pada: 1 September 2013 11.18permalink

gimana c qo gk bsa di save?? malah mengharuskan untuk di save as. :-?


Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 1 September 2013 17.28 permalink

Sobat pakai windows apa.?


aku pikir untuk windows 7 hanya beberapa saja yg bisa
Reply
Radi Anto Pada: 17 Oktober 2013 14.34permalink

saya pake windows7 gabisa di save hasil editan file hostnya om, gimana caranya biar bisa di save
Reply
dex zipetualang Pada: 15 Desember 2013 20.32 permalink

host nya di copy paste di polder lain baru di edit baru di kembalikan

Reply
Anonim Pada: 7 September 2013 09.48 permalink

bang mau tanya donk...


gimana caranya kalau mau blokir berdasarkan keyword tertentu????
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 8 September 2013 17.23 permalink

kelihatannya belum bisa, coba ane cari referensi dulu. Kalo ada ane post, kalo keyword
kan lebih susah,,

Reply
Andi Na-Chan Pada: 18 September 2013 09.35permalink

Thank's atas infonya

Lumayan ilmu baru buat blokir semua situs di laptop saya :-)

Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 22 September 2013 23.59 permalink

Sama-sama
senang bisa berbagi,,

Reply
CANCER Pada: 20 September 2013 10.32 permalink

masih enggak bisa, gimana y...?


Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 23 September 2013 00.00 permalink

coba sebelum buka hosts klik kanan dan klik run as administrator
Reply
bintang Pada: 6 Oktober 2013 12.06permalink

untuk ngembalikan lagi bisa g gan


Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 8 Oktober 2013 15.37 permalink

Tinggal dihapus saja webnya


Reply
pam pum Pada: 22 Oktober 2013 00.08permalink

udah di ubah kok masih bisa di buka ya

Reply
Adi Saputra Pada: 26 September 2013 09.53permalink

sudah saya coba gan dan berhasil di warnet saya,,, lumayan lah dari pada pake DNS Nawala.
keblokir semua situs.

Reply
eman gunawan Pada: 27 September 2013 23.33permalink

say no pron

Reply
Anonim Pada: 4 Oktober 2013 18.57 permalink

pake anonymox tembus juga

Reply
jkt48-ig Pada: 17 Oktober 2013 15.54 permalink

iso ae nganggo DNS mad tapi sih kadang2 ana sing lewat sensor

Reply
amurang Pada: 23 Oktober 2013 17.39 permalink

kayaknya diwindows7 nggak bisa disave gan ada solusinya???


Reply
dex zipetualang Pada: 15 Desember 2013 20.40 permalink

hostya di kopy paste pada polder lain baru di edit lalu kembalikan ke polder host ya dengan cara
di diganti

Reply
amurang Pada: 23 Oktober 2013 18.22 permalink

nice info gan... trima kasih

Reply
Anonim Pada: 11 November 2013 11.37 permalink

kok disuruh contact administrator ya gan?


tolong pencerahannya
Reply
M.Agus S.Alfathoni Pada: 17 November 2013 21.31 permalink

untuk bisa mengubah host file memang harus login komputer sebagai administrator.

Reply
Anonim Pada: 14 November 2013 12.13 permalink

sangat membantu gan,


BTW klo mau balikin ke default lagi tinggal hapus yang udah kita tulis tadi ya? lalu save lagi?
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 14 November 2013 18.36 permalink

Iya, hapus aja url yang tadi kita blokir

Reply
Anonim Pada: 1 Desember 2013 09.28 permalink

Punya saya gak bisa di save...


Bagaimana nih?

Reply
Anonim Pada: 2 Desember 2013 22.09 permalink

berhasil bro. www.pekalongan-community.com gw block. thanks.


tapi sayang udah terlanjur banyak pelanggan gw yang gw black list gara2 nge-cheat

Reply
sirojul muslim Pada: 7 Desember 2013 18.13permalink

udah saya coba tapi kenapa ,situsnya masih bisa dibuka ??? ane pake windoes 7

Reply
sandry kesuma Pada: 13 Desember 2013 08.38permalink

mantab mas bro... buat blokir FB di laptop anak. biar ga FBan terus... pusing ga prnah belajar..
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 14 Desember 2013 23.29 permalink

wahh,,,
boleh juga tuh,,,

Reply
awan danny Pada: 14 Desember 2013 14.00permalink

tapi gan ane udah nyobe,, ada yang berhasil ada yang ga,,,
Solusinya gmna ya,,, padahal caranya udah bner,, Makasih sebelumnya...
terus berkarya.,
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 14 Desember 2013 23.31 permalink

Iya gan, emang biasanya seperti itu..


Coba trik ini. Ente copy hostsnya ke Disk lain selain C, trus di edit dulu, trus copy hosts
yang udah di edit ke C:\WINDOWS\system32\drivers\etc. Semoga saja bisa

Reply
Yoga Marier Parindra Pada: 29 Desember 2013 14.59 permalink

dah coba beberapa kali tapi masih gagal bos...


kontak ym.parindra@gmail.com
mohon pencerahannya bos. ditunggu di email

Reply
Herdiansyah Suyanto Pada: 16 Januari 2014 12.09permalink

Cara modifikasi file hosts sekarang sudah bisa akali dengan addon mozilla firefox "anoymox".
naha sekarang bagaimana cara memblokir kembali yang sudah dipasangi addon tersebut? saya
tidak menemukan caranya di google
Reply
Herdiansyah Suyanto Pada: 16 Januari 2014 12.13 permalink

maksudnya "anonymox"
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 22 Januari 2014 00.20 permalink

saya kurang paham sob..


bisa di jelaskan sedikit?
nanti saya coba eksperimen lagi, kebetulan saya juga jarang pakai mozzila..

Reply
Ki Juru Ketik Pada: 3 Februari 2014 23.29 permalink

local host saya, kebetulan saya instal software database... ketika buka di antara website yang
sudah saya daftar blacklist tidak muncul halaman acces denied tapi muncul laman software
database saya... mohon masukannya
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 8 Februari 2014 00.37 permalink

Software databasenya boleh tau apa.?


Maaf baru sempat balas

Reply
Anonim Pada: 10 Februari 2014 20.44 permalink

bang kalau udah di blokkir itu apa bisa di kembalikan lagi supaya bisa di buga lagi bang... ?????
nice blog gan..

Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 12 Februari 2014 22.46 permalink

Bisa kok, tinggal di hapus saja alamat yang tadi ditambahkan..

Reply
Anonim Pada: 1 Maret 2014 21.35 permalink

tolong bantuin memblokir situs m88toto.net


saya ditipu oleh situs m88toto.net
tolong dibantuin

Reply
IQROZEN Pada: 8 Maret 2014 13.00 permalink

Tutorialnya mantab dan mudah......

Reply
duwi lestari Pada: 14 Maret 2014 19.51 permalink

kok ga bisa.
kunjungi kliknya-disini.blogspot.com

Reply
Adi Supriadi Pada: 27 Maret 2014 05.16 permalink

keren tutorialnya...terima kasih mas

Reply
Restu Ayu Pada: 29 Maret 2014 14.18 permalink

makasih membantu banget!!! hihi

Reply
Jonathan Guettler Pada: 26 April 2014 03.21permalink

nice info gan (y)


Freebie XP - http://freebiexp.blogspot.com

Reply
damianus jaka santosa Pada: 13 Juli 2014 14.31permalink

gak bisa
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 24 Agustus 2014 22.35 permalink

Udah coba semua cara diatas.?

Reply
Anonim Pada: 22 Agustus 2014 13.00 permalink

min kalo mau menghapus kok g bisa di save ya???


Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 24 Agustus 2014 22.36 permalink

Itu ada beberapa cara, coba semuanya dicoba

Reply
Vivin Indarwati Pada: 26 Agustus 2014 16.02permalink

kalau pengen balikin caranya gimana mas??


Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 3 September 2014 20.20 permalink

Ya, tinggal hapus aja link yang udah ditulis

Reply
Andi Widiarto Pada: 2 September 2014 12.15permalink

gan kenapa website masih bisa dibuka ya?? padahal udah di block sperti itu, tapi masih saja bisa
dibuka?
tapi
Reply
Muhammad Abdurrahman Pada: 3 September 2014 20.21 permalink

Belum pernah ada kasus seperti itu, coba di restart gan..


Reply
M.Agus S.Alfathoni Pada: 16 Oktober 2014 21.37 permalink

bisa jadi web tersebut punya beberapa url, misalnya pakai www. jadi coba lihat lagi url web
tersebut, dan gunakan beberapa url ditulis di file host.

Reply
bali villas Pada: 24 September 2014 01.37 permalink

kok ane pake windows 7, udah coba cara di atas kok gak bisa diblok ya om... masih aja lolos...,,,
gimana ni kira2 solusinya om?

Reply
Anonim Pada: 11 Oktober 2014 10.36 permalink

pas saya save dan replaced di hosts.file , keluar note " Access Denied "
Reply
M.Agus S.Alfathoni Pada: 16 Oktober 2014 21.39 permalink

coba save as dg nama file lain, kemudian file asli di rename, lalu file baru rename dg hosts

Reply
Anonim Pada: 25 Oktober 2014 12.33 permalink

saya pakai windows xp. stelah d restart hosts kok kembali seperti semula?? pdahal komputer
saya tidak pakai deppreze.. trimakasih

Poskan Komentar
:)
:(
=(
^_^
:D
=D
|o|
@@,
;)
:-bd
:-d
:p

Catatan:
Dilarang menulis link aktif !
Dilarang ngiklan di kolom komentar !
Untuk menyisipkan kode, gunakan tag <i rel="code">... KODE ...</i>
Untuk menyisipkan kode panjang, gunakan tag <i rel="pre">... KODE ...</i>
Untuk menyisipkan catatan, gunakan [catatan].. TEKS ...[/catatan]
Untuk menyisipkan gambar, gunakan [img]URL GAMBAR[/img]>

KONVERSI KODE DI SINI


Posting Lebih BaruPosting LamaBeranda

Modus pencarian cepat

Anda mungkin juga menyukai