Anda di halaman 1dari 3

ISTILAH ISLTILAH DALAM PERINATOLOGI

Masa kehamilan / masa gestasi


Masa sejak terjadinya konsepsi sampai dengan saat kelahiran, dihitung dari hari pertama haid
terakhir (menstrual age of pregnancy).
Kehamilan cukup bulan (term / aterm) : masa gestasi 37-42 minggu (259 294 hari) lengkap.
Kehamilan kurang bulan (preterm) : masa gestasi kurang dari 37 minggu (259 hari).
Kehamilan lewat waktu (postterm) : masa gestasi lebih dari 42 minggu (294 hari).
Bayi cukup bulan (term infant) : bayi dengan usia gestasi 37 42 minggu.
Bayi kurang bulan (preterm infant) : bayi dengan usia gestasi kurang dari 37 minggu.
Neonatus
Bayi berumur 0 (baru lahir) sampai dengan usia 1 bulan sesudah lahir.
Neonatus dini : usia 0 7 hari
Neonatus lanjut : usia 7 28 hari.
Berat badan lahir (birthweight)
Berat badan neonatus pada saat kelahiran, ditimbang dalam waktu satu jam sesudah lahir.
Bayi berat lahir cukup : bayi dengan berat lahir > 2500 g.
Bayi berat lahir rendah (BBLR) / Low birthweight infant : bayi dengan berat badan lahir kurang
dari 1500 2500 g.
Bayi berat lahir sangat rendah (BBLSR) / Very low birthweight infant : bayi dengan berat badan
lahir 1000 1500 g.
Bayi berat lahir amat sangat rendah (BBLASR) / Extremely very low birthweight infant : bayi
lahir hidup dengan berat badan lahir kurang dari 1000 g.
Klasifikasi neonatus menurut masa gestasi
1. kurang bulan (preterm infant) : kurang 259 hari (37 minggu)
2. cukup bulan (term infant) : 259 sampai 294 hari (37-42 minggu)
3. lebih bulan (postterm infant) : lebih dari 294 hari (42 minggu) atau lebih.
Klasifikasi neonatus menurut berat lahir
1. berat lahir rendah : kurang dari 2500 g
2. berat lahir cukup : antara 2500 sampai 4000 g
3. berat lahir lebih : lebih dari 4000 g
Klasifikasi menurut berat lahir terhadap masa gestasi
dideskripsikan masa gestasi dan ukuran berat lahir yang sesuai untuk masa kehamilannya :

1. neonatus cukup/kurang/lebih bulan (NCB/NKB/NLB)


2. sesuai/kecil/besar untuk masa kehamilan (SMK/KMK/BMK)
Pemeriksaan fisik bayi baru lahir : kriteria Dubowitz / Ballard / Battaglia / Lubchenco (detailnya
cari / baca sendiri)
Perkiraan usia gestasi menurut Lubchenco : lihat kuliah kelainan pada lamanya kehamilan /
persalinan preterm.
Kriteria fisik neonatus normal
cukup bulan : usia kehamilan 37 42 minggu
berat badan lahir : 2500 4000 g (sesuai masa kehamilan)
panjang badan : 44 53 cm
lingkar kepala (melalui diameter biparietal) : 31 36 cm
skor Apgar 7 10
tanpa kelainan kongenital atau trauma persalinan
MASALAH UMUM PADA BAYI BARU LAHIR
1. Prematuritas
NCB (neonatus cukup bulan) : 37 42 minggu.
Prinsip : Bayi prematur = NKB (neonatus kurang bulan) !!
JANGAN disamakan begitu saja BBLR !! Karena mungkin
saja BBLR sudah cukup bulan dan maturasi sudah
lengkap.
2. Sindrom gawat napas neonatus (NRDS Neonatal Respiratory Distress Syndroome) / asfiksia
neonatorum
3. Hiperbilirubinemia (neonatal jaundice)
4. Infeksi perinatal
5. Kelainan / cacat bawaan
6. Gangguan / penyakit akibat trauma persalinan
Hiperbilirubin adalah meningkatnya kadar bilirubin dalam darah yang kadar nilainya lebih dari
normal, Biasanya terjadi pada bayi baru lahir. Nilai normal : bilirubin indirek 0,3 1,1 mg/dl,
bilirubin direk 0,1 0,4 mg/dl.
Asfiksia adalah keadaan dimana bayi baru lahir tidak dapat bernapas secara spontan dan teratur.

Sindrom gawat napas (RDS) (juga dikenal sebagai idiopathic respiratory distress syndrome)
adalah sekumpulan temuan klinis, radiologis, dan histologis yang terjadi terutama akibat
ketidakmaturan paru dengan unit pernapasan yang kecil dan sulit mengembang dan tidak
menyisakan udara diantara usaha napas. Adalah gangguan pernafasan yang sering terjadi pada
bayi premature dengan tanda-tanda takipnue (>60 x/mnt), retraksi dada, sianosis pada udara
kamar, yang menetap atau memburuk pada 48-96 jam kehidupan dengan x-ray thorak yang
spesifik.
HMD disebut juga Sindroma Gawat Nafas (SGP) tipe 1, yaitu gawat napas pada bayi kurang
bulan yang terjadi segera atau beberapa saat setelah lahir, ditandai adanya kesukaran bernafas,
(pernafasan cuping hidung, tipe pernapasan dispnea / takipnea, retraksi dada, dan sianosis) yang
menetap atau menjadi progresif dalam 48 96 jam pertama kehidupan dan pada pemeriksaan
radiologis ditemukan pola retikulogranuler yang uniform dan air bronchogram.
Labiopalatoshizis adalah suatu keadaan terbukanya bibir dan langit langit rongga mulut dapat
melalui palatum durum maupun palatum mole, hal ini disebabkan bibir dan langit-langit tidak
dapat tumbuh dengan sempurna pada masa pembentukan mesoderm pada saat kehamilan.
Omfalokel adalah penonjolan dari usus atau isi perut lainnya melalui akar pusar yang hanya
dilapisi oleh peritoneum (selaput perut) dan tidak dilapisi oleh kulit. Omfalokel terjadi pada 1
dari 5.000 kelahiran.
Atresia duodeni adalah Suatu kondisi dimana duodenum (bagian pertama dari usus halus) tidak
berkembang dengan baik, sehingga tidak berupa saluran terbuka dari lambung yang tidak
memungkinkan perjalanan makanan dari lambung ke usus.
- Atresia berarti buntu. Suatu keadaan yang tidak ada lubang atau muara (buntu) pada esophagus.
- Atresia Esophagus adalah perkembangan embrionik abnormal esophagus yang menghasilkan
pembentukan suatu kantong (Blind Pouch) atau lumen berkurang tidak memadai yang mencegah
perjalanan makanan atau sekresi dari piring ke perut.
- Atresia Esophagus adalah gangguan pembentukan dan pergerakan lipatan pasangan kranial dan
satu lipatan kaudal pada usus depan primitive
Asidosis adalah suatu keadaan pada saat darah terlalu banyak mengandung asam (atau terlalu
sedikit mengandung basa) dan sering menyebabkan menurunnya pH darah.

Anda mungkin juga menyukai