Anda di halaman 1dari 2

Tgl Praktikum : 23-03-2017

Nilai :

Summary Praktikum

Biologi
Praktikum ke: 3

Nama : Geraldhi Farhan H N


NPM : 200110160148
Kelas :F
Judul overview : Ikan Mas (Cyprinus carpio)

Ikan mas adalah ikan yang sudah didomestikasi dan ukurannya mulai dari 100

gram hingga 1200 gram. Morfologi atau bentuk luar ikan pada umumnya dibagi

menjadi 3 kelompok yaitu bagian kepala (caput), bagian badan (truncus) dan bagian

ekor (cauda).

Pada bagian kepala diantaranya terdapat rongga mulut (cavum oris), mata

(organon visus), beserta beserta bagian-bagiannya seperti cornea, sclera, iris dan lain-

lainnya, cekung hidung (fovea nasalis) dan tutup insang (apparatus operculare)

beserta bagian-bagiannya operculum, membrana branchiostegalis, radii

branchiostegii, dan branchiae.

Pada bagian truncus (badan) terdapat sisik (squama) dengan tipe-tipe ctenoid,

cycloid, ganoid dan sebagainya. Selain itu terdapat sirip (pinnae), yang terdiri dari

pinnae tunggal dan pinnae sepasang. Kemudian terdapat pula linea lateralis atau gurat

sisi, yang membujur di sepanjang kedua sisi tubuh sampai ekor.


Dalam saluran percernaanya dibagi dalam 2 bagian yaitu tractus digestivus

(saluran pencernaan) dan glandula digestoria. Tractus digestivus terdiri atas bagian

dan organ-organ sebagai berikut:Cavum oris (rongga mulut), didalamnya terdapat :

Lingua (lidah), Dentes (gigi-gigi), terdapat pada tulang os sub pharingiale, yaitu

tulang yang terbentuk dari arcus branchialis (lengkung insang), Oesophagus (batang

tenggorok),berbentuk seperti kerucut, Intestinum (usus), berbelit-belit, Anus (dubur).

Glandula digestoria (kelenjar-kelenjar pencernaan makanan), yaitu :Hepar (hati),

warna kemerahan. Pancreas, tidak jelas kelihatan.

Ikan melakukan pembuahan secara eksternal, dan alat reproduksinya

(organogenitalis) terdiri dari Gonad sepasang kiri- kanan tubuh, warna kuning putih.

Pada yang jantan menghasilkan sperma, dan pada yang betina menghasilkan telur.

Pada sistem pernafasannya (sistem respirasi) ikan menggunakan :

Pisces bernafas dengan ingsang (branchia).Branchiae mempunyai bagian-bagian:

Arcus branchialis, terdiri dari tulang rawan, mempunyai gigi-gigi insang.

Hemibranchii (daun insang), keseluruhannya disebut holobranchii

Anda mungkin juga menyukai