Anda di halaman 1dari 2

MATERI PENYULUHAN PROLANIS

MENOPAUSE
DEFINISI : Menopause (klimakterium) adalah suatu masa peralihan dalam kehidupan
wanita, dimana :

- Ovarium (sel telur) berhenti menghasilkan sel telur


- Aktivitas menstruasi berkurang dan akhirnya berhenti
- Pembentukan hormon wanita (estrogen dan progesteron) berkurang

Menopause sebenarnya terjadi pada akhir siklus menstruasi yang terakhir. Tetapi
kepastiannya baru diperoleh jika seorang wanita sudah tidak mengalami siklusnya selama
minimal 12 bulan.

Menopause rata-rata terjadi pada usia 50 tahun, tetapi bisa secara normal terjadi pada
wanita yang berusia 40 tahun

Biasanya ketika mendekati masa menopause, lama dan banyaknya darah yang keluar pada
siklus menstruasi cenderung bervariasi tidak seperti biasanya

ETIOLOGI :

- Sejalan dengan pertambahan usia, ovarium menjadi kurang tanggap terhadap


rangsangan oleh LH dan FSH , yang dihasilkan oleh kelenjar hipofisa
- Akibat ovarium melepaskan lebih sedikit estrogen dan ptogesteron dan pada
akhirnya proses ovulasi (pelepasan sel telur) berhenti

Gejala gejala yang mungkin ditemukan pada wanita menopause :

- Hot flashes terjadi akibat peningkatan aliran darah di dalam pembuluh darah
wajah, leher, dada dan punggung. Kulit menjadi merah dan hangat disertai
keringat yang berlebihan. Hot flashes dialami oleh sekitar 75% wanita
menopause.
- Vagina menjadi kering karena penipisan jaringan pada dinding vagina sehingga
ketika melakukan hubungan seksual bisa timbul nyeri
- Gejala psikis dan emosional (kelelahan, mudah tersinggung, susah tidur dan
gelisah) bisa disebabkan oleh berkurangnya kadar estrogen
- Pusing, kesemutan dan palpitasi
- Hilangnya kendali terhadap kandung kemih (beser)
- Peradangan kandung kemih atau vagina
- Osteoporosis (pengeroposan tulang)
Notulen :

1. Ny.M
Pertanyaan : bagaimana cara mengurangi gejala2 menopause ?
Jawaban : Terapi Sulih Hormon tujuannya untuk :
- Mengurangi gejala menopause yang tidak diinginkan
- Membantu mengurangi kekeringan pada vagina
- Mencegah terjadinya osteoporosis
2. Ny. L
Pertanyaan : bisakah menopause terjadi sebelum usia 50 tahun?
Jawaban : bisa, menopause yang terjadi sebelum usia 40 tahun disebut menopause
dini.penyebabnya : faktor keturunan, penyakit autoimun dan rokok
3. Ny.Y
Pertanyaan : Apakah ada efek samping dari terapi sulih hormon
Jawaban : ada efek samping dari TSH :
- Perdarahan vagina
- Nyeri payudara
- Mual
- Muntah
- Perut kembung
- Kram rahim

Anda mungkin juga menyukai