Anda di halaman 1dari 1

1.1.

1 Analisis Deskriptif Variabel Penelitian

Berikut ini digambarkan hasil deskriptif pada pengetahuan orang tua balita tentang
penyakit diare pada saat pre-test atau sebelum diberikan penyuluhan dan pada saat post-test,
yaitu pada saat setelah diberi penyuluhan tentang diare pada balita. Berikut hasil deskriptif data
pengetahuan orang tua saat pre-test dan post-test :

Metode
Variabel Mean Standar p value
Analisis
Deviasi
Paired Samples Pre Test 57,96 10,349
0.000
T Test Post Test 95,00 6,936

Untuk mengetahui perbedaan yang bermakna dari sebelum dan sesudah dilakukan
penyuluhan, maka dilakukan uji-t, yaitu paired sample t-test. Dari tabel hasil uji-t diatas,
terlihat bahwa t-hitung (t-value) adalah -26,654 dengan nilai probabilitas p = 0.000. Oleh
karena nilai p <0,05, maka H0 ditolak sehingga terdapat perbedaan yang bermakna antara nilai
rata-rata sebelum dan sesudah dilakukan penyuluhan, yang diukur dengan pre-test dan post-
test.
Daat disimpulkan bahwa penyuluhan yang telah dilakukan kepada orangtua balita RW
08 dan RW 06 Kelurahan Jatipadang sangat berguna untuk meningkatkan pengetahuan,
kesadaran dan kepedulian orang tua balita mengenai penyakit diare pada balita. Penyuluhan
yang telah dilakukan bertujuan agar warga di Kelurahan Jatipadang khususnya kepada orang
tua balita RW 08 dan RW 06 dapat mengetahui pencegahan, penyebab serta tatalaksana diare.
Selain penyuluhan, juga dilakukan demonstrasi pembuatan oralit agar orangtua balita
mengetahui cara pembuatan oralit yang baik dan benar. Untuk itu diharapkan dengan
bertambahnya pengetahuan, kesadaran dan kepedulian warga di Kelurahan Jatipadang dapat
segera datang ke pelayanan kesehatan untuk melakukan pemeriksaan dan pengobatan diare.
Sehingga dapat membantu program kesehatan dalam meningkatkan cakupan penanganan diare
pada balita sesuai standar.

Anda mungkin juga menyukai