Anda di halaman 1dari 3

Tanaman bahan makanan terdiri dari padi dan palawija.

Tanaman padi dan palawija yang


dibudidayakan di Provinsi Gorontalo meliputi padi sawah, jagung, ubi kayu, ubi jalar, kacang ked
elai, kacang hijau, dan kacang tanah. Luas panen padi (sawah dan ladang) tahun 2011 adalah
52.811 hektar dengan luas panen terbesar berada di Kabupaten Gorontalo seluas 23.238 hektar.
Luas panen jagung di Provinsi Gorontalo adalah seluas 135.754 hektar. Untuk luas panen jagung
terbesar berada di Kabupaten Pohuwato dengan 47 persen dari total luas panen jagung provinsi.
Komoditas tanaman sayur-sayuran yang ada di Provinsi Gorontalo adalah bawang merah, daun
bawang, bayam, buncis, kangkung, ketimun, cabai, sawi, terong, kacang panjang, kubis, labu siam,
dan tomat. Diantara tanaman-tanaman tersebut, cabai merupakan komoditas utama sayur-sayuran.
Luas panen cabai adalah 2.056 hektar dengan produksi sebanyak 9.640 ton.
Sedangkan jenis buah-buahan yang diproduksi pada tahun 2011 yaitu durian, mangga, nangka,
anas, pepaya, pisang, dan rambutan. Di antara buah-buahan tersebut, mangga menjadi komoditas
utama dengan produksi setahun terbanyak yaitu 4.420 ton.

POTENSI PERTANIAN PROVINSI GORONTALO


Tanaman Pangan
Tanaman pangan meliputi padi dan palawija (jagung, ubi kayu, ubi jalar, kedele, kacang tanah dan

kacang hijau). Luas panen padi sawah adalah 56.061 ha dan produksi 289.656 ton (produktivitas 51,67

kw/ha), dengan luas panen terbesar berada di Kabupaten Gorontalo sekitar 25.104 ha. Untuk padi ladang

adalah seluas 38 ha dengan produksi 120 ton (produktivitas 31,58 kw/ha). Luas panen jagung adalah

140.460 ha dengan 677.249 ton produksi (48,22 kw/ha produktivitas), 48% di antaranya berada di

Kabupaten Pohuwato.

Hortikultura
Hortikultura meliputi komoditas sayur-sayuran (bawang merah, daun bawang, bayam, buncis, kangkung,

ketimun, cabai besar, cabai rawit, sawi, terong, kacang panjang, kubis, labu siem dan tomat) dan buah-

buahan (durian, manga, nangka, nenas, papaya, pisang dan rambutan). Cabai rawit merupakan

komoditas utama sayur-sayuran dengan luas panen 2.065 hektar dengan produksi sebanyak 11.822 ton.

Dari komoditas buah-buahan, pisang adalah yang utama dengan produksi 4.404 ton.

KOTA GORONTALO
Kota Gorontalo memiliki lahan persawahan yang cukup luas, yakni sebesar 916 Ha dengan produktivitas

padi sebesar 6,1 Ton/Ha. Luas areal persawahan ini kian berkurang, karena alih fungsi lahan pertanian.

Adapun produksi pertanian lainnya meliputi jagung, ubi kayu, sayuran dan buah-buahan.
KABUPATEN BOALEMO
Lahan pertanian di Kabupaten Boalemo masih di dominasi oleh lahan bukan sawah, sedangkan lahan

untuk sawah hanya ada di 4 kecamatan yaitu Mananggu, Botumoito, Paguyaman dan Wonosari.

Kecamatan Dulupi masih merupakan penghasil jagung terbesar di Kabupaten ini. Komoditi unggulan

Sektor Perkebunan yaitu, tebu, kelapa, kakao, kopi, cengkeh dan jambu mete.

KABUPATEN BONE BOLANGO


Potensi Sektor Pertanian di wilayah ini terdiri dari beberapa komoditas pertanian yaitu: Komoditas

Pertanian tanaman pangan terdiri dari padi, jagung, kacang tanah, kacang hijau, kacang kedelei, ubi jalar

dan ubi kayu; Komoditas tanaman hortikultura terdiri dari bawang merah, bawang daun, petsai/sawi, cabe

rawit, tomat, terong, ketimun, kangkung, bayam dan kacang panjang; Komoditas tanaman

perkebunan antara-lain Kelapa, Kakao, Kemiri, Jambu, Kapuk, Pala, Cengkih, Kopi, Aren, Vanili, Kayu

Manis; dan Komoditas Tanaman Buah-buahan yaitu Alpokat, Belimbing, duku, langsat, Durian, Jambu

Biji, Jambu air, Jeruk Siam/Keprok, Jeruk Besar, mangga, Nangka, nenas, Pepaya, Pisang, Rambutan,

Sirsak, dan Sukun.

KABUPATEN GORONTALO
Potensi di Sektor Pertanian di daerah Kabupaten ini adalah tanaman Padi yang menjadi komoditi

andalan, yang tersebar di 2 bagian yaitu bagian Selatan, meliputi Kecamatan Telaga, Telaga Biru,

Limboto, Limboto Barat dan Tibawa; sedangkan di bagian Utara meliputi Kecamatan Batudaa dan

Bongomeme. Penguatan ekonomi kerakyatan pada kelompok potensial di wilayah ini lebih

mengedepankan Sektor Pertanian sebagai prime mover pembangunan daerah melalui program

“revitalisasi pertanian“ dengan potensi Sektor Pertanian sangat memungkinkan mengingat lahan produktif

cukup luas yaitu tanah persawahan/basah 13.087 ha, lahan kering 48.479 ha. Selain itu luas lahan yang

dimanfaatkan untuk tanaman holtikultura/tanaman pertanian lainnya seluas 9.846 ha.

KABUPATEN GORONTALO UTARA


Potensi Pertanian berupa padi, jagung dan Perkebunan berupa Cokelat, Cengkih, Kelapa dan Kopi.

Sektor Pertanian ini memberikan kontribusi paling tinggi terhadap PDRB daerah. Luas lahan Pertanian:
padi seluas 5.866 Ha, jagung seluas 4.841 Ha; Perkebunan: kelapa seluas 10.765,95 Ha, kopi seluas

89,25 Ha, kakao seluas 1.000,15 Ha dan cengkeh dengan luasan 1.250,59 ha.

KABUPATEN POHUWATO
Kabupaten ini mengandalkan Jagung dan Padi Sawah sebagai brand daerah, bahkan dinamakan

sebagai Lumbung Jagung terbesar di Provinsi Gorontalo. Pengembangan pertanian Padi Sawah menjadi

unggulan kedua setelah jagung dengan luas areal lahan yang terhampar mencapai kira-kira 40.000 ha,

bahkan tercatat masih ada seluas 19.000 ha lahan yang belum terkelola. Petani di daerah ini juga

mengembangkan komoditi Hortikultura dan Perkebunan dengan berbagai jenis tanaman seperti Kelapa,

Kakao, Jambu Mete, Kemiri, Kopi, Jeruk dan Durian. Luas lahan perkebunan Kelapa sekitar 15.000 ha

lebih dengan produksi Kopra mencapai 20.000 ton/tahun.

PELUANG INVESTASI
Peluang Investasi yang dapat ditawarkan untuk Sektor ini adalah:

1. Industri pakan ternak dengan menggunakan limbah padi dan jagung;

2. Pembangkit Listrik Tenaga Biomass (menggunakan limbah padi dan jagung);

3. Pembangunan Industri makanan (Sari Buah);

4. Pengadaan Penggilingan Padi dan Pengepakan;

5. Pengembangan Industri Tepung Beras;

6. Pengadaan Sarana Produksi Pertanian;

7. Pengembangan lahan sawah; dan

8. Pengadaan Bibit tanaman Padi dan Jagung.

Potensi ini juga masih membutuhkan investor yang dapat mengembangkan fasilitas teknologi

pengelolaan hasil pertanian dan agro industri pasca panen serta pemasaran hasil pertanian.

Anda mungkin juga menyukai