Anda di halaman 1dari 3

Nama : Nabila Sania Afia Rona

Kelas : VII C
Mata Pelajaran : Ilmu Pengetahuan Sosial

ADAT KALIMANTAN TENGAH

Kalimantan Tengah adalah salah satu sebuah provinsi di Indonesia yang terletak di
pulau Kalimantan. Ibukotanya adalah Kota Palangka Raya. Kalimantan Tengah memiliki luas
157.983 km². Berdasarkan sensus tahun 2010, provinsi ini memiliki populasi 2.202.599 jiwa,
yang terdiri atas 1.147.878 laki-laki dan 1.054.721 perempuan. Kalteng mempunyai
13 kabupaten dan 1 kotamadya.

A. Pakaian Adat Kalimatan Tengah

Berikut adalah gambar pakaian adat Kalimantan Tengah :


B. Rumah Adat Kalimantan Tengah

Rumah betang adalah rumah adat khas Kalimantan yang terdapat diberbagai penjuru
Kalimantan dan dihuni oleh masyarakat Dayak terutama di daerah hulu sungai yang
biasanya menjadi pusat permukiman suku Dayak.

Ciri-ciri Rumah Betang yaitu yaitu bentuk panggung dan memanjang. Panjangnya bisa
mencapai 30-150 meter serta lebarnya dapat mencapai sekitar 10-30 meter, memiliki
tiang yang tingginya sekitar 3-5 meter. Biasanya Betang dihuni oleh 100-150 jiwa,
Betang dapat dikatakan sebagai rumah suku, karena selain di dalamnya terdapat satu
keluarga besar yang menjadi penghuninya dan dipimpin pula oleh seorang Pambakas
Lewu. Bagian dalam betang terbagi menjadi beberapa ruangan yang bisa dihuni oleh
setiap keluarga.

Berikut adalah Rumah Adat Kalimantan Tengah :


C. Tarian Adat Kalimantan Tengah

Tari Giring Giring adalah tarian tradisional Dayak Kalimantan tengah yang menggunakan
tongkat sebagai attribute dalam tariannya. Tarian ini merupakan tarian yang
mengekspresikan kegembiraan dan rasa senang masyarakat dengan cara menari dan
memainkan tongkat sebagai media menarinya.

Tarian ini awalnya merupakan tarian yang berasal dari suku Dayak Ma’anyan yang
kemudian berkembang dan populer di Kalimantan tengah, terutama di Kabupaten Barito.
Nama Giring Giring di ambil dari nama tongkat yang di mainkan oleh para penarinya
yaitu tongkat Giring Giring atau biasa di sebut Gangerang oleh masyarakat Kalimantan
tengah.

Berikut adalah gambar tarian Giring Giring :

Anda mungkin juga menyukai