Anda di halaman 1dari 9

DOKUMEN NEGARA KURIKULUM

RAHASIA
KTSP

Kompatensi Keahlian :

Administrasi
Perkantoran

: Teori Produktif
Mata Pelajaran
Administrasi Perkantoran
Hari / Tanggal : SENIN, 26 Maret 2018
Waktu : 10.00 – 11.30 WIB

PETUNJUK UMUM

1. Isikan identitas Anda kedalam Lembar Jawaban Komputer (LJK) yang tersedia dengan
menggunakan pensil 2B, sesuai petunjuk di LembarJawabanKomputer (LJK).
2. Periksadanbacalahsoal-soalsebelumAndamenjawabnya.
3. Laporkan kepada pengawas ujian apabila terdapat lembar soal yang kurang
4. jelas, rusak atau tidak lengkap.
5. Hitamkan salah satu alternative jawaban A, B, C, D dan E yang anda anggap paling bena
rpada lembarjawaban yang tersedia.
6. Tidak diijinkan menggunakan HP, atau alat bantu lainnya.
7. Periksa pekerjaan Anda sebelum diserahkan kepada pengawas ujian.
8. Lembar soal tidak boleh dicoret-coret, difotokopi, atau digandakan.

SOAL PILIHAN GANDA


1. Salah satu fungsi pekerjaan kantor dalam organisasi adalah...
a. Mejual barang/jasa
b. Memberikan pelayanan kepada pelanggan
c. Menyediakan informasi kepada masyarakat
d. Membantu kelancaran perkembangan organisasi secara keseluruhan
e. Meningkatkan kinerja karyawan

2. Aplikasi software komputer yang digunakan untuk membuat laporan keuangan


kas kecil dan dokumen lainnya yang berupa angka dan tabel adalah ….
a. MS Acces
b. MS Excel
c. MS Word
d. Ms Power Point
e. Ms Publisher

3. Bentuk surat yang ciri kususnya terletak pada penulisan alamat dalam, yaitu
alamat dalamnya berlekuk, disebut surat…
a. Block Style
b. Indented Style
c. Full Block Style
d. Semi block style
e. Hanging Paragraph Style

4. Suatu alat yang digunakan untuk memindai suatu bentuk atau sifat benda,
dokumen, foto,gelombang dan suhu adalah..
a. Mesin stensil
b. Mesin fotocopi
c. Risograf
d. Mesin binding
e. Mesin scanner

5. Sistem penyimpan dan penemuan kembali arsip berdasarkan hari, tanggal, bulan
dan tahun, disebut sistem ....
a. Kronologis
b. Alfabetic
c. Geografis
d. Numeric
e. Subyek

6 . Map yang menggunakan jepitan, digunakan untuk menyimpan arsip dan biasanya
disusun secara vertical di atas rak, disebut ....
a. Stop map
b. Snelhecter
c. Map gantung
d. Ordner
e. Tab

7. Sekumpulan informasi yang ditata secara sistematis, terdiri dari informasi tertulis,
terketik, tercetak atau telah terekam dengan mesin disebut ....
a. Warkat
b. Record
c. File
d. Surat
e. Arsip

8. Surat keluar merupakan kebutuhan, misalnya kantor ingin mengundang rapat,


maka dibuat surat undangan rapat, cara pendistribusian surat undangan dalam
organisasi menggunakan buku ….
a. Agenda
b. Ekspedisi intern
c. Ekspedisi ekstern
d. Agenda Tunggal
e. Agenda Berpasangan

9. Hal yang pertama kali dilakukan oleh seorang sekretaris dalam menangani
perjalanan bisnis adalah . . . .
a. menyiapkan akomodasi
b. menyiapkan transportasi
c. menyiapkan dokumen
d. Menyiapkan keuangan
e. Menyiapkan penginapan

10. Segala bentuk peralatan dan perlengkapan yang menjadi fasilitas penunjang
bagi pertemuan/rapat agar berjalan lancar disebut...
a. Dokumen rapat
b. Lay out
c. Media rapat
d. Distribusi
e. Akomodasi

11. Setiap transaksi yang terjadi yang berkaitan dengan dana kas kecil, tidak dicatat
dalam jurnal. Ini merupakan ciri metode....
a. fluctuation fund system
b. lifo
c. moving average
d. Fifo
e. imprest fund system

12. Transaksi-transaksi berikut yang dibiayai dengan dana kas kecil, yaitu....
a. biaya produksi
b. biaya promosi
c. pengadaan barang
d. pembelian mesin dan kendaraan kantor
e. biaya rekening telepon

13. Pelanggan eksternal bisa individu atau perorangan dan perusahaan atau
lembaga, oleh sebab itu kebutuhan pelanggan ekternal diantaranya …
a. kerjasama/teamwork
b. struktur dan sistem yang jelas
c. kualitas kerja
d. Harga yang kompetitif
e. Tepat waktu

14. Data tentang karyawan, seperti data absensi, dan data jam kerja lembur
termasuk data….
a. data keuangan
b. data administrasi
c. data kepegawaian
d. data pembelian
e. data produksi

15. Melakukan tindakan pencatatan dan penyusunan daftar inventaris secara


sistematis, tertib, dan teratur berdasarkan ketentuan dan pedoman yang berlaku
dinamakan….
a. maintenance
b. rehabilitasi
c. akumulasi penyusutan
d. inventarisasi
e. administrasi

16. Jenis pesawat telepon yang dapat berhubungan langsung tanpa melalui operator
disebut….
a. Tunggal
b. Local
c. Manual
d. pmbx
e. pabx
17. Orang yang menerima pesan atau informasi dari komunikator adalah….
a. Komunikasi
b. Komunikator
c. Komunikan
d. communicate
e. komunitas

18.Cara penampilan diri secara harmonis atau sesuai dengan yang seharusnya,
merupakan pengertian dari….
a. Kepribadian
b. Penampilan serasi
c. Berpakaian
d. berbusana
e. etika

19. Surat-surat berharga yang dapat dipakai sebagai alat pembuktian secara hukum
di muka pengadilan adalah dokumen yang memiliki nilai guna ….
a. Yuridis
b. Historis
c. Penerangan
d. Perdagangan
e. Perniagaan

20. Ketika anda sedang bekerja, lalu datang tamu yang langsung marah-marah di
depan anda dikarenakan ketidak puasan atas pelayanan kantor. Tindakan efektif
yang pertama anda lakukan pada saat menghadapi pelanggan yang marah
adalah….
a. Mencatat semua keluhan yang ia sampaikan
b. Mendengarkan keluhannya dengan penuh perhatian
c. Memberikan tanggapan sesuai dengan tanggung jawan anda
d. Membawa pelanggan ke tempat lain agar pelanggan lain tidak mendengar
keluhannya
e. Tidak peduli apa yang ia katakan

21.Untuk memudahkan penyajian materi yang akan disampaikan dalam seminar


atau rapat, maka sebaiknya menyiapkan slide terlebih dahulu dengan
menggunakan….
a. Ms Word
b. Ms Excel
c. Ms Access
d. Ms Power point
e. Ms Out Look

22. Prosedur pengadaan alat kantor selalu diawali dengan kegiatan….


a. Meminta persetujuan kepada pimpinan atau kepala
b. Menyerahkan surat permintaan barang kepada bendahara
c. Membuat surat permohonan ke gudang
d. Surat permintaan barang diserahkan ke logistic
e. Memeriksa persediaan atau stock barang di gudang

23. Alat yang digunakan untuk menyimpan dokumen atau surat yang diproses,
umumnya surat-surat penting, suatu saat akan dibutuhkan lagi…
a. Folder
b. Letter tray
c. Ordner
d. paper clip
e. spindle file

24. Berikut ini yang tidak termasuk tata cara pemeliharaan mesin computer adalah
a. Bersihkan semua kotoran yang melekat pada monitor dengan menggunakan
kain lap yang halus.
b. Menyemprotkan cairan pembersih langsung pada layar monitor
c. Periksan semua tombol, apakah semua dalam keadaan normal.
d. Apabila dalam keadaan tidak dipakai, hendaknya dicabut dari stop kontak
e. Bila dipandang perlu, bersihkan dengan minyak pembersih.

25. Yang termasuk ke dalam dokumen pribadi adalah….


a. Surat kerja sama (MOU)
b. KTP, SIM, Ijazah
c. Surat berharga
d. sertifikat perusahaan
e. surat dinas pemerintah

26. Jika perusahaan akan mengundang karyawan sekitar 300 orang untuk
mengadakan rapat dan semua karyawan diundang, maka mesin pengganda
yang paling sesuai digunakan adalah….
a. Mesin printer
b. Mesin foto copy
c. Mesin scanner
d. mesin risograph
e. mesin shredder

27. Prosedur pengurusan surat masuk dalam system buku agenda adalah….
a. Penerimaan-pencatatan-pengarahan-penyimpanan-penyampaian
b. Penerimaan-pencatatan-penyortiran-pengarahan-penyampaian-penyimpanan
c. Penerimaan-pencatatan-penyortiran-pengarahan-penyampaian-penyimpanan
d. Penerimaan-penyortiran-pencatatan-penyampaian-pengarahan-penyimpanan
e. Penerimaan-penyortiran-pencatatan-pengarahan-penyampaian-penyimpanan

28. Apabila perusahaan mengirim surat kepada pihak lain di luar perusahaan harus
menggunakan buku sebagai tanda terima penyerahan surat kepad pihak lain....
a. Ekspedisi intern
b. Ekspedisi ekstern
c. Registrasi
d. Agenda
e. verbal

29. Di bawah ini yang tidak termasuk ke dalam syarat-syarat penulisan surat yang
baik adalah….
a. Memahami prosedur surat menyurat
b. Memahami segala permasalahan yang akan ditulis
c. Memahami teknik penulisan surat yang baik
d. Memahami tata bahasa dalam surat menyurat
e. Memahami letak geografis agar mudah mengirimkan surat

30. Sistem kearsipan pada setiap perusahaan berbeda-beda. Apabila suatu


perusahaan mempunyai lingkup arsip meliputi wilayah yang luas dan sistem
penyimpanan arsip menekankan pada wilayah, maka sistem kearsipan yang
cocok adalah....
a. Alphabetis
b. Subyek
c. Geografis
d. kronologis
e. Numerik

31. Kartu yang dikeluarkan oleh dinas kesehatan pemerintah untuk diberikan kepada
warga Negara yang akan ke luar negeri adalah….
a. Yellow card
b. Paspor
c. SPPD
d. visa
e. Fiskal

32. Dalam perencanaan akomodasi hal penting yang harus diketahui oleh seorang
sekretaris adalah….
a. Nama-nama biro jasa
b. Nama-nama maskapai penerbangan
c. Tempat tujuan, lamanya, dan acara
d. Daftar perjalanan kereta api
e. Prinsip efisiensi dan efektifitas

33. Cara penyusunan notula dengan mencatat seluruh pembicaraan tanpa


menghilangkan atau mengurangi percakapan atau kejadian dalam rapat,
merupakan cara penyusunan….
a. Laporan
b. Notula harfiah
c. Notula rangkuman
d. Risalah
e. Rangkuman

34. Notula sebagai dokumen rapat harus dikirimkan kepada pihak-pihak yang terkait
dengan rapat tersebut. Cara yang dapat ditempuh dalam pendistribusian notula
yang tempatnya jauh, kecuali….
a. Dikirim melalui pos
b. Dikirim melalui jasa paket
c. Dikirim melalui e-mail
d. Dikirim langsung
e. Dikirim melalui jasa kurir

35. Dana kas kecil yang jumlah/besarnya tetap setiap periode (imprest system)
adalah metode dana….
a. Bertambah
b. Tetap
c. Rata-rata
d. Menurun
e. Tidak tetap

36. Bukti transaksi penerimaan uang untuk pembayaran suatu transaksi adalah….
a. Nota asli
b. Copi nota
c. Faktur asli
d. Copi faktur
e. Bukti memo

37. Bentuk penataan ruang rapat yang paling tepat untuk penyelenggaraan yang
jumlah pesertanya hanya jajaran direksi adalah….
a. Model kelas
b. Model T
c. Model terbuka
d. Model V
e. Model persegi panjang

38. Sebagai seorang sekretaris anda diminta untuki menyusun semua pengeluaran
yang berkaitan dengan penggunaan dana kas kecil. Salah satu metode
pencatatan dana kas kecil adalah dengan metode dana tetap artinya….
a. Dana kas kecil naik
b. Dana kas kecil turun
c. Dana kas kecil tetap
d. Dana kas kecil berubah
e. Dana kas kecil habis

39. Agar dokumen transaksi keuangan dapat ditemukan dengan cepat dan tepat
maka penyimpanan dokumen tersebut menggunakan system….
a. Abjad
b. Nomor
c. Wilayah
d. Kronologis
e. Pokok masalah

40. Jika pelanggan merasa tidak puas akan pelayanan kita dan marah-marah di
kantor sebaiknya kita….
a. Layani untuk berdebat
b. Minta maaf saja sudah cukup
c. Minta maaf dan kita beri solusi yang terbaik
d. Biarkan saja karena pelanggan tidak teliti
e. Melayani dengan setengah hati

41. Langkah terakhir dalam pengolahah data adalah….


a. Melaporkan hasil
b. Memastikan alat ukur pengolahan data
c. Memilih metode pengolahan data
d. Menentukan variable penelitian
e. Memastikan data yang akan diolah

42. Fungsi administrasi kepegawaian yang berhubungan langsung dengan


pengembangan kemampuan pegawai/tenaga kerja adalah….
a. Penilaian kecakapan pegawai
b. Seleksi calon pegawai
c. Penggolongan jabatan
d. Bagian diklat
e. Perencanaan kenaikan pangkat.

Anda mungkin juga menyukai