Anda di halaman 1dari 6

Adab Bertetangga

A. Siapa yang disebut tetangga


Sesudah anggota keluarga sendiri, orang yang paling dekat dengan kita adalah
tetangga. Merekalah orang pertama yang paling awal menolong kita jika ada suatu
musibah apabila kita membutuhkannya.
Dalam firman Allah surah An-Nisa: 36.

ََٰ ‫ىَوَ ۡٱلي َٰتم‬


َ‫ى‬ ََٰ ‫نَ ِإ ۡح َٰسناَو ِبذِيَ ۡٱلقُ ۡرب‬
َِ ‫ٱّللَوَلَت ُ ۡش ِر ُكواَ ِب َِهۦَش ۡيَ ۖاَوَِب ۡٱل َٰو ِلد ۡي‬
ََ ََ‫ٱعبُدُوا‬ۡ َ‫۞و‬
َِ ‫ب َوَ ۡٱب‬
َ‫ن‬ َِ ‫ب َبَِ ۡٱلج ۢن‬َِ ‫اح‬
ِ ‫ص‬ َ ‫ب َوَٱل‬ َِ ُ‫ار َ ۡٱل ُجن‬ َِ ‫ى َوَ ۡٱلج‬ ََٰ ‫ار َذِي َ ۡٱلقُ ۡرب‬ َِ ‫ين َوَ ۡٱلج‬
َِ ‫وَ ۡٱلم َٰس ِك‬
ً ‫ٱّللََلَيُ ِحبُّ َمنَكانَ ُم ۡختاَلَف ُخ‬
َ٣٦َ‫ورا‬ ََ َ‫لَوَماَملك ۡتَأ ۡي َٰمنُ َُك َۡمَإِ َن‬
َِ ‫سبِي‬
َ ‫ٱل‬
Artinya: “Sembahlah Allah dan janganlah kamu mempersekutukan-Nya dengan
sesuatupun. Dan berbuatbaiklah kepada dua Ibu Bapak, karib kerabat, anak-anak
yatim, orang-orang miskin, tetangga yang dekat dan tetangga yang jauh, teman
sejawat, ibnu sabil dan hamba sahayamu. Sesungguhnya Allah tidak menyukai
orang-orang yang sombong dan membanggakan diri. (QS.An-Nisa: 36).
Tetangga dekat adalah orang yang mempunya ikatan agama; tetangga jauh
adalah selain dari gtetangga yang bukan mempunyai ikatan agama tetapi menjadi
tetangga kita dalamsebuah komplek/kampung tempat tinggal. Menghormati
tetangga merupakan sebuah contoh toleransi dalam islam.
Berkali-kali malaikat Jibril berpesan kepada nabi Muhammad Saw. Untuk
bernuat baik kepada tetangga, sampai-sampai beliau mengira tetangga akan
mendapat warisan. Nabi bersabda:

“selalu Jibril memesankan Kepadaku (untuk berbuat baik) dengan tetangga,


sampai-sampai aku menduga bahwa tetangga akan menerima warisan”. (HR.
Mutaqun ‘Alaih).
Kemudian Rasulullah bersabda,

“barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari akhir, hendaklah ia berkata
baik atau diam. Barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari Akhir hendaklah
ia memuliakan tetangganya. Dan barangsiapa yang beriman kepada Allah dan hari
akhir maka hendaklah ia memuliakan tamunya”. (HR. Bukhari dan Muslim).
Yang dikatakan tetangga yang masih bersudara adalah yang mempunyai
ikatan denganmu disamping ada hubungan nasab dan hubungan seagama
denganmu. Sedangkan tetangga biasa adalah yang tidak mempunyai ikatan nasab
dan agama denganmu. Dan cara bergaul dengan tetangga biasa ini adalah selalu
berbuat baik dan tolong menolong dengan mereka karena antara kita yang
bertetangga ada hak tetangga daripada kita walaupun tidak ada hubungan darah
dengan kita.
Suatu hari Abdullah bin Amru r.a. menyembilih seekor kambing, kemudian
ia bertanya kepada hamba sahayanya, “apakah engkau sudah memberikan hadiah
dari sebagian kambing ini kepada tetangga kita yang Yahudi itu?”
Inilah Islamyang ajarannya sangat komperhensif dan jauh dari diskriminatif
terhadap tetangga walaupun mereka bukan orang islam. Tetangga tidak mengenal
apakah Nasrani, Majusi atau Yahudi, semuanya mempunyai hak dan kewajiban
menurut ajaran Islam. Inilah agama yang sangat menjunjung tinggi nilai-nilai
akhlak dalam bertetangga. Ajaran untuk memuliakan tetangga pertama kali
dianjurkan oleh Malaikat Jibril kepada nabi Muhammad Saw. Kalau itu asalnya dari
Jibril, maka Jibril secara otomatis diterimanya dari Allah dan ajaran Allah ini
diberikan kepada manusia lewat Muhammad Saw. Jadi, akhlak terhadap tetangga
adalah murni ajaran Allah dan rasul
B. Pentingnya Tetangga
Karena begitu pentingnya tetangga sehingga Rasulullah Saw.
Menganjurkan kepada siapa saja yang akan membeli rumah atau membel tanah
untuk dibangaun rumah, hendaklah dipertimbangkan siapa yang akan menjadi
calon tetangganya.
Dalam hadits nabi bersabda:
“apabila engkau membuat suatu masakan, maka perbanyaklah kuahnya. Kemudian
undanglah tetanggamu atau engkau dapat membaginya kepada mereka”. (HR.
Muslim).

Rumah atau tanah untuk didirikan rumah itu tidak terlalu penting walaupun
ianya harga yang sangat mahal dan letaknya cukup strategis. Untuk apa mahal dan
strategis jika lingkungannya terdiri dari ahli fitnah, gtosip, dan menantang syariat
semuanya. Oleh karena itu, sebelum itu semua berlaku semuanya maka pastikan
bahwa calon tetangga kita adalah orang-orang yang beriman dan berakhlak mulia.

Apabila kita mendapat musibah, maka orang pertama datang adalah


tetangga. Tidak terbantahkan lagi bahwa bantuan pertama yang diterima ketika kita
dalam keadaan bahaya adalah datangnya dari tetangga sebalah, baik tetangga dekat
maupun tetangga jauh. Demikian pula ketika kita mendapt sesuatu yang
menyenangkan maka orang yang diinformasikan pertama adalah tetangga, dan jika
ada kemudahan atau kelebihan sesuatu pasti kita berikan kepada tetangga yang
lebih afdhal. Itulah tetangga yang selalu menemani dan membantu kita, oleh karena
itu, berbaik-baiklah dengan tetangga. Hindari sekecil mungkin akan pertengkaran
dengan tetangga.

Tetangga dalam islam memiliki kehormatan yang mulia dan tetap dijaga,
dan akhlak bertetangga ini belum pernah dikenal oleh aturan akhlak manapun dan
oleh hukum-hukum manusia. Bahkan undang-undang manusia gagal membendung
hak-hak tetangga, seperti mempertahankan nama baik tetangga, menjamin hak dan
aib tetangga. Sebaliknya yang sering kita dengar adalah terjadinya perzinahan antar
tetangga, percekcokan dengatetangga dan membuka aib tetangga. Ini merupakan
sebuah larangan menurut perspektif islam.

Rasulullah Saw. Menjelaskan tentang orang-orang yang tidak mau


membantu tetangganya yaitu beliau bersabda:

“berapa banyak tetangga yang bergantung denga tetangganya pada hari kiamat.
Ia berkata, wahai Rabb, orang ini menutup pintunya di hadapanku dan tidak
pernah memberikan bantuan.”
Jangan tunggu hingga hari kiamat penyesalannya. Oleh karena itu,
mumpung masih ada waktu dan kelebihan harta dan tetnaga, maka janganlah
menyia-nyiakan bantuan dan pertolongan untuk tetangga anda yang benar-benar
masih membutuhkannya.

Tetangga mempunyai hak dalam syariat Islam. Ini semua dilakuakan untuk
memperkuat ikatan-ikatan komunitas masyarakat Islam. Oleh karena itu, janganlah
melupakan hak tetangga dank arena ia merupakan salah satu faktor penting dalam
bermasyarakat dan di mana kita hidup.

C. Cara Berbuat Baik Terhadap Tetangga


Baginda nabi bersabda yang artinya:

“Hak bertetangga itu adalah, apabila ia sakit kamu menjengauknya, apaila ia


meninggal, kamu mengiringi jenazahnya, apabila bia membutuhkan sesuatu kamu
meminjaminya, apabila ia tidak memiliki pakaian kamu memberinya pakaian,
apabila dia mendapatkan kebajikan kamumengucapkan selamat (tahniah)
kepadanya, apabia ia mendapat musibah kamu bertakziah kepadanya, dan
janganlah engkau meninggalkan rumahmu atas rumahnya, dan janganlah kamu
menyakitinya dengan bau periukmu kecuali kamu memberikannya sebagian dari
masakan itu.” (HR. Thabrani)

Berikut ini akan diutarakan berapa macam akhlak terhadap tetangga,


diantaranya adalah:

1. Menghindari segala bentuk tingkah laku kita yang menyebabkan terganggunya


tetangga baik secara moral maupun materil, sperti berteriak keras-keras atau
berpesta ria dengan riuh dan bising sehingga tetangga merasa terganggu
khususnya pada waktu malam.
2. Saling mengunjunggi tetangga adalah sangat penting untuk mempererat
silaturahmi. Ini biasanya dilakukan pada saat kelahiran, pernikahan, kematian
dan sebagainya.
3. Bersikap murah hati dengan tetangga sesuai dengan ajaran nabi. Sesorang
dapat mengundang tetangga setiap waktu, dan mengirimnya makanan pada
waktu yang lain.
4. Berlaku buruk terhadap anak tetangga sebaiknya dihindari. Harus dijaga agar
pertengkaran antar sesama anak-anak tidak dibiarkan sebab akibatnya bisa
terjadi pertengkaan antar orang tua dengan orang tua. Ini tidak perlu terjadi
dengan tetangga.
5. Membantu tetangga adalah hal yang sangat dimuliakan dalam ajara islam
apalagi ketika tetangga kita sangat membutuhkannya. Inilah keistimewaan
hidup bertetangga.
6. Jika seorang muslim mengetahui tetanggganya sedang dalam kesempitan atau
kesulitan, maka tidak perlu harus menunggu diminta harus membantu, akan
tetapi akan lebih baik dan lebih mulia kalau kita duluan membantunya apalagi
terkait dengan masalah keuangan.
7. Seorang muslim harus menjaga rahasia tetangganya.
8. Seorang muslim harus membicarakan hal-hal yang baik terhadap tetangganya,
dan jika ada orang lain yang memburuk-burukkannya maka kita harus
memlihara akan nama baik tetangga kita.
9. Antara sesama istri tetangga, hubungan baik harus tetap diutamakan dan
menghindari gosip dan fitnah.
10. Hubungan baik bukan hanya dengan tetangga sebelah rumah, akan tetapi
kesemua tetangga yang ada.

Hubungan dengan tetangga memang sangat dekat, oleh karena itu jangan
dijauhi. Jangan pernah tidur nyenyak tidur apabila tetanggamu dalam keadaa lapar
atau menderita. Allah menyuruh kita berbuat baik dengan tetangga dan
demikianpula Rasulullah dengan serangkain haditsnya banyak menganjurkan kita
untuk berbaik-baik dengan tetangga. Lagi pula, jibril suatu hari mewanti-wanti
Muhammad Saw. Untuk memuliakan tetangga dan menjaga diri agar tidak
berkelahi dengan tetangga.

Nabi Bersabda yang artinya:


“tidaklah beriman kepada orang yang bisa tidur dengan perut kenyang
sementara tetangganya kelaparan, padahal dia mengetahui”. (HR. Al-Bazzar)

Banyak sekali caranya bagaimana berbuat baik dengan tetangga, oleh karena
itu berbuat baiklah kepada semua tetanggamu tanoa mengharap suatu imbalan.
Demikian pula sebaliknya, banyak cara pula bagaimana kita memutuskan
silaturahmi dengan tetangga, bertengkar dengan tetangga, dan berkelahi dengan
tetanggga. Tetapi itu adalah perbuatan buruk. Dan orang yang terbaik adalah orang
yang bisa memberi keamanan kepada tetangganya, yang bisa bekerja dengan ikhlas
walau diberikan sedikit insentif.

Seorang muslim yang benar-benar yang dibimbing oleh imannya ia bersikap


toleransi kepada tetangganya, ia sangat bersahaja, rendah hati dan ramah dalam
bergaul dengannya.

Demikianlah benarnya prediksi nabi Saw. Yang sudah bersabda lebih kurang
lima belas anad yang silam tentang apa yang terjadi terhadap orang-orang yang
bertetangga. Karenanya hadirlah sesuatu yang membuat tetangga tersinggung dan
membuat marah. Jadilah anda sebagai orang-orang yang menghargai tetangga anda,
mencintai tetangga, menyayangi tetangga, menjadi penolong terhadap tetangga, dan
menjadi saudara yang lebih dekat daripada saudara kandung anda sendiri.

Anda mungkin juga menyukai