Anda di halaman 1dari 10

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN

(RPP)

Satuan Pendidikan : SMA Negri 11 Bandung


Mata Pelajaran : Matematika Wajib
Kelas / Semester : XI / 4
Materi Pokok : Turunan
Pokok Bahasan : Garis Singgung dan Stasioner
Alokasi Waktu : 2 x 50 menit

A. KOMPETENSI INTI
1. Memahami,menerapkan, menganalisis pengetahuan faktual, konseptual,
prosedural berdasarkan rasa ingintahunya tentang ilmu pengetahuan,
teknologi, seni, budaya, dan humaniora dengan wawasan kemanusiaan,
kebangsaan, kenegaraan, dan peradaban terkait fenomena dan kejadian, serta
menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang spesifik sesuai
dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan masalah.
2. Mengolah, menalar, menyaji, dan mencipta dalam ranah konkret dan ranah
abstrak terkait dengan pengembangan dari yang dipelajarinya di sekolah
secara mandiri, dan mampu menggunakan metoda sesuai kaidah keilmuan.

A. TUJUAN PEMBELAJARAN
1. Mengamati dan menyebutkan contoh penggunaan konsep turunan dalam
kehidupan sehari-hari.
2. Menunjukkan garis sekan, garis singgung, garis normal, dan hubungannya pada
gambar.
3. Menemukan konsep garis sekan dan garis singgung dengan kaitannya dengan
konsep limit fungsi.
4. Menentukan persamaan garis singgung dan persamaan garis normal pada suatu
titik.
5. Menemukan konsep turunan sebagai limit suatu fungsi.
6. Menggunakan konsep limit fungsi untuk menemukan turunan suatu fungsi.
7. Menemukan sifat-sifat turunan.
8. Menemukan aturan-aturan turunan berdasarkan konsep limit fungsi.
9. Menggunakan aturan-aturan turunan untuk menemukan turunan suatu fungsi.
10. Menemukan titik stasioner suatu fungsi dan kecekungannya dengan
menggunakan konsep turunan.
11. Menemukan interval kemonotonan dan titik belok suatu fungsi dengan
menggunakan konsep turunan.
12. Menyelesaikan masalah kehidupan sehari-hari yang berkaitan dengan konsep
turunan.
13. Menganalisis dan menggambar sketsa suatu fungsi dengan menggunakan
konsep turunan.
14. Menyelesaikan permasalahan berkaitan dengan turunan suatu fungsi aljabar

B. KOMPETENSI DASAR DAN INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI


Kompetensi Dasar Indikator

3.9 Menganalisis 3.9.1 Menemukan persamaan garis singgung


keberkaitanan turunan
dan persamaan garis normal pada suatu
pertama fungsi dengan
nilai maksimum, nilai titik.
minimum, dan selang
3.9.2 Menunjukkan keberkaitan turunan dalam
kemonotonan fungsi, serta
kemiringan garis singgung menentukan titik stasioner serta
kurva
kecekungan suatu fungsi.
3.9.3 Menunjukkan keberkaitan turunan dalam
menentukan kemonotonan dan titik belok
suatu fungsi.
3.9.4 Menyebutkan aplikasi turunan dalam
kehidupan sehari-hari
4.9 Menggunakan turunan 4.9.1 Menentukan gradien suatu garis singgung
pertama fungsi untuk
dengan menggunakan konsep turunan dan
menentukan titik
maksimum, titik minimum, menentukan persamaannya.
dan selang kemonotonan
4.9.2 Menentukan persamaan garis singgung
fungsi, serta kemiringan
garis singgung kurva, dan garis normal suatu fungsi.
persamaan garis singgung,
4.9.3 Menentukan titik stasioner, kecekungan,
dan garis normal kurva
berkaitan dengan masalah kemonotonan serta titik belok suatu fungsi
kontekstual
dengan menggunakan konsep turunan.
4.9.4 Menganalisis sketsa suatu fungsi dengan
menggunakan konsep turunan
C. MATERI PEMBELAJARAN
1. Menentukan gradien garis singgung dengan menggunakan konsep turunan.
 Fakta di lingkungan
 Turunan biasa digunakan dalam ilmu terapan, contohnya turunan biasa
digunakan untuk mencari kecepatan dan percepatan suatu benda..
 Konsep
 Memahami konsep turunan suatu fungsi.
 Untuk memahami konsep turunan fungsi aljabar, mari kita perhatikan kedua
ilustrasi berikut ini.

Diberikan dua buah grafik sebuah fungsi f dan fungsi g. Fungsi f membentuk
sebuah fungsi linear dan fungsi g membentuk sebuah kurva.Jika misalkan
titik B mendekati titik A pada fungsi f serta titik D mendekati titik C pada
fungsi g, apakah kemiringannya/gradiennya akan tetap? Berdasarkan cerita
tersebut, apa yang dapat kalian simpulkan mengenai grafik yang diberikan?
 Apabila titik B bergerak sepanjang garis pada salah satu arah maka
kemiringannya tetap untuk fungsi f, akan tetapi kemiringannya akan selalu
berubah untuk g. Maka dari itu, untuk mendapatkan gradien pada fungsi g,
digunakanlah nilai pendekatan. Perubahan kemiringan tersebut makin lama
makin kecil sehingga mendekati “nilai batas” yang tetap yaitu mendekati
∆𝑦
nilai 0. Kemiringan dari fungsi g, dapat ditulis; lim 𝑚𝐶𝐷 = lim .
∆𝑥→0 ∆𝑥→0 ∆𝑥
 Prinsip
∆𝑦 𝑓(𝑥+∆𝑥)−𝑓(𝑥)
 𝑓 ′ (𝑥) = lim 𝑚𝐴𝐵 = lim = lim
∆𝑥→0 ∆𝑥→0 ∆𝑥 ∆𝑥→0 ∆𝑥

2. Menentukan persamaan garis singgung dan garis normal suatu fungsi.


• Misalkan fungsi f kontinu dan dapat diturunkan pada selang terbuka serta
turunan pertama dinotasikan 𝑓 ′ . Persamaan garis singgung pada fungsi f di 𝑥
didefinisikan sebagai garis tang melalui titik (𝑥1 , 𝑦1 ) dengan gradien 𝑚𝑔𝑠 =
𝑓 ′ (𝑥) dirumuskan;
• 𝑦 − 𝑦1 = 𝑚𝑔𝑠 (𝑥 − 𝑥1 )
• Garis normal didefinisikan sebagai garis yang tegak lurus terhadap garis lain.
Dalam kasus ini misalkan garis i dan garis j saling tegak lurus; 𝑚𝑗 × 𝑚𝑘 = −1

3. Menentukan kemonotonan dan stasioner suatu fungsi dengan menggunakan


konsep turunan.
Kemonotonan
Misalkan 𝑓 kontinu pada interval I dan dapat diturunkan pada setiap titik pada
interval I, jika;
• 𝑓 ′ (𝑥) > 0 ∀ 𝑥 ∈ 𝐼, 𝑓(𝑥) merupakan fungsi naik pada 𝐼
• 𝑓 ′ (𝑥) < 0 ∀ 𝑥 ∈ 𝐼, 𝑓(𝑥) merupakan fungsi turun pada 𝐼
• 𝑓 ′ (𝑥) ≥ 0 ∀ 𝑥 ∈ 𝐼, 𝑓(𝑥) merupakan fungsi tidak turun pada I
• 𝑓 ′ (𝑥) ≤ 0 ∀ 𝑥 ∈ 𝐼, 𝑓(𝑥) merupakan fungsi naik pada 𝐼
Stasioner
Fungsi 𝑓 stasioner dapat ditentukan melalui hubungan 𝑓 ′ (𝑥) = 0.
Misalkan titik (c, 𝑓(𝑐)) dengan 𝑓 ′ (𝑐) = 0 yang terletak pada fungsi 𝑓 kita
namakan koordinat titik stasioner.
Titik stasioner termasuk dalam titik kritis, yaitu titik di mana nilai ekstrim akan
tercapai.

B. PENDEKATAN ATAU METODE PEMBELAJARAN


1. Pendekatan : Open-Ended
2. Model : Open-Ended
3. Metode : Tanya jawab, diskusi, demonstrasi, berkelompok
D. LANGKAH-LANGKAH KEGIATAN PEMBELAJARAN
Pertemuan 2 (4x45 menit)

Tahapan Deskripsi Kegiatan Alokasi


Kegiatan Waktu
Kegiatan  Salam dari guru dan doa dipimpin oleh salah satu
Pendahuluan siswa.
 Mempersiapkan kelas agar lebih kondusif untuk
proses belajar mengajar, mengecek kehadiran peserta
didik (kedisiplinan), kerapihan dan kebersihan ruang
kelas, menyiapkan media serta buku yang diperlukan.
 Apersepsi
 Ingatkan kembali siswa konsep turunan
25’
 Informasikan bahwa ada keterkaitan konsep
turunan dapat melihat niali maksimum
 Informasikan tujuan pembelajaran dan tata cara
penilaian
 Motivasi siswa agar semangat untuk belajar dengan
game yang ada di power point
 Guru menyampaikan tujuan yang harus dicapai dalam
pembelajaran
Kegiatan Inti Model Pembelajaran Open-Ended
Fase 1  Guru menyajikan masalah terkait dengan materi
Open-Ended Turunan
Problem  Guru memberikan pengarahan sebuah laju perubahan
yang berhubungan dengan turunan melalui
20’
pendekatan limit
 Guru memberikan masalah terbuka pada
Turunan, agar siswa dapat melihat laju
perubahan merupakan turunan.
Fase 2  Guru memberikan kesempatan pada murid untuk
Contructivism mengeluarkan ide-idenya untuk menemukan pendekatan 20’
pada masalah terbuka yang telah diberikan
Fase 3  Guru membagikan LKS dan soal latian meminta
Exploration siswa untuk mencari informasi atau jawaban dari
soal yang diberikan guru.
 Guru meminta siswa untuk mendiskusikan dengan
70’
teman tentang informasi yang telah diperolehnya
dan mengerjakan soal yang telah diberikan.
 .

Fase 4  Guru meminta perwakilan kelas untuk


Presentasion mempresentasikan hasil dan siswa yang lain
menanggapi. 20’
Kegiatan  Guru menyamakan persepsi setiap siswa dan hasil
Penutup temuannya.
 Guru merefleksi pembelajaran dan memberikan soal
kepada siswa sebagai penilaian pada materi Turunan.
 Guru menginformasi materi yang akan dipelajari pada 25’
pertemuan berikutnya

E. ALAT / MEDIA / SUMBER PEMBELAJARAN


1. Alat/Bahan : Power Point / LCD, Lembar Kerja Siswa (LKS), aplikasi
Geogebra
2. Sumber Belajar : - Buku Matematika SMA Kelas XI, Kemendikbud 2017
- Buku Matematika SMA Kelas XI, Erlangga, B.K.
Noormandiri, 2005
- Internet, dan artikel lainnya
F. PENILAIAN HASIL BELAJAR
1. Prosedur penilaian :
Waktu
No Aspek yang dinilai Teknik Penilaian
Penilaian
1. Sikap Pengamatan Selama
- Terlibat aktif dalam pembelajaran pembelajaran
limit fungsi aljabar dan saat diskusi
- Bekerjasama dalam kegiatan
kelompok.
- Toleran terhadap proses pemecahan
masalah yang berbeda dan kreatif.
2. Pengetahuan
a. Menjelaskan kembali Mengenai Pengamatan dan Penyelesaian
limit fungsi aljabar tes tugas kelompok
3. Keterampilan
a. Terampil menerapkan konsep / Pengamatan Penyelesaian
prinsip dan strategi pemecahan tugas kelompok
masalah yang relevan yang berkaitan dan saat diskusi
dengan materi ajar.

2. Lembar Pengamatan Sikap

Indikator sikap aktif dalam pembelajaran turunan


1. Kurang baik jika menunjukkan sama sekali tidak ambil bagian dalam
pembelajaran
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha ambil bagian dalam pembelajaran
tetapi belum konsisten
3. Sangat baik jika menunjukkan sudah ambil bagian dalam menyelesaikan
tugas kelompok secara terus menerus dan konsisten.
Indikator sikap bekerjasama dalam kegiatan kelompok.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak berusaha untuk bekerjasama dalam
kegiatan kelompok.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bekerjasama dalam kegiatan
kelompok tetapi masih belum ajeg/konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkan adanya usaha bekerjasama dalam kegiatan
kelompok secara terus menerus dan ajeg/konsisten.
Indikator sikap toleran terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda
dan kreatif.
1. Kurang baik jika sama sekali tidak bersikap toleran terhadap proses
pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif.
2. Baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bersikap toleran terhadap
proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif tetapi masuih belum
konsisten.
3. Sangat baik jika menunjukkan sudah ada usaha untuk bersikap toleran
terhadap proses pemecahan masalah yang berbeda dan kreatif secara terus
menerus dan konsisten.
Berikanlah tanda √ pada kolom yang sesuai hasil pengamatan.

Sikap
No Nama Siswa Aktif Bekerjasama Toleran
KB B SB KB B SB KB B SB
1
2
3
4
5
dst
Keterangan:
KB = Kurang baik
B = Baik
SB = Sangat baik

3. Lembar Pengamatan Keterampilan

Indikator terampil menerapkan konsep / prinsip dan strategi pemecahan


masalah yang relevan yang berkaitan turunan
1. Kurang terampil jika sama sekali tidak dapat menerapkan konsep / prinsip dan
strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan limit fungsi
aljabar
2. Terampil jika menunjukkan sudah ada usaha untuk menerapkan konsep /
prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan materi
ajar.
3. Sangat terampill,jika menunjukkan adanya usaha untuk menerapkan konsep /
prinsip dan strategi pemecahan masalah yang relevan yang berkaitan dengan
materi ajar dan sudah tepat.
Bubuhkan tanda √ pada kolom-kolom sesuai hasil pengamatan.
Keterampilan
Menerapkan konsep/prinsip
No Nama Siswa dan strategi pemecahan
masalah
KT T ST
1
2
3
4
5
Dst
Keterangan:
KT : Kurang terampil
T : Terampil
ST : Sangat terampil

4. Instrumen Tes Pengetahuan


(Terlampir dalam LKS)

5. Pembelajaran Remidial dan Pengayaan


a. Remidial
1) Remidial dapat diberikan kepada peserta didik yang belum mencapai
KKM (Kriteria Ketuntasan Minimal) maupun kepada peserta didik
yang sudah melampaui KKM. Remidial terdiri dari 2 bagian: remidial
karena belum mencapai KKM dan remidial karena balum mencapai
Kompetensi Dasar.
2) Guru memberikan semangat kepada peserta didik yang belum
mencapai KKM. Guru akan memberikan tugas bagi peserta didik yang
belum mencapai KKM.
b. Pengayaan
1) Pengayaan diberikan untuk menambah wawasan peserta didik
menganai materi pembelajaran yang dapat diberikan kepada peserta
didik yang telah tuntas mencapai KKM atau mencapai Kompetensi
Dasar.
2) Pengayaan dapat ditagihkan atau tidak ditagihkan, sesuai kesepakatan
dengan peserta didik.
3) Direncanakan berdasarkan IPK atau materi pembelajaran yang
membutuhkan pengembangan lebih luas.

Anda mungkin juga menyukai