Anda di halaman 1dari 5

Hikmah Film “Freedom Writers”

MANAJEMEN MUTU PENDIDIKAN

Soal 2.

Metode penyelesaian apa saja yang dilakukan Miss G dan apa yang bisa saya petik

hikmahnya?

Jawab:

Miss G, dalam film “Freedom Writers” mempunyai permasalahan pembelajaran

dimana situasi kelas sangat kacau. Latar belakang siswa berbeda-beda suku, bangsa,

agama, warna kulit. Pihak sekolah sudah under estimate terhadap kelas tersebut dan

juga terhadap gurunya. Dukungan pihak sekolah kurang.

Miss. G melakukan pendekatan humanistik. Melakukan pendataan dan identifikasi

terhadap akar masalah yang dihadapi siswa-siwi dalam kelas tersebut.

Dalam melakukan identifikasi permasalahan siswa, untuk mengetahui karakteristik

masing-masing, Miss. G melakukan berbagai cara, diantaranya adalah:

1. Line game

Miss. G membuat garis dari lakban/selotipe di tengah kelas, dimana

diberikan pertanyaan-pertanyaan yang harus dijawab para siswa dengan

menginjak garis bilamana dia termasuk pada jawaban pertanyaan tersebut.

Dari permainan ini, Miss. G memperoleh data bahwa sebagian besar

siswanya pernah mengalami kekerasan, dan mereka merasa trauma dengan


situasi tersebut. Siswa menjadi tidak percaya terhadap dirinya sendiri dan

terhadap orang lain.

2. Free write

Miss. G melakukan metode free write, yaitu setiap siswa diberi sebuah buku

tulis untuk diisi dengan tulisan bebas, termasuk ungkapan perasaan,

peristiwa yang pernah dialami. Bahkan dengan cara ini siswa diajak untuk

selalu menulis baik berupa diary ataupun bentuk apapun, baik ditulis dalam

buku harian, ataupun diketik pada kmputer.

3. Literasi

Miss. G memberikan buku kepada siswa untuk dibaca sebagai pendekatan

kepada siswa agar mulai gemar membaca dan menyentuh empati

sanubarinya

4. Toasting glass

Miss. G melakukan tosting gelas minuman, dimana siswa diberi kesempatan

untuk berjanji memperbaiki dirinya dengan diucapkan di depan kelas

5. Mendatangkan nara sumber

Miss. G berusaha mendatangkan tokoh dari Belanda untuk menjadi

pembicara dan memotivasi para siswanya. “Kalian adalah pahlawan yang

sesungguhnya”

6. Widya wisata
Miss. G berusaha mengumpulkan dana dengan berbagai cara untuk dapat

membiayai siswanya berwisata dengan memperhartikan kisah-kisah orang-

orang yang pernah mendapatkan perlakuan yang kurang baik agar dapat

menyentuh hati nurani para siswanya

Dari beberapa upaya yang dilakukan Miss. G dalam menyelesaikan permasalahan

pembelajaran bagi siswanya yang berlatar belakang suku, ras, agama, warna kulit

yang berbeda-beda.

Hikmah yang dapat diambil dari tayangan film tersebut adalah:

1. Guru harus cerdas dalam mengatasi permasalahan pembelajaran siswa

2. Guru harus kreatif dalam membelajarkan siswa

3. Guru hendaknya berlaku inspiratif bagi sesama guru dan bagi siswanya

4. Guru hendaknya melakukan pendataan / identifikasi terhadap permasalahan

siswa dengan metode yang tepat

5. Guru tidak boleh menganggap siswa kurang/tidak mampu mengatasi

masalah

6. Pembelajaran hendaklah lakukan dengan metode yang bervariasi, yang

sesuai dengan karakteristik siswa

7. Pembelajaran dengan memanfaatkan lingkungan secara optimal, baik di

dalam kelas maupun di luar kelas

8. Mempersiapkan pembelajaran dengan perencanaan yang baik

9. Melakukan pendekatan humanistik terhadap permasalahan siswa

10. Melakukan evaluasi terhadap pembelajaran yang sudah dilakukan


11. Terus melakukan peningkatan dan pengembangan diri baik secara formal

maupun informal untuk perbaikan, peningkatan dan pengembangan

pembelajaran

12. Senioritas tidak mesti ditunjukkan oleh lamanya seseorang mengabdi

ataupun umur seseorang, melainkan pada kemampuannya dalam mengatasi

permasalahan yang ada.

13. Dalam berumah tangga, sebaiknya ada komunikasi yang seimbang yang

mendukung seseorang dalam menyelesaikan permasalahan pekerjaan

14. Dukungan keluarga sangat penting dalam keberlangsungan keberhasilan

berkreasi

Soal 3.

Bagian-bagian dari film apa saja yang menarik bagi saya?

Jawab:

Sebagaimana ditunjukkan dalam film “Freedom Writers”, bagian-bagian yang

menarik untuk dicermati adalah:

1. Miss. G pantang menyerah dengan situasi kelas yang kacau

2. Miss. G mencurahkan segenap pikiran dan kemampuannya untuk mengatasi

permasalahan, bahkan berani mengorbankan rumah tangganya

3. Perubahan sikap orang tua Miss. G yang akhirnya bangga dengan dirinya

4. Pihak sekolah yang kurang perhatian terhadap upaya Miss. G. Pihak sekolah

mestinya mendorong kreatifitas dan inovosi guru.

5. Akhirnya semua siswa dapat menerima perubahan yang harus dilakukan


6. Miss. G menjadi idola bagi semua siswa

7. Sikap Veronica yang pindah kelas

8. Miss. G bersama siswa melakukan penggalangan dana

9. Kedatangan Madame .... memberikan inspirasi bagi siswa dan guru senior

Anda mungkin juga menyukai