Anda di halaman 1dari 3

Soal Identifikasi Forensik

Dokter Muda FK UNS


Periode: 28 Januari - 10 Februari 2019 dan 4-17 Februari 2019
Pembimbing: Dr. dr. Hari Wujoso, Sp.F, MM

1. Berikut ini yang termasuk dalam kategori identifikasi primer yaitu:


A. Otopsi, sidik jari, DNA.
B. Otopsi, antropologi, DNA.
C. Sidik jari, antropologi, DNA.
D. Sidik jari, DNA, pemeriksaan gigi.
E. Otopsi, pemeriksaan gigi, DNA.

2. Seorang mayat wanita ditemukan di sebuah kamar hotel, berusia sekitar 20 th dengan
kondisi berlumuran darah pada luka di perut. Disekitarnya terdapat tas korban yang
berisi identitas korban dan minuman keras. Kemudian oleh polisi dibawa ke forensik
RSDM untuk dilakukan pemeriksaan visum terkait penyebab kematian. Dokter
pemeriksa mengidentifkasi korban melalui pakaian dan barang bawaan yang ada.
Apakah jenis identifikasi yang dilakukan oleh dokter tersebut?
A. Identifikasi primer
B. Identifikasi sekunder
C. Identifikasi tersier
D. Identifikasi alat
E. Identifikasi sementara

3. Seorang mayat wanita ditemukan di sebuah kamar hotel, berusia sekitar 20 th dengan
kondisi berlumuran darah pada luka di perut. Disekitarnya terdapat tas korban yang
berisi identitas korban dan minuman keras. Kemudian oleh polisi dibawa ke forensik
RSDM untuk dilakukan pemeriksaan visum terkait penyebab kematian. Pada kasus
tersebut identitas yang ditemukan sebelum pemeriksaan visum dinamakan
A. Identitas se
B. Identitas sekunder
C. Identitas sementara
D. Identitas primer
E. Identitas definitf

4. Pada hari Selasa, 5 Februari 2019 ditemukan jenazah dalam sebuah rumah di daerah
Baki, Sukoharjo. Jenazah ditemukan oleh warga karena tercium bau busuk yang
sangat menyengat. Polisi kemudian membawa jenazah ke RSDM untuk dilakukan
visum luar dan dalam. Dokter Muda Forensik menuliskan laporan keterangan terkait
identitas pasien dari hasil pemeriksaan jenazah.
Dalam kasus tersebut, apa jenis identitas jenazah yang dituliskan oleh Dokter Muda?
A. Identitas Primer
B. Identitas Sekunder
C. Identitas Se
D. Identitas Definitif
E. Identitas Tersier

5. Pada hari Senin 29/10/2018 terjadi kecelakaan pesawat Lion Air JT-610. Banyak
jenazah korban yang ditemukan berupa potongan-potongan tubuh. Tim forensik
memutuskan untuk mengidentifikasi identitas korban menggunakan tes DNA. DNA
yang biasa digunakan dalam tes DNA adalah....
A. DNA inti sel dan DNA mitokondria
B. DNA sitoplasma dan DNA mitokondria
C. DNA inti sel dan DNA retikulum endoplasma
D. DNA sitoplasma dan DNA retikulum endoplasma

6. Klasifikasi sidik jari menurut Henry system adalah kecuali :


A. Loop kiri
B. Loop kanan
C. Arch
D. Perennial Nature
E. Whorl
7. Metode Gustafson adalah salah satu metode untuk penentuan ... dari gigi :
A. Ras
B. DNA
C. Usia
D. Saat kematian
E. Bukan salah satu di atas

8. Seorang anak perempuan ditemukan tenggelam di sungai Grobogan dengan kondisi


tubuh sudah membiru disertai luka lecet di sekitar wajah dan tangan korban. Korban
ditemukan dengan ciri-ciri tinggi badan kurang lebih 150 cm, berambut hitam diikat
dengan ikat rambut berwarna ungu, memakai kaos polos lengan pendek berwarna
coklat dengan jam tangan berwarna hitam pada pergelangan tangan kiri. Korban juga
memakai celana pendek berwarna biru dan ditemukan dompet berisi uang serta kartu
pelajar pada kantong celana kanan. Yang termasuk identifikasi properti, yaitu:
A. Pakaian
B. Perhiasan
C. Kartu pelajar
D. A dan B benar
E. A,B,C benar

9. Pada tanggal 26 Desember 2004 terjadi bencana alam tsunami yang memakan ribuan
korban jiwa di Banda Aceh. Identifikasi korban jiwa yang ada salah satunya
menggunakan metode identifikasi dokumen yakni menggunakan KTP, SIM, dan
tanda pengenal lainnya. Apa kekurangan dari metode ini?
A. Proses identifikasi akan memakan waktu lama
B. Risiko terjadinya kesalahan identifikasi cukup besar
C. Metode identifikasi dokumen bersifat tidak valid
D. Metode identifikasi dokumen dapat berdiri sendiri
E. Tidak semua masyarakat yang memiliki dokumen identitas yang valid

Anda mungkin juga menyukai