Anda di halaman 1dari 2

SURAT KUASA

UNTUK MENGHADIRI RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM TAHUNAN


DAN RAPAT UMUM PEMEGANG SAHAM LUAR BIASA
PT KABELINDO MURNI Tbk (“PERSEROAN”)
TANGGAL : 3 MEI 2019

Saya/Kami, yang bertanda tangan di bawah ini:


Nama Pemegang Saham : ……….................................................................................
No. Tanda Pengenal : ……….................................................................................
Alamat/berkedudukan di : ……….................................................................................
……….................................................................................
Dalam hal ini diwakili oleh (*) : ……….................................................................................
Posisi (*) : ……….................................................................................
Bertempat tinggal di (*) : ……….................................................................................
……….................................................................................
Selaku pemilik ……………………………….. lembar saham Perseroan, sebagaimana tercantum dalam Daftar
Pemegang Saham Perseroan tanggal 10 April 2019.
( selanjutnya disebut “Pemberi Kuasa” )
Dengan ini memberi kuasa dengan hak substitusi kepada :
Nama : ……….................................................................................
No. Tanda Pengenal : ……….................................................................................
Alamat : ……….................................................................................
( selanjutnya disebut “Penerima Kuasa” )
===================================== KHUSUS ======================================
Untuk mewakili dan bertindak untuk dan atas nama Pemberi Kuasa dalam kedudukannya sebagai
Pemegang Saham Perseroan, dalam menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan dan Rapat
Umum Pemegang Saham Luar Biasa Perseroan (“Rapat”) yang akan diselenggarakan di PT Kabelindo
Murni Tbk, Jalan Rawagirang No 2, Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur 13930, Indonesia,
pada hari Jumat tanggal 3 Mei 2019, untuk menandatangani semua dokumen dan atau surat-surat
yang diperlukan dalam Rapat, membicarakan hal-hal yang dibicarakan dalam Rapat, memberi suara
dan mengambil keputusan sehubungan dengan agenda Rapat.
Surat Kuasa ini diberikan dengan syarat dan ketentuan sebagai berikut :
a) bahwa Surat Kuasa ini tidak dapat diubah dan atau dibatalkan/ditarik kembali dengan dalih atau
alasan apapun juga;
b) bahwa Pemberi Kuasa baik sekarang maupun di kemudian hari menyatakan tidak akan
mengajukan suatu keberatan dan atau sanggahan dalam bentuk apapun juga, sehubungan
dengan tindakan-tindakan yang dilakukan Penerima Kuasa berdasarkan Surat Kuasa ini serta
segala akibatnya menurut hukum; karenanya Pemberi Kuasa baik sekarang maupun di kemudian
hari menyatakan menerima baik dan mengesahkan semua tindakan hukum yang dilakukan oleh
Penerima Kuasa atas nama Pemberi Kuasa, berdasarkan Surat Kuasa ini, termasuk namun tidak
terbatas, atas tindakan hukum berupa penandatanganan semua dokumen dan/atau surat-surat
yang diperlukan dalam Rapat serta pemberian suara dalam proses pengambilan keputusan.
Surat Kuasa ini berlaku sejak ditandatangani hari ini di .............................., tanggal ................................

Pemberi Kuasa, Penerima Kuasa,

Materai
Rp 6000

( ................................... ) ( ................................... )
Catatan :
1. (*) hanya diisi jika pemegang saham adalah selaku perseroan terbatas atau badan hukum lainnya.
2. Sesuai dengan Pasal 23 ayat 2 Anggaran Dasar Perseroan, Surat Kuasa ini harus diajukan kepada
Direksi Perseroan pada jam kerja Perseroan di Bagian Corporate Secretary, Jl. Rawa Girang No. 2,
Kawasan Industri Pulogadung, Jakarta Timur 13930, dan sudah diterima selambat-lambatnya 3
(tiga) hari kerja sebelum tanggal Rapat dilaksanakan.
3. Para Pemegang Saham yang berstatus Badan Hukum dapat diwakili dalam Rapat tersebut oleh
seorang atau beberapa orang yang mempunyai wewenang yang sah sesuai dengan Anggaran
Dasar Badan Hukum tersebut.
4. Bahwa untuk menjaga agar Rapat tersebut hanya dihadiri oleh para Pemegang Saham/Kuasanya
yang sah dan para undangan Direksi, maka para Pemegang Saham serta para Penerima Kuasa
sebagaimana dimaksud pada butir 2 di atas harus menyerahkan fotocopy identitas diri berupa
fotocopy KTP/SIM dan untuk Pemegang Saham berbentuk Badan Hukum agar menyerahkan
fotocopy Anggaran Dasar yang memuat susunan pengurus Perseroan yang terakhir.
5. Para Pemegang Saham yang menempatkan sahamnya dalam Penitipan Kolektip pada
PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI) wajib membawa Konfirmasi Tertulis Untuk Rapat
(KTUR) yang diterbitkan oleh PT Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI).
6. Sesuai dengan ketentuan dalam Anggaran Dasar Perseroan, maka para anggota Direksi, para
anggota Komisaris serta para pegawai Perseroan diperkenankan untuk bertindak sebagai
Penerima Kuasa untuk mewakili Pemegang Saham dalam Rapat tersebut, akan tetapi suaranya
tidak dihitung dalam pemungutan suara.

Anda mungkin juga menyukai