Anda di halaman 1dari 3

INTRAVAGINA

A. PENGERTIAN PEMBERIAN OBAT PADA VAGINA


Merupakan cara memberikan obat dengan memasukkan obat melalui vagina,
yang bertujuan untuk mendapatkan efek terapi obat dan mengobati saluran
vagina atau serviks. Obat ini tersedia dalam bentuk krim dan suppositoria yang
digunakan untuk mengobati infeksi lokal.
Indikasi : pada bagian vaginitis, keputihan vagina dan serviks (leher rahim)
karena berbagai etiologi, ektropia, parsio dan serviks. Serviks sebagai
hemoestatis setelah biopsy dan pengangkatan polip serviks, erosi
uretra eksterna dan popiloma uretra kondiloma akuminata. Luka
akibat penggunaan instrument ginekologi untuk mempercepat proses
penyembuhan setelah elektron koagulasi.
Kontra Indikasi : jangan diberikan pada orang yang mempunyai kecenderungan
hipersensitif atau alergi
Tujuan pemberian obat pervagina yaitu :
a. Mengobati infeksi vagina
b. Menghilangkan rasa nyeri, terbakar, dan ketidaknyamanan pada vagina
c. Mengurangi peradangan

MACAM – MACAM OBAT PERVAGINA


Tersedia dalam bentuk krim dan suppositoria yang digunakan untuk mengobati
infeksi lokal. Satu ovala dimasukkan sedalam mungkin ke dalam vagina setiap
hari sebelum tidur selama 1-2 minggu boleh dipakai sebagai pemakaian
pengobatan tersendiri atau sebagai terapi interval pada kontensasi. Pemakaian
selama haid (menstruasi) tidak dianjurkan.
Contoh obat suppositoria vagina :
a. Flagil Supositoria
b. Vagistin Supositoria
c. Albotil Supositoria
d. Mistain Supostioria
e. Tri Costatis Supositoria
f. Neoginoksa Supositoria
TUJUAN PEMBERIAN OBAT PERVAGINA
a. Untuk memperoleh efek obat lokal maupun sistemik
b. Untuk melunakkan feses sehingga mudah untuk dikeluarkan
KEUNTUNGAN DAN KERUGIAN PEMBERIAN OBAT PERVAGINA
Keuntungan :
a. proses penyembuhan lebih cepat, dimana jaringan nekrotik dikoagulasi dan
kemudian dikeluarkan
b. mengobati infeksi pada vagina
c. mengurangi peradangan
Kerugian :
Dapat menimbulkan pengeluaran jaringan rusak dan dalam vagina berupa bau
dan rasa tidak nyaman.
PERSIAPAN ALAT
a. Kartu obat
b. Supositoria rectal
c. Jeli pelumas
d. Sarung tangan
e. Tissue
Gambar pemberian obat pada vagina
Gambar obat intravaginal

Kesimpulan :
Pemberian obat pada vagina yaitu dengan memasukkan obat melalui vagina,
yang bertujuan untuk mendapatkan efek terapi obat dan mengobati saluran
vagina atau serviks.

Anda mungkin juga menyukai