Anda di halaman 1dari 2

TOR(Term Of Reference)

Ma’arifatul Insan

Judul Materi :

Latar Belakang

Materi Ma’arifatul Insan diberikan karena kaum muslimin saat ini masih belum menemukan
jati dirinya sebagai seorang Muslim dan apa misi yang diberikan oleh Allah kepada setiap Insan.

“Dan sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dari suatu saripati (berasal) dari tanah.
Kemudian Kami jadikan saripati itu air mani (yang disimpan) dalam tempat yang kokoh (rahim).
Kemudian air mani itu Kami jadikan segumpal darah, lalu segumpal darah itu Kami jadikan segumpal
daging, dan segumpal daging itu Kami jadikan tulang belulang, lalu tulang belulang itu Kami bungkus
dengan daging. Kemudian Kami jadikan dia makhluk yang (berbentuk) lain. Maka Maha sucilah Allah,
Pencipta Yang Paling Baik.” (QS. Al Mu’minun : 12-14)

“Tidak Aku ciptakan jin dan manusia kecuali untuk menyembah kepada-Ku”
(QS: adz-Dzariya t: 56)

“Ingatlah ketika Tuhanmu berfirman kepada para malaikat: "Sesungguhnya Aku hendak
menjadikan seorang khalifah di muka bumi". Mereka berkata: "Mengapa Engkau hendak menjadikan
(khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal
kami senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan menyucikan Engkau?" Tuhan berfirman:
"Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui".(Q.S Al Baqarah : 30)”

Tujuan

1. Memahami jati dari seorang Muslim, kekuatan dan potensi diri masing-masing sebagai generasi
penerus Islam.
2. Menumbuhkan keinginan untuk menjadi insan yang lebih baik lagi sesuai dengan ajaran Islam.
3. Membangkitkan kebanggan menjadi Muslim/ah sejati.
4. Memahami tugas utama seorang manusia adalah untuk beribadah kepada Allah.
5. Memahami status dan peran seorang muslim sebagai Khalifatullah

Hasil yang ingin dicapai

1. Peserta memahami potensi diri masing-masing yang bisa digunakan untuk memajukan Islam.
2. Peserta dapat meningkatkan ibadah dengan memahami bahwa tugas utama seorang manusia
adalah untuk beribadah kepada Allah swt.
3. Peserta memahami kewajiban seorang Muslim/ah di muka bumi ini.
4. Peserta mampu berkaca ke masa lalu dimana pemuda/i Islam sukses tidak hanya dalam segi
agama saja namun juga sukses mengubah dunia dengan kemampuan akademiknya sehingga
tumbuh kebanggan menjadi seorang Muslim/ah.

Metode penyampaian

Materi ini disampaikan dengan metode seminar. Pemateri menyiapkan slide ataupun video dan
ditampilkan ke monitor. Setelah penyampaian materi, dilakukan tanya jawab dengan peserta.
Schedule : Jum’at, 27 Oktober 2017

Pukul :14.05 – 15.40 WIB

Waktu: : 105 menit

Tempat : Ruang F1 fakultas kedokteran unsyiah

Waktu Kegiatan Deskripsi

Anda mungkin juga menyukai