Anda di halaman 1dari 7

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP)

ATLETIK NOMOR LARI CEPAT

Satuan Pendidikan : SMP


Mata Pelajaran : Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan
Kelas/Semester : VII
Alokasi Waktu : 6 x 45 menit (2 pertemuan x 3 jam pelajaran)

KOMPETENSI INTI:
KI-1 : Menghayati dan mengamalkan ajaran agama yang dianutnya.
KI-2 : Mengembangkan perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, peduli (toleransi, gotong royong),
santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan social dan alam
jangkauan pergaulan keberadaannya.
KI-3 : Memahami, pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya
tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena tampak mata.
KI-4 : Mencoba mengolah dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai,
memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung,
menggambar, dan mengarang) sesuai dengan yang dipelajarinya di sekolah secara mandiri dan
sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

KOMPETENSI DASAR:

Materi
Kompetensi Dasar Indikator
Pokok

Atletik nomor 2.6 Disiplin selama melakukan berbagai Bersikap penuh tanggungjawab
lari jarak aktivitas fisik. dalam pemanasan dan setiap
pendek latihan atletik lari jarak pendek.

3.3 Menganalisis variasi dan kombinasi 1. Mengidentifikasi nomor lari yang


keterampilan nomor-nomor atletik diperlombakan dalam atletik.
(jalan dan lari) untuk peningkatan 2. Menelusuri manfaat dari
keterampilan. olahraga lari.
3. Menguraikan beberapa teknik
dasar lari jarak pendek.
Materi
Kompetensi Dasar Indikator
Pokok

4.3 Menyajikan peragaan peningkatan Melakukan latihan lari jarak pendek


variasi dan kombinasi keterampilan dengan gerakan yang benar dan
dalam melakukan nomor-nomor dilakukan secara perorangan dan
atletik (jalan dan lari) dengan alat, berkelompok.
dan lapangan yang
disederhanakan.

PERTEMUAN I
A. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan tanya jawab dan demonstrasi, setelah mempelajari unit ini siswa diharapkan
mampu:
1. Menyebutkan nomor-nomor lari yang diperlombakan pada olahraga atletik.
2. Menguasai materi dan teknik latihan dari nomor lari jarak pendek.

B. Materi Pembelajaran
1. Lari jarak pendek, manfaat dan nomor lari yang diperlombakan.
2. Teknik dasar lari jarak pendek.

C. Metode Pembelajaran
Pendekatan umum : Keterampilan proses
Metode : Diskusi dan demonstrasi

D. Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran


1. Media : Powerpoint, artikel, gambar, dan video Atletik Nomor Lari Cepat.
2. Alat : Lintasan lari dan sarana yang dibutuhkan.
3. Sumber : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan SMP/Mts kelas VII.Masri”an DKK.
2014. PT Erlangga Ciracas : Erlangga. dan internet.

E. Kegiatan Pembelajaran
1. Pendahuluan
a. Pemusatan perhatian dan pemotivasi siswa untuk cabang-cabang olahraga atletik.
b. Apersepsi dengan menjawab pertanyaan.
c. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran hari ini mengenai cabang olahraga atletik dan
teknik dasar lari cepat.
d. Melakukan pemanasan sebelum berolahraga.
2. Inti
a. Membimbing siswa secara berkelompok untuk
Mengamati
 Mengamati penjelasan guru tentang pengertian dari olahraga lari cepat.
 Memerhatikan penjelasan guru tentang teknik dasar lari yang benar dan hal-hal yang
harus diperhatikan dalam lari jarak pendek.
 Memerhatikan demonstrasi guru atau video peraga mengenai teknik dasar lari jarak
pendek seperti posisi tubuh pada saat start, gerakan konsisten pada saat sprint, dan
sikap tubuh ketika mencapai garis finish.
Menanya
 Peserta merumuskan pertanyaan mengenai gambar, artikel, dan video yang telah
ditampilkan dan ditayangkan oleh guru.
 Peserta didik memberikan komentar mengenai makna yang terkandung dalam gambar,
artikel, dan video yang telah ditayangkan.
Pengumpulan Data
 Mengali informasi menganai cabang-cabang nomor atletik yang diperlombakan melalui
jurnal ilmiah atau internet.
 Mengidentifikasi manfaat yang didapat dari olahraga lari dan hubungannya dengan
latihan kebugaran jasmani.
 Mencari informasi video peraga tentang teknik dasar lari jarak pendek di antaranya
teknik pada saat start, teknik sprint, dan teknik pada saat melewati garis finish.
Mengasosiasi
 Peserta didik mencocokkan konsep-konsep yang diperoleh dari berbagai referensi
tersebut untuk memastikan apakah ada konsep tersebut sesuai atau tidak.
 Guru melakukan bimbingan kepada kelompok-kelompok agar pembelajaran berjalan
sebagaimana yang diharapkan.
 Peserta didik membuat simpulan sementara dalam kelompok tentang definisi olahraga
lari.
Mengkomunikasi
 Mempraktikkan dan menerapkan posisi atau gerakan tubuh yang benar sesuai dengan
teknik dasar lari jarak pendek.
 Hal-hal yang belum dikuasai dengan benar dapat ditanyakan kepada guru.
 Melakukan simulasi lari cepat sesuai dengan teknik dasar yang telah diajarkan di
lapangan lari.
b. Secara kontinu melakukan observasi/pengamatan terhadap latihan teknik dasar lari
cepat yang dilaksanakan siswa.
3. Penutup
a. Siswa melakukan pendinginan (cooling down).
b. Mendorong siswa untuk melakukan, menyimpulkan, merefleksi, dan menemukan nilai-
nilai yang dapat dipetik dari aktivitas hari ini.
c. Mendorong siswa untuk bertanggung jawab dan menghargai kesehatan dengan
melakukan gerakan lari dengan benar.
d. Guru memberi tes lisan atau tulisan sebagai evaluasi belajar.
e. Memberikan penghargaan (pujian dalam lisan atau tulisan) kepada kelompok atau
individu berkinerja baik.

PERTEMUAN II
A. Tujuan Pembelajaran
Melalui kegiatan tanya jawab dan demonstrasi, setelah mempelajari unit ini siswa diharapkan
mampu:
1. Mempraktikkan lari cepat jarak pendek.
2. Memperagakan perlombaan lari cepat sederhana di lingkungan sekolah.

B. Materi Pembelajaran
Latihan lari cepat jarak pendek

C. Metode Pembelajaran
Pendekatan umum : Keterampilan proses
Metode : Diskusi dan demonstrasi

D. Media, Alat, dan Sumber Pembelajaran


1. Media : Powerpoint, artikel, gambar, dan video Atletik Nomor Lari jarak pendek.
2. Alat : Lintasan lari, pluit, kerucut penanda, kapur, anak tangga, dan meteran
3. Sumber : Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan SMP/Mts kelas VII.Masri”an
DKK. 2014. PT Erlangga Ciracas : Erlangga. dan internet.

E. Kegiatan Pembelajaran
1. Pendahuluan
a. Pemusatan perhatian dan pemotivasi siswa dengan bertanya tentang teknik dasar lari
cepat.
b. Apersepsi:
 Sebutkan nomor yang diperlombakan dalam atletik?
 Bagaimana posisi tubuh ketika start pada lari jarak pendek?
 Bagaimana sika tubuh ketika mendekati garis finish?
c. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran hari ini mengenai latihan lari jarak pendek.
d. Melakukan pemanasan sebelum berolahraga.
2. Inti
a. Membimbing dan memfasilitasi siswa secara berkelompok untuk
Mengamati
 Mengamati penjelasan guru tentang beberapa bentuk latihan dalam lari cepat di
antaranya latihan aksi dan akselerasi; latihan koordinasi teknik sprint, latihan
kekuatan kaki, dan latihan daya ledak kaki.
 Memerhatikan demonstrasi guru dan perwakilan siswa mengenai latihan pertama
dengan melakukan sprint secara bergantian. Latihan ini untuk meningkatkan aksi
dan akselerasi.
 Memerhatikan demonstrasi guru tentang latihan koordinasi sprint dengan
menggunakan pembatas.
 Memerhatikan demonstrasi guru tentang latihan kekuatan kaki dengan lompat
rintangan.
 Memerhatikan demonstrasi guru tentang latihan daya ledak kaki dengan berlari
menaiki anak tangga.
Menanya
 Peserta merumuskan pertanyaan mengenai gambar, artikel, dan video yang telah
ditampilkan dan ditayangkan oleh guru.
 Peserta didik memberikan komentar mengenai makna yang terkandung dalam
gambar, artikel, dan video yang telah ditayangkan.
Pengumpulan Data
 Mengali informasi menganai cabang-cabang nomor atletik yang diperlombakan
melalui jurnal ilmiah atau internet.
 Mengidentifikasi manfaat yang didapat dari olahraga lari dan hubungannya dengan
latihan kebugaran jasmani.
 Mencari informasi video peraga tentang teknik dasar lari jarak pendek di antaranya
teknik pada saat start, teknik sprint, dan teknik pada saat melewati garis finish.
Mengasosiasi
 Peserta didik mencocokkan konsep-konsep yang diperoleh dari berbagai referensi
tersebut untuk memastikan apakah ada konsep tersebut sesuai atau tidak.
 Guru melakukan bimbingan kepada kelompok-kelompok agar pembelajaran berjalan
sebagaimana yang diharapkan.
 Peserta didik membuat simpulan sementara dalam kelompok tentang definisi
olahraga lari cepat.
Mengkomunikasi
 Mempraktikkan latihan yang perlu dilakukan dalam lari cepat.
 Melakukan simulasi lomba lari jarak pendek sesuai dengan teori yang telah
diajarkan di lapangan.
b. Secara kontinu melakukan observasi/pengamatan terhadap latihan lari cepat yang
dilaksanakan siswa.
3. Penutup
a. Siswa melakukan pendinginan (cooling down).
b. Mendorong siswa untuk melakukan, menyimpulkan, merefleksi, dan menemukan nilai-
nilai yang dapat dipetik dari aktivitas hari ini.
c. Mendorong siswa untuk lebih percaya diri, berani, menjaga kebersamaan sebagai modal
penting dalam olahraga lari cepat.
d. Mengingatkan siswa untuk selalu disiplin berlatih dan menjaga kebugaran tubuh.
e. Guru memberi tes lisan atau tulisan sebagai evaluasi belajar.
f. Memberikan penghargaan (pujian dalam lisan atau tulisan) kepada kelompok atau
individu berkinerja baik.

PENILAIAN
Teknik dan bentuk instrumen

Teknik Bentuk Instrumen

Pengamatan sikap Lembar pengamatan sikap

Tes unjuk kerja Tes uji kerja

Tes tertulis Tes uraian dan pilihan

Tes Lisan Post Test


Mengetahui : Jakarta,
Kepala Sekolah, Guru Mata Pelajaran,

( ) ( )
NIP. NIP.

Anda mungkin juga menyukai