Anda di halaman 1dari 9

LEMBAR KERJA PESERTA DIDIK

Nama Kelompok :

1. ………………………
2. ………………………
3. ………………………
4. ………………………
5. ………………………
6. ………………………
Kompetensi Dasar
4.7 Merancang, melakukan, dan menyimpulkan serta menyajikan hasil percobaan faktor-faktor
yang mempengaruhi laju reaksi dan orde reaksi
Indikator Pencapaian Kompetensi (IPK)
4.7.1. Merancang percobaan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi (ukuran,
konsentrasi, suhu dan katalis)
4.7.2. Melakukan percobaan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi.
4.7.3. Menyajikan data percobaan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi dalam
bentuk laporan tertulis
4.7.4. Mengolah data untuk membuat grafik laju reaksi

Tujuan Pembelajaran:

Setelah kegiatan pembelajaran ini diharapkan siswa dapat:


1. Merancang percobaan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi (ukuran,
konsentrasi, suhu dan katalis)
2. Melakukan percobaan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi.
3. Menyajikan data percobaan tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi dalam
bentuk laporan tertulis
4. Mengolah data untuk membuat grafik laju reaksi

Petunjuk:
1. Bacalah dan pahami tujuan pembelajaran yang ada pada LKPD terlebih dahulu
2. Cermatilah masalah dan ikuti langkah dalam setiap kegiatan pada LKPD dengan baik
3. Diskusikan permasalahan dengan teman sekelompok.
4. Lakukan pratikum dengan baik dan benar
5. Jawablah pertanyaan yang terdapat di LKPD dengan baik dan benar, serta gunakanlah waktu seefektif mungkin.
6. Persentasikan data hasil percobaan yang diperoleh
Fenomena
Reaksi kimia yang kita amati berlangsung dengan laju yang berbeda-beda. Ada yang
berlangsung sangat cepat, misalnya pembakaran kertas, bom, atau kembang api/petasan. Namun,
ada pula yang berlangsung sangat lambat, misalnya proses perkaratan besi.

https://www.google.com/bom-meledak https://www.google.combesi+berkarat

Garam
Kasar
Garam halus

Melihat fenomena tersebut, tentu kalian bertanya mengapa hal tersebut terjadi ? Tentu kalian mengingat
tentang faktor-faktor yang mempengaruhi laju reaksi reaksi.
Konsentrasi merupakan salah satu faktor yang mempengaruhi laju reaksi. Dimana semakin besar
konsentrasi pereaksi maka makin cepat reaksi berlangsung. Hal ini disebabkan semakin besar konsentrasi
berarti jarak antarmolekul akan semakin rapat/padat, sehingga semakin banyak/mudah terjadi tumbukan
yang menghasilkan reaksi, sehingga laju reaksi juga semakin cepat.
Dengan mengetahui pengaruh konsentasi terhadap laju reaksi maka kita ingin mengetahui
sejauh mana pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi melalui perhitungan secara matematis. Salah
satu cara mengkaji secara matematis pengaruh konsentrasi reaktan terhadap laju reaksi ialah dengan
Rumusan
menentukanMasalah
orde reaksinya.
Sedangkan Laju reaksi atau kecepatan reaksi menyatakan banyaknya reaksi kimia yang
berlangsung per satuan waktu. Laju reaksi menyatakan molaritas zat terlarut dalam reaksi yang dihasilkan
tiap detik reaksi. Perkaratan besi merupakan contoh reaksi kimia yang berlangsung lambat,
sedangkan peledakan mesiu atau kembang api adalah contoh reaksi yang cepat.
https://id.wikipedia.org/wiki/Laju_reaksi.
Berdasarkan fenomena di atas, diskusikan dengan teman kelompok anda dan permasalahan apa yang
kalian temukan ? Rumusan masalah yang anda temukan (dalam bentuk pertanyaan):

Hipotesis
Perkirakan jawaban sementara dari masalah yang telah kalian
rumuskan !

Mengumpulkan Data

Cari beberapa sumber ( buku,bahan ajar


dan literatur dari internet) dan lakukan
percobaan berikut untuk menjawab
rumusan masalah di atas!

Menguji Hipotesis
Alat dan Bahan
1. Alat
a. Gelas kimia 50 mL
b. Gelas ukur 25 mL
c. Pipet tetes
d. Stopwatch
2. Bahan
a. Larutan HCl 1 M & 2 M
b. Larutan Na2S2O3 0,1 M dan 0,2 M
c. Kertas yang diberi tanda X
A. Mengamati pengaruh konsentrasi terhadap laju reaksi.
Cara Kerja
1. Siapkan kertas putih yang diberi tanda X
2. Masukkan 20 mL larutan HCl 1 M dalam gelas kimia dan letakkan gelas kimia di atas tanda X
3. Masukkan 20 mL larutan Na2S2O3 0,1 M ke dalam larutan HCl 1 M dan catat waktu dari
penambahan sampai tanda silang (X) tidak terlihat lagi dari atas larutan
4. Ulangi prosedur yang sama seperti nomor 1-3 dengan menggunakan larutan HCl 1 M dan larutan
Na2S2O3 0,2 M
5. Ulangi prosedur yang sama seperti nomor 1-3 dengan menggunakan larutan HCl 2 M dan larutan
Na2S2O3 0,2 M
Tabel Pengamatan Konsentrasi
Konsentrasi Awal Waktu, t Laju Reaksi, 1/t
Eksperimen
Larutan HCl Larutan Na2S2O3 (s) (s-1)
1
2
3
Menganalisis Data
1. Coba perhatikan data hasil percobaan yang kalian telah lakukan, konversikan waktu yang kalian
catat menjadi harga laju reaksi ?

2. Apa yang terjadi bila konsentrasi larutan HCl diperbesar sedangkan konsentrasi larutan Na2S2O3
tetap ?

3. Apa yang terjadi bila konsentrasi larutan Na2S2O3 diperbesar sedangkan konsentrasi larutan HCl
tetap ?

Menurut kalian mengapa hal tersebut terjadi ? Untuk lebih jelasnya, dengan bantuan modul yang
dibagikan dan bacaan dari berbagai sumber dari data hasil percobaan yang diperoleh, carilah nilai
ordenya dan tuliskan persamaan reaksinya.
B. Mengamati pengaruh suhu terhadap laju reaksi.
a) Letakkan gelas kimia 100 mL di atas kertas putih bertanda X!
b) Masukkan 25 mL larutan Na2S2O3 0,1 M ke dalam gelas kimia tersebut dan ukur suhunya dengan
termometer!
c) Masukkan 25 mL larutan HCl 0,1 M ke dalam gelas kimia yang telah berisi larutan Na2S2O3 0,1
M tersebut!
d) Catatlah waktu berlangsungnya reaksi dengan stopwatch, dimulai saat larutan HCl dituangkan
sampai tanda X tidak terlihat lagi!
e) Ulangi langkah tersebut, dengan larutan Na2S2O3 0,1 M yang dipanaskan sampai suhunya 40 oC;
50 oC dan 60 oC!

Tabel Pengamatan Mengamati pengaruh suhu terhadap laju reaksi.


Waktu
HCl 0,1 Na2S2O3 Suhu (
No oC ) ( detik Pengamatan
M 0,1 M
)

1 25 mL 25 mL 25

2 25 mL 25 mL 40

3 25 mL 25 mL 50

4 25 mL 25 mL 60

Menganalisis Data
1. Coba perhatikan data hasil percobaan yang kalian telah lakukan, konversikan waktu yang kalian
catat menjadi harga laju reaksi ?

2. Apa yang terjadi bila suhu larutan diperbesar sedangkan konsentrasi kedua larutan tetap ?
Menurut kalian mengapa hal tersebut terjadi ? Untuk lebih jelasnya, dengan bantuan modul yang
dibagikan dan bacaan dari berbagai sumber dari data hasil percobaan yang diperoleh, carilah nilai
ordenya dan tuliskan persamaan reaksinya.

C. Mengamati pengaruh luas permukaan terhadap laju reaksi.


a) Timbanglah bongkahan pualam seberat 4 gram!
b) Isilah gelas kimia dengan 25 mL larutan HCl 2 M!
c) Masukkan 4 gram bongkahan pualam ke dalam gelas kimia yang telah berisi larutan HCl
tersebut!
d) Catatlah waktu berlangsungnya reaksi dengan stopwatch, dimulai saat bongkahan pualam
dimasukkan sampai pualam habis bereaksi!
e) Ulangi langkah tersebut untuk 4 gram serbuk pualam!

Tabel Mengamati pengaruh luas permukaan terhadap laju reaksi.


Waktu
No Reaktan Pengamatan
( detik )
25 mL HCl 2 M +
1
bongkahan pualam
25 mL HCl 2 M + serbuk
2
pualam

Menganalisis Data
1. Apa yang terjadi jika luas permukaannya berbeda,mana yang lebih cepat terjadinya reaksi?
konversikan waktu yang kalian catat menjadi harga laju reaksi ?

2. Menurut kalian mengapa hal tersebut terjadi ? Untuk lebih jelasnya, dengan bantuan modul
yang dibagikan dan bacaan dari berbagai sumber dari data hasil percobaan yang diperoleh,
carilah nilai ordenya dan tuliskan persamaan reaksinya.

D. Mengamati pengaruh katalis terhadap laju reaksi.


a) Isilah 3 gelas kimia dengan @ 25 mL larutan H2O2! Beri nomor 1  3!

D. Mengamati pengaruh katalis terhadap laju reaksi.


b) Isilah 3 gelas kimia dengan @ 25 mL larutan H2O2! Beri nomor 1  3!
c) Tambahkan 20 tetes larutan NaCl 0,1 M ke dalam gelas kimia nomor 2!
d) Tambahkan 20 tetes larutan FeCl3 0,1 M ke dalam gelas kimia nomor 3!
e) Amati keadaan ke-3 gelas kimia tersebut secara bersamaan!

Tabel Mengamati pengaruh katalis terhadap laju reaksi.


No Reaktan Pengamatan

1 H2O2
H2O2 + NaCl
2
0,1 M
H2O2 + FeCl3
3
0,1 M
Menganalisis Data

1. Apa yang terjadi jika dalam larutan H2O2 ditambahkan NaCl atau FeCl3 ?

Menurut kalian mengapa hal tersebut terjadi ? Untuk lebih jelasnya, dengan bantuan modul yang
dibagikan dan bacaan dari berbagai sumber dari data hasil percobaan yang diperoleh, carilah nilai
ordenya dan tuliskan persamaan reaksinya.

Membuat Kesimpulan
Berikan kesimpulan berdasarkan percobaan yang telah anda lakukan tentang persamaan laju
dan orde reaksi !
1)

...................................................................................................................................

........

2)

...................................................................................................................................

........

3)

...................................................................................................................................

.........

4)

Anda mungkin juga menyukai