Anda di halaman 1dari 1

PENYIAPAN VENTOLIN ( SALBUTAMOL ) NEBULIZER

No Dokumen No Revisi Halaman


29/RSMF-IF/KL/II/2017 0 1 /1

Ditetapkan,
Direktur RS Mata Fatma
STANDAR
Tanggal Terbit
PROSEDUR
16-02-2017
OPERASIONAL
(SPO)
dr. Hikam Alimy
1. Nebulizer adalah suatu cara pemberian obat dengan mengencerkan suatu obat
tertentu dengan larutan tertentu dan dimasukkan dalam suatu alat bertekanan udara
PENGERTIAN atau oksigen.
2. Ventolin nebulizer adalah obat larutan salbutamol berdosis 2,5 mg/2,5 ml atau 5
mg/2,5 ml dalam ampul.
TUJUAN Pasien mendapatkan terapi yang aman dan tepat.
KEBIJAKAN SK Direktur No. 41/SK/RSMF/VII/2017 Tentang Kebijakan Pelayanan Kefarmasian.
A. Persiapan :
1. Memeriksa kelengkapan dokumen (formulir) permintaan dengan prinsip 5 BENAR
( benar pasien, obat, dosis, rute dan waktu pemberian ).
2. Obat dan alat yang harus disediakan :
- Ventolin (Salbutamol) solution 1 ampul
- NaCl 0,9% infus 1 flas sebagai larutan pengencer
- Nebuliser

B. Cara menyiapkan :
1. Nebuliser disiapkan setelah mendapat instruksi dari dokter tentang dosis yang
akan diberikan.
2. Ambil 1 atau 2 ampul (tergantung dosis) dan tempatkan kembali sisa ampul pada
kemasannya. Jangan pernah menggunakan ampul yang sudah terbuka ataupun
jika larutan berubah warna.
3. Pegang ampul secara tegak dan membukanya dengan cara memutar bagian
PROSEDUR
ujung atas.
4. Keluarkan semua isi ampul (kecuali ada instruksi lain dari dokter), masukkan ke
dalam nebuliser chamber.
5. Buang ampul yang sudah kosong.
6. Jika akan dilakukan pengenceran, gunakan HANYA larutan normal saline 0.9%
sesuai perintah dokter.
7. Hidupkan nebuliser. Pasang masker atau mouthpiece sehingga pasien dapat
menghirup kabut yang dihasilkan nebuliser.

C. Yang harus diperhatikan :


1. Nebul Ventolin digunakan menggunakan nebuliser di bawah pengawasan dokter.
2. Penggunaan nebul Ventolin tidak memerlukan pengenceran.
3. Jika waktu pemberian lebih dari 10 menit, dapat dilakukan pengenceran
menggunakan larutan normal saline steril.
4. Kecepatan aliran gas diatur antara 6 – 10 L/menit.
Instalasi Rawat Inap
UNIT TERKAIT
Instalasi Gawat Darurat

Anda mungkin juga menyukai