Anda di halaman 1dari 164

KATA PENGANTAR

Puji syukur Kami panjatkan ke Hadirat Tuhan Yang Maha Kuasa, atas anugerah-Nya
sehingga kami dapat menyelesaikan penulisan makalah ini .

Adapun maksud dan tujuan dari penyusunan Makalah ini selain untuk menyelesaikan
tugas yang diberikan oleh Dosen pengajar, juga untuk lebih memperluas pengetahuan
para mahasiswa khususnya bagi penulis. Penulis telah berusaha untuk dapat
menyusun Makalah ini dengan baik, namun penulis pun menyadari bahwa kami
memiliki akan adanya keterbatasan kami sebagai manusia biasa. Oleh karena itu jika
didapati adanya kesalahan-kesalahan baik dari segi teknik penulisan, maupun dari isi,
maka kami memohon maaf dan kritik

serta saran dari dosen pengajar bahkan semua pembaca sangat diharapkan oleh kami
untuk dapat menyempurnakan makalah ini terlebih juga dalam pengetahuan kita
bersama. Harapan ini dapat bermanfaat bagi kita sekalian

Bekasi , Januari 2019

Kelompok 6

i
DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR................................................................................................................i

DAFTAR ISI............................................................................................................................ii

BAB I.....................................................................................................................................1

PANCASILA DASAR NEGARA............................................................................................1

A. PEMBAHASAN..........................................................................................................1

1. Pancasila Sebagai Dasar Negara...............................................................................1

2. Latar Belakang Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa.................................................2

3. Manfaat Pancasila Untuk Indonesia.........................................................................8

4. Seandainya Indonesia Tanpa Pancasila...................................................................10

5. Kesimpulan............................................................................................................13

BAB II..................................................................................................................................14

IDENTITAS NASIONAL......................................................................................................14

A. PEMBAHASAN........................................................................................................14

1. PENGERTIAN IDENTITAS NASIONAL.............................................................14

2. FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG KELAHIRAN IDENTITAS NASIONAL....17

3. UNSUR-UNSUR PEMBENTUK IDENTITAS NASIONAL................................19

4. PANCASILA SEBAGAI KEPRIBADIAN DAN IDENTITAS NASIONAL.........22

5. Kesimpulan............................................................................................................25

ii
BAB III................................................................................................................................26

DEMOKRASI INDONESIA.................................................................................................26

A. PEMBAHASAN........................................................................................................26

1. Demokrasi Indonesia..............................................................................................26

2. Bentuk-Bentuk Demokrasi.....................................................................................28

3. Nilai-Nilai Demokrasi............................................................................................29

4. Kelebihan dan Kekurangan Demokrasi..................................................................29

5. Macam-Macam Demokrasi yang Pernah Berlaku di Indonesia..............................31

6. Pendidikan Demokrasi di Indonesia.......................................................................33

7. Kesimpulan............................................................................................................34

BAB IV................................................................................................................................35

HAK ASASI MANUSIA.......................................................................................................35

A. PEMBAHASAN........................................................................................................35

1. Hak Asasi Manusia.................................................................................................35

2. Macam-Macam HAM............................................................................................41

3. Pelanggaran HAM Di Indonesia.............................................................................43

4. Upaya Yang Dilakukan Pemerintah Indonesia Dalam Penegakkan HAM..............46

5. Komitmen Pemerintah Indonesia dalam mewujudkan penegakan HAM,...............47

1. Pengeluaran Undang-undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang hak asasi manusia ,. 47

6. Kesimpulan............................................................................................................48

7. Saran......................................................................................................................48

iii
BAB V..................................................................................................................................49

HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA.....................................................................49

A. PEMBAHASAN........................................................................................................49

1. Pengertian Hak Dan Kewajiban Warga Negara......................................................49

2. Hak Dan Kewajiban Pemerintah / Negara..............................................................55

3. Pasal 27 Ayat 2 UUD 1945 Dan Hubungan Dengan Warga Negara.......................56

4. Pelaksanaan Pasal 27 ayat 2 UUD 1945.................................................................57

5. CONTOH KASUS.................................................................................................58

6. Kesimpulan............................................................................................................59

7. SARAN..................................................................................................................59

BAB VI................................................................................................................................60

GEOPOLITIK INDONESIA.................................................................................................60

A. PEMBAHASAN........................................................................................................60

1. Geopolitik...............................................................................................................60

2. Latar Belakang Wawasan Nusantara......................................................................65

3. Kedudukan,Fungsi Dan Tujuan..............................................................................67

4. Status Wawasan Nusantara.....................................................................................71

5. BentukWawasan Nusantara....................................................................................72

6. Wadah Wawasan Nusantara....................................................................................74

7. Isi Wawasan Nusantara...........................................................................................76

8. Tatalaku Wawasan Nusantara.................................................................................77

9. Implementasi Wawasan Nusantara.........................................................................78

10. Tatalaku Wawasan Nusantara.............................................................................82

iv
11. Kesimpulan........................................................................................................84

12. Saran..................................................................................................................85

BAB VII...............................................................................................................................86

GEOSTRATEGI INDONESIA..............................................................................................86

A. PEMBAHASAN........................................................................................................86

1. Geostrategi Indonesia.............................................................................................86

2. Fungsi Geostrategi..................................................................................................87

3. Contoh Geostrategi.................................................................................................88

4. Geostrategi Indonesia Dalam Kepentingan Teritorial.............................................89

5. Konsepsi Geostrategi..............................................................................................91

6. Asas-Asas Ketahanan Nasional Indonesia..............................................................92

7. Perkembangan Geostrategi di Indonesia.................................................................95

8. Tujuan Pengembangan Konsep Geostrategi di Indonesia.......................................96

9. Strategi Perwujudan Geostrategi Indonesia............................................................97

10. Kesimpulan......................................................................................................100

11. Saran................................................................................................................100

BAB VIII...........................................................................................................................101

OTONOMI DAERAH.........................................................................................................101

A. PEMBAHASAN......................................................................................................101

1. Pengertian Otonomi Daerah.................................................................................101

2. Sejarah Perkembangan Otonomi Daerah di Indonesia..........................................103

3. Dasar Hukum Dan Landasan Teori Otonomi Daerah...........................................108

4. Pemeran Penting Dalam Otonomi Daerah............................................................111

v
5. Dampak Otonomi Daerah.....................................................................................113

6. Kesimpulan..........................................................................................................115

7. Saran....................................................................................................................115

BAB IX..............................................................................................................................117

NEGARA DAN SISTEM PEMERINTAHANNYA.............................................................117

A. PEMBAHASAN......................................................................................................117

1. Negara Dan Sistem Pemerintahannya...................................................................117

2. Unsur-Unsur Negara.............................................................................................118

3. Klasifikasi Negara................................................................................................119

4. Sifat Organisasi Negara........................................................................................120

5. Fungsi Negara......................................................................................................121

6. Elemen Kekuatan Negara.....................................................................................121

7. Hubungan Negara dengan Warga Negara.............................................................122

8. Sistem Pemerintahan Negara................................................................................123

9. Sistem Pemerintahan Negara Indonesia...............................................................124

10. Kesimpulan......................................................................................................124

11. Saran................................................................................................................124

BAB X................................................................................................................................124

MASYARAKAT MADANI.................................................................................................124

A. PEMBAHASAN......................................................................................................124

1. Negara Dan Sistem Pemerintahannya...................................................................124

2. Sejarah Pemikiran Masyarakat Madani................................................................124

3. Karakteristik Masyarakat Madani.........................................................................124

vi
4. Paradigma Dan Praktek Masyarakat Madani Di Indonesia...................................124

5. Gerakan Sosial Untuk Memperkuat Masyarakat Madani.....................................124

6. Organisasi Non Pemerintah Dalam Ranah Masyarakat Madani...........................124

7. Relevansi Masyarakat Madani Dengan Penerapan Good Governance.................124

8. Kesimpulan..........................................................................................................124

9. Kritik dan Saran...................................................................................................124

BAB XI..............................................................................................................................124

PANCASILA DAN IMPLEMENTASINYA........................................................................124

A. PEMBAHASAN......................................................................................................124

1. PANCASILA DAN IMPLEMENTASINYA DI INDONESIA.............................124

2. SEJARAH LAHIRNYA PANCASILA.................................................................124

3. PANCASILA SEBAGAI IDEOLOGI BANGSA DAN NEGARA INDONESIA.


124

4. IMPLEMENTASI PANCASILA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI


(MASYARAKAT)........................................................................................................124

5. Kesimpulan..........................................................................................................124

6. Saran-Saran..........................................................................................................124

DAFTAR PUSTAKA...........................................................................................................124

vii
viii
BAB I

PANCASILA DASAR NEGARA

A. PEMBAHASAN

1. Pancasila Sebagai Dasar Negara

Dasar Negara adalah landasan kehidupan ber- negara. Setiap negara


harus mempunyai landasan dalam melaksanakan kehidupan bernegaranya.
Dasar negara bagi suatu negara merupakan suatu dasar untuk mengatur
penyelenggaraan negara.Dasar negara bagi suatu negara merupakan
sesuatu yang amat penting. Negara tanpa dasar negara berarti negara
tersebut tidak memiliki pedoman dalam penyelenggaraan kehidupan
bernegara, maka akibatnya negara tersebut tidak memiliki arah dan tujuan
yang jelas, sehingga memudahkan munculnya kekacauan.
Setiap bangsa dan negara yang ingin berdiri kokoh kuat, tidak mudah
terombang-ambing oleh kerasnya persoalan hidup berbangsa dan
bernegara, sudah barang tentu perlu memiliki dasar negara dan ideologi
negara yang kokoh dan kuat pula. Tanpa itu, maka bangsa dan negara akan
rapuh.Mempelajari Pancasila lebih dalam menjadikan kita sadar sebagai
bangsa Indonesia yang memiliki jati diri dan harus diwujudkan dalam
pergaulan hidup sehari-hari untuk menunjukkan identitas bangsa yang
lebih bermartabat dan berbudaya tinggi. sebagai dasar negara dan ideologi
negara, menunjukkan sikap positif terhadap Pancasila dalam kehidupan
berbangsa dan bernegara, serta menampilkan sikap positif terhadap
Pancasila dalam kehidupan bermasyarakat. Pengetahuan yang kalian

1
peroleh dalam bab ini juga dapat dijadikan bekal kete- rampilan
menganalisis dan bersikap kritis terhadap sikap para penyelenggara negara
yang menyimpang dari cita-cita dan tujuan negara.

2. Latar Belakang Pancasila Sebagai Ideologi Bangsa

Ideologi berasal dari kata idea (Inggris), yang artinya


gagasan,pengertian. Kata kerja Yunani oida = Pengetahui,melihat dengan
budi. Kata “logi” yang berasal daribahasa Yunani logos yang artinya
pengetahuan. Jadi Ideologi mempunyai arti pengetahuan tentang gagasan-
gagasan, pengetahuan tentang ide-ide, science of ideas atau ajaran tentang
pengertian-pengertian dasar. Dalam pengertian sehari-hari menurut Kaelan
‘idea’ disamakan artinya dengan cita- cita.

Ideologi dan dasar negara kita adalah Pancasila. Pancasila terdiri dari
lima sila. Kelima sila itu adalah: Ketuhanan yang Maha Esa, Kemanusiaan
yang adil dan beradab, Persatuan Indonesia, Kerakyatan yang dipimpin
oleh hikmat kebijaksanaan dalam permukami- waratan perwakilan, dan
Keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Penjajahan Belanda berakhir pada tahun 1942, tepatnya tanggal 8


Maret. Sejak saat itu Indonesia diduduki oleh bala tentara Jepang. Namun
Jepang tidak terlalu lama menduduki Indonesia. Mulai tahun 1944, tentara
Jepang mulai kalah dalam melawan tentara Sekutu. Untuk menarik simpati
bangsa Indonesia agar bersedia membantu Jepang dalam melawan tentara
Sekutu, Jepang memberikan janji kemerdekaan di kelak kemudian hari.
Janji ini diucapkan oleh Perdana Menteri Kaiso pada tanggal 7 September
1944. Oleh karena terus menerus terdesak, maka pada tanggal 29 April
1945 Jepang memberikan janji kemerdekaan yang kedua kepada bangsa
Indonesia, yaitu janji kemerdekaan tanpa syarat yang dituangkan dalam

2
Maklumat Gunseikan (Pembesar Tertinggi Sipil dari Pemerintah Militer
Jepang di Jawa dan Madura) No. 23.

Dalam maklumat itu sekaligus dimuat dasar pembentukan Badan


Penyelidik Usaha-Usaha Persia- pan Kemerdekaan Indonesia (BPUPKI).
Tugas badan ini adalah menyelidiki dan mengumpulkan usul-usul untuk
selanjutnya dikemukakan kepada pemerin- tah Jepang untuk dapat
dipertimbangkan bagi ke- merdekaan Indonesia.

Keanggotaan badan ini dilantik pada tanggal 28 Mei 1945, dan


mengadakan sidang pertama pada tanggal 29 Mei 1945 - 1 Juni 1945.
Dalam sidang pertama ini yang dibicarakan khusus mengenai calon dasar
negara untuk Indonesia merdeka nanti. Pada sidang pertama itu, banyak
anggota yang berbicara, dua di antaranya adalah Muhammad Yamin dan
Bung Karno, yang masing-masing mengusulkan calon dasar negara untuk
Indonesia merdeka. Muhammad Yamin mengajukan usul mengenai dasar
negara secara lisan yang terdiri atas lima hal, yaitu:

1. Peri Kebangsaan

2. Peri Kemanusiaan

3. Peri Ketuhanan

4. Peri Kerakyatan

5. Kesejahteraan Rakyat

3
Selain itu Muhammad Yamin juga mengajukan usul secara tertulis yang
juga terdiri atas lima hal, yaitu:

1. Ketuhanan Yang Maha Esa

2. Persatuan Indonesia

3. Rasa Kemanusiaan Yang Adil dan Beradab

4. Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam


Permusyawaratan/Perwakilan

5. Keadilan Sosial bagi Seluruh Rakyat Indonesia

Usulan ini diajukan pada tanggal 29 Mei 1945, kemudian pada tanggal 1
Juni 1945, Bung Karno mengajukan usul mengenai calon dasar negara
yang terdiri atas lima hal, yaitu:

1. Nasionalisme (Kebangsaan Indonesia)

2. Internasionalisme (Perikemanusiaan)

3. Mufakat atau Demokrasi

4. Kesejahteraan Sosial

5. Ketuhanan yang Berkebudayaan

4
Kelima hal ini oleh Bung Karno diberi nama Pancasila. Lebih lanjut
Bung Karno mengemukakan bahwa kelima sila tersebut dapat diperas
menjadi Trisila, yaitu:

1. Sosio nasionalisme

2. Sosio demokrasi

3. Ketuhanan.

Selesai sidang pertama, pada tanggal 1 Juni 1945 para anggota


BPUPKI sepakat untuk membentuk sebuah panitia kecil yang tugasnya
adalah menampung usul-usul yang masuk dan memeriksanya serta
melaporkan kepada sidang pleno BPUPKI. Tiap-tiap anggota diberi
kesempatan mengajukan usul secara tertulis paling lambat sampai dengan
tanggal 20 Juni 1945. Adapun anggota panitia kecil ini terdiri atas delapan
orang, yaitu

1. Ir. Soekarno

2. Ki Bagus Hadikusumo

3. K.H. Wachid Hasjim

4. M. Sutardjo Kartohadikusumo

5. Mr. A.A. Maramis

6. R. Otto Iskandar Dinata

7. Drs. Muh. Hatta

5
Pada tanggal 22 Juni 1945 diadakan rapat gabungan antara Panitia
Kecil, dengan para anggota BPUPKI yang berdomisili di Jakarta. Hasil
yang dicapai antara lain disetujuinya dibentuknya sebuah Panitia Kecil
Penyelidik Usul-Usul/Perumus Dasar Negara, yang terdiri atas sembilan
orang , yaitu:

1. Ir. Soekarno

2. Drs. Muh. Hatta

3. Mr. A.A. Maramis

4. K.H. Wachid Hasyim

5. Abdul Kahar Muzakkir

6. Abikusno Tjokrosujoso

7. H. Agus Salim

8. Mr. Ahmad Subardjo

9. Mr. Muh. Yamin

Panitia Kecil yang beranggotakan sembilan orang ini pada tanggal


itu juga melanjutkan sidang dan berhasil merumuskan calon Mukadimah
Hukum Dasar, yang kemudian lebih dikenal dengan sebutan “Piagam
Jakarta”.

Dalam sidang BPUPKI kedua, tanggal 10-16 juli 1945, hasil yang dicapai
adalah merumuskan rancangan Hukum Dasar. Sejarah berjalan terus. Pada
tanggal 9 Agustus dibentuk Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia
(PPKI). Pada tanggal 15 Agustus 1945 Jepang menyerah tanpa syarat kepada

6
Sekutu, dan sejak saat itu Indonesia kosong dari kekuasaan. Keadaan
tersebut dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya oleh para pemimpin bangsa
Indonesia, yaitu dengan memproklamasikan kemerdekaan Indonesia, pada
tanggal 17 Agustus 1945. Sehari setelah proklamasi kemerdekaan PPKI
mengadakan sidang, dengan acara utama (1) mengesahkan rancangan
Hukum Dasar dengan preambul- nya (Pembukaannya) dan (2) memilih
Presiden dan Wakil Presiden.

Untuk pengesahan Preambul, terjadi proses yang cukup panjang.


Sebelum mengesahkan Preambul, Bung Hatta terlebih dahulu
mengemukakan bahwa pada tanggal 17 Agustus 1945 sore hari, sesaat
setelah Proklamasi Kemerdekaan, ada utusan dari Indonesiabagian Timur
yang menemuinya. Intinya, rakyat Indonesia bagian Timur mengusulkan
agar pada alinea keempat preambul, di belakang kata “ketuhanan” yang
berbunyi “dengan kewajiban menjalankan syariat Islam bagi pemeluk-
pemeluknya” dihapus. Jika tidak maka rakyat Indonesia bagian Timur lebih
baik memisahkan diri dari negara RI yang baru saja diproklamasikan. Usul
ini oleh Muh. Hatta disampaikan kepada sidang pleno PPKI, khususnya
kepada para anggota tokoh-tokoh Islam, antara lain kepada Ki Bagus Hadi-
kusumo, KH. Wakhid Hasyim dan Teuku Muh. Hasan. Muh. Hatta berusaha
meyakinkan tokoh-tokoh Islam, demi persatuan dan kesatuan bangsa.

Oleh karena pendekatan yang terus-menerus dan demi persatuan dan


kesatuan, mengingat Indonesia baru saja merdeka, akhirnya tokoh-tokoh
Islam itu merelakan dicoretnya “dengan kewajiban menjalankan syariat
Islam bagi pemeluk-pemeluknya” di belakang kata Ketuhanan dan diganti
dengan “Yang Maha Esa

7
3. Manfaat Pancasila Untuk Indonesia

Selain sebagai lambang negara kita (indonesia). Pancasila adalah ideologi


dasar bagi negara Indonesia. Pancasila merupakan rumusan dan pedoman
kehidupan berbangsa dan bernegara bagi seluruh rakyat Indonesiapancasila
memiliki manfaat bagi masyarakatnya. Pancasila memberikan dampak
yang sangat luar bisa bagi bangsa indonesia salah satu fungsi pancasila
sebagai sila .

 Pancasila Menjadi Cara Pandang Bangsa

Pancasila sebagai cara pandang bangsa berfungsi agar Bangsa Indonesia harus
berpedoman pada Pancasila dalam kehidupan sehari - hari . Segala bentuk
budaya dan cita - cita moral Indonesia harus bersumber dari Pancasila. Hal ini
dilakukan demi tercapainya kesejahteraan lahir dan batin.
 Pancasila Menjadi Jiwa Bangsa

Pancasila sebagai jiwa bangsa berfungsi agar Indonesia tetap


hidup dalam Jiwa Pancasila .Setiap bangsa dan negara tentu
memiliki jiwa. Dalam hal ini , Pancasila menjadi jiwa Bangsa
Indonesia. Pancasila sendiri telah ada sejak Bangsa Indonesia lahir
yaitu sejak proklamasi kemerdekaan.
 Pancasila Menjadi Kepribadian Bangsa

Pancasila sebagai pribadi Bangsa Indonesia memiliki fungsi yaitu


sebagai hal yang memberikan corak khas Bangsa Indonesia dan
menjadi pembeda yang membedakan bangsa kita dengan bangsa yang
lain.

8
 Pancasila Menjadi Perjanjian Luhur
Pancasila sebagai perjanjian luhur telah berfungsi dan disepakati
melalui sidang Panitia Persiapan Kemerdekaan Indonesia tanggal 18
Agustus 1945. Walaupun disahkannya Pancasila hanya oleh PPKI ,
PPKI sebenarnya hanyalah suatu badan yang mewakili suara rakyat.
Jadi pancasila merupakan hasil perjanjian bersama rakyat.

 Pancasila Menjadi Sumber Hukum

Pancasila sebagai sumber hukum berfungsi untuk mengatur segala


hukum yang berlaku di Indonesia. Semua hukum harus tunduk dan
bersumber dari Pancasila. Setiap hukum tidak boleh bertentangan
dengan pancasila. Setiap sila - sila di pancasila adalah nilai dasarnya
sedangkan hukum - hukum adalah nilai instrumental ( penjabaran dari
nilai dasar ).

 Pancasila Menjadi Cita - Cita Bangsa

Pancasila sebagai cita - cita bangsa memiliki fungsi yaitu


untuk menciptkan masyarakat yang adil dan makmur.
 Pancasila Menjadi Falsafah Hidup Bangsa

Pancasila sebagai falsafah hidup bangsa berfungsi untuk


mempersatukan Bangsa Indonesia. Pancasila dianggap memiliki
nilai yang paling benar , adil , dan bijaksana yang diharap dapat
mempersatukan bangsa.
 Pancasila Menjadi Dasar Negara

Pancasila sebagai dasar negara memiliki fungsi sebagai


pengatur segala sesuatu kehidupan Indonesia seperti rakyat ,
wilayah , dan pemerintah. Selain itu pancasila juga menjadi
penyelenggaraan negara dan kehidupan negara.

9
 Pancasila Menjadi Ideologi Bangsa

Pancasila sebagai ideologi memiliki fungsi yaitu menjadi cara


berpikir Bangsa Indonesia. Pancasila menjadi bahan renungan
dalam kehidupan sehari - hari.

4. Seandainya Indonesia Tanpa Pancasila


Pancasila kita tahu digunakan sebagai dasar negara dan tidak
dapat diganggu gugat, pancasila merupakan rumusan bersama secara
demokrasi dan telah disetujui oleh banyak orang pada saat
pengesahannya sehingga memiliki kedudukan yang sangat kuat. Tetapi,
bagaimana kalau Indonesia tanpa adanya Pancasila ?? Semua orang
pasti akan beranggapan pasti akan hancur, kacau, dan sebagainya,
tetapi tidak sedikit orang juga yang berkata Indonesia bisa tetap berdiri
tanpa adanya Pancasaila termasuk saya salah satunya.
Kita lihat contoh banyak sekali negara-negara diluar sana yang
hingga sekarang tetap berdiri kuat dan maju bahkan melebih Indonesia
tanpa adanya Pancasila, hanya Malaysia saja yang memiliki Pancasila
seperti Indonesia, berdasarkan beberapa analisis saya mengenai
Pancasila ini, Pancasila hanya sebuah kontrak sosial bagi masyarakat
Indonesia.Pertama-tama saya ingin menanggapi kekeliruan pandangan

dicetuskan banyak pihak dengan menyatakan, Pancasila adalah


sebuah ideologi. Ini adalah pendapat yang keliru. Seperti terungkap
dalam notulen Badan Penyelidik Usaha- usaha Persiapan Kemerdekaan
Indonesia, rumusan Pancasila ada dalam dokumen yang disiapkan
dalam proses pembentukan negara baru, yakni Republik Indonesia.
Dengan demikian, jelas sekali, ia merupakan suatu dokumen politik,
bukan falsafah atau ideologi. Sebuah dokumen politik dalam proses
pembentukan negara baru bisanya merupakan sebuah kontrak sosial,

10
artinya persetujuan atau kompromi antara sesama warga negara tentang
asas-asas negara baru itu.
Berdasarkan risalah badan persiapan itu terlihat juga jalannya
perundingan (musyawarah) menuju tercapainya sebuah kompromi itu.
Asas-asas persetujuan mendirikan negara baru itulah yang lalu disebut
Pancasila. Ia dapat disamakan dengan dokumen-dokumen penting
negara-negara lain seperti Magna Carta di Inggris, Bill of Rights di
Amerika Serikat, Droit de l'homme di Perancis dan seterusnya. Bila
prinsip- prinsip yang terkandung dalam kontrak sosial itu dilanggar,
maka pada hakikatnya terjadi pembubaran negara. Begitu pula
sebenarnya dengan perubahan-perubahan terhadap Pancasila
mensyaratkan pembubaran negara lebih dahulu. Pertanyaannya
kemudian, apabila kini muncul gagasan-gagasan untuk melakukan
perubahan terhadap Pancasila-sebuah bentuk hak mengemukakan
pendapat yang dijamin oleh Pancasila itu sendiri-bukankah itu berarti
merupakan suatu langkah menuju pembubaran negara?
Pertanyaan selanjutnya, apakah pemerintah berhak
memberlakukan prinsip-prinsip kehidupan politik selain Pancasila,
seperti pemberlakuan syariah di Aceh, atau DI Yogyakarta
memproklamirkan diri sebagai kerajaan, atau daerah lain di Indonesia
ingin menjadi daerah Katolik dan lainnya. Apa yang kemudian terjadi
dengan daerah-daerah yang menyatakan berdiri di luar Pancasila atau
Republik Indonesia? Jawaban terhadap pertanyaan ini bukan
wewenang penulis untuk menjawabnya, tetapi merupakan wewenang
Mahkamah Agung atau badan-badan konstitusional lainnya di
Indonesia.

11
Berdasarkan proses sejarahnya, embrio gagasan menjadikan
Pancasila sebagai Ideologi muncul tahun 1950-an. Saat itu terjadi
konflik antara pemerintah pusat dan Darul Islam/ Tentara Islam
Indonesia. Namun, proses penafsiran Pancasila menjadi ideologi baru
berkembang pada masa Orde Baru. Dalam periode ini, Pancasila
menjelma menjadi ideologi negara dan menjadi slogan melalui proses
indoktrinasi P-4

disusul lahirnya peringatan Hari Kesaktian Pancasila


(permulaan Orde Baru = 1 Oktober).
DENGAN menjadikan Pancasila sebagai ideologi, maka
dengan sendirinya Pancasila mendapatkan saingan dengan gagasan-
gagasan lain di masyarakat majemuk seperti Indonesia yang sudah
tentu memiliki berbagai macam ideologi masing-masing. Ini adalah
jeratan yang menjerumuskan rezim Orde Baru, yang mengubah
kontrak sosial menjadi ideologi negara. Ini menjadikan Pancasila harus
bersaing dengan ideologi-ideologi lain dalam masyarakat. Akan
berbeda persoalannya bila rezim itu sadar sejarah dan tetap menjadikan
Pancasila sebagai suatu kontrak sosial. Sebagai kontrak sosial,
Pancasila layak berdiri di atas berbagai ideologi karena ia
merupakan suatu kontrak pembentukan negara. Apabila memang ingin
diubah, berarti negaranya harus dibubarkan lebih dulu. Dengan
demikian, bila kontrak sosial itu tetap disepakati, maka selama itu pula
negara Republik Indonesia bisa tegak berdiri. Sejarah telah
membuktikan, asas-asas kontrak sosial ini di sebagian besar wilayah
Indonesia berhasil menyatukan dan mengonsolidasi negara terhadap
banyak rongrongan seperti gerakan seperatisme dan lainnya. Dari
sejarah rumusan diatas menunjukan bahwa pancasila memberikan
dorongan yang luar biasa dengan nilai-nilai serta makna didalamnya.

12
5. Kesimpulan
Pancasila merupakan ideologi yang sesuai dengan Indonesia karena
mampu mewadahi heterogenitas Indonesia yang tinggi dengan beragamnya
agama, adat, budaya dan lain-lain. Pancasila memiliki arti penting bagi
Indonesia sebagai identitas nasional yang kemudian menjadi ciri khas dari
bangsa Indonesia yang berbeda dari bangsa yang lainnya namun bukan berarti
menganggap rendah bangsa lain, tetapi harus tetap menjunjung persaudaraan
dunia. Dalam perkembangannya, pancasila juga mengalami berbagai
dinamika interpretasi dari masa ke masa.

Bila benar Pancasila itu masih ada pada setiap sanubari kita, Insya
Allah persatuan dan kesatuan negeri ini tetap ada. Dan memang bila benar
Pancasila itu masih melekat kuat di jiwa raga kita ini, Insya Allah kita selalu
mau untuk bertoleransi dalam kehidupan yang damai dan indah. Apabila
pancasila tidak ada dalam diri bangsa indonesia maka negara ini aka kluar dari
jalur kebenaran.

13
BAB II

IDENTITAS NASIONAL

A. PEMBAHASAN

1. PENGERTIAN IDENTITAS NASIONAL


Istilah “ Identitas Nasional “ secara terminologis adalah suatu ciri yang
dimiliki oleh suatu bangsa secara filosofis membedakan bangsa tersebut
dengan bangsa lain. Berdasarkan pengertian ini maka setiap detik bangsa di
dunia ini akan memiliki identitas sendiri-sendiri sesuai dengan keunikan, siat,
ciri-ciri serta karakter dari bangsa tersebut terbentuk secara histories. Maka
pada hakikatnya “ Identitas Nasional” suatu bangsa tidak dapat dipisahkan
dengan jati diri suatu bangsa atau lebih popular disebut sebagai kepribadian
suatu bangsa. Istilah kepribadian sebagai suatu identitas adalah keseluruhan
atau totalitasi dari faktor-faktor biologis, psikologis dan sosiologis yang
mendasari tingkahlaku individu. Oleh karena itu, menurut Ismaun (1981: 6 )
Kepribadian adalah tercermin pada keseluruhan tingkah laku seseorang dalam
hubungan dengan manusia lain.

Berdasarkan uraian diatas , maka pengertian kepribadian sebgai suatu


identitas nasional suatu bangsa, adalah keseluruhan atau totalitas dari
kepribadian individu-individu sebagai unsur yang membentuk bangsa
tersebut.oleh karena itu pengertian identitas nasional suatu bangsa tidak dapat
dipisahkan dengan pengertian “Identity “. Oleh karena itu, identitas nasional
suatu bangsa termasuk identitas nasional Indonesiajuga harus dipahami dalam
konteks dinamis. Bagi bangsa Indonesia dimensi dinamis identitas nasional
bangsa Indonesia blum menunjukkan perkembangan kearah sifat kreatif serta

14
dinamis. Seteah bangsa indonesia mengalami kemerddekaan 17 Agustus 1945,
berbagai perkembangan ke arah kehidupan kebangsaan dan kenegaraan
mengalami kemerosotan dari segi identitas nasional.

Setelah dekrit presiden 5 Juli 1959 bangsa Indonesiakembali ke UUD


1945. Pada saat itu dikenal periode orde lama dengan penekanan kepada
kepemimpinan yang sifatnya sentralistik. Berkembangnya partai komunis
pada periode ini dipandang sebagai keagalan pemerintah untuk
mempertahankan Pancasila ideologi dan dasar negara kesatuan Republik
Indonesia yang berakibat jatuhnya kekuasaan orde lama.

Karakteristik Identitas Nasional Indonesia

Pada hakikatnya Identitas Nasional, meupakan manifestasi nilai-nilai


budaya yang tumbuh dan berkembang dalam berbagai aspek kehidupan suatu
nation ( bangsa ) dengan ciri-ciri khas tertentu yang membuat bangsa
bersangkutan berbeda dengan bangsa lain. Dengan perkataan lain dapat
dikatakan bahwa Identitas Nasional Indonesia adalah Pancasila yang
aktualisasinya tercermin dalam berbagai penataan kehidupan berbangsa dan
bernegara dalam arti luas.

Perlu dikemukakan bahwa nilai-nilai budaya yang tercermin sebagai


identitas nasional tadi bukanlah barang jadi yang sudah selesai “ mandheg”
dalam kebekuan normatif dan dogmatis, melainkan sesuatu yang “ terbuka”-
cenderung terus-menerus bersemi sejalan dengan hasrat mnuju kemajuan yang
dicita-citakanbangsa Indonesia.

Perkembangan Ipteks dan arus globalisasi yang membuat masyarakat


Indonesia harus berhadapan dengan kebudayaan berbagai bangsa di dunia,
sudah sepantasnya menyadarkan kita semua, bahwa pelestarian berbagai
bangsa di dunia, sudah sepantasnya menyadarkan kita semua, bahwa

15
pelestarian budaya sebagai upaya untuk mengembangkan identitas kita semua.
Dalam upaya pengembangan identitas nasional, pelestarian budaya tidak
berarti menutup diri terhadap segala bentuk pengaruh kebudayaan bangsa
Indonesia.

Sebagai komitmen konstitusional yang dirumuskan oleh para pendiri


negara kita dalam pembukaan, khususnya dalam pasal 32 UUD 1945 beserta
penjelasannya, yaitu : “ kebudayaan bangsa ialah kebudayaan yang timbul
sebagai buah usaha budaya rakyat Indonesia.

Kesadaran pentingnya mengembangkan dan memperkaya kebudayaan bangsa


dengan keterbukaan menerima kebudayaan asing yang bernilai positif
semakin tegas diamanatkan dalam pasal 32 UUD 1945 yang diamandemen :

1. Negara memajukan kebudayaan nasional Indonesia ditengah


peradaban dunia menjamin kebebasan masyarakat dalam memelihara
dan mengembangkan nilai-nilai budaya
2. Negara menghormati dan memelihara bahasa daerah sebagai kekayaan
budaya nasional

Sejarah Budaya Bangsa Sebagai Akar Identitas Nasional

Berdasarkan kenyataaan objektif tersebut maka untuk memahami jati diri


bangsa Indonesia serta identitas nasional Indonesia maka tidak dapat
dilepaskan dengan akar-akar budaya yang mendasari identitas nasional
Indonesia. Nilai-nilai esensial yang terkandung dalam pancasila yaitu :
ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan, serta keadilan, dalam
kenyataan secara objektif dimiliki oleh banga Indonesia sejak zaman dahulu
kala sebelum mendirikan negara.

Dasar-dasar pembentukan nasionalisme modern menurut Yamin dirintis oleh


para pejuang kemerdekaan bangsa, anatara lain rintisan yang dilakukan oleh

16
para tokoh pejuang kebangkitan nasional pada tahun 1908, kemudian
dicetuskan pada sumpah pemuda pada tahun 1928.

2. FAKTOR-FAKTOR PENDUKUNG KELAHIRAN IDENTITAS


NASIONAL
Kelahiran suatu Identitas Nasional dari suatu bangsa memiliki sejarah
dalam kelahirannya sendiri, yang sangat berkesan hingga akan dikenang terus
sampai akhir kehidupan bagi penerus bangsa. Adapun faktor-faktor yang
mendukung kelahiran Identitas Nasional Bangsa Indonesia meliputi :
 Faktor Objektif, yang meliputi faktor geografis-ekologis, dan demografis.
Kondisi geografis-ekologis yang membentuk Indonesia sebagai wilayah
kepuluan yang beriklim tropisl.
 Faktor Subjektif, yaitu faktor historis , sosial, politik, dan kebudayaan yang
dimiliki bangsa Indonesia.
Menurut Robert de Ventos, dikutip Manuel Castelles dalam bukunya
“The Power of Identity” (Suryo, 2002), munculnya identitas nasional suatu
bangsa sebagai hasil interaksi historis ada 4 faktor penting, yaitu:
 Faktor primer, mencakup etnisitas, territorial, bahasa, agama, dan yang
sejenisnya
 Faktor pendorong, meliputi pembangunan komunikasi dan teknologi,
lahirnya angkatan bersenjata modern dan pembanguanan lainnya dalam
kehidupan bernegara.
 Faktor penarik, mencakup modifikasi bahasa dalam gramatika yang resmi,
tumbuhnya birokrasi, dan pemantapan sistem pendidikan nasional·
 Faktor reaktif, pada dasarnya tercakup dalam proses pembentukan identitas
nasional bangsa Indonesia yang telah berkembang dari masa sebelum bangsa
Indonesia mencapai kemerdekaan dari penjajahan bangsa lain
 Faktor pembentukan Identitas Bersama. Proses pembentukan bangsa-
negara membutuhkan identitas-identitas untuk menyataukan masyarakat
bangsa yang bersangkutan

17
Cita- Cita, Tujuan dan Visi Negara Indonesia.Bangsa Indonesia bercita-
cita mewujudkan negara yang bersatu, berdaulat, adil dan makmur. Dengan
rumusan singkat, negara Indonesia bercita-cita mewujudkan masyarakat
Indonesia yang adil dan makmur berdasarkan Pancasila dan UUD 1945. Hal
ini sesuai dengan amanat dalam Alenia II Pembukaan UUD 1945 yaitu negara
Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat adil dan makmur.Tujuan Negara
Indonesia selanjutnya terjabar dalam alenia IV Pembukaan UUD 1945. Secara
rinci sbagai berikut :
 Melindungi seganap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia
 Memajukan kesejahteraan umum
 Mencerdaskan Kehidupan bangsa
 Ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan ,
perdamaian abadi, dan keadilan sosialAdapun visi bangsa Indonesia adalah
terwujudnya masyarakat Indonesia yang damai , demokratis, berkeadilan,
berdaya saing, maju dan sejahtera, dalam wadah Negara Kesatuan
Republik Indonesia yang didukung oleh manusia Indonesia yang sehat,
mandiri, beriman, bertakwa dan berahklak mulia, cinta tanah air,
berkesadaran hukum dan lingkungan, mengausai ilmu pengetahuandan
teknologi, serta memiliki etos kerja yang tinggi serta berdisiplin.
Setelah tidak adanya GBHN makan berdasarkan Rencana Pembangunan
Jangka mengenah (RPJM) Nasional 2004-2009, disebutkan bahwa Visi
pembangunan nasional adalah
 Terwujudnya kehidupan masyarakat , bangsa dan negara yang aman,
bersatu, rukun dan damai.
 Terwujudnya masyarakat , bangsa dan negara yang tinggi hukum,
kesetaraan, dan hak asasi manusia. Terwujudnya perekonomian
yangmenyediakan kesempatan kerja dan penghidupan yang layak .

3. UNSUR-UNSUR PEMBENTUK IDENTITAS NASIONAL

a) Suku bangsa

18
Suku bangsa adalah golongan sosial yang khusus yang bersifat askriptif (ada
sejak lahir), yang sama coraknya dengan golongan umur dan jenis kelamin.
Di Indonesia terdapat banyak sekali suku bangsa atau kelompok etnis dengan
tidak kurang 300 dialeg bangsa.
b) Agama

bangsa Indonesia dikenal sebagai masyarakat yang agamis. Agama-agama yan


tumbuh dan berkembang di nusantara adalah agama Islam, Kristen, Katolik,
Hindu, Budha dan Kong Hu Cu. Agama Kong H Cu pada masa orde baru
tidak diakui sebagai agama resmi negara. Namun sejak pemerintahan presiden
Abdurrahman Wahid, istilah agama resmi negara dihapuskan.
c) Kebudayaan

adalah pengetahuan manusia sebagai makhluk social yang isinya adalah


perangkat-perangkat atau model-model pengetahuan yang secara kolektif
digunakan oleh pendukung-pendukungnya untuk menafsirkan dan memahami
lingkungan yang dihadapi dan digunakan sebagi rujukan dan pedoman untuk
bertindak (dalam bentuk kelakuan dan benda-benda kebudayaan) sesuai
dengan lingkungan yang dihadapi
d) Bahasa
merupakan unsure pendukung Identitas Nasonal yang lain. Bahsa dipahami
sebagai system perlambang yang secara arbiter dientuk atas unsure-unsur
ucapan manusia dan yang digunakan sebgai sarana berinteraksi antar manusia.

Dari unsur-unsur Identitas Nasional tersebut dapat dirumuskan pembagiannya


menjadi 3 bagian sebagai berikut :

 Identitas Fundamental, yaitu pancasila merupakan falsafah bangsa, Dasar


Negara, dan Ideologi Negara·

19
 Identitas Instrumental yang berisi UUD 1945 dan tata perundangannya,
Bahasa Indonesia, Lambang Negara, Bendera Negara, Lagu Kebangsaan
“Indonesia Raya”.·
 Identitas Alamiah, yang meliputi Negara kepulauan (Archipelago) dan
pluralisme dalam suku, bahasa, budaya, dan agama, sertakepercayaan

Menurut sumber lain ( http://goecities.com/sttintim/jhontitaley.html) disebutkan


bahwa Satu jati diri dengan dua identitas:

 Identitas Primordial· Orang dengan berbagai latar belakang etnik dan


budaya: jawab, batak, dayak, bugis, bali, timo, maluku, dsb.· Orang dengan
berbagai latar belakang agama: Islam, Kristen, Khatolik, Hindu, Budha, dan
sebagainya.
 Identitas Nasional· Suatu konsep kebangsaan yang tidak pernah ada padanan
sebelumnya.· Perlu diruuskan oleh suku-suku tersebut. Istilah Identitas
Nasional secara terminologis adalah suatu ciri yang dimiliki oleh suatu bangsa
yang secara filosofis membedakan bangsa tersebut dengan bangsa
lain.Eksistensi suatu bangsa pada era globalisasi yang sangat kuat terutama
karena pengaruh kekuasaan internasional. Menurut Berger dalam
The Capitalist Revolution, era globalisasi dewasa ini, ideology kapitalisme
yang akan menguasai dunia. Kapitalisme telah mengubah masyarakat satu
persatu dan menjadi sistem internasional yang menentukan nasib ekonomi
sebagian besar bangsa-bangsa di dunia, dan secara tidak langsung juga nasib,
social, politik dan kebudayaan. Perubahan global ini menurut Fakuyama
membawa perubahan suatu ideologi, yaitu dari ideologi partikular kearah
ideology universal dan dalam kondisi seperti ini kapitalismelah yang akan
menguasainya. Dalam kondisi seperti ini, negara nasional akan dikuasai oleh
negara transnasional yang lazimnya didasari oleh negara-negara dengan
prinsip kapitalisme. Konsekuensinya, negara-negara kebangsaan lambat laun
akan semakin terdesak. Namun demikian, dalam menghadapi proses

20
perubahan tersebut sangat tergantung kepada kemampuan bangsa itu sendiri.
Menurut Toyenbee, cirri khas suatu bangsa yang merupakan local genius
dalam menghadapi pengaruh budaya asing akan menghadapi Challence dan
response. Jika Challence cukup besar sementara response kecil maka bangsa
tersebut akan punah dan hal ini sebagaimana terjadi pada bangsa Aborigin di
Australia dan bangfsa Indian di Amerika. Namun demikian jika Challance
kecil sementara response besar maka bangsa tersebut tidak akan berkembang
menjadi bangsa yang kreatif. Oleh karena itu agar bangsa Indonesia tetap
eksis dalam menghadapi globalisasi maka harus tetap meletakkan jati diri dan
identitas nasional yang merupakan kepribadian bangsa Indonesia sebagai
dasar pengembangan kreatifitas budaya globalisasi. Sebagaimana terjadi di
berbagai negara di dunia, justru dalam era globalisasi dengan penuh tantangan
yang cenderung menghancurkan nasionalisme, munculah kebangkitan
nasional.

4. PANCASILA SEBAGAI KEPRIBADIAN DAN IDENTITAS NASIONAL

Bangsa Indonesia sebagai salah satu bangsa dari masyarakat


internasional, memilki sejarah serta prinsip dalam hidupnya yang berbeda
dengan bangsa-bangsa lain di dunia. Tatkala bangsa Indonesia berkembang
menujufase nasionalisme modern, diletakanlan prinsip-prinsip dasar filsafat
sebagai suatu asas dalam filsafat hidup berbangsa dan bernegara.

21
Prinsip-prinsip dasar itu ditemukan oleh para pendiri bangsa yang
diangkat dari filsafat hidup bangsa Indonesia, yang kemudian diabstraksikan
menjadi suatu prinsip dasar filsafat Negara yaitu Pancasila. Jadi, filsafat suatu
bangsa dan Negara berakar pada pandangan hidup yang bersumber pada
kepribadiannya sendiri.

Dapat pula dikatakan pula bahwa pancasila sebagai dasar filsafat bangsa
dan Negara Indonesia pada hakikatnya bersumber kepada nilai-nilai budaya
dan keagamaan yang dimiliki oleh bangsa Indonesia sebagai kepribadian
bangsa. Jadi, filsafat pancasila itu bukan muncul secara tiba-tiba dan
dipaksakan suatu rezim atau penguasa melainkan melalui suatu historis yang
cukup panjang. Sejarah budaya bangsa sebagai akar Identitas Nasional.
Menurut sumber lain Disebutkan bahwa: kegagalan dalam menjalankan dan
medistribusikan output berbagia agenda pembangnan nasional secaralebih adil
akan berdampak negatif pada persatuan dan kesatuan bangsa. Pada titik inilah
semangat Nasionalisme akan menjadi slah satu elemen utama dalam
memperkuat eksistensi Negara/Bangsa. Study Robert I Rotberg secara
eksplisit mengidentifikasikan salah satu karakteristik penting Negara gagal
(failed states) adalah ketidakmampuan negara mengelola identitas Negara
yang tercermin dalam semangat nasionalisme dalam menyelesaikan berbagai
persoalan nasionalnya. Ketidak mampuan ini dapat memicu intra dan
interstatewar secara hampir bersamaan.

Penataan, pengelolaan, bahkan pengembangan nasionalisme dalam


identitas nasional, dengan demikian akan menjadi prasyarat utama bagi upaya
menciptakan sebuah Negara kuat (strong state). Fenomena globalisasi dengan
berbagai macam aspeknya seakan telah meluluhkan batas-batas tradisional
antarnegara, menghapus jarak fisik antar negara bahkan nasionalisme sebuah
negara. Alhasil, konflik komunal menjadi fenomena umum yang terjadi

22
diberbagai belahan dunia, khususnya negara-negara berkembang. Konflik-
konflik serupa juga melanda Indonesia

Dalam konteks Indonesia, konflik-konflik ini kian diperuncing


karekteristik geografis Indonesia. Berbagai tindakan kekerasan (separatisme)
yang dipicu sentimen etnonasionalis yang terjadi di berbagai wilayah
Indonesia bahkan menyedot perhatian internasional. Nasionalisme bukan saja
dapat dipandang sebagai sikap untuk siap mengorbankan jiwa raga guna
mempertahankan Negara dan kedaulatan nasional, tetapi juga bermakna sikap
kritis untuk member kontribusi positif terhadap segala aspek pembangunan
nasional. Dengan kata lain, sikap nasionalisame membutuhkan sebuah
wisdom dalam mlihat segala kekurangan yang masih kita miliki dalam
kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, dan sekaligus kemauan
untuk terus mengoreksi diri demi tercapainya cita-cita nasional. Makna
falsafah dalam pembukaan UUD 1945, yang berbunyi sebagai berikut:

 Alinea pertama menyatakan: “Bahwa sesungguhnya kemerdekaan itu


hak segala bangsa dan oleh sebab itu maka penjajahan di atas dunia harus
dihapuskan , karena tidak sesuai dengan perikemanusiaan dan
perikeadilan. Maknanya, kemerdekaan adalah hak semua bangsa dan
penjajahan bertentangan dengan hak asasi manusia.
 Alinea kedua menyebutkan: “ dan perjuangan kemerdekaaan Indonesia
telah sampailah kepada saat yang berbahagia dengan selamat sentosa
mengantarkan rakyat Indonesia kepada depan gerbang kemerdekaan

23
Negara Indonesia yang merdeka, berdaulat, adil, dan makmur. Maknanya:
adanya masa depan yang harus diraih (cita-cita)
 Alinea ketiga menyebutkan: “ atas berkat rahmat Allah yang maha kuasa
dan dengan didorong oleh keinginan luhur supaya berkehidupan
kebangsaan yang bebas maka rakyat Indonesia menyatakan dengan ini
kemerdekaannya. Maknanya, bila Negara ingin mencapai cita-cita maka
kehidupan berbangsa dan bernegara harus mendapat ridha Allah SWT
yang merupakan dorongan spiritual

 .Alinea keempat menyebutkan: “ kemudian daripada itu untuk


membentuk suatu pemerintahan Negara Indonesia yang melindungi
segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk
memajukan kesejahteraan umum, menmcerdaskan kehidupan bangsa, dan
ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan,
perdamaian abadi dan keadilan sosial, maka disusunlah kemerdekaan
kebangsaan Indonesia itu dalam susunan Negara republik Indonesia yang
berkedaulatan rakyat dan berdasarkan kepada: ketuhanan yang maha esa,
kemanusiaan yang adil dan beradab, persatuan Indonesia dan kerakyatan
yang dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusawaratan
perwakilan serta dengan mewujudkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat

5. Kesimpulan

Identitas Nasional adalah suatu ciri yang dimiliki oleh suatu bangsa
sebagai pembeda antara negara satu dengan negara yang lainnya. Dapat
dikatakan bahwa Identitas Nasional Indonesia adalah Pancasila yang
aktualisasinya tercermin dalam berbagai penataan kehidupan berbangsa dan
bernegara dalam arti luas. Penerapan tentang Identitas Nasional harus
tercermin pada pola pikir, pola sikap, dan pola tindak yang senantiasa
mendahulukan kepentingan bangsa dan negara daripada kepentingan pribadi
atau kelompok.

24
Dengan kata lain, identitas nasional menjadi pola yang mendasari cara
berpikir, bersikap, dan bertindak dalam rangka menghadapi berbagai masalah
menyangkut kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
Implementasi identitas nasional dalam kehidupan berbangsa dan bernegara
yang mencakup kehidupan politik, ekonomi, sosial budaya, dan pertahanan
keamanan harus tercermin dalam pola pikir, pola sikap, dan pola tindak.

BAB III

DEMOKRASI INDONESIA

A. PEMBAHASAN

1. Demokrasi Indonesia
A. Etimologi

25
Istilah demokrasi berasal dari perkataan yunani demokratia, arti pokok:
demos= rakyat dan kratos = kekuasaan, jadi kekuasaan rakyat atau suatu
bentuk pemerintahan Negara, dimana rakyat berpengaruh di atasnya
singkatnya pemerintahan rakyat. Pemerintahan demokrassi yang tulren adalah
suatu pemerintahan yang sungguh-sungguh melaksanakan kehendak rakyat
yang sebenarnya.

B. Terminologi

Demokrasi adalah bentuk atau mekanisme sistem pemerintahan suatu negara


sebagai upaya mewujudkan kedaulatan rakyat (kekuasaan warganegara) atas
negara untuk dijalankan oleh pemerintah negara tersebut.

C. Menurut para ahli

 Menurut Abraham Lincoln, demokrasi adalah sistem


pemerintahan dari rakyat, oleh rakyat, dan untuk rakyat.
 Charles Costello, demokrasi adalah sistem sosial dan politik
pemerintahan diri dengan kekuasaan-kekuasaan pemerintah yang
dibatasi hukum dan kebiasaan untuk melindungi hak-hak perorangan
warga negara.

 Menurut John L. Esposito, demokrasi pada dasarnya adalah kekuasaan


dari dan untuk rakyat. Oleh karenanya, semuanya berhak untuk
berpartisipasi, baik terlibat aktif maupun mengontrol kebijakan yang
dikeluarkan oleh pemerintah. Selain itu, tentu saja lembaga resmi
pemerintah terdapat pemisahan yang jelas antara unsur eksekutif,
legislatif, maupun yudikatif.
 Menurut Hans Kelsen, demokrasi adalah pemerintahan oleh rakyat dan
untuk rakyat. Yang melaksanakan kekuasaan Negara ialah wakil-wakil
rakyat yang terpilih. Dimana rakyat telah yakin, bahwa segala kehendak

26
dan kepentingannya akan diperhatikan di dalam melaksanakan
kekuasaan Negara.
 Menurut Sidney Hook, demokrasi adalah bentuk pemerintahan dimana
keputusan-keputusan pemerintah yang penting secara langsung atau
tidak didasarkan pada kesepakatan mayoritas yang diberikan secara
bebas dari rakyat dewasa.
 Menurut C.F. Strong , demokrasi adalah Suatu sistem pemerintahan di
mana mayoritas anggota dewan dari masyarakat ikut serta dalam politik
atas dasar sistem perwakilan yang menjamin pemerintah akhirnya
mempertanggungjawabkan tindakan-tindakannya pada mayoritas
tersebut.

2. Bentuk-Bentuk Demokrasi
Berdasarkan titik Perhatian, demokrasi dibedakan atas:
 Demokrasi Formal: menempatkan semua orang dalam kedudukan yang
sama dalam bidang politik tanpa disertai upaya menghilangkan
kesenjangan dalam bidang ekonomi.
 Demokrasi Material: Menciptakan persamaan sosial ekonomi (di negara
sosial komunis).
 Demokrasi Campuran: menciptakan kesejahteraan rakyat dengan
menempatkan persamaan hak setiap orang.

Berdasarkan paham ideologi, demokrasi dibedakan atas:


 Demokrasi Liberal: menekankan pada kebebasan dengan mengabaikan
kepentingan umum, kekuasaan pemerintah terbatas dibatasi oleh
undang-undang. Diterapkan di Amerika, Inggris.

27
 Demokrasi Proletar: bertujuan mensejahterakan rakyat, tidak mengenal
kelas sosial, kekuasaan dipandang sebagai alat yang sah. Dipraktekkan
di negara komunis Polandia Rusia.
 Demokrasi Pancasila: dijiwai dan didasari paham pancasila, ciri khas
bersumber pada tata nilai sosial budaya bangsa.

Berdasarkan penyaluran kehendak rakyat, demokrasi dibedakan atas:


 Demokrasi langsung: mengikutsertakan setiap warga negara dalam
menentukan sesuatu urusan negara.
 Demokrasi tidak langsung: untuk menyalurkan kehendak rakyat melalui
wakil yang duduk di parlemen, disebut juga demokrasi modern.
 Demokrasi perwakilan dengan sitem refrendum: rakyat memilih para
wakilnya untuk duduk di parlemen tetapi parlemen di kontrol oleh
pengaruh rakyat dengan sitem referendum.

3. Nilai-Nilai Demokrasi
Henry B Mayo dalam bukunya “Introduction to Demokratic Theory” merinci
beberapa nilai yang terdapat dalam demokrasi, yaitu:
 Menyelesaikan persoalan secara damai dan melembaga.
 Menjamin terselenggaaranya perubahan secara damai dalam suatu
masyarakat yang sedang berubah.
 Menyelenggarakan pergantian pemimpin secara teratur.
 Membatasi pemakaian kekerasan sampai taraf yang minimum.
 Mengakui serta menganggap wajar adanya keanekaragaman (diversity).
 Menjamin tegaknya keadilan.

4. Kelebihan dan Kekurangan Demokrasi


Sebagai sebuah sistem politik, demokrasi memiliki beberapa kelebihan
dibandingkan sistem politik lainnya. Dalam buku Globalisasi dan Krisis
Demokrasi (41:2007), Dahl menyebutkan bahwa demokrasi setidaknya
demokrasi memiliki sepuluh kelebihan.

28
 Demokrasi mencegah tumbuhnya suatu pemerintahan otokratis
(pemerintahan pada satu orang), karena otokrasi kebanyakan melahirkan
penguasa yang atas nama sesuatu, menggunakan keunggulan suatu
negara bangsa dengan pemaksaan dan kekerasan untuk mencapai
tujuannya.
 Demokrasi menjamin bagi warganya untuk menggunakan hak-hak asasi
yang tidak diberikan oleh sistem yang demokratis.
 Demokrasi menjamin kebebasan pribadi yang lebih luas kepada warga
negaranya daripada alternatif lain yang memungkinkan.
 Demokrasi melindungi orang-orang, yang berhubungan dengan
kepentingan pokok mereka, seperti kelangsungan hidup, cinta, rasa
hormat, dan sebagainya.
 Pemerintahan demokratis memberikan kebebasan untuk menentukan
nasibnya sendiri, sesuai dengan hukum yang mereka pilih sendiri.
 Pemerintahan demokratis memberikan kesempatan sebesar-besarnya
untuk menjalankan tanggung jawab moral.
 Demokrasi membantu perkembangan manusia lebih daripada sistem
lain.
 Pemerintahan demokratis dapat membantu perkembangan kadar
persamaan politik yang relatif tinggi.
 Demokrasi negara-negara demokrasi tidak berperang satu sama lain.
 Negara-negara dengan pemerintahan demokratis biasanya lebih maju
daripada negara dengan pemerintahan non demokratis.
 Selain kelebihan-kelebihan yang disebutkan di atas, tentunya sistem
demokrasi memiliki kelemahan. Beberapa kekurangan dikemukakan
oleh S. N. Dubey.
 Pertama, demokrasi berdasar terhadap anggapan bahwa manusia semua
sama atau sederajat, karena mereka akrab dan memiliki hal serupa
didalam mental, spiritual dan kualitas moral. Akan tetapi para pengkritik
demokrasi membantah bahwa anggapan tersebut. Manusia tampak
sangat berbeda didalam berbagai hal, seperti stamina moral, dan
kapasitas untuk belajar dengan berlatih dan pengalaman.

29
 Kedua, pemerintahan oleh mayoritas merupakan peraturan yang
dipegang oleh manusia biasa, dimana secara umum tidak intelligent,
memiliki opini yang tak terkontrol dan bertindak emosional tanpa
alasan, berpengetahuan terbatas, kekurangan waktu luang yang
diperlukan untuk perolehan dalam memahami informasi, dan curiga atas
kecakapan yang dimiliki oleh orang lain.
 Ketiga, dalam demokrasi yang memerintah adalah publik, sedangkan
publik atau kelompok seringkali beraksi dengan cara mencolok.
 Keempat, demokrasi didasarkan atas sistem partai. Partai-partai
meletakkan perhatian utama untuk mereka sendiri daripada bangsa
mereka. Mereka berkembang diatas ketidaktahuan masyarakat.
 Kelima, propaganda partai dan sering mengunjungi masyarakat tertentu
membutuhkan pengeluaran yang besar.

5. Macam-Macam Demokrasi yang Pernah Berlaku di Indonesia


1. Periode 1945-1959 (Masa Demokrasi Parlementer)
Pasca proklamasi kemerdekaan, kita memulai demokrasi dengan sistem
Demokrasi parlementer pada fase demokrasi ini, peran parlementer serta
partai-partai sangat menonjol. Di satu sisi partai-partai ini memang
berfungsi sebagai wadah dalam pencerdasan dan aspirasi politik, namun
disisi lain, munculnya partai-partai dengan kepentingan dan ideologi yang
berbeda secara tidak langsung menciptakan sekat-sekat antar sesama anak
bangsa. Akibatnya, persatuan yang digalang selama perjuangan melawan
musuh bersama menjadi kendor dan tidak dapat dibina menjadi kekuatan
konstruktif sesudah kemerdekaan.
2. Periode 1959-1965 (Masa Demokrasi Terpimpin)
Kekuasaan cenderung korup dan kekuasaan absolut pasti korup.
Adagium itu adalah gambaran dari demokrasi paca demokrasi parlementer,
pada fase ini, Soekarno mendeklarasikan dirinya sebagai presiden seumur
hidup, dan saat itu pula Dwi tunggal runtuh, karena Bung Hatta memilih

30
mundur dari jabatan wakil presiden karena menilai konsep yang dibawa
Soekarno sudah jauh menyimpang dari cita-cita rakyat. Salah satu
kelemahan dari sistem demokrasi terpemimpin ini adalah tidak adanya
proses check and balance. Karena peran presiden sangat dominan
sementara partai politik praktis menjadi kurang berfungsi.

3. Periode 1966-1998 (Masa Demokrasi Pancasila Era Orde Baru)


Demokrasi pancasila merupakan demokrasi konstitusional yang
menonjolkan system presidensial. Landasan formal periode ini adalah
pancasila, UUD 1945 dan Tap MPRS/MPR dalam rangka untuk
meluruskan kembali penyelewengan terhadap UUD 1945 yang terjadi di
masa Demokrasi Terpimpin, dalam perkembangannya, peran presiden
semakin dominant terhadap lembaga-lembaga Negara yang lain. Melihat
praktek demokrasi pada masa ini, nama pancasila hanya digunakan sebagai
legitimasi politik penguasa saat itu sebab kenyataannya yang dilaksanakan
tidaka sesuai dengan nilai-nilai pancasila.
4. Periode 1999- Sekarang (Masa Demokrasi Pancasila Era Reformasi)
Demokrasi yang dikembangkan pada masa reformasi pada dasarnya adalah
demokrasi dengan mendasarkan pada Pancasila dan UUD 1945, dengan
penyempurnaan pelaksanaannya dan perbaikan peraturan-peraturan yang
tidak demokratis, dengan meningkatkan peran lembaga-lembaga tinggi dan
tertinggi negara dengan menegaskan fungsi, wewenang dan tanggung
jawab yang mengacu pada prinsip pemisahan kekuasaan dan tata hubungan
yang jelas antara lembaga-lembaga eksekutif, legislatif dan yudikatif.
Demokrasi Indonesia saat ini telah dimulai dengan terbentuknya DPR –
MPR hasil Pemilu 1999 yang telah memilih presiden dan wakil presiden
serta terbentuknya lembaga-lembaga tinggi yang lain. Masa reformasi
berusaha membangun kembali kehidupan yang demokratis antara lain:

31
a. Keluarnya Ketetapan MPR RI No. X/MPR/1998 tentang pokok-pokok
reformasi.
b. Ketetapan No. VII/MPR/1998 tentang pencabutan tap MPR tentang
Referandum.
c. Tap MPR RI No. XI/MPR/1998 tentang penyelenggaraan Negara yang
bebas dari KKN.
d. Tap MPR RI No. XIII/MPR/1998 tentang pembatasan Masa Jabatan
Presiden dan Wakil Presiden RI.
e. Amandemen UUD 1945 sudah sampai amandemen I, II, III, IV.
Pada Masa Reformasi berhasil menyelenggarakan pemiluhan umum
sudah empat kali yaitu tahun 1999, 2004, 2009, dan tahun 2014.

6. Pendidikan Demokrasi di Indonesia


Dari mulai tahun 1960 sampai sekarang, pendidikan demokrasi telah
dilaksanakan walaupun dengan substansi yang berbeda, karena faktor
kepentingan penguasa. Di tingkat persekolahan mata pelajaran yang memiliki
visi dan misi yang jelas sebagai pendidikan demokrasi adalah Pendidikan
Kewarganegaraan (PKn). Hal ini sebagaimana dikemukakan oleh Winataputra
dkk (2004:2), bahwa: "... PKn dapat disikapi sebagai: pendidikan
Kewarganegaraan, pendidikan politik, pendidikan nilai dan moral, pendidikan
kebangsaan, pendidikan kemasyarakatan, pendidikan hukum dan hak asasi
manusia, dan pendidikan demokrasi". Kemudian Winataputra dkk (2004:3),
mengemukakan bahwa: "Secara keseluruhan PKn memiliki fungsi yang
strategis untuk mewujudkan esensi tujuan pendidikan nasional membentuk
warga negara yang demokratis dan bertanggung jawab"- Pentingnya PKn
sebagai wahana formal pendidikan demokrasi disadari oleh para pakar
pendidikan dan para pengambil keputusan. Hal ini sebagaimana tercantum
dalam pasal 37 UU No 20 tahun 2003 tentang Sistem Pendidikar Nasional
(Sisdiknas), di mana PKn merupakan muatan kurikulum wajib dan mulai
pendidikan dasar sampai dengan pendidikan tinggi. Suatu Negara yang

32
menerapkan sistem demokrasi dimanapun berada, pada dasarnya untuk
melindungi hak-hak warga negaranya, dan sacara tidak langsung
menginginkan warga negaranya memiliki wawasan, rnenyadari akan
keharusannya serta menampakkan partisipasinya sesuai dengan status dan
perannya dalan masyarakat.

7. Kesimpulan
Dari makalah yang disusun, kita dapat mengambil kesimpulan bahwa:
1. Demokrasi adalah bentuk atau mekanisme sistem pemerintahan suatu
negara sebagai upaya mewujudkan kedaulatan rakyat (kekuasaan
warganegara) atas negara untuk dijalankan oleh pemerintah negara
tersebut.
2. Demokrasi berdasarkan titik perhatian, dibedakan atas demokrasi formal,
demokrasi material, dan demokrasi campuran. Demokrasi berdasarkan
paham ideologi, dibedakan atas demokrasi liberal, demokrasi proletar, dan
demokrasi pancasila. Demokrasi berdasarkan penyaluran kehendak rakyat,
dibedakan atas demokrasi langsung, demokrasi tidak langsung, dan
demokrasi perwakilan.
3. Terdapat 8 nilai demokrasi, yaitu menyelesaikan persoalan secara damai
dan melembaga, menjamin terselenggaaranya perubahan secara damai
dalam suatu masyarakat yang sedang berubah, menyelenggarakan
pergantian pemimpin secara teratur, membatasi pemakaian kekerasan
sampai taraf yang minimum, mengakui serta menganggap wajar adanya
keanekaragaman (diversity), dan menjamin tegaknya keadilan.
4. Demokrasi memiliki kelebihan dan kekurangan, yang membuatnya
berbeda, namun tidak membuatnya menjadi lebih buruk daripada sistem
politik lainnya.
5. Pada periode 1945-1959 berlaku sistem demokrasi parlementer, periode
1959-1965 berlaku sistem demokrasi terpimpin, periode 1966-1998

33
berlaku sistem demokrasi pancasila era Orde Baru, dan periode 1999-
sekarang berlaku sistem demokrasi Pancasila era Reformasi.
6. Pendidikan demokrasi sangat diperlukan, agar warga negaranya mengerti,
menghargai kesempatan dan tanggungjawab sebagai warga negara yang
demokratis

BAB IV

HAK ASASI MANUSIA

A. PEMBAHASAN

1. Hak Asasi Manusia


Hak Asasi Manusia atau HAM adalah hak-hak yang sudah dipunyai oleh
seseorang sejak ia masih dalam kandungan. Hak asasi manusia dapat berlaku
secara universal. Dasar-dasar HAM yang tertuang dalam deklarasi
kemerdekaan Amerika Serikat atau Declaration of Independence of USA serta
yang tercantum dalam UUD 1945 Republik Indonesia, seperti yang terdapat
pada pasal 27 ayat 1, pasal 28, pasal 29 ayat 2, pasal 31 ayat 1, serta pasal 30
ayat 1.

Dalam teori perjanjian bernegara, terdapat Pactum Unionis serta Pactum


Subjectionis. Pactum unionis merupakan suatu perjanjian antarindividu guna
membentuk negara, sedangkan pactum subjectionis merupakan suatu
perjanjian antara individu serta negara yang dibentuk. Thomas Hobbes
mengakui Pactum Subjectionis dan tidak mengakui Pactum Unionis. John
Lock mengakui keduanya yaitu Pactum Unionis dan Pactum Subjectionis,
sedangkan JJ Roessaeu hanya mengakui Pactum Unionis.

34
Ketiga paham ini berpendapat demikian. Namun pada dasarnya teori
perjanjian tersebut mengamanahkan adanya suatu perlindungan Hak Asasi
Warga Negara yang wajib dijamin oleh penguasa dan bentuk jaminan tersebut
haruslah tertuang dalam konstitusi Dalam kaitannya dengan hal tersebut,
HAM merupakan hak fundamental yang tidak dapat dicabut karena ia adalah
seorang manusia. HAM yang dirujuk sekarang merupakan seperangkat hak
yang dikembangkan PBB sejak awal berakhirnya perang dunia II. Sebagai
konsekuensinya, negara-negara tidak dapat berkelit untuk tidak melindungi
hak asasi manusia yang bukan warga negaranya.

Selama masih menyangkut persoalan HAM pada masing-masing


negara, tanpa kecuali, pada tataran tertentu mempunyai tanggung jawab,
khususnya terkait pemenuhan hak asasi manusia pribadi-pribadi yang terdapat
pada jurisdiksinya, termasuk orang asing. Oleh karena itu, pada tataran
tertentu, akan menjadi sangat salah untuk menyamakan antara hak asasi
manusia dengan hak-hak lainnya yang dimiliki oleh warga negara. Hak asasi
manusia sudah dimiliki oleh siapa saja.Alasan di atas pula yang dapat
menyebabkan hak asasi manusia merupakan bagian integral dari tiap kajian
dalam disiplin ilmu hukum internasional. Oleh karena itu bukan sesuatu yang
kontroversial lagi apabila suatu komunitas internasional mempunyai
kepedulian yang serius dan bersifat nyata terhadap berbagai isu tentang hak
asasi manusida tingkat domestik.Peran komunitas internasional sangat pokok
sebagai perlindungan HAM karena sifat serta watak HAM itu sendiri
merupakan suatu mekanisme pertahanan dan perlindungan setiap individu
terhadap kekuasaan negara yang rentan untuk disalahgunakan, sebagaimana
yang sering di buktikan sejarah umat manusia.

35
 Contoh Pelanggaran HAM
 Penindasan serta merampas hak rakyat dan oposisi dengan cara yang
sewenang-wenang.
 Menghambat dan membatasi dalam kebebasan pers, pendapat, serta
berkumpul bagi hak rakyat dan oposisi.
 Hukum diperlakukan secara tidak adil dan juga tidak manusiawi.
 Manipulatif dan membuat aturan-aturan pemilihan umum sesuai dengan
keinginan dari penguasa dan partai otoriter tanpa diikuti oleh rakyat dan
oposisi.
 Penegak hukum atau petugas keamanan melakukan kekerasan terhadap
rakyat dan oposisi.
 Deskriminasi adalah pembatasan, pengucilan, serta pelecehan yang
dilakukan baik itu secara langsung atau tidak langsung yang didasarkan
atas perbedaan manusia suku, ras, etnis, serta agama.
 Penyiksaan merupakan suatu perbuatan yang menimbulkan rasa sakit
baik itu jasmani maupun rohani.
 Pengertian Hak Asasi Manusia Menurut Para Ahli
 UU No. 39 Tahun 1999Menurut UU No. 39 tahun 1999 HAM ialah
seperangkat hak yang melekat pada hakikat setiap keberadaan manusia
yang merupakan makhluk Tuhan Yang Maha Esa. Hak merupakan
anugerah-Nya yang haruslah untuk dihormati, dijunjung tinggi, serta
dilindungi oleh Negara, hukum, pemerintah, dan setiap orang untuk
kehormatan serta perlindungan harkat martabat manusia.

 John LockeHAM merupakan suatu hak yang diberikan langsung oleh


Tuhan yang bersifat kodrati. Artinya adalah hak yang dimiliki oleh

36
setiap manusia menurut kodratnya dan tidak dapat dipisahkan
hakikatnya, sehingga sifatnya adalah suci.

 David Beetham dan Kevin BoyleHak asasi manusia dan kebebasan


fundamental adalah hak-hak individual dan berasal dari berbagai
kebutuhan serta kapasitas-kapasitas manusia.

 Haar TilarHAM adalah hak yang melekat pada diri tiap insan, apabila
tiap insan tidak memiliki hak-hak itu maka setiap insan tersebut tidak
bisa hidup seperti manusia. Hak tersebut didapatkan pada saat sejak
lahir ke dunia.

 Prof. Koentjoro PoerbopranotoMenurut Prof. Koentjoro Poerbopranoto,


hak asasi manusia adalah suatu hak yang bersifat mendasar. Hak yang
telah dimiliki setiap manusia dengan berdasarkan kodratnya yang tidak
dapat bisa dipisahkan sehingga HAM bersifat suci.

 Mahfudz M.D.HAM merupakan hak yang sudah melekat pada martabat


setiap manusia dan hak tersebut sudah dibawa pada saat sejak lahir ke
dunia dan pada hakikatnya hak tersebut memiliki sifat kodrati.

 MuladiHak asasi manusia adalah segala hak pokok atau mendasar yang
melekat pada diri setiap manusia dalam kehidupannya.

 Peter R. BaehrHak asasi manusia adalah hak dasar yang bersifat mutlak
dan harus dimiliki oleh setiap insan di dunia guna perkembangan
dirinya.

 Karel VasakHak asasi manusia merupakan 3 generasi yang didapat dari


revolusi Prancis. Karel Vasak mengistilahkan generasi hal ini karena
yang dimaksud untuk merujuk pada inti serta ruang lingkup dari hak

37
yang menjadi suatu prioritas utama dalam beberapa kurun waktu
tertentu.

 Miriam BudiarjoHak asasi manusia adalah hak yang harus dimiliki pada
setiap orang yang dibawa sjak lahir ke dunia dan menurut Miriam
Budiarjo hak tersebut memiliki sifat yang universal, hal ini karena
dimiliki tanpa adanya perbedaan ras suku, budaya, agama, kelamin, dan
sebagainya.

 C. de RoverHak asasi manusia merupakan hak hukum yang harus


dimiliki oleh tiap orang sebagai manusia. Hak tersebut memiliki sifat
yang universal serta dimiliki oleh setiap orang. Hak tersebut seringkali
dilanggar, namun hak-hak tersebut tidak akan pernah untuk dapat
dihapuskan. Hak asasi merupakan hak hukum, hal ini berarti bahwa hak
tersebut merupakan hukum. Hak asasi manusia itu sendiri dilindungi
oleh konstitusi serta hukum nasional diberbagai negara di dunia. HAM
merupakan hak dasar yang dibawa manusia sejak lahir yang merupakan
anugerah Tuhan Yang Maha Esa. Hak asasi manusia haruslah dihormati,
dilindungi, dan dijunjung tinggi. Hak asasi manusia mempunyai sifat
yang universal dan abadi.

 Austin-RanneyHak asasi manusia merupakan ruang kebebasan bagi


setiap individu yang dirumuskan dengan jelas dan rinci dalam konstitusi
serta sudah dijamin pelaksanaannya oleh pemerintah.

 A.J.M. MilneHak asasi manusia merupakan suatu hak yang sudah


dimiliki oleh semua umat manusia di dunia, di segala masa, dan juga di
segala tempat karena keutamaan keberadaannya ialah sebagai manusia.

 Franz Magnis SusenoHak asasi manusia ialah hak-hak yang sudah


dimiliki pada setiap manusia dan bukan karena diberikan oleh
masyarakat. Bukan karena hukum positif yang berlaku, namun dengan

38
berdasarkan martabatnya sebagai seorang manusia. Manusia memiliki
HAM karena ia adalah manusia.

 Ciri Khusus Hak Asasi Manusia


Hak asasi manusia atau HAM mempunya beberapa ciri-ciri khusus
jika dibandingkan dengan hak-hak yang lainnya. Berikut ciri khusus
hak asasi manusia.

 Tidak Dapat dicabut, HAM tidak dapat dihilangkan atau diserahkan.


 Tidak dapat dibagi, semua orang berhak untuk mendapatkan semua hak,
baik itu hak sipil, politik, hak ekonomi, sosial, dan budaya.
 Hakiki, HAM merupakan hak asasi semua manusia yang sudah pada saat
manusia itu lahir.
 Universal, HAM berlaku bagi semua orang tanpa memandang status,
suku, jenis kelamin, atau perbedaan yang lainnya. Persamaan
merupakan salah satu dari berbagai ide hak asasi manusia yang
mendasar.

2. Macam-Macam HAM
Ada bermacam-macam hak asasi manusia dan secara garis besar, hak
asasi manusia dapat digolongkan menjadi 6 macam. Berikut macam-
macam HAM.
1. Hak Asasi Pribadi
Hak asasi pribadi ialah hak yang masih berhubungan dengan
kehidupan pribadi manusia. Contoh dari hak asasi pribadi sebagai
berikut :
 Hak kebebasan untuk dapat bergerak, bepergian, serta berpindah-
pindah tempat.

39
 Hak kebebasan dalam mengeluarkan atau menyatakan suatu
pendapat.
 Hak kebebasan dalam memilih dan juga aktif berorganisasi.
 Hak kebebasan dalam memilih, memeluk, dan menjalankan
agama yang diyakini oleh tiap-tiap manusia.
2. Hak Asasi Politik
Hak asasi politik ialah hak yang berhubungan dengan kehidupan
politik. Contoh dari hak asasi politik sebagai berikut :
 Hak dalam memilih dan dipilih dalam suatu pemilihan umum.
 Hak ikut serta dalam berbagai kegiatan pemerintahan.
 Hak guna dalam membuat dan mendirikan partai politik serta
mendirikan organisasi politik lainnya.
 Hak untuk membuat serta mengajukan usulan petisi.

3. Hak Asasi Hukum


Hak asasi hukum ialah kesamaan kedudukan dalam hukum dan
juga pemerintahan, yaitu hak yang berhubungan dengan berbagai
kehidupan hukum dan juga pemerintahan. Contoh dari hak asasi
hukum sebagai berikut :
 Hak guna mendapatkan perlakuan yang sama dalam hukum serta
pemerintahan.
 Hak menjadi pegawai negeri sipil atau PNS.
 Hak untuk mendapat layanan dan perlindungan hukum.

4. Hak Asasi Ekonomi


Hak asasi ekonomi ialah hak yang berhubungan dengan berbagai
kegiatan perekonomian. Contoh dari hak asasi ekonomi sebagai
berikut :
 Hak kebebasan dalam melakukan berbagai kegiatan jual beli.
 Hak kebebasan dalam mengadakan perjanjian kontrak.
 Hak kebebasan dalam menyelenggarakan kegiatan sewa-
menyewa atau utang piutang.
 Hak kebebasan untuk mempunyai sesuatu.
 Hak memiliki serta mendapatkan pekerjaan yang layak.

40
5. Hak Asasi Peradilan
Hak asasi peradilan ialah hak untuk diperlakukan sama terhadap
tata cara pengadilan. Contoh dari hak asasi peradilan sebagai
berikut :
 Hak dalam mendapatkan pembelaan hukum di depan pengadilan.
 Hak persamaan dalam perlakuan penggeledahan, penahanan,
penyelidikan, penangkapan di muka hukum.

6. Hak Asasi Sosial Budaya


Hak asasi sosial budaya ialah hak yang brhubungan dengan
kehidupan dalam bermasyarakat. Contoh hak asasi sosial budaya
sebagai berikut :
 Hak dalam memilih, menentukan, serta mendapatkan pendidikan.
 Hak mendapatkan pengajaran.
 Hak dalam mengembangkan budaya yang sesuai dengan bakat
dan juga minat.

3. Pelanggaran HAM Di Indonesia

1. Kasus tragedi 1965-1966

Sejumlah jenderal telah dibunuh dalam peristiwa 30 September tahun


1965. Pemerintahan pada masa orde baru menuding Partai Komunis
Indonesia (PKI) sebagai penyebab masalahnya..
Razia tersebut dikenal dengan operasi pembersihan partai komunis
Indonesia (PKI). Komnas HAM telah memperkirakan bahwa setidaknya
500.000 hingga 3 juta warga tewas dibunuh pada saat itu. Ribuan warga

41
lainnya diasingkan serta jutaan orang lainnya hidup dibawah bayang-
bayang ‘cap PKI’ hingga bertahun-tahun.
Dalam peristiwa tersebut, Komnas HAM malah balik menuding Komando
Operasi Pemulihan Kemanan serta semua panglima militer [ada daerah
yang menjabat pada saat itu sebagai pihak yang bertanggungjawab.
Sampai saat ini, kasus tragedi 1965-1966 masih ditangani oleh Kejaksaan
Agung. Akan tetapi penanganannya lamban dan pada tahun 2013 lalu,
Kejaksaan mengembalikan berkas-berkas tersebut kepada Komnas HAM,
dengan alasan data yang di dapat kurang lengkap

2. Kasus penembakan misterius (Petrus) pada tahun 1982-1985

Penembakan misterius atau dapat disebut juga dengan Petrus alias operasi
clurit merupakan sebuah operasi rahasia yang digelar oleh mantan
Presiden Soeharto dengan dalih untuk mengatasi tingkat kejahatan yang
tinggi pada saat itu.
Operasi tersebut meliputi operasi penangkapan dan juga pembunuhan
terhadap orang yang dianggap mengganggu ketentraman dan keamanan
masyarakat, khususnya di daerah Jakarta dan juga Jawa Tengah.
Pelakunya tidak jelas, tidak pernah tertangkap, dan tidak pernah diadili.
Hasil dari operasi clurit, sebanyak 532 orang tewas pada tahun 1983.
Dari jumlah tersebut, 367 orang tewas yang diakibatkan karena luka
tembakan. Kemudian tahun 1984, tercatat sekitar 107 orang tewas dan di
antaranya 15 orang tewas akibat ditembak. Selang setahun kemudian,
tercatat 74 orang tewas dan 28 di antaranya tewas akibat ditembak.
Korban ‘Tembakan Misterius’ tersebut selalu ditemukan dalam keadaan
tangan dan lehernya terikat. Sebagian besar dari korbannya juga
dimasukkan ke karung dan ditinggal di pinggir jalan, depan rumah, buang
ke sungai, kebut, laut, dan hutan

3. Tragedi Semanggi dan Kerusuhan pada Mei Tahun 1998

42
Pada tanggal 13 hingga 15 Mei 1998, terjadi berbagai kerusuhan massif
yang terjadi hampir di seluruh tanah air. Puncaknya kerusuhan ini di
Jakarta. Kerusuhan ini diawali dengan kondisi krisis finansial Asia yang
semakin hari semakin memburuk. Dan dipicu oleh tewasnya 4 anggota
mahasiswa Universitas Trisakti yang terkena tembakan dalam demonstrasi
pada 12 Mei tahun 1998.

Dalam proses hukumnya, Kejaksaan Agung menyatakan, kasus tersebut


dapat ditindak lanjuti apabila ada rekomendasi dari DPR ke Presiden.
Karena belum adanya rekomendasi, Kejaksaan Agung mengembalikan
berkas penyelidikan tragedi tersebut kepada Komnas HAM. Namun,
Kejaksaan Agung beralasan bahwa kasus ini tidak bisa ditindak lanjuti
karena DPR sudah memutuskannya, bahwa tidak ditemukan pelanggaran
hak asasi manusia berat di dalamnya.

4. Landasan Hukum HAM

A. Instrumen Nasional :
 UUD 1945 beserta amandemenya;
 Tap MPR No. XVII/MPR/1998;
 UU No. 39 Tahun 1999;
 UU No. 26 Tahun 2000;
 UU No. 40 Tahun 2008;
 Peraturan perundang-undangan nasional lainnya yang terkait.
B. Instrumen Internasional :
 Piagam PBB, 1945;
 Deklarasi Universal HAM 1948;

43
 Instrumen internasioanl lain mengenai HAM yang telah disahkan
dan diterima oleh Indonesia.

4. Upaya Yang Dilakukan Pemerintah Indonesia Dalam Penegakkan HAM


Dewasa ini banyak kalangan yang berasumsi negatif terhadap pemerintah
dalam menegakkan HAM. Sangat perlu diketahui bahwa pemerintah
Indonesia sudah sangat serius dalam menegakkan HAM. Hal ini dapat kita
lihat dari upaya pemerintah sebagai berikut;
Indonesia menyambut baik kerja sama internasional dalam upaya menegakkan
HAM di seluruh dunia atau di setiap negara dan Indonesia sangat merespons
terhadap pelanggaran HAM internasional. Hal ini dapat dibuktikan dengan
kecaman Presiden atas beberapa agresi militer di beberapa daerah akhir-akhir
ini contoh; Irak, Afghanistan, dan baru-baru ini Indonesia juga memaksa PBB
untuk bertindak tegas kepada Israel yang telah menginvasi Palestina dan
menimbulkan banyak korban sipil, wanita dan anak-anak.

44
5. Komitmen Pemerintah Indonesia dalam mewujudkan penegakan HAM,
antara lain telah ditunjukkan dalam prioritas pembangunan Nasional tahun
2000-2004 (Propenas) dengan pembentukan kelembagaan yang berkaitan
dengan HAM. Dalam hal kelembagaan telah dibentuk Komisi Nasional Hak
Asasi Manusia dengan kepres nomor 50 tahun 1993, serta pembentukan
Komisi Anti Kekerasan terhadap perempuan.

1. Pengeluaran Undang-undang Nomor 39 Tahun 1999 tentang hak asasi


manusia ,
Undang-undang nomor 26 tahun 2000 tentang pengadilan HAM, serta masih
banyak UU yang lain yang belum tersebutkan menyangkut penegakan hak
asasi manusia.
Menjadi titik berat adalah hal-hal yang tercantum dalam UU nomor 39 tahun
1999 tentang hak asasi manusia adalah sebagai berikut;
1. Hak untuk hidup.
2. Hak berkeluarga.
3. Hak memperoleh keadilan.
4. Hak atas kebebasan pribadi.

45
6. Kesimpulan
HAM adalah hak-hak dasar yang dimiliki oleh manusia sesuai dengan
kiprahnya. Setiap individu mempunyai keinginan agar HAM-nya terpenuhi,
tapi satu hal yang perlu kita ingat bahwa jangan pernah melanggar atau
menindas HAM orang lain.

HAM setiap individu dibatasi oleh HAM orang lain. Dalam Islam, Islam
sudah lebih dulu memperhatikan HAM. Ajaran Islam tentang Islam dapat
dijumpai dalam sumber utama ajaran Islam itu yaitu Al-Quran dan Hadits
yang merupakan sumber ajaran normative, juga terdapat dalam praktik
kehidupan umat Islam.

Penegakan HAM di Indonesia masih dirasa kurang,karena masih banyak


terjadi kasus-kasus pelanggaran HAM, baik kasus-kasus yang ringan maupun
yang dapat dikategorikan kasus pelanggaran HAM yang berat. Upaya
pemerintah dalam penegakan HAM kini mulai terasa dengan dibentuknya
beberapa lembaga HAM dan diharapkan dapat mewujudkan keadilan dalam
HAM setiap warga negara Indonesia.

7. Saran
Sebagai makhluk sosial kita harus mampu mempertahankan dan
memperjuangkan HAM kita sendiri. Di samping itu kita juga harus bisa
menghormati dan menjaga HAM orang lain jangan sampai kita melakukan

46
pelanggaran HAM. Dan jangan sampai pula HAM kita dilanggar dam diinjak-
injak oleh rang lain.

BAB V

HAK DAN KEWAJIBAN WARGA NEGARA

A. PEMBAHASAN

1. Pengertian Hak Dan Kewajiban Warga Negara


Hak adalah segala sesuatu yang pantas dan mutlak untuk didapatkan oleh
individu sebagai anggota warga negara sejak masih berada dalam kandungan .
Hak pada umumnya didapat dengan cara diperjuangkan melalui
pertanggungjawaban atas kewajiban .

Contoh Hak Warga Negara Indonesia :


1. Setiap warga negara berhak mendapatkan perlindungan hukum.
2. Setiap warga negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan yang layak.

3. Setiap warga negara memiliki kedudukan yang sama di mata hukum dan
di dalam pemerintahan.

4. Setiap warga negara bebas untuk memilih, memeluk dan menjalankan


agama dan kepercayaan masing-masing yang dipercayai.

5. Setiap warga negara berhak memperoleh pendidikan dan pengajaran.

47
6. Setiap warga negara berhak mempertahankan wilayah negara kesatuan
Indonesia atau NKRI dari serangan musuh.

7. Setiap warga negara memiliki hak sama dalam kemerdekaan berserikat,


berkumpul mengeluarkan pendapat secara lisan dan tulisan sesuai undang-
undang yang berlaku.

Kewajiban adalah segala sesuatu yang dianggap sebagai suatu keharusan /


kewajiban untuk dilaksanakan oleh individu sebagai anggota warga negara
guna mendapatkan hak yang pantas untuk didapat . Kewajiban pada umumnya
mengarah pada suatu keharusan / kewajiban bagi individu dalam
melaksanakan peran sebagai anggota warga negara guna mendapat pengakuan
akan hak yang sesuai dengan pelaksanaan kewajiban tersebut.

Contoh Kewajiban Warga Negara Indonesia :


1. Setiap warga negara memiliki kewajiban untuk berperan serta dalam
membela, mempertahankan kedaulatan negara indonesia dari serangan
musuh.
2. Setiap warga negara wajib membayar pajak dan retribusi yang telah
ditetapkan oleh pemerintah pusat dan pemerintah daerah (pemda).

3. Setiap warga negara wajib mentaati serta menjunjung tinggi dasar negara,
hukum dan pemerintahan tanpa terkecuali, serta dijalankan dengan
sebaik-baiknya.

4. Setiap warga negara berkewajiban taat, tunduk dan patuh terhadap segala
hukum yang berlaku di wilayah negara Indonesia.

48
5. Setiap warga negara wajib turut serta dalam pembangunan untuk
membangun bangsa agar bangsa kita bisa berkembang dan maju ke arah
yang lebih baik

Kewajiban warga negara berdasarkan UUD 1945 :


1. Membayar pajak.
2. Membela pertahanan dan keamanan.

3. Menghormati hak asasi.

4. Menjunjung hukum dan pemerintahan.

5. Ikut serta membela negara.

6. Tunduk pada pembatasan yang ditetapkan oleh UU.

7. Wajib mengikuti pendidikan dasar.

Berikut adalah isi dari pasal yang menyatakan HAK dan KEWAJIBAN warga
Negara dalam UUD 1945 :
 Pasal 26 ayat 1 yang menjadi warga Negara adalah orang-orang bangsa
Indonesia asli dan orang-orang bangsa lain yang disahkan dengan
undang-undang sebagai warga Negara pada ayat 2, syarat –syarat
mengenai kewarganegaraan ditetapkan dgn undang-undang.
 Pasal 27 ayat 1 bahwa segala warga Negara bersamaan kedudukan nya
didalam hukum dan pemerintahan wajib menjunjung hukum dan

49
pemerintahan itu dengan tidak ada kecualinya. Pada ayat 2 disebutkan
bahwa tiap-tiap warga Negara berhak atas pekerjaan dan penghidupan
yang layak bagi kemanusiaan.
 Pasal 28 disebutkan bahwa kemerdekaan berserikat dan berkumpul,
mengeluarkan pikiran dgn lisan dan sebagainya ditetapkan dgn undang-
undang.
 Pasal 30 ayat 1 bahwa hak dan kewajiban warga negara untuk ikut serta
dalam pembelaan negara dan ayat 2 mengatakan pengaturan lebih lanjut
diatur dengan UU.

Warga Negara adalah penduduk yang sepenuhnya dapat diatur oleh


Pemerintah Negara tersebut dan mengakui Pemerintahnya sendiri. Adapun
pengertian penduduk menurut Kansil adalah mereka yang telah memenuhi
syarat-syarat tertentu yang ditetapkan oleh peraturan negara yang
bersangkutan, diperkenankan mempunyai tempat tinggal pokok (domisili)
dalam wilayah negara itu.
Pengertian warga negara menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (2002)
adalah sebuah penduduk sebuah negara atau bangsa berdasarkan keturunan,
tempat kelahiran, dan sebagainya, yang mempunyai kewajiban dan hak penuh
sebagai seorang warga dari negara itu. Sedangkan menurut Dr. A.S. Hikam
(2000), adalah anggota dari sebuah komunitas yang membentuk itu sendiri.
Beberapa pengertian tentang warganegara juga diatur oleh UUD 1945, pasal
26 menyatakan : “ warga negara adalah bangsa Indonesia asli dan bangsa lain
yang disahkan undang-undang sebagai warga negara”.
Pasal 1 UU No. 22/1958, dan UU Np. 12/2006 tentang Kewarganegaraan
Republik Indonesia, menekankan kepada peraturan yang menyatakan bahwa
warga negara RI adalah orang yang berdasarkan perundang-undangan dan
atau perjanjian-perjanjian dan atau peraturan yang berlaku sejak Proklamasi
17 Agustus 1945 sudah menjadi warga negara RI.

50
Warga negara dari suatu negara merupakan pendukung dan penanggung jawab
kemajuan dan kemunduran suatu negara. Oleh karena itu, seseorang yang
menjadi anggota atau warga suatu negara haruslah ditentukan oleh UU yang
dibuat oleh negara tersebut. Sebelum negara menentukan siapa yang menjadi
warga negara, maka negara harus mengakui bahwa setiap orang berhak
memilih kewarganegaraan, memilih tempat tinggal di wilayah negara dan
meninggalkannya serta berhak kembali sebagaimana diatur pasal 28 E ayat (1)
UUD 1945.
Pernyataan ini berarti bahwa orang-orang yang tinggal dalam wilayah negara
dapat iklasifikasikian menjadi :
A. Warga negara Indonesia, adalah orang-orang bangsa Indonesia asli dan
orang-orang bangsa lain yang disahkan dengan undang-undang sebagai
warga negara.
B. Penduduk, yaitu orang-orang asing yang tinggal dalam negara bersifat
sementara sesuai dengan visa (surat ijin untuk memasuki suatu negara dan
tinggal sementara yang diberikan oleh pejabat suatu negara yang dituju)
yang diberikan negara melalui kantor imigrasi.

Adapun untuk menentukan siapa-siapa yang menjadi warga negara, digunakan


2 kriterium.
1. Kriterium kelahiran
Berdasarkan kriterium ini, masih dibedakan lagi menjadi 2, yaitu:
a) Kriterium kelahiran menurut asas keibubapaan atau disebut pula Ius
Sanguinis. Di dalam asas ini, seseorang memperoleh
kewarganegaraan suatu negara berdasarkan asas kewarganegaraan
orang tuanya, di manapun ia dilahirkan.
b) Kriterium kelahiran menurut asas tempat kelahiran atau Ius Soli. Di
dalam asas ini, seseorang memperoleh kewarganeraannya berdasarkan

51
negara tempat di mana dia dilahirkan, meskipun orang tuanya bukan
warga negara dari negara tersebut.

Kedua prinsip kewarganegaraan ini digunakan secara bersama dengan


mengutamakan salah satu, tetapi tanpa meniadakan yang satu. Konflik antara
Ius Soli dan Ius Sanguinis akan menyebabkan terjadinya kewarganegaraan
rangkap (bi-patride) atau tidak mempunya kewarganegaraan sama sekali (a-
patride). Berhubungan dengan itu, maka untuk menentukan kewarga negaraan
seseorang digunakan 2 stelsel kewarganegaraan (di samping kedua asas di
atas), yaitu stelsel aktif dan stelsel pasif.
Pelaksanaan kedua stelselo ini kita bedakan dalam:
 Hak Opsi, ialah hak untuk memiliki kewarganegaraan (pelaksanaan
stelsel aktif);
 Hak Reputasi, ialah hak untuk menolak kewarganegaraan (pelaksana
stelsel pasif).

2. Naturalisasi atau pewarganegaraan, adalah suatu proses hukum yang


menyebabkan seseorang dengan syarat-syarat tertentu mempunyai
kewarganeraan negara lain

52
2. Hak Dan Kewajiban Pemerintah / Negara
Hak dan kewajiban negara adalah menggambarkan apa yang seharusnya
diterima dan dilakukan oleh negara atau pemerintah dalam melindungi dan
menjamin kelangsungan kehidupan negara serta terwujudnya cita-cita dan
tujuan nasional sebagaimana tercantum dalam pembukaan UUD 1945.
A. Hak negara atau pemerintah adalah meliputi :
1. Menciptakan peraturan dan UU untuk ketertiban dan keamanan.
2. Melakukan monopoli sumber daya yang menguasai hajat hidup orang
banyak.
3. Memaksa warga negara taat akan hukum yang berlaku.
B. Kewajiban negara berdasarkan UUD 1945 :
 Melindungi wilayah dan warga negara.
 Memajukan kesejahteraan umum.
 Mencerdaskan kehidupan bangsa.
 Ikut melaksanakan ketertiban dunia berdasarkan perdamaian abadi dan
keadilan sosial.
 Menjamin kemerdekaan penduduk memeluk agama.
 Membiayai pendidikan dasar.
 Menyelenggarakan sistem pendidikan nasional.
 Memajukan pendidikan dan kebudayaan.
 Mengembangkan sistem jaminan sosial.
 Menghormati dan memelihara bahasa daerah sebagai kebudayaan
nasional.
 Menguasai cabang-cabang produksi penting bagi negara dan menguasai
hidup orang banyak.
 Menguasai bumi, air, dan kekayaan alam demi kemakmuran rakyat.
 Memelihara fakir miskin.
 Mengembangkan sistem jaminan sosial.

53
3. Pasal 27 Ayat 2 UUD 1945 Dan Hubungan Dengan Warga Negara
Pasal 27 ayat 2 UUD 1945 berbunyi “ Tiap - tiap warga negara berhak atas
pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan “ . Pasal tersebut
menjelaskan bahwa setiap individu sebagai anggota warga negara berhak
untuk mendapatkan pekerjaan serta kehidupan yang layak dalam kehidupan
bermasyarakat , berbangsa , dan bernegara .
Lapangan pekerjaan merupakan sarana yang dibutuhkan guna menghasilkan
pendapatan yang akan digunakan dalam pemenuhan kehidupan yang layak .
Penghidupan yang layak diartikan sebagai kemampuan dalam melakukan
pemenuhan kebutuhan dasar , seperti : pangan , sandang , dan papan .
Pada era globalisasi ini sering terlihat tingginya angka akan tuntutan hak tanpa
diimbangi dengan kewajiban . Disisi lain , masih terdapat pula hak yang kian
tak bersambut dengan kewajiban yang telah dilakukan . Kedua hal tersebut
merupakan pemicu terjadinya ketimpangan antara hak untuk mendapatkan
pekerjaan dan penghidupan yang layak dengan kewajiban yang tak kunjung
dilaksanakan .
Tingginya angka akan tuntutan hak tanpa diimbangi dengan kewajiban , pada
umumnya disebabkan oleh adanya sifat malas dan kurangnya kemampuan
dalam suatu bidang pekerjaan . Sifat malas tersebut dapat menghambat
individu sebagai tenaga kerja untuk menjadi lebih produktif dan inovatif yang
menyebabkan tertundanya penghidupan yang layak , sedangkan kurangnya
kemampuan memicu pola pikir individu menjadi pesimistis yang
menyebabkan individu tidak dapat bergerak kearah tingkat kehidupan yang
lebih layak .
Hak yang tak kunjung bersambut atas pelaksanaan kewajiban yang telah
dilakukan , pada umumnya disebabkan oleh kurangnya perhatian baik dari
pihak pemerintah maupun swasta atas upah yang tidak sesuai dengan
pelaksanaan kewajiban yang telah dilakukan .

54
Hal tersebut , dapat memicu gejolak masyarakat atas terjadinya ketimpangan
akan hak dengan kewajiban . Gejolak masyarakat timbul akibat adanya rasa
ketidakpuasan terhadap ketimpangan tersebut yang menyebabkan timbulnya
berbagai demo hingga mogok kerja .

4. Pelaksanaan Pasal 27 ayat 2 UUD 1945


Pasal 27 ayat 2 UUD 1945 “ Tiap - tiap warga negara berhak atas pekerjaan
dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan “ . Bunyi ayat pasal tersebut
secara teori telah dijelaskan dalam UUD 1945 , namun secara praktik belum
dapat dikatakan bahwa pelaksanaan akan pasal tersebut telah dilaksanakan
dengan baik . Hal tersebut dapat dilihat dari tingginya tingkat pengangguran
dan warga negara dengan tingkat kehidupan yang kurang layak .
Pengangguran dapat disebabkan oleh berbagai macam hal , terutama tingkat
pendidikan dan kemampuan . Hal tersebut merupakan pemicu terbesar dari
tingginya tingkat pengangguran . Tingginya angka tingkat pengangguran
menyebabkan terjadinya ketidakefisienan terhadap kegiatan produksi yang
mengakibatkan semakin jauhnya tingkat kehidupan yang layak bagi warga
negara .

55
5. CONTOH KASUS
Contoh kasus hak dan kewajiban warga negara :
1. Perlindungan Hukum

Kita sebagai warga negara berhak mendapatkan Perlindungan Hukum


tetapi kenyataannya masih banyak dari kita yang belum mendapatkan
perlindungan hukum dengan baik.
Contoh Kasus belakangan yang marak terjadi yaitu BEGAL!!!
Dimana pemerintah (dalam hal ini di wakilkan oleh APARAT
KEAMANAN) lebih banyak bertindak setelah adanya kejadian bukan
sebelumnya kejadian.
2. Membayar Pajak dan Mentaati Hukum Lalu Lintas

Sudahkah kita Membayar Pajak dan Menaati Hukum Lalu Lintas?


Kewajiban kita sebagai warga negara yaitu Membayar pajak (Pajak
bumi&bangunan, pajak kenderaan, pajak bea&cukai, dll ), menaati UU,
menaati perpu, hukum lalu lintas, mengikuti wajib militer bila negara
dalam keadaan darurat, dll
Salah satu yg paling umum disekitar kita aja, lalu-lintas di jalanan.
Jika anda menggunakan kendaraan bermotor di jalan raya (jelas sudah
bayar pajak kendaraan), tapi sudahkah mentaati peraturan dan sopan-
santun berlalu-lintas?
Kenyataannya masih banyak di antara kita yang belum menaati peraturan
tersebut. Semua akan terealisasi jika kita sebagai warga negara memiliki
kesadaran masing-masing, dengan di dukung oleh infrastruktur jalan agar
warganegara bisa mengerti tujuan membayar pajak pada dasarnya dari kita
oleh kita dan untuk kita.

56
6. Kesimpulan
Hak merupakan segala sesuatu yang pantas dan mutlak untuk didapatkan oleh
individu sebagai anggota warga negara sejak masih berada didalam
kandungan , sedangkan kewajiban merupakan suatu keharusan / kewajiban
bagi individu dalam melaksanakan peran sebagai anggota warga negara guna
mendapat pengakuan akan hak yang sesuai dengan pelaksanaan kewajiban
tersebut . Hak dan kewajiban merupakan suatu hal yang terikat satu sama
lain , sehingga dalam praktik harus dijalankan dengan seimbang .
Pasal 27 ayat 2 UUD 1945 berbunyi “ Tiap - tiap warga negara berhak atas
pekerjaan dan penghidupan yang layak bagi kemanusiaan “ . Pasal tersebut
menjelaskan bahwa setiap individu sebagai anggota warga negara berhak
untuk mendapatkan pekerjaan serta kehidupan yang layak dalam kehidupan
bermasyarakat , berbangsa , dan bernegara . Lapangan pekerjaan merupakan
sarana yang dibutuhkan guna menghasilkan pendapatan yang akan digunakan
dalam pemenuhan kehidupan yang layak . Penghidupan yang layak diartikan
sebagai kemampuan dalam melakukan pemenuhan kebutuhan dasar , seperti :
pangan , sandang , dan papan .

7. SARAN
Hak dan kewajiban merupakan suatu instrumen yang saling terkait , sehingga
pelaksanaan hal tersebut harus dilakukan secara seimbang agar tidak terjadi
ketimpangan yang akan menyebabkan timbulnya gejolak masyarakat yang
tidak diinginkan .

57
BAB VI

GEOPOLITIK INDONESIA

A. PEMBAHASAN

1. Geopolitik
Geopolitik berasal dari dua kata yaitu “geo” dan politik.“Geo” artinya
bumi/planet bumi. Maka membicarakan pengertian geopolitik tidak terlepas
dari pembahasan mengenai masalah geografi dan politik. Menurut Preston E.
James, geografi mempersoalkan tata ruang yaitu sistem dalam hal menempati
suatu ruang di permukaan bumi. Dengan demikian, geografi berkaitan dengan
interrelasi antara manusia dengan lingkungan tempat hidupnya. Politik berarti
kekuatan yang didasarkan pada pertimbangan-pertimbangan dasar dalam
menentukan alternatif kebijaksanaan nasional untuk mewujudkan tujuan
nasional.
Maka, Geopolitik diartikan sebagai sistem politik atau peraturn-peraturan
dalam wujud kebijaksanaan dan strategi nasional yang didorongoleh aspirasi
nasional geografik (kepentingan yang titik beratnya terletek pada
pertimbangan geografik, wilayah atau toritorial dalam arti luas) suatu negara,
yang apabila dilaksanakan dan berhasil akan berdampak langsung atau tidak
langsung kapada sistem politik suatu negara.
 Perkembangan Teori Geopolitik

Istilah geopolitik semula awalnya sebagai ilmu politik yang kemudian


berkembang menjadi pengetahuan tentang sesuatu yang berhubungan dengan
konstelasi ciri khas negara yang berupa bentuk, luas, letak, iklim, dan sumber
daya alam suatu negara untuk membangun dan membina negara. Para
penyelenggara pemerintah nasional hendaknya menyusun pembinaan politik

58
nasional berdasarkan kondisi dan situasi geomorfologi secara ilmiah
berdasarkan cita-cita bangsa. Kemudian teori Geopolitik berkembang menjadi
konsepsi wawasan nasional bangsa. Oleh karena itu, wawasan nasional bangsa
selalu mengacu pada geopolitik. Dengan awasan nasional suatu negara, dapat
dipelajari kemana arah perkembangan suatu negara.

 Beberapa Pandangan Para Pemikir Geopolitik

Pendapat para ahli mengenai teori geopolitik kontinental yaitu pertama


dikemukakan oleh Friedrich Ratzel (1844-1904) bahwa teori ruang yang
dalam konsepsinya dipengaruhi oleh ahli biologi Charles Darwin. Dalam
teorinya, bangsa yang berbudaya tinggi akan membutuhkan sumber daya yang
tinggi dan akhirnya mendesak wilayah bangsa yang “primitif”. Pendapat
tersebut kemudian diprtegas oleh Rudolf Kjellen (1864-1922) dengan teori
kekuatannya yang menyatakan bahwa negara adalah satuan politik yang
menyeluruh serta sebagai satuan biologis yang memiliki intelektual yang
mampu mengeksploitasi negara “primitif” agar negaranya mendapat
swasembada.Kemudian Karl Haushofer (1869-1946) yang pernah menjadi
atase militer di Jepang meramalkan bahwa Jepang akan menjadi negara yang
jaya didunia dimana untuk menjadi jaya suatu bangsa harus mampu
menguasai benua-benua di dunia. Ia berpendapat bahwa pada hakekatnya
dunia terbagi atas empat kawasan benua dan dipimpin oleh negara yang
unggul. Teori ruang dan teori kekuatan merupakan hasil penelitiannya yang
dikenal dengan teori Pan Regional yaitu ruang hidup yang “cukup”,
swasembada, dan dunia dibagi menjadi empat Pan Region dimana tipa region
dipimpin oleh satu bangsa (nation) yang unggul.

 Teori Teori Geopolitik

59
A. Pandangan ajaran Frederich Ratzal
Pada abad XIX, ia merumuskan pertama kali Ilmu Bumi Politik secara
ilmiah. Istilah Geopolitik pertama kali dikemukakan oleh Frederich
Ratzal. Pokok-pokok ajarannya :
 Pertumbuhan negara dapat dianalogikan dengan pertumbuhan organisme,
yang melalui ruang hidup.
 Negara identik dengan suatu ruang. Makin luas ruang makin
memungkinkan kelompok politik untuk berkembang.
 Berlakunya hukum alam : hanya bangsa yang unggul yang dapat bertahan
hidup.
 Semakin tinggi budaya suatu bangsa, semakin besar kebutuhan akan
dukungan sumber daya alam. Untuk ini dibenarkan “hukum ekspansi”.
Batas negara adalah bersifat sementara.
 Paham Ratzel ini menimbulkan dua aliran : Titik berat kekuatan di darat
dan di laut. Ia melihat adanya persaingan antara kedua kekuatan ini. Maka
timbulah pemikiran baru, yang merupakan dasar-dasar suprastruktur
geopolitik : kekuatan total suatu negara harus mampu mewadahi
pertumbuhan kondisi dan kedudukan geografinya.

B. Pandangan ajaran Rudolf Kjellen


Menurutnya negara adalah suatu organisme. Esensi ajarannya :
 Negara merupakan satuan biologis, suatu organisme hidup yang memiliki
intelektual. Untuk mencapai tujuannya diperlukan ruang hidup yang luas.
 Negara merupakan suatu sistem politik/pemerintahan yang meliputi
bidang-bidang; geopolitik, ekonomi politik, demo politik, dan krato politik
(politik pemerintahan)

60
 Negara harus mampu berswasembada.Kekuatan imperium kontinental
dapat mengontrol kekuasaan di laut.
 Pandangan Ajaran Karl HaushoferPandangannya berkembang di Jerman
ketika negara berada di bawah kekuasaan Adolf Hitler (Nazi), juga
berkembang di Jepang dalam ajaran Hako Ichiu. Pokok-pokok ajarannya:
 Kekuasaan imperium daratan yang kompak akan mengalahkan kekuatan
imperium maritim.
 Beberapa negara besar di dunia akan timbul, dan akan mengusi Eropa,
Asia, Afrika, dan Asia Barat : yaitu Jerman dan Italia, serta Jepang di Asia
Timur Raya.
 Geopolitik adalah doktrin negara yang menitikberatkan soal-soal strategi
perbatasan. Ruang hidup bangsa dan tekanan-tekanan kekuasaan dan
sosial yang rasial mengharuskan pembagian baru kekayaan alam di dunia.
Geopolitik adalah landasan bagi tindakan politik dalam perjuangan
mendapatkan ruang hidup.
 Pokok-pokok teori Karl Haushofer pada dasarnya menganut teori Rudolf
Kjellen dan bersifat ekspansif.

C. Pandangan ajaran Sir Halford Mackinder


Ajarannya ialah Wawasan Benua (Kekuatan Darat). Ia mengatakan Barang
siapa yang dapat menguasai “Daerah Jantung” (Eropa, Asia/Erasia, ia akan
dapat menguasai “Pulau Dunia” (Eropa, Asia, Afrika); serta barang siapa
yang dapat menguasai pulau dunia akhirnya dapat menguasai dunia.
D. Pandangan ajaran Sir Walter Raleigh Dan Alfred Thayer Mahan
Gagasan mereka adalah “Wawasan Bahari” (kekuatan di lautan) Sir Walter
Raleigh dan Alfred Thayer Mahan
yang menyatakan : Barang siapa yang menguasai lautan akan menguasai
“perdagangan”, serta barang siapa yang menguasai perdagangan akan
menguasai “kekayaan dunia” sehingga akhirnya menguasai dunia.

61
E. Pandangan ajaran W Mitchel , A.Saversky, Giulio Douhet, dan Jhon
Frederick CharlesFuller
Menurut mereka, kekuatan di udara justru yang paling menentukan.
Gagasan mereka adalah “Wawasan Dirgantara”. Kekuatan udara
mempunyai daya tangkis serta dapat melumpuhkan kekuatan lawan di
kandangnya sendiri.
F. Pandangan ajaran Nicholas J.Spykman
Ajaran ini menghasilkan teori daerah batas (rimland), yaitu teori
“Wawasan Kombinasi” yang menggabungkan kekuatan darat, laut, dan
udara yang disesuaikan dengan keperluan dan kondisi suatu negara.

2. Latar Belakang Wawasan Nusantara


Istilah wawasan nusantara terdiri dari dua buah kata yakni wawasan dan
nusantara. Wawasan berasal dari kata “wawas” yang berarti pandangan,
tinjauan atau penglihatan inderawi. Akar kata ini membentuk kata “mawas”
yang berarti memandang, meninjau atau melihat. Sehingga wawasan dapat
berarti cara pandang, cara meninjau, atau cara melihat. Sedangkan Nusantara
berasal dari kata “nusa” yang berarti pulau – pulau, dan “antara” yang berarti
diapit di antara dua hal (dua benua yaitu benua Asia dan benua Australia serta
dua samudera yakni samudera Pasifik dan samudera Hindia).
Berdasarkan teori-teori tentang wawasan, latar belakang falsafah pancasila,
latar belakang pemikiran aspek kewilayahan, aspek sosial budaya, dan aspek
kesejarahan, terbetuklah satu wawasan nasional indonesia yang disebut
wawasan nusantara dengan rumusan pengertian yang sampai saat ini terus
berkembang.
wawasan nusantara yang merupakan wawasan nasional yang bersumber pada
Pancasila dan berdasarkan UUD 1945 adalah cara pandang dan sikap bangsa

62
Indonesia mengenai diri dan lingkungannya dengan mengutamakan persatuan
dan kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah dalam menyelenggarakan
kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara untuk mencapai tujuan
nasional.( ketetapan majelis permusyawarahan rakyat tahun 1993 dan 1998
tentang GBHN).
“wawasan nusantara adalah cara pandang bangsa indonesia mengenai diri dan
tanah airnya sebagai negara kepulauan dengan semua aspek kehidupan yang
beragam.”. Hal tersebut disampaikannya saat lokakarya wawsan nusantara
dan ketahanan nasional di Lemhanas pada Januari 2000. Ia juga menjelaskan
bahwa wawasan nusantara merupakan geopolitik indonesia.( Prof. Dr. Wan
usman)
“cara pandang dan sikap bangsa indonesia mengenai diri dan lingkungannya
yang berseragam dan bernilai strategis dengan mengutamakan persatuan dan
kesatuan bangsa serta kesatuan wilayah dalam menyelengarakan kehidupan
bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara untuk mencapai tujuan nasional”.
kelompok kerja wawasan nusantara, yang diusulkan menjadi ketetapan
majelis permusyawaratan rakyat dan dibuat di Lemhanas tahun 1999.
Secara umum wawasan nasional berarti cara pandang suatu bangsa tentang
diri dan lingkungannya yang dijabarkan dari dasar falsafah dan sejarah bangsa
itu sesuai dengan posisi dan kondisi geografi negaranya untuk mencapai
tujuan atau cita – cita nasionalnya. Sedangkan arti dari wawasan nusantara
adalah cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya
berdasarkan Pancasila dan UUD 1945 serta sesuai dengan geografi wilayah
nusantara yang menjiwai kehidupan bangsa dalam mencapai tujuan atau cita –
cita nasionalnya. Dengan demikian wawasan nusantara berperan untuk
membimbing bangsa Indonesia dalam penyelengaraan kehidupannya serta
sebagai rambu – rambu dalam perjuanagan mengisi kemerdekaan. Wawasan
nusantara sebagai cara pandang juga mengajarkan bagaimana pentingnya

63
membina persatuan dan kesatuan dalam segenap aspek kehidupan bangsa dan
negara dalam mencapai tujuan dan cita – citanya.
Konsepsi Wawasan Nusantara tidak hanya menopang keutuhan Negara
Kesatuan Republik Indonesia, merekatkan persatuan dan kesatuan, tapi juga
secara tepat mengetengahkan jatidiri bangsa.Dengan menerapkan konsep
Wawasan Nusantara, maka terbentuk dan terjalin kehidupan kebangsaan dan
kenegaraan yang dijalin erat dari begi beragamnya kehidupan sosial, budaya,
sejarah dan cita-cita

3. Kedudukan,Fungsi Dan Tujuan


A. Kedudukan
Wawasan nusantara sebagai wawasan nasional bangsa Indonesia
merupakan ajaran yang diyakini kebenarannya oleh seluruh rakyat agar
tidak terjadi penyesatan dan penyimpangan dalam upaya mencapai serta
mewujudkan cita- cita dan tujuan nasional.
Wawasan nusantara dalam paradigma nasional dapat dilihat dari
stratifikasinya sebagai berikut:
 Pancasila sebagai falsafah, ideologi bangsa dan dasar negara
berkedudukan sebagai landasan idiil.
 Undang-undang dasar 1945 sebagai landasan konstitusi negara,
berkedudukan sebagai landasan konstitusional.
 Wawasan nusantara sebagai visi nasional, berkedudukan sebagai
landasan visional.
 Ketahanan nasional sebagai konsepsi nasional atau sebagai
kebijaksanaan nasional, berkedudukan sebagai landasan operasional

64
B. Fungsi
Fungsi dari wawasan nusantara adalah:

1. Wawasan nusantara berfungsi sebagai pedoman, motivasi, dorongan,


serta rambu-rambu dalam menentukan segala jenis kebijaksanaan,
keputusan, tindakan dan perbuatan bagi penyelenggara negara di tingkat
pusat dan daerah maupun bagi seluruh rakyat Indonesia dalam
kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara.
2. Wawasan nusantara sebagai konsepsi ketahanan nasional, yaitu
wawasan nusantara dijadikan konsep dalam pembangunan nasional,
pertahanan keamanan, dan kewilayahan
3. Wawasan nusantara sebagai wawasan pembangunan mempunyai
cakupan kesatuan politik, kesatuan ekonomi, kesatuan sosial dan
ekonomi, kesatuan sosial dan politik, dan kesatuan pertahanan dan
keamanan.
4. Wawasan nusantara sebagai wawasan pertahanan dan keamanan negara
merupakan pandangan geopolitik Indonesia dalam lingkup tanah air
Indonesia sebagai satu kesatuan yang meliputi seluruh wilayah dan
segenap kekuatan negara.

65
5. Wawasan nusantara sebagai wawasan kewilayahan, sehingga berfungsi
dalam pembatasan negara, agar tidak terjadi sengketa dengan negara
tetangga. Batasan dan tantangan negara Republik Indonesia adalah:
a) Risalah sidang BPUPKI tanggal 29 Mei-1 Juni 1945 tentang negara
Republik Indonesia dari beberapa pendapat para pejuang nasional.
Dr. Soepomo menyatakan Indonesia meliputi batas Hindia Belanda,
Muh. Yamin menyatakan Indonesia meliputi Sumatera, Jawa, Sunda
Kecil, Borneo, Selebes, Maluku-Ambon, Semenanjung Melayu,
Timor, Papua, Ir. Soekarno menyatakan bahwa kepulauan Indonesia
merupakan satu kesatuan yang tidak dapat dipisahkan.
b) Ordonantie (UU Belanda) 1939, yaitu penentuan lebar laut sepanjang
3 mil laut dengan cara menarik garis pangkal berdasarkan garis air
pasang surut atau countour pulau/darat. Ketentuan ini membuat
Indonesia bukan sebagai negara kesatuan, karena pada setiap wilayah
laut terdapat laut bebas yang berada di luar wilayah yurisdiksi
nasional.
c) Deklarasi Juanda, 13 Desember 1957 merupakan pengumuman
pemerintah RI tentang wilayah perairan negara RI yang isinya:
 Cara penarikan batas laut wilayah tidak lagi berdasarkan garis
pasang surut (low water line), tetapi pada sistem penarikan garis
lurus (straight base line) yang diukur dari garis yang
menghubungkan titik - titik ujung yang terluar dari pulau-pulau
yang termasuk dalam wilayah RI.
 Penentuan wilayah lebar laut dari 3 mil laut menjadi 12 mil
laut.Zona Ekonomi Ekslusif (ZEE) sebagai rezim Hukum

66
Internasional, di mana batasan nusantara 200 mil yang diukur dari
garis pangkal wilayah laut Indonesia.

C. Tujuan
Tujuan wawasan nusantara terdiri dari dua, yaitu:
1. Tujuan nasional, dapat dilihat dalam Pembukaan UUD 1945, dijelaskan
bahwa tujuan kemerdekaan Indonesia adalah “untuk melindungi
segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia dan
untuk mewujudkan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan
bangsa, dan ikut melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan
kemerdekaan perdamaian abadi dan keadilan sosial”.
2. Tujuan ke dalam adalah mewujudkan kesatuan segenap aspek kehidupan
baik alamiah maupun sosial, maka dapat disimpulkan bahwa tujuan
bangsa Indonesia adalah menjunjung tinggi kepentingan nasional, serta
kepentingan kawasan untuk menyelenggarakan dan membina
kesejahteraan, kedamaian dan budi luhur serta martabat manusia di
seluruh dunia.
3. Jadi dapat di tarik kesimpulan bahwa Wawasan nusantara bertujuan
mewujudkan nasionalisme yang tinggi di segala aspek kehidupan rakyat
Indonesia yang lebih mementingkan kepentingan nasional dari pada
kepentingan individu, kelompok, golongan, suku bangsa, atau daerah.
Hal tersebut bukan berarti menghilangkan kepentingan-kepentingan
individu, kelompok, suku bangsa, atau daerah.

67
4. Status Wawasan Nusantara
Kedudukan (status) wawasan nusantara adalah posisi, cara pandang, dan
perilaku bangsa Indonesia mengenai dirinya yang kaya akan berbagai suku
bangsa, agama, bahasa, dan kondisi lingkungan geografis yang berwujud
negara kepulauan, berdasarkan pancasila dan UUD 1945. Secara hierarki,
posisi atau status wawasan nusantara menempati urutan ketiga setelah UUD
1945. Urutan sistem kehidupan nasional Indonesia adalah:
1. Pancasila sebagai filsafat, ideologi bangsa, dan dasar negara.
2. UUD 1945 sebagai konstitusi negara.
3. Wawasan nusantara sebagai geopolitik Indonesia.
4. Petahanan nasional sebagai geostrategi bangsa dan negara Indonesia.
5. Politik dan strategi nasional sebagai kebijaksanaan dasar nasional dalam
pembangunan nasional.

68
5. BentukWawasan Nusantara
1. Wawasan Nusantara sebagai landasan konsepsi Ketahanan Nasional.
Bentuk ini mempunyai arti bahwa konsepsi Wawasan Nusantara dipandang
sebagai sebagai konsepsi politik ketatanegaraan sebagai upaya
mewujudkan tujuan nasional.Hal ini disadari bahwa ketahanan nasional
merupakan geostrategi nasional untuk mencapai sasaran-sasaran yang telah
ditegaskan dalam Wawasan Nusantara.
2. Wawasan Nusantara sebagai wawasan Pembangunan Nasional Menurut
UUD 1945. Konsep ini mewajibkan MPR membuat GBHN sekarang
RJPM-ed.) GBHN dan RJPM merupakan wawasan pembangunan nasional
adalah wujud dari Wawasan Nusatara yang bersumber pada Pancasila dan
berdasarkan pada UUD 1945. Wawasan Nusantara sebagai cara pandang
dan sikap bangsa Indonesia mengenai diri dan lingkungannya dengan
mengutamakan persatuan dan kesatuanbangsa serta kesatuan wilayah
dalam penyelenggaraan kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan
bernegara mencakup :
a) Perwujudan kepulauan nusantara sebagai satu kesatuan politik.
b) Perwujudan kepulauan nusantara sebagai satu kesatuan ekonomi.
c) Perwujudan kepulauan nusantara sebagai satu kesatuan sosial dan
budaya.
d) Perwujudan kepulauan nusantara sebagai satu kesatuan pertahanan dan
keamanan.

3. Wawasan Nusantara sebagai wawasan Pertahanan dan Keamanan Negara.


Artinya bahwa Wawasan Nusantara adalah pandangan geopolitik Indonesia
dalam mengartikan tanah air Indonesia sebagai satu kesatuan yang meliputi
seluruh wilayah dan segenap kekuatan negara. Sedangkan kesatuan
Hankamneg mengandung arti bahwa ancaman terhadap sebagian wilayah,

69
dimana pun, pada hakikatnya merupakan ancaman terhadap seluruh bangsa
dan negara.
4. Wawasan Nusantara sebagai wawasan kewilayahan. Sebagai faktor
eksistensi suatu negara, wilayah nasional perlu ditentukan batas-batasnya
agar tidak terjadi sengketadengan negara tetangga. Mengenai batas negara,
UUD 1945 tidak menjelaskan secara jelas tentang batas negara, melainkan
hanya menyebut “seluruh tumpah darah Indonesia” (Pembukaan UUD
1945) dan pasal 18 UUD 1945 menyebutkan “pembagian daerah Indonesia
atas daerah besar dan kecil”.

6. Wadah Wawasan Nusantara


Wawasan Nusantara sebagai wadah meliputi 3 komponen :
A. Wujud Wilayah
Batas ruang lingkup wilayah nusantara ditentukan oleh lautan yang di
dalamnya terdapat gugusan ribuan pulau yang saling dihubungkan oleh
dalamnya perairan. Oleh karena itu nusantara dibatasi oleh lautan dan
daratan serta dihubungkan oleh perairan dalamnya. Sedangkan secara
vertikal ia merupakan suatu bentuk kerucut terbuka keatas dengan titik
puncak kerucut di pusat bumi.

70
Setelah bernegara dalam negara kesatuan Republik Indonesia, bangsa
indonesia memiliki organisasi kenegaraan yang merupakan wadah berbagi
kegiatn kenegaraan dalam wujud suprastruktur politik. Sementara itu,
wadah dalam kehidupan bermasyarakat adalah lembaga dalam wujud
infrastruktur politik. Letak geografis negara berada di posisi dunia antara
dua samudra, yaitu Samudra Pasifik dan Samudra Hindia, dan antara dua
benua, yaitu banua Asia dan benua Australia. Perwujudan wilayah
Nusantara ini menyatu dalam kesatuan politik, ekonomi, sosial-budaya, dan
pertahanan keamanan.

B. Tata Inti Organisasi


Bagi Indonesia, tata inti organisasi negara didasarkan pada UUD 1945
yang menyangkut bentuk dan kedaulatan negara kekuasaaan pemerintah,
sistem pemerintahan, dan sistem perwakilan. Negara Indonesia adalah
negara kesatuan yang berbentuk republik. Kedaulatan di tangan rakyat
yang dilaksanakan sepenuhnya oleh Majelis Permusyawaratan Rakyat
(MPR). Sistem pemerintahan, menganut sistem presidensial. Presiden
memegang kekuasaan bersadarkan UUD 1945. Indonesia adalah Negara
hukum( Rechtsstaat ) bukan Negara kekuasaan ( Machtsstaat)
C. Tata Kelengkapan Organisasi
Wujud tata kelengkapan organisasi adalah kesadaran politik dan kesadaran
bernegara yang harus dimiliki oleh seluruh rakyat yang mencakup partai
politik, golongan dan organisasi masyarakat, kalangan pers seluruh
aparatur negara. Yang dapat diwujudkan demokrasi yang secara
konstitusional berdasarkan UUD 1945 dan secara ideal berdasarkan dasar
filsafat pancasila
Isi wawasan nusantara tercermin dalam perspektif kehidupan manusia
Indoensia dalam eksistensinya yang meliputi; :

71
a. Cita-cita bangsa Indonesia tertuang dalam pembukaan UUD
1945.Negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan
makmur.Rakyat Indonesiayang berkehidupan kebangsaan yang
bebas.Pemerintahan negara Indonesia melindungi segenap bangsa
Indonesia dan seluruh tumpah darah Indonesia.
b. Asas keterpaduan semua aspek kehidupan nasional berciri
manunggal.Satu kesatuan wilayah nusantara mencakup daratan, perairan
dan dirgantara.
 Satu kesatuan politik.
 Satu kesatuan sosial budaya.
 Satu kesatuan ekonomi, atas asas usaha bersama.
 Satu kesatuan pertahanan dan keamanan.
 Satu kesatuan kebijakan nasional.

7. Isi Wawasan Nusantara


Isi Wawasan Nusantara adalah aspirasi bangsa yang berkembang di
masyarakat dan cita-cita serta tujuan nasional yang terdapat pada pembukaan
UUD 1945. Untuk mencapai aspirasi yang berkembang di masyarakat
maupun cita-cita dan tujuan nasional seperti tersebut di atas, bangsa Indonesia
harus mampu menciptakan persatuan dan kesatuan dalam kebhinekaan dalam
kehidupan nasional. Isi menyangkut dua hal yang essensial, yaitu:
a. Realisasi aspirasi bangsa sebagai kesepakatan bersama serta pencapaian
cita-cita dan tujuan nasional.
b. Persatuan dan kesatuan dalam kebhinekaan yang meliputi semua aspek
kehidupan nasional

72
Isi wawasan nusantara tercemin dalam perspektif kehidupan manusia
Indonesia meliputi:
a) Cita-cita bangsa Indonesia tertuang di dalam Pembukaan UUD 1945 yang
menyebutkan:
1. Negara Indonesia yang merdeka, bersatu, berdaulat, adil dan makmur.
2. Rakyat Indonesia yang berkehidupan kebangsaan yang bebas.
3. Pemerintahan Negara Indonesia melindungi segenap bangsa Indonesia
dan seluruh tumpah darah Indonesia dan untuk memajukan
kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut
melaksanakan ketertiban dunia yang berdasarkan kemerdekaan,
perdamaian abadi dan keadilan sosial.

b) Asas keterpaduan semua aspek kehidupan nasional berciri manunggal, utuh


menyeluruh meliputi:
1. Satu kesatuan wilayah nusantara yang mencakup daratan perairan dan
dirgantara secara terpadu.
2. Satu kesatuan politik, dalam arti satu UUD dan politik pelaksanaannya
serta satu ideologi dan identitas nasional.
3. Satu kesatuan sosial-budaya, dalam arti satu perwujudan masyarakat
Indonesia atas dasar “Bhinneka Tunggal Ika”, satu tertib sosial dan satu
tertib hukum.
4. Satu kesatuan ekonomi dengan berdasarkan atas asas usaha bersama dan
asas kekeluargaan dalam satu sistem ekonomi kerakyatan.

73
5. Satu kesatuan pertahanan dan keamanan dalam satu system terpadu,
yaitu sistem pertahanan keamanan rakyat semesta (Sishankamrata).
6. Satu kesatuan kebijakan nasional dalam arti pemerataan pembangunan
dan hasil-hasilnya yang mencakup aspek kehidupan nasional.

8. Tatalaku Wawasan Nusantara


Tata laku merupakan dasar interaksi antara wadah dengan isi,yang
mencangkup dua segi yaitu tata laku batiniah dan lahiriah.
a. Tata laku batinia
Tata laku batiniah mencerminkan jiwa, semangat, dan mentalitas yang baik
dari bangsa indonesia yang berlandaskan pada falsafah Pancasila untuk
membentuk sikap mental.
b. Tata laku lahiriah
Tata laku lahiriah tercermin dalam tindakan , perbuatan, dan perilaku dari
bangsa indonesia.Tata laku lahiriah merupakan kekuatan yang utuh, dalam
arti kemanunggalan kata dan karya, keterpaduan pembicaraan dan
perbuatan yang Meliputi perencanaan, pelaksanaan, pengawasan dan
pengendalian.Dari Kedua hal tersebut akan mencerminkan identitas jati
diri atau kepribadian bangsa indonesia berdasarkan kekeluargaan dan
kebersamaan yang memiliki rasa bangga dan cinta kepada bangga dan
tanah air sehingga menimbulkan nasionalisme yang tinggi dalm segala
aspek kehidupan nasional

9. Implementasi Wawasan Nusantara


1. Wawasan Nusantara sebagai Pancaran Falsafah Pancasila.
Falsafah Pancasila diyakini sebagai pandangan hidup bangsa Indonesia
yang sesuai dengan aspirasinya.Konsep WawasanNusanatara berpangkal
pada dasar Ketuhanan Yang Maha Esa, sabagai sila pertama yang kemudian

74
melahirkan hakikat misimanusia Indonesia yan dijabarkan pada sila-sila
beriktnya.

2. Wawasan Nusantara dalam Pembangunan Nasional


a. Perwujudan Kepulauan Nusantara sebagai satu Kesatuan Politik
Ada beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam mengimplementasikan
wawasan nusantara, yaitu;

1. Pelaksanaan kehidupan politik yang diatur dalam undang-undang,


seperti UU Partai Politik, UU Pemilihan Umum, dan UU Pemilihan
Presiden. Pelaksanaan undang-undang tersebut harus sesuai hukum
dan mementingkan persatuan bangsa.Contohnya seperti dalam
pemilihan presiden, anggota DPR, dan kepala daerah harus
menjalankan prinsip demokratis dan keadilan, sehingga tidak
menghancurkan persatuan dan kesatuan bangsa.
2. Pelaksanaan kehidupan bermasyarakat dan bernegara di Indonesia
harus sesuai dengan hukum yang berlaku. Seluruh bangsa Indonesia
harus mempunyai dasar hukum yang sama bagi setiap warga negara,
tanpa pengecualian. Di Indonesia terdapat banyak produk hukum
yang dapat diterbitkan oleh provinsi dan kabupaten dalam bentuk
peraturan daerah (perda) yang tidak bertentangan dengan hukum
yang berlaku secara nasional.

3. Mengembangkan sikap hak asasi manusia dan sikap pluralisme untuk


mempersatukan berbagai suku, agama, dan bahasa yamg berbeda,
sehingga menumbuhkan sikap toleransi.

4. Memperkuat komitmen politik terhadap partai politik dan lembaga


pemerintahan untuk meningkatkan semangat kebangsaan, persatuan
dan kesatuan.

75
5. Meningkatkan peran Indonesia dalam kancah internasional dan
memperkuat korps diplomatik sebagai upaya penjagaan wilayah
Indonesia terutama pulau-pulau terluar dan pulau kosong.

b. Perwujudan Kepulauan Nusantara Sebagai Kesatuan Ekonomi


Wilayah nusantara mempunyai potensi ekonomi yang tinggi, seperti
posisi khatulistiwa, wilayah laut yang luas, hutan tropis yang besar, hasil
tambang dan minyak yang besar, serta memeliki penduduk dalam
jumlah cukup besar. Oleh karena itu, implementasi dalam kehidupan
ekonomi harus berorientasi pada sektor pemerintahan, pertanian, dan
perindustrian.

1. Pembangunan ekonomi harus memperhatikan keadilan dan


keseimbangan antar daerah. Oleh sebab itu, dengan adanya otonomi
daerah dapat menciptakan upaya dalam keadilan ekonomi.
2. Pembangunan ekonomi harus melibatkan partisipasi rakyat, seperti
dengan memberikan fasilitas kredit mikro dalam pengembangan
usaha kecil.

c. Perwujudan Kepulauan Nusantara Sebagai Satu Kesatuan Sosial


Budaya
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam kehidupan sosial, yaitu

1. Mengembangkan kehidupan bangsa yang serasi antara masyarakat


yang berbeda, dari segi budaya, status sosial, maupun daerah.
Contohnya dengan pemerataan pendidikan di semua daerah dan
program wajib belajar harus diprioritaskan bagi daerah tertinggal.
2. Pengembangan budaya Indonesia, untuk melestarikan kekayaan
Indonesia, serta dapat dijadikan kegiatan pariwisata yang
memberikan sumber pendapatan nasional maupun daerah. Contohnya

76
dengan pelestarian budaya, pengembangan museum, dan cagar
budaya.

d. Perwujudan Kepulauan Nusantara Sebagai Satu Kesatuan


Pertahanan Keamanan
Beberapa hal yang perlu diperhatikan dalam kehidupanpertahanan dan
keamanan, yaitu
1. Kegiatan pembangunan pertahanan dan keamanan harus
memberikan kesempatan kepada setiap warga negara untuk
berperan aktif, karena kegiatan tersebut merupakan kewajiban
setiap warga negara, seperti memelihara lingkungan tempat tinggal,
meningkatkan kemampuan disiplin, melaporkan hal-hal yang
mengganggu keamanan kepada aparat dan belajar kemiliteran.
2. Membangun rasa persatuan, sehingga ancaman suatu daerah atau
pulau juga menjadi ancaman bagi daerah lain. Rasa persatuan ini
dapat diciptakan dengan membangun solidaritas dan hubungan erat
antara warga negara yang berbeda daerah dengan kekuatan
keamanan.

3. Membangun TNI yang profesional serta menyediakan sarana dan


prasarana yang memadai bagi kegiatan pengamanan wilayah
Indonesia, terutama pulau dan wilayah terluar Indonesia.

3. Penerapan Wawasan Nusantara


a) Salah satu manfaat paling nyata dari Penerapan Wawasan Nusantara,
khususnya di bidang wilayah, adalah diterimanya konsepsi Nusantara di
forum internasional, sehingga terjaminlah integrasi wilayah toritorial
Indonesia.
b) Pertambahan luas wilayah sebagai ruang hidup tersebut enghasilkan
sumber daya alam yang cukup besar untuk kesejahteraanbangsa
Indonesia.

77
c) Pertambahan luas wilayah tersebut dapat diterima oleh dunia
Internasional termasuk negara-negara tetangga: Malaysia,Singapura,
Thailand, Filipina, India, Australia, dan Papua Nugini yang dinyatakan
dengan persetujuan yang dicapai karena negaraIndonesia memberikan
akomodasi kepada kepentingan negara tetengga antara lain di bidang
perikanan yang mengakui hak nelayantradisional (traditional fishing
right) dan hak lintas dari Malaysia Barat ke Malaysia Timur atau
sebaliknya.
d) Penerapan Wawasan Nusantara dalam pembangunan negara di berbagai
bidang tampak pada berbagai proyek pembangunansarana dan prasarana
komunikasi dan transportasi.
e) Penerapan di bidang sosial budaya terlihat pada kebijakan untuk
menjadikan bangsa Indonesia yang Bhinneka Tunggal Ika tetapmerasa
sebangsa, setanah air, senasib sepenanggungan dengan asas Pancasila.
f) Penerapan Wawasan Nusantara di bidang Pertahanan Keamanan terlihat
pada kesiapsiagaan dan kewaspadaan seluruh rakyatmelalui Sistem
Pertahanan Keamanan Rakyat Semesta untuk menghadapi berbagai
ancaman bangsa dan negara.

g) Hubungan Wawasan Nusantara dan Ketahanan Nasional Wawasan


Nasional Indonesia menumbuhkan dorongan dan ransangan untuk
mewujudkan aspirasi bangsa serta kepentingan dantujuan nasional.
Wawasan Nasional bangsa Indonesia adalah Wawasan Nusantara yang
merupakan pedoman bagi prosespembangunan nasional menuju tujuan
nasional.Sedangkan ketahanan nasional merupakan kondisi yang harus
diwujudkan agarproses pencapaian tujuan nasional tersebut dapat
berjalan dan sukses.Secara ringkas dapat dikatakan bahwa Wawasan
Nusantara dan ketahanan nasional merupakan dua konsepsi dasar yang

78
salingmendukung sebagai pedoman begi penyelenggaraan kehidupan
berbangsa dan bernegara agar tetap jaya dan berkembang seterusnya.

10. Tatalaku Wawasan Nusantara


Demokrasi merupakan wujud kebersamaan dalam Negara juga merupakan
hak sekaligus kewajiban bagi warga Negara karena system kekuasaan yang
berlaku adalah : “Res publica” dari,oleh ,dan untuk rakyat .
Demokrasi berasal dari bahasa yunani. Yakni kata “Demos” berarti rakyat
atau penduduk suatu tempat dan “cratein” atau “demos” yang berate
kekuasaan atau kedaulatan, dengan demikian maka demokrasi dapat
diartikan kekuasaan atau kedaulatan rakyat.
Walaupun sebenarnya ditinjau dari pemahaman agama bahwa kekuasaan
rakyat di bumi adalah kekuasaan rakyat,karena memang pada saat umat
manusia diturunkan kebumi sekaligus diserahkan pengaturannya oleh tuhan
kepada manusia atau rakyat yang diciptakannya, sedangkan pengertian
dalam bahasa yunani tidak hanya mengadopsi dari agama disesuaikan
dengan kehidupan.
Pemahaman rakyat itu sendiri sebenarnya belum ada kesepakatan karena
pada kenyataan komunitas – komunitas tertentu tidak mau disamakan
sebagai rakyat.
Dalam penerapan di negara kesatuan republik Indonesia demokrasi dapat
dipandang sebagai suatu mekanisme dan cita – cita hidup berkelompok yang
ada dalam UUD 1945 yang disebut kerakyatan. Demokrasi dapat juga
dipandang sebagai pola hidup berkelompok dalam organisasi Negara,sesuai
dengan keinginan orang – orang yang hidup dalam kelompok tersebut
(demos).
Keinginan orang –orang yang ada daalm kelompok tersebut ditentukan oleh
pandangan hidupnya (weltanschaung) , falsafah hidupnya (filosofiche
Gronslag) dan ideologi bangsa yang bersangkutan.

79
Dengan demikian demokrasi atau pemerintahan rakyat di Indonesia
didasarkan pada:
1. Nilai – nilai falsafah pancasila atau pemerintahan
2. Transformasi nilai – nilai pancasila pada bentuk dan system pemerintahan
3. Merupakan konsekuensi dan komitmen terhadap nilai – nilai pancasila
dan UUD 1945
Bentuk Demokrasi Dalam Pengertian Sistem Pemerintahan Negara
Ada dua bentuk demokrasi dalam pemerintahan negara, antara lain :
1. Pemerintahan Monarki (monarki mutlak, monarki konstitusional, dan
monarki parlementer)
2. Pemerintahan Republik : berasal dari bahasa latin, RES yang artinya
pemerintahan dan PUBLICA yang berarti rakyat. Dengan demikian dapat
diartikan sebagai pemerintahan yang dijalankan oleh dan untuk
kepentingan orang banyak.

11. Kesimpulan
Geopolitik dapat diartikan sebagai sistem politik atau peraturn-peraturan
dalam wujud kebijaksanaan dan strategi nasional yang didorongoleh aspirasi
nasional geografik (kepentingan yang titik beratnya terletek pada
pertimbangan geografik, wilayah atau toritorial dalam arti luas) suatu negara,
yang apabila dilaksanakan dan berhasil akan berdampak langsung atau tidak
langsung kapada sistem politik suatu negara.
Umum wawasan nasional berarti cara pandang suatu bangsa tentang diri dan
lingkungannya yang dijabarkan dari dasar falsafah dan sejarah bangsa itu
sesuai dengan posisi dan kondisi geografi negaranya untuk mencapai tujuan
atau cita – cita nasionalnya. Sedangkan arti dari wawasan nusantara adalah
cara pandang bangsa Indonesia tentang diri dan lingkungannya berdasarkan
Pancasila dan UUD 1945 serta sesuai dengan geografi wilayah nusantara yang

80
menjiwai kehidupan bangsa dalam mencapai tujuan atau cita – cita
nasionalnya. Dengan demikian wawasan nusantara berperan untuk
membimbing bangsa Indonesia dalam penyelengaraan kehidupannya serta
sebagai rambu – rambu dalam perjuanagan mengisi kemerdekaan..
Berdasarkan teori-teori tentang wawasan, latar belakang falsafah Pancasila,
latar belakang pemikiran aspek kewilayahan, aspek sosial budaya dan aspek
kesejarahan, terbentuklah satu wawasan nasional Indonesia yang disebut
dengan Wawasan Nusantara. Wawasan Nusantara adalah cara pandang dan
sikap bangsa Indonesia diri dan lingkungannya, dengan mengutamakan
persatuan dan kesatuan wilayah dalam penyelenggaraan kehidupan
bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.

12. Saran
Penulis berharap agar makalah ini dapat dijadikan bahan bacaan bagi
mahasiswa atau khalayak ramai dan panulis mohon kritik dan sarannya demi
kesempurnaan ini karna penulis menyadari masihbanyak kekurangan dalam
pembuatan makalah ini.

81
BAB VII

GEOSTRATEGI INDONESIA

A. PEMBAHASAN

1. Geostrategi Indonesia
Geostrategi merupakan strategi dalam memanfaatkan kondisi geografi
negara untuk menentukan tujuan , kebijakan. Geostrategi merupakan
pemanfaatan lingkungan untuk mencapai tujuan politik. Geostrategi juga
merupakan metode mewujudkan cita-cita proklamasi. Geostrategi juga
untuk mewujudkan, mempertahankan integrasi bangsa dlm masyarakat
majemuk dan heterogin
Geostrategic adalah strategi dalam memanfaatkan konstelasi geografi
Negara Indonesia untuk menentukan kebijakan, tujuan dan sarana – sarana
untuk mencapai tujuan nasional bangsa Indonesia, serta memberi arahan

82
tentang bagaimana merancang strategi pembangunan guna mewujudkan
masa depan yang lebih baik, aman dan sejahtera. Geostrategi Indonesia
bukanlah merupakan geopolitik untuk kepentingan politik dan perang tetapi
untuk kepentingan kesejahteraan dan keamanan Geostrategi Indonesia
dirumuskan dalam wujud konsepsi ”ketahanan nasional” Ketahanan
nasional merupakan kondisi dinamis suatu bangsa, berisikan keuletan dan
ketangguhan, yang mengandung kemampuan mengembangkan kekuatan
nasional, di dalam mengatasi dan menghadapi segala ancaman, gangguan,
hambatan serta tantangan baik yang datang dari luar maupun dari dalam,
yang langsung maupun tidak langsung membahayakan integritas,
kelangsungan hidup bangsa dan negara serta perjuangan mengejartujuan
nasional

2. Fungsi Geostrategi
Fungsi dan sifat Geostrategi Ketahanan Nasional

a) Sebagai daya tangkal dalam kedudukannya sebagai konsepsi


penangkalan, geostrategi Indonesia ditujukan untuk menangkal segala
bentuk ancaman, gangguan, hambatan, dan tantangan (AGHT) terhadap
identitas, integritas, eksistensi bangsa, dan Negara Indonesia dalam
aspek ideology, politik, ekonomi, sosial budaya, dan aspek pertahanan
keamanan.

b) Sebagai pengarah pengembangan kekuatan bangsa. Untuk mengarahkan


dan mengembangkan potensi kekuatan bangsa dalam yang meliputi
bidang ideology, politik, ekonomi, sosial budaya, dan aspek pertahanan
keamanan sehingga tercapai kesejahteraan rakyat. Dalam hal ini,
ketahanan nasional berfungsi menyatukan pola pikir, pola tindak, dan
cara kerja intersekior, dan multidisipliner.

Ketahanan nasional memiliki sifat :

83
1. manunggal;
2. mawas kedalam;
3. kewibawaan;
4. berubah menurut waktu;
5. tidak membenarkan sikap adu kekuasaan dan adu kekuatan;
6. percaya pada diri sendiri;
7. tidak tergantung kepada pihak lain.

Konsep sifat ketahanan nasional berlapis adalah suatu konsepsi


membangun ketahanan nasional yang dapat dimulai dengan membangun
ketahanan individu/ pribadi, ketahahan keluarga, ketahanan
wilayah/daerah, dan ketahanan nasional. dan untuk pada gilirannya
menumbuhkembangkan ketahanan daerah/wilayah. Kemudian ketahanan
daerah/ wilayah yang kuat dan baik pada akhirnya mehghasilkan kondisi
ketahanan nasional yang tangguh.

3. Contoh Geostrategi
A. Kasus timor- timur
Angkatan bersenjata Indonesia memasuki Timor Timur pada bulan
Desember 1975 dan kawasan ini menjadi satu dengan Republik Indonesia
di tahun 1976.Hal ini menyebabkan perdebatan di Australia. Di samping
itu, kematian limawartawan Australia di Timor Timur di tahun 1975 telah
menjadi perhatianmasyarakat Australia dan media. Namun pada akhirnya
Australia mengakuikedaulatan Indonesia atas Timor Timur secara de jure
tahun 1979. Namundinamika politik dalam negeri Indonesia telah berubah
secara dramatis denganjatuhnya Pemerintahan mantan Presiden Soeharto.
Pada tanggal 30 Agustus1999, melalui jajak pendapat, rakyat Timor Timur

84
memilih merdeka (78.5%).Pengumuman hasil pemilihan umum tersebut
diikuti dengan kekerasan yangmeluas oleh unsur-unsur pro-integrasi.

B. Integrasi Timor Timur 1976


Pada tahun 1975, ketika terjadi Revolusi Bunga di Portugal dan
Gubernur terakhir Portugal di Timor Leste, Lemos Pires, tidak
mendapatkan jawaban dariPemerintah Pusat di Portugal untuk
mengirimkan bala bantuan ke Timor Lesteyang sedang terjadi perang
saudara, maka Lemos Pires memerintahkan untukmenarik tentara Portugis
yang sedang bertahan di Timor Leste untukmengevakuasi ke Pulau
Kambing atau dikenal dengan Pulau Atauro.
SetelahituFRETILINmenurunkan bendera Portugal dan mendeklarasikan
Timor Lestesebagai Republik Demokratik Timor Leste pada tanggal 28
November 1975.Menurut suatu laporan resmi dari PBB, selama berkuasa
selama 3 bulan ketikaterjadi kevakuman pemerintahan di Timor Leste
antara bulan September,Oktober dan November, Fretilin melakukan
pembantaian terhadap sekitar 60.000penduduk sipil (sebagian besarnya
wanita dan anak2 karena para suami merekaadalah pendukung faksi
integrasi dengan Indonesia). Berdasarkan itulah,kelompok pro-integrasi
kemudian mendeklarasikan integrasi dengan Indonesiapada 30 November
1975 dan kemudian meminta dukungan Indonesia untukmengambil alih
Timor Leste dari kekuasaan FRETILIN yang berhaluan Komunis.

4. Geostrategi Indonesia Dalam Kepentingan Teritorial


Indonesia tentu patut mewaspadai perkembangan yang terjadi terutama di
kawasan Asia Pasifik. Sebab konsekuensi letak geografis Indonesia di
persilangan jalur lalu lintas internasional, maka setiap pergolakan
berapapun kadar intensitas pasti berpengaruh terhadap Indonesia. Apalagi
jalur suplai kebutuhan dasar terutama minyak beberapa negara melewati

85
perairan Indonesia. Jalur pasokan minyak dari Timur Tengah dan Teluk
Persia ke Jepang dan Amerika Serikat, misalnya, seIndonesiar 70%
pelayarannya melewati perairan Indonesia.

Karenanya sangat wajar bila berbagai negara berkepentingan


mengamankan jalur pasokan minyak ini, termasuk di perairan nusantara,
seperti, Selat Malaka, Selat Sunda, Selat Lombok, Selat Makasar, Selat
Ombai Wetar, dan lain-lain. Pasukan Beladiri Jepang secara berkala dan
teratur mengadakan latihan operasi jarak jauh untuk mengamankan area
yang mereka sebut sebagai "life line," yakni, radius sejauh 1000 mil laut
hingga menjangkau perairan Asia Tenggara. Hal yang sama juga dilakukan
Cina, Australia, India, termasuk mengantisipasi kemungkinan terjadi
penutupan jalur-jalur vital tersebut oleh negara-negara di seIndonesiarnya
(termasuk Indonesia.)

Keberadaan Indonesia dipersilangan jalur pelayaran strategis, memang


selain membawa keberuntungan juga mengandung ancaman. Sebab pasti
dilirik banyak negara. Karena itu sangat beralasan bila beberapa negara
memperhatikan dengan cermat setiap perkembangan yang terjadi di
Indonesia. Australia misalnya, sangat kuatir bila Indonesia
mengembangkan kekuatan angkatan laut, yang pada gilirannya dapat
memperketat pengendalian efektif semua jalur pelayaran di perairan
nusantara.Penetapan sepihak selat Sunda dan selat Lombok sebagai
perairan internasional oleh Indonesia secara bersama-sama ditolak oleh
Amerika Serikat, Australia, Canada, Jerman, Jepang, Inggris dan Selandia
Baru. Tentu apabila dua selat ini menjadi perairan teritorial Indonesia,
maka semua negara yang melintas di wilayah perairan ini harus tunduk
kepada hukum nasional Indonesia, tanpa mengabaikan kepentingan
internasional

86
5. Konsepsi Geostrategi
Suatu strategi memanfaatkan kondisi geografi Negara dalam menentukan
kebijakan, tujuan, sarana utk mencapai tuj-nas (pemanfaatan kondisi
lingkungan dalam mewujudkan tujuan politik). Geostrategi Indonesia
diartikan pula sebagai metode untuk mewujudkan cita-cita proklamasi
sebagaimana yang diamanatkan dalam pembukaan dan UUD 1945. Ini
diperlukan utk mewujudkan dan mempertahankan integrasi bangsa dalam
masyarakst majemuk dan heterogen berdasarkan Pemb dan UUD 1945.
Geostrategi Indonesia dirumuskan dalam wujud Ketahanan Nasional.
Geostrategi Indonesia tiada lain adalah ketahan nasional Ketahanan
Nasional mrpk kondisi dinamik suatu bangsa yang berisi keuletan dan
ketangguhan yang mengandung kemampuan mengembangkan kekuatan
nasional, di dalam menghadapi dan mengatasi segala ATHG baik yang
datang dari luar maupun dari dalam, yang langsungg maupun tidak langsug
membahayakan integritas, identitas, kelangsungan hidup bangsa dan
Negara serta perjuangan mengejar tujuan nasional. Tannas diperlukan
bukan hanya konsepsi politik saja melainkan sebagai kebutuhan dalam
menunjang keberhasilan tugas pokok pemerintah, seperti Law and order,
Welfare and prosperity, Defence and security, Juridical justice and social
justice, freedom of the people.

87
 Konsepsi dasar Ketahan Nasional
Model Astagatra merupakn perangkat hubungan bidang kehidupan
manusia dan budaya yang berlangsung diatas bumi degan memanfaatkan
segala kekayaan alam. Terdiri 8 aspek kehidupan nasional

1. Tiga aspek (tri gatra) kehidupan alamiah, yaitu :


 Gatra letak dan kedudukan geografi
 Gatra keadaan dan kekayaan alam
 Gatra keadaan dan kemampuan penduduk
2. Lima aspek (panca gatra) kehidupan social, yaitu :
 Gatra ideology
 Gatra Politik
 Gatra ekonomi
 Gatra social budaya
 Gatra pertahanan dan keamanan.
Terdapat hubungan korelatif dan interdependency diantara ke-8 gatra
secara komprehensif dan integral.

6. Asas-Asas Ketahanan Nasional Indonesia


Asas Ketahanan Nasional Indonesia adalah tata laku yang didasari nilai-
nilai yang tersusun berlandaskan Pancasila, UUD 1945 dan Wawasan
Nasional yang terdiri dari :

 Asas Kesejahteraan dan Keamanan


Kesejahteraan dan keamanan dapat dibedakan tetapi tidak dapat
dipisahkan dan merupakan kebutuhan manusia 8 yang mendasar dan
esensial, baik sebagai perorangan maupun kelompok dalam kehidupan
bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Dengan demikian
kesejahteraan dan keamanan merupakan asas dalam sistem kehidupan
nasional dan merupakan nilai intrinsik yang ada padanya. Dalam
realisasinya kondisi kesejahteraan dan keamanan dapat dicapai dengan
menitikberatkan pada kesejahteraan tetapi tidak mengabaikan

88
keamanan. Sebaliknya memberikan prioritas pada keamanan tidak boleh
mengabaikan kesejahteraan. Oleh karena itu, keduanya harus selalu ada,
berdampingan pada kondisi apapun sebab keduanya merupakan salah
satu parameter tingkat ketahanan nasional sebuah bangsa dan negara.

 Asas komprehensif intergral atau menyeluruh terpadu


Sistem kehidupan nasional mencakup segenap aspek kehidupan bangsa
secara utuh menyeluruh dan terpadu dalam bentuk perwujudan
persatuan dan perpaduan yang seimbang, serasi dan selaras dari seluruh
aspek kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Dengan
demikian, ketahanan nasional mencakup ketahanan segenap aspek
kehidupan bangsa secara utuh, menyeluruh dan terpadu (komprehensif
integral)

 Asas Mawas Ke Dalam Dan Mawas Ke Luar


Sistem kehidupan nasional merupakan perpaduan segenap aspek
kehidupan bangsa yang saling berinteraksi. Disamping itu, sistem
kehidupan nasional juga berinteraksi dengan lingkungan sekelilingnya.
Dalam prosesnya dapat timbul berbagai dampak baik yang bersifat
positif maupun negatif. Untuk itu diperlukan sikap mawas ke dalam dan
ke luar.
 Mawas ke dalam
Mawas ke dalam bertujuan menumbuhkan hakikat, sifat dan kondisi
kehidupan nasional itu sendiri berdasarkan nilainilai kemandirian yang
proporsional untuk meningkatkan kualitas derajat kemandirian bangsa
yang ulet dan tangguh. 9 Hal itu tidak berarti bahwa ketahanan nasional
mengandung sikap isolasi dan atau nasionalisme sempit (chauvinisme).
 Mawas ke luar
Mawas ke luar bertujuan untuk dapat mengantisipasi dan ikut berperan

89
serta menghadapi dan mengatasi dampak lingkungan strategis luar
negeri, serta menerima kenyataan adanya saling interaksi dan
ketergantungan dengan dunia internasional. Untuk menjamin
kepentingan nasional, kehidupan nasional harus mampu
mengembangkan kekuatan nasional, agar memberikan dampak keluar
dalam bentuk daya tangkal dan daya tawar. Namun demikian, interaksi
dengan pihak lain diutamakan dalam bentuk kerjasama yang saling
menguntungkan.

 Asas kekeluargaan
Asas kekeluargaan mengandung keadilan, kearifan, kebersamaan,
kesamaan, gotong-royong, tenggang rasa dan tanggung jawab dalam
kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Dalam asas ini
diakui adanya perbedaan yang harus dikembangkan secara serasi
dalam hubungan kemitraan serta dijaga agar tidak berkembang
menjadi konflik yang bersifat antagonistik yang saling
menghancurkan.

90
7. Perkembangan Geostrategi di Indonesia
Geostrategi Indonesia dirumuskan dalam bentuk Ketahanan
Nasional yang unsur-unsur tamanya terdiri dari dan kualita
kekuatan/ketangguhan. Keuletan sesungguhnya merupakan satu kualita
integratif yang menunjukan adanya kebersamaan diantara sesama
komponen yang dijiwai oleh semangat kekeluargaan. Keuletan
diperlukand a l a m m e n g h a d a p i t a n t a n g a n / t e k a n a n d a r i l u a r
y a n g h a r u s d i h a d a p i secara elastis konsisten dan berlanjut. Tanpa
adanya kualita keuletan maka jaringan sosial masyarakat akan
retak atau bahkan putus apabila dihadapkan pada tantangan /
tekanan yang berkepanjangan . memerlukan keuletan masyarakat
agar tidak terjadi hal-hal yang mengakibatkan perpecahan dalam
masyarakat karena masyarakat memiliki kelenturan yang mampu
mengabsorbir tekanan kesulitan ekonomi. Memang, keuletan
masyarakat dapat diandaikan dalam bahasa mekanika seolah-olah
sebagai koefisien kelenturan pegas, yang sudah barang tentu
memiliki ambang batas, diatas mana tekanan dari luar tidak l a g i d a p a t
ditahan dan pegaspun akan kehilangan kelenturannya dan
patah. Sebaliknya, unsur kekuatan/ketangguhan merupakan kemampuan
untuk tumbuh dan berkembang dari masyarakt bangsa ke arah tata
kehidupan yang lebih baik dikemudian hari.Semakin tinggi
kualita/ketangguhan maka semakin besar pula tekanan yang dapat
ditahan dan dilawan tanpa adanya kualita ini masyarakat akan stagnan,
dan apabila hal ini terjadi maka lama kelamaan akan
mundur dimakan waktu . Kekuatan atau ketangguhan untuk berkembang
merupakan kualita k e m a m p u a n y a n g h a r u s m e m i l i k i setiap
masyarakat bangsa, sebab kebutuhan kepentingan
m e n i n g k a t s e t i a p s a a t s e j a l a n d e n g a n bertambahnya jumlah

91
penduduk maupun tingkat kesejahteraannya . Tiap generasi anak
bangsa mengharapkan,dan ini sangat wajar, bahwa kehidupannya
dikemudian hari lebih baik dari generasi diatasnya . Ini adalah sikap positif
terhadap kemampuan bangsa secara keseluruhankarena dengan
demikian tiap generasi termotivasi secara positif untuk
mengembangkan dirinya sejalan dengan tuntutannya sendiri. Pemenuhan
kebutuhan itu merupakan bagian dari rasa aman dan keamanan (sekuriti)
bangsa. Namun demikian dalam pencapaian cita-cita itu satu masyarakat
bangsa tidak berada dalam ruang hampa, melainkan berada ditengah-
tengah masyarakat kawasan (sub-kawasan) disekitarnya . K a r e n a i t u
pencapaian cita-cita harus didasarkan atas pertimbangan
lingkungan, apalagi dalam zaman global yang tanpa batas. Selain dari itu
perlu juga disadari bahwa peningkatan keamanan, dari sisimiliter,untuk
pengamanan satu bangsa pada dasarnya dapat meningkatkan rasa tidak
aman (in-security feeling) dari bangsa sekitarnya sehingga kesadaran ruang
amat diperlukan.

8. Tujuan Pengembangan Konsep Geostrategi di Indonesia


Menyusun dan mengembangkan potensi kekuatan nasional baik yang
berbasis pada aspek ideologi, politik, sosial budaya dan hankam danaspek-
aspek alamiah bagi upaya kelestarian dan eksistensi hidup negara dan
bangsa untuk mewujudkan cita-cita proklamasi dan tujuan nasional.

Menunjang tugas pokok pemerintahan Indonesia dalam :

 Menegakkan hukum dan ketertiban


 Terwujudnya kesejahteraan dan kemakmuran
 Terselenggaranya pertahanan dan keamanan
 Terwujudnya keadilan hukum dan keadilan social
 Tersedianya kesempatan rakyat untuk mengaktualisasikan diri.

92
9. Strategi Perwujudan Geostrategi Indonesia
Dalam menghadapi tututan dan tantangan perlu digunakan strategi seperti:

1. Jalur Pembinaan
A. Strategi pembinaan setiap individu,
dimaksudkan untuk membentuk manusia Indonesia seutuhnya
yang berwawasan nasional, dilaksanakan dengan strategi 4 (empat)
jalur, yaitu :

 Jalur pembinaan keluarga, ditujukan untuk menjangkau


para pemudadan remaja dalam menghayati norma-norma
moralita bangsa didalam suasana lingkungan keluarga . Upaya
ini diharapkan agar sejak awal dapatmenanamkan masalah
kebangsaan, rasa kebangsaan serta kerukunan hidup
berkeluarga dan bermasyarakat.
 Jalur pembinaan pendidikan, ditujukan untuk secara
formal membina keuletan dan ketangguhan yang
diselaraskan dengan tingkat serta perkembangan daya
pikir serta pemikiran anak didik .
 Jalur pembinaan lingkungan kerja ditujukan untuk
menjangkau lapisan masyarakat yang berada pada
tingkatan umur kerja. Dengan menggunakan pendekatan
persuasif dan promotif terhadap pimpinan lingkungan
kerja secara tepat diharapkan jalur ini akan paling
efektifdisini terdapat kesempatan untuk menjangkau
secara luas setiap kepala keluarga, sehingga keberhasilan
pada jalur ini akan membantujalur pembinaan keluarga.
Jalur pembinaan lingkungan pergaulan, dimaksudkan

93
untuk menjangkau lapisan masyarakat yang
tidak terjangkau melalui ketiga jalur pembinaan lainnya.

B. Strategi Pembinaan Masyarakat


dimaksud untuk mengendalikan agar perkembangan masyarakat dan
pergeserannya tidak menyimpang dan moralita bangsa serta kondusif
bagi terlaksananya kenijaksanaan pokok.

Strategi pembinaan 2 (dua) jalur mencakup :

 Jalur pembinaan langsung, ditujukan untuk memperoleh


hasil langsung secara lebih cepat dengan menggunakan/
melalui perangkat organisasi pemerintah, organisasi
kemasyarakatan yang ada.Peranan pemerintah sangat aktif
dan besar dalam rangka pencapaianhasil segera. Metode
yang digunakan antara lain berupa tatap
muka,pemerataan, pengaturan, perijinan dan kewenangan-
kewenangan lainyang dimiliki pemerintah.
 Jalur pembinaan tidak langsung, ditujukan untuk
merangsang dan menumbuh kembangkan kesadaran
masyarakat. Penumbuhan motivasi ini dilaksanakan
melalui media massa, tokoh-tokoh pimpinaninformasi,
ormas serta orpol dan sebagainya.

94
C. Strategi Pembinaan Kelembagaan
Pembinaan kelembagaan dimaksudkan untuk menciptakan kelancaran
pembangunan nasional dan dengan demikian juga pemantapan dan
peningkatan Ketahanan Nasional. Keberhasilan pembangunan
nasional hanya mungkin diwujudkan manakala lembaga-lembaga
yang terlibat dalam pembangunan nasional terancam secara
komprehensif integral.

Strategi pembinaan kelembagaan ditempuh melalui 2 (dua) jalur yaitu

 Jalur pembinaan perangkat lembaga, ditujukan untuk


meningkatkan kemampuan setiap lembaga yang terlibat
dalam proses pembangunan pada semua aspek berbangsa
dan bernegara. Termasuk didalamnya adalah
pengembangan kelengkapan personil, keahlian personil,
mekanisme kerja dan memantapkan koordinasi vertical,
horizontal dan diagonal. Pemantapan peranan tiap
lembaga juga mendapatkan prioriitas pembinaanya
terwujud semua mata rantai lembaga yang utuh.
 Jalur pembinaan kemampuan manajerial, ditujukan untuk
meningkatkan kemampuan manajerial tiap pejabat
pemerintah maupun swasta di dalam bidang pekerjaan
masing-masing. Khusus untuk sektor swasta pembinaan
kemampuan manajerial ini juga ditujukan untuk
menumbuhkan kewiraswataan dikalangan masyarakat.

95
D. Strategi Pembinaan Lingkungan
dimaksudkan untuk menciptakan lingkungan yang kondusif terhadap
pembangunan nasional maupun terhadap kehidupanmasyarakat.

Strategi pembinaan 2 (dua) jalur meliputi :

 Jalur pembinaan dampak positif dari lingkungan guna


menciptakan dan memperbesar peluang-peluang yang
bermanfaat bagi upaya pembangunan maupun bagi
kehidupan dan penghidupan masyarakat.
 Jalur penggalangan dampak negatif dari lingkungan untuk
menekan akibat dari dampak negative tersebut agar tetap
berada di bawah ambang toleransi keamanan dan
pengamanan.

10. Kesimpulan
Geostrategi merupakan seuatu tindakan yang di dasari oleh hakikat
ketahanan negara yang mewujudkan ciri ciri proklamasi serta mencapai
tujuan-tujuan wawasan nusantara yang telah di tetapkan, yaitu
mewujudkan kesejahteraan,ketentraman,dan keamanan bagi bangsa
Indonesia, dengan demikian ikut serta juga dalam membina kebahagiaan
dan perdamaian bagi seluruh umat manusia

11. Saran
Konsep geostrategi ini hendaknya terus diterapkan dan dikembangkan
sebagaimana mestinya, bahkan akan lebih baik bila di terapkan dalam
kehidupan sehari-hari.

96
BAB VIII

OTONOMI DAERAH

A. PEMBAHASAN

1. Pengertian Otonomi Daerah


Otonomi berasal dari 2 kata yaitu , auto berarti sendiri,nomosberarti rumah
tangga atau urusan pemerintahan.Otonomi dengan demikian berarti
mengurus rumah tangga sendiri.Dengan mendampingkan kata ekonomi
dengan kata daerah,maka istilah “mengurus rumah tangga sendiri”
mengandung makna memperoleh kekuasaan dari pusat dan mengatur atau
menyelenggarakan rumah tangga pemerintahan daerah sendiri.

Ada juga berbagai pengertian yang berdasarkan pada aturan yang di


tetapkan oleh Pemerintahan Daerah. Pengertian yang memliki kaitan dan
hubungan dengan otonomi daerah yang terdapat di dalam Undang-
Undang,yaitu sebagai berikut:

 Pemerintah daerah yaitu penyelenggaraan urusan di dalam suatu daerah.

 Penyelenggaran urusan pemerintah daerah tersebut harus menurut asas


otonomi seluas-luasya dalam prinsip dan sistem NKRI sebagaimana
yang dimaksudkan di dalam UUD 1945.

 Pemerintah Daerah itu meliputi Bupati atau Walikota, perangkat daerah


seperti Lurah,Camat serta Gubernur sebagai pemimpin pemerintahan
daerah tertinggi.

97
 DPRD adalah lembaga pemerintahan daerah di mana di dalam DPRD
duduk para wakil rakyat yang menjadi penyalur aspirasi rakyat.Selain
itu DPRD adalah suatu unsur penyelenggara pemerintahan daerah.

 Otonomi daerah adalah wewenang,hak dan kewajiban suatu daerah


otonom untuk mengurus dan mengatur sendiri urusan pemerintahan dan
mengurus berbagai kepentingan masyarakat yang berada dan menetap di
dalam daerah tersebut sesuai dengan peraturan perundang-undangan
yang berlaku.

 Daerah otonom adalah suatu kesatuan masyarakat yang berada di dalam


batas-batas wilayah dan wewenang dari pemerintahan daerah di mana
prngaturan nya berdasarkan prakarsa sendiri namum sesuai dengan
sistem NKRI.

 Di dalam otonomi daerah di jelaskan bahwa pemerintah pusat adalah


Presiden Republik Indonesia sebagaiman tertulis di dalam Undang-
Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945.

98
2. Sejarah Perkembangan Otonomi Daerah di Indonesia
A.Warisan Kolonial

Pada tahun 1903, pemerintah kolonial mengeluarkan staatsblaad No. 329


yang memberi peluang dibentuknya satuan pemerintahan yang mempunyai
keuangan sendiri. Kemudian staatblaad ini deperkuat dengan Staatblaad
No. 137/1905 dan S. 181/1905. Pada tahun 1922, pemerintah kolonial
mengeluarkan sebuah undang-undang S. 216/1922. Dalam ketentuan ini
dibentuk sejumlah provincie, regentschap, stadsgemeente, dan
groepmeneenschap yang semuanya menggantikan locale ressort. Selain itu
juga, terdapat pemerintahan yang merupakan persekutuan asli masyarakat
setempat (zelfbestuurende landschappen).

Pemerintah kerajaan satu per satu diikat oleh pemerintahan kolonial dengan
sejumlah kontrak politik (kontrak panjang maupun kontrak pendek).
Dengan demikian, dalam masa pemerintahan kolonial, warga masyarakat
dihadapkan dengan dua administrasi pemerintahan.

B. Masa Pendudukan Jepang

Ketika menjalar PD II Jepang melakukan invasi ke seluruh Asia Timur


mulai Korea Utara ke Daratan Cina, sampai Pulau Jawa dan Sumatra.
Negara ini berhasil menaklukkan pemerintahan kolonial Inggris di Burma
dan Malaya, AS di Filipina, serta Belanda di Daerah Hindia Belanda.
Pemerintahan Jepang yang singkat, sekitar tiga setengah tahun berhasil
melakukan perubahan-perubahan yang cukup fundamental dalam urusan
penyelenggaraan pemerintahan daerah di wilayah-wilayah bekas Hindia
Belanda. Pihak penguasa militer di Jawa mengeluarkan undang-undang
(Osamu Seire) No. 27/1942 yang mengatur penyelenggaraan pemerintahan
daerah. Pada masa Jepang pemerintah daerah hampir tidak memiliki

99
kewenangan. Penyebutan daerah otonom bagi pemerintahan di daerah pada
masa tersebut bersifat misleading.

C. Masa Kemerdekaan

1. Periode Undang-undang Nomor 1 Tahun 1945

Undang-undang Nomor 1 Tahun 1945 menitik beratkan pada asas


dekonsentrasi, mengatur pembentukan KND (komite Nasional Daerah) di
keresidenan, kabupaten, kota berotonomi, dan daerah-daerah yang
dianggap perlu oleh mendagri. Pembagian daerah terdiri atas dua macam
yang masing-masing dibagi dalam tiga tingkatan yakni:

1) Provinsi

2) Kabupaten/kota besar

3) Desa/kota kecil.

UU No.1 Tahun 1945 hanya mengatur hal-hal yang bersifat darurat dan
segera saja. Dalam batang tubuhnya pun hanya terdiri dari 6 pasal saja dan
tidak memiliki penjelasan.

2. Periode Undang-undang Nomor 22 tahun 1948

Peraturan kedua yang mengatur tentang otonomi daerah di Indonesia


adalah UU Nomor 22 tahun 1948 yang ditetapkan dan mulai berlaku pada
tanggal 10 Juli 1948. Dalam UU itu dinyatakan bahwa daerah Negara RI
tersusun dalam tiga tingkat yakni:

a) Propinsi

b) Kabupaten/kota besar

c) Desa/kota kecil

100
3. Periode Undang-undang Nomor 1 Tahun 1957

Menurut UU No. 1 Tahun 1957, daerah otonom diganti dengan istilah


daerah swatantra. Wilayah RI dibagi menjadi daerah besar dan kecil
yang berhak mengurus rumah tangga sendiri, dalam tiga tingkat, yaitu:

1) Daerah swatantra tingkat I, termasuk kotapraja Jakarta Raya

2) Daerah swatantra tingkat II

3) Daerah swatantra tingkat III.

UU No. 1 Tahun 1957 ini menitikberatkan pelaksanaan otonomi daerah


seluas-luasnya sesuai Pasal 31 ayat (1) UUDS 1950.

4. Periode Penetapan Presiden Nomor 6 Tahun 1959

Penpres No. 6 Tahun 1959 yang berlaku pada tanggal 7 November 1959
menitikberatkan pada kestabilan dan efisiensi pemerintahan daerah,
dengan memasukkan elemen-elemen baru. Penyebutan daerah yang
berhak mengatur rumah tangganya sendiri dikenal dangan daerah
tingkat I, tingkat II, dan daerah tingkat III.

Dekonsentrasi sangat menonjol pada kebijakan otonomi daerah pada


masa ini, bahwa kepala daerah diangkat oleh pemerintah pusat, terutama
dari kalangan pamong praja.

5.Periode Undang-undang Nomor 18 Tahun 1965

Menurut UU ini, wilayah negara dibagi-bagi dalam tiga tingkatan yakni:

1) Provinsi (tingkat I)

2) Kabupaten (tingkat II)

3) Kecamatan (tingkat III)

Sebagai alat pemerintah pusat, kepala daerah bertugas memegang


pimpinan kebijaksanaan politik polisional di daerahnya,

101
menyelenggarakan koordinasi antarjawatan pemerintah pusat di daerah,
melakukan pengawasasan, dan menjalankan tugas-tugas lain yang
diserahkan kepadanya oleh pemerintah pusat. Sebagai alat pemerintah
daerah, kepala daerah mempunyai tugas memimpin pelaksanaan
kekuasaan eksekutif pemerintahan daerah, menandatangani peraturan
dan keputusan yang ditetapkan DPRD, dan mewakili daerahnya di
dalam dan di luar pengadilan.

6. Periode Undang-undang Nomor 5 Tahun 1974

UU ini menyebutkan bahwa daerah berhak mengatur, dan mengatur


rumah tangganya berdasar asas desentralisasi. Dalam UU ini dikenal
dua tingkatan daerah, yaitu daerah tingkat I dan daerah tingkat II.
Daerah negara dibagi-bagi menurut tingkatannya menjadi:

1) Provinsi/ibu kota negara

2) Kabupaten/kotamadya

3) Kecamatan

Titik berat otonomi daerah terletak pada daerah tingkat II karena daerah
tingkat II berhubungan langsung dengan masyarakat sehingga lebih
mengerti dan memenuhi aspirasi masyarakat. Prinsip otonomi dalam UU
ini adalah otonomi yang nyata dan bertanggung jawab.

7. Periode Undang-undang Nomor 22 Tahun 1999

102
Pada prinsipnya UU ini mengatur penyelenggaraan pemerintahan daerah
yang lebih mengutamakan desentralisasi. Pokok pikiran dalam
penyusunan UU No. 22 tahun 1999 adalah sebagai berikut:

1) Sistem ketatanegaraan Indonesia wajib menjalankan prinsip


pembagian kewenangan berdasarkan asas desentralisasi dalam kerangka
NKRI.

2) Daerah yang dibentuk berdasarkan asas desentralisasi dan


dekonsentrasi adalah daerah provinsi sedangkan daerah yang dibentuk
berdasarkan asas desentralisasi adalah daerah kabupaten dan daerah
kota.

3) Daerah di luar provinsi dibagi dalam daerah otonomi.

4) Kecamatan merupakan perangkat daerah kabupaten.

Secara umum, UU No. 22 tahun 1999 banyak membawa kemajuan bagi


daerah dan peningkatan kesejahteraan masyarakat. Tetapi sesuai
perkembangan keinginan masyarakat daerah, ternyata UU ini juga
dirasakan belum memenuhi rasa keadilan dan kesejahteraan bagi
masyarakat.

8. Periode Undang-undang Nomor 32 Tahun 2004

Pada tanggal 15 Oktober disahkan UU No. 32 tahun 2004 tentang


pemerintah Daerah yang dalam pasal 239 dengan tegas menyatakan
bahwa dengan berlakunya UU ini, UU No. 22 tahun 1999 tentang
Pemerintahan Daerah dinyatakan tidak berlaku lagi. UU baru ini
memperjelas dan mempertegas hubungan hierarki antara kabupaten dan
provinsi, antara provinsi dan pemerintah pusat berdasarkan asas
kesatuan administrasi dan kesatuan wilayah. Pemerintah pusat berhak

103
melakukan kordinasi, supervisi, dan evaluasi terhadap pemerintahan di
bawahnya, demikian juga provinsi terhadap kabupaten/kota. Di samping
itu, hubungan kemitraan dan sejajar antara kepala daerah dan DPRD
semakin di pertegas dan di perjelas.

3. Dasar Hukum Dan Landasan Teori Otonomi Daerah


1. Dasar Hukum

Tidak hanya pengertian tentang otonomi daerah saja yang perlu kita
bahas.Namun ada dasar-dasar yang bisa menjadi landasan.Ada beberapa
peraturan dasar tentang pelaksanaan otonomi daerah,yaitu sebagai
berikut:

1) Undang-Undang Dasar 1945 Pasal 18 ayat 1 hingga ayat 7.

2) Undang-Undang No.32 Tahun 2004 yang mengatur tentang


pemerintahan daerah.

3) Undang-Undang No.33 Tahun 2004 yang mengatur tentang sumber


keuangan negara.

Selain berbagai dasar hukum yang mengatur tentang otonomi


daerah,saya juga menulis apa saja yang menjadi tujuan pelaksana
otonomi daerah,yaitu otonomi daerah harus bertujuan untuk
meningkatkan pelayanan terhadap masyarakat yang berada di wilayah
otonomi tersebut serta meningkatkan pula sumber daya yang di miliki
oleh daerah agar dapat bersain dengan daerah otonom lainnya.

Landasan Teori

Berikut ini ada beberapa yang menjadi landasan teori dalam otonomi
daerah .

104
a.Asas Otonomi

Berikut ini ada beberapa asas otonomi daerah yang saya tuliskan di
sini.Asas-asas tersebut sebagai berikut:

· Asas tertib penyelenggara negara


· Asas Kepentingan umum
· Asas Kepastian Hukum
· Asas keterbukaan
· Asas Profesionalitas
· Asas efisiensi
· Asas proporsionalitas
· Asas efektifitas
· Asas akuntabilitas

b. Desentralisasi

Desentralisasi adalah penyerahan kewenangan dari pemerintah pusat


kepada pemerintah daerah untuk mengurusi urusan rumah tangganya
sendiri berdasarkan prakarsa dan aspirasi dari rakyatnya dalam kerangka
negara kesatuan Republik Indonesia. dengan adanya desentralisasi maka
muncullan otonomi bagi suatu pemerintahan daerah. Desentralisasi
sebenarnya adalah istilah dalam keorganisasian yang secara sederhana di
definisikan sebagai penyerahan kewenangan. Dalam kaitannya dengan
sistem pemerintahan Indonesia, desentralisasi akhir-akhir ini seringkali
dikaitkan dengan sistem pemerintahan karena dengan adanya
desentralisasi sekarang menyebabkan perubahan pardigma pemerintahan
di Indonesia. Desentralisasi juga dapat diartikan sebagai pengalihan
tanggung jawab, kewenangan, dan sumber-sumber daya (dana, manusia
dll) dari pemerintah pusat ke pemerintah daerah. Dasar pemikiran yang
melatarbelakanginya adalah keinginan untuk memindahkan
pengambilan keputusan untuk lebih dekat dengan mereka yang
merasakan langsung pengaruh program dan pelayanan yang dirancang

105
dan dilaksanakan oleh pemerintah. Hal ini akan meningkatkan relevansi
antara pelayanan umum dengan kebutuhan dan kondisi masyarakat
lokal, sekaligus tetap mengejar tujuan yang ingin dicapai oleh
pemerintah ditingkat daerah dan nasional, dari segi sosial dan ekonomi.
Inisiatif peningkatan perencanaan, pelaksanaan, dan keuangan
pembangunan sosial ekonomi diharapkan dapat menjamin digunakannya
sumber-sumber daya pemerintah secara efektif dan efisien untuk
memenuhi kebutuhan lokal.

c. Sentralisasi

Sentralisasi dan desentralisasi sebagai bentuk penyelenggaraan negara


adalah persoalan pembagian sumber daya dan wewenang. Pembahasan
masalah ini sebelum tahun 1980-an terbatas pada titik perimbangan
sumber daya dan wewenang yang ada pada pemerintah pusat dan
pemerintahan di bawahnya. Dan tujuan “baik” dari perimbangan ini
adalah pelayanan negara terhadap masyarakat.

Di Indonesia sejak tahun 1998 hingga baru-baru ini, pandangan politik


yang dianggap tepat dalam wacana publik adalah bahwa desentralisasi
merupakan jalan yang meyakinkan, yang akan menguntungkan daerah.
Pandangan ini diciptakan oleh pengalaman sejarah selama masa Orde
Baru di mana sentralisme membawa banyak akibat merugikan bagi
daerah. Sayang, situasi ini mengecilkan kesempatan dikembangkannya
suatu diskusi yang sehat bagaimana sebaiknya desentralisasi
dikembangkan di Indonesia. Jiwa desentralisasi di Indonesia adalah
“melepaskan diri sebesarnya dari pusat” bukan “membagi tanggung
jawab kesejahteraan daerah”.

Sentralisasi dan desentralisasi tidak boleh ditetapkan sebagai suatu


proses satu arah dengan tujuan pasti. Pertama- tama, kedua “sasi” itu

106
adalah masalah perimbangan. Artinya, peran pemerintah pusat dan
pemerintah daerah akan selalu merupakan dua hal yang dibutuhkan. Tak
ada rumusan ideal perimbangan. Selain proses politik yang sukar
ditentukan, seharusnya ukuran yang paling sah adalah argumen mana
yang terbaik bagi masyarakat.

4. Pemeran Penting Dalam Otonomi Daerah


APBD (Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah)

Di dalam Otonomi daerah selalu identik dengan yang namanya


Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah atau yang sering disebut
APBd.Di sini saya akan membahas sedikit mengenai APBD.

Keberhasilan otonomi daerah tidak lepas dari kemampuan bidang


keuangan yang merupakan salah satu indikator penting dalam
menghadapi otonomi daerah. Kedudukan faktor keuangan dalam
penyelenggaraan suatu pemerintah sangat penting, karena pemerintahan
daerah tidak akan dapat melaksanan fungsinya dengan efektif dan
efisien tanpa biaya yang cukup untuk memberikan pelayanan
pembangunan dan keuangan inilah yang mrupakan salah satu dasar
kriteria untukmengetahui secara nyata kemampuan daerah dalam
mengatur dan mengurus rumah tangganya sendiri. Suatu daerah otonom
diharapkan mampu atau mandiri di dalam membiayai kegiatan
pemerintah daerahnya dengan tingkat ketergantungan kepada
pemerintah pusat mempunyai proposal yang lebih kecil dan Pendapatan
Asli Daerah harus menjadi bagian yang terbesar dalammemobilisasi
dana penyelenggaraan pemerintah daerah. Oleh karena itu,sudah
sewajarnya apabila PAD dijadikan tolak ukur dalam pelaksanaan
otonomi daerah demi mewujudkan tingkat kemandirian dalam
menghadapi otonomi daerah.

107
Mardiasmo mendefinisikan anggaran sebagai pernyataan mengenai
estimasi kinerja yang hendak dicapai selama periode waktu tertentu
yang dinyatakan dalam ukuran finansial,sedangkan penganggaran
adalah proses atau metode untuk mempersiapkan suatu
anggaran.Mardiasmo mendefinisikan nya sebagai berikut ,anggaran
publik merupakan suatu dokumen yang menggambarkan kondisi
keuangan dari suatu organisasi yang meliputi informasi mengenai
pendapatan belanja dan aktifitasSecara singkat dapat dinyatakan bahwa
anggaran publik merupakan suatu rencana finansial yang menyatakan :

1) Berapa biaya atas rencana yang di buat(pengeluaran/belanja),dan

2) Berapa banyak dan bagaimana cara uang untuk mendanai rencana


tersebut(pendapatan)

Sedangkan menurut UU No.17 tahun 2003 tentang keuangan


Negara disebutkan bahwa APBD adalah rencana keuangan tahunan
pemerintah daerah yang disetujui oleh Dewan Perwakilan Rakyat
Daerah.Lebih lanjut dijelaskan dalam PP No.58 Tahun 2005 tentang
Pengelolahan Keuangan Daerah disebutkan bahwa APBD adlah rencana
keuangan tahunan Pemerintah daerah yang di bahas dan disetujui
bersama oleh pemerintah daerah dan DPRD,dan ditetapkan dengan
peraturan daerah.

ekonomi. Inisiatif peningkatan perencanaan, pelaksanaan, dan keuangan


pembangunan sosial ekonomi diharapkan dapat menjamin digunakannya
sumber-sumber daya pemerintah secara efektif dan efisien untuk
memenuhi kebutuhan lokal.

5. Dampak Otonomi Daerah


a. Dampak Positif

108
Dampak positif otonomi daerah adalah bahwa dengan otonomi daerah
makapemerintah daerah akan mendapatkan kesempatan untuk
menampilkan identitas lokalyang ada di masyarakat. Berkurangnya
wewenang dan kendali pemerintah pusatmendapatkan respon tinggi dari
pemerintah daerah dalam menghadapi masalah yangberada di daerahnya
sendiri. Bahkan dana yang diperoleh lebih banyak daripada
yangdidapatkan melalui jalur birokrasi dari pemerintah pusat. Dana
tersebut memungkinkanpemerintah lokal mendorong pembangunan
daerah serta membangun program promosikebudayaan dan juga
pariwisata.

b. Dampak Negatif

Dampak negatif dari otonomi daerah adalah adanya kesempatan


bagioknum-oknum di pemerintah daerah untuk melakukan tindakan
yang dapat merugikaNegara dan rakyat seperti korupsi, kolusi dan
nepotisme. Selain itu terkadang adakebijakan-kebijakan daerah yang
tidak sesuai dengan konstitusi Negara yang dapat menimbulkan
pertentangan antar daerah satu dengan daerah tetangganya, atau
bahkandaerah dengan Negara, seperti contoh pelaksanaan Undang-
undang Anti Pornografi ditingkat daerah. Hal tersebut dikarenakan
dengan system otonomi daerah maka pemerintahpusat akan lebih susah
mengawasi jalannya pemerintahan di daerah, selain itu karena memang
dengan sistem.otonomi daerah membuat peranan pemeritah pusat tidak
begitu berarti.

Beberapa modus pejabat nakal dalam melakukan korupsi dengan


APBD :

1) Korupsi Pengadaan Barang Modus :

109
a. Penggelembungan (mark up) nilai barang dan jasa dari harga pasar.

b. Kolusi dengan kontraktor dalam proses tender.

2) Penghapusan barang inventaris dan aset negara (tanah)

Modus :

- Memboyong inventaris kantor untuk kepentingan pribadi.

- Menjual inventaris kantor untuk kepentingan pribadi.

3) Pungli penerimaan pegawai, pembayaran gaji, keniakan pangkat,


pengurusan pensiun dan sebagainya.

Modus : Memungut biaya tambahan di luar ketentuan resmi.

4) Pemotongan uang bantuan sosial dan subsidi (sekolah, rumah ibadah,


panti asuhan dan jompo)

Modus : Pemotongan dana bantuan sosial b. Biasanya dilakukan secara


bertingkat (setiapmeja).

5) Bantuan fiktif

Modus : Membuat surat permohonan fiktif seolah-olah ada bantuan dari


pemerintah ke pihak luar.

6. Kesimpulan
Berdasarkan pembahasan diatas dapat dipahami dengan adanya otonomi
daerah, maka setiap daerah akan diberi kebebasan dalam menyusun
program dan mengajukannya kepada pemerintahan pusat. Hal ini sangat
akan berdampak positif dan bisa memajukan daerah tersebut apabila
Orang/badan yang menyusun memiliki kemampuan yang baik dalam

110
merencanan suatu program serta memiliki analisis mengenai hal-hal apa
saja yang akan terjadi dikemudia hari. Tetapi sebaliknya akan berdamapak
kurang baik apabila orang /badan yang menyusun program tersebut kurang
memahami atau kurang mengetahui mengenai bagaimana cara menyusun
perencanaan yang baik serta analisis dampak yang akan terjadi.

7. Saran
Analisis Langkah-Langkah Yang Harus Diambil Pemerintah Dalam
Mengontrol Otonomi Daerah:

1.Merumuskan kerangka hukum yang memenuhi aspirasi untuk otonomi di


tingkat propinsi dan sejalan dengan strategi desentralisasi secara bertahap.

2.Menyusun sebuah rencana implementasi desentralisasi dengan


memperhatikan faktor-faktor yang menyangkut penjaminan
kesinambungan pelayanan pada masyarakat,perlakuan perimbangan antara
daerah-daerah,dan menjamin kebijakan fiskal yang berkelanjutan.

Untuk mempertahankan momentum desentralisasi,pemerintah pusat perlu


menjalankan segera langkah desentralisasi,akan tetapi terbatas pada sektor-
sektor yang jelas merupakan kewenangan Kabupaten dan Kota dan dapat
segera diserahkan.

4. Proses otonomi tidak dapat dilihat sebagai semata-mata tugas dan


tanggung jawab dari menteri negara otonomi atau menteri dalam
negeri,akan tetapi menuntut koordinasi dan kerjasama dari seluruh bidang
dalam kabinet (Ekuin,Kesra & Taskin, dan Polkam).

Upaya Yang Menurut Saya harus Dilakukan Pejabat Daerah Untuk


Mengatasi Ketimpangan Yang Terjadi :

111
1. Pejabat harus dapat melakukan kebijakan tertentu sehingga SDM yang
berada di pusat dapat terdistribusi ke daerah.

2. Pejabat harus melakukan pemberdayaan politik warga masyarakat


dilakukan melalui pendidikan politik dan keberadaan organisasi swadaya
masyarakat, media massa dan lainnya.

3.Pejabat daerah harus bisa bertanggung jawab dan jujur.

4.Adanya kerjasama antara pejabat dan masyarakat.

5.Dan yang paling penting pejabat harus tahu prinsip-prinsip otonomi.

112
BAB IX

NEGARA DAN SISTEM PEMERINTAHANNYA

A. PEMBAHASAN

1. Negara Dan Sistem Pemerintahannya


Negara berasal dari kata State (inggris), staat (belanda), dan etat
(prancis).state,staat,dan etat berasal dari bahasa latin status atau statum yang
berarti keadaan yang tegak dan tetap atau sesuatu yang memiliki sifat-sifat
yang tegak dan tetap.
Kata status atau statum lazim diartikan sebagai standing atau station
(kedudukaan). Istilah ini dihubungkan dengan kedudukan persekutaun hidup
manusia, yang juga sama dengan istilah status civitatis stau status
republicae.Dari pengertian inilah kata status pada abad ke-16 dikaitkan
dengan kata Negara.

Definisi Negara menurut beberapa ahli adalah ssebagai berikut:


1. Negara menurut John Look (1632-1704) dan Rousseau (1712-1778) dalam
buku ilmu Negara (1993), adalah suatu badan atau organisasi hasil dari
pada perjanjian masyarakat.
2. Negara menurut Max Weber dalam buku Demokrasi, HAM, dan
Masyarakat Madani (2000) adalah suatu masyarakt yang mempunyai
monopoli dalam penggunaan kekerasan fisik secara sah dalam suatu
wilayah.
3. Negara menurut Roger F. Soltau dalam buku Demokrasi, HAM, Dan
Masyarakat Madani (2000) adalah alat (agency) atau wewenang (authority)
yang mengatur atau mengendalikan persoalan-persoalan bersama, atas
nama masyarakt.

113
4. Negara menurut Mac Iver dalam buku Demokrasi, HAM, Masyarakat
Madani (2000) adalah suatu Negara harus memenuhi tiga unsure pokok,
yaitu pemerintahan, komunitas,atau rakyat, dan wilayah tertentu.

2. Unsur-Unsur Negara
Terbentuknya Negara dapat terjadi karena adanya beerapa unsur. Unsur-unsur
pembentukan Negara tersebut adalah sebagai berikut:
1. Penduduk
Penduduk adalah semua orang yang berdomisili serta menyatakan
kesepakatan diri ingin bersatu. Yang dimaksud dengan semua orang adalah
penduduk indinesia dan Negara lain (asing) yang sedang berada di
Indonesia untuk wisata, bisanis, dan lainya.Menurut data biro pusat statistic
(BPS), jumlah penduduk Indonesia pada tahun 2003 lebih kurang 210 juta
jiwa dengan komposisi 50% adalah berasal dari suku bangsa etnis jawa.
2. Wilayah
Negara memiliki batas/territorial yang jelas atas darat, laut, dan udara di
atasnya.Wilayah Indonesia terletak diantara dua benua yaitu benua Asia
dan Australia, dan dua samudra yaitu samudra Indian dan Pasifik.Letak ini
membuat Indonesia berada pada posisi strattegis yang menjadi jalur lalu
lintas transpirtasi dunia.Di wilayah udara, Indonesia berada pada posisi
GSO (Geo Stationery Orbit).Posisi ini strategis untuk menempatkan
satelit.Posii silang ini menguntungkan Indonesia karena terletak di wilayah
bisnis perdagangan dunia.

3. Pemerintah
Sistem pemerintahan yang dianut oleh bangsa Indonesia adalah system
pemerintahan presidensial.Dalam system ini, presiden memiliki hak
prerogative untuk memilih dan mengangkat serta memberhentikan para
menteri sebagai pembantunya

114
3. Klasifikasi Negara
Klasifikasi Negara dapat dilihat berdasarkan beberapa indicator, seperti
jumlah orang yang berkuasa, bentuk Negara, dan asas pemerintahan.
1. Jumlah orang yang berkuasa danorientasi kekuasan

Jumlah orang yang berkuasa dapat berjumlah satu orang, sekelompok


orang, atau banyak orang.

Bentuk Negara ditinjau dari sisi konsep dan teori modern terbagi menjadi
dua, yaitu:
a. Negara Kesatuan

Negara kesatuan adalah Negara yang berdaulat dan merdeka, dengan


satu pemerintah pusat yang berkuasa dan mengatur seluruh daerah.

b. Negara Serikat

Negara serikat merupakan bentuk Negara yang gabungan dari beberapa


Negara bagian dari Negara serikat.Kekuasan asli dalam Negara federasi
merupakan Negara bagian, karena ia berhubungan langsung dengan
rakyatnya.Sementara, Negara federasi bertugas untuk menjalankan
hubungan luar negeri, pertahanan Negara, keuangan, dan urusan pos.

Asas penyelenggaran kekuasan, yaitu berbagai tipe Negara menurut


kondisinya, seperti:
a. Menurut Ekonomi

Negara agraris, industri, erkembang, sedang berkembang, dan belum

115
berkembang.

b. Menurut Politik

Negara demokratis, otoriter, totaliter, satu partai, multipartai, dan


sebagainya.

c. Menurut Sistem Pemerintahan

Sistem pemerintahan presidantil, parlementer, junta militer, dan


sebagainya.

d. Menurut Ideologi Bangsa

Negara sosialis, liberal, komunis, fasis, agama, dan sebagainya.

4. Sifat Organisasi Negara


Sifat organisasi Negara berbeda dengan organisasi lainya, yakni:
1. Sifat Memaksa
Setiap Negara dapat memaksa kehendak dan kekuasaanya, baik melalui
jalur hukum maupun jalur kekuasaan atau kekerasan.
2. Sifat Monopoli
Setiap Negara menguasai hal-hal tertentu demi tujuan Negara tanpa ada
saingan.
3. Sifat Totalitas
Semua hal tanpa kecuali mencangkup kewenangan Negara, misalnya
semua orang harus membayar pajak, semua orang wajib membela Negara,
semua orang sama dihadapan hokum, dan sebagainya.

5. Fungsi Negara
Secara umum Negara memiliki empat fungsi utama bagi bangsanya, yaitu:

116
1. Fungsi pertahanan dan keamanan
Negara melindungi rakyat, wilayah, pemerintahan dari ancaman, tantangan,
hambatan, dan gangguan baik dari dalam maupun dari luar.
2. Fungsi pengaturan dan ketertiban
Negara menciptakan Undang-undang (UU) dan peraturan pemerintah (PP),
serta menjalankanyan demi terwujudnya tatanan kehidupan bermasyarakat,
berbangsa, dan bernegara.
3. Fungsi kesejahteraan dan kemakmuran
Negara melakukan upaya eksplorasi sumber daya alam (SDA) maupun
sumber daya manusia (SDM) untuk meningkatkan pendapatan masyarakat.
4. Fungsi keadilan menurut Hak dan Kewajiban
Negara menciptakan dan menegakan hokum secara tegas dan tanpa pilih
kasih menurut hak dan kewajiban yang telah dikontribusikan kepada
bangsa dan Negara.

6. Elemen Kekuatan Negara


Kekuatan suatu Negara tergantung pada beberapa elemen seperti sumber daya
manusia, sumber daya alam, kekuatan militer, dan territorial Negara
tersebut.Beberapa elemen kekuatan Negara adalah sebagai berikut:
1. Sumber Daya Manusia
Semakin banyak jumlah penduduk, semakin berkualitas SDM, dan semakin
tinggi tingkat kesehatan, maka Negara akan semakin maju dan kuat.
2. Teritorial Negara
Semakin luas dan strategis, maka Negara tersebut akan semakin kuat.

3. Sumber Daya Alam


Semakin tinggi kekayaan alam, maka Negara tersebut semakin kuat,

117
Negara yang kaya akan minyak, agroindustri, dan manufaktur akan
menjadi Negara yang tangguh.
4. Kapasitas Pertanian dan Industri
Tingkat budaya, usaha warga Negara dalam bidang pertanian, industry, dan
perdagangan yang maju, menjamin kecukupan pangan atau swasembada
pangan ehingga Negara menjadi kuat.
5. Kekuatan Militer dan Mobilitasnya
Negara yang memiliki jumlah anggota militer, dan kualitas personel dan
peralatan yang baik akan meningkatkan kemampuan militer dalam
mempertahankan kedaulatan Negara.
6. Elemen Kekuatan yang Tidak Berwujud
Segala factor yang mendukung kedaulatan Negara, berupa kepribadian dan
kepemimpinan, efisiensi birokasi, persatuan bangsa, dukungan
internasianal, reputasi bangsa (nasionalisme), dan sebagainya.

7. Hubungan Negara dengan Warga Negara


Negara sebagai lembaga dan warga Negara sebagai penghuni lembaga harus
mempunyai hubungan yang baik.Negara berkewajiban melindungi
kepentingan keseluruhan rakyat tanpa kecuali.Oleh karena itu warga Negara
juga harus memberikan konstribusi pemikiran dan ide secara nyata bagi
kelangsungan kehidupan Negara dalam segala aspek.Karena secara hakiki,
warga Negara itulah yang paling memahami dan mengatahui apa yang
dibutuhkannya.Sebagaimana ucapan mantan presiden Amerika Serikat, John
F. Kennedy yaitu “Jangan tanyakan apa yang bisa negara berikan kepadamu,
tetapi tanyakan apa yang bias kau berikan kepada negaramu.

118
8. Sistem Pemerintahan Negara
Sistem pemerintahan Negara dalam arti luas adalah meliputi seluruh lembaga
pemerintahan Negara yang ada, yaitu Badan Legislatif, Badan Eksekutif, dan
Badab Yudikatif.Menurut teori Trias Politika, ketiga badan tersebut memiliki
fungsi sebagai berikut:
1. Badan Legislatif
Adalah badan yang berfungsi sebagai pembuat undang-undang atau
peraturan daerah yang pengesahanya dilakukan bersama dengan Presiden
atau Kepala Daerah.Lembaga ini meliputi DPR, DPRD I, dan DPRD II
yang masing-masing menjalankan tugas dan fungsinya menurut
tingkatanya.
2. Badan Eksekutif
Adalah badan yang berfungsi menjalankan undang-undang yang mendapat
persetujuan secara bersama-sama antara DPR dengan Presiden.Lembaga ini
meliputi presiden, wakil presiden, para mentri departemen dan non
departemen, gubernur berserta muspida, bupati/walikota,beserta mospida,
camat, lurah/desa.
3. Badan Yudikatif
Adalah badan yang berfungsi mengadili penerapan undang-
undang.Lembaga ini meliputi Mahkamah Agung (MA), Mahkamah
Komstitusi (MK), dan Komisi Yudisial (KY).
 Mahkamah Agung (MA) berfungsi memberi pertimbangan kepada
presidententang pemberian grasi, amnesty, abolisi, rehabilitasi yang
merupakan hak progetif presiden dalam bidang hukum.
 Mahkamah Konstitusi (MK) berfungsi melakukan iju undang-undang
terhadap UUD 1945, menyelesaikan konflik antar lembaga Negara dan
melakukan pembubaran partai politik bila melakukan pelanggaran UUD
1945.

119
 Komisi Yudisial (KY) berwenang merekrut dan menyeleksi calon
Hakim Agung

Ketiga Lembaga ini memiliki fungsi dan tugas yang saling terkait dan
bersifat hierarkis hingga ketingkat daerah tingkat kabupaten/kota
sedangkan, khusus polisi berada hingga tingkat lurah/desa.

9. Sistem Pemerintahan Negara Indonesia


1. Sistem Pemerintahan Negara Indonesia Menurut Konstitusi RIS
Sistem Pemerintahan Negara Indonesia menurut konstitusi RIS adalah
sistem Pemerintah Parlementer yang tidak murni. Pasal 118 konstitusi RIS
antara lain :
a. Presiden tidak dapat di ganggu gugat
b. Menteri-menteri bertanggung jawab atas seluruh kebijaksanaan
pemerintah
Ketentuan pasal tersebut menunjukkan bahwa RIS mempergunakan system
pertanggung jawaban menteri.
2. Sistem Pemerintahan Negara Indonesia menurut UUDS 1950
UUDS 1950 masih tetap mempergunakan bentuk sistem pemerintahan
seperti yang diatur dalam konstitusi RIS. Di dalam pasal 83 UUDS 1950
dinyatakan :
a. Presiden dan wakil presiden tidak dapat diganggu gugat
b. Menteri-menteri bertanggung jawab atas seluruh kebijaksanaan
pemerintah, baik bersama-sama untuk seluruhnya maupun masing-
masing untuk bagiannya sendiri-sendiri.

3. Sistem Pemerintahan Negara Indonesia menurut UUD 1945 sebelum


diamandemen:
a. Kekuasaan tertinggi diberikan rakyat kepada MPR.

120
b. DPR sebagai pembuat UU.
c. Presiden sebagai penyelenggara pemerintahan.
d. DPA sebagai pemberi saran kepada pemerintahan.
e. MA sebagai lembaga pengadilan dan penguji aturan.
f. BPK pengaudit keuangan.
4. Sistem Pemerintahan Negara Indonesia setelah amandemen
a. MPR bukan lembaga tertinggi lagi.
b. Komposisi MPR terdiri atas seluruh anggota DPR ditambah DPD yang
dipilih oleh rakyat.
c. Presiden dan wakil Presiden dipilih langsung oleh rakyat.
d. Presiden tidak dapat membubarkan DPR.
e. Kekuasaan Legislatif lebih dominan.

Negara indonesia adalah negara yang berbentuk republik. Pemerintahan


republik adalah suatu pemerintahan dimana seluruh atau sebagian rakyat memegang
kekuasaan yang tertinggi di dalam negara. Oleh karena itu, kadaulatan berada di
tangan rakyat dan dilaksanakan menurut undang-undang dasar.

10. Kesimpulan
 Perlunya negara untuk melindungi individu, wilayah, dan masyarakat
yang lemah dari individu atau penguasa yang otoriter.
 Organisasi yang memiliki sifat monopolis yang berfungsi mengatur
pemerintah rakyat dan wilayah.
 Unsur negara meliputi penduduk, wilayah, dan pemerintah.
 Klasifikasi negara ditinjau dari jumlah penguasa:

121
1. Monarki
2. Aristokrasi
3. Demokrasi
4. Tirani
5. Oligarki
6. Mobokrasi
 Bentuk negara menurut teori modren
1. Negara kesatuan
2. Negara federasi
 Bentuk negara menurut asas penyelenggaraan kekuasaan dapat
diklasifikasi:
1. Menurut ekonomi
2. Menurut politik
3. Menurut pemerintahan
 Sifat negara:
1. Hankam
2. Pengatur ketertiban
3. Kesejahteraan dan Kemakmuran
4. Keadilan

 Elemen kekeatan negara:


1. SDM
2. Teritorial negara
3. SDA
4. Kepastian pertanian dan industri
5. Kekuatan militer dan mobilitasnya
6. Kekuaan yang abstrak
 Negara wajib melindungi kepentingan keseluruhan rakyat tanpa kecuali
 Sistem pemerintahan negara dalam arti luas:
1. Badan Eksekutif
2. Badan Legislatif
3. Badan Yudikatif

11. Saran
Dengan memahami Negara dan sistem pemerintahan, terutama negara maju,
diharapkan kita mampu membandingkannya dengan sistem pemerintahan
negara kita, sehingga kita dapat menyimpulkan mengapa negara kita sangat
terlambat sekali maju, bahkan dibandingkan dengan negara muda yang beru

122
lahir. Serta dapat mengkritik sistem pemerintahan negara kita dengan kritikan
yang membangun

BAB X

MASYARAKAT MADANI

A. PEMBAHASAN

1. Negara Dan Sistem Pemerintahannya


Masyarakat madani secara etimologi berasal dari dua suku kata; masyarakat
dan madani. Menurut KBBI masyarakat adalah sekelompok manusia yang
terikat oleh suatu kebudayaan yang sama. Sedangkan kata madani mempunyai
arti beradab dan bernorma hukum.
Masyarakat Madani adalah suatu tatanan kemasyarakatan yang
mengedepankan toleransi, demokrasi, berkeadaban dan menghargai akan
adanya pluralisme (kemajemukan). Masyarakat Madani juga dikenal dengan
istilah civil society masyarakat sipil. Banyak ilmuwan yang memberikan
pengertian tentang civil society atau masyarakat madani, beberapa ilmuwan
tersebut sebagai berikut:

123
1. W.J.S. Poerwadarminto

Menurut W.J.S. Poerwadarminto; kata masyarakat berarti suatu pergaulan


hidup manusia dalam suatu tempat dengan ikatan dan aturan yang tertentu.
Sedangkan kata madani berasal dari bahasa Arab yaitu madinah, yang
artinya kota. Dengan demikian masyarakat madani secara etimologis
berarti masyarakat kota. Meskipun demikian, istilah kota tidak merujuk
semata-mata kepada letak geografis, tetapi justru kepada karakter atau
sifat-sifat tertentu yang cocok untuk penduduk sebuah kota. Dari sini kita
paham bahwa masyarakat madani tidak asal masyarakat yang berada di
perkotaan, tetapi yang lebih penting adalah memiliki sifat-sifat yang cocok
dengan orang kota, yaitu yang berperadaban.
2. RumusanPBB
Menurut rumusan PBB; Masyarakat Madani adalah masyarakat yang
demokratis dan menghargai human dignity atau hak-hak tanggung jawab
manusia. Adapun dalam frasa bahasa Latin, masyarakat madani merupakan
padanan frasa civillis societies. Artinya adalah suatu masyarakat yang
didasarkan pada hukum dan hidup beradab. Dalam bahasa Inggris,
masyarakat madani dikenal dengan istilah civil society. Artinya adalah
masyarakat yang menjunjung tinggi nilai-nilai peradaban.
3. Muhammad A.S. Hikam
Menurut Muhammad A.S. Hikam; Masyarakat Madani adalah wilayah-
wilayah kehidupan sosial yang terorganisasi dan bercirikan antara lain
kesukarelaan, keswasembadaan, keswadayaan, kemandirian yang tinggi
terhadap negara, dan keterikatan dengan norma serta nilai-nilai hukum
yang diikuti warganya.
4. Thomas Paine
Menurut Thomas Paine; Masyarakat Madani adalah suatu ruang tempat
warga dapat mengembangkan kepribadiannya dan memberi peluang bagi
pemuasan kepentingan secara bebas dan tanpa paksaan
5. Nurcholis Madjid

124
Menurut Nurcholis Madjid; Masyarakat Madani adalah masyarakat yang
merujuk pada masyarakat Islam yang pernah dibangun Nabi Muhammad
saw di negeri Madinah. Masyarakat kota atau masyarakat yang
berkeadaban dengan ciri antara lain: toleransi, demokrasi, berkeadaban,
pluralisme (kemajemukan), egalitarianisme, menghargai prestasi,
keterbukaan, penegakan hukum dan keadilan, toleransi dan pluralisme,
serta bermusyawarah.

6. Gellner

Menurut Gellner (1995); Masyarakat Madani merupakan sekelompok


institusi (lembaga) dan asosiasi yang cukup kuat untuk mencegah tirani
politik, baik oleh negara maupun komunal (komunitas). Ciri lainya yang
menonjol adalah adanya kebebasan individu di dalamnya yang dapat
dimasuki serta ditinggalkan oleh individu dengan bebas.

7. Anwar Ibrahim

Masyarakat Madani adalah masyarakat ideal yang memiliki peradaban


maju dan sistem sosial subur yang diasaskan kepada prinsip moral yang
menjamin keseimbangan antara kebebasan individu dengan kestabilan
masyarakat, yakni masyarakat yang cenderung memiliki usaha serta
inisiatif individu baik dari segi pemikiran seni dan pelaksanaan
pemerintahan untuk mentaati undang-undang demi terlaksananya sistem
yang maju.

Dari beberapa definisi di atas, dapat dirangkum bahwa Masyarakat


Madani adalah sebuah kelompok tatanan masyarakat yang berdiri secara
mandiri di hadapan penguasa dan negara, memiliki ruang publik dalam

125
mengemukakan pendapat, dan memiliki lembaga-lembaga mandiri yang
dapat menyalurkan aspirasi dan kepentingan publik.1

2. Sejarah Pemikiran Masyarakat Madani


Piagam Madinah merupakan bentuk piagam pertama yang tertulis secara
resmi dalam sejarah dunia dan sebagai gambaran awal munculnya masyarakat
madani. Piagam Madinah adalah undang-undang untuk mengatur sistem
politik dan sosial masyarakat pada waktu itu. Rasulullah yang
memperkenalkan konsep ini.

Sejarah mencatat, Islam telah mengenal sistem kehidupan masyarakat


majemuk “Kebhinnekaan” yakni melalui piagam ini. Ketika itu, umat islam
memulai hidup bernegara setelah Nabi Muhammad SAW hijrah ke Yatsrib,
yang berubah nama menjadi Madinah. Di madinah, Rasulullah meletakkan
dasar kehidupan yang kuat bagi pembentukan masyarakat baru di bawah
kepemimpinan beliau. Masyarakat baru ini adalah masyarakat majemuk,
asalnya dari 3 golongan penduduk, yaitu: 1) kaum Muslim; Muhajirin dan
Anshar. Mereka adalah kelompok mayoritas. 2) kaum musyrik, orang-orang
yang berasal dari suku Aus dan Khazraj yang belum masuk Islam. Kelompok
ini golongan minoritas. 3) kaum Yahudi.
1

126
Piagam Madinah yang dideklarasikan Nabi SAW ini ada 4 bagian,
yaitu:

1. Semua masalah yang tidak terselesaikan dengan musyawarah dan


diserahkan kepada Nabi SAW karena beliau sebagai kepala negara.
2. Mengatur hubungan antara umat islam dan golongan yahudi dengan
detail. Tujuannya untuk menjaga stabilitas masyarakat madinah yang
bersatu.

3. Madinah adalah Kota Suci, diharamkan peperangan dan tumpah darah


serta wajib menjaga keamanan kota dari serangan musuh.

4. Kabilah yang baru masuk Islam diberlakukan hukum yang berlaku


terhadap kabilah lain yang lebih dulu. Bagian ini ditulis setelah Perang
Khandaq ketika banyak kabilah kecil Madinah masuk Islam, terutama
yang brasal dari orang Arab dari suku Aus.2

Piagam Madinah dengan konsep majemuknya telah berhasil membuat aturan


tentang hubungan social, masyarakat, perdagangan, dan lain sebagainya yang
mencakup semua golongan.

3. Karakteristik Masyarakat Madani


Masyarakat madani atau yang disebut orang barat civil society mempunyai
prinsip pokok pluralisme, toleransi, dan hak asasi (human right) termasuk di
dalamnya adalah demokrasi. Bagi bangsa Indonesia, masyarakat madani
menjadi suatu cita-cita bagi negara. Sebagai bangsa yang pluralis dan
majemuk. Model masyarakat madani merupakan tipe ideal suatu masyarakat
Indonesia demi terciptanya integritas sosial bahkan integritas nasional.
Menurut Bahmueller, terdapat beberapa karakteristik masyarakat madani, di

127
antaranya:
1. Terintegrasinya individu-individu dan kelompok-kelompok eksklusif ke
dalam masyarakat melalui kontrak sosial dan aliansi sosial.
2. Menyebarnya kekuasaan sehingga kepentingan-kepentingan yang
mendominasi dalam masyarakat dapat dikurangi oleh kekuatan-kekuatan
alternatif.
3. Dilengkapinya program-program pembangunan yang didominasi oleh
negara dengan program-program pembangunan yang berbasis masyarakat.
4. Terjembataninya kepentingan-kepentingan individu dan negara karena
keanggotaan organisasi-organisasi volunter mampu memberikan masukan-
masukan terhadap keputusan-keputusan pemerintah.
5. Tumbuh kembangnya kreativitas yang pada mulanya terhambat oleh rezim-
rezim totaliter.
6. Meluasnya kesetiaan (loyality) dan kepercayaan (trust) sehingga individu-
individu mengakui keterkaitannya dengan orang lain dan tidak
mementingkan diri sendiri.
7. Adanya pembebasan masyarakat melalui kegiatan lembaga-lembaga sosial
dengan berbagai ragam perspektif.

Adapun syarat-syarat untuk menjadi masyarakat madani adalah (1) adanya


democratic governance (pemerintahan demokratis yang dipilih dan berkuasa
secara demokratis); (2) democratic civilian (masyarakat sipil yang sanggup
menjunjung nilai-nilai keamanan sipil (civil security), tanggung jawab sipil
(civil responsibility), dan ketahanan sipil (civil resilience). Apabila diurai dua
kriteria tersebut menjadi tujuan prasyarat masyarakat madani, yaitu:
 Terpenuhinya kebutuhan dasar individu, keluarga, dan kelompok dalam
masyarakat.
 Berkembangnya modal manusia (human capital) dan modal sosial
(social capital) yang kondusif bagi terbentuknya kemampuan

128
melaksanakan tugas-tugas kehidupan dan terjalinya kepercayaan dan
relasi sosial antarkelompok.
 Tidak adanya diskriminasi dalam berbagai bidang pembangunan atau
dengan kata lain terbukanya akses terhadap berbagai pelayanan sosial.
 Adanya hak, kemampuan, dan kesempatan bagi masyarakat dan
lembaga-lembaga swadaya untuk terlibat dalam berbagai forum,
sehingga isu-isu kepentingan bersama dan kebijakan publik dapat
dikembangkan.
 Adanya persatuan antarkelompok dalam masyarakat serta tumbuhnya
sikap saling menghargai perbedaan antarbudaya dan kepercayaan.
 Terselenggaranya sistem pemerintahan yang memungkinkan lembaga-
lembaga ekonomi, hukum, dan sosial berjalan secara produktif dan
berkeadilan sosial.
 Adanya jaminan, kepastian, dan kepercayaan antara jaringan-jaringan
kemasyarakatan yang memungkinkan terjalinnya hubungan dan
komunikasi antarmasyarakat secara teratur, terbuka, dan terpercaya.

4. Paradigma Dan Praktek Masyarakat Madani Di Indonesia


Di Indonesia, masyarakat madani diperkenalkan pertama kali oleh Anwar
Ibrahim (ketika itu Menteri Keuangan dan Timbalan Perdana Menteri
Malaysia) dalam ceramah Simposium Nasional dalam rangka Forum Ilmiah
pada Festival Istiqlal, 26 September 1995 Jakarta. Istilah itu diterjemahkan
dari bahasa Arab mujtama’ madani, yang diperkenalkan oleh Prof. Naquib
Attas, seorang ahli sejarah dan peradaban Islam dari Malaysia, pendiri
ISTAC. Kata “madani” berarti civil atau civilized (beradab). Madani berarti
juga peradaban, sebagaimana kata Arab lainnya seperti hadlari, tsaqafi, atau
tamadun. Konsep madani bagi orang Arab memang mengacu pada hal-hal
yang ideal dalam kehidupan. Konsep masyarakat madani bersifat universal
dan memerlukan adaptasi untuk diwujudkan di negara indonesia mengingat

129
dasar konsep masyarakat madani yang tidak memiliki latar belakang yang
sama dengan keadaan sosial-budaya masyarakat Indonesia.
Konsep Masyarakat Madani sangat baru dikalangan masyarakat indonesia
sehingga memerlukan proses dalam pengembangannya. Hal ini bukan
merupakan hal yang mudah, oleh karena itu diperlukan langkah-langkah yang
efektif, sistematis, serta kontinyu sehingga dapat merubah paradigma

5. Gerakan Sosial Untuk Memperkuat Masyarakat Madani


Gerakan sosial untuk memperkuat masyarakat madani adalah institusi-institusi
yang menjadi bagian dari sosial kontrol yang berfungsi sebagai penggerak
yang mengkritisi kebijakan-kebijakan penguasa yang diskriminatif dan
mampu memperjuangkan aspirasi masyarakat yang tertindas.3 Gerakan sosial
untuk memperkuat masyarakat madani antara lain:

 Pers

Pers adalah institusi yang berfungsi untuk mengkritisi dan menjadi bagian
dari sosial kontrol yang dapat menganalisa serta mempublikasikan
berbagai kebijakan pemerintah yang berhubungan dengan warga
negaranya. Selain itu pers juga diharapkan dapat menyajikan berita
secara objektif dan transparan.

 Supremasi Hukum

Setiap warga negara baik yang duduk dipemerintahan atau sebagai rakyat
harus tunduk kepada aturan atau hukum. Sehingga dapat mewujudkan hak
dan kebebasan antar warga negara dengan pemerintah melalui cara damai

3
.

130
dan sesuai dengan hukum yang berlaku. Supremasi hukum juga
memberikan jaminan dan perlindungan terhadap segala bentuk
penindasan individu dan kelompok yang melanggar norma-norma hukum
dan segala bentuk penindasan hak asasi manusia.

 Perguruan Tinggi

Perguruan tinggi merupakan tempat para aktivis kampus (dosen dan


mahasiswa) yang menjadi bagian kekuatan sosial dan masyarakat madani
yang bergerak melalui jalur moral porce untuk menyalurkan aspirasi
masyarakat dan mengkritisi berbagai kebijakan-kebijakan pemerintah.
Namun, setiap gerakan yang dilakukan itu harus berada pada jalur yang
benar dan memposisikan diri pada real dan realitas yang betul-betul
objektif serta menyuarakan kepentingan masyarakat. Sebagai bagian dari
pilar penegak masyarakat madani, maka perguruan tinggi memiliki tugas
utama mencari dan menciptakan ide-ide alternatif dan konstruktif untuk
dapat menjawab problematika yang dihadapi oleh masyarakat.

 Partai Politik

Partai politik merupakan wahana bagi warga negara untuk dapat


menyalurkan aspirasi politiknya. Partai politik menjadi sebuah tempat
ekspresi politik warga negara sehingga partai politik menjadi prasyarat
bagi tegaknya masyarakat madani.4

131
 Lembaga Swadaya Masyarakat

Lembaga swadaya masyarakat adalah institusi sosial yang dibentuk oleh


swadaya masyarakat yang tugas utamanya adalah membantu dan
memperjuangkan aspirasi dan kepentingan masyarakat yang tertindas.
LSM dalam konteks masyarakat madani bertugas mengadakan
pemberdayaan kepada masyarakat mengenai hal-hal yang signifikan
dalam kehidupan sehari-hari, misalnya mengadakan pelatihan dan
sosialisasi program-program pembangunan masyarakat.5

6. Organisasi Non Pemerintah Dalam Ranah Masyarakat Madani


Istilah organisasi non pemerintah adalah terjemahan NGO (Non
Governmental Organization) dalam pergaulan internasional. Dalam arti umum
organisasi non pemerintah mencakup semua organisasi masyarakat yang
berada di luar struktur dan jalur formal pemerintah serta merupakan bagian
dari birokrasi pemerintah antara lain seperti: serikat kerja, kaum buruh,
himpunan para petani dan nelayan, rumah tangga, rukun warga, perkumpulan
mahasiswa, organisasi profesi, partai politik, dan asosiasi bisnis swasta.

7. Relevansi Masyarakat Madani Dengan Penerapan Good Governance


Relevansi masyarakat madani dengan penerapan good governance
(pemerintahan yang baik) yaitu sebagai berikut :
1. Pemerintahan Lokal, good govenance, dan masyarakat madani mempunyai
jati diri sendiri-sendiri. Ketiganya tidak bisa dipisahkan. Kalau toh terpaksa
diceraikan satu sama lain, maka akan terjadi disharmonis dan tidak baik
untuk masa kedepan pemerintahan daerah.

132
2. Relasi good governance dan masyarakat madani merupakan kemutlakan.
Good governance tidak pernah akan terwujud tanpa adanya maasyarakat
madani, begitu pula sebaliknya. Karena intisarinya adalah perilaku
moralitas dan kesesuaian prosedur dalam bepemerintahan.
3. Relasi Pemerintahan daerah (lokal) dengan good governance dan
masyarakat madani enligthenment (pencerahan lokalitas Negara) dimana
masyarakat madani terutama berisikan nilai-nilai dasar dan konsep-konsep
tertentu yang terjalain dalam kerangka tertentu yang mengarah
kepada pemberdayaan masyarakat atau lebih menyeimbangkan posisi dan
peran pemerintah dan peran masyarakat dalam setiap penyelenggaraan dan
kegiatan pembangunan. Nilai-nilai dasar dari masyarakat madani adalah
Ketuhanan, Hak asasi dan martabat manusia, kebangsaan, demokrasi,
kemajemukan, kebersamaan, persatuan dan kesatuan, kesejahteraan
bersama, keadilan dan supremasi hukum, keterbukaan, partisipasi,
kemitraan, rasional, etis, perbedaan pendapat dan pertangungjawaban.

8. Kesimpulan
Masyarakat Madani adalah suatu tatanan kemasyarakatan yang
mengedepankan toleransi, demokrasi, berkeadaban dan menghargai akan
adanya pluralisme (kemajemukan). Karakteristik masyarakat madani antara
lain yaitu: pluralisme, toleransi, dan hak asasi (human right) termasuk di
dalamnya adalah demokrasi. Sejarah pemikiran masyarakat madani berawal
dari piagam madinah.
Masyarakat madani diperkenalkan pertama kali di indonesia oleh Anwar
Ibrahim (Menteri Keuangan) dalam ceramah Simposium Nasional dalam
rangka Forum Ilmiah pada Festival Istiqlal, 26 September 1995 Jakarta.
Gerakan sosial untuk memperkuat masyarakat madani antara lain: pers,
supremasi hukum, perguruan tinggi, partai politik, dan lembaga swadaya
masyarakat.

133
Organisasi non pemerintah dalam ranah masyarakat madani antara lain
seperti: serikat kerja, kaum buruh, himpunan para petani dan nelayan, rumah
tangga, rukun warga, perkumpulan mahasiswa, organisasi profesi, partai
politik, dan asosiasi bisnis swasta. Relevansi masyarakat madani dengan
penerapan good governance sangat berkaitan erat dan saling memberi
manfaat.

9. Kritik dan Saran.


Kritik dan saran dari berbagai pihak sebagai masukan untuk perbaikan
berikutnya sangat kami nantikan. Semoga makalah ini bermanfaat bagi kita
semua, Amin. Wallahu A’lam Bisshowab.

BAB XI

PANCASILA DAN IMPLEMENTASINYA

A. PEMBAHASAN

1. PANCASILA DAN IMPLEMENTASINYA DI INDONESIA


Bangsa Indonesia, Pancasila sebagai moral pembangunan, dan Pembangunan
nasional sebagai pengamalan Pancasila. Pancasila sebagai sumber hukum
Indonesia memang sudah diimplementasikan, terlihat pada undang-undang
dan peraturan dibawah undang-undang yang hukumnya bersumber pada
Pancasila. Namun pengamalan atau praktek dari pemberlakuan peraturan
hukum tersebut mengalami kesenjangan. Hukum menjadi tumpul ke atas dan
tajam ke bawah. Maksudnya orang-orang yang memiliki kekuasaan atau uang,
seperti koruptor hanya dihukum dengan hukuman yang ringan dan dengan

134
bebas dapat keluar masuk penjara. Sedangkan orang-orang bawah yang hanya
mencuri seekor

praktis yang merupakan penjabaran dari nilai instrumental dan terkandung


dalam kenyataan sehari-hari yaitu bagaimana cara kita melaksanakan nilai
Pancasila dalam kehidupan sehari-hari, seperti toleransi, gotong-royong,
musyawarah, dll. Dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara,
Pancasila memiliki fungsi dan peran yaitu Pancasila sebagai jiwa Bangsa
Indonesia, Pancasila sebagai kepribadian Bangsa Indonesia, Pancasila sebagai
Dasar Negara Republik Indonesia, Pancasila sebagai sumber hukum
Indonesia, Pancasila sebagai perjanjian luhur Indonesia, Pancasila sebagai
pandangan hidup, Pancasila sebagai cita-cita dan tujuan

Ada yang mendapat hukuman yang sangat berat. Ini menandakan bahwa para
penegak hukum dalam menerapkan hukum belum maksimal dan masih terjadi
penyimpangan didalamnya.

Seharusnya nilai dalam sila-sila Pancasila benar-benar diimplementasikan


dalam kehidupan sehari-hari. Pancasila harus menjadi petunjuk hidup atau
pandangan hidup warga Negara Indonesia dalam menuju kesejahteraan,
keadilan dan daya saing bangsa.

Makna dari sila pertama yaitu sila ini menghendaki setiap warga Negara untuk
menjunjung tinggi agama dan kepercayaan terhadap tuhan. Sedangkan
implementasinya yaitu percaya dan takwa kepada Tuhan Yang Maha Esa
sesuai agama dan kepercayaannya masing-masing, saling menghormati dan
kebebasan menjalankan ibadah sesuai agama dan kepercayaannya, serta
bekerja sama antara pemeluk agama yang berbeda sehingga tercipta
kerukunan. Selain itu, seseorang dilarang memaksakan suatu agama kepada
orang lain.

135
Tetapi dalam kenyataanya masih banyak terjadi pelanggaran-pelanggaran
agama. Banyak warga Negara yang dalam menjalankan ibadahnya tidak
merasa aman karena masih ada ormas atau kelompok agama yang melakukan
kekerasan atau perusakan tempat ibadah kelompok penganut agama lain,
seperti membakar masjid. Hal ini pun tetap terjadi sampai sekarang. Dan
belum ada penegakan hukum terhadap kelompok/ ormas yang melakukan hal-
hal tersebut.

Sila kedua memiliki makna yaitu ingin menempatkan manusia sesuai


harkatnya sebagai makhluk Tuhan dan sesama manusia tidak saling
melecehkan, tidak semena-mena terhadap orang lain, mengakui persamaan
derajat, persamaan hak dan persamaan kewajiban antara sesama manusia,
menjunjung tinggi nilai kemanusiaan, sesama manusia punya rasa memiliki
(memiliki Negara Indonesia), setiap manusia harus menjaga keseimbangan
hak dan kewajiban, dll. Dalam menyeimbangkan hak dan kewajiban, manusia
harus mengerjakan kewajibannya terlebih dahulu, setelah itu baru menuntut
haknya.

Sila ketiga memiliki makna yaitu merujuk pada kesatuan yang utuh dan tidak
terpecah belah atau bersatunya bermacam-macam perbedaan suku, agama dan
lain-lain yang berada di wilayah Indonesia. Implementasinya yaitu,
kepentingan Negara di atas kepentingan pribadi dan golongan (lebih
mengutamakan kepentingan bangsa), rela berkorban untuk kepentingan
bangsa dan Negara (ini adalah wujud dari kesetiaan dan kewajiban dari
seorang warga Negara terhadap negaranya), bangga sebagai bangsa Indonesia
(maka dari rasa bangga itu akan muncul rasa saling memiliki dan rasa
persatuan kesatuan antara warga Negara), dan memajukan pergaulan demi
persatuan dan kesatuan bangsa yang ber-Bhinneka Tunggal Ika. Banyaknya
kerusuhan atau bentrokan antar warga seperti di Poso, Ambon, dll, itu
disebabkan karena kurangnya pergaulan/ toleransi antara warga Negara. Dan

136
dalam penyelesaian masalah warga Negara tidak mementingkan rasa
persatuan dan kesatuan tetapi ego dan kepentingan pribadi yang lebih
diutamakan.

Sila keempat memiliki makna bahwa adanya kesesuaian sifat dan keadaan di
dalam Negara dengan hakikat “rakyat”. Dalam hal ini, masyarakat harus
mengawasi wakil rakyat, tidak memaksakan kehendak orang lain,
mengutamakan musyawarah dalam pengambilan keputusan, musyawarah
untuk mufakat didasarkan semangat kekeluargaan dan musyawarah harus
dilakukan dengan akal sehat sesuai dengan hati nurani yang luhur. Tetapi
kenyataanya banyak hasil dari musyawarah berasal dari keputusan pemimpin.
Pendapat-pendapat yang disampaikan anggota rapat hanya dianggap sebagai
formalitas saja dan hasil dari musyawarahpun tidak dilaksanakan dengan rasa
tanggung jawab. Pengawasan terhadap kerja wakil rakyat pun dirasa kurang.
Banyak pejabat Negara yang melakukan korupsi. Sebagai contohnya saat ini
terungkap bahwa ketua Mahkamah Konstitusi, Akil Mochtar, melakukan
korupsi yang terkait dengan suap sengketa pilkada. Padahal Mahkamah
Konstitusi memiliki kekuasaan yang tinggi dan bisa dikatakan bebas, tidak
ada lembaga Negara yang mengawasi.

Sila kelima memiliki makna bahwa seluruh rakyat Indonesia mendapatkan


perlakuan yang adil dalam bidang hukum, politik, ekonomi, kebudayaan dan
kebutuhan rohani sehingga tercipta masyarakat yang adil dan makmur. Arti
adil yaitu tidak pilih kasih, tidak memandang darimana seseorang itu berasal
dan derajatnya, sebab setiap warga Negara di mata hukum sama.

Penjelasan sila pertama “Ketuhanan Yang Maha Esa”

Mengandung makna kata “Tuhan”. Alam semseta diciptakan oleh Tuhan


beserta makhluk-makhluk yang tinggal di bumi. Kemudian dari situ muncul

137
pertanyaan ataupun konflik. Di dalam politik pun masih menjadi hal yang
diperdebatkan sampai sekarang.

Beberapa Negara memiliki paham ketuhanan yang berbeda dengan Negara


lain. paham ini meliputi:

1. Atheis, bahwa Negara tidak menganggap adanya tuhan, bahkan warga


negaranya dalam beragama dibatasi. Negara yang menerapkan paham ini
salah satunya Rusia yang merupakan Negara komunis yang Marxisme yaitu
bertumpu pada materi. Negara tersebut melarang warga negaranya untuk
beribadah ke tempat peribadatan, misalnya seorang civil serrvan dilarang
untuk beribadah ke gereja. Namun di Negara yang menganut atheis, agama
tetap berkembang, karena dalam diri seorang manusia tetap ada rasa ingin
memiliki tuhan.

2. Teokrasi, bahwa Negara menganggap adanya tuhan. Agama sebagai


landasan hukum. Negara yang menganut paham ini adalah Vatikan, Arab,
Iran. Paham ini dibedakan menjadi dua yaitu teokrasi monarkis dan teokrasi
demokrasi. Teori monarkis, yaitu tidak mengenal pemilu (pemimpin Negara
turun temurun).

138
3. Sekuler/ Sekuleristis, yaitu Negara dan agama dibatasi/ memiliki ruang
tersendiri. Yang menganut sistem ini adalah Negara-negara di Eropa dan
Turki. Paham ini melarang pengeksposan simbol keagamaan.

4. Moderat, yaitu paham yang selalu mencari jalan tengah dalam


menyelesaikan semua persengketaan. Menurut paham ini, semua pihak yang
bersengketa, baik disebabkan oleh perbedaan kepentingan, pemikiran, ataupun
ideologi harus berkompromi dengan mencari jalan tengah di antara keduanya.
Keinginan untuk saling menang diganti dengan konsep take and give.

2. SEJARAH LAHIRNYA PANCASILA

Perjalanan panjang lahirnya Pancasila pada masa-masa akhir Perang Dunia II,
kekalahan Jepang pada sekutu dalam perang Pasifik tidak lagi bisa
disembunyikan. Hal ini mendesak Jenderal Kuniaki Koisi yang saat itu
menjabat sebagai Perdana Menteri (PM) Jepang untuk mengumumkan sebuah
rencana untuk negeri zamrud khatulistiwa ke depannya pada tanggal 7
September 1944. Hal yang diumumkan oleh Koisi ternyata adalah sebuah
rencana untuk memerdekakan Indonesia ketika Jepang berhasil memenangkan
perang Asia Timur. Pengumuman tersebut diharapkan akan membuat
Indonesia berpikir bahwa pasukan sekutu adalah perenggut kemerdekaan
mereka.

Bibit itulah yang menjadi cikal bakal lahirnya Pancasila sebagai ideologi dan
dasar negara Indonesia. Di mana muncul ketika pada 1 Maret, Kumakichi
Harada memberitahukan tentang pembentukan badan yang bertugas
menyelidiki usaha persiapan kemerdekaan dengan nama Dokuritsu Junbi

139
Cosakai BPUPKI. Ketika BPUPKI secara resmi dibentuk pada 29 April 1945,
yang ditunjuk menjadi ketua adalah Radjiman Wedyodiningrat, didampingi
oleh Raden Pandji Soeroso dan satu orang Jepang sebagai wakil ketuanya.

Soeroso telah memegang posisi ganda, yaitu sebagai kepala sekretariat


BPUPKI bersama Abdoel Gafar dan Masuda Toyohiko. Ketika didirikan,
BPUPKI memiliki 67 anggota dengan 7 diantaranya merupakan orang Jepang
yang tidak memiliki hak suara. Pada 28 Mei 1945, BPUPKI mengadakan
sidang pertama mereka di gedung Volksraad, Jalan Pejambon 6, Jakarta Pusat.
Sidang hari pertama ini hanya merupakan upacara pelantikan, dan sidang
sesungguhnya baru dimulai keesokan harinya selama empat hari.

Pada sidang ini, Muhammad Yamin menyampaikan pidato dan merumuskan


hal yang menjadi awal sejarah lahirnya Pancasila sebagai ideologi dan dasar
negara Indonesia, yaitu ideologi Kebangsaan, ideologi kemanusiaan, ideologi
ketuhanan, ideologi kerakyatan, dan ideologi kesejahteraan. Adapun pada
tanggal 1 Juni 1945, Soekarno mencetuskan dasar-dasar kebangsaan,
internasionalisme, kesejahteraan, ketuhanaan, dan mufakat sebagai dasar
negara. Bung Karno juga memberi nama dasar-dasar tersebut Pancasila, dari
kata panca yang berarti lima dan sila yang berarti dasar atau azas.

Usulan Pancasila milik Soekarno kemudian ditanggapi dengan serius,


menyebabkan lahirnya Panitia Sembilan yang berisi Soekarno, Mohammad
Hatta, Marami Abikoesno, Abdul Kahar, Agus Salim, Achmad Soebardjo,
Mohammad Yamin, dan Wahid Hasjim. Panitia ini kemudian bertugas untuk
merumuskan ulang Pancasila yang telah dicetuskan oleh Soekarno dalam
pidatonya. Rumusan selanjutnya yang nantinya menjadi pencipta sejarah
lahirnya Pancasila sebagai ideologi dan dasar negara Indonesia adalah ketika
dibuatnya Piagam Jakarta, di sebuah rapat nonformal pada 22 Juni 1945

140
dengan 38 anggota BPUPKI. Pada pertemuan ini, terjadi debat antara
golongan Islam yang ingin Indonesia menjadi negara Islam dan golongan
yang ingin Indonesia menjadi negara sekuler. Ketika mereka mencapai
persetujuan, dibuatlah sebuah dokumen bernama Piagam Jakarta yang di
dalamnya terdapat usulan bahwa pemeluk agama Islam wajib menjalankan
syariat Islam.

Rancangan ini akhirnya dibahas secara resmi pada tanggal 10 dan 14 Juli
1945, di mana dokumen ini dipecah menjadi dua, bernama Deklarasi
Kemerdekaan dan Pembukaan. Singkat cerita, di penghujung tahun 1949,
Republik Indonesia harus menerima rumusan penggantian bentuk
pemerintahan menjadi negara federal dan hanya menjadi negara bagian
Belanda. Pada masa kini, sudah terbentuk kerangka Pancasila yang hampir
mengikuti Pancasila modern. Beberapa bulan setelah menjadi Republik
Indonesia Serikat (RIS), banyak negara bagian yang memilih bergabung
dengan RI Yogyakarta, dan setuju mengadakan perubahan konstitusi RIS
menjadi Undang-Undang Dasar Sementara (UUDS). Pada era kehancuran RIS
ini, kerangka Pancasila belum berubah dari era awal RIS dibentuk oleh
Belanda.

Berlanjut pada 5 Juli 1959, Presiden Soekarno akhirnya memutuskan untuk


menetapkan UUD yang disahkan pada 18 Agustus oleh Panitia Persiapan
Kemerdekaan Indonesia (PPKI) untuk menggantikan UUDS yang gagal
menciptakan kestabilan negara pada saat itu. Menyusul penggunaan kembali

141
UUD 1945, Pancasila yang menjadi rumusan resmi adalah Pancasila dalam
pembukaan UUD, yang merupakan Pancasila yang berlaku hingga di era
modern saat ini. (dari berbagai sumber)

3. PANCASILA SEBAGAI IDEOLOGI BANGSA DAN NEGARA


INDONESIA.
Secara etimologis, ideologi berasal dari bahasa Yunani yaitu eidos dan logos.
Eidos berarti gagasan dan logos berarti berbicara. Maka secara etimologis
ideologi adalah berbicara tentang gagasan / ilmu yang mempelajari
tentang gagasan. Gagasan yang dimaksud disini adalah gagasan yang murni
ada dan menjadi landasan atau pedoman dalam kehidupan masyarakat yang
ada atau berdomisili dalam wilayah negara di mana mereka berada. Ideologi
adalah kumpulan ide atau gagasan.
Kata ideologi sendiri diciptakan oleh destutt de trascky pada akhir abad
ke-18 untuk mendefinisikan "sains tentang ide". Ideologi dapat dianggap
sebagai visi yang komprehensif, sebagai cara memandang segala sesuatu ,
sebagai akal sehat dan beberapa kecenderungan filosofis, atau sebagai
serangkaian ide yang dikemukakan oleh kelas masyarakat yang dominan
kepada seluruh anggota masyarakat (definisi ideologi Marxisme). Pancasila
sebagaimana kita yakini merupakan jiwa, kepribadian dan pandangan hidup

142
bangsa Indonesia. Disamping itu juga telah dibuktikan dengan kenyataan
sejarah bahawa Pancasila merupakan sumber kekuatan bagi perjuangan
karena menjadikan bangsa Indonesia bersatu. Kerena Pancasila merupakan
ideologi dari negeri kita. Dengan adanya persatuan dan kesatuan tersebut
jelas mendorong usaha dalam menegakkan dan memperjuangkan
kemerdekaan. Ini membuktikan dan meyakinkan tentang Pancasila sebagai
suatu yang harus kita yakini karena cocok bagi bangsa Indonesia.

Dalam beberapa kamus atau referensi, dapat terlihat bahwa definisi


idelogi ada beberapa macam. Keanekaragaman definisi ini sangat dipengaruhi
oleh latar belakang keahlian dan fungsi lembaga yang memberi definisi
tersebut. Keanekaragaman dimaksud antara lain terlihat pada definisi yang
berikut :
a. Definisi idelogi menurut BP-7 Pusat (kini telah dilikuidasi) adalah ajaran,
doktrin, teori yang diyakini kebenarannya yang disusun secara sistematis dan
diberi petunjuk pelaksanaan dalam menanggapi dan menyelesaikan masalah
yang dihadapi dalam masyarakat, berbangsa, dan bernegara.
b. Definisi yang dikemukakan oleh Prof. Dr. Maswadi Rauf, ahli ilmu
Politik Universitas Indonesia :
Ideologi adalah rangkaian (kumpulan) nilai yang disepakati bersama untuk
menjadi landasan atau pedoman dalam mencapai tujuan atau kesejahteraan
bersama.
Berdasarkan definisi Ideologi Pancasila di atas, dapat disimpulkan bahwa
Pancasila adalah kumpulan nilai/norma yang meliputi sila-sila Pancasila
sebagaimana yang tercantum dalam Pembukaan UUD 1945, alinea IV yang
telah ditetapkan pada tanggal 18 Agustus 1945.

143
PANCASILA SEBAGAI IDIOLOGI BANGSA DAN NEGARA
INDONESIA :
1) Pengertian Idiologi :
Berbicara tentang ilmu yang mempelajari tentang gagasan.
2) Idiologi adalah rangkaian nilai yang disepakati bersama untuk menjadi
landasan atau pedoman dalam mencapai tujuan atau kesejahteraan bersama.
3) Pancasila sebagai Idiologi terbuka diartikan sebagai idiologi yang dapat
mengikuti perkembangan idiologi negara lain yang berbeda.
4) Nilai Pancasila :
- Nilai dasar (representasi norma masyarakat),
- Nilai Instrumental (mengikuti perkembangan jaman),
- Nilai Praktis.

Pengertian sifat dasar Pancasila sebagai ideologi negara diperoleh dari


sifat dasarnya yang pertama dan utama (pokok), yakni dasar negara yang
dioperasionalkan secara individual maupun sosial dalam kehidupan
bermasyarakat, berbangsa dan bernegara untuk mencapai cita-cita
kemerdekaan Indonesia yaitu masyarakat yang adil dan makmur berdasarkan
Pancasila. Untuk mencapai cita-cita itulah Pancasila berperanan sebagai
ideologi negara. Sedemikian pentingnya Pancasila sebagai dasar negara dan
ideologi negara dijelaskan melalui Ketetapan MPR No.XX/MPRS/1966 (dan
berbagai penegasannya hingga kini) sebagai berikut: “Pembukaan UUD 1945
sebagai Pernyataan Kemerdekaan yang terperinci yang mengandung cita-cita
luhur dari Proklamasi Kemerdekaan 17 Agustus 1945, dan yang memuat
Pancasila sebagai Dasar Negara merupakan satu rangkaian dengan Proklamasi
Kemerdekaan 17 Agustus 1945, dan oleh sebab itu tidak dapat diubah oleh
siapa pun juga, termasuk MPR hasil pemilihan umum, yang berdasarkan pasal

144
3 UUD berwenang menetapkan dan mengubah UUD, karena mengubah isi
Pembukaan berarti pembubaran negara.

Dengan demikian dapat disimpulkan bahwa Pancasila hanya berperanan


sebagai ideologi negara jika segala tindakan individual maupun sosial dalam
kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara, yang mencakup aspek-
aspek politik, sosial, ekonomi, kebudayaan dan lain-lain, dilaksanakan secara
rasional berdasarkan Pancasila.
Ideology juga diartikan sebagai kesatuan gagasan-gagasan dasar yang
disusun secara sistematis dan dianggap menyeluruh tentang manusia dan
kehidupannya, baik sebagai individu, social, maupun dalam kehidupan
bernegara. Eksistensi Pancasila sebagai dasar negara, simbol pemersatu dan
identitas nasional yang bisa diterima berbagai kalangan, harus terus dijaga
kesinambungannya. Tidak ada pilihan lain, Pancasila dan pilar-pilar
kehidupan bernegara lainnya harus terus dimasyarakatkan. terjadinya berbagai
konflik kekerasan dan gerakan separatis di sejumlah daerah di Indonesia
adalah cermin belum meresapnya kesadaran nasional di kalangan masyarakat.

Pancasila Sebagai Ideologi Terbuka :


Pancasila jika dilihat dari nilai-nilai dasarnya, dapat dikatakan sebagai
ideologi terbuka. Dalam ideologi terbuka terdapat cita-cita dan nilai-nilai yang
mendasar, bersifat tetap dan tidak berubah. Pancasila sebagai Ideologi
memberi kedudukan yang seimbang kepada manusia sebagai makhluk
individu dan makhluk sosial. Ideologi terbuka adalah ideologi yang dapat
berinteraksi dengan ideologi yang lain. Artinya, ideologi Pancasila dapat
mengikuti perkembangan yang terjadi pada negara lain yang memiliki
ideologi yang berbeda dengan Pancasila dalam beberapa aspek kehidupan
masyarakat. Hal ini disebabkan karena ideologi Pancasila memiliki nilai-nilai
yang meliputi:

145
1) Nilai Dasar :
Nilai dasar adalah nilai yang ada dalam ideologi Pancasila yang merupakan
representasi dari nilai atau norma dalam masyarakat, bangsa, dan negara
Indonesia. Nilai dasar merupakan nilai yang tidak bisa berubah-ubah
sepanjangbangsa Indonesia berpedoman pada nilai tersebut. Contoh nilai
dasar adalah sila-
sila Pancasila yang ada dalam alinea IV, UUD 1945 yang ditetapkan pada
tanggal 18 Agustus 1945.
2) Nilai Instrumental :
Nilai instrumental adalah nilai yang merupakan pendukung utama dari nilai
dasar (Pancasila). Nilai ini dapat mengikuti setiap perkembangan zaman, baik
dalam negeri maupun dari luar negeri. Nilai ini ini dapat berupa TAP MPR,
UU, PP dan peraturan perundangan yang ada untuk menjadi tatanan dalam
pelaksanaan ideologi Pancasila sebagai pegangan dalam kehidupan berbangsa
dan bernegara. Nilai dapat berubah sesuai perkembangan zaman.
3) Nilai Praktis :
Nilai ini adalah nilai yang harus ada dalam bentuk praktik penyelenggaraan
negara. Sifat ini adalah abstrak. Artinya berupa semangat para penyelenggara
negara dari pusat hingga ke tingkat yang terbawah dalam struktur
sistem
pemerintahan negara Indonesia. Semangat yang dimaksud adalah semangat
para penyelenggara negara untuk membangun sila-sila dalam Pancasila secara
konsekuen dan istiqomah. Contoh, memberi teladan untuk tidak KKN, dan
lain-lain.

Ciri khas ideologi terbuka ialah bahwa nilai-nilai dan cita-citanya tidak
dipaksakan dari luar, melainkan digali dan diambil dari kekayaan rohani,
moral dan budaya masyarakatnya sendiri. Dasarnya dari konsensus
masyarakat, tidak diciptakan oleh negara, melainkan ditemukan dalam

146
masyarakatnya sendiri. Oleh sebab itu, ideologi terbuka adalah milik dari
semua rakyat dan masyarakat dapat menemukan dirinya di dalamnya. Ideologi
terbuka bukan hanya dapat dibenarkan melainkan dibutuhkan. Nilai-nilai
dasar menurut pandangan negara modern bahwa negara modern hidup dari
nilai-nilai dan sikap-sikap dasarnya.
Ideologi terbuka adalah ideologi yang dapat berinteraksi dengan
perkembangan zaman dan adanya dinamika secara internal. Sumber semangat
ideologi terbuka itu sebenarnya terdapat dalam Penjelasan Umum UUD 1945.
Pancasila berakar pada pandangan hidup bangsa dan falsafah bangsa,
sehingga memenuhi prasyarat sebagai suatu ideologi terbuka. Sekalipun suatu
ideologi itu bersifat terbuka, tidak berarti bahwa keterbukaannya adalah
sebegitu rupa sehingga dapat memusnahkan atau meniadakan ideologi itu
sendiri, yang merupakan suatu yang tidak logis.

Fungsi dan Peranan Pancasila :


Fungsi dan Peranan Pancasila meliputi :
1) Pancasila sebagai jiwa bangsa Indonesia;
2) Pancasila sebagai kepribadian bangsa Indonesia
3) Pancasila sebagai dasar negara RI;
4) Pancasila sebagai sumber dari segala sumber hukum Indonesia;
5) Pancasila sebagai perjanjian luhur Indonesia;
6) Pancasila sebagai pandangan hidup yang mempersatukan bangsa
Indonesia;
7) Pancasila sebagai cita-cita dan tujuan bangsa Indonesia;
8) Pancasila sebagai moral pembangunan;
9) Pembangunan nasional sebagai pengamalan Pancasila.

147
4. IMPLEMENTASI PANCASILA DALAM KEHIDUPAN SEHARI-HARI
(MASYARAKAT).
IMPLEMENTASI SILA KE-1 :
1. Beriman, dan bertakwa yaitu secara sadar patuh melaksanakan perintah
Tuhan. Setiap umat harus mempelajari agama dan mengamalkannya;
2. Walaupun berbeda agama, rakyat Indonesia harus dapat bekerjasama dalam
bidang sosial, perekonomian, dan keamanan lingkungan;
3. Setiap pemeluk agama tidak boleh menghalangi ibadah agama lain;
4. Mengembangkan toleransi agama sejak dini;
5. Tidak menyebarkan agama kepada manusia yang sudah ber-Tuhan.

Ketentuan-ketentuan yang menunjukkan fungsi sila Ketuhanan Yang Maha


Esa, yaitu :
1. kehidupan bernegara bagi Negara Republik Indonesia berdasar Ketuhanan
Yang Maha Esa;
2. Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agama
serta untuk beribadah menurut agama dan kepercayaannnya;
3. Negara menghendaki adanya toleransi dari masing-masing pemeluk agama
dan aliran kepercayaan yang ada serta diakui eksistensinya di Indonesia;
4. Negara Indonesia memberikan hak dan kebebasan setiap warga negara
terhadap agama dan kepercayaan yang dianutnya.

Arti dan Makna Sila Ketuhanan Yang Maha Esa adalah :

148
Manusia sebagai makhluk yang ada di dunia ini seperti halnya makhluk lain
diciptakan oleh penciptanya. Manusia sebagai makhluk yang dicipta wajib
melaksanakan perintah Tuhan dan menjauhi larangan-Nya.

IMPLEMENTASI SILA KE-2 :


1. Sesama manusia tidak boleh saling melecehkan;
2. Sesama manusia punya rasa memiliki (mau berkorban);
3. Menjaga keseimbangan antara hak dan kewajiban;
4. Tidak semena-mena terhadap orang lain;
5. Mengakui adanya masyarakat majemuk; melakukan musyawarah dan
kompromi; mempertimbangkan moral; berbuat jujur; tidak curang;
6. Gemar kegiatan kemanusiaan: donor darah, menyantuni anak yatim dll ;
7. Mentaati hukum dan tidak diskriminatif.

Ketentuan-ketentuan yang menunjukkan fungsi sila Kemanusiaan yang adil


dan beradab, antara lain :
1. Pengakuan negara terhadap hak bagi setiap bangsa untuk menentukan nasib
sendiri;
2. Negara menghendaki agar manusia Indonesia tidak memeperlakukan sesama
manusia dengan cara sewenang-wenang sebagai manifestasi sifat bangsa yang
berbudaya tinggi;
3. Pengakuan negara terhadap hak perlakuan sama dan sederajat bagi setiap
manusia;
4. Jaminan kedudukan yang sama dalam hukum dan pemerintahan serta
kewajiban menjunjung tinggi hukum dan pemerintahan yang ada bagi setiap
warga negara.

Arti dan Makna Sila Kemanusiaan yang Adil dan Beradab adalah :
Manusia ditempatkan sesuai dengan harkatnya.

149
Hal ini berarti bahwa manusia mempunyai derajat yang sama di hadapan
hukum.

IMPLEMENTASI SILA KE-3 :


1. Menempatkan kepentingan negara diatas kepentingan pribadi dan golongan ;
2. Berkorban demi negara: bekerja keras, taat membayar pajak, tidak KKN;
3. Cinta tanah air: meningkatkan prestasi di segala bidang ;
4. Bangga sebagai bangsa Indonesia: percaya diri sebagai Orang Indonesia.

Ketentuan-ketentuan yang menunjukkan fungsi sila Persatuan Indonesia, yaitu


1. Perlindungan negara terhadap segenap bangsa Indonesia dan seluruh tumpah
darah Indonesia;
2. Memajukan kesejahteraan umum, mencerdaskan kehidupan bangsa, dan ikut
melaksanakan ketertiba dunia yang berdasarkan kemerdekaan, perdamaian
abadi dan keadilan sosial;
3. Negara mengatasi segala paham golongan dan segala paham perseorangan,
serta pengakuan negara terhadap kebhineka-tunggal-ikaan dari bangsa
Indonesia dan kehidupannya.

IMPLEMENTASI SILA KE-4 :


1. Aktif dalam musyawarah, memberikan hak suara, dan mengawasi wakil
rakyat ;
2. Tidak memaksakan kehendak kepada orang lain;
3. Mengutamakan musyawarah dengan menggunakan akal sehat;
4. Menerima hasil musyawarah apapun hasilnya dan melaksanakan dengan
tanggungjawab;
5. Mempunyai itikad baik dalam melakukan sesuatu.

150
Ketentuan-ketentuan yang menunjukkan fungsi sila Kerakyatan yang
dipimpin oleh hikmat kebijaksanaan dalam permusyawarata perwakilan, yaitu
1. Penerapan kedaulatan dalam negara Indonesia yang berada di tangan rakyat
dan dilakukan oleh MPR;
2. Penerapan asas musyawarah dan mufakat dalam pengambilan segala
keputusan dalam negara Indonesia, dan baru menggunakan pungutan suara
terbanyak bila hal tersebut tidak dapat dilaksanakan;
3. Jaminan bahwa seluruh warga negara dapat memperoleh keadilan yang
sama sebagai formulasi negara hukum dan bukan berdasarkan kekuasaan
belaka, serta penyelenggaraan kehidupan bernegara yang didasarkan atas
konstitusi dan tidak bersifat absolute.

Arti dan Makna Sila Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat


Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan adalah :
Permusyawaratan diusahakan agar dapat menghasilkan keputusan-keputusan
yang diambil secara bulat.
Kebijaksaan ini merupakan suatu prinsip bahwa yang diputuskan itu memang
bermanfaat bagi kepentingan rakyat banyak.

IMPLEMENTASI SILA KE-5 :


1. Mengembangkan perbuatan luhur: saling membantu dan gotong royong;
2. Berbuat adil: tidak pilih kasih ;
3. Menghormati orang lain: tidak menghalangi orang lain hidup lebih baik ;
4. Suka memberi pertolongan: tidak egois dan individualistis;
5. Bekerja keras: tidak pasrah kepada takdir Tuhan;
6. Menghargai karya orang lain: tidak membajak dan membeli produk
bajakan;
7. Tidak merusak prasarana umum dan menjaga kebersihan ditempat umum.

Ketentuan-ketentuan yang menunjukkan fungsi sila Keadlan sosial bagi


seluruh rakyat Indonesia, antara lain :

151
1. Negara menghendaki agar perekonomian Indonesia berdasarkan atas asas
kekeluargaan;
2. Penguasaan cabang-cabang produksi yang penting bagi negara serta
menguasai hajat hidup orang banyak oleh negara, negara menghendaki
agar kekayaan alam yang terdapat di atas dan di dalam bumi dan air
Indonesia dipergunakan untuk kemakmuran rakyat banyak;
3. Negara menghendaki agar setiap warga negara Indonesia mendapat
perlakuan yang adil di segala bidang kehidupan, baik material maupun
spiritual;
4. Negara menghendaki agar setiap warga negara Indonesia memperoleh
pengajaran secara maksimal;
5. Negara Republik Iindonesia mengusahakan dan menyelenggarakan satu
sistem pengajaran nasional yang pelaksanaannya diatur berdasarkan
Undang-Undang;
6. Pencanangan bahwa pemerataan pendidikan agar dapat dinikmati seluruh
warga negara Indonesia menjadi tanggungjawab bersama antara
pemerintah, masyarakat dan keluarga;
7. Negara berusaha membentuk manusia Indonesia seutuhnya.

Arti dan Makna Sila Keadila Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia
adalah :
Keadilan berarti adanya persamaan dan saling menghargai karya orang lain.
Jadi seseorang bertindak adil apabila dia memberikan sesuatu kepada orang
lain sesuai dengan haknya.

5. Kesimpulan
Pancasila adalah pandangan hidup bangsa dan dasar negara Republik
Indonesia. Pancasila juga merupakan sumber kejiwaan masyarakat dan negara
Republik Indonesia. Maka manusia Indonesia menjadikan pengamalan
Pancasila sebagai perjuangan utama dalam kehidupan kemasyarakatan dan

152
kehidupan kenegaraan. Oleh karena itu pengalamannya harus dimulai dari
setiap warga negara Indonesia, setiap penyelenggara negara yang secara
meluas akan berkembang menjadi pengalaman Pancasila oleh setiap lembaga
kenegaraan dan lembaga kemasyarakatan, baik dipusat maupun di daerah.
Oleh karena pancasila sebagai dasar Negara dan mendasarkan diri pada
hakikat nilai kemanusiaan monopluralis maka pertahanan dan keamanan
negara harus dikembalikan pada tercapainya harkat dan martabat manusia
sebagai pendukung pokok negara. Dasar-dasar kemanusiaan yang beradab
merupakan basis moralitas pertahanan dan keamanan negara.
Oleh karena itu pertahanan dan keamanan negara harus mengimplementasikan
nilai-nilai yang terkandung dalam sila-sila pancasila. Dan akhirnya agar
benar-benar negara meletakan pada fungsi yang sebenarnya sebagai suatu
negara hukum dan bukannya suatu negara yang berdasarkan atas kekuasaan.

6. Saran-Saran
Uraian di atas kiranya kita dapat menyadari bahwa Pancasila merupakan
falsafah negara kita republik Indonesia, maka kita harus menjungjung tinggi
dan mengamalkan sila-sila dari Pancasila tersebut dengan setulus hati dan
penuh rasa tanggung jawab.

DAFTAR PUSTAKA
Pengertian Pakar , 2015 Pengertian Pancasila Secara
timologis, Historis, & Terminologi
http://www.pengertianpakar.com/2015/03/pengertian-dan-unsur-identitas-
nasional.html diakses pada 10 Oktober 2018 pukul 19.20

153
Nursiah Nurdin 2015, Identitas Nasional
http://www.academia.edu/9107244/IDENTITAS_NASIONAL diakses pada
10 oktober 2018 pukul 19.36
Azry_cyber93 2014 Pancasila Sebagai Kepribadian Dan Identitas Nasional
https://www.scribd.com/doc/41009743/Pancasila-Sebagai-Kepribadian-Dan-
Identitas-Nasional diakses pada tanggal 10 oktober 2018 pukul 20.00
Viva La Vida.2010 Pengertian Geostrategi
http://wartaekonomi.blogspot.com/2010/10/pengertian-geostrategi.html?m=1
Diakses pada 21 November 2018 pukul 01.15
Nurul Fadilah , 2016 Konsep Geostrategi di indonesia
http://nurfaas.blogspot.com/2016/05/konsep-geostrategis-di-indonesia.html?
m=1 Diakses pada 21 November 2018 pukul 01.20
Noor Jannah , 2015 Makalah Geostrategis Indonesia
http://noorjannahgambir.blogspot.com/2015/06/makalah-geostrategi-
indonesia.html?m=1 Diakses pada 21 November 2018 pukul 01.30
Kelas Pkn,2015 Konsep tahanan tujuan geostrategis
http://kelaspkn307.blogspot.com/2015/12/konsep-tahapan-tujuan-
geostrategi.html?m=1 Diakses pada 21 November 2018 pukul 01.37
Jaloo,2014 Konsepsi ketahanan nasional https://jakartagreater.com/konsepsi-
ketahanan-nasional-tannas/ Diakses pada 21 November 2018 pukul 01.50
Wikipedia , Geopolitik https://id.m.wikipedia.org/wiki/Geopolitik Diakses
pada 06 November 2018 pukul 22.35
MarulDMK,2014Perkembangan teori-teori geopolitik
http://xerma.blogspot.com/2014/04/perkembangan-teori-geopolitik-
indonesia.html?m=1 Diakses pada 06 November 2018 pukul 22.50
Yunus, 2010 Unsur utama geopolitik
http://allinarc.blogspot.com/2010/01/unsur-utama-geopolitik.html?m=1
Diakses pada 06 November 2018 pukul 23.08
Mujali, 2012 Perbedaan wawasan nasional dengan wawasan nusantara
http://a-mujalie.blogspot.com/2012/01/normal-0-false-false-false-en-us-x-
none.html?m=1 Diakses pada 06 November 2018 pukul 23.25
Pengertian Pakar ,2015 Pengertian dan unsur identitas nasional
http://www.pengertianpakar.com/2015/03/pengertian-dan-unsur-identitas-
nasional.html

154
Mila Nasution , 2014 Pengertian hak dan kewajiban negara
https://milalanasution.wordpress.com/2013/04/22/pengertian-hak-kewajiban-
dan-warga-negara/ diakses pada tanggal 18 oktober 2018 pukul 21.05
Wikipedia, Warga negara Indonesia
https://id.m.wikipedia.org/wiki/Warga_Negara_Indonesia diakses pada
tanggal 18 oktober 2018 pukul 21.18
Yugi Al , 2018 Pembahasan Hak dan Kewajiban Warga
Negarahttps://www.eduspensa.id/hak-dan-kewajiban-warga-negara/ diakses
pada tanggal 18 oktober 2018 pukul 21.30
Ahmad taftizi, 2013 Makalah pancasila http://ahmad-
tafrizi.blog.ugm.ac.id/2013/01/06/makalah-pancasila-2/ diakses pada tanggal
20 november 2018 pukul 09.12
Suherlambang , 2012 Pancasila impelementasinya
http://www.slideshare.net/suherlambang/pancasila-implementasinya-2012
diakses pada tanggal 20 november 2018 pukul 09.20
Riwu Kaho, Josef, 1988, Prospek Otonomi Daerah di Indonesia,
Jakarta, PT. Raja Grafindo Persada.
DR. Kaloh J, 2007, Mencari Bentuk otonomi Daerah, Suatu Solusi Dalam
Menjawab Kebutuhan Lokal Dan Tantangan Global, Jakarta, Rhineka Cipta.
Susi Siti Sapaah , 2013 Sejarah perkembangan otonomi daerah
http://susisitisapaah.blogspot.com/2011/03/sejarah-perkembangan-otonomi-
daerah-di.html diakses pada tanggal 14 november 2018 pukul 16.34

155
156

Anda mungkin juga menyukai