Anda di halaman 1dari 4

PEMERINTAH

g KOTA PROBOLINGGO
DINAS KESEHATAN
UPT PUSKESMAS JATI
Jl. Hayam Wuruk No. 2B Probolinggo Telp. (0335) 420792
PROBOLINGGO – 67217
E-mail : pusk_jati@yahoo.com

KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JATI


NOMOR : 008/SK/425.102.5/2016

TENTANG
TIM PIC ( PERSON IN CHARGE )

KEPALA UPT PUSKESMAS JATI

Menimbang : a. bahwa dalam rangka pemberian pelayanan publik yang berkualitas


dan mampu memberikan kepuasan bagi masyarakat merupakan
kewajiban yang harus dilakukan oleh pemerintah;
b. bahwa perlu adanya pengawasan terhadap mutu pelayanan
Puskesmas secara berkesinambungan dan terorganisir ;
c. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalam
huruf a dan b, perlu menetapkan Keputusan Kepala UPT Puskesmas
Jati tentang Tim PIC ( Person In Charge ).

Mengingat : 1. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 29 tahun 2004 tentang


Praktik Kedokteran (Lembaran Negara Tahun 2004 Nomor 116
tambahan lembaran Negara Nomor 4431);
2. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 25 tahun 2009 tentang
Pelayanan Publik ( lembaran Negara tahun 2009 Nomor 112);
3. Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 tahun 2009 tentang
Kesehatan (Lembaran Negara tahun 2009 Nomor 140 tambahan
Lembaran Negara Nomor 5063);
4. Peraturan Presiden Republik Indonesia Nomor 72 tahun 2012
tentang Sistem Kesehatan Nasional, Lembaran Negara Republik
Indonesia tahun 2012 nomor 193;
6. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 71 tahun
2013 tentang Pelayanan Kesehatan pada Jaminan Kesehatan
Nasional;
8. Peraturan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 75 tahun
2014 tentang Pusat Kesehatan Masyarakat;
9. Keputusan Menteri Kesehatan Republik Indonesia Nomor 59 tahun
2015 tentang Komisi Akreditasi Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama.

MEMUTUSKAN

Menetapkan : KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JATI TENTANG TIM


PIC ( Person In Charge )
KESATU : Anggota tim PIC tersebut dalam lampiran keputusan ini ;
KEDUA : Tugas dan wewenang Tim PIC Puskesmas Jati tersebut dalam
lampiran keputusan ini ;
KETIGA : Keputusan ini mulai berlaku sejak tanggal ditetapkan dan apabila
dikemudian hari terjadi perubahan dan atau terdapat kesalahan
dalam Keputusan ini akan diadakan perbaikan sebagaimana
mestinya.

Ditetapkan di : Probolinggo
Pada tanggal :3 Nopember 2016

Plt. KEPALA UPT.PUSKESMAS JATI


KOTA PROBOLINGGO

drg. ENDAH AYU LESTARI


NIP. 19790526 200903 2 002
LAMPIRAN I
KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JATI
Nomor : 008/SK/425.102.5/2016
Tanggal : 7 Nopember 2016

ANGGOTA TIM PIC

KOORDINATOR : dr. Isna Hajar Mursyidah


ANGGOTA :
1. dr. Anik Rosyidah
2. dr. Adinda Dianing . S
3. drg. Ratih Damayanti
4. Ike Firdiejanti, Ns
5. Yani Ardani. H, Amd.Keb
LAMPIRAN II
KEPUTUSAN KEPALA UPT PUSKESMAS JATI
Nomor : 008/SK/425.102.5/2016
Tanggal : 7 Nopember 2017

TUGAS DAN WEWENANG TIM PIC

TUGAS PIC
1. Memantau proses pelayanan baik UKM maupun UKP sesuai standar pelayanan dan
standar operasional prosedur pelayanan terkait
2. Memantau kesesuaian pelaksanaan indikator mutu Puskesmas Jati
3. Memberikan informasi yang diperlukan kepada pengguna layanan di Puskesmas jati
4. Mencatat dan melaporkan ketidaksesuaian pelayanan terhadap standar pelayanan
dan standar operasional prosedur
5. Mendokumentasikan bukti ketidaksesuaian pelayanan
6. Merekap keluhan, saran masukan dari pengguna layanan

WEWENANG PIC
1. Menyelesaikan permasalahan atau kendala yang dialami pengguna layanan jika
memungkinkan
2. Membuat keputusan dalam menyelesaikan kendala dan ketidaksesuaian pelayanan
jika memungkinkan
3. Menganalisa penyebab ketidaksesuaian untuk kemudian dicatat dan dibahas dalam
Monday Briefing
4. Menyusun rekomendasi rencana tindak lanjut terhadap ketidaksesuaian pelayanan
5. Melakukan pembahasan temuan setiap 1 minggu 1 kali di hari Senin melalui Monday
Briefing
6. Melakukan koordinasi dengan tim manajemen mutu dalam proses pelaporan,
penyelesaian masalah, rencana tindak lanjut dan tindak lanjut dari permasalahan
pelayanan yang ada
Ditetapkan di : Probolinggo
Pada tanggal : 7 Nopember 2016

Plt. KEPALA UPT.PUSKESMAS JATI


KOTA PROBOLINGGO

drg. ENDAH AYU LESTARI


NIP. 19790526 200903 2 002

Anda mungkin juga menyukai