Anda di halaman 1dari 3

TREM OF REFERENCE (TOR)

WORKSHOP PENULISAN TUGAS AKHIR

A. Nama Kegiatan
“Workshop Penulisan Tugas Akhir”
B. Latar Belakang Kegiatan
Laporan Tugas Akhir merupakan suatu karya ilmiah untuk menampilkan
kemampuan yang dimiliki seorang mahasiswa dalam menyelesaikan suatu masalah
atau merancang/mengembangkan suatu sistem, produk, model, business start up,
maupun kombinasinya, yang diwujudkan dalam bentuk karya tulis.Laporan Tugas
Akhir merupakan penyelesaian suatu masalah yang dapat berupa uraian sistematis
tentang tata cara yang akan diterapkan, model matematik ataupun model fisik yang
akan dibahas/digunakan untuk merancang/mengembangkan sistem, produk, model,
business start up, maupun kombinasinya.
Kegiatan penelitian dalam rangka penulisan Tugas Akhir dilaksanakan melalui:
1. Studi Lapangan (Field Research) untuk memperoleh data primer. Yang dimaksud
dengan data primer adalah data yang diperoleh mahasiswa secara langsung dari
sumber data, baik melalui pengamatan, wawancara, maupun hasil pengukuran
langsung lainnya.
2. Studi Kepustakaan (Library Research) untuk memperoleh teori-teori dan/atau data
sekunder yang relevan dengan permasalahan yang diteliti. Yang dimaksud dengan
data sekunder adalah data yang diperoleh mahasiswa dengan memanfaatkan data yang
terlebih dahulu dikumpulkan dan dilaporkan oleh pihak lain, dalam bentuk publikasi
miah, jurnal, prosiding, dan sebagainya.
Dengan menyusun Tugas Akhir diharapkan mahasiswa mampu merangkum
dan mengaplikasikan semua pengalaman pendidikan untuk memecahkan masalah
dalam bidang keahlian/bidang studi tertentu secara sistematis dan logis, kritis dan
kreatif, berdasarkan data/informasi yang akurat dan didukung analisis yang tepat, dan
menuangkannya dalam bentuk penulisan karya ilmiah
Kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk proses pembelajaran mahasiswa
dalam proses Penulisan Tugas Akhir dan suatubentuk sumbangsih ilmu pengetahuan
kepada masyarakat dan kegiatan ini merupakan salah satu rangkaian acara
Departemen P2K dalam agenda terkait “Pendidikan, Penelitian dan Keilmuan”.
C. Tujuan Kegiatan
1. Mengetahui perihal proses Penulisan Tugas Akhir
2. Mengetahui tata cara Penulisan Tugas Akhir
3. Mengetahui tujuan pembuatan Tugas Akhir

D. Waktu Dan Tempat


Hari / Tanggal : Minggu, 22 Desember 2019
Waktu : Pukul 09.00 WIB s/d selesai
Tempat: Gumanti, Cafe Kedaton Bandar Lampung

E. Jadwal Kegiatan
Moderator :
Era Julia Putri
(Ketua Departemen P2K)
Pemateri:
1. Ismen Mukhtar, SKM, M.Epid
(Ketua 1 IAKMI Provinsi Lampung)
2. Agung Aji Perdana, SKM, M.Epi
(Koordinator Bidang Keanggotaan dan Pengembangan Organisasi IAKMI Provinsi
Lampung)

F. Peserta
Jumlah peserta kegiatan ini ditargetkan 20 peserta semiar:
1. Diutamakan mahasiswa semester 7
2. Mahasiswa umum
3. Anggota PAMI

G. Penyelenggara
Pelaksana kegiatan Workshop Penulisan Tugas Akhir adalah pengurus PAMI bidang
departemen P2K (Pendidikan Penelitian dan Keilmuan).

H. Penutup
Demikian Trem Of Reference tentang kegiatan Workshop Penulisan Tugas Akhir ini
dibuat semoga dapat menjadi bahan pertimbangan sebagaimana mestinya.

Hormat kami,

Ketua Pelaksana Sekretaris

Eka Nurjannah Ummul Azizah

Anda mungkin juga menyukai