Anda di halaman 1dari 2

ASUHAN KEBIDANAN PADA KLIEN POST SECTIO CAESARIA

Sectio Caesaria dalah prosedur operasi untuk melahirkan bayi melalui sayatan pada dinding
perut dan uterus (Wiknjosastro, 2008 : 173).

I. Data Subyektif
 Paritas
 Pernah keguguran atau tidak
 Klien mengeluh terasa nyeri luka bekas operasi
II. Data Obyektif
 Keadaan umum
 Kesadaran
 Tanda – tanda vital
 Pemeriksaan fisik :
 Konjungtiva
 Abdomen : Tampak luka bekas sectio Caesaria
 Tfu
 Kontraksi
 Lochea
 Infus yang terpasang
 DC urine.... CC warna...
III. Analisa Data
PA post sectio caesaria.... hari atas indikasi...
IV. Planning
 Membina hubungan baik dengan ibu dan keluarga
 Menjelaskan hasil pemeriksaan kepada ibu dan keluarga
 Kolaborasi dengan SpOG untuk pemberian therapi
 Mengobservasi keadaan umum, tanda vital, tfu, kontraksi, kandung kemih dan
perdarahan setiap 15 menit pada jam pertama dan setiap 30 menit pada jam kedua
 Memberikan therapi sesuai advice dokter
Hari Pertama
 Mengobservasi keadaan umum, tanda – tanda vital, daerah luka operasi, asi, tfu,
kontraksi uerus, kandung kemih dan lochea
 Mengobservasi intake dan output
 Apabila pasien menggunakan narcose umum : Tes minum apabila bising usus
positive (Lebih dari 6 jam), kemudian makan secara bertahap. Mobilisasi secara
bertahap : Miring kiri/kanan setelah 6 jam, duduk setelah 12 jam dan turun dari
tempat tidu setelah 24 jam.
 Apabila pasien menggunakan narcose spinal : boleh langsung makan minum.
Mobilisai : miring kiri/kanan setelah 10 jam, duduk atau turun dari tempat tidur
setelah 24 jam
 Kolaborasi untuk pemberian therapi
 Kolaborasi pemeriksaan HB, apabila Hb kurang dari 8 gr/dl anjurkan untuk
transfusi
 Apabila setelah 24 jam urine/jam >30 cc, kateter dibuka observasi BAK
Hari Kedua
 Melanjutkan pemberian therapi
 Menganjurkan pasien untuk meningkatkan nutrisi dan mobilisasi
Hari Ketiga
 Perban luka dibuka, luka dilihat apakah basah atau kering
 Apabila luka kering, lakukan perawatan luka dengan supratul, pasien boleh pulang
 Apabila luka basah, lakukan perawatan luka, kompres luka dengan NaCL 0,9 % di
tambah dengan gentamicyn 2 ampul, pasien sementara dilakukan perawatan luka
sehari 2X sampai dengan luka kering
 Memberikan penkes pada ibu tentang :
KB, Posisi menyususi yang baik, Asi eksklusif, Nutrisi, Personal hygiene, Mobilisasi,
perawatan luka, Kontrol 1 minggu.

Anda mungkin juga menyukai