Anda di halaman 1dari 53

LAPORAN KERJA PRAKTIK

PERAWATAN MESIN BOILER

Disusun oleh :

Faris Putra Irawan


NIM 3.21.14.3.10

PROGRAM STUDI D3 TEKNIK MESIN


JURUSAN TEKNIK MESIN
POLITEKNIK NEGERI SEMARANG
SEMARANG
2016

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang i


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

HALAMAN PENGESAHAN

Tempat / Objek PKL : PT. MARIMAS PUTERA KENCANA


Topik / Judul : Perawatan Mesin Boiler
Waktu Pelaksanaan : 01 Agustus s/d 30 Agustus 2016

Oleh:

Faris Putra Irawan 3.21.14.3.10

Mengetahui, Menyetujui,
Manager Operasional Pembimbing Lapangan,

Theresia Widowati Yosua Kusuma

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang ii


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

HALAMAN PENGESAHAN

Tempat / Objek PKL : PT. MARIMAS PUTERA KENCANA


Topik / Judul : Perawatan Mesin Boiler
Waktu Pelaksanaan : 01 Agustus s/d 30 Agustus 2016

Oleh:

Faris Putra Irawan 3.21.14.3.10

Mengetahui, Menyetujui,
Ketua Program Studi, Dosen Pembimbing,

Hartono,S.T, M.T. Anwar Sukito Ardjo, Dr., Drs., M.Kom


NIP. 195903281989031001 NIP. 195804231987031002

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang iii


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

KATA PENGANTAR

Assalamu’alaikum Wr.Wb

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT atas limpahan rahmat,
hidayah, serta inayah-Nya sehingga penulis dapat melaksanakan praktek kerja
lapangan di PT. MARIMAS PUTERA KENCANA, sekaligus menyelesaikan
laporan praktek kerja lapangan.

Praktek Kerja Lapangan ini merupakan syarat untuk menyelesaikan


jenjang pendidikan Diploma Tiga (D3) di Jurusan Teknik Mesin, Program Studi
Teknik Mesin, Politeknik Negeri Semarang. Pelaksanaan praktek kerja lapangan
dilaksanakan selama satu bulan dimulai tanggal 1 Agustus 2016 hingga 30
Agustus 2016 dengan maksud agar mahasiswa dapat pengalaman, pengetahuan
dan wawasan yang nantinya dapat dijadikan bekal di dunia kerja.

Pembuatan laporan praktek kerja lapangan ini merupakan hasil dari


pengamatan, pengumpulan data dan informasi yang didapat dari berbagai pihak
yang terkait selama pelaksaan kegiatan. Untuk itu pada kesempatan ini, penulis
ingin mengucapkan banyak terima kasih kepada pihak-pihak yang telah banyak
membantu selama pelaksanaan praktik kerja lapangan serta penulisan laporan ini,
yaitu:

1. Bapak Ir. Supriyadi, M.T., selaku Direktur Politeknik Negeri Semarang.


2. Bapak Hartono S.T., M.T., selaku Ketua Jurusan Teknik Mesin Politeknik
Negeri Semarang.
3. Bapak Hartono S.T., M.T., selaku Ketua Program Studi Teknik Mesin
Politeknik Negeri Semarang.
4. Bapak Anwar Sukito Ardjo, Dr., Drs., M.Kom selaku dosen Pembimbing
Kerja Praktek di Jurusan Teknik Mesin Politeknik Negeri Semarang.
5. Ibu Theresia Widowati, selaku Manager Operasional yang telah memberikan
kesempatan kepada penulis untuk melaksanakan praktek kerja lapangan di :

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang iv


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

PT. MARIMAS PUTERA KENCANA Jalan Candi I / D-21, kawasan


Industri Candi Gatot Subroto, Semarang 50146, Jawa Tengah - INDONESIA
6. Yosua Kusuma, selaku Pembimbing PT. MARIMAS PUTERA KENCANA
7. Semua pegawai di PT. MARIMAS PUTERA KENCANA yang tidak bisa
penulis sebutkan satu per satu.
8. Kedua orang tua atas dukungannya secara moril maupun materil
9. Teman – teman pkl yang membantu dalam menyelesaikan praktek kerja
lapangan dan laporan praktek kerja lapangan ini.

Dengan terselesaikanya laporan kerja praktek lapangan ini penulis


berharap semoga laporan praktik kerja lapangan ini dapat menjadi manfaat bagi
pembaca dan bagi penulis sendiri. Akhir kata penulis menyadari dalam
penyusunan laporan praktek kerja lapangan ini masih banyak kekurangan apabila
ada kritik dan saran yang bersifat membangun penulis ucapkan terima kasih.

Wassalamu’alaikum Wr.Wb.

Semarang, 30 Agustus 2016


Penulis.

Faris Putra Irawan


NIM 3.21.14.3.10

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang v


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

DAFTAR ISI

LAPORAN KERJA PRAKTIK ............................................................. i


HALAMAN PENGESAHAN ................................................................. ii
HALAMAN PENGESAHAN.................................................................. iii
KATA PENGANTAR ............................................................................. iv
BAB I PENDAHULUAN ........................................................................ 1
1.1 Latar Belakang ........................................................................... 1
1.2 Perumusan Masalah ................................................................... 2
1.3 Tujuan .......................................................................................... 2
1.4 Manfaat ........................................................................................ 3
1.5 Ruang Lingkup ............................................................................ 3
1.6 Metode Pengumpulan Data ........................................................ 3
1.7 Lokasi dan Waktu Kerja Praktek ............................................ 4
1.8 Sistematika Penulisan ................................................................. 5
BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN ................................... 6
2.1 Profil Perusahaan ........................................................................ 6
2.2 Visi, Misi dan Kebijakan Mutu Perusahaan ............................. 8
2.3 Lokasi Perusahaan ....................................................................... 8
2.4 Struktur Organisasi ..................................................................... 9
2.5 Job Description ............................................................................. 11
2.7 Peraturan dan Tata Tertib Perusahaan .......................................... 15
BAB III PERAWATAN MESIN BOILER ............................................ 16
3.1 Diskripsi Pelaksanaan PKL ........................................................ 16
3.2 Dasar Teori Boiler ....................................................................... 18
3.3 Material Penyusun Boiler ............................................................ 19
3.4 Prinsip Kerja Boiler ..................................................................... 20
3.5 Komponen-komponen Boiler ...................................................... 20
a. Ruang Bakar (Furnace) ................................................... 21
b. Steam Drum ..................................................................... 22
c. Water Drum ..................................................................... 22
d. Super Heater .................................................................... 23
e. Pipa – pipa Air.................................................................. 25
f. Air Hea............................................................................... 26
g. Dust Collector ................................................................... 27
h. Pembuang Gas Bekas ...................................................... 27
i. Air Seal Damper .............................................................. 28
j. Ash Rotary Valve ............................................................ 28
k. Soot Blower ..................................................................... 30
l. Burner .............................................................................. 31
m. Blow Down Continue ....................................................... 32
3.6 Bahan Bakar Boiler ................................................................... 32
3.7 Unit Boiler .................................................................................... 33
3.8 Perawatan Mesin Boiler .............................................................. 33

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang vi


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3.8.1. Tujuan Perawatan ........................................................... 33


3.8.2. Flow Chart Perawatan Boiler ......................................... 35
3.8.3. Perawatan Ketel Secara Umum....................................... 36
3.8.4. Jenis Perawatan ............................................................... 36
3.8.5. Perawatan Secara Berkala ............................................. 38
3.8.6. Tabel Matrik Perawatan Mesin Boiler .......................... 41
3.9 Perbaikan Mesin Boiler .............................................................. 43
3.9.1. Panel kontrol .................................................................... 43
3.9.2. Boliler ............................................................................... 43
3.9.3 Peralatan pengaman operasi .......................................... 43
3.10 Pengoperasian Mesin Boiler ....................................................... 44
3.10.1. Sebelum operasi ............................................................... 44
3.10.2. Selama operasi boiler ...................................................... 44
3.10.3. Setelah operasi ................................................................. 44
BAB IV PENUTUP .................................................................................. 45
4.1 Kesimpulan ................................................................................... 45
4.2 Saran ............................................................................................. 45

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang vii


BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang


Politeknik Negeri Semarang sebagai pendidikan tinggi vokasi telah
mencanangkan program pendidikan yang terdiri dari kuliah teori dan praktik.
Hal ini sesuai dengan Peraturan Akademik Politeknik Negeri Semarang
Nomor 456/N11/SK/2001, Pasal 10 ayat 2 yang menyebutkan bahwa :
Pelaksanaan pendidikan terdiri dari kuliah teori dan praktek sesuai dengan
kurikulum serta Kuliah Kerja Lapangan dan Praktik Kerja Lapangan dan
Pasal 12 ayat 7 : Syarat mengikuti ujian akhir harus sudah melakukan KKL
dan PKL.
Implementasi Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan suatu agenda
wajib yang harus dilaksanakan oleh mahasiswa Politeknik Negeri Semarang
khususnya pada D3 Teknik Mesin. Praktik Kerja Lapangan (PKL) merupakan
kegiatan akademis di luar jam kuliah / kampus yang dilaksanakan oleh
mahasiswa untuk melaksanakan pengamatan, observasi dan komparasi dari
proses industri yang sesuai dengan kompetensi program studi.

Ketel uap adalah pesawat untuk memproduksi uap atau steam pada suatu
jumlah tertentu pada setiap jamnya dengan suatu tekanan dan suhu yang
telah ditentukan besarnya. Boiler atau ketel uap adalah suatu bejana/wadah
yang di dalamnya berisi air atau fluida lain untuk dipanaskan. Uap panas
atau steam pada tekanan dan suhu tertentu yang telah dipanaskan mempunyai
nilai energi yang kemudian digunakan untuk mengalirkan panas dalam
bentuk energi kalor ke suatu proses. Salah satunya yang berada di PT.
MARIMAS PUTERA KENCANA menggunakan ketel uap sebagai mesin
untuk produksi mengolah produk-produknya.

Karena ketel uap terus bekerja untuk memenuhi kebutuhan produksi,


maka diperlukan perawatan - perawatan berkala dan perbaikan terhadap
kerusakan yang nantinya dapat menghambat kelancaran proses produksi.
Perawatan mesin boiler sangat penting dalam menunjang kelancaran suatu

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 1


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

produksi, kerena suatu produksi sangat tergantung pada lancarnya kerja mesin
boiler serta alat-alat yang digunakan.

Melihat dari peranan tersebut penulis tertarik untuk mengambil topik


PERAWATAN MESIN BOILER.

1.2 Perumusan Masalah


Perumusan masalah dalam laporan Praktek Kerja Lapangan ini sebagai berikut

1. Mengetahui bagaimana cara merawat mesin boiler

1.3 Tujuan
1.2.1. Tujuan Umum
Tujuan diadakan praktek kerja lapangan ini ditujukan agar
mahasiswa dapat mengetahui bagaimana proses produksi di PT.
MARIMAS PUTERA KENCANA dan hal hal lain yang
berhubungan dengan proses produksi.
1.2.2. Tujuan Khusus
a. Untuk memenuhi syarat pembuatan tugas akhir instasi
tempat studi mahasiswa.
b. Menjalin hubungan anatar dunia pendidikan dengan dunia
dengan industri.
c. Menambah wawasan dan pengetahuan tentang penerapan
ilmu pengetahuan dan teknologi yang ada di industry.
d. Mmeperoleh gambaran tentang kondisi dunia kerja di suatu
perusahaan.
e. Sebagai bekal pengalaman untuk memasuki dunia kerja.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 2


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

1.4 Manfaat
Bagi mahasiswa :
a. Memperoleh pengalaman praktis tentang system operasi peralatan
yang digunakan di PT. MARIMAS PUTERA KENCANA, dapat
menilai kualitas pendidikan Politeknik Negeri Semarang.

b. Memberi masukan kompetensi yang sesuai, sehingga akan


membantu meningkatkan kemampuan lulusan yang dibutuhkan
dunia kerja dan menginkatkan peran terhadap dunia pendidikan.
Bagi Politeknik Negeri Semarang :
a. Memperoleh masukan kompetensi yang diperlukan PT.
MARIMAS PUTERA KENCANA terhadap tenaga Ahli Madya
(DIII).
b. Dapat meningkatkan kualitas pendidikan agar menghasilkan
lulusan yang sesuai dan dibutuhkan oleh dunia kerja, sehingga
terjadi “ Link and Match “

1.5 Ruang Lingkup


Supaya permasalahan yang dihadapi lebih terarah maka penulis
membatasi pada perawatan mesin boiler dengan pengamatan lapangan
(observasi) yang menjadi bahan kajian dengan menggunakan data, hasil
wawancara dan diskusi dari beberapa karyawan PT. MARIMAS PUTERA
KENCANA.

1.6 Metode Pengumpulan Data


Metode pengumpulan data yang dilakukan dalam penyusunan laporan
Praktik Kerja Lapangan ini adalah sebagai berikut:

a. Observasi
Metode Observasi merupakan pengambilan data dengan cara langsung
mengamati dan mencatat pada obyek yang dipelajari. Penulis melakukan
peninjauan langsung (survey) ke PT. MARIMAS PUTERA KENCANA

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 3


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

untuk mendapatkan data-data dan gambaran tentang mesin boiler yang


terdapat pada perusahaan tersebut, data data dan gambaran tentang mesin
boiler inilah yang nantinya akan penulis kaji ulang untuk mengetahui
bagaimana merawat mesin boiler dalam yang terdapat pada PT.
MARIMAS PUTERA KENCANA tersebut.

b. Interview

Metode Interview merupakan pengumpulan data dengan cara


melakukan tanya jawab langsung pada pihak bertugas perusahaan di
lapangan. Penulis melakukan tanya jawab dengan narumber untuk
mengetahui bagaimana cara merawat mesin boiler yang terdapat pada
perusahaan tersebut.

c. Literatur

Merote Literatur meruapakan pengambilan dengan mempelajari


literatur, yang berupa buku-buku, diktat ataupun bentuk lain yang
berhubungan dengan obyek yang dipelajari. Penulis menggali informasi
tentang boiler di internet untuk memperdalam pengetahuan tentang mesin
boiler.

1.7 Lokasi dan Waktu Kerja Praktek

Lokasi : PT. MARIMAS PUTERA KENCANA Jalan Candi I /


D-21, kawasan Industri Candi Gatot Subroto,
Semarang 50146, Jawa Tengah - INDONESIA
Waktu Pelaksanaan : Tanggal 01 Agustus – 30 Agustus 2015

Waktu kerja biasa untuk 6 hari kerja:

1. Hari Kerja : Senin s.d. Sabtu


2. Hari Libur : Minggu
3. Jam Kerja Senin s.d. Jum’at : 08.00 – 17.00 (waktu setempat)
4. Jam Kerja Sabtu : 08.00 – 13.00 (waktu setempat)

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 4


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

1.8 Sistematika Penulisan

Sistematika yang digunakan dalam penyusunan laporan Praktik


Kerja Lapangan (PKL) ini adalah sebagai berikut :

A. BAB I PENDAHULUAN
Bab ini berisi menjelaskan tentang latar belakang, ruang lingkup,
tujuan, manfaat, waktu dan tempat pelaksanaan Praktik Kerja Lapangan
serta metodologi dan sistematika penulisan laporan Praktik Kerja
Lapangan

B. BAB II GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN


Bab ini berisi berisi tentang gambaran umum PT. MARIMAS
PUTERA KENCANA, dimana menjelaskan tentang profil, sejarah, luasan
wilayah,visi dan misi, penentuan lokasi, fasilitas, pemasaran hasil
produksi, sistem promosi dan produk - produk PT. MARIMAS PUTERA
KENCANA.

C. BAB III PERAWATAN MESIN BOILER


Bab ini berisi menjelaskan tentang gambaran umum boiler, dan
cara merawat mesin boiler.

D. BAB IV PENUTUP
Bab ini berisi berisi tentang ringkasan atau kesimpulan dari pokok
bahasan yang telah diteliti dalam Praktik Kerja Lapangan.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 5


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

BAB II

GAMBARAN UMUM PERUSAHAAN

2.1 Profil Perusahaan

PT. Marimas Putera Kencana merupakan salah satu perusahaan yang


memproduksi minuman serbuk. Perusahaaan ini didirikan oleh Harjanto
Kusuma Halim, MSc. Inspirasi berdirinya usaha ini adalah perusahaan
minuman serbuk rasa buah lain yang telah lebih dulu berdiri, tetapi PT.
Marimas Putera Kencana bertujuan agar masyarakat menengah bawah juga
dapat merasakan minuman rasa buah. Pada awal berdirinya, usaha ini
berbentuk industri rumah tangga yang di kelola dengan sistem manajemen
keluarga. Dengan semakin tingginya penerimaan produk yang dihasilkan
dimasyarakat, kemudian usaha ini berkembang menjadi Personal Terbatas
yang mendapatkan izin usaha pada tanggal 16 Agustus 1995.

Produksi pertama PT. Marimas Putera Kencana dilakukan pada


tanggal 19 Oktober 1995, dimana produk pertama yang dihasilkan oleh
perusahaan ini adalah marimas yang merupakan produk minuman serbuk rasa
buah. Pada mulanya PT. Marimas Putera Kencana hanya memproduksi
marimas rasa jeruk segar, namun seiring berjalannya waktu sekarang produk
Marimas telah tersedia dalam 26 varian rasa. PT. Marimas Putera Kencana
terus melakukan inovasi untuk menghasilkan produk lainnya seperti minuman
susu dengan merek Milkimas Es Puter yang tersedia dalam 8 varian rasa,
minuman teh serbuk dengan merek Teh Arum dan Marimas Adem dengan 4
varian rasa, produk ice stick dengan merek Marimas Es Lilin, Indosedap Susu
Jahe, produk minuman serbuk buah premium 100 % gula asli dengan merek
Marimas Fruitz dan produk Kopi 3 in 1 dengan merek Koko Beluk Icepresso
produk makanan ringan dengan merek Kreker beras dengan 3 varian rasa serta
produk kongbap untuk campuran nasi putih. Pemasaran produk – produk PT.
Marimas Putera Kencana dilakukan melalui berbagai media seperti media
cetak, media elektronik, pameran, bazar, sponsorship dan lain sebagainya.
Distribusi produk meliputi seluruh wilayah Indonesia dan Luar Negeri.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 6


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Perkembangan pasar menuntut pemenuhan kebutuhan konsumen


terhadapa minuman serbuk dan makanan ringan yang berkualitas, PT.
Marimas Putera Kencana didukung oleh tenaga- tenaga kerja yang handal
yang terdiri dari tenaga ahli, tenaga terampil dan tenaga terlatih diarahkan
agar dapat menghasilkan produk yang mampu bersaing terhadapa produk
sejenis. Kemampuan kinerja karyawan selalu ditingkatkan dengan adanya
kegiatan – kegiatan seperti pelatihan, training, seminar, penyuluhan, studi
banding dan kunjungan kerja. Selain upaya peningkatan kualitas sumber daya
manusia yang ada, PT. Marimas Putera Kencana juga berupaya untuk
meningkatkan peralatan produksi dan manajemen perusahaan, serta melakukan
perluasan pemasaran. Dalam rangka peningkatan kualiatas, PT. Marimas
Putera Kencana. Telah berhasil mendapatkan sertifikat standarisasi
Internasional ISO 9001:2000 yang telah disertifikasi oleh Badan Sertifikat dari
Australia pada Mei 2002 dan saat ini sedang dalam tahap penerapan ISO
22000. Semua produk PT. Marimas Putera Kencana telah mendapatkan
Sertifikasi Halal dari Majelis Ulama Indonesia dan terdaftar pada Badan
Pengawasan Obat Dan Makanan. Serta konsep HACCP (Hazard Analysis
Critical Control Point) yang bertujuan untuk menganalisis bahaya pada titik
pengendalian kritis dari tiap rantai tahapan proses produksi mulai dari
penerimaan bahan baku sampai pengiriman barang. Hal ini menunjukkan
bahwa PT. Marimas Putera Kencana selalu menjaga kualitas produk dan
meningkatkan mutu produk yang dihasilkan serta meningkatkan kepercayaan
konsumen kepada perusaahan. Sejalan dengan perkembangan perusahaan serta
berbagai wujud peran sosial perusahaan terhadap masyarakat, MARIMAS
memprakarsai program untuk kegiatan sosial perusahaan yang disesuaikan
dengan kondisi lingkungan, bekerjasama dengan komunitas dan memberi
konstribusi yang optimal kepada masyarakat. Berbagai kegiatan CSR yang
telah dilakukan antara lain Penanaman Pohon Mangrove, Faktory Visit,
Marimas Peduli, Pelatihan Kemasan Daur Ulang, Warung Cantik Marimas,
Pemberian Kredit Tanpa Bunga, Beasiswa, dll.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 7


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

2.2 Visi, Misi dan Kebijakan Mutu Perusahaan

Visi PT. Marimas Putera Kencana adalah menjadi produsen minuman


serbuk nomer satu di pasarnya. Setelah memperoleh sertifikat ISO 9001:2000,
PT. Marimas Putera Kencana memiliki kebijakan mutu sebagai berikut:

Manajemen PT. Marimas Putera Kencana menyatakan komitmennya


untuk senantiasa memenuhi harapan pelanggan secara terus menerus dengan
melaksanakan sistem mutu yang terdokumentasi melalui :

1. Penyertaan setiap individu karyawan secara terpadu


2. Penanaman sikap mental yang proaktif
3. Tindakan perbaikan yang berkesinambungan

2.3 Lokasi Perusahaan

PT. Marimas Putera Kencana pertama kali didirikan menempati lokasi


di Jalan Senjoyo II/I. Lalu pada tahun 1997, perusahaan ini dipindahkan ke
Jalan Majapahit 476. Pada tahun 2001 PT. Marimas Putera Kencana
memperbesar kapasitas produksinya dengan memindahkan lokasi usahanya di
Kawasan Industri Candi, Jalan Gatot Subroto, Semarang guna memenuhi
permintaan konsumen yang semakin meningkat PT. Marimas Putera Kencana
memiliki beberapa lokasi perusahaan ang seharusnya berada di Kawasan
Industri Candi, yaitu :
1. Kantor pusat yang terletak di Jalan Gatot Subroto blok D/21.
2. Unit Produksi 1(UP 1) terletak di Jalan Gatot Subroto blok 1/11-12
3. Unit Produksi 2 (UP 2) terletak di Jalan Gatot Subroto blok I/1-2
4. Unit Produksi 3 (UP 3) terletak di Jalan Gatot Subroto blok 18/a-b
5. Unit Pengolahan berada di Jalan Gatot Subroto blok 1.
6. Departemen Teknik berada di Jalan Gatot Subroto blok 6.
7. Departemen Umum berada di Jalan Gatot Subroto blok 7.
8. Gudang berada di Jalan Gatot Subroto blok 1.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 8


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Secara keseluruhan, PT. Marimas Putera Kencana memiliki luas lahan


sekitar 15.000 m2 yang terbagi menjadi pabrik ( 7.000 m2 ), kantor (2.000 m2),
dan gudang ( 6.000 m2).

2.4 Struktur Organisasi

Struktur organisasi PT. Marimas Putera Kencana mengikuti struktur


organisasi garis dimana wewenang tertinggi berada di tangan Direktur.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 9


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 10


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

2.5 Job Description


a. Direktur
Direktur bertanggung jawab dalam :
1. Memastikan bahwa kebijakan mutu perusahaan telah dipahami,
diimplementasikan dan dipelihara.
2. Menentukan sasaran peusahaan dan memastikan bahwa sasaran
perusahaan menjadi sasaran departemen.
3. Menyediakan sumber daya yang dibutuhkan untuk mendukung
kelangsungan sistem mutu yang diimplementasikan
4. Memprakarsai dan memimpin rapat tinjauan manajemen secara
berkala tentang sistem manajemen mutu, sehingga dapat memastikan
tercapainya kesesuaian dan efektivitas secara berkesinambungan.
5. Memberi persetujuan terdapat Daftar Pemasok dan disetujui.
6. Memberi validasi produk yang didesain internal oleh PT. Marimas
Putera Kencana.

b. Wakil Direktur
Wakil Direktur bertanggung jawab mengantikan fungsi direktur apabila
tidak ada ditempat dalam hal pemberian persetujuan surat pembelian (PO).

c. Manajer Penjualan dan Pemasaran


Manajer Sales dan Pemasaran bertangunggung jawab :
1. Memahami dan memenuhi permintaan dan harapan para pelanggan.
2. Membuat dokumen-dokumen yang dibutuhkan didalam mendukung
aktifitas pemasaran.
3. Mempromosikan produk perusahaan.
4. Memantau mutu dan status dari pesaing.
5. Membuat dan mengendalikan kontrak penjualan dan order.
6. Memantau dan menerima keluhan para pelanggan dan tindak
lanjutnya.
7. Mencari informasi pasar dan pengembangan dari industri minuman
serbuk.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 11


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

8. Mengendalikan dan memonitor barang milik pelanggan diperusahaan .

d. Manajer Research and Development


Manajer R&D bertanggung jawab dalam :
1. Mempelajari, membuat dan menganalisa produk.
2. Melalukan uji dan percobaan terhadap formulasi produk.
3. Mengkoordinir kegiatan penyusunan rancangan desain produk.
4. Mencari informasi untuk memenuhi persyaratan legal.
5. Membuat perencanaan mutu sebagai acuan pembuatan instruksi kerja
atau standar inspeksi.

e. Manajer HRD (Human Resource Development)


Manajer HRD bertanggung jawab :
1. Memastikan bahwa seluruh personil yang ada telah dilatih atau
mempunyai pengalaman dalam bidangnya dan melalukan penilaian
hasil karya serta verifikasi terdapat pelatihan / aktifitas lain yang
diberikan untuk meningkatkan kompetesi.
2. Bersama dengan manajer departemen untuk menentukan kebutuhan
pelatihan bagi para staff dan karyawan.
3. Merekrut tenaga kerja yang dibutuhkan sesuai dengan prosedur yang
terdokumentasi.
4. Memelihara rekaman dan karyawan dan pelatihan dengan baik.
5. Menerapkan peraturan perusahaan agar setiap personil memahami dan
mengimplementasikan dengan baik.

f. Manajer PPIC (Product Planning and Inventory Control)


Manajer PPIC bertanggung jawab dalam :
1. Membuat rencana produksi.
2. Memantau realisasi produk harian maupun realisasi produksi setiap
order atau kontrak.
3. Melakukan sinkronisasi dengan Departemen Pemasaran tentang
kesiapan produk yang telah dapat dikirim kepada pembeli.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 12


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

4. Melakukan studi peningkatan efektivitas kerja.


5. Menghitung dan merencanakan bahan sediaan.

g. Manajer Quality Control (QC)


Manajer QC melaksanakan aktivitas terhadap pengendalian mutu.
Aktivitas ini mencakup :
1. Mengkoordinir pelaksanaan inspeksi dan atau pengujian yang
diperlukan oleh prosedur penerimaan, penanganan dan pengujian
sampel, instruksi kerja atas rekaman mutu lainnya.
2. Memelihara status inspeksi dan pengujian yang baik terhadap produk
atau bahan setengah jadi.
3. Mengendalikan dan memonitor peralatan inspeksi dan pengukuran.
4. Mengawasi pelaksanaan tindakan koreksi dan pencegahan.

h. Manajer Keuangan
Manajer Keuangan bertanggung jawab dalam :
1. Menjaga keseimbangan arus kas masuk dan keluar.
2. Membuat laporan keuangan tiap bulan dan tiap tahun.
3. Mengambil keputusan pembelanjaan. Menyangkut masalah pemilihan
berbagai bentuk sumber dana yang tersedia untuk melakukan investasi,
memilih satu atau lebih alternativ pembelanjaan yang menimbulkan
biaya paling murah.

i. Manajer Produksi
Manajer produksi bertanggung jawab dalam :
1. Memastikan bahwa proses produksi masih dalam kondisi yang
terkendali.
2. Melaksanakan tindakan koreksi dan pencegahan yang baik bila
diperlukan mencegah timbulnya kembali ketidaksesuaian.
3. Mempersiapkan produksi sesuai jadwal.
4. Memastikan terlaksananya jadwal produksi.
5. Mengidentifikasi kebutuhan sumber daya.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 13


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

6. Memastikan bahwa seluruh material dan peralatan atau mesin yang


dipergunakan spesifikasinya benar dan sesuai dengan prosedur yang
terdokumentasi
7. Memperbaharui dan memelihara seluruh rekaman mutu di dalam
bidang tanggung jawabnya.
8. Memastikan bahwa seluruh produk yang tidak sesuai diidentifikasi
dengan baik, dipisahkan dan diajukan untuk ditinjau oleh personil
yang berwenang.
9. Memberikan pelatihan ditempat kerja kepada para pengawas dan
karyawan serta memilih untuk kerja mereka secara berkesinambungan,
sehingga dapat dipastikan menghasilkan mutu kerja yang baik.
10. Memastikan lingkungan kerja yang sesuai untuk dapat memproduksi
produk yang bermutu sesuai standar yang ditentukan.

j. Manajer Teknik
Manajer Teknik bertanggung jawab dalam :
1. Melakukan koordinasi pelaksanaan tindakan perbaikan dan perawatan
mesin.
2. Memantau hasil realisasi perbaikan dan perawatan mesin.
3. Meningkatkan produktifitas dan efisiensi kerja mesin produksi.
4. Menyusun rencana perbaikan dan perawatan.
5. Melaksanakan verifikasi terhadap aktifitas perawatan dan perbaikan
rumah.
6. Melakukan kualifikasi dan evaluasi supplier yang berkaitan dengan
pembelian barang dan jasa untuk perbaikan dan perawatan mesin
produksi.

k. Manajer Umum
Manajer Umum bertanggung jawab dalam :
1. Membuat program pengendalian lingkungan dan K3.
2. Mengatur jadwal dan sarana transportasi.
3. Memelihara insfrastruktur dilingkungan perusahaan.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 14


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

l. Manajer Pembelian
Manajer Pembelian bertanggung jawab dalam :
1. Mengevaluasi dan menentukan kualifikasi supplier.
2. Mengkoordinir pengadaan barang.
3. Mengesahkan surat pemberian (POA).
4. Menyampaikan complain ke supplier dan memastikan
penyelesaiannya.

m. Manajer Rekayasa Proses


Manajer Rekayasa Proses bertanggung jawab dalam :
1. Melakukan pengembangan dan efisiensi proses.
n. Manajer Sarana dan Prasarana Lingkungan.
Manajer Sarana dan Prasarana Lingkungan bertanggung jawab dalam :
1. Melakukan perbaikan pada fasilitas gedung perusahaan.
2. Melakukan pengecekan fasilitas gedung secara berkala.
3. Mengkoordinir kegiatan rumah tangga, IPAL, laundry, pest control
dan cleaning service.

2.7 Peraturan dan Tata Tertib Perusahaan


Para karyawan diwajibkan datang 15 menit sebelum jam kerja dimulai
untuk mengikuti briefing. Pekerja diwajibkan menggunakan perlengkapan
kerja serta alat pelindung diri dengan lengkap dan benar. Pekerja dilarang
menggunakan perhiasan, kuku tidak boleh panjang, rambut harus rapi (diikat
untuk putri dengan rambut panjang) dan pendek ( putra). Pekerja wajib
mencuci tangan sebelum mulai bekerja, setelah bekerja dan setelah dari
kamar mandi. Pekerja tidak diperkenankan membawa makanan dan makan di
dalam area produksi. Pekerja wajib menjaga kebersihan lingkungan kerja
serta wajib merapikan perlengkapan kerja sesuai dengan tempatnya.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 15


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

BAB III

PERAWATAN MESIN BOILER

3.1 Diskripsi Pelaksanaan PKL

Praktik Kerja Lapangan dilaksanakan di PT. MARIMAS PUTERA KENCANA


Semarang.

Kerja Praktik dilaksanakan selama satu bulan dengan waktu pelaksanaan mulai
dari tanggal 1 Agustus 2016 – 30 Agustus 2016 yang kemudian dilanjutkan
dengan penyusunan Laporan Praktik Kerja Lapangan.

Kegiatan yang dilaksanakan selama praktik kerja lapangan dilakukan pencatatan


di dalam buku harian. Pencatatan yang dilakukan tidak secara mendetail tetapi
hanya garis besar dari kegiatan tersebut. Pencatatanpun dilakukan setiap hari yang
ditugaskan.

Secara garis besar kegiatan tersebut merupakan suatu sarana dalam penerapan
ilmu dan pengetahuan yang di dapat selama mengikuti perkuliahan. Urutan
kegiatan yang telah dilakukan:

No. Hari dan Tanggal Uraian Kegiatan Lokasi


1 Senin, 01 Agustus Keputusan dari HRD untuk berangkat -
2016 tanggal 02 Agustus 2016
2 Selasa, 02 Agustus  Berkenalan dengan pembimbing Kantor Unit
2016 lapangan serta pembagian kelompok Produksi 2
 Pengenalan mesin dan lingkungan
3 Rabu, 03 Agustus mengamati proses pembuatan KREKER Unit
2016 BERAS Produksi 3
4 Kamis, 04 Agustus Checking jumlah baut yang terpasang Unit
2016 pada emboss mesin single line Produksi 2
5 Jum’at, 05 Agustus Milling sealer yang digunakan dalam Bengkel
2016 proses pengemasan Teknik
6 Sabtu, 06 Agustus Konsultasi dosen pembimbing PKL
2016
7 Minggu, 07 Agustus Libur
2016
8 Senin, 08 Agustus Milling Filler yang digunakan dalam Bengkel
2016 pengisian Es Lilin Teknik
9 Selasa, 09 Agustus Melakukan perbaikan pompa air pada Unit
2016 mesin boiler. Produksi 3
10 Rabu, 10 Agustus Mengukur dimensi luar semua mesin Unit
2016 produksi. Produksi 2

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 16


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

11 Kamis, 11 Agustus Menggambar sketsa 2D yang telah Kantor Unit


2016 diukur sebelumnya. Produksi 2
12 Jum’at, 12 Agustus Mengamati proses kerja dari mesin Unit
2016 injeksi blow. Produksi 1
13 Sabtu, 13 Agustus Libur ( tidak piket ).
2016
14 Minggu, 14 Agustus Libur.
2016
15 Senin, 15 Agustus Drilling bagian pintu pada mesin single Unit
2016 line. Produksi 2
16 Selasa, 16 Agustus Mengamati proses kerja dari mesin Unit
2016 boiler. Produksi 3
17 Rabu, 17 Agustus Libur ( Hari kemerdekaan RI ke-71)
2016
18 Kamis, 18 Agustus HUT Marimas ke-21 ( Kegiatan donor Kantor
2016 darah ) Marimas
19 Jum’at, 19 Agustus Melepas emboss yang terpasang pada Unit
2016 mesin single line Produksi 2
20 Sabtu, 20 Agustus Mencari referensi untuk pembuatan Kantir Unit
2016 laporan PKL Produksi 2
21 Minggu, 21 Agutus Libur
2016
22 Senin, 22 Agutus Mengukur mesin press manual untuk Unit
2016 menghitung kadar air, lalu merancang Produksi 3
ulang untuk dijadikan mesin press
pneumatik
23 Selasa, 23 Agustus Membuang endapan air dala ketel yang Unit
2016 terbawa oleh air isian pada mesin boiler Produksi 3
24 Rabu, 24 Agustus Pengujian serta setting katup pengaman Unit
2016 pada mesin boiler Produksi 3
25 Kamis, 25 Agustus Ijin daftar ulang
2016
26 Jum’at, Agustus 2016  Pengecheckan level air dalam ketel Unit
 Pengujian katup pengaman Produksi 3
 Memeriksa penyumbatan pada
saluran air ketel
27 Sabtu, 27 Agustus Libur ( Tidak Piket ).
2016
28 Minggu, 28 Agustus Libur.
2016
29 Senin, 29 Agustus Melakukan kegiatan perawatan mesin Unit
2016 boiler Produksi 3
30 Selasa, 30 Agustus Melakukan pengamatan ulang mesin Unit
2016 boiler untuk melengkapi data dalam Produksi 3
penyusunan laporan PKL.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 17


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3.2 Dasar Teori Boiler

Boiler/ketel uap merupakan bejana tertutup dimana panas pembakaran


dialirkan ke air sampai terbentuk air panas atau steam berupa energi kerja.
Air adalah media yang berguna dan murah untuk mengalirkan panas ke suatu
proses. Air panas atau steam pada tekanan dan suhu tertentu mempunyai nilai
energi yang kemudian digunakan untuk mengalirkan panas dalam bentuk
energi kalor ke suatu proses. Jika air didihkan sampai menjadi steam, maka
volumenya akan meningkat sekitar 1600 kali, menghasilkan tenaga yang
menyerupai bubuk mesiu yang mudah meledak, sehingga sistem boiler
merupakan peralatan yang harus dikelola dan dijaga dengan sangat baik.
Energi kalor yang dibangkitkan dalam sistem boiler memiliki nilai tekanan,
temperatur, dan laju aliran yang menentukan pemanfaatan steam yang akan
digunakan. Berdasarkan ketiga hal tersebut sistem boiler mengenal keadaan
tekanan-temperatur rendah (low pressure/LP), dan tekanan-temperatur tinggi
(high pressure/HP), dengan perbedaan itu pemanfaatan steam yang keluar
dari sistem boiler dimanfaatkan dalam suatu proses untuk memanasakan
cairan dan menjalankan suatu mesin (commercial and industrial boilers), atau
membangkitkan energi listrik dengan merubah energi kalor menjadi energi
mekanik kemudian memutar generator sehingga menghasilkan energi listrik
(power boilers). Namun, ada juga yang menggabungkan kedua sistem boiler
tersebut, yang memanfaatkan tekanan-temperatur tinggi untuk
membangkitkan energi listrik, kemudian sisa steam dari turbin dengan
keadaan tekanan-temperatur rendah dapat dimanfaatkan ke dalam proses
industri.

Sistem boiler terdiri dari sistem air umpan, sistem steam, dan sistem
bahan bakar. Sistem air umpan menyediakan air untuk boiler secara otomatis
sesuai dengan kebutuhan steam. Berbagai kran disediakan untuk keperluan
perawatan dan perbaikan dari sistem air umpan, penanganan air umpan
diperlukan sebagai bentuk pemeliharaan untuk mencegah terjadi kerusakan
dari sistem steam. Sistem steam mengumpulkan dan mengontrol produksi
steam dalam boiler. Steam dialirkan melalui sistem pemipaan ke titik

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 18


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

pengguna. Pada keseluruhan sistem, tekanan steam diatur menggunakan kran


dan dipantau dengan alat pemantau tekanan. Sistem bahan bakar adalah
semua perlatan yang digunakan untuk menyediakan bahan bakar untuk
menghasilkan panas yang dibutuhkan. Peralatan yang diperlukan pada sistem
bahan bakar tergantung pada jenis bahan bakar yang digunakan pada sistem.

3.3 Material Penyusun Boiler

Bejana tekan yang digunakan pada boiler biasanya terbuat dari baja
atau campuran baja. Sedangkan untuk stainless steel dilarang penggunaannya
oleh ASME Boiler Code sebagai material utama bejana atau pun bagian
sambungan las dari bejana, namun masih bisa digunakan pada area
superheater yang tidak akan bersentuhan langsung dengan air boiler.
Sebelumnya, tembaga juga digunakan untuk material pembuat boiler karena
sifatnya yang mudah dibentuk dan memiliki nilai konduktifitas termal yang
tinggi, namun karena harga material tersebut cenderung meningkat dan
mahal, maka saa tini tembaga sudah jarang digunakan. Jaman dahulu, juga
sering digunakan wrought iron sebagai material boiler yang difabrikasi
dengan menggunakan prinsip paku keling (rivetting).

Terkadang di beberapa negara, boiler hanya digunakan untuk


memproduksi air panas saja, tanpa menghasil kan uap panas. Untuk kondisi
tersebut, biasanya material yang digunakan cukup dengan menggunakan besi
tuang (cast iron) karena lebih murah bila dibandingkan dengan baja. Namun,
apabila ingin menggunakan boiler tersebut untuk menghasilkan uap panas,
dianjurkan tidak menggunakan besi tuang. Hal ini disebabkan karena sifat
getas yang dimiliki oleh besi tuang berbahaya bila digunakan untuk boiler
penghasil uap yang beroperasi pada tekanan yang sangat tinggi.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 19


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3.4 Prinsip Kerja Boiler

Energi kalor yang dibangkitkan dalam sistem boiler memiliki nilai


tekanan, temperatur, dan laju aliran yang menentukan pemanfaatan steam
yang akan digunakan. Berdasarkan ketiga hal tersebut sistem boiler mengenal
keadaan tekanan-temperatur rendah (low pressure/LP), dan tekanan-
temperatur tinggi (high pressure/HP), dengan perbedaan itu pemanfaatan
steam yang keluar dari sistem boiler dimanfaatkan dalam suatu proses untuk
memanasakan cairan dan menjalankan suatu mesin (commercial and
industrial boilers), atau membangkitkan energi listrik dengan merubah energi
kalor menjadi energi mekanik kemudian memutar generator sehingga
menghasilkan energi listrik (power boilers). Namun, ada juga yang
menggabungkan kedua sistem boiler tersebut, yang memanfaatkan tekanan-
temperatur tinggi untuk membangkitkan energi listrik, kemudian sisa steam
dari turbin dengan keadaan tekanan-temperatur rendah dapat dimanfaatkan ke
dalam proses industri dengan bantuan heat recovery boiler.

3.5 Komponen-komponen Boiler


a. Ruang Bakar (Furnace)

Furnace adalah suatu ruangan dapur sebagai penerima bahan


bakar untuk pembakaran, yang dilengkapi dengan fire grate pada bagian
bawah diletakan rangka bakar sebagai alas bahan bakar, dan pada
sekelilingnya adalah pipa-pipa air ketel yang menempel pada dinding
tembok dapur yang mendapat atau menerima panas dari bahan bakar.
Adapun pemindahan panas yang terjadi pada ketel uap ada 3 proses,
yaitu:

1. Pemindahan panas dengan pancaran atau radiasi dari nyala api dan
gas panas kepada dinding ketel dan pipa-pipa air.

2. Panas ini mengalir memalui hantaran atau konduksi dari sisi


dinding yang menerima panas ke sisi dinding yang memberi panas.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 20


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3. Selanjutnya panas ini dengan cara singgungan atau konveksi


diserahkan kepada air yang mengalir.

Ruang bakar terbagi 2 (dua) bagian, yaitu :

1. Ruang pertama berfungsi sebagai ruang pembakaran, sebagai


pemanas yg dihasilkan dan diterima langsung oleh pipa-pipa air yg
berada di dlm ruangan dapur tersebut (pipa-pipa air) dari drum ke
header samping kanan/kiri.

2. Ruang kedua merupakan ruang gas panas yg diterima dari hasil


pembakaran dalam ruang pertama. Di dalam ruang kedua ini
sebagian besar panas dari gas diterima oleh pipa-pipa air drum atas
ke drum bawah. Dalam ruang pembakaran pertama udara
pembakaran ditiupkan oleh Blower Forced Draft Fan (FDF)
melalui lubang-lubang kecil disekeliling dinding ruang pembakaran
dan melalui kisi-kisi bagian bawah dapur (Fire grates).

Jumlah udara yang diperlukan diatur melalui klep (Air Draft


Controller) yang dikendalikan dari panel saklar ketel. Sedangkan dalam
ruang kedua, gas panas dihisap Blower (Induced Draft Fan) sehingga
terjadi aliran panas dari ruangan pertama ke ruang kedua dapur.
Pembakaran Di dalam ruang kedua dipasang sekat-sekat sedemikian
rupa yang dapat memperpanjang permukaan yang dilalui gas panas,
supaya gas panas tersebut dapat memanasi seluruh pipa air, sebagian
permukaan luar drum atas dan seluruh bagian luar drum bawah.

Gambar 3.1. Ruang Bakar


Sumber : (Kouns, E. t.thn.)

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 21


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

b. Steam Drum
Drum atas berfungsi sebagai tempat pembentukan uap yang
dilengkapi dengan sekat-sekat penahan butir-butir air untuk
memperkecil kemungkinan air terbawa uap. Steam drum terletak di
bagian atas, adalah suatu tabung atau bejana yang berisi air dan
sebagian uap dengan perbadingan 50%: 50%. Pada steam drum itulah
pembuatan uap pada ketel terjadi. Disamping sebagai tempat
pembuatan uap, juga digunakan sebagai tempat penerima air pengisi
ketel. Karena perbedaan suhu pada air pengisisan dan air yang berada
di dalam steam drum dan air yang berada di dalam pipa-pipa, maka
terjadilah sirkulasi air didalam ketel, sehingga air yang bersuhu rendah
akan mengalir kebawah melalui pipa-pipa dan down corner. Demikian
pula sebaliknya pada air yang bersuhu tinggi akan mengalir keatas
melalui pipa-pipa disekeliling dapur, akhirnya menguap pada
permukaan air dalam steam drum.

Gambar 3.2. Ilustrasi Steam Drum


Sumber : (Yunarto, D. P. 2013)

c. Water Drum
Drum bawah berfungsi sebagai tempat pemanasan air ketel
yang didalamnya di pasang plat-plat pengumpul endapan lumpur untuk
memudahkan pembuangan keluar (Blow Down). Water drum terletak
dibagian bawah, adalah suatu tabung atau bejana yang berisi air

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 22


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

sebagai penguhubung pipa-pipa ketel dari pisteam drum. Disamping


itu, Water drum juga berfungsi sebagai tempat pengendapan kotoran-
kotoran air dalam ketel, yang tidak menempel pada dinding-dinding
ketel, melainkan terlarut dan mengendap. Dengan jalan atau perlakuan
Blow Down maka kotoran-kotoran tersebut akan dapat dibuang dan
dikeluarkan dari dalam ketel. Kotoran-kotoran tersebut misalnya :
SiO2 , Fe, dsb.

Gambar 3.3. Ilustrasi Water Drum


Sumber : (Apriyahanda, O. 2013)

d. Super Heater
Uap yang berasal dari penguapan di dalam drum atas belum
dapat dipergunakan oleh turbin uap, oleh karenanya harus dilakukan
pemanasan uap lanjut melalui pipa uap pemanas lanjut (Superheater
Pipe), hingga uap benar-benar kering dengan temperatur 260 oC – 340
oC. Pipa-pipa pemanas uap lanjut dipasang di dalam ruang
pembakaran kedua, hal ini mengakibatkan uap basah yang dialirkan
melalui pipa tersebut akan mengalami pemanasan lebih lanjut.

Prinsip Kerja pemanas lanjut (Super Heater)

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 23


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Prinsip kerja Super Heater yaitu pada saat pemanasan, api


harus diatur sehingga suhu dari pipa Super Heater tidak melebihi batas
keamanan yang diizinkan. Suhu dari logam pipa pada waktu
pemanasan ketel biasanya dijaga supaya berada di bawah suhu pipa
pada saat ketel berada pada kapasitas penuh. Hal ini dapat
dilaksanakan dengan mengatur waktu dari saat pemanasan sampai saat
tekanan kerja tercapai, dengan maksud untuk membatasi suhu gas
masuk ke superheater pada ±5000C untuk superheater dengan pipa
baja biasa.

Super heater yang tdak dilengkapi dengan pembuangan atau


drain akan selalu menympan air condensate apda saat pembakaran
dihentikan. Makin banyak condensate yang terkulmpul disitu, makin
banyak pula panas yang dibutuhkan untuk mendidihkan air dalam pipa
superheater, supaya pipa superheater bebar dari air. Pada saat
pemanasan pertama, biasanya membutuhkan waktu yang lama untuk
membersihkan pipa superheater dari air, karena banyak air yang
terjebak di pipa superheater sesudah diadakan hydrostatis test.

Cara termudah untuk membuang air tersebut adalah dengan


menguapkannya. Cara ini mengkibatkan kontrol dari suhu gas selama
penaikan tekana menjadi sangat penting, untuk mencegah panas
berlebihan pada pipa yang tidak dilalui oleh uap karena terhambat oleh
air. Hal tersebut juga mengharuskan pembukaan penuh katup pelepas
(air vent) pada superheater sebelum pemanasan ketel dumulai, dan
katub haruslah tatap terbuka sampai dicapai aliran uap dari ketel pada
pipa utama ±10% dari kapasitas ketel.

Perlu menjadi catatan penting bahwa ada uap mengalir


memalui vent tidaklah berarti bahwa semua pipa superheater telah
dilalui uap, beberapa kemungkinan masih mengandung air yang
terjebak di dalamnya dan bila pemanasan berlangsung cepat, pada saat

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 24


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

itu pipa dapat mengalami panas berlebihan (pada bagian permukaan air
yang terjebak) karena tidak ada aliran uap didalamnya.

Saat penghentian operasi dai ketel katub pelepas superheater


harus dibuka sebelum menutup katub uap utama dan juga pada setiap
saat dimana dimana uap yang melewati katub utama lebih kecil dari
10% dari kapasitas ketel, seperti yang sudah tersebut diatas.

Kemungkinan pipa superheater mengalami panas berlebihan pada saat


katub uap ditutub bila :
1. Ketel masih sangat panas, yaitu pada saat baru berhenti.
2. Ketel masih mengandung banyak bagasse atau abu panas diatas
fire grate yang masih dapat terbakar.

Gambar 3.4. Ilustrasi Super Heater


Sumber : (Musteikis, P. t.thn.)

e. Pipa – pipa Air


Pipa-pipa air berfungsi sebagai tempat pemanasan air ketel yg dibuat
sebanyak mungkin hingga penyerapan panas lebih merata dengan
efisiensi tinggi, pipa-pipa ini terbagi dalam:
1. Pipa air yang menghubungkan drum atas dengan header muka
atau belakang.
2. Pipa air yang menghubungkan drum dengan header samping
kanan atau samping kiri.
3. Pipa air yang menghubungkan drum atas dengan drum bawah.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 25


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

4. Pipa air yang menghubungkan drum bawah dengan header


belakang.

Gambar 3.5. Pipa-pipa Air


Sumber : (Steinert, T. A. t.thn.)
f. Air Heater

Air heater adalah alat pemanas udara penghembus bahan bakar.


Prinsip kerja Air heater yaitu memanaskan udara yang lewat disela-
sela pipa dialirkan udara hembusan dari F.D.F yang lewat di sekitar
pipa-pipa yang di dalamnya mengalir gas bekas dari pembakaran
bahan bakar.
Udara hembus sebelum melalui Air heater mempunyai suhu yang
sama dengan udara luar yakni sekitar 380C, dan setelah melalui Air
heater dapat mencapai suhu antara 2000C-2300C. Keuntungan
penggunaan Air heater adalah :

1. Pemanfaatan kalor gas buang.

2. Pembuatan uap lebih cepat

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 26


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Gambar 3.6. Ilustrasi Air Heater


Sumber : (Zulkarnain, K. E. 2015)
g. Dust Collector

Dust collector adalah alat pengumpul abu pada sepanjang aliran gas
pembakaran bahan bakar sampai kepada gas buang. Keuntungan
penggunaan dust colector adalah :

1. Gas buang akan menjadi bersih, sehingga tidak mengganggu


pencemaran udara.

2. Tidak menjadikan kerusakan alat-alat bantu lainnya, misalnya :


pipa-pipa Air heater, cashing I.D.F yang aus karena gesekan abu,
pasir, dsb.

3. Tidak mengganggu jalannya operasi.

Gambar 3.7. Dust Collector


Sumber : (Anggodo, W. 2011)

h. Pembuang Gas Bekas


Gas bekas setelah ruang pembakaran kedua dihisap oleh Blower isap
(Induced Draft Fan) melalui saringan abu (Dast Colector) kemudian
dibuang ke udara bebas melalui cerobong asap (Chimney) Pengaturan

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 27


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

tekanan didalam dapur dilakukan pada corong keluar Blower (Exhaust)


dengan katup yang diatur secara otomatis oleh alat hidrolis (Furnace
Draft Control).

Gambar 3.8. Pembuang Gas Bekas


Sumber : (Admin, D. 2013)

i. Air Seal Damper


Air seal damper adalah alat yang terdiri dari dua buah damper atas dan
bawah yang bekerja membuka dan menutup secara bergantian yang
berfungsi ganda, yaitu untuk mengeluarkan abu pada Dust collector,
juga menjaga agar udara luar tidak masuk akibat tarikan I.D.F.

j. Ash Rotary Valve

Ash rotary valve adalah alat bantu yang berfungsi sama dengan Air
seal damper, yaitu untuk mengeluarkan abu pada Dust collector,juga
menjaga agar udara luar tidak masuk akibat tarikan I.D.F yang
membedakan yaitu Ash rotary valve bekerja berputar. Alat-alat
pengaman boiler Mengingat bahwa tekanan kerja dan temperatur ketel
yang sangat tinggi, maka ketel harus dilengkapi dengan alat-alat
pengaman sebagai berikut :

1. Katup Pengaman (Safety Valve) Alat ini bekerja membuang uap


apabila tekanan melebihi dari tekanan yang telah ditentukan
sesuai dengan penyetelan katup alat ini. Umumnya pada katup
pengaman tekanan uap basah (Saturated Steam) diatur pada

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 28


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

tekanan 21 kg/cm2, sedang pada katup pengaman uap kering


tekanannya 20,5 kg/cm2. Penyetelan dilakukan bersama dengan
petugas IPNKK setelah adanya pemeriksaan berkala.

2. Gelas Penduga (Sight Glass) Gelas penduga adalah alat untuk


melihat tinggi air di dalam drum atas, untuk memudahkan
pengontrolan air dalam ketel selama operasi. Agar tidak terjadi
penyumbatan-penyumbatan pada kran-kran uap dan air pada alat
ini, maka perlu diadakan penyepuan air dan uap secara periodik
pada semua kran minimal setiap 3 (tiga) jam. Gelas penduga ini
dilengkapi dengan alat pengontrolan air otomatis yang akan
membunyikan bell dan menalakan lampu merah pada waktu
kekurangan air. Pada waktu kelebihan air bell juga akan berbunyi
dan lampu hijau yang akan menyala.

3. Kran Spei air (Blow Down Valve) Kran spei air ini dipasang 2
(dua) tingkat, satu buah kran buka cepat (Quick Action Valve)
dan satu buah lagi kran ulir. Bahan dari kedua kran ini dibuat dari
bahan yang tahan tekanan dan temperatur tinggi.

4. Pengukur Tekanan (Manometer) Manometer adalah alat pengukur


tekanan uap di dalam ketel yang dipasang satu buah untuk
tekanan uap panas lanjut dan satu buah untuk tekanan uap basah.
Guna menguji kebenaran penunjukan alat ini, pada setiap
manometer dipasang kran cabang tiga yang digunakan untuk
memasang manometer penara (Manometer Tera).

5. Kran Uap Induk Kran uap induk berfungsi sebagai alat untuk
membuka dan menutup aliran uap ketel yang terpasang pada pipa
uap induk terbuat dari bahan tahan panas dan tekanan tinggi.

6. Kran Pemasukan Air Kran pemasukan air 2 (dua) buah yaitu satu
kran ulir dan lainnya kran satu arah (Non Return Valve). Kedua
alat ini terbuat dari bahan yang tahan panas dan tekanan tinggi.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 29


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

 Peralatan Lain Perlengkapan lain yang diperlukan untuk ketel uap


adalah : Alat penghembus debu pada pipa air ketel (Mechanical
Soot Blower).

 Pemasukan air ketel otomatis (Automatic Feed Regulator).

 Panel-panel listrik komplit dengan alat-alat ukur.

 Meter pencatat tekanan dan temperature (manometer &


Temperatur Recorder).

 Kran-kran buangan udara, air kondensat, dan header.

k. Soot Blower
Soot Blower adalah alat yang berfungsi sebagai pembersih jelaga atau
abu yang menempel pada pipa-pipa. Alat ini berada pada dinding-
dinding samping kanan kiri ketel. Media pembersihnya adalah uap
yang diambilkan dari steam drum yang bertekanan 11-13 kg/cm2
setelah melalui steam reducer.

Soot Blower bekerja secara manual bekerja secara manual yang


biasannya dilakukan pada setiap 4 jam sekali atau pada saat setelah
dilakukan damping stocker (pembuangan abu dapur). Cara
pelaksanaan Soot blowing adalah berurutan dimulai dari depan atau
mengikuti jalannya gas asap. Hal tersebut dimaksudkan agar
mendapatkan hasil penyemprotan yang bersih dan sempurna.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 30


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Gambar 3.9. Soot Blower


Sumber : (LLC, F. E. t.thn.)

l. Burner
Burner adalah alat yang berfungsi sebagai penyemprot bahan bakar
cair misalnya solar, residu, dll. Pada pabrik gula penggunaan Burner
sangat ditekan karena dengan penggunaan Burner berarti
menggunakan bahan bakar yang beli, sedangkan pabrik gula adalah
produsen bahan bakar padat yaitu bagasse. Oleh karena itu harus
diupayakan agar mois atau kandungan air pada bagasse sekecil
mungkin. Namun demikian peralatan Burner harus tetap dipasang,
karena pada sebelum tersedia bahan bakar bagasse maka Burner harus
digunakan. Selain itu mungkin terjadi gangguan pada pada peralatan
bahan bakar bagasse pada saat operasi.

Gambar 3.10. Burner


Sumber : (Dinesh, A. t.thn.)

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 31


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

m. Blow Down Continue

Blow Down continue adalah pembuangan air ketel yang dilakukan


secara terus menerus. Adapun air ketel yang dibuang tersebut
diambilkan dari steam drum yaitu pada permukaan air. Hal tersebut
dilakukan karena menyangkut beberapa hal :

1. Menghilangkan seandainya terjadi buih atau busa pada


permukaan air ketel, karena hal tersebut dapat mengganggu
pandangan pada gelas penduga yang memuliki peranan sangat
penting pada ketel.

2. Menurunkan electric conductivity yang terkandung pada air


ketel.

Aturan seberapa bukaan valve Blow Down continue adalah


bergantung pada bagaimana keadaan atau kondisi air ketel. Dalam
kondisi normal, flow rate Blow Down continue adalah sekitar 3% -
5% dari kapasitas operasi ketel.

3.6 Bahan Bakar Boiler


Agar kualitas uap yang dihasilkan dari ketel uap sesuai dengan
yang diinginkan atau dibutuhkan maka dibutuhkan sejumlah panas untuk
menguapkan air tersebut, dimana panas tersebut diperoleh dari
pembakaran bahan bakar di ruang bakar ketel. Untuk mendapatkan
pembakaran yang sempurna di dalam ketel maka diperlukan beberapa
syarat, yaitu:
1. Perbandingan pemakaian bahan bakar harus sesuai (cangkang dan
fiber)
2. Udara yang dipakai harus mencukupi
3. Waktu yang diperlukan untuk proses pembakaran harus cukup.
4. Panas yang cukup untuk memulai pembakaran
5. Kerapatan yang cukup untuk merambatkan nyala api

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 32


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

6. Dalam hal ini bahan bakar yang digunakan adalah cangkang dan
fiber.
Adapun alasan mengapa digunakan cangkang dan fiber sebagai
bahan bakar adalah :
1. Bahan bakar cangkang dan fiber cukup tersedia dan mudah
diperoleh dipabrik.
2. Cangkang dan fiber merupakan limbah dari pabrik kelapa sawit
apabila tidak digunakan.
3. Nilai kalor bahan bakar memenuhi persyaratan untuk
menghasilkan panas yang dibutuhkan.
4. Sisa pembakaran bahan bakar dapat digunakan sebagai pupuk
untuk tanaman kelapa sawit.
5. Harga lebih ekonomis.

3.7 Unit Boiler


Spesifikasi mesin boiler yang digunakan di PT. Marimas Putera Kencana
adalah sebagai berikut :
 Buatan : PT. Rukha Mandiri (Indonesia)
 Type : RM 2010
 Tahun Pembuatan : 1999
 Nomor Pabrik : RM-158
 Mak. Produksi Uap : 2000 kg/jam
 Tekanan Kerja Maks : 10 kg/cm2
 Luas Bidang Panas : 40 m2
 Bahan Bakar : Kayu dan limbah plastik

3.8 Perawatan Mesin Boiler


3.8.1. Tujuan Perawatan

Perawatan sangat penting karena kelancaran suatu produksi


snagat tergantung pada lancarnya kerja dari mesin–mesin serta
alasan alat–alat yang digunakan.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 33


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Adapun yang menjadi tujuan dari perawatan suatu peralatan


dalam proses produksi atau operasional suatu perusahaan adalah
untuk menekan kerugian akibat kerusakan alat produksi, dengan
biaya yang rendah diharapkaan mendapat hasil yang tinggi. Bila
dijabarkan lagi, maka tujuan perawatan yang paling efektif dan
optimal adalah tercapainya keadaan–keadaan sebagai berikut :

1. Produktivitas yang tinggi.

2. Efesiensi yang tinggi.

3. Ongkos produksi yang rendah.

4. Kualitas produksi yang baik serta memenuhi standar.

5. Keamanan produksi, operasi, mesin dan material terjamin.

6. Kerugian produksi sekecil–kecilnya .

7. Kerusakan dan keausan yang minimum.

8. Umur mesin pabrik yang lama.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 34


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3.8.2. Flow Chart Perawatan Boiler

Star

Harian Mingguan Bulanan 6 Bulan Tahunan

Besihkan Besihkan busi, Bersihkan lorong


Periksa panel Ganti resin
ruang kerja penyebar bahan api, ketel dan
kontroln dan push softener
bakar, dan filter bersihkan esin
button operasi (S). (K.).
bahan bakar. (B). soterner (K).

Periksa air Besihkan sensor


ultraviolet (K). Test alarm system
(A). Periksa dan
bersihkan
Periksa alat lorong
bantu ketel pemanas
Periksa safty
valve,gelas (E).
Periksa fungsi
penduga,pressure termocouple dan
switch (A). pompa air (E).

Selesai

Keterangan : A = Alat pengaman operasi.

B = Burner.

E = Ekonomizer.

K = Ketel.

S = Sistem kontrol.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 35


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

Guna mencapai perawatan di atas perlu diambil, langkah–


langkah sebagai tersebut :

1. Peningkatan hasil kerja (performace) dari personil


maintenance secar menyeluruh.

2. Pemanfaatan suku cadang secara efisiensi.

3. Pengembangan teknik modifikasi dalam penggantian.

3.8.3. Perawatan Ketel Secara Umum


1. Pembersihan pada ketel uap

pastikan ketel uap selalu bersih,tidak ada sampah dan debu di


dalam dan di luar ketel uap.

2. Ventilasi

Pastikan ventilasi berfungsi dengan baik. Pastikan juga pipa-


pipa yang ada tidak bocor. karena jika mengalami kebocoran
kemungkinan terbesar akan menimbulkan explosive (ledakan)
sehingga akan menimbulkan kerugian harta benda, kerusakan
komponen dan kematian.

3. Komponen komponen boiler

Pastikan komponen boiler berfungsi dengan baik. Reparasi


atau subtitusi dilakukan jika kondisi komponen sudah tidak
memenuhi standar. Setelah melakukan inspeksi, buatlah
laporan yang berfungsi untuk mengetahui kondisi boiler
sebelumnya.

3.8.4. Jenis Perawatan

Jenis perawatan ada 2 macam

1. Perawatan Pada Waktu bekerja.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 36


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

a. Setiap hari dilakukan pengecekan dan pengontrolan pada seluruh


ketel, mengisi ketel uap dengan kualitas air isian yang baik, karena
dengan mengisi ketel dengan air isian yang baik akan mengurangi
endapan dan kerak jika endapan dan kerak terlalu tebal maka
menggangu proses penyaluran panas dari dinding pemanas menuju
air.

b. Selalu mengecek dan memeriksa pompa pengisi air isian


memeriksa apakah pompa bekerja dengan baik atau tidak, serta
pengontrolan air pengisi ketel dijaga dengan kapasitas yang telah
ditentukan.

c. Memeriksa saluran air isian dari sumbatan atau kotoran yang akan
menghalangi jalannya aliran air isian.

d. Memasukkan atau menggunakan bahan bakar dengan kualitas


yang baik, sehingga proses pembakaran akan berlangsung dengan
baik dan lebih sempurna, bahan bakar disini dapat berwujud gas,
padat maupun cair.

e. Katub pengamanan dijaga dan disetel pada tekanan 8 kg/cm2.

2. Perawatan pada masa ketel uap tidak bekerja.

a. Pada saat akan dihentikannya maka air isian ketel dicampur soda
api agar kerak yang ada dalam ketel menjadi lunak dan mudah
dibersihkan.

b. Afsluiter uap induk pada uap ditutup agar uap yang dihasilkan
yang mengandung butiran–butiran air tidak masuk ke pipa-pipa
penyaluran uap.

c. Ketel dikosongkan kemudian dibersihkan dari lumpur dan kotoran


yang ada di dalam ketel uap.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 37


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

d. Ketel dibiarkan dingin kemudian ketel dibersihkan dengan


melakukan penggosokkan dengan sikat dari kawat.

e. Pembersihan abu dari dapur ruang bahan bakar dengan jalan


menarik dari bawah pintu bahan bakar.

3.8.5. Perawatan Secara Berkala

Perawatan system berkala ini meliputi perawatan harian, perawatan


mingguan, perawatan bulanan, perawatan tahunan.

1. Perawatan harian

Perawatan harian adalah perawatan yang dilakukan setiap hari.


Adapun yang dilakukan adalah :

a. Membersihkan ruang kerja.

b. Memeriksa air dalam ketel.

c. Memeriksa alat bantu ketel.

d. Memeriksa pemakaian bahan bakar.

e. Membuang endapan air dalam ketel yang terbawa oleh air isian.

f. Memeriksa O2 dan CO2 yang terkandung dalam gas asap.

2. Perawatan Mingguan

Perawatan mingguan adalah perawatan yang dilakukan setiap


seminggu sekali. Adapun yang dilakukan adalah :

a. Membuka kran pembersih pada gelas penduga.

b. Menguji katup pengaman.

c. Menguji feed water control levels.

d. Mengecek penyumbatan pada saluran air ketel.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 38


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3. Perawata Bulanan

Perawatan bulanan adalah perawatan yang dilakukan setiap


sebulan sekali. Adapun yang dilakukan adalah :

a. Membersihkan saringan pompa isap.

b. Memeriksa tanada pada sambungan ruang asap .

c. Membersihkan alat bantu ketel dan bila perlu diadakan perbaikan.

4. Perawatan Quarterly

Perawatan yang dilakukan 6 bulan sekali dengan memeriksa


bagian–bagian mesinya, kelistrikannya dan perlengkapan pembakaran.
Adapun yang dilakukan adalah :

a. Memeriksa kerapatan pintu ruang asap ( smoke box doors ).

b. Memeriksa kerapatan man hole.

c. Memeriksa katup keamanan dan memasang kembali.

d. Memeriksa LW alarm di bawah tingkat NW ( NW level ).

e. Memeriksa kerapatan safety valve flanges dan modulating valve


flange.

f. Memeriksa tingkat ketinggian air di water column.

g. Memeriksa gauge glasses (gelas penduga ) tidak terjadi


kebocoran.

h. Membersihkan kaca pengintai belakang ( rear sight glass ).

i. Memeriksa keamanan tinggi rendahnya CO2 .

j. Memeriksa pressure controller ( pengatur tekanan ).

k. Memeriksan semua panel dan menghilangkan bekas goresan.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 39


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

l. Memeriksa keamanan power connection di panel.

m. Memeriksa getaran kipas ( fan ).

n. Memeriksa keluaran asap.

o. Memeriksa fungsi main isolator switch.

p. Memeriksa saklar dan tombol di panel operasional.

q. Memeriksa jalanya gas dan sambungan pengaman.

5. Perawatan Tahunan

Perawatan tahunan adalah perawatan yang dilakukan setiap


setahun sekali dan dilakukan pemeriksaan tahunan oleh departemen
tenaga kerja. Adapun langkah–langkah yang dilakukan dalam
perawatan tahunan adalh sebagai berikut :

a. Menghentikan ketel yang sedang bekerja.

b. Ketel uap didinginkan denagn air dalam ketel jangan dibuang


dulu, bilan air dalam ketel sudah dingin baru dikeluarkan sedikit
demi sedikit.

c. Melepaskan alat bantu pada ketel uap.

d. Gantikan katup–katup pembuang denagn katup sementara.

e. Pasang pompa sirkulasi.

f. Isi ketel dengan air yang dicampur denagnlarutan kimia untuk


melepaskan kerak–kerak yang menempel pada dinging ketel.

g. Jalankan pompa sirkulasi supaya air dalam ketel bersikulasi lau


buang air dalam ketel tersebut lau periksa kandungan air ( larutan
kimia ) dengan menggunakan kertas pH. Campurkan soda ash
dalam air yang hendak dibuang sampai kertas pH berwarna
kuning.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 40


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

h. Isi ketel dengan air yang sudah dicampur denagn soda ash samapi
penuh dan diamakan selama 24 jam.

i. Buang air pembersih ketel.

j. Bersihkan ketel dengan menyemprotkan air lunak sampai dinding


ketel benar–benar bersih.

k. Setelah semua selesai diadakan pemeriksaan dari Departemen


Tenaga Kerja, bila dinyatakan siap, maka ketel siap dioperasikan
lagi.

3.8.6. Tabel Matrik Perawatan Mesin Boiler

Pemeliharaan mesin boiler Waktu Periode Keterangan

A. Sistem Kontrol
1. Bersihkan dan 1 minggu
priksa panel
kontrol
2. Bersihkan pust 1 minggu
button operasi
B. Ketel
1. Periksa dan 6 bulan
bersihkan lorong
api
2. Berihkan dari 6 bulan
kerak dan lumpur
3. Periksa pompo 1 minggu
air
4. bersihkan resin 6 bulan Di sesuaikan
softener kondisi air
5. ganti resin 1 tahun
softener

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 41


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

6. bersihkan dan
periksa switch 1 minggu
water level
C. Burner
1. Bersihkan busi 1 bulan
2. Bersihkan sensor 1 minggu
ultraviolet
3. Bersihkan I bulan
penyebar bahan
bakar
4. Bersihkan filter 1 bulan
bahan bakar
D. Alat pengaman
operasi
1. Priksa safety 1 minggu
valve
2. Periksa dan tes 1 minggu
kran gelas
penduga
3. Periksa pressure 1 minggu
switch
4. Test alarm sistem 1 bulan
E. Ekonomizer
1. Periksa fungsi 1 bulan
thermocoupel
2. Periksa dan 6 bulan
bersihkan lorong
pemanas
3. Periksa fungsi 1 bulan
pompa air

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 42


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3.9 Perbaikan Mesin Boiler


3.9.1. Panel kontrol
1. Motor listrik tidak hidup
- Periksa tegangan listrik apakah sudah masuk dengan benar 3
phase 380 volt.
- Periksa MCB,contactor.
- Periksa kabel power button dengan menggunakan
multitester.
3.9.2. Boliler
1. Pengapian tidak menyala (Alarm bunyi)
- Periksa tekanan LPG.
- Periksa busi (elektrode).
- Periksa bahan bakar.
- Periksa ultra violet (sensor).
- Periksa selenoid valve.
2. Pengapian tidak normal
- Periksa pintu udara.
- Periksa bahan bakar dan filter bahan bakar.
- Periksa tekanan bahan bakar.
- Periksa saluran dan lubang penyebar (Nozel).
- Periksa pengendali pengapian otomatis.
3. Boiler tidak bisa start
- Periksa level air (gelas penduga).
- Periksa fuse.
- Periksa over load.
3.9.3. Peralatan pengaman operasi
1. Water pump tidak normal
- Periksa limit switch level air (gelas penduga).
- Periksa pelampung level air
2. Safety valve bocor
- Bersihkan dan skur klep (valve)

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 43


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

3.10 Pengoperasian Mesin Boiler

3.10.1. Sebelum operasi


1. Periksa lingkungan disekitar Mesin boiler dan kondisi alat.
2. Periksa bak air (penanpung air boiler).
3. Periksa level air boiler (gelas penduga).
4. Periksa bahan bakar.
5. Periksa semua stop kran yang harus berfungsi.
6. Periksa water pump, test secara manual.
7. Untuk boiler dengan bahan bakar minyak, periksa tekanan
LPG.
8. Periksa dozing pump.
9. Periksa motor-motor pengerak boiler.
10. Periksa sistem elektrik panel boiler.
3.10.2. Selama operasi boiler
1. Hidupkan NFB (No Fuse Breaker).
2. Hidupkan switch start.
3. Periksa pembakaran api kecil.
4. Periksa tekanan bahan bakar.
5. Blow down paling lama 2 jam sekali.
6. Lakukan proses regenerasi resin sesuai dengan hasil test
kesadahan air.
7. Buka safety valve secara manual minimal 1 hari sekali.
8. Periksa gelas penduga ketinggian air dengan membuka kran
gelas penduga.
9. Monitor proses pembakaran selama operasi.
10. Lakukan pengaturan keluaran uap pada kran udara.
3.10.3. Setelah operasi
1. Matikan switch start boiler.
2. Tutup kran uap induk setelah uap habis.
3. Tambahkan air dalam boiler dengan cara manual.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 44


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

BAB IV

PENUTUP

4.1 Kesimpulan
1. Setelah dilakukan perawatan terhadap mesin boiler di PT. Marimas
Putera Kencana kerja mesin boiler menjadi meningkat, aliran air pada
ketel menjadi lebih lancar, lebih efisien dan aman.
2. Perawatan yang dilakukan oleh ahli maintenance PT. Marimas Putera
Kencana merupakan preventive maintenance dan corrective
maintenance
3. PT. Marimas Putera Kencana menerapkan perawatan harian dan
perawatan berkala untuk menjaga kinerja mesin boiler.
4. Perawatan sangat penting dalam menunjang kelancaran suatu produksi
di PT. Marimas Putera Kencana, kerena lancarnya produksi tergantung
pada kinerja mesin boiler.
4.2 Saran
1. Peranan perawatan mesin dan perawatan lainya serta fasilitas produksi
sangat diperlukan maka perlu adanya pola optimalisasi kesiapan mesin
dan pengefektifan kegiatan operasional sebagai tindakan perawatan
prefentif yang terencana.
2. Sebaiknya isolasi-isolasi yang terkelupas dan rusak segera diperbaiki
atau diganti untuk mencegah kehilangan panas.

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 45


Praktek Kerja Lapangan PT. Marimas Putera Kencana 2016

DAFTAR PUSTAKA

Admin, D. (t.thn.). Pencemaran Lingkungan. Dipetik September 1, 2016, dari


https://byantibyan.wordpress.com:
https://byantibyan.wordpress.com/2013/04/18/pencemaran-lingkungan/

Anggodo, W. (t.thn.). Merancang Dust Collector. Dipetik September 1, 2016, dari


www.rancangdustcollector.com:
http://www.rancangdustcollector.com/2011/08/sistem-control-untuk-
bagfilter.html

Apriyahanda, O. (t.thn.). Komponen-komponen Boiler Pipa Air (Part 1). Dipetik


September 1, 2016, dari artikel-teknologi.com: http://artikel-
teknologi.com/komponen-komponen-boiler-pipa-air/

Dinesh, A. (t.thn.). Gas Burner. Dipetik September 2016, 1, dari www.indiamart.com:


http://www.indiamart.com/ecoflam-oil-gas-burnerspares/gas-burner.html

Kouns, E. (t.thn.). Snow on the Roof, But a Fire in the Furnace. Dipetik September 1,
2016, dari https://erickouns.com.

LLC, F. E. (t.thn.). AUTOMATIC BOILER TUBE CLEANERS /. Dipetik September 1, 2016, dari
www.fuelefficiencyllc.com: http://www.fuelefficiencyllc.com/febet.html

Musteikis, P. (t.thn.). Pemanas Lanjut (Super Heater). Dipetik September 1, 2016, dari
filetubu.hexat.com: http://filetubu.hexat.com/Boiler/Superheater

Steinert, T. A. (t.thn.). 380 v / 12 kw air ketel rambut panas pipa pipa pemanas air listrik
pemanas. Dipetik September 1, 2016, dari https://indonesian.alibaba.com:
https://indonesian.alibaba.com/product-detail/380-v-12-kw-water-boiler-
heating-pipe-hair-heat-pipe-electric-water-heater-1843569369.html

Yunarto, D. P. (t.thn.). Bagian-bagian boiler. Dipetik September 1, 2016, dari www.d-p-


y.com: http://www.d-p-y.com/2013/05/bagian-bagian-boiler.html

Zulkarnain, K. E. (t.thn.). HEAT EXCHANGER : ALAT PENUKAR PANAS. Dipetik September


1, 2016, dari chemicalengineeringnow.blogspot.co.id:
http://chemicalengineeringnow.blogspot.co.id/2015/03/heat-exchanger-alat-
penukar-panas.html

Mechanical Engineering| State Polytechnic of Semarang 46

Anda mungkin juga menyukai