Anda di halaman 1dari 3

STOKIOMETRI

 Mol
Mol adalah banyaknya suatu zat yang mengandung entitas dasar (atom, molekul, atau
partikel lain) sebanyak jumlah atom yang terdapat dalam 12 gram karbon-12. Mol sendiri
dilambangkan dengan huruf (n).
Rumus mencari mol (n):

gram Vstp Jumlah Partikel


Mol= = =
Mr 22,4 6,02 x 1023

Mol = Molaritas x Volume

PV = n R T

 Molaritas
Kemolaran menyatakan jumlah mol zat terlarut dalam tiap liter larutan, atau jumlah
mmol zat terlarut dalam tiap mL larutan. Molaritas sendiri dilambangkan dengan huruf
(M).
Rumus mencari molaritas (M):
mol
M=
volume
gram 1000
= x
Mr ml

ρ× 10 ×%
M=
Mr

 Pengenceran Larutan (Titrasi)


Untuk membuat larutan encer dari suatu larutan pekat dapat dihitung dengan rumus :
M 1 × V 1=M 2 ×V 2
 Rumus Kimia
Pada rumus kimia terdapat rumus empiris dan rumus molekul. Rumus empiris rumus
kimia yang menyatakan rasio perbandingan terkecil dari atom-atom pembentuk sebuah
senyawa. Sedangkan rumus kimia adalah rumus yamg menyatakan jumlah atom-atom dari
unsur-unsur yang menyusun satu molekul senyawa. Rumus empiris dilambangkan (RE)
dan rumus molekul dilambangkan (RM). Rumusnya yaitu:
RE x n = RM
 Kadar Zat
x . Ar A
%massa (AxBy) = ×100 %
Mr AxBy
x . Ar B
= ×100 %
Mr AxBy

 Persamaan Kimia
Cara menyetarakan persamaan kimia:
1. Identifikasi semua reaktan dan produk kemudian tulis rumus molekul yang benar
masing-masing pada sisi kiri dan kanan dari persamaan.
2. Ubah koefisien (angka di depan rumus molekul) tetapi jangan ubah subskripnya (angka
dalam rumus molekul).
3. Pertama-tama, carilah unsur yang muncul hanya sekali pada tiap sisi persamaan
dengan jumlah atom yang sama pada tiap sisi.
4. Periksa persamaan yang disetarakan tersebut untuk memastikan jumlah total tiap jenis
atom pada kedua sisi persamaan adalah sama.
5. Periksa untuk memastikan bahwa jumlah atom adalah sama pada kedua sisi
persamaan.
DAFTAR PUSTAKA

http://staffnew.uny.ac.id/upload/197905222008122003/pendidikan/Kimia+Dasar_Stoi
kiometri.pdf

Anda mungkin juga menyukai